Author: Import

  • Makan Ikan Sarden Segar Dapat Membuat Kulit Cerah Berseri


    Jakarta

    Selain konsumsi buah dan sayuran, konsumsi ikan sarden segar juga disebut-sebut dapat membuat kulit terlihat cerah berseri. Ini penjelasannya!

    Salah satu kunci utama untuk mendapatkan kulit sehat dan cerah adalah dengan mengonsumsi makanan bernutrisi. Selain konsumsi beberapa jenis sayuran dan buah, rupanya konsumsi ikan juga dapat memberi efek serupa, bahkan lebih baik.

    Salah satu jenis ikan yang dikaitkan dengan manfaat ini adalah ikan sarden segar. Ikan sarden mungkin sudah tidak asing lagi di telinga. Dagingnya tebal dan kaya nutrisi.


    Namun, perlu diingat, pilihan ikan sarden yang dianjurkan yaitu ikan sarden segar, bukan kalengan. Ikan sarden kalengan sudah dikemas dengan bahan pengawet dan zat berbahaya lainnya. Efek nutrisi dari ikan sarden itu sendiri bisa hilang.

    Jika ke pasar, kamu bisa memilih sarden segar dengan aroma laut yang kuat. Pilih juga yang memiliki mata melotot, bening, dan berkilau. Jangan lupa memperhatikan insangnya. Sarden segar punya insang basah dan biasanya berwarna merah muda cerah atau kemerahan. Kondisi kulitnya biasanya mengkilap dan halus.

    Amanda Nighbert, ahli diet terdaftar mengungkap, konsumsi satu porsi sarden seberat 120 gram merupakan pilihan rendah kalori dan tinggi protein. Satu porsi sudah mengandung banyak asam lemak omega-3, kebutuhan vitamin D, sekaligus B12.

    Karena itu ikan sarden disebut-sebut bisa membuat kulit lebih sehat dan glowing. Banyak yang mengklaim kalau mereka mengonsumsi sarden secara teratur dan memperoleh kulit sebening kaca.

    Namun, apakah efek ini benar-benar memberi kulit kesehatan yang sempurna, atau hanya sebatas klaim? Merangkum huffingtonpost.com (29/11), berikut penjelasannya menurut ahli nutrisi dan ahli kulit.

    1. Fungsi nutrisi dalam kesehatan kulit

    7 Tips Diet Sehat Ini Bikin Kulit Jadi Glowing dan MulusAsupan nutrisi sangat penting untuk meningkatkan kesehatan kulit. Foto: Getty Images/iStockphoto/seb_ra

    Dr. Angela Casey, dokter kulit bersertifikat di Ohio mengungkap, nutrisi adalah faktor utama dalam memelihara kesehatan kulit.

    Jika seseorang tidak memiliki pola makan yang baik, kulitnya pun tidak sehat. Oleh karena itu, untuk meningkatkan kesehatan kulit, dokter ini menyarankan untuk mengonsumsi makanan kaya nutrisi. Misalnya, makanan dengan kandungan multivitamin, seng, asam lemak omega-3, kolagen, hingga selenium.

    Nutrisi Ini bisa ditemukan di ikan sarden, termasuk selenium dan vitamin B Dan D. Sebagai ikan berlemak, sarden benar-benar menawarkan asam lemak omega-3 yang unggul. Casey mengungkap asam lemak omega-3 berperan dalam kesehatan secara keseluruhan, serta dapat mengatur kadar glukosa.

    Oleh karena itu, Casey menegaskan untuk hindari makanan-makanan mengandung gula, karbohidrat sederhana, atau makanan dengan indeks glikemik tinggi.

    2. Nutrisi sarden dan manfaatnya untuk membuat kulit cerah berseri

    sardensarden dikenal bisa meningkatkan kesehatan kulit dan membuat kulit cerah berseri. Foto: Getty Images/iStockphoto/Olga Gagarova

    Amanda Nighbert, ahli diet terdaftar mengingatkan, untuk meningkatkan kesehatan kulit kemungkinan besar membutuhkan lebih dari sekedar mengonsumsi makanan tertentu ke dalam diet.

    “Menambahkan ikan sarden setiap hari pasti akan membantu mengisi kekosongan nutrisi penting yang kurang. Namun, untuk hasil yang baik, kamu perlu memperhatikan pola makan keseluruhan,” jelasnya.

    Nighbert mencatat penyebab umum yang dapat mempengaruhi penampilan kulit adalah makanan mengandung gula, tepung makanan olahan, hingga produk susu. Oleh karena itu, makanan ini perlu dihindari.

    Namun, jangan lupa untuk tidur yang cukup di malam hari, dan menggunakan sunblock di siang hari untuk menghindari paparan sinar ultraviolet.

    Sarden tetap bisa dimasukkan ke dalam pola makan sehat untuk mendukung kulit bercahaya. Selain sarden, Casey juga merekomendasikan makan ikan salmon atau mackerel yang kaya akan asam lemak omega-3 dan rendah merkuri.

    Rekomendasi ikan lain selain sarden bisa dilihat pada halaman selanjutnya!

    3. Pilihan lain selain sarden

    5 Fakta Garis-garis Putih yang Ada pada Daging Ikan SalmonSelain sarden, kamu bisa mengganti konsumsi ke ikan salmon. Foto: iStock

    Sarden menjadi populer setelah banyak akun TikTok yang memamerkan betapa lezatnya sarden . Meskipun banyak yang suka, tetapi ada juga yang tidak.

    Tidak perlu khawatir, jika tidak bisa konsumsi ikan sarden, pertimbangkan untuk konsumsi pilihan lain yang mengandung nutrisi serupa. Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, kamu bisa konsumsi ikan salmon, mekerel, atau herring yang juga kaya asam lemak omega-3, vitamin D, dan B12.

    Bagi yang vegan atau vegetarian, juga bisa beralih ke makanan nabati yang menyediakan lemak dan nutrisi serupa untuk kesehatan kulit.

    Nightbert merekomendasikan untuk konsumsi kacang-kacangan dan biji-bijian, lemak sehat, seperti telur, minyak zaitun, dan alpukat juga sangat bermanfaat.

    (aqr/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • 7 Sayuran Terbaik Untuk Kontrol Gula Darah Penderta Diabetes


    Jakarta

    Penderita diabetes harus memilih makanan dengan tepat agar gula darah tetap stabil. Beberapa jenis sayuran ini cocok untuk dikonsumsi penderita diabetes.

    Salah satu kunci hidup sehat dan umur panjang adalah konsumsi makanan dengan gizi seimbang. Termasuk konsumsi sayuran sesuai kebutuhan harian.

