Author: admin

  • Gempa M 2,8 Terjadi di Bayah Banten

    Gempa M 2,8 Terjadi di Bayah Banten


    Jakarta

    Gempa bumi berkekuatan magnitudo (M) 2,8 terjadi di Bayah, Kabupaten Lebak, Banten. Gempa ini ada pada kedalaman 13 kilometer.

    “Gempa Mag:2.8 (78 km barat daya Bayah-Banten),” tulis BMKG di akun X, Jumat (24/10/2025).

    Gempa ini dilaporkan terjadi pada pukul 02.55 WIB. Titik koordinat gempa berada di 7,62 lintang selatan dan 106,08 bujur timur.

    “Informasi ini mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah seiring kelengkapan data,” tulis BMKG.

    (fas/fas)



    Sumber : news.detik.com

  • Kekalahan 2-6 Napoli Jadi Peringatan buat I Lupi

    Kekalahan 2-6 Napoli Jadi Peringatan buat I Lupi


    Jakarta

    AS Roma akan menghadapi Viktoria Plzen di Liga Europa. Berkaca pada kekalahan telak Napoli di Liga Champions pelatih Roma Gian Piero Gasperini mewanti-wanti timnya agar waspada.

    Laga Roma vs Plzen di matchday 3 Liga Europa akan digelar di Stadion Olimpico, Roma, Jumat (24/10/2025) dini hari WIB. Roma baru mengumpulkan tiga poin dari dua pertandingan.

    Gasperini memperingatkan Roma soal rumitnya pertandingan di kompetisi Eropa. Ia menjadikan kekalahan telak Napoli dari PSV sebagai contoh.


    Napoli kalah 2-6 di kandang PSV dalam pertandingan matchday 3 Liga Champions, Rabu (22/10/2025) dini hari WIB.

    “Pertandingan seperti kemarin (kekalahan Napoli dari PSV) menunjukkan betapa main di Eropa mendatangkan risiko di semua level, dan bukan cuma ketika main melawan tim-tim prestisius,” ujar Gasperini kepada Sky Sport.

    “Di berbagai liga, ada klub yang sangat siap, baik secara fisik dan teknik.”

    Menghadapi Plzen, Roma akan berupaya bangkit usai kalah 0-1 dari Inter Milan di Serie A. Gasperini berharap penyelesaian akhir Roma kali ini lebih baik.

    “Ada reaksi yang bagus melawan Inter setelah kebobolan gol cepat. Tim bisa menciptakan peluang, tapi penyelesaian akhir kami sedang tidak bagus. Besok, kami juga harus menunjukkan kemampuan serangan kami dan menuntaskannya dengan lebih baik,” kata Gasperini.

    (nds/raw)



    Sumber : sport.detik.com

  • Unik, Asus Luncurkan Mouse dengan Wangi Parfum

    Unik, Asus Luncurkan Mouse dengan Wangi Parfum


    Jakarta

    Asus semakin gencar meluncurkan perangkat aksesoris pelengkap laptopnya di Indonesia. Salah satunya adalah mouse yang bisa mengeluarkan aroma wewangian.

    Muhammad Firman, Head of Public Relations Asus Indonesia mengatakan saat ini Asus sudah menyediakan berbagai jenis aksesoris seperti mouse, keyboard, stylus, charger, dan lain-lain. Namun perangkat ini tidak diluncurkan untuk menantang brand aksesoris lain yang sudah punya nama.

    “Kita tidak menyasar ke target audience pengguna aksesoris dari brand lain, tapi kita ingin menyasar pengguna laptop Asus yang ingin melengkapi laptopnya saat dia membeli dengan aksesoris yang juga dari brand kita,” ujar Firman dalam media gathering di Jakarta, Kamis (23/10/2025).


    Dari belasan produk aksesoris baru yang diboyong Asus, yang paling mencuri perhatian adalah Asus Fragrance Mouse MD101. Sesuai namanya, mouse nirkabel ini dilengkapi wadah khusus yang dapat diisi parfum atau minyak esensial sesuai keinginan pengguna.

    Firman menjelaskan aroma itu akan keluar dengan sendirinya saat mouse digerakkan dan telapak tangan pengguna ikut menghangatkan mouse. “Kalau misalnya mau masukin minyak kayu putih itu juga bisa,” kelakar Firman.

    Asus Fragrance Mouse dilengkapi kaki-kaki PTFE dan tiga level DPI yang dapat disesuaikan untuk gerakan yang mulus dan kontrol yang presisi. Mouse ini menawarkan masa pakai hingga 10 juta klik, plus tombolnya dibuat senyap sehingga tidak berisik.

    Mouse ini dapat digunakan dengan satu baterai AA yang dapat bertahan hingga 12 bulan. Laptop dan PC bisa terhubung ke mouse ini menggunakan koneksi Bluetooth dan wireless 2.4GHz. Asus Fragrance Mouse dibanderol dengan harga Rp 699.000.

    Asus juga menawarkan produk lainnya seperti Wireless Silent Mouse, Asus Pen, USB-C Mini Dock, Marshmallow Keyboard, Charger ROG GaN 140W, aneka tas, dan masih banyak lagi. Harga aksesoris Asus dibanderol mulai dari Rp 149.000 sampai Rp 2.499.000.

    (vmp/vmp)



    Sumber : inet.detik.com

  • Gara-gara Diseruduk Mobil Listrik, Acara Makan Siang Tamu Hotel Bubar Jalan

    Gara-gara Diseruduk Mobil Listrik, Acara Makan Siang Tamu Hotel Bubar Jalan



    Klaten

    Gara-gara ada satu unit mobil listrik yang tiba-tiba terbang menyeruduk lounge hotel di Klaten, acara makan siang para tamu pun bubar jalan.

    Mobil listrik itu langsung menabrak kaca dan mendarat di lounge sebuah hotel yang beralamat di Jalan Pemuda, Klaten. Akibatnya para tamu hotel yang sedang makan siang langsung buyar tunggang langgang.

    “Kebetulan tadi sedang lunch, makan siang di area resto jadi memang saat mobil masuk bubar yang di resto itu semua langsung kocar-kacir lari karena kaget,” ungkap pegawai Tjokro Hotel, Agung Romadoni kepada wartawan di lokasi, Rabu (22/10/2025) siang.


    Agung mengatakan tak ada korban jiwa maupun luka dalam insiden tersebut. Dia memastikan tamu hotel hanya panik.

    “Sempat panik, kaget. Langsung lapor manajer saya tadi,” jelas Agung.

    Terkait soal adanya asap, Agung menyebut itu berasal dari mesin mobil. Dia mengatakan asap itu langsung tertangani dengan alat pemadam api ringan (apar).

    “Sama kita langsung keluarin apar juga. Karena takut terjadi korsleting jadi langsung keluarin apar,” ucap Agung.

    Agung menyatakan saat kejadian posisi resto ramai karena sedang makan siang. Ada sekitar 20 orang.

    “Jadi posisi memang lagi ramai di resto. Ada 20 orang lebih lah,” katanya.

    Peristiwa itu diakui Agung sedikit banyak memang berdampak pada tamu hotel. Banyak tamu yang mempertanyakan peristiwa tersebut.

    “Kalau mengganggu pasti ya, karena tamu-tamu ada bertanya-tanya, ini aman nggak,” ujar Agung.

    Sebelumnya diberitakan, satu unit mobil listrik yang dikemudikan seorang lelaki tiba-tiba nyelonong masuk ke ruang lounge hotel di Jalan Pemuda, Klaten, setelah menabrak dinding kaca.

    “Kebetulan tadi acaranya kita makan siang, terus pada antre di sini, tiba-tiba mobil dari depan itu kayak terbang aja, langsung wuss sampai ke situ (jalan samping lounge) terus ngepul asap,” kata Rizki Amalia, seorang pegawai Pemkab Klaten kepada awak media di lokasi, Rabu (22/10) siang.

    Rizki mengaku sedang ada acara di hotel tersebut saat mobil nyelonong masuk. Dia yang sedang mengantre makan siang dikagetkan dengan mobil yang menabrak kaca.

    “Kita semuanya panik terus kita pada lari keluar semua. Dengar kaca pecah ya udah kita keluar sampai asap bener-bener nggak ada dulu, agak reda, terus kita baru masuk lagi,” terang Rizki.

    ——–

    Artikel ini telah naik di detikJateng.

    (wsw/wsw)



    Sumber : travel.detik.com

  • Purbaya Pastikan Iuran BPJS Kesehatan Tak Naik sampai Pertengahan 2026

    Purbaya Pastikan Iuran BPJS Kesehatan Tak Naik sampai Pertengahan 2026


    Jakarta

    Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa menegaskan iuran BPJS Kesehatan tak akan naik hingga pertengahan 2026. Menurutnya, penyesuaian iuran BPJS Kesehatan perlu melihat kondisi masyarakat.

    Salah satu indikasinya adalah kondisi ekonomi masyarakat. Pada Rabu (22/10) kemarin, Purbaya menyebut iuran BPJS Kesehatan tak akan naik sebelum ekonomi menyentuh angka 6%.

    “Sampai tahun depan sepertinya belum (naik), sampai pertengahan tahun depan. Kita lihat gini, kalau untuk otak-atik iuran itu kita lihat kondisi masyarakat dulu. Kalau ekonominya udah agak bagus, baru mereka boleh otak-atik iuran atau mau otak-atik iuran, sekarang belum dibicarakan,” ujar Purbaya di Kantor Kementerian Keuangan, Jakarta Pusat, Kamis (23/10/2025).


    Kepastian soal tidak naiknya iuran BPJS Kesehatan juga didukung dana Rp 20 triliun yang disiapkan Kemenkeu untuk BPJS Kesehatan tahun depan.

    Purbaya menyebut dana tersebut merupakan kebutuhan baru BPJS Kesehatan.

    “Itu kan kira-kira mereka kebutuhan, kan mereka perkirakan kebutuhan tahun depan berapa kurangnya segitu atau kurang sedikit lah, jadi Rp 20 triliun untuk tahun 2026,” tuturnya.

    Purbaya menambahkan besaran iuran BPJS Kesehatan berpotensi dinaikkan jika ekonomi Indonesia berhasil tumbuh di atas 6%. Namun ia juga belum bisa memastikan seberapa besar kenaikan iuran-nya nanti, mengingat hal ini belum dibicarakan lebih jauh.

    “Ini kan ekonomi baru mau pulih, belum lari, kita jangan utak-atik dulu sampai ekonominya pulih, dalam pengertian tumbuhnya di atas 6% lebih dan mereka sudah mulai dapat kerjaan lebih mudah. Baru kita pikir menaikkan beban masyarakat,” terang Purbaya.

    Saat diminta penegasan apakah iuran BPJS Kesehatan berpeluang dinaikkan tahun depan mendatang seperti yang tertuang dalam dengan Buku Nota Keuangan dan RAPBN 2026, Purbaya belum bisa memastikan.

    Tonton juga video “Dirut Pertamina Datang ke Kemenkeu, Purbaya Bilang Mau Bahas Kilang” di sini:

    (ily/hns)



    Sumber : finance.detik.com

  • Pabrik Pengelolaan Limbah B3 di Karawang Kebakaran

    Pabrik Pengelolaan Limbah B3 di Karawang Kebakaran


    Jakarta

    Kebakaran melanda pabrik pengelolaan limbah B3 (bahan berbahaya dan beracun) di Jalan Raya Rengasdengklok, Kecamatan Karawang Barat, Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelamatan BPBD Kabupaten Karawang meluncur ke lokasi.

    “Saat ini masih proses pemadaman oleh petugas,” tulis akun media sosial Instagram Damkar Karawang, dikutip Antara, Jumat (24/10/2025).

    Berdasarkan informasi dari akun tersebut, kebakaran dilaporkan pertama kali pada Kamis (23/10) sekira pukul 22.00 WIB.

    Petugas yang mendapatkan informasi dari masyarakat terkait kebakaran itu langsung meluncur ke lokasi dan mengirim lebih dari enam unit mobil pemadam kebakaran.

    Hingga saat ini, belum diketahui penyebab dari kebakaran tersebut. Petugas masih berupaya memadamkan api di lokasi kebakaran.

    Petugas call center Bidang Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan BPBD Kabupaten Karawang juga belum bisa dihubungi untuk informasi lebih lanjut.

    Sementara itu, berdasarkan penelusuran, PT Dame Alam Sejahtera merupakan sebuah perusahaan swasta nasional yang bergerak di bidang pengelolaan limbah B3 (bahan berbahaya dan beracun).

    (fas/fas)



    Sumber : news.detik.com

  • Saat Tiga Rekor Chelsea Pecah Dalam Satu Laga Liga Champions

    Saat Tiga Rekor Chelsea Pecah Dalam Satu Laga Liga Champions


    Jakarta

    Kemenangan Chelsea atas Ajax di Liga Champions 5-1 pecahkan tiga rekor dalam satu laga. Itu soal pencetak gol termuda Si Biru!

    Chelsea menang telak 5-1 atas Ajax Amsterdam di matchday ketiga Liga Champions pada Kamis (23/10) dini hari WIB di Stamford Bridge. Atas hasil itu, The Blues naik ke peringkat ke-11 Klasemen Liga Champions sementara dengan enam poin dari tiga laga, Ajax di dasar klasemen dengan nol poin.


    Dilansir dari ESPN, ada pemecahan tiga rekor sekaligus di laga tersebut. Tiga pemain Chelsea pecahkan rekor pencetak gol termuda buat Si Biru di panggung Liga Champions!

    Ketika Marc Guiu mencetak gol pertama, dirinya pecahkan rekor tersebut dengan usia 19 tahun 9 bulan 20 hari.

    Saat Estevao mencetak gol ketiga dari titik putih, pemain asal Brasil itu menyalipnya dengan usia 18 tahun 5 bulan 28 hari. Gol kelima yang dikemas Tyrique George, menjadikan dirinya sebagai pemain termuda kedua Chelsea yang bikin gol di Liga Champions dengan usia 19 tahun 9 bulan 3 hari.

    Estevao menduduki peringkat pertama penceka gol termuda Chelsea di Liga Champions disusul Tyrique George dan Marc Guiu!

    Chelsea menurunkan banyak pemain di bawah usia 20 tahun dalam laga kontra Ajax. Total ada empat pemain di bawah usia 20 tahun saat jadi starter, lalu tiga pemain remaja juga masuk jadi pengganti.

    (aff/cas)



    Sumber : sport.detik.com

  • Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025, Hadiah Menarik Nih

    Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025, Hadiah Menarik Nih

    Jakarta

    Ada kode redeem FC Mobile terbaru nih detikers. Yuk klaim sekarang juga, supaya bisa menikmati beragam hadiah menariknya.

    Dengan menukarkan kode ini, setidaknya gamer bisa mendapatkan enam hadiah berupa koin FC Mobile, poin kenaikan level rank, dan lima pemain sepakbola top dunia. Salah satu pemain yang bisa dibawa pulang ialah Habib Diarra asal Senegal.

    Dirinya memiliki rata-rata poin yang lebih besar dibandingkan empat pemain lainnya. Mengacu pada data yang diberikan oleh Electronic Arts, Diarra memiliki rata-rata 104 poin, dengan nilai tertinggi berhasil di dapatkannya pada kategori dribbling sebesar 108 poin.


    Saat ini, di dalam game, Diarra dihargai senilai 20.200.000 koin. Untuk harga terendahnya juga sama sebesar 20.200.000 koin, sementara penawaran tertinggi di angka 22.300.000 koin.

    Namun bila tidak terlalu menyukai pemain ini, gamer bisa menjualnya. Cara menjualnya sangat mudah, kalian cukup masuk ke menu Club, lalu pilih Market, lanjut ke My Players, dan konfirmasi penjualan Diarra. Di sini gamer bisa mengetahui status penjualannya di menu My Orders. Apabila ada peminatnya dan berhasil terjual, maka statusnya akan berubah dari Selling menjadi Sold.

    Kode Redeem FC Mobile Terbaru

    Tidak seperti sebelumnya, kebetulan kali ini hanya ada satu kode redeem FC Mobile. Namun tidak diketahui sampai kapan masa aktif kode ini. Lalu jumlah pemain yang bisa menggunakannya pun masih menjadi misteri. Jadi untuk menghindari ketidakjelasan dari dua hal tersebut, sebaiknya klaim kodenya sekarang juga.

    Berikut kode redeem FC Mobile terbaru, dihimpun detikINET dari berbagai macam sumber, Kamis (23/10/2025).

    Setelah mengklaimnya, hadiah langsung dikirimkan ke akun kalian. Pemain dapat mengambilnya di mailbox in-game FC Mobile.

    Cara Klaim Kode Redeem FC Mobile

    Berikut langkah-langkah yang bisa diikuti terkait cara klaim kode redeem FC Mobile.

    1. Kunjungi situs resmi berikut: redeem.fcm.ea.com.
    2. Silahkan login ke akun EA kalian.
    3. Masukkan kode redeem di kolom yang tersedia.
    4. Centang kotak konfirmasi bahwa kalian bukan robot.
    5. Langkah terakhir cukup klik kode redeem.
    6. Apabila berhasil, hadiah otomatis dikirimkan ke kotak masuk di dalam permainan.

    (hps/fay)



    Sumber : inet.detik.com

  • Sektor Ekraf di ASEAN Berkembang Pesat, Harus Didukung Kebijakan Tepat

    Sektor Ekraf di ASEAN Berkembang Pesat, Harus Didukung Kebijakan Tepat



    Jakarta

    Utusan Wali Kota London untuk Industri Kreatif, John Newbigin menilai ekonomi kreatif di kawasan ASEAN sudah berkembang pesat, tapi butuh kebijakan yang tepat.

    “Ekonomi kreatif bukan sekadar serangkaian industri, tetapi merupakan cara berpikir yang benar-benar baru tentang interaksi dan hubungan timbal balik antara ekonomi, budaya, komunitas, masyarakat, dan lingkungan. Dan itulah yang sebenarnya disatukan oleh kerangka kerja ini,” kata Newbigin dalam pemaparannya di Jakarta, Rabu (22/10/2025) dikutip dari Antara.

    Berdasarkan kerangka kerja tersebut, pembuat kebijakan perlu memperhatikan keseimbangan antara sosial, budaya, lingkungan, dan ekonomi dari kebijakan berkelanjutan pada bidang apapun. Itu yang pertama.


    Yang kedua, kebijakan untuk memajukan ekonomi kreatif perlu inklusif, tidak hanya harus mencakup semua negara anggota ASEAN, tapi juga semua komunitas yang membentuk bangsa di kawasan itu, khususnya komunitas terpinggirkan dan komunitas adat serta keterlibatan setiap kementerian.

    “Ini adalah sesuatu untuk semua orang. Sebagian karena ekonomi kreatif tidak memiliki hambatan untuk masuk. Ekonomi ini padat karya, bukan padat modal, sehingga relatif mudah bagi orang untuk memulai bisnis, yang menjadikannya sangat penting bagi pertumbuhan kaum muda di kawasan ini,” kata Newbigin.

    Ketiga, seperti dikatakan Newbigin, kebijakan ekonomi kreatif harus bersifat praktis, membantu mewujudkan perubahan dan kolaboratif.

    Terakhir, kebijakan juga harus kolaboratif, setiap 10 negara anggota ASEAN harus memiliki peran yang unik dan krusial dalam pembangunan ekonomi kreatif meskipun masing-masing memiliki keragaman.

    Keempat kerangka kerja tersebut diharapkan dapat mempertimbangkan dampak sosial, budaya, ekonomi, dan lingkungan secara bersamaan, bukan hanya tentang pertumbuhan ekonomi.

    “Pertumbuhan ekonomi harus berdampak budaya karena kawasan ini memiliki warisan budaya yang begitu kaya, dan kita semua tahu bahwa proses urbanisasi dan pertumbuhan media sosial membahayakan banyak aspek budaya tradisional, nyata, dan tak nyata. Dan menemukan cara untuk menjaga hal-hal ini tetap hidup dan relevan di abad ke-21 adalah penting,” kata Newbigin.

    Industri kreatif telah menyumbang lebih dari US$ 200 juta terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) dan memperkerjakan lebih dari 15 juta orang dengan potensi yang mulai berkembang di kawasan ASEAN.

    (wsw/wsw)



    Sumber : travel.detik.com

  • Santunan Jasa Raharja Capai Rp 2,4 Triliun hingga September

    Santunan Jasa Raharja Capai Rp 2,4 Triliun hingga September


    Jakarta

    PT Jasa Raharja (Persero) memberikan perlindungan bagi masyarakat yang mengalami kecelakaan. Jasa Raharja memastikan hak korban dan ahli waris dapat diterima tanpa hambatan.

    Jasa Raharja mencatat total penyerahan santunan sebesar Rp 2,4 triliun kepada 117.342 korban kecelakaan lalu lintas di seluruh Indonesia sejak awal Januari hingga September 2025.

    Rinciannya, sebanyak Rp 1 triliun diserahkan kepada ahli waris dari 18.815 korban meninggal dunia, dan Rp 1,4 triliun kepada 98.527 korban luka-luka.

    Jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2024, jumlah korban meningkat 10,90%, dengan nilai santunan naik 8,77%. Secara rinci, santunan untuk korban meninggal dunia tercatat naik 2,79%, sedangkan korban luka-luka meningkat 18,74%.


    Plt Direktur Utama Jasa Raharja Dewi Aryani Suzana menyampaikan pihaknya tidak hanya berfokus pada penyaluran santunan, tetapi juga terus berupaya menghadirkan pelayanan publik yang cepat dan tepat sesuai dengan kebutuh masyarakat.

    “Jasa Raharja terus berupaya menghadirkan layanan yang cepat, tepat, dan humanis bagi masyarakat. Berbagai inovasi terus dikembangkan agar korban kecelakaan maupun ahli warisnya dapat segera menerima hak mereka tanpa kendala. Saat ini, rata-rata waktu penyelesaian pembayaran santunan meninggal dunia hanya membutuhkan dua hari, mencerminkan komitmen perusahaan terhadap pelayanan publik yang efisien dan responsif,” ujar Dewi dalam keterangan tertulis, Kamis (23/10/2025).

    Lebih lanjut, Dewi menekankan pentingnya kolaborasi lintas lembaga untuk meningkatkan efektivitas pelayanan dan memperkuat upaya pencegahan kecelakaan di jalan raya.

    “Santunan memang merupakan hak korban, namun yang lebih penting adalah bagaimana kita bersama-sama mencegah terjadinya kecelakaan. Jasa Raharja berkomitmen tidak hanya hadir saat musibah terjadi, tetapi juga dalam membangun kesadaran masyarakat untuk lebih berhati-hati di jalan,” terangnya.

    Tonton juga video “DPR Ingin Perkuat Hukum Jasa Raharja Demi Kepastian Klaim Kecelakaan” di sini:

    (hal/hns)



    Sumber : finance.detik.com