Author: admin

  • Peringati Hari Santri, Ponpes di Bogor Gelar Tradisi Khataman Al-Qur’an

    Peringati Hari Santri, Ponpes di Bogor Gelar Tradisi Khataman Al-Qur’an



    Bogor

    Hari Santri yang jatuh pada Rabu 22 Oktober 2025 diperingati oleh ribuan santri di Bogor dengan menggelar tradisi unik khataman Al Qur’an.

    Mereka menggelar Khataman Al-Qur’an Akbar sebagai bentuk syukur, refleksi, dan semangat untuk terus menebarkan nilai-nilai Islam rahmatan lil ‘alamin dalam rangka merayakan Hari Santri Nasional 2025.

    Acara khataman Al Qur’an yang diikuti oleh seluruh santri putra dan putri dari berbagai jenjang pendidikan di Pondok Pesantren Darunnajah 8 Cidokom, Bogor ini berlangsung dengan khidmat.


    Sejak pagi hingga esok hari di halaman utama pesantren, para santri dengan penuh semangat membaca Al-Qur’an lembar demi lembar secara serentak hingga tuntas mencapai khatam.

    Tak hanya sekadar membaca Al Qur’an sampai khatam, acara itu juga disertai doa bersama dari para santri dan kyai untuk bangsa dan negara Indonesia.

    Pimpinan Pondok Pesantren Darunnajah 8 Cidokom, KH. Rifdy Izdihar M.A menyatakan tradisi ini merupakan wujud cinta santri kepada Al-Qur’an, serta penguatan spiritual dalam momentum perayaan Hari Santri.

    “Hari Santri bukan sekadar perayaan, tetapi momentum untuk meneguhkan kembali peran santri sebagai penjaga moral bangsa, pembawa kedamaian, dan pengamal ajaran Islam yang moderat,” ujar KH. Rifdy Izdihar, dikutip Rabu (22/10/2025).

    Selain khataman Al-Qur’an secara serentak oleh ribuan santri, acara juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan keagamaan dan kebangsaan seperti lomba pidato, nasyid, pentas seni Islami, serta upacara Hari Santri.

    Acara ini diharapkan dapat memperkuat semangat santri dalam meneladani perjuangan para ulama dan santri terdahulu yang berkontribusi besar dalam menjaga keutuhan NKRI.

    “Melalui kegiatan ini, kami ingin menanamkan kepada seluruh santri bahwa menjadi santri bukan hanya berarti belajar agama, tetapi juga belajar menjadi warga negara yang berakhlak, berilmu, dan berkontribusi untuk bangsa,” pungkas KH. Rifdy Izdihar.

    Acara khataman Al-Qur’an dan peringatan Hari Santri Nasional diakhiri dengan doa bersama, serta penampilan seni budaya dari para santri yang menampilkan semangat cinta tanah air dalam balutan nilai-nilai Islam.

    Tradisi mengkhatamkan Al Quran tetap menjadi tradisi yang memperkaya rohani umat Islam. Tradisi ini masih terus dilestarikan oleh umat Islam di berbagai wilayah, hingga menjadi warisan budaya, baik di kalangan pesantren maupun masyarakat biasa.

    (wsw/wsw)



    Sumber : travel.detik.com

  • Adhi Karya Bangun Dapur MBG Kapasitas 3.000 Porsi/Hari

    Adhi Karya Bangun Dapur MBG Kapasitas 3.000 Porsi/Hari


    Jakarta

    PT Adhi Karya (Persero) Tbk (ADHI) ikut berkontribusi dalam program peningkatan gizi masyarakat lewat pembangunan Dapur Umum Makan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah. Proyek ini jadi bagian dari kerja sama antara Kementerian PUPR, Badan Gizi Nasional, dan ADHI, untuk memperkuat ketahanan pangan serta mendorong aktivitas ekonomi lokal.

    Dapur bergizi ini dibangun dengan teknologi Mobile Box (MOBOX), sistem modular hasil inovasi internal ADHI yang memungkinkan proses konstruksi lebih cepat dan efisien. Hanya dalam 40 hari (September-Oktober 2025), dapur di atas lahan seluas 400 meter persegi ini rampung dibangun.

    “Melalui teknologi MOBOX, kami menghadirkan pembangunan yang cepat, efisien, dan berkelanjutan. Ini bentuk nyata komitmen ADHI untuk memberi dampak langsung bagi kesejahteraan masyarakat,” ujar Rozi Sparta, Corporate Secretary ADHI Karya, di Jakarta, Kamis (23/10/2025).


    Fasilitas dapur ini mampu memproduksi hingga 3.000 porsi makanan bergizi per hari untuk anak-anak dan masyarakat penerima manfaat di wilayah sekitar. Dapur juga dilengkapi ruang pengolahan utama, IPAL, panel listrik, TPS, jaringan air minum, dan sistem ventilasi modern.

    Selain mendukung program pemerintah di bidang ketahanan pangan, pembangunan dapur gizi ini turut membuka lapangan kerja baru, memperkuat rantai pasok bahan pangan lokal, serta menggairahkan ekonomi masyarakat sekitar.

    Langkah ini sejalan dengan Asta Cita Presiden untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan memperluas akses layanan sosial dasar bagi seluruh rakyat Indonesia.

    Tonton juga video “Mendikdasmen Siapkan Modul soal Budaya Hidup Sehat Melalui MBG” di sini:

    (rrd/rrd)



    Sumber : finance.detik.com

  • Curah Hujan Tinggi, Pemprov Jateng Kerahkan Tim Cegah Banjir

    Curah Hujan Tinggi, Pemprov Jateng Kerahkan Tim Cegah Banjir


    Jakarta – Tingginya curah hujan yang merata di beberapa daerah di Jawa Tengah (Jateng), mengakibatkan genangan dan banjir melanda di sejumlah titik lokasi di Kota Semarang, Kabupaten Demak, dan Kabupaten Grobogan.

    Di Kota Semarang, banjir terjadi di kawasan Kaligawe dan Genuk. Hujan deras yang mengguyur sejak sore membuat air cepat naik. Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Pemprov Jateng) sigap melakukan penanganan.

    Kepala Pelaksana Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Jateng Bergas C Penanggungan menjelaskan pihaknya telah mengerahkan tim untuk mendampingi penanganan banjir di Kota Semarang.

    “Sudah dari kemarin, sejak kejadian bencana atau kejadian banjir, teman-teman BPBD provinsi sudah membantu. Istilahnya sebagai pendamping teman-teman BPBD Kota Semarang beserta rekan-rekan relawan, TNI, Polri, juga masyarakat,” kata Bergas, dalam keterangan tertulis, Kamis (23/10/2025).

    Sejumlah dapur umum dan titik pengungsian juga telah disiapkan, meski hingga Rabu malam belum banyak warga yang mengungsi.

    “Yang penting, bantuan logistik sudah kami distribusikan sejak tadi malam,” kata Bergas.

    Selain bantuan logistik, BPBD Jateng juga melakukan penanganan jangka pendek berupa mengerahkan mobil pump di Rumah Pompa Tenggang dan Sringin, Kota Semarang.

    Di Kali Tenggang, mobile pump telah digunakan. Sedangkan di Sringin, saat ini sedang dilakukan lantaran aksesnya sulit.

    “Akses ke Sringin agak sulit, jadi mobilisasi pompa ke sana masih kami upayakan,” ujar Bergas.

    Bergas menjelaskan kondisi geografis Kota Semarang yang berada di cekungan membuat wilayah itu sangat bergantung pada sistem pompa air.

    “Andalan utama untuk antisipasi banjir di Semarang adalah pompa. Sebenarnya pompa sudah ada. Untuk sekitar Kaligawe menggunakan pompa di Rumah Pompa Tenggang,” ujar Bergas.

    “Kalau daerah Genuk itu menggunakan pompa Rumah Pompa Sringin,” sambungnya.

    Menurut Bergas, di Rumah Pompa Tenggang ada enam mesin pompa. Adapun di Rumah Pompa Sringin, ada lima unit mesin pompa.

    Dari masing-masing rumah pompa, hanya dua yang aktif. Sisanya sedang dilakukan proses peningkatan kapasitas (upgrading) dari mesin berbahan bakar solar menjadi bahan bakar listrik.

    “Tujuannya (upgrading) biar saat terjadi sesuatu, enam pompa ini bisa berjalan maksimal. Bisa on (aktif) semuanya,” ujar Bergas.

    “Dengan dilakukan upgrading ini, enam pompa yang ada di Tenggang dan lima pompa di Sringin, bisa aktif semuanya. Jadi tidak tidak ada on off-nya, begitu,” sambungnya.

    Bergas mengatakan antisipasi supaya banjir tidak meluas, saat ini semua itu tidak terlepas dari kemampuan pompa. Pompa sudah bekerja, namun perlu menunggu dan menyesuaikan dengan kondisi cuaca.

    Menurut Bergas, persoalan mendasar banjir tahunan di Kota Semarang atau wilayah daerah cekungan, yakni terletak pada kapasitas pompa yang belum maksimal.

    Ia menyebut proses peningkatan kapasitas mesin oleh Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) sedang dilakukan sebagai solusi jangka panjang, agar sistem pompa bisa beroperasi optimal.

    Selain di Semarang, BPBD Jateng juga memantau banjir di Grobogan dan Demak, serta beberapa kejadian tanah longsor akibat hujan lebat di wilayah Jateng bagian timur.

    BPBD Jateng mengimbau masyarakat untuk tetap waspada menghadapi masa peralihan musim dari kemarau ke hujan. Tentunya ada akan tanda-tanda alam yang berkaitan dengan cuaca ekstrem seperti hujan lebat, dan angin kencang.

    “Harapan kami teman-teman di wilayah, khususnya BPD, para relawan, agar bisa menginformasikan informasikan kepada masyarakat untuk selalu waspada,” imbau Bergas.

    Salah satu sopir truk, Saefudin (50), warga asal Jepara yang baru tiba dari Pangkalan Bun, Kalimantan, saat ditemui di Jalan Kaligawe Semarang mengatakan dirinya terjebak banjir saat hendak menuju Kudus. Meski begitu, ia menilai pemerintah sudah berupaya menangani situasi.

    “Harapannya ya tetap lancar, biar pemerintah cepat mengatasi kendala seperti ini. Sekarang kan sudah mulai disedot, itu sudah bagus,” kata Saefudin.

    “Sudah ada perhatian dari pemerintah,” pungkasnya.

    Lihat juga Video ‘Jarak Matahari-Bumi Bisa Bervariasi, Apakah Ini Mempengaruhi Cuaca?’:



    (prf/ega)



    Sumber : news.detik.com

  • Marc Marquez Sudah Selesai di MotoGP 2025

    Marc Marquez Sudah Selesai di MotoGP 2025


    Jakarta

    Masih ada sisa tiga balapan MotoGP 2025 di musim ini. Marc Marquez umumkan, dirinya sudah selesai dan fokus sembuh 100 persen untuk persiapan musim depan.

    Hal itu diumumkan Marc Marquez lewat sosial media pribadinya. Seperti diketahui, rider Ducati itu alami cedera bahu kanan termasuk fraktur tulang dan cedera ligamen saat MotoGP Mandalika 2025 di awal Oktober. Dirinya pun sudah naik meja operasi.


    “Setelah menganalisis keseluruhan situasi, kami yakin bahwa tindakan yang paling tepat, cerdas, dan konsisten adalah menghormati waktu biologis cedera, meskipun itu berarti saya tidak akan bisa lagi balapan musim ini atau menghadiri sesi uji coba,” ujar Marc Marquez.

    “Kami tahu musim dingin yang sulit menanti, dengan banyak pekerjaan yang harus dilakukan untuk memulihkan otot-otot saya hingga 100% dan siap untuk tahun 2026,” sambungnya.

    Marc Marquez sudah kunci titel juara dunia MotoGP 2025 di Motegi, Jepang pada akhir September. Marquez memang begitu digdaya di musim ini.

    Marquez belum puas. The Baby Alien fokus untuk sembuh 100 persen dan akan mencoba untuk pertahankan gelarnya di musim 2026 mendatang!

    “Cedera ini tidak boleh mengaburkan atau membuat kami melupakan tujuan besar, menjadi juara dunia lagi. Terima kasih kepada semua penggemar atas pesan-pesan yang baik, kepada Ducati dan semua sponsor atas dukungan mereka,” tutupnya.

    (aff/ran)



    Sumber : sport.detik.com

  • Viral Baut Kendur di Pesawat Thai Lion Air, Maskapai Beri Penjelasan

    Viral Baut Kendur di Pesawat Thai Lion Air, Maskapai Beri Penjelasan



    Bangkok

    Viral di media sosial rekaman video yang menunjukkan ada baut di bagian sayap pesawat Thai Lion Air yang kendur. Pihak maskapai pun buka suara dan memberi penjelasan.

    Beredar di media sosial, video yang memperlihatkan adanya baut di bagian sayap pesawat tampak kendur. Ada beberapa baut yang terlihat bergetar-getar dan tidak kencang, padahal saat itu pesawat sedang melayang di udara.

    Sementara itu, baut yang lainnya tampak kencang dan tidak bergetar. Video yang direkam oleh penumpang dari dalam kabin pesawat itu disertai dengan keterangan lokasi dan di pesawat apa insiden itu terjadi.


    “Thai Lion Air Flight…Bangkok to Chiang Mai. B737-800,” tulis keterangan video tersebut.

    Menanggapi insiden tersebut, Corporate Communications Strategic of Lion Group Danang Mandala Prihantoro pun memberikan penjelasan.

    Sebelum memberi penjelasan, Danang mengucapkan terima kasih atas video yang diambil oleh penumpang di penerbangan Lion Air Thailand tersebut.

    “Thai Lion Air menyampaikan terima kasih atas perhatian dari salah satu pelanggan yang mengunggah dokumentasi video saat penerbangan bersama Thai Lion Air. Video tersebut memperlihatkan bagian baut pada area sayap kiri pesawat. Kami telah menerima laporan tersebut dan telah melakukan pengecekan menyeluruh,” ucap Danang dalam keterangan resminya yang diterima, Rabu (22/10/2025).

    Menurut Danang, tim teknisi langsung melakukan pengecekan terhadap baut yang kendur tersebut. Hasilnya, pesawat dinyatakan aman untuk penerbangan selanjutnya.

    “Setelah pesawat mendarat, tim teknis Thai Lion Air langsung melakukan inspeksi mendetail dan memastikan bahwa seluruh sistem, serta struktur pesawat dalam kondisi aman untuk operasi penerbangan berikutnya. Kami telah melaporkan hasil pemeriksaan ini kepada Civil Aviation Authority of Thailand (CAAT),” jelas Danang.

    Penyebab Baut Sayap Bergetar

    Terkait baut dalam video yang terlihat bergetar, Danang menyatakan fenomena itu masih dalam batas normal. Bergetarnya baut di bagian sayap pesawat diakibatkan oleh aliran angin.

    “Hasil pemeriksaan teknis menunjukkan bahwa kondisi komponen tersebut masih dalam batas aman. Secara teknis, pergerakan kecil (vibrasi) pada baut yang terlihat di video akibat dari akumulasi getaran dan aliran udara saat pesawat terbang. Tidak ditemukan indikasi adanya bagian yang longgar atau membahayakan,” tegas Danang.

    “Thai Lion Air menegaskan keselamatan dan keamanan penerbangan selalu menjadi prioritas utama. Setiap pesawat menjalani proses perawatan dan pemeriksaan berkala sesuai jadwal yang ditetapkan oleh pabrikan dan otoritas penerbangan, serta pemeriksaan rutin sebelum dan setelah penerbangan untuk memastikan kondisi terbaik pesawat sebelum melayani pelanggan,” pungkas Danang.

    (wsw/fem)



    Sumber : travel.detik.com

  • RI Masih Banyak Impor Kakao dari Afrika Barat

    RI Masih Banyak Impor Kakao dari Afrika Barat


    Jakarta

    Indonesia merupakan salah satu produsen kakao terbesar dunia. Namun, kini menjadi negara pengimpor kakao, terutama dari kawasan Afrika Barat seperti Pantai Gading.

    Ketua Tim Kerja Perkebunan dan Tanaman Semusim Lainnya Kementerian Pertanian (Kementan), Yakub Ginting, menjelaskan bahwa impor tersebut dilakukan karena kebutuhan terhadap kakao fermentasi yang belum sepenuhnya bisa dipenuhi di dalam negeri.

    “Ya memang yang diimpor itu kakao fermentasi. Seperti yang sudah disampaikan, fermentasinya di kita masih kurang,” ujar Yakub dalam peringatan Hari Kakao 2025 di Hotel Pullman, Jakarta Pusat, Kamis (23/10/2025).


    Yakub menambahkan, kegiatan ekspor dan impor kakao ini merupakan bagian dari mekanisme perdagangan global. Indonesia mengekspor biji kakao, sementara mengimpor kakao fermentasi untuk memenuhi kebutuhan industri dalam negeri.

    “Kita ekspornya biji kakao, ada juga yang fermentasi. Jadi ada yang diekspor, ada yang diimpor semacam pertukaran perdagangan,” jelasnya.

    Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat Indonesia melakukan impor kakao sebanyak 197 ribu ton, sementara ekspornya hanya 13 ribu ton. Ekspor terbesar Indonesia tercatat menuju Malaysia.

    Sementara berdasarkan laporan Kementerian Koordinator Bidang Pangan saat ini produksi kakao di Indonesia hanya mencapai 200.000 ton setahun. Angka tersebut turun dari sebelumnya sempat mencapai 590.000 ton. Pada 2024, Indonesia impor biji kakao sebanyak 157.000 ton.

    Tonton juga video “Purbaya Bakal Sikat Pelaku Impor Pakaian Bekas” di sini:

    (fdl/fdl)



    Sumber : finance.detik.com

  • Adakah Libur dan Cuti Bersama di November 2025? Simak Infonya

    Adakah Libur dan Cuti Bersama di November 2025? Simak Infonya

    Jakarta

    Menjelang pergantian kalender bulanan, banyak yang bertanya: apakah ada hari libur nasional dan cuti bersama di bulan November 2025? Mengingat bulan Oktober tidak memiliki tanggal merah sama sekali dan akhir tahun masih dua bulan lagi.

    Untuk mengetahuinya dapat merujuk pada Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri Nomor 1017/2024, Nomor 2/2024, dan Nomor 2/2024 yang mengatur tentang hari libur nasional dan cuti bersama di tahun 2025. Lantas, kapan tanggal merah selanjutnya?

    Tak Ada Libur dan Cuti Bersama di November 2025

    Menurut keputusan tersebut, pada bulan November 2025 tidak ada tanggal merah sama sekali yang secara resmi ditetapkan oleh pemerintah. Sehingga, masyarakat akan menjalani sebanyak 20 hari kerja (Senin-Jumat) dan akhir pekan (Sabtu-Minggu) sebanyak 10 hari di bulan tersebut.

    Libur dan Cuti Bersama Terakhir di Desember 2025

    Dalam SKB 3 Menteri, tanggal merah untuk hari libur nasional dan cuti bersama tahun ini hanya tersisa 2 yang jatuh pada bulan Desember 2025. Keduanya merupakan hari libur nasional dan cuti bersama dalam rangka memperingati Kelahiran Yesus Kristus alias Hari Raya Natal.

    Berikut jadwal tanggal merah dan keterangannya:

    • Kamis, 25 Desember 2025: Libur nasional Natal
    • Jumat, 26 Desember 2025: Cuti bersama Natal

    Peringatan Hari Penting Nasional di November 2025

    Adapun untuk peringatan hari penting nasional di bulan November adalah sebagai berikut:

    • Tanggal 3 November 2025 (Senin): Hari Kerohanian
    • Tanggal 5 November 2025 (Rabu): Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional
    • Tanggal 10 November 2025 (Senin): Hari Ganefo, Hari Pahlawan Nasional
    • Tanggal 12 November 2025 (Rabu): Hari Kesehatan Nasional
    • Tanggal 14 November 2025 (Jumat): Hari Brigade Mobil (HUT BRIMOB)
    • Tanggal 19 November 2025 (Rabu): Hari Raya Galungan
    • Tanggal 22 November 2025 (Sabtu): Hari Perhubungan Darat
    • Tanggal 24 November 2025 (Senin): Hari Evolusi
    • Tanggal 25 November 2025 (Selasa): Hari Guru Nasional (HUT PGRI)
    • Tanggal 28 November 2025 (Jumat): Hari Menanam Pohon Indonesia
    • Tanggal 29 November 2025 (Sabtu): HUT KORPRI, Hari Raya Kuningan

    Meski termasuk hari penting nasional, namun sederet peringatan di atas tidak termasuk hari libur. Sementara untuk daftar peringatan hari penting internasional di bulan November 2025, dapat simak informasinya di sini.

    Lihat juga Video ‘Cek Daftar 17 Hari Libur Nasional + 8 Cuti Bersama 2026 di Sini!’:

    (wia/imk)



    Sumber : news.detik.com

  • Ryan Nirwan Kunci Gelar Juara Nasional Sprint Rally 2025

    Ryan Nirwan Kunci Gelar Juara Nasional Sprint Rally 2025


    Semarang

    Target meraih gelar Juara Nasional Sprint Rally 2025 berhasil diwujudkan Ryan Nirwan. Bersama Toyota Gazoo Racing Indonesia, titel disegel di putaran kelima.

    Keberhasilan ini tidak lepas dari konsistensi serta komitmen tinggi Ryan, yang mengemudikan Toyota GR Yaris Rally2. Ia menuntaskan perjuangannya saat melahap putaran kelima di Sirkuit POJ City, Semarang, Jawa Tengah, akhir pekan lalu.

    Ryan banyak mengalokasikan waktu untuk menambah seating time serta jam terbang di balik cockpit mobil rally tersebut. Tidak tanggung-tanggung, ia sampai melahap lebih dari 200 kilometer untuk mendapatkan feel dengan GR Yaris Rally2.


    “Sejujurnya masih susah untuk menggambarkan perasaan saat ini. Masih belum percaya bahwa saya bersama tim bisa meraih gelar Juara Nasional Sprint Rally 2025, karena mengingat perjuangan yang sempat kita lakukan pada tahun 2024, dan saat ini ternyata kami berhasil untuk berada di titik ini,” ungkap Ryan Nirwan dalam keterangannya.

    Pada tahun 2023-2024, Toyota Gazoo Racing Indonesia sedianya masih mengandalkan GR Yaris AP4. Tak ayal, sukses ini membuat Ryan senang betul.

    ryan nirwan,Toyota Gazoo Racing Indonesia,GR Yaris Rally2,kejurnas Sprint Rally 2025GR Yaris Rally2 Foto: Dok. Toyota Gazoo Racing Indonesia

    “Jadi mungkin yang orang tahu hanya cerita indahnya saja, gimana kita bisa mendapatkan GR Yaris Rally2, kemudian kita berhasil menjuarai lima rangkaian. Tapi mereka tidak tahu seperti apa perjuangan kita untuk mendapatkan itu semua, jadi menurut saya dengan keberhasilan dan kemenangan ini sangat well deserved. Dan menurut saya apa yang kita lalui pada tahun lalu itu merupakan sebuah pembelajaran supaya kita bisa mendapatkan juara seperti saat ini,” ujarnya driver kelahiran Balikpapan itu.

    Kedigdayaan GR Yaris Rally2 pada ajang Kejurnas Sprint Rally ini tidak hanya terlihat pada sesama rival sekelasnya. Di seri keempat yang dilangsungkan akhir September 2025 misalnya, Ryan berhasil mengalahkan Ford Puma Rally1, yang notabenenya mobil tersebut memiliki spesifikasi yang lebih jumawa dibandingkan GR Yaris Rally2. Namun, faktor kepiawaian Ryan Nirwan dan dukungan tim yang solid juga turut mengantarkannya meraih kemenangan.

    “Achievement ini enggak mungkin tanpa dukungan orang banyak. Jadi kemenangan ini saya persembahkan untuk keluarga besar saya, yang sudah merelakan saya balapan 9 kali dalam 1 tahun. Jadi terima kasih buat keluarga, ini buat kalian. Terus yang kedua ini buat seluruh kru dan tim manajemen Toyota Gazoo Racing Indonesia, terutama untuk divisi rally, ini juga persembahan buat kalian semua. Buat keluarga kalian juga yang merelakan kalian, bahkan lebih lama dari gue lagi karena persiapan dan kawan-kawan,” pungkasnya.

    (yna/pur)



    Sumber : sport.detik.com

  • Nubia Z80 Ultra Resmi Rilis! HP Gahar Kamera Pro Baterai Jumbo

    Nubia Z80 Ultra Resmi Rilis! HP Gahar Kamera Pro Baterai Jumbo

    Jakarta

    Nubia resmi memperkenalkan Z80 Ultra, flagship terbarunya yang menjadi penerus Z70 Ultra, dalam sebuah acara di China. Smartphone ini hadir membawa lompatan besar dalam hal layar, performa, kamera dan baterai.

    Layar Tanpa Notch

    Nubia Z80 Ultra mengusung layar OLED 6,85 inch beresolusi 1.5K dengan refresh rate 144Hz dan material BOE X10 luminous, menghasilkan tingkat kecerahan puncak hingga 2.000 nits. Layar ini bebas notch, menawarkan pengalaman penuh tanpa gangguan, serta dilengkapi fitur AI Twilight Eye Protection yang otomatis menyesuaikan suhu warna sesuai waktu matahari terbit dan terbenam di tiap wilayah.


    Layar Z80 Ultra juga memiliki sampling rate sentuh hingga 3.000Hz dan kecepatan respons bingkai meningkat 20%. Di sisi audio, ponsel ini membawa speaker stereo master-level 1115E dengan dukungan DTS:X Ultra untuk pengalaman multimedia imersif.

    Performa Gahar

    Ditenagai oleh chipset Snapdragon 8 Elite Gen 5, Z80 Ultra menawarkan peningkatan performa signifikan, dipadukan dengan hingga 24GB RAM LPDDR5X dan penyimpanan UFS 4.1 hingga 1TB. Nubia mengklaim peningkatan kecepatan baca acak sebesar 23%.

    Untuk menjaga suhu tetap stabil, perangkat ini menggunakan pendingin komposit logam cair seperti pada seri RedMagic, yang dapat menurunkan suhu chip hingga 5°C. Sistem pendingin 3D Ice Steel VC juga mengalami peningkatan area 35%, menjadikannya ideal untuk gaming berat.

    Z80 Ultra turut menghadirkan Game Space ala RedMagic dengan lebih dari 140 fitur tambahan serta tombol fisik gaming dengan mapping aksi multidimensi.

    Kamera Kelas Profesional

    Di sektor kamera, Nubia Z80 Ultra dibekali sensor utama 50MP OmniVision Light Master 990 (1/1.3″) dengan teknologi DCG HDR dual conversion gain, didampingi lensa ultra wide 50MP (1/1.55″) f/1.8 dan lensa periskop 64MP (1/2″) dengan OIS serta kemampuan telephoto macro 15 cm.

    Fitur andalan baru bernama AI Photography Master menghadirkan voice guidance system yang membantu pengguna mengambil foto dengan instruksi suara secara langsung, termasuk rekomendasi filter otomatis sesuai kondisi cahaya.

    Nubia Z80 UltraNubia Z80 Ultra Foto: Nubia

    Untuk pengguna profesional, ZTE menawarkan Professional Photography Kit yang melengkapi pengalaman fotografi Z80 Ultra. Aksesoris ini menggunakan bahan nano-leather dengan rangka aluminium titanium serta pegangan kulit sapi asli.

    Kit ini memiliki tombol mekanis, Neo Bar smart control bar, roda pengaturan yang bisa dikustomisasi, hingga quick-release handle. Ada juga T-mount untuk memasang lensa eksternal, adaptor filter 67mm, serta cold shoe untuk aksesori seperti mikrofon atau lampu tambahan.

    Baterai Jumbo

    Nubia membenamkan baterai besar 7.200 mAh dengan dukungan 90W fast charging kabel dan 80W wireless charging, serta fitur reverse wireless charging.

    Smartphone ini menjalankan Android 16 berbasis Nebula AIOS 2, dengan sertifikasi IP68 + IP69 untuk ketahanan air dan debu, serta sensor sidik jari di layar.

    Nubia Z80 UltraNubia Z80 Ultra Photography Kit Foto: Nubia

    Spesifikasi Lengkap

    Kategori Spesifikasi
    Layar 6.85 inci 1.5K OLED BOE X10 (2688 × 1216 piksel), refresh rate 144Hz, touch sampling hingga 960Hz, 10-bit color, 100% DCI-P3, puncak kecerahan hingga 2000 nit, DC dimming, PWM dimming 2592Hz
    SoC / GPU Octa-core Snapdragon 8 Elite Gen 5 (3nm) dengan GPU Adreno 840
    Memori & Penyimpanan RAM 12GB / 16GB / 24GB LPDDR5X; penyimpanan 256GB / 512GB / 1TB (UFS 4.1)
    Perangkat Lunak Android 16 dengan Nebula AIOS 2
    Kartu SIM Dual SIM (nano + nano)
    Kamera Belakang 50MP 1/1.3″ OmniVision LightMaster 990, f/1.5, OIS • 50MP 1/1.55″ ultra-wide 120°, f/1.8 • 64MP 1/2″ periskop telefoto, f/2.48, OIS, telephoto macro 15 cm
    Kamera Depan 16MP under-display
    Keamanan In-display fingerprint sensor
    Audio & Haptik USB Type-C audio, dual speakers, DTS:X ULTRA, tiga mikrofon, dual X-axis linear motors
    Dimensi & Bobot 164.5 × 77.2 × 8.6 mm; 227 g
    Ketahanan Tahan debu & air (IP68 + IP69)
    Konektivitas 5G NSA/SA, Dual 4G VoLTE, Wi-Fi 7 (802.11be) 2.4/5/6 GHz, Bluetooth 6.0, GPS (L1/L5) + GLONASS, USB Type-C 3.2 Gen 1, NFC
    Baterai & Pengisian 7200 mAh, 90W kabel, 80W nirkabel

    Harga dan Ketersediaan

    Z80 Ultra hadir dalam tiga warna: Phantom Black, Condensed Light White, dan Starry Night Collector’s Edition. Selain itu, ada Luo Tianyi Limited Edition dengan tema “China Red” dan desain karakter Jinyiwei, lengkap dengan wallpaper, animasi boot, dan watermark kamera eksklusif.

    Z80 Ultra sudah tersedia di China dan akan meluncur secara global pada 6 November 2025, dengan penjualan dimulai 18 November 2025.

    Berikut daftar harga Nubia Z80 Ultra di pasar China:

    • 12GB + 512GB – 4.999 yuan (~Rp10,9 juta)
    • 16GB + 512GB – 5.299 yuan (~Rp11,6 juta)
    • 16GB + 512GB Starry Night Edition – 5.599 yuan (~Rp12,2 juta)
    • 16GB + 1TB – 5.699 yuan (~Rp12,4 juta)
    • 16GB + 512GB Luo Tianyi Limited Edition – 5.799 yuan (~Rp12,6 juta)
    • 16GB + 1TB Starry Night Edition – 5.999 yuan (~Rp13 juta)
    • Professional Photography Kit – 669 yuan (~Rp1,5 juta)

    (afr/afr)



    Sumber : inet.detik.com

  • Menyusuri Pulau Onrust, Jejak Kelam VOC yang Kini Jadi Museum Arkeologi

    Menyusuri Pulau Onrust, Jejak Kelam VOC yang Kini Jadi Museum Arkeologi



    Jakarta

    Pulau Onrust di Kepulauan Seribu menjadi saksi bisu perjalanan panjang sejarah Indonesia sejak masa Vereenigde Oostindische Compagnie (VOC).

    Kini, pulau ini dikenal sebagai Museum Arkeologi Onrust, tempat wisata sejarah yang menyimpan banyak kisah kelam dan peninggalan bersejarah dari abad ke-17 hingga abad ke-20.

    Dari Galangan Kapal hingga Benteng Pertahanan

    Pada abad ke-17, Pulau Onrust menjadi pusat galangan kapal sebelum Tanjung Priok berdiri. Karena aktivitas kapalnya yang padat, pulau ini dijuluki Pulau Kapal.


    VOC membangun benteng pertahanan setinggi sembilan meter dengan bastion yang menjorok keluar sebagai menara pengintai. Di masa itu, Onrust menjadi salah satu pulau tersibuk di Teluk Jakarta.

    Bangunan yang ada saat ini sebagian besar berasal dari masa sekitar tahun 1850, dibangun untuk mempertahankan aktivitas pelabuhan kapal-kapal Belanda.

    Hasil ekskavasi arkeologi menunjukkan sisa benteng utama dan kincir angin yang dulu digunakan untuk memotong kayu kapal.

    Pusat Karantina Haji dan Rumah Sakit Modern di Zamannya

    Pada tahun 1911, Pulau Onrust berubah fungsi menjadi rumah sakit karantina bagi para pendatang dari luar negeri, termasuk jemaah haji asal Indonesia sebelum memasuki Batavia.

    Rumah sakit ini memiliki luas sekitar 12 hektar dan mampu menampung hingga 3.500 orang. Pulau Onrust menjadi tempat penampungan barang-barang jamaah haji yang berjumlah 35 barang dan 1 barang isinya 100 orang.

    “Penampungan barang-barang di Pulau Onrust ada 35 barang penampungan haji, 1 barang isi 100 orang,” ujar Gindo, pemandu wisata Kepulauan Seribu yang menemani detikTravel dalam Agenda Walking Tour Disparekraf DKI Jakarta.

    Wisata Pulau Onrust di Kepulauan SeribuWisata Pulau Onrust di Kepulauan Seribu Foto: Qonita Hamidah/detikTravel

    Fasilitasnya cukup lengkap, termasuk asrama berukuran 6×30 meter yang bisa menampung 100 orang. Di masa itu, Pulau Onrust juga memiliki penjara dan bunker pertahanan. Jamaah haji yang sehat diobservasi selama lima hari di Onrust, sementara yang sakit dirawat di Pulau Cipir.

    Sayangnya, sejarah karantina ini juga meninggalkan kisah kelam. Dulu, penyakit menular seperti leptospirosis (penyakit kencing tikus) sering menyerang akibat buruknya kondisi kapal yang membawa tikus dari luar negeri.

    Tragedi, Penjarahan, dan Masa Suram Pulau Onrust

    Nama “Onrust” berasal dari bahasa Inggris unrest, yang berarti “tidak istirahat”. Pulau ini menyimpan banyak kisah kelam, termasuk cerita tentang seorang noni Belanda bernama Maria van de Veldes yang meninggal karena depresi dan dimakamkan di sini. Di makamnya ditemukan puisi cinta yang menyentuh hati.

    “Pulau Onrust memiliki kisah kelam, diantaranya pulau ini banyak tawanan-tawanan perang yang dipenjarakan di pulau ini, dan pada 1968 pulau ini pernah dijarah batuan dari bangunan disana yang akhirnya hanya sisa beberapa puing,” cerita Gindo.

    Pada masa revolusi, Onrust dijadikan tempat pembuangan tahanan politik, termasuk anggota DI/TII. Memasuki tahun 1968, pulau ini dijarah besar-besaran, batu-batu bangunannya diambil sehingga kini hanya tersisa puing-puing.

    Pulau Onrust Kini: Situs Arkeologi dan Wisata Edukasi

    Setelah lama terbengkalai, pada tahun 1972 pemerintah menetapkan Onrust sebagai Taman Arkeologi Onrust, dan sejak 2024 statusnya resmi menjadi Museum Arkeologi Tipe A.

    Di sini, wisatawan bisa menemukan sisa bunker yang telah berisi air payau, reruntuhan bangunan VOC, serta sekitar 50 makam Belanda.

    Wisata Pulau Onrust di Kepulauan SeribuWisata Pulau Onrust di Kepulauan Seribu Foto: Qonita Hamidah/detikTravel

    Salah satu daya tarik utama pulau ini adalah bunker pendingin amunisi dengan delapan ruangan terpisah. Saat ini bunker ini telah dipenuhi air payau karena kerapuhan dinding bunker yang membuat air laut masuk ke dalam yang kedalamannya sekitar 1,3 meter.

    “Bunker ini isinya air payau karena dindingnya pecah jadi airnya masuk. Di dalamnya ada 8 ruangan itu nggak nyambung, masing-masing per 4 ruangan,” kata Rosyadi, pemandu lokal Pulau Onrust.

    Pulau ini juga menyimpan berbagai peninggalan dari abad ke-18, seperti batu bata kuno yang semakin kuat ketika terkena air laut. Di sekitarnya tumbuh pohon keben, tumbuhan khas pesisir yang menjadi bagian dari ekosistem alami Onrust.

    Cara Menuju ke Pulau Onrust

    Akses menuju Pulau Onrust bisa ditempuh dari Dermaga Marina Ancol menggunakan kapal wisata. Perjalanan hanya memakan waktu sekitar 20 menit saja.

    Listrik di pulau ini masih menggunakan genset dan hanya menyala pada jam-jam tertentu, karena pasokan utama difokuskan ke pulau yang berpenghuni.

    (wsw/wsw)



    Sumber : travel.detik.com