    Menurut Departemen Pertanian AS (USDA), wanita membutuhkan 2 hingga 3 cangkir sayuran sehari dan laki-laki membutuhkan 3 hingga 4 cangkir sehari.


    Jika kamu seorang penderita diabetes, mengutip Eating Well, mengonsumsi banyak sayuran kaya nutrisi dan berserat tinggi dapat membantu mengelola kadar gula darah dalam jangka panjang.

    Selain itu, sayur juga termasuk dalam makanan yang baik untuk menurunkan berat badan agar terhindar dari risiko obesitas, yang termasuk salah satu faktor penyebab diabetes tipe-2.

    Berikut ini sejumlah sayuran yang dianjurkan untuk penderita diabetes.

    1. Bayam

    Melansir Healthline, jenis sayur-sayuran hijau terutama bayam, dapat dipilih sebagai sumber serat rendah karbohidrat bagi pasien diabetes.

    Menurut Departemen Pertanian Amerika Serikat, seporsi bayam mentah hanya mengandung 1 gram karbohidrat. Selain rendah karbohidrat, bayam juga kaya vitamin sehingga cocok sebagai pelengkap pada menu diet pasien diabetes.

    Kamu dapat meracik beberapa ikan sayur bayam dalam semangkuk salad, atau dapat juga diolah menjadi sayur berkuah. Kamu juga dapat menambahkan beberapa helai daun bayam ke dalam adonan telur dadar saat sarapan.

    2. Wortel

    Manfaat racikan jus wortel dan daun ketumbarWortel bids mengenyangkan dan berserat tinggi untuk penderita diabetes. Foto: Getty Images/iStockphoto

    Serat dalam sayuran membantu kita merasa kenyang. Ahli diet Jill Weisenberger merekomendasikan wortel sebagai sayuran yang mengenyangkan dan berserat tinggi untuk penderita diabetes.

    Wortel juga kaya akan vitamin A, yang membantu kekebalan dan kesehatan mata.

    3. Tomat

    Group of young gardeners picking tomatoes in greenhouse. Crate full of juicy tomatoes in focusKonsumsi tomat juga kaya antioksidan yang bisa membantu penderita diabetes. Foto: Getty Images/hobo_018

    Penelitian mengungkap satu buah tomat utuh berukuran sedang mengandung 5 gram karbohidrat. Tomat juga dikenal sebagai sayur yang kaya dengan zat antioksidan, seperti vitamin C dan likopen, yang memberi warna merah pada tomat.

    Selain kerap dijumpai dalam menu berkuah, tomat juga cocok sebagai pelengkap salad buah dan sayur agar terlihat lebih berwarna.

    Caranya mudah, kamu tinggal memotong kecil tomat lalu dicampurkan ke dalam racikan salad. Kamu juga dapat menyajikan tomat bersama sayuran lain dengan cara dipanggang dalam oven selama beberapa menit.

    Daftar sayuran terbaik untuk penderita diabetes ada di halaman selanjutnya.

    4. Brokoli

    brokoliBrokoli juga rendah karbohidrat sehingga cocok untuk penderita diabetes. Foto: Getty Images/iStockphoto/eyewave

    Menukil Everyday Health, brokoli termasuk dalam jenis sayur rendah karbohidrat yang cocok dikonsumsi untuk pasien diabetes.

    Menurut USDA, brokoli rendah karbohidrat, kurang dari 5 g per cangkir mentah, dan kaya akan vitamin C (69,4 mg, atau lebih dari 70 persen DV), serat (1,82 g, atau sekitar 6,6 persen DV). , dan zat besi (0,5 mg, atau 2,9 persen dari DV).

    5. Kubis

    Daun KubisKubis termasuk ke dalam sayuran yang jumlah karbohidratnya sedikit. Foto: iStock

    Selain bernutrisi tinggi dan kaya serat, kubis termasuk dalam sayur yang memiliki jumlah karbohidrat paling sedikit di antara keluarga Brassicaceae.

    Menurut ahli nutrisi, seporsi kubis cincang memiliki kandungan karbohidrat sebesar 5 gram.

    Selain itu, sayuran yang mudah ditemukan di pasaran ini juga memiliki beragam vitamin yang baik untuk tubuh, mulai dari vitamin C dan vitamin K sehingga sangat cocok dijadikan menu dalam program diet rendah kalori bagi penderita diabetes.

    6. Kembang kol

    Tidak hanya memiliki bentuk yang unik, kembang kol juga termasuk sebagai sayur yang baik penderita diabetes. Menurut ahli gizi, seporsi potongan kembang kol mentah mengandung 5 gram karbohidrat.

    Kandungan karbohidrat rendah membuat sayur ini cocok dikonsumsi oleh penderita diabetes, terutama sebagai pengganti nasi untuk menstabilkan gula darah.

    Selain itu, sayuran ini juga penuh dengan nutrisi dan vitamin, mulai dari vitamin C dan folat

    7. Asparagus

    Sup krim AsparagusAsparagus pun bisa dikonsumsi karena punya lemak nol persen dan tidak mengandung gula. Foto: Getty Images/iStockphoto/wmaster890

    Sayuran rendah gula yang paling aman dikonsumsi penderita diabetes adalah asparagus. Sayur ini mengandung nol persen lemak dan tak mengandung gula. Namun, di satu sisi, konsumsi sayur ini akan membantu mempercepat metabolisme tubuh karena kandungan vitamin A, C dan K-nya.

    Demikian sayuran yang dianjurkan untuk penderita diabetes yang bermanfaat untuk mengontrol kadar gula darah.

    (aqr/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • Oatmilk Disebut Menyehatkan, Ini 5 Fakta Tersembunyi di Baliknya


    Jakarta

    Susu gandum atau oat milk tengah viral dan dipercaya sebagai susu alternatif yang lebih sehat. Ternyata ada beberapa fakta tersembunyi di baliknya.

    Popularitas susu gandum atau yang juga populer disebut oatmilk terus meningkat. Banyak pegiat diet sehat yang semakin gencar mencari alternatif asupan makanan untuk menghindari produk-produk tinggi lemak hewani.

    Salah satunya susu gandum yang kini banyak dikonsumsi baik secara murni maupun dicampur dalam segelas es kopi susu. Di rak-rak supermarket susu gandum bisa banyak ditemukan jenis, merek, dan varian rasanya.


    Ternyata jauh sebelum viral susu ini telah hadir dan dikonsumsi oleh banyak orang. Ada beberapa fakta menarik yang tersembunyi dibalik kemasan susu yang sedang digandrungi para pegiat kesehatan.

    Baca juga: Getok Harga Nasi Campur Rp 81 Ribu, Penjualnya Hanya Tersenyum

    Berikut ini 5 fakta menarik susu gandum menurut Mashed:

    Oatmilk Disebut Menyehatkan, Ini 5 Fakta Tersembunyi di BaliknyaOatmilk ternyata telah hadir sejak 1990an. Foto: Getty Images/ollo

    1. Sudah ada sejak lama

    Situs Time menyebutkan bahwa susu gandum sebenarnya sudah diproduksi dan dipasarkan sejak lebih dari tiga dekade. Rickard Oste adalah peneliti dari Lund University di Swedia yang telah memproduksi susu gandumnya.

    Oste memulai eksperimen dan produksi produk susu gandumnya sejak 1990an dalam upaya menemukan susu alternatif untuk penderita intoleran laktosa. Oste menggunakan gandum karena tanaman tersebut tumbuh subur di Swedia.

    Sejak saat itu Oset mulai memperbanyak produksi susu gandumnya dan memasarkan pada penggemar susu di Swedia. Baru pada 1996 produk buatan Oste diekspor dan populer di benua Amerika.

    2. Mengalahkan popularitas susu almond

    Kehadiran susu gandum ini dengan cepat mengganggu popularitas susu non-dairy yang lain. Saat mulai viral dan banyak diburu pelanggan supermarket, susu almond yang sebelumnya lebih populer mengalami penurunan penjualan.

    Padahal sebelumnya susu almond berada pada popularitas paling atas bahkan mengalahkan susu kedelai. Pada 2017 Bloomberg Businessweek melaporkan penjualan susu gandum hanya sebesar Rp 68 miliar.

    Tetapi 3 tahun setelahnya susu non-dairy ini mengalami peningkatan pesat hingga Rp 452 miliar. Liz Specht selaku Associate Director dari The Guardian menyebut ada peluang perkembangan yang lebih besar lagi untuk industri susu gandum.

    Fakta menarik lainnya ada di halaman berikutnya.

    3. Mudah dibuat sendiri

    Susu gandum dibanderol dengan harga yang tinggi di supermarket. Perbedaan antara satu merek susu gandum dengan merek lainnya bahkan memiliki harga yang tidak terlalu jauh atau sekadar beda tipis saja.

    Susu gandum sebenarnya dapat dibuat sendiri dengan mudah di rumah. Ketika membuatnya sendiri tingkat kekentalan susu gandum bisa disesuaikan dengan keinginan konsumennya.

    Untuk membuat susu gandum kamu hanya membutuhkan gandum, air, blender, dan penyaring yang sangat halus. Caranya cukup giling gandum, rendam selama semalaman, blender hingga halus dan kental, kemudian saring untuk memisahkan ampasnya.

    4. Kadar protein lebih rendah

    Oatmilk Disebut Menyehatkan, Ini 5 Fakta Tersembunyi di BaliknyaTak dapat dipungkiri kandungan protein oatmilk lebih rendah dari susu sapi. Foto: Getty Images/ollo

    Walaupun dinilai lebih sehat tetapi tidak dapat dipungkiri bahwa susu gandum berasal dari biji-bijian. Tidak ada protein maupun lemak hewani yang terkandung di dalam susu gandum.

    Menurut Buzzfeed News, rata-rata penyajian susu sapi memiliki sekitar 8 gram protein dengan tambahan 9 jenis asam amino esensial. Sedangkan untuk 128 gram susu gandum hanya memiliki 3 gram protein dan tidak mengandung asam amino sama sekali.

    Menurut tambahan informasi dari ahli gizi, susu kedelai justru lebih bisa dibandingkan dengan susu sapi. Susu kedelai menjadi susu non-dairy yang memiliki kandungan protein sekaligus asam amino.

    5. Tinggi kalori

    Susu gandum ternyata tidak sesehat yang banyak dipikirkan orang lain. Jika dibandingkan dengan susu nabati lainnya, susu gandum memiliki kadar kalori tertinggi.

    Buzzfeed melaporkan penyajian 128 gram susu gandum mengandung hingga 120 kalori. Jumlah ini mencapai 4 kali lebih banyak daripada rata-rata kadungan kalori yang ada dalam 128 gram susu almond.

    Tetapi jika dibandingkan dengan susu sapi, susu gandum terbukti lebih rendah kalori. Perbandingannya dalam 128 gram susu sapi memiliki 150 kalori dan 128 gram susu gandum memiliki 120 kaloi. Maka perbedaan keduanya dikatakan bukan perbandingan yang jauh berbeda antara satu sama lain.

    (dfl/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • Disebut Bisa Cegah Virus Masuk ke Tubuh, Ini 3 Makanan Pilihan Nabi Muhammad


    Jakarta

    Wabah virus yang sempat mengguncang dunia, tak lain adalah COVID-19. Tapi apakah kamu tahu, di zaman Nabi Muhammad SAW sudah terjadi penyebaran virus yang tak kalah mematikan dan mengancam jiwa loh! Kira-kira apa yang dilakukan Nabi Muhammad SAW untuk mencegah virus masuk ke dalam tubuhnya?

    Pada zaman Nabi Muhammad SAW, terjadi penyebaran wabah virus yang diketahui dengan kusta atau lepra. Seseorang yang terkena penyakit ini, akan mengalami pengerutan pada kulit. Bakteri juga akan menggerogoti bagian dalam tubuh mereka. Penyakit ini adalah penyakit yang menular melalui cairan dari hidung.

    Untuk mencegah virus masuk ke dalam tubuh, diperlukannya mengonsumsi makanan yang memiliki kandungan antivirus. Nabi Muhammad SAW juga menerapkan pola makan yang sehat. Lantas makanan apa saja ya yang menjadi pilihan Nabi Muhammad SAW untuk mencegah virus masuk ke dalam tubuh? Simak penjelasannya di bawah ini.


    3 Makanan Pilihan Nabi Muhammad SAW

    Setelah membaca penjelasan yang ada di atas, kamu tentu tahu jika di zaman Nabi Muhammad SAW, terjadi penyebaran wabah yang cukup berbahaya dan mematikan. Seperti yang diriwayatkan oleh Abu Dawud, Rasulullah bersabda, “Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepada Engkau, dari penyakit gila, penyakit belang, penyakit kusta, dan penyakit buruk yang lainnya.”

    Nabi Muhammad SAW pun melakukan pencegahan dengan cara menjaga jarak. Seperti yang diriwayatkan pada sebuah hadits, “Apabila kamu mendengar ada wabah di suatu wilayah, maka janganlah kamu memasukinya. Tetapi, jika wabah terjadi di tempatmu, maka janganlah kamu tinggalkan tempat itu.” HR Imam Bukhari.

    Tidak hanya melakukan pencegahan, Rasulullah juga mengonsumsi makanan pilihannya, untuk membantu dalam mencegah virus masuk ke dalam tubuh. Berikut ini tiga jenis makanan yang menjadi pilihan dari Nabi Muhammad SAW.

    Kurma

    Salah satu makanan yang menjadi pilihan dari Nabi Muhammad SAW untuk mencegah virus masuk ke dalam tubuh adalah kurma. Kurma dijadikan Rasulullah sebagai obat alternatif atau obat herbal alami. Jenis kurma yang seringkali dikonsumsi oleh Rasulullah adalah kurma ajwa.

    Kurma ajwa menjadi kurma terbaik yang pernah ada, seperti yang diriwayatkan oleh At-Tirmidzi, kurma ajwa asalnya dari surga, di dalamnya terdapat obat penawar racun. Hadits lain juga menyebutkan bahwa “Sesungguhnya di dalam kurma ajwa yang berasal dari Aliyah, ada obat atau Ajwa yang adalah anti racun.” HR Muslim.

    Kurma diyakini mempunyai banyak khasiat bagi kesehatan. Dikutip melalui buku berjudul 35 Fakta Sains yang Diajarkan Nabi Muhammad SAW ditulis oleh Indah Hanaco (2017), setiap satu kilogram kurma, bisa memenuhi kebutuhan kalori dari laki-laki dewasa selama satu hari.

    Satu kilogram kurma yang masih hijau, dipercaya mengandung gizi hingga tiga kali lipat kandungan gizi pada satu kilogram ikan. Selain itu, kurma memiliki keajaiban lainnya, yaitu kurma kebal akan bakteri dan hama parasit karena mengandung sebuah zat bernama zat tanin.

    Kamu bisa mengonsumsi kurma secara langsung atau diolah terlebih dahulu menjadi sari kurma dan pasta kurma. Sari kurma dipercaya bisa mengobati katarak, demam berdarah, sakit tenggorokan, dan melancarkan buang air besar. Sementara itu, pasta kurma dapat dijadikan sebagai obat untuk meredakan diare.

    Madu

    Makanan pilihan Nabi Muhammad SAW yang kedua adalah madu. Mengutip melalui buku berjudul Manfaat dan Keajaiban Madu (2023), madu dianggap sebagai makanan yang disukai oleh Nabi Muhammad SAW, hal ini dijelaskan dalam Al-Qur’an, di mana madu dianggap sebagai salah satu makanan yang dianugerahkan oleh Allah SWT.

    Kamu mungkin sudah tahu bagaimana madu dihasilkan. Madu dihasilkan dari lebah, melalui perut lebah akan keluar madu yang warnanya bermacam-macam. Madu bisa digunakan untuk menyembuhkan penyakit, seperti yang diterangkan melalui surat An-Nahl ayat 69.

    Madu mempunyai khasiat yang banyak bagi kesehatan. Madu mengandung zat kimia atau alkali yang berguna dalam menetralisir asam. Hal ini dikarenakan, madu memiliki kandungan sodium, potasium, magnesium, dan kalium. Madu berperan dalam menyeimbangkan dan membersihkan zat asam dalam tubuh yang membuat tubuh menjadi lemas.

    Habbatussauda atau Jintan Hitam

    Makanan terakhir yang menjadi pilihan dari Nabi Muhammad SAW untuk mencegah virus masuk ke tubuh adalah habbatussauda. Dalam bahasa Inggris, dikenal sebagai black seed. Sementara dalam bahasa Arab, jintan hitam disebut sebagai al-habba al-sauda.

    Habbatussauda atau yang dikenal dengan jintan hitam, adalah obat dari segala macam penyakit. Rasulullah menjadikan habbatussauda sebagai obat herbal alami untuk membantu menjaga imunitas tubuh.

    Dikutip melalui buku berjudul Kedahsyatan Habbatussauda Mengobati Berbagai Penyakit ditulis oleh Edi Junaedi, dkk (2011), habbatussauda disebutkan dalam sabda Nabi Muhammad SAW, “Sesungguhnya, habbatussauda adalah obat dari segala penyakit kecuali as-sam,” Aku bertanya, “Apakah as-sam itu ya Rasulullah?” Nabi pun menjawab, “Kematian.” HR Bukhari.

    Jika Nabi Muhammad SAW sudah menganjurkan untuk mengonsumsi habbatussauda sebagai bahan pengobatan, maka tidak heran jika habbatussauda tercantuk ke dalam kitab Al-Tibb Al-Nabawi atau pengobatan cara nabi.

    Demikian yang dapat detikFood sampaikan mengenai makanan pilihan Nabi Muhammad SAW untuk mencegah virus masuk ke dalam tubuh. Semoga bermanfaat!

    (fds/fds)



    Sumber : food.detik.com

  • Ini Dia 5 Sarapan Paling Sehat Menurut Ahli Gizi


    Jakarta

    Menu sarapan amat beragam, tapi kalau mau yang paling sehat, coba menu yang direkomendasikan ahli gizi. Berikut daftarnya.

    Sarapan merupakan kebiasaan makan yang baik untuk kesehatan. Sarapan dapat membuat seseorang memiliki cukup energi untuk menjalani hari.

    Pada dasarnya semua jenis makanan bisa jadi sarapan, tapi sarapan apa yang paling sehat?


    “Sarapan memberi nutrisi penting pada tubuh dan memberikan energi untuk memulai hari,” kata kata ahli gizi terdaftar Asmita Batajoo dikutip dari Real Simple.

    Penelitian juga membuktikan pentingnya makan pagi. Sebuah analisis data pada tahun 2021 terhadap lebih dari 30.000 orang menemukan bahwa individu yang melewatkan sarapan cenderung mendapatkan lebih sedikit nutrisi penting-termasuk serat, vitamin C, D, dan A, vitamin B, kalsium, zat besi, dan fosfor-dalam pola makan mereka secara keseluruhan.

    “Sarapan paling sehat terdiri dari karbohidrat kompleks, protein, dan lemak yang menyehatkan jantung untuk membuat Anda kenyang, memberikan energi untuk memulai hari, dan menjaga berat badan,” kata Batajoo.

    Berikut 5 menu sarapan paling sehat:

    1. Yogurt

    4 Manfaat Yogurt, Makanan yang Dianjurkan Nabi Muhammad SAWYogurt adalah makanan bergizi tinggi yang menggabungkan tiga makronutrien-protein. Foto: iStock

    Yogurt adalah makanan bergizi tinggi yang menggabungkan tiga makronutrien-protein, karbohidrat, dan lemak. Yogurt adalah bahan dasar yang mengenyangkan dan lezat untuk parfait buah beri, kacang-kacangan, dan granola, atau untuk smoothie berbahan bakar protein.

    Yogurt mengandung probiotik, menjadikannya pilihan yang menyehatkan usus untuk memulai hari Anda.

    Selain itu, meskipun yogurt berlemak penuh mungkin menimbulkan tanda bahaya karena kandungan lemak jenuhnya, proses fermentasi yang terlibat dalam pembuatan yogurt sebenarnya mengubah beberapa asam lemak jenuh menjadi lemak tak jenuh yang lebih menyehatkan jantung.

    2. Telur

    Telur telah menjadi makanan pokok sarapan orang Amerika selama beberapa dekade saat ini, dan merupakan cara yang bagus untuk menambahkan protein sehat ke dalam makanan pagi Anda.

    Meskipun kuning telur mengandung sejumlah kolesterol makanan,menikmati telur utuh beberapa kali seminggu adalah pilihan yang sangat bergizi.

    Namun, jika Anda benar-benar perlu mewaspadai kadar kolesterol Anda maka makan putih telur saja pun tak masalah.

    3. Puding chia

    Meskipun baru mendapatkan popularitas dalam beberapa tahun terakhir, puding chia tampaknya tetap populer-terutama untuk sarapan.

    Tidak hanya mudah untuk menyiapkannya terlebih dahulu untuk pilihan cepat saji, tetapi puding chia juga kaya akan serat, protein, dan asam lemak omega-3.

    Semua kombinasi ini membuat Anda merasa berenergi sekaligus mendukung usus dan kesehatan Anda secara keseluruhan.

    4. Oatmeal

    Sarapan Oatmeal Bisa Kendalikan Kolesterol? Ini 5 FaktanyaOatmeal. Foto: Getty Images/Creativeye99

    Bagi sebagian orang, oatmeal telah menjadi menu sarapan selama bertahun-tahun.

    Ini adalah pilihan yang sangat baik untuk kesehatan secara keseluruhan karena oat mengandung serat yang menyehatkan jantung yang akan membuat kenyang sepanjang pagi.

    Jadi, baik itu overnight oat, oatmeal, atau granola, mengonsumsi oat selalu merupakan ide bagus di pagi hari.

    5. Smoothies

    mango smoothies juice and ripe mango fruits. Yellow fruit on old wooden floor, drink in the morning to good health.Secangkir smootie juga baik untuk kesehatan. Foto: Getty Images/iStockphoto/Amguy

    Secangkir smootie juga baik untuk kesehatan. Anda tinggal memilih berbagai jenis buah yang Anda sukai. Selain itu tambahkan juga yogurt ke dalamnya agar lebih sehat.

    Ingat, buah-buahan sudah mengandung gula jadi ada baiknya untuk tidak menambahkan gula lagi ke dalamnya.

    Artikel ini sudah tayang di CNN Indonesia dengan judul: Ini 5 Sarapan Paling Sehat Menurut Ahli Gizi

    (raf/adr)



    Sumber : food.detik.com

  • Disukai Banyak Orang, Konsumsi Kopi Joss Bisa Bahayakan Kesehatan


    Jakarta

    Disajikan unik dengan arang menyala, kopi joss jadi minuman kopi yang diincar wisatawan. Ternyata kopi joss bisa membahayakan kesehatan.

    Kopi joss atau kopi arang merupakan racikan kopi khas Yogyakarta. Racikannya berupa kopi hitam yang kemudian dicelup arang api yang menyala.

    Penamaan ‘joss’ diambil dari efek suara membara yang dikeluarkan saat memasukkan arang ke dalam kopi. Cara penyajian yang ini membuat banyak orang tertarik.


    Terutama para wisatawan dari luar Yogyakarta. Maka tak heran, banyak angkringan kopi yang menawarkan kopi joss di Yogyakarta.

    Mencelupkan arang api menyala ke dalam kopi dirasa memberikan kenikmatan tersendiri. Namun, di balik kenikmatannya ternyata menyimpan efek samping yang berbahaya.

    Berikut faktanya!

    1. Berisiko menyebabkan penyakit

    Kopi jossKopi joss berisiko menyebabkan penyakit. Foto: iStock

    Sebelumnya santer disebutkan bahwa kopi joss diklaim mampu mendetoksifikasi dalam tubuh. Namun, para pakar kesehatan justru memberikan fakta sebaliknya.

    Dikutip dari The Malaysian Reserve (23/11/23) pakar kesehatan mengatakan bahwa kopi joss bisa menimbulkan efek buruk pada tubuh.

    Antara lain seperti kembung, diare, hingga radang usus buntu. Selain itu, Konsultan Kardiologi dan Penyakit Dalam Rumah Sakit Sultanah Aminah Dr Ng Kim Fong menyebutkan kopi joss bisa menyebabkan kanker.

    2. Peran arang dalam kopi

    Lebih lanjut, Dr Ng juga menjelaskan bahwa kopi joss bisa berbahaya bagi penderita diabetes, darah tinggi, dan jantung. Sebab, bisa mempengaruhi khasiat obat.

    Arang bersifat netral dan akan menyerap semua zat yang ada di lambung, termasuk obat yang diminum pasien sehingga menyebabkannya tidak efektif untuk pengobatan.

    3. Tidak bisa disamakan dengan arang aktif

    Kopi jossKopi joss Foto: iStock

    Menurut Dr Ng, memasukkan arang panas yang belum diolah atau dimurnikan ke dalam minuman atau makanan tidak bisa disamakan dengan memasukkan arang aktif.

    Arang aktif yang sudah diolah dan dimurnikan aman untuk dikonsumsi. biasanya diberikan dalam bentuk obat kepada pasien yang menderita penyakit dari keracunan makanan.

    “Arang aktif yang sudah dimurnikan aman digunakan dengan takaran yang diperbolehkan sekitar 100 gram,” ujar Dr Ng.

    4. Arang pada kopi joss berbahaya

    Sementara itu, arang yang digunakan dalam racikan kopi joss merupakan arang yang belum diolah dengan baik, sehingga tidak aman untuk dikonsumsi.

    Ketika dikonsumsi, kemungkinan ada unsur beracun yang masuk ke dalam tubuh. “Jadi. masyarakat tidak boleh mudah terpengaruh oleh tren terkini,” tutur Dr Ng.

    “Sentimen umum yang mengatakan bahwa arang itu berdebu memang benar, jadi meskipun arang itu sendiri bukan bahan beracun, tapi akan timbul debu saat dibakar,” tuturnya.

    5. Proses pembakaran arang yang berbahaya

    Kopi Joss Populer di YogyakartaKopi Joss Populer di Yogyakarta Foto: Instagram

    Debu itulah yang dikhawatirkan tidak aman untuk dicerna, karena hasilnya dari proses pembakaran. Apalagi dalam proses tersebut tidak diketahui apakah terjadi kontaminasi.

    “Mungkin terjadi pencampuran kotoran serta produksi asam atau bahan kimia lain seperti hidrokarbon, sehingga lebih tidak aman untuk dicerna,” ujar Dr Ng.

    Mengingat arang itu tidak diproduksi untuk dikonsumsi, sehingga belum dilakukan uji klinis untuk memastikan tingkat kebersihannya, terutama yang melibatkan bakteri.

    (raf/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • 7 Buah yang Mengandung Vitamin B Tinggi, Ada Jeruk Hingga Pisang


    Jakarta

    Vitamin B termasuk nutrisi penting yang diperlukan tubuh untuk meningkatkan imun hingga energi. Salah satu sumber vitamin B yang dapat dikonsumsi untuk mencukupi angka nutrisi harian adalah buah-buahan.

    Dilansir situs WebMD, tubuh setiap harinya memerlukan asupan vitamin agar tetap sehat dan bekerja dengan baik. Dari sejumlah vitamin yang ada, di antaranya tubuh membutuhkan vitamin B, yakni vitamin B1, B2, B3, B5, B6, B7, B9, dan B12.

    Untuk memenuhi jumlah vitamin B setiap harinya, penting bagi seseorang untuk mendapatkannya melalui asupan makanan. Tapi, nutrisi vitamin B mudah hancur dengan pemrosesan makanan seperti lewat masakan.


    Karena itu, ada baiknya untuk mengkonsumsi langsung sumber vitamin B seperti buah agar kandungannya tidak hilang. Lantas, apa saja buah yang mengandung vitamin B?

    Buah yang Mengandung Vitamin B

    Ada sejumlah buah yang mengandung vitamin B tinggi sehingga dapat dikonsumsi harian. Berikut beberapa di antaranya:

    1. Jeruk

    Buah jeruk seperti jenis lemon mengandung setidaknya 6 dari 8 bentuk vitamin B. Jeruk mengandung B1 (Tiamin), B2 (Riboflavin), B3 (Niasin), B5 (Asam pantotenat), B6 (Piridoksin), dan B9 (Asam folat).

    Selain itu, jeruk sebagai sumber folat yang sangat baik dan penting selama masa kehamilan untuk bantu cegah cacat tabung saraf. Vitamin B9 juga terbukti bantu mengurangi risiko penyakit kardiovaskular.

    2. Alpukat

    Alpukat disebutkan sebagai buah yang memiliki hampir 20 vitamin dan mineral. Dalam 150 g alpukat setidaknya mengandung 30% kebutuhan folat harian dan 23% vitamin B.

    Dengan mengkonsumsi alpukat maka organ mata akan terlindungi, berat badan akan menurun, bisa meningkatkan suasana hati, menjaga kesehatan jantung dan kekuatan tulang, serta memberikan energi bagi tubuh.

    3. Buah Beri

    Buah beri yang mengandung vitamin B6 dan B9 seperti stroberi, rasberi, dan blackberry. Vitamin B6 diketahui begitu dibutuhkan tubuh untuk membuat serotonin yang dapat meningkatkan suasana hati, serta vitamin B8 bisa bantu mengatur fungsi dan perkembangan kognitif.

    4. Anggur

    Anggur mengandung vitamin B1 yang tinggi. Tiamin (B1) disebutkan mampu bantu mendukung fungsi jantung dan saraf. Tak hanya itu, Tiamin juga penting untuk mengubah makanan menjadi energi.

    5. Nanas

    Nanas merupakan sumber vitamin B6 yang sangat baik. Vitamin B6 atau Piridoksin diketahui dapat mendukung perkembangan kognitif dan fungsi imun tubuh. Selain itu, nanas mengandung bromelain yang bisa meningkatkan pencernaan sehat dan mengurangi peradangan.

    6. Apel

    Buah apel mengandung vitamin B12 yang tinggi. Sebuah apel berukuran standar diketahui bisa memiliki 4%-5% Riboflavin (vitamin B2) yang dibutuhkan setiap harinya.

    Vitamin B2 disebut dapat membantu tubuh menyerap energi dari makanan. Vitamin ini juga bertindak sebagai antioksidan yang mampu melawan radikal bebas. Selain itu Riboflavin dibutuhkan tubuh untuk perkembangan sel darah merah hingga konversi asam folat dan vitamin B6.

    7. Pisang

    Pisang termasuk buah yang mengandung lebih banyak senyawa dan kaya vitamin. Vitamin yang paling banyak dikandung buah ini adalah vitamin B12. Karena itu, konsumsi pisang dapat bantu mengatur tekanan darah, mengurangi stres, meredakan sembelit serta maag.

    Itu dia sederet buah yang mengandung vitamin B tinggi yang diperlukan tubuh agar tetap sehat.

    (fds/fds)



    Sumber : food.detik.com

  • Membakar Makanan dengan Arang Ternyata Punya 5 Manfaat Ini


    Jakarta

    Membakar dengan arang tak hanya menjadi pilihan cara memasak makanan. Ternyata ada beberapa manfaat sehat yang bisa didapatkan dari pembakaran dengan arang.

    Selain goreng, rebus, dan kukus, orang Indonesia juga mengenal proses pemasakan dengan membakar menggunakan arang. Arang sendiri terbuat dari kayu pohon yang sebelum telah dibakar dan diproses menjadi arang.

    Arang digunakan sebagai sumber bahan bakar untuk menghasilkan api dan membakar makanan secara tradisional. Ternyata arang yang digunakan untuk membakar makanan juga dapat memberikan manfaat untuk kesehatan tubuh.


    Alasannya disebut oleh ahli karena kandungan charcoal aktif di dalam arang yang menempel pada makanan. Jika dikonsumsi dengan jumlah yang tepat dan tak berlebihan ada beberapa manfaat dari membakar makanan dengan arang.

    Berikut ini 5 manfaat membakar dengan arang menurut WJONews:

    Apakah Konsumsi Makanan yang Dibakar Saat Pesta BBQ Bisa Picu Kanker?Makanan yang dibakar dengan arang dapat membantu menurunkan kadar lemaknya. Foto: Getty Images/iStockphoto/mphillips007

    1. Menurunkan kadar lemak

    Arang tidak memiliki kalori maupun menambah kalori dalam makanan. Justru membakar makanan dengan menggunakan arang dapat membantu mengurangi kadar lemak dalam makanan.

    Hal ini menjadi salah satu alasan banyak chef dan ahli memilih untuk membakar daging dengan menggunakan arang. Cara ini dilakukan guna mengurangi kadar lemak dan kalori di dalam daging sebelum dimakan.

    Hasilnya daging akan lebih rendah lemak dan tidak mengancam bagi kesehatan kardiovaskular serta kesehatan jantung. Cara ini disarankan terutama bagi orang dewasa akhir yang mulai memasuki usia lanjut.

    2. Meningkatkan nutrisi

    Dibandingkan dengan proses menggoreng, membakar jauh lebih menyehatkan. Alasannya proses membakar membutuhkan waktu memasak yang lebih cepat.

    Ketika suatu makanan dimasak dengan lebih cepat maka akan lebih sedikit nutrisi yang terbuang. Hasilnya sebagian besar nutrisi makanan akan terjaga dengan baik dan masuk ke dalam tubuh dengan maksimal.

    Memasak makanan dengan menggunakan arang bahkan terbukti menjaga vitamin dan mineral jauh lebih baik daripada proses memasak yang lebih lama. Berbagai penelitian dilakukan oleh ahli untuk melihat manfaat membakar makanan dengan arang.

    Manfaat lainnya ada di halaman berikutnya.

    3. Menurunkan kadar sodium

    Tak banyak yang menyadari bahwa ketika kadar sodium masuk ke dalam tubuh berlebihan maka akan menimbulkan dampak yang negatif. Kelebihan sodium atau garam dapat mengganggu kesehatan kardiovaskular hingga meningkatkan tekanan darah bagi orang dewasa.

    Ketika makanan dibakar dengan arang maka ada proses pembakaran garam yang membuatnya hilang dari dalam makanan. Mengonsumsi makanan yang dibakar dengan arang disarankan oleh ahli gizi bagi penderita darah tinggi.

    Sebagian besar makanan cocok untuk diproses dengan cara dibakar. Mulai dari daging ayam, ikan, sayuran seperti jagung, dan masih banyak bahan makanan lainnya.

    4. Memperbaiki kualitas pencernaan

    Ayam bakar bumbu kecapKandungan charcoal aktif dalam arang juga dapat menyehatkan pencernaan. Foto: Instagram

    Kandungan charcoal atau arang aktif yang menempel pada makanan memiliki banyak manfaat yang diberikan kepada tubuh. Mulai dari efek antioksidannya hingga fungsinya yang membantu mencerna makanan dengan lebih baik.

    Arang dapat membantu memecah kandungan protein di dalam makanan. Hasilnya makanan akan lebih mudah dicerna oleh sistem pencernaan dan tidak memberatkan fungsi kerjanya.

    Sistem pencernaan yang bekerja lebih ringan akan memberikan kondisi yang lebih nyaman dan lingkungan untuk bakteria di dalam usus yang lebih sehat. Mengonsumsi makanan yang dibakar dengan arang dapat membantu menyehatkan sistem pencernaan.

    5. Membuat lebih cepat kenyang

    Menurut beberapa penelitian dan pengamatan memasak makanan dengan cara dibakar menggunakan arang dapat memberikan rasa kenyang lebih cepat. Ada beberapa cara kerja yang dinilai ahli membuat makanan yang dibakar dengan arang lebih mengenyangkan.

    Suhu panas yang tinggi pada makanan dapat membantu membakar gula dan menghadirkan proses karamelisasi. Karamelisasi yang alami ini dapat meningkatkan rasa dan nafsu makan konsumennya.

    Menurut penelitian lainnya disebutkan bahwa makanan yang memiliki sentuhan rasa karamelisasi akan membuat konsumennya cepat merasa puas. Dengan begitu orang yang melahap makanan akan merasa lebih kenyang dan cukup setelah menghabiskan makanan yang telah dibakar dengan arang.

    (dfl/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • Salad Buah Menyehatkan, Ini 3 Paduan Buah Racikannya


    Jakarta

    Buah-buahan segar bisa diracik menjadi salad buah yang enak. Kalau ingin merasakan manfaat sehat salad buah, bisa meracik dengan paduan buah berikut ini.

    Salad tak hanya terbuat dari paduan sayuran saja, tapi bisa juga dari buah-buahan segar. Salad buah ini bisa menjadi alternatif camilan yang menyehatkan tubuh.

    Hal ini dikarenakan kandungan nutrisi pada buah yang memang terbukti menyehatkan. Di antaranya ada vitamin, serat, dan mineral.


    Jadi salah satu camilan sehat, sayangnya ada beberapa kreasi salad buah yang justru mengandung banyak kalori dan lemak. Seperti racikan salad buah yang populer di Indonesia dengan tambahan susu kental manis dan keju parut melimpah.

    Dalam membuat salad buah juga harus mempertimbangkan beragam tekstur, rasa, dan manfaat dari buah-buahan yang dipakai. Campuran buah yang tepat akan membuat salad buah menjadi pembangkit tenaga kesehatan, berkontribusi terhadap pencernaan, hidrasi, dan manfaat lainnya.

    Dilansir dari Food NDTV (28/11), berikut 3 jenis buah yang dijadikan campuran salad:

    1. Buah asam

    jeruk sunkisjeruk sunkis Foto: Getty Images/ipicstock

    Racikan salad buah jadi enak kalau ditambahkan buah yang cita rasanya asam. Buah asam ini bisa didapatkan dari buah citrus atau buah tropis.

    Contohnya bisa mencampurkan jeruk atau lemon. Rasa asam dan asam sitrat pada lemon ini bertindak sebagai detoks yang dapat menghilangkan lemak.

    “Itulah mengapa orang meminum lemon dengan air panas di pagi hari, karena buah asam ini menjadi detoks tubuh,” kata Dr Dimple Jangda.

    Selain jeruk, buah kiwi juga bisa ditambahkan ke dalam racikan salad. Kamu juga bisa menambahkan buah seperti apel hijau dan nanas.

    2. Buah astringen

    tipe kepribadian berdasarkan buah apel, pisang, hingga nanas.buah apel Foto: iStock

    Zat astringen juga terdapat pada buah. Zat ini dapat menyebabkan jaringan kulit berkontraksi. Buah-buahan ini dapat memberikan manfaat pada kulit, terutama jika kulitmu berminyak.

    Buah-buahan yang bersifat astringen harus dicampur dengan buah-buahan lainnya. Contohnya seperti apel, delima, stroberi, markisa, ceri, dan blueberry. Oleh karenanya, cocok sekali untuk campuran salad buah.

    3. Buah manis

    Salad buah juga bisa terasa semakin nikmat kalau dicampurkan dengan pilihan buah yang manis. Buah yang manis ini bisa ditemukan pada mangga dan pisang.

    Selain rasanya yang enak, buah manis juga memainkan peran penting dalam membangun jaringan baru dan menyediakan lemak sehat yang dibutuhkan tubuh. Buah anggur, pepaya, alpukat, dan semangka juga termasuk jenis buah manis.

    (yms/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • 5 Tips Berhenti Minum Kopi Tanpa Sakit Kepala, Contek Yuk!


    Jakarta

    Saat ingin berhenti minum kopi biasanya ada beberapa gejala yang tak nyaman. Ternyata begini tips aman untuk berhenti konsumsi kopi tanpa efek samping.

    Ketika sudah terlalu banyak kafein tubuh tak akan lagi mempan dengan efek kafein yang konon membantu produksi tenaga atau menahan kantuk. Untuk mengembalikannya, dibutuhkan proses pembersihan kafein dari dalam tubuh.

    Tetapi berhenti mengonsumsi kopi dengan cara yang salah juga dapat memberikan efek negatif lainnya. Gangguan seperti sakit kepala, tubuh terasa lemah, dan gejala fisik lainnya bisa dialami tepat setelah berhenti mengonsumsi kopi.


    Ternyata ada beberapa tips yang diberikan ahli bagi orang-orang yang ingin mengurangi asupan kafein ke dalam tubuhnya. Tips ini dinilai lebih ampuh dan minim efek samping negatif terutama seperti sakit kepala.

    Baca juga: Kecewa! Beli Onde-onde, Pelanggan Ini Ngamuk Dapat Isian Zonk

    Berikut ini 5 tips berhenti minum kopi menurut Cleveland Clinic:

    5 Tips Berhenti Minum Kopi Tanpa Sakit Kepala, Contek Yuk!Mencukupi kebutuhan dehidrasi juga dapat membantu produksi energi selain minum kopi. Foto: Getty Images/iStockphoto/RECSTOCKFOOTAGE

    1. Perbanyak minum air mineral

    Ahli gizi Beth Czerwony dari Cleveland Clinic menyebut kunci utama untuk membersihkan tubuh dari kafein adalah konsumsi air mineral. Tak kalah berpengaruh dengan kopi, konsumsi air mineral yang cukup juga dapat membuat tubuh memproduksi energi.

    Alasannya tubuh yang berenergi adalah tubuh yang selalu terhidrasi dengan baik. Selain itu ketika kecukupan hidrasi telah diperhatikan makan tubuh akan lebih kuat untuk menahan efek samping negatif dan gejala yang ditimbulkan dari berhenti minum kopi.

    “Banyak orang seringkali mengonsumsi kafein karena mereka merasa tidak bisa membuat dirinya terjaga. Padahal dehidrasi adalah alasan utama orang-orang kehabisan energi,” ungkap Czerwony.

    2. Kendalikan asupan secara berkala

    Tidak ada satu orang pun yang disebut akan mampu berhenti minum kopi secara drastis. Bagaimana pun juga segala sesuatu yang dilakukan dengan ekstrem tak akan memberikan efek yang baik.

    Salah satu langkah awal untuk berhenti minum kopi tanpa sakit kepala adalah membiasakan diri dengan membatasi. Upayakan untuk memasak batas waktu yang jelas untuk menentukan kapan waktu maksimal minum kopi dalam sehari.

    Pada ahli kesehatan merekomendasi untuk melatih tubuh berhenti minum kopi pukul 2 siang. “Membuat batas waktu sangat membantu untuk menurunkan kadar kafein dan memperbaiki kualitas tidur lebih baik,” lanjut Czerwony.

    Tips lainnya ada di halaman berikutnya.

    3. Ganti dengan minuman rendah kafein

    Untuk membuat tubuh lepas dari keinginan minum kopi tanpa efek samping negatif harus dilakukan secara bertahap. Selain mengatur waktu, kamu juga bisa mengurangi asupan kafein yang masuk ke dalam tubuh.

    Pada beberapa kafe ada yang menggunakan biji kopi dark roast dengan kadar kafein yang lebih tinggi. Secara berkala coba ganti pilihannya dengan biji kopi light roast dan lakukan secara rutin selama beberapa waktu.

    Setelah berhasil mulai turunkan dosis kafein dengan mengonsumsi teh sebagai pengganti kopi. Czerwony mengungkapkan bahwa ketika tubuh diajak menurunkan dosis kebutuhan kafein secara perlahan tubuh akan lebih mudah terbiasa tanpa menimbulkan efek samping negatif.

    4. Pilih kopi decaf

    5 Tips Berhenti Minum Kopi Tanpa Sakit Kepala, Contek Yuk!Mulai mengganti asupan kopi menjadi decaf tetap berpengaruh untuk membantu mengurangi asupan kafein. Foto: Getty Images/iStockphoto/RECSTOCKFOOTAGE

    Jika mengganti asupan kopi terlalu berat, ada cara lain yang juga bisa dilakukan. Ahli gizi memperbolehkan konsumsi kopi dipertahankan tetapi upayakan untuk menggantinya pada kopi decaf.

    Walaupun tak sepenuhnya bersih dari kafein tetapi kopi decaf memiliki kadar kafein setengah hingga seperempat dari kopi normal. Coba untuk konsumsi selama beberapa hari dan biasakan diri.

    “Bagaimana pun semuanya tetapi tergantung dari volume biji kopi yang digunakan. Setiap tingkat panggangan kopi sangat berpengaruh, termasuk kopi decaf,” imbuh Czerwony.

    5. Cari pengganti kopi

    Jika mulai terbiasa dengan kadar kafein yang lebih rendah, saatnya menantang tubuh untuk lepas dari kopi. Pilih minuman lain dengan kafein yang lebih sedikit atau bahkan tidak ada sama sekali.

    Psikolog menyebut pola makan yang telah dibiasakan akan berdampak besar bagi efek samping negatif yang dihasilkan. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan menurun saran dari psikolog maupun ahli gizi.

    Pertama kamu bisa mengganti kopi dengan secangkir teh hangat. Kemudian penting juga untuk menghindari minuman bersoda dan menggantinya dengan air mineral berkarbonasi yang lebih sehat. Cara lainnya juga bisa mengandalkan jus buah yang lebih variatif rasanya.

    (dfl/odi)



    Sumber : food.detik.com