Tag: peringatan

  • Real Madrid Cemerlang, Xabi Alonso Malah Beri Peringatan


    Jakarta

    Real Madrid sapu bersih enam laga awal Liga Spanyol dengan kemenangan. Mbappe dkk dalam kepercayaan diri yang tinggi, tapi Xabi Alonso malah beri peringatan!

    Real Madrid sempurna di enam laga awal LaLiga musim ini. Los Blancos menyapu bersih enam laga dengan kemenangan untuk duduk di puncak klasemen dengan 18 angka. Mereka lima poin dari Barcelona di posisi kedua (baru main lima kali).


    Pelatih Xabi Alonso memuji para pemainnya. Namun Alonso turut beri peringatan, Real Madrid harus main lebih baik lagi. Jangan terlena!

    “Kami harus tampil lebih baik lagi. Sejauh ini semuanya berjalan bagus, tetapi kami harus terus mengembangkan dan meingkatkan permainan,” tegasnya dilansir dari Marca.

    “Masih banyak hal yang perlu ditingkatkan,” jelasnya.

    Xabi Alonso bersyukur karena skuad Real Madrid dipenuhi pemain-pemain yang berkualitas. Sekarang hasil positif sudah didapat tapi jalan masih panjang!

    “Kami baru di fase membangun tim, masih panjang jalannya. Para pemain sudah tampil percaya diri, tapi harus terus berkembang. Ini baru awal,” tutup Alonso.

    Real Madrid selanjutnya akan jalani Derby Madrid, yakni laga kontra Atletico madrid pada Sabtu (27/9) pukul 21.15 WIB.

    (aff/nds)



    Sumber : sport.detik.com

  • Turis Nyaris Kena Rabies gegara Gemas Pegang-pegang Hewan di Pantai

    Turis Nyaris Kena Rabies gegara Gemas Pegang-pegang Hewan di Pantai



    Mexico City

    Seorang wisatawan melihat seekor hewan lucu di sebuah pantai. Ia gemas dan ingin membelainya, yang tidak ia ketahui bahwa hewan ini menggigit!

    Hewan lucu itu adalah endemik dari Amerika Tengah dan Selatan, namanya coati, spesies omnivora yang masih satu keluarga dengan rakun.

    Turis itu melihat coati saat dalam perjalanan menuju pantai di Meksiko. Ia terlihat menggemaskan dengan tinggi selutut orang dewasa saat mereka berdiri.


    Coati coklat itu mendekat pada turis tersebut, si turis berupaya untuk membelainya namun tak berhasil, seperti dikutip dari Yahoo News pada Rabu (1/10).

    Setelah bertanya tentang coati pada penduduk sekitar, ia merasa ketakutan. Ternyata coati adalah hewan yang suka menggigit. Bahayanya lagi, gigitannya menyebabkan rabies.

    Lewat videonya, ia memberikan peringatan kepada wisatawan lain untuk tidak melakukan kesalahan yang ia buat. Ia mengunggahnya di TikTok @bookthevacation.

    “Jangan lakukan apa yang saya lakukan. Ya mereka membawa rabies dan ya mereka menggigit,” tulisnya dalam caption.

    Coatis, atau Coatamundi telah menghadapi peningkatan habitat dalam beberapa tahun terakhir karena deforestasi dan pertanian. Akibatnya, mereka semakin berinteraksi dengan manusia.

    Sebelumnya di tahun ini, seorang pejalan kaki di Arizona harus menerima vaksin rabies di rumah sakit setempat setelah coati liar menyerangnya di jalan setapak. Interaksi hewan juga dapat menyebabkan eutanasia untuk hewan, agar serangan tidak berlanjut.

    (bnl/wsw)



    Sumber : travel.detik.com

  • Larangan Saat TKA buat Siswa, Waspada Sanksi Nilai 0

    Larangan Saat TKA buat Siswa, Waspada Sanksi Nilai 0


    Jakarta

    Tes Kemampuan Akademik (TKA) jenjang SMA, MA, SMK, MAK, dan yang sederajat mendekati jadwal pelaksanaannya yang akan dimulai pada 3 November 2025. Jelang tes, siswa perlu mengetahui larangan saat TKA yang harus dihindari.

    Larangan saat melaksanakan TKA diatur dalam Keputusan Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Kepmendikdasmen) No 95/M/2025. Simak rincian larangan, pelanggaran, dan sanksi TKA di bawah ini.


    Larangan Saat TKA buat Siswa

    Berikut larangan saat TKA bagi siswa:

    • Dilarang memasuki ruangan sebelum tanda masuk dibunyikan pada 15 menit sebelum TKA dimulai
    • Dilarang terlambat lebih dari 15 menit
    • Dilarang membawa barang berikut ke dalam ruangTKA dan menggunakannya:
      • Catatan
      • Perangkat komunikasi elektronik
      • Alat atau piranti komunikasi dan optik
      • Kamera
      • Kalkulator
      • Barang sejenis
    • Dilarang membuat kegaduhan sehingga mengganggu kelancaran atau ketertiban pelaksanaan TKA
    • Dilarang melakukan kerja sama dengan peserta lainnya
    • Dilarang menyontek dalam melaksanakan TKA
    • Dilarang menggunakan alat bantu atau meminta bantuan dari pihak lain dalam menjawab soal TKA
    • Dilarang menggunakan joki dalam mengikuti TKA
    • Dilarang merekam dan/atau memfoto serta menyebarkan soal ujian
    • Dilarang meninggalkan ruangan tanpa izin pengawas ruang.

    Jika terkendala dalam pelaksanaan TKA, peserta diminta segera menginformasikannya kepada proktor dan/atau pengawas.

    Pelanggaran TKA

    Berdasarkan Kepmendikdasmen No 95/M/2025, berikut jenis-jenis pelanggaran TKA.

    Pelanggaran Ringan TKA

    • Terlambat masuk ruangan setelah tanda masuk dibunyikan (15 menit sebelum TKA dibunyikan)
    • Tidak menempati tempat duduk sesuai sesi dan penempatan yang disiapkan
    • Tidak meletakkan tas dan buku pada tempat yang sudah disediakan
    • Tidak mengisi daftar hadir.

    Pelanggaran Sedang TKA

    • Masuk ke dalam aplikasi TKA dengan username dan password yang tidak sesuai dengan kartu login.
    • Meninggalkan ruang ujian selama pelaksanaan TKA tanpa izin pengawas.
    • Tidak segera melaporkan kendala teknis atau gangguan selama ujian kepada pengawas atau proktor.
    • Membuat kegaduhan sehingga mengganggu kelancaran atau ketertiban pelaksanaan TKA.

    Pelanggaran Berat TKA

    • Peserta mengikuti TKA tidak sesuai dengan identitas terdaftar.
    • Tes dikerjakan oleh orang lain.
    • Membawa dan/atau menggunakan catatan, perangkat komunikasi elektronik, kamera, kalkulator, atau alat bantu sejenis ke dalam ruang ujian.
    • Merekam, memfoto, atau menyebarluaskan soal TKA dalam bentuk apa pun.
    • Melakukan kerja sama dengan peserta lainnya atau menyontek dalam menjawab soal TKA.
    • Menggunakan alat bantu atau meminta bantuan dari pihak lain dalam menjawab soal TKA.

    Sanksi TKA

    Berdasarkan hasil temuan langsung, peserta TKA yang melakukan pelanggaran di atas akan mendapat tindakan berikut:

    • Peringatan lisan oleh pengawas ruang
    • Pembatalan ujian pada mata pelajaran bersangkutan oleh penyelenggara tingkat provinsi atau penyelenggara tingkat kabupaten/kota sesuai kewenangan
    • Dikeluarkan dari ruangan dan dinyatakan mendapat nilai 0 (nol) untuk mata pelajaran terkait setelah dilakukan investigasi oleh penyelenggara tingkat pusat.

    Tata Tertib TKA

    • Masuk ruangan setelah tanda masuk dibunyikan (15 menit sebelum TKA dimulai)
    • Peserta yang telat hadir diberikan toleransi waktu maksimal 15 menit, dapat ikut tes setelah diizinkan pengawas ruangan
    • Masuk ruang TKA sesuai sesi
    • Duduk di tempat yang sudah disediakan
    • Dilarang membawa dan menggunakan catatan dan/atau perangkat komunikasi elektronik, alat atau piranti komunikasi dan optik, kamera, kalkulator, dan sejenisnya ke dalam ruang TKA
    • Kumpulkan tas dan buku di tempat yang telah disediakan
    • Isi daftar hadir
    • Masuk atau login ke aplikasi TKA dengan menggunakan nama pengguna (username) dan kata sandi (password) sesuai kartu login yang diterima dari pengawas
    • Ikuti TKA sesuai dengan identitas yang terdaftar, tidak boleh diwakilkan atau dikerjakan oleh pihak lain dalam kondisi apapun
    • Mulai mengerjakan soal TKA setelah menekan tombol mulai
    • Selama TKA berlangsung, hanya dapat meninggalkan ruangan dengan izin dari pengawas ruang
    • Selama TKA berlangsung, dilarang:
      • Membuat kegaduhan sehingga mengganggu
        kelancaran/ketertiban pelaksanaan TKA
      • Melakukan kerja sama dengan peserta lainnya atau
        menyontek dalam melaksanakan TKA
      • Menggunakan alat bantu atau meminta bantuan dari pihak
        lain dalam menjawab soal TKA; dan/atau
      • Menggunakan joki dalam mengikuti TKA
    • Segera menginformasikan kepada proktor dan/atau pengawas apabila terjadi kendala selama pelaksanaan TKA berlangsung
    • Dilarang merekam dan/atau memfoto serta menyebarkan soal ujian.

    Pelaksanaan TKA yang tidak sesuai dengan pedoman penyelenggaraan beserta tindakan penanganannya dilaporkan oleh sekolah pelaksana. Ketidaksesuaian ini juga dicatat dalam Berita Acara Pelaksanaan TKA. Yuk, hindari larangan dan pelanggaran TKA, ya, detikers!

    (twu/nwk)



    Sumber : www.detik.com

  • AS Keluarkan Travel Warning untuk Warganya di Maladewa, Ada Apa?

    AS Keluarkan Travel Warning untuk Warganya di Maladewa, Ada Apa?



    Male

    Dikenal sebagai surga liburan romantis, Maladewa kini tengah jadi sorotan. Pemerintah Amerika Serikat (AS) tiba-tiba mengeluarkan peringatan perjalanan bagi warganya yang berada di negara kepulauan tersebut.

    Departemen Luar Negeri AS mengeluarkan imbauan perjalanan yang direvisi terkait Republik Maladewa pada 7 Oktober. “Tingkatkan kewaspadaan di Maladewa karena terorisme,” demikian bunyi peringatan perjalanan Level 2, seperti dikutip dari Fox News pada Senin (13/10/2025).


    Imbauan tersebut mengindikasikan bahwa kelompok teroris dapat menyerang dengan sedikit atau tanpa peringatan. Lokasi wisata, pusat transportasi, pasar, pusat perbelanjaan, dan fasilitas pemerintah daerah tercantum sebagai target potensial.

    Para pejabat memperingatkan bahwa serangan juga dapat terjadi di pulau-pulau terpencil, sehingga memperpanjang waktu respons pihak berwenang jika terjadi keadaan darurat.

    Warga AS yang telah merencanakan perjalanan diimbau untuk memantau berita lokal dan terkini.

    Selama berada di Maladewa, pengunjung harus tetap waspada terhadap lingkungan sekitar dan menghindari demonstrasi serta kerumunan, kata para pejabat. Membeli asuransi perjalanan juga sangat disarankan.

    Merujuk data pemerintah, pada 2024, lebih dari 2 juta orang mengunjungi Maladewa. Pulau itu terletak di Asia Selatan, dekat Laut Arab bagian timur di Samudra Hindia bagian utara.

    Maladewa memiliki 1.192 pulau, tapi hanya 200 pulau yang berpenghuni. Negara kepulauan ini membentang sepanjang lebih dari 800 kilometer, menurut situs wisata pemerintah.

    (bnl/fem)



    Sumber : travel.detik.com

  • Link Logo dan Tema Hari Sumpah Pemuda 2025, Yuk Ramaikan!

    Link Logo dan Tema Hari Sumpah Pemuda 2025, Yuk Ramaikan!



    Jakarta

    Hari Sumpah Pemuda akan kembali dirayakan pada Selasa, 28 Oktober 2025. Untuk memperingati, kamu bisa menggunakan logo dan tema Hari Sumpah Pemuda 2025 yang dirilis oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).

    Seperti diketahui, Hari Sumpah Pemuda merupakan momen untuk memperingati ikrar yang diucapkan oleh pemuda-pemudi Indonesia pada Kongres Pemuda II, tepatnya 28 Oktober 1928. Ikrar ini kemudian menjadi jati diri bangsa Indonesia.


    Pada 2025, Hari Sumpah Pemuda memasuki peringatan ke-97 tahun. Berdasarkan panduan tersebut, berikut informasi tema dan logo Hari Sumpah Pemuda Ke-97 Tahun 2025.

    Tema Hari Sumpah Pemuda 2025

    Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-97 Tahun 2025 mengangkat tema “Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu”. Tema ini mengandung pesan bahwa kejayaan Indonesia di masa depan harus diwujudkan melalui kolaborasi lintas elemen bangsa.

    Semangat ini beriringan dengan arah pembangunan kepemudaan dalam RPJMN dan Asta Cita yang menegaskan pentingnya sinergi pusat dan daerah, peran organisasi kepemudaan, inovasi generasi muda, serta penguatan jejaring nasional dan global.

    Logo Hari Sumpah Pemuda 2025

    Logo Hari Sumpah Pemuda 2025 menunjukkan sayap burung garuda yang melingkar. Apa maknanya?

    Logo Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025Logo Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025 Foto: Dok. Kemenpora

    Sayap burung garuda: Semangat nasional dan kekuatan luhur yang terbang bukan karena kuasa, tapi karena nilai.

    Empat sayap yang membentuk tangan: Kolaborasi antar manusia. Kekuatan bangsa terletak pada persatuan dan kerja bersama.

    Panah ke kanan: Simbol progresif yakni bangsa yang selalu bergerak maju, berani menembus masa depan tanpa meninggalkan akar.

    Gerak melingkar: Kolaborasi antar jiwa bangsa. Tak ada ujung, tak ada yang lebih tinggi – semuanya saling menguatkan.

    Besi: Keteguhan, daya tahan, dan kerja keras. Ia ditempa, bukan dibentuk oleh kenyamanan.

    Cahaya di tengah: Kesadaran kolektif; bahwa kekuatan sejati bangsa bukan dari satu tangan, tapi dari persatuan.

    Logo Hari Sumpah Pemuda Ke-97 Tahun 2025 merupakan metafora perjalanan bangsa yang ditempa oleh waktu, diputar oleh sejarah, tetapi selalu menghasilkan cahaya. Besi adalah tubuh kita, api adalah semangat kita, dan cahaya adalah tujuan kita: Indonesia yang tangguh, berjiwa besar, dan berempati.

    Link download tema dan logo Hari Sumpah Pemuda 2025 dapat diakses DI SINI.

    Apakah Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2025 Libur?

    Hari Sumpah Pemuda merupakan salah satu peringatan nasional dan bersejarah bagi bangsa Indonesia. Mengenai peringatan ini, ada dua aturan resmi yang bisa dijadikan sebagai acuan apakah Hari Sumpah Pemuda libur atau tidak bagi siswa dan pekerja.

    Ada Keputusan Presiden Nomor 316 Tahun 1959 tentang Hari-hari Nasional Jang Bukan Hari Libur. Dalam aturan tersebut, Hari Sumpah Pemuda yang berlangsung pada tanggal 28 Oktober setiap tahunnya merupakan hari nasional yang bukan hari libur.

    Hal serupa juga tertuang di dalam SKB 3 Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025. Di dalam SKB 3 Menteri dapat diketahui, Hari Sumpah Pemuda di tanggal 28 Oktober 2025 tidak termasuk dalam daftar libur nasional maupun cuti bersama.

    (nir/twu)



    Sumber : www.detik.com

  • Korsel Larang Warganya Liburan ke Kamboja, Korean Air Gratiskan Pembatalan

    Korsel Larang Warganya Liburan ke Kamboja, Korean Air Gratiskan Pembatalan



    Seoul

    Korean Air mendukung penuh travel warning yang dikeluarkan Korea Selatan pada Kamboja. Penumpang boleh membatalkan penerbangan, gratis.

    Dikutip dari Korea JoonAng Daily pada Jumat (17/10/2025), maskapai itu mengumumkan bahwa pembatalan untuk semua penerbangan dari Korea ke Kamboja berlaku hingga akhir tahun. Kebijakan ini diambil seiring degan meningkatnya kekhawatiran terkait penipuan daring di Kamboja.

    Korean Air saat ini mengoperasikan penerbangan langsung harian dari Incheon menuju Takhmao di Kamboja dengan menggunakan pesawat A330-300 miliknya yang dapat menampung hingga 272 penumpang.


    Maskapai penerbangan tersebut menyatakan bahwa mereka sedang melakukan inspeksi keselamatan, memberikan peringatan kepada staf dan awak lokal yang bertugas di Kamboja, dan menjaga protokol komunikasi darurat.

    Korea Times melaporkan Kementerian Luar Negeri Korea menetapkan Gunung Bokor di Provinsi Kampot, bersama dengan kota Bavet dan Poipet, sebagai zona larangan perjalanan mulai tengah malam pada Kamis.

    Sebelumnya pemerintah Korea Selatan telah memberikan larangan perjalanan ke Kamboja, karena salah satu target penipuan itu adalah warga Korea. Korbannya adalah seorang mahasiswa Korea Selatan yang dibujuk untuk bekerja di pusat penipuan di Kamboja dengan janji gaji yang besar.

    Namun, ia meninggal dengan dugaan penyiksaan oleh geng kriminal di Kamboja.

    Menurut catatan AFP, sebanyak 330 warga Korea Selatan yang dilaporkan hilang atau diculik setelah memasuki Kamboja sejak bulan Januari sampai Agustus 2025.

    Organisasi Pariwisata Korea melaporkan jumlah warga Korea Selatan yang mengunjungi Kamboja dalam tujuh bulan pertama tahun ini mencapai 106.686, turun 9% dari 2024.

    (bnl/wsw)



    Sumber : travel.detik.com

  • Kota di Spanyol Larang Adopsi Kucing Hitam Jelang Halloween

    Kota di Spanyol Larang Adopsi Kucing Hitam Jelang Halloween



    Jakarta

    Menyambut Halloween, Kota Terrassa, Spanyol melarang warganya untuk mengadopsi kucing hitam. Kebijakan ini demi menghindari hal-hal yang menakutkan.

    Diberitakan BBC, Senin (20/10/2025) semua permintaan mengadopsi kucing ditolak mulai 6 Oktober hingga 10 November untuk melindungi mereka (kucing hitam) dari cedera atau penggunaan properti Halloween. Sejauh ini, memang apa yang dikhawatirkan itu belum pernah terjadi, namun Pemerintah Kota Terassa sigap melakukan antisipasi.

    Wakil Wali Kota Terssa Noel Duque mengatakan bahwa permintaan adopsi kucing hitam biasanya meningkat menjelang Halloween. Seringkali kucing hitam dikaitkan dengan ilmu sihir dan dianggap sebagai pembawa sial dalam budaya Barat, beda dengan Jepang dan Mesir, yang menganggap kucing hitam sebagai simbol kemakmuran dan keberuntungan.


    Dewan kota Terassa mengatakan tidak ada catatan kekejaman terhadap kucing hitam di kota tersebut, namun ada insiden di daerah lain. Mereka menegaskan bahwa keputusan itu diambil setelah ada peringatan dari kelompok-kelompok kesejahteraan hewan.

    “Kami berusaha mencegah orang mengadopsi karena tren atau impulsif. Dan dalam kasus seperti ini, yang kami tahu ada, kami berusaha mencegah praktik-praktik mengerikan,” kata Duque.

    Kantor berita Catalan News Agency melaporkan bahwa kota Terrassa memiliki lebih dari 9.800 ekor kucing. Pusat adopsi kota saat ini menampung sekitar 100 kucing, dan 12 di antaranya berwarna hitam.

    Selama masa larangan adopsi, setiap permintaan adopsi akan dievaluasi secara khusus oleh pusat. Setelah Halloween berakhir, proses adopsi akan kembali berjalan seperti biasa.

    (sym/fem)



    Sumber : travel.detik.com

  • Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025: Tema dan Logo

    Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025: Tema dan Logo


    Jakarta

    Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) telah merilis panduan pelaksanaan peringatan Hari Sumpah Pemuda 2025. Seperti diketahui, peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025 jatuh pada tanggal 28 Oktober 2025.

    Berdasarkan panduan tersebut, berikut informasi tema hingga logo Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025.

    Setiap tanggal 28 Oktober kita selalu merayakan peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP). Peringatan tersebut mengingatkan bangsa Indonesia terhadap sejarah perjuangan seluruh elemen pemuda Indonesia yang telah menebar semangat menjaga jiwa patriotisme dan berhasil menyatukan visi kebangsaan, yang melahirkan sebuah komitmen kebangsaan, yaitu bertumpah darah satu tanah air Indonesia, berbangsa satu bangsa Indonesia, dan menjunjung bahasa persatuan bahasa Indonesia, sebagaimana yang kita kenal hingga saat ini sebagai Sumpah Pemuda 1928.

    Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025 dengan tema “Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu” mengandung pesan bahwa kejayaan Indonesia di masa depan harus diwujudkan melalui kolaborasi lintas elemen bangsa. Semangat ini sejalan dengan arah pembangunan kepemudaan dalam RPJMN dan Asta Cita yang menegaskan pentingnya sinergi pusat dan daerah, peran organisasi kepemudaan, inovasi generasi muda, serta penguatan jejaring nasional dan global.

    Pembangunan kepemudaan untuk mewujudkan kemajuan Indonesia membutuhkan kolaborasi, sinergi, dan kebersamaan antar pemangku kepentingan baik di tingkat pusat maupun daerah.

    Logo Hari Sumpah Pemuda 2025

    Ini visual logo Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025 beserta maknanya.

    Logo Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025Logo Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025 (Foto: Dok. Kemenpora)
    • Sayap Burung Garuda: Semangat nasional dan kekuatan luhur yang terbang bukan karena kuasa, tapi karena nilai.
    • Empat Sayap yang Membentuk Tangan: Kolaborasi antar manusia. Kekuatan bangsa terletak pada persatuan dan kerja bersama.
    • Panah ke Kanan: Simbol progresif; bangsa yang selalu bergerak maju, berani menembus masa depan tanpa meninggalkan akar.
    • Gerak Melingkar: Kolaborasi antar jiwa bangsa. Tak ada ujung, tak ada yang lebih tinggi – semuanya saling menguatkan.
    • Besi: Keteguhan, daya tahan, dan kerja keras. Ia ditempa, bukan dibentuk oleh kenyamanan.
    • Cahaya di Tengah: Kesadaran kolektif; bahwa kekuatan sejati bangsa bukan dari satu tangan, tapi dari persatuan.

    Logo Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025 adalah metafora perjalanan bangsa – ditempa oleh waktu, diputar oleh sejarah, namun selalu menghasilkan cahaya. Besi adalah tubuh kita, api adalah semangat kita, dan cahaya adalah tujuan kita: Indonesia yang tangguh, berjiwa besar, dan berempati.

    Tonton juga Video: ‘Selamat Hari Sumpah Pemuda’ Menggema di X

    (kny/imk)



    Sumber : news.detik.com

  • Pedoman Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025

    Pedoman Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025

    Jakarta

    Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-97 akan diperingati pada tanggal 28 Oktober 2025. Dalam rangka menyambut dan menyemarakkannya, Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) telah merilis pedoman pelaksanaan peringatan Hari Sumpah Pemuda.

    Pedoman pelaksanaan peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 tahun 2025 dari Kemenpora ini memuat informasi seputar latar belakang, tema dan logo peringatan, program dan kegiatan perayaan, hingga ketentuan penyelenggaraannya.

    Untuk mengetahui lebih lanjut, berikut rangkuman isi dan informasi untuk mengunduh dokumen resminya.

    Tema dan Logo Peringatan

    Tema Hari Sumpah Pemuda ke 97 Tahun 2025 adalah: “Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu.” Tema ini mengandung pesan bahwa kejayaan Indonesia di masa depan harus diwujudkan melalui kolaborasi lintas elemen bangsa.

    Logo Hari Sumpah Pemuda ke 97 Tahun 2025 sebagai berikut:

    Pedoman Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025Logo Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025 (Foto: Dok. Kemenpora RI)

    Ketentuan Penyelenggaraan

    • Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 diselenggarakan secara nasional di tingkat pusat, provinsi, kabupaten/kota, kecamatan dan perwakilan RI di luar negeri.
    • Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 wajib diselenggarakan oleh lembaga pemerintah dan non-pemerintah, organisasi kepemudaan, LSM, lembaga pendidikan dengan berpedoman pada pedoman pelaksanaan yang dikeluarkan oleh Kemenpora.
    • Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 diselenggarakan secara terarah dan terpadu dengan membentuk panitia pada setiap tingkatan, dimulai dari tingkat pusat sampai tingkat daerah.
    • Upacara bendera peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 dilaksanakan dengan khidmat dan sederhana pada Selasa, 28 Oktober 2025 pukul 08.00 waktu setempat di lokasi masing-masing.

    Berikut lampiran dan link unduh Pedoman Pelaksanaan Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025 yang diterbitkan oleh Kemenpora.

    Tonton juga Video: ‘Selamat Hari Sumpah Pemuda’ Menggema di X

    (wia/imk)



    Sumber : news.detik.com