Tag: prompt

  • Cara Mengaktifkan Meta AI di WhatsApp, Ternyata Mudah

    Jakarta

    Meta AI adalah fitur WhatsApp yang dapat menjawab pertanyaan, mengajarkan suatu hal, hingga memunculkan ide-ide baru. Lalu bagaimana cara mengaktifkannya?

    Meta AI sudah hadir di WhatsApp selama satu tahun dan terus mendapatkan masukan positif. Rangkaian pembaruan membuat fitur ini makin berguna. Mulai dari berbicara secara realtime, hingga mengirimkan foto untuk diedit.

    Jika Anda belum menemukan fitur ini pada WhatsApp, simak artikel berikut untuk mendapat jawabannya.


    Merujuk laman FAQ WhatsApp, berikut alasan Anda belum dapat menemukan fitur Meta AI pada WhatsApp.

    “Saat ini, fitur ini hanya tersedia di negara tertentu dan mungkin belum tersedia untuk Anda, meskipun pengguna lain di negara Anda memiliki akses,” tulis WhatsApp di situs resminya.

    Jadi, jika belum menemukan fitur ini, tandanya WhatsApp Anda belum mendapatkan update. Untuk memastikan ketersediaannya, dianjurkan untuk memperbaharui WhatsApp secara berkala. Dengan demikian, ketika Meta AI telah terdistribusi secara menyeluruh, Anda akan segera mendapatkannya.

    Dilansir dari situs resmi WhatsApp, berikut cara menggunakan Meta AI:

    • Buka WhatsApp.
    • Tekan logo berbentuk cincin pada tab ‘Chats’.
    • Setujui dan terima persyaratan yang ditampilkan pada layar.
    • Ketik atau pilih prompt sesuai kebutuhan.
    • Pilih ikon berbentuk seperti pesawat kertas.
    • Setelah mendapat jawaban, Anda dapat memberi tanggapan atau umpan balik.
    • Tanggapan bisa berupa ‘Good response’ atau ‘Bad response’.

    Selain itu, Anda juga bisa memakai Meta AI dalam obrolan grup WhatsApp untuk bertanya atau meminta saran. Berikut langkahnya:

    • Buka obrolan grup tempat Anda ingin memakai AI.
    • Tekan @ di kolom pesan, lalu klik ‘Meta AI’.
    • Baca dan terima persyaratannya.
    • Tuliskan prompt dan dapatkan jawabannya.

    Fitur lainnya adalah membuat gambar dengan AI. Meta AI di WhatsApp dapat merealisasikan gambar sesuai dengan prompt dan pesan yang Anda tuliskan. Berikut caranya:

    • Buka chat dengan Meta AI.
    • Ketik ‘Imagine’ di bagian pesan dan lanjutkan dengan prompt-mu.
    • Submit pesan tersebut.
    • Kemudian, gambar buatan Meta AI akan ditampilkan.

    Anda juga dapat memanfaatkan fitur serupa dalam obrolan pribadi atau grup, tata caranya sama. Perbedaannya adalah Anda perlu menekan ‘@’ terlebih dahulu, lalu ‘Imagine’. Selanjutnya, masukkan prompt dan dapatkan gambar AI sesuai keinginan. Jika gambar yang dihasilkan tidak sesuai ekspektasi, Anda hanya perlu mengupdatenya kembali dengan cara:

    • Buka chat yang sebelumnya digunakan untuk membuat gambar.
    • Jika menggunakan dengan handphone, tekan untuk menahan gambar buatan AI tersebut.
    • Pilih ‘Reply’.
    • Masukkan prompt baru di kolom pesan yang tersedia.
    • Klik tombol berbentuk panah kanan untuk submit. Gambar terbaru yang telah diperbaharui akan ditampilkan dalam chat tersebut.

    Menurut informasi dari laman Times of India, sampai sekarang, belum ada fitur untuk menonaktifkan Meta AI. Satu-satunya cara yang dapat dilakukan adalah dengan mengunduh WhatsApp versi terdahulu. Namun, sebagaimana penjelasan dari situs Beebom, Anda dapat membisukan Meta AI. Berikut caranya:

    • Buka obrolan dengan Meta AI.
    • Ketuk bagian namanya di atas.
    • Tekan ‘Notifications’.
    • Geser toggle ‘Mute notifications’.
    • Pilih durasi mute yang kamu ingin. Pilihan yang tersedia adalah antara 8 jam, 1 minggu, hingga selalu.
    • Terakhir, tekan ‘OK’.

    Itu dia pembahasan mengenai cara mengaktifkan, menggunakan, hingga mematikan Meta AI. Semoga bermanfaat!

    *Artikel ini ditulis oleh Dita Aliccia Armadani, peserta Program Magang Bersertifikat Kampus Merdeka di detikcom.

    (fay/fay)



    Sumber : inet.detik.com

  • Meta AI di WhatsApp, Cara Mengaktifkan dan Mengobrolnya


    Jakarta

    Meta AI di WhatsApp merupakan fitur untuk berinteraksi realtime dengan chatbot. Fitur ini dapat menjawab pertanyaan, mengajarkan suatu hal, hingga memunculkan ide-ide baru. Berikut cara mengaktifkan dan mengobrol dengan AI tersebut.

    1. Cara Mengaktifkan Meta AI pada WhatsApp

    Meta AI pada WhatsApp secara otomatis sudah aktif. Merujuk laman FAQ WhatsApp, berikut alasan Anda belum dapat menemukan fitur Meta AI pada WhatsApp.

    “Saat ini, fitur ini hanya tersedia di negara tertentu dan mungkin belum tersedia untuk Anda, meskipun pengguna lain di negara Anda memiliki akses,” tulis WhatsApp di situs resminya seperti dilihat Senin (16/12/2024).


    Jika belum menemukan fitur ini, tandanya WhatsApp Anda belum mendapatkan update. Untuk memastikan ketersediaannya, dianjurkan untuk memperbaharui WhatsApp secara berkala. Dengan demikian, ketika Meta AI telah terdistribusi secara menyeluruh, Anda akan segera mendapatkannya.

    2. Cara Mengobrol dengan Meta AI pada WhatsApp

    Sekarang, Anda dapat berbicara langsung dengan Meta AI dan menerima balasan secara langsung. Caranya sangat mudah, dilansir dari situs resmi WhatsApp, berikut langkah-langkah menggunakan Meta AI:

    • Buka WhatsApp.
    • Tekan logo berbentuk cincin pada tab ‘Chats’.
    • Setujui dan terima persyaratan yang ditampilkan pada layar.
    • Ketik atau pilih prompt sesuai kebutuhan.
    • Pilih ikon berbentuk seperti pesawat kertas.
    • Setelah mendapat jawaban, Anda dapat memberi tanggapan atau umpan balik.
    • Tanggapan bisa berupa ‘Good response’ atau ‘Bad response’.

    Selain itu, Anda juga bisa memakai Meta AI dalam obrolan grup WhatsApp untuk bertanya atau meminta saran. Berikut langkahnya:

    • Buka obrolan grup tempat Anda ingin memakai AI.
    • Tekan @ di kolom pesan, lalu klik ‘Meta AI’.
    • Baca dan terima persyaratannya.
    • Tuliskan prompt dan dapatkan jawabannya.

    Fitur lainnya adalah membuat gambar dengan AI. Meta AI di WhatsApp dapat merealisasikan gambar sesuai dengan prompt dan pesan yang Anda tuliskan. Berikut caranya:

    • Buka chat dengan Meta AI.
    • Ketik ‘Imagine’ di bagian pesan dan lanjutkan dengan prompt-mu.
    • Submit pesan tersebut.
    • Kemudian, gambar buatan Meta AI akan ditampilkan.

    Anda juga dapat memanfaatkan fitur serupa dalam obrolan pribadi atau grup, tata caranya sama. Perbedaannya adalah Anda perlu menekan ‘@’ terlebih dahulu, lalu ‘Imagine’. Selanjutnya, masukkan prompt dan dapatkan gambar AI sesuai keinginan. Jika gambar yang dihasilkan tidak sesuai ekspektasi, Anda hanya perlu mengupdatenya kembali dengan cara:

    • Buka chat yang sebelumnya digunakan untuk membuat gambar.
    • Jika menggunakan dengan handphone, tekan untuk menahan gambar buatan AI tersebut.
    • Pilih ‘Reply’.
    • Masukkan prompt baru di kolom pesan yang tersedia.
    • Klik tombol berbentuk panah kanan untuk submit. Gambar terbaru yang telah diperbaharui akan ditampilkan dalam chat tersebut.

    Di atas itulah merupakan langkah-langkah untuk mengaktifkan dan mengobrol dengan Meta AI. Semoga membantu!

    *Artikel ini ditulis oleh Dita Aliccia Armadani, peserta Program Magang Bersertifikat Kampus Merdeka di detikcom.

    (fay/fay)



    Sumber : inet.detik.com

  • Cara Membuat Gambar Pakai Meta AI


    Jakarta

    Meta AI sudah hadir di WhatsApp selama satu tahun dan terus mendapatkan masukan positif. Rangkaian pembaruan membuat fitur ini makin berguna, salah satunya adalah membuat gambar dengan AI.

    Fitur Meta AI ini dapat menjawab pertanyaan, mengajarkan suatu hal, hingga memunculkan ide-ide baru. Dengan berbagai pembaruan, pengguna dapat lebih mudah mengeksplorasi ide, meningkatkan kualitas percakapan, serta mencoba hal-hal baru.

    AI ini secara otomatis sudah aktif, jika belum menemukan fitur ini, tandanya WhatsApp Anda belum mendapatkan update. Meta AI di WhatsApp dapat merealisasikan gambar sesuai dengan prompt dan pesan yang Anda tuliskan. Berikut caranya:


    • Buka chat dengan Meta AI
    • Ketik ‘Imagine’ di bagian pesan dan lanjutkan dengan prompt-mu
    • Submit pesan tersebut
    • Kemudian, gambar buatan Meta AI akan ditampilkan.

    Di atas merupakan langkah-langkah untuk membuat gambar dengan Meta AI. Semoga bermanfaat!

    *Artikel ini ditulis oleh Dita Aliccia Armadani, peserta Program Magang Bersertifikat Kampus Merdeka di detikcom.

    (rns/rns)



    Sumber : inet.detik.com

  • Cara Buat Gambar Selamat Tahun Baru 2025 Lewat Meta AI di WhatsApp

    Jakarta

    Tahukah detikers, ternyata kalian bisa lho buat gambar lewat meta AI di WhatsApp. Asyiknya lagi, ternyata caranya sangat mudah dilakukan.

    Dengan begitu, kecanggihan ini bisa dimanfaatkan untuk membuat gambar Tahun Baru 2025. Namun karena AI di sini berbasis perintah dalam bentuk teks, maka perlu dijelaskan secara rinci terkait desain yang diinginkan. Jangan memberikan perintah hanya dalam satu kata ya, detikers.

    Lantas bagaimana cara buat gambar lewat meta AI? Yuk simak pemaparan singkatnya berikut, sebagaimana detikINET mencobanya sendiri, Selasa (31/12/2024).


    Untuk langkah-langkahnya terbilang sangat mudah, sebab kalian bisa langsung mempraktikkannya di aplikasi WhatsApp.

    1. Buka aplikasi WhatsApp di HP maupun PC/laptop
    2. Klik logo Meta AI berbentuk lingkaran dengan perpaduan warna hijau, biru, dan merah muda
    3. Letak logonya bervariasi. Bila membukanya dari HP, maka posisinya da di atas tombol plus. Sementara kalau di PC/laptop, logo Meta AI ada di bawah menu komunitas
    4. Kemudian bila pertama kali memakai Meta AI, saat di ruang obrolan bisa langsung klik tombol ‘Lanjut’
    5. Setelah itu masukkan kata /imagine yang diikuti dengan prompt di kolom pesan
    6. Tekan tombol kirim
    7. Nantinya Meta AI akan memberikan gambar sesuai dengan perintah kalian.

    Mengacu pada situs resmi WhatsApp, mereka menyampaikan beberapa gambar yang dibuat oleh AI ini mungkin tidak akurat. Jadi untuk menghindari hasil yang tidak memuaskan, pastikan prompt-nya jelas ya, detikers.

    Tambahan informasi, saat ini fitur tersebut hanya tersedia di negara tertentu. Jadi meskipun beberapa negara sudah memiliki aksesnya, tapi belum tentu bisa menikmatinya.

    WhatsApp mengungkapkan, untuk sekarang ini, bahasa yang didukung hanya Bahasa Arab, Hindi, Indonesia, Inggris, Portugis, Prancis, Spanyol, Tagalog, Thailand, dan Vietnam.

    Itu dia cara buat gambar selamat Tahun Baru 2025 memanfaatkan kecanggihan Meta AI di WhatsApp. Semoga bermanfaat dan selamat merayakan pesta Tahun Baru, detikers.

    (hps/rns)



    Sumber : inet.detik.com

  • Cara Bikin Ucapan Ramadan 2025 Lewat Meta AI WhatsApp

    Jakarta

    Bulan Ramadan 2025 segera tiba. Detikers sudah menyiapkan ucapan untuk menyambut bulan suci ini belum nih? Kalau belum, ada cara praktis untuk membuatnya lho.

    Jadi bagi kalian yang tidak terlalu mahir dalam membuat kata-kata, bisa mengandalkan teknologi kecerdasan buatan (AI). Dalam hal ini, kalian bisa memberdayakan kecanggihan WhatsApp.

    Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, WhatsApp telah merilis fitur baru, yakni sebuah chatbot yang didukung dengan AI generatif. Penggunanya dapat berkomunikasi dengan chatbot AI, lalu meminta teknologi ini untuk menjawab beragam pertanyaan dan permintaan dalam bentuk tulisan maupun gambar.


    “I can generate images and text, but I don’t have the capability to create videos. I can provide you with some ideas for funny videos or help you write a script,” jelas Meta AI.

    Lantas bagaimana cara bikin ucapan Ramadan 2025 lewat Meta AI WhatsApp? Jawabannya bisa detikers temukan pada penjelasan berikut ini.

    Langkah-langkah yang harus dilakukan tergolong mudah. Detikers dipastikan tidak akan bingung, karena kalian hanya perlu mengirimkan perintah yang jelas kepada Meta AI WhatsApp.

    Untuk lebih jelasnya, mungkin kalian bisa mengeceknya di penjelasan berikut. Pastikan baca dengan seksama, supaya kalian tidak salah saat mempraktikkannya.

    1. Pertama-tama buka aplikasi WhatsApp di HP atau HP.
    2. Klik logo Meta AI berbentuk lingkaran dengan kombinasi warna biru muda, biru tua, dan kemerah-merahan.
    3. Lalu masukan perintah atau ketikan prompt di kolom chat.
    4. Kalian bisa memasukkan prompt dengan detail atau hanya beberapa kata. Kebetulan detikINET sudah mencoba keduanya, dan Meta AI WhatsApp menampilkan jawab yang berbeda-beda.
    5. Kalau sudah, kalian dapat menyalinnya dan mengirimkan ke keluarga, saudara, atau teman-teman.
    6. Namun bila tidak sesuai dengan apa yang kalian ingin, mungkin bisa diedit terlebih dahulu.

    Bagaimana, mudah kan cara bikin ucapan Ramadan 2025 lewat Meta AI WhatsApp? Berikut hasil ucapan yang dikirim oleh Meta AI.

    Pertama

    Selamat datang, bulan Ramadan yang suci. Bulan penuh berkah, ampunan, dan kasih sayang. Semoga di bulan ini, kita dapat memperkuat iman, memperdalam spiritualitas, dan memperbanyak amal shaleh.

    Semoga kita dapat menjadi lebih baik, lebih sabar, dan lebih peduli terhadap sesama. Semoga kita dapat merasakan kebahagiaan dan kedamaian yang sejati.

    Selamat berpuasa, sahabat-sahabatku. Semoga kita dapat melewati bulan ini dengan penuh makna dan keberkahan.

    Kedua

    Assalamualaikum, sahabat-sahabatku.

    Marhaban ya Ramadan! Selamat datang, bulan yang suci dan penuh berkah. Semoga kita dapat memanfaatkan bulan ini untuk memperbaiki diri, memperkuat iman, dan memperbanyak amal shaleh.

    Semoga kita dapat menjadi lebih dekat dengan Allah SWT dan merasakan kebahagiaan dan kedamaian yang sejati.

    Selamat berpuasa, sahabat-sahabatku. Semoga kita dapat melewati bulan ini dengan penuh makna dan keberkahan.

    (hps/hps)



    Sumber : inet.detik.com

  • Ini Cara Melacak Lokasi Orang Pakai WhatsApp dan Google Maps


    Jakarta

    Cara melacak lokasi orang lain, seperti pasangan, anak hingga keluarga dan kerabat dekat bisa dilakukan dengan smartphone. Beberapa platform telah menyediakan fungsi untuk memperlihatkan lokasi perangkat dengan detail.

    Dua platform yang bisa digunakan adalah Google Maps & WhatsApp. Platform ini memang memiliki fitur untuk melacak perangkat yang dimasukkan dalam undangan fitur.

    Fitur-fitur lokasi ini juga berguna saat mengecek posisi terakhir mereka, perkiraan mereka akan tiba, dan lainnya. Begini cara pakainya.


    Cara Lacak Lokasi Orang di WhatsApp

    1. Mengetahui lokasi dengan fitur Live Location

    • Kelebihan dari fitur ini adalah dapat melacak langsung lokasi pemilik akun secara real time.
    • Buka aplikasi WhatsApp dan pilih seseorang atau grup yang akan diajak berbagi fitur Live Location. Kemudian klik simbol paperclip di sudut kanan bawah dan pilih opsi lokasi.
    • Cara selanjutnya adalah berbagi lokasi terkini dan pilih berapa lama akan menerapkan fitur Live Location. Pada bagian keterangan, kalian juga bisa memasukkan pesan.
    • Penerima pesan dapat melihat langsung lokasi pengirim. Begitu juga ketika berpindah tempat.
    • Fitur ini akan berhenti otomatis jika waktunya sudah habis atau dihentikan sendiri.

    2. Mengetahui lokasi orang lain dengan Command Prompt

    • Buka aplikasi WhatsApp Web di browser
    • Buka chat dari orang yang ingin dilacak lokasinya
    • Mulai obrolan agar dapat melihat balasan dari orang yang ingin dilacak
    • Kemudian tekan Ctrl + Alt + Delete di keyboard untuk membuka pengelola tugas
    • Tekan Win + R di keyboard untuk membuka fungsi Run pada keyboard
    • Ketik Cmd lalu tekan Enter
    • Pada Command Prompt yang muncul, ketik netstat-an lalu tekan Enter. Catat alamat IP yang muncul sebelum menutup command prompt
    • Kemudian kamu dapat membuka www.ip-adress.com/ip_tracer/ dan memasukkan alamat IP untuk mengetahui perkiraan lokasi seseorang.

    Cara Lacak Lokasi Orang di Google Maps

    Google Maps menyediakan fitur Location Sharing yang memungkinkan pengguna berbagi lokasi kepada orang yang dipilih. Berikut caranya:

    • Buka aplikasi Google Maps.
    • Pastikan kamu sudah masuk ke akun Google di perangkat Android kamu.
    • Sebelum membagikan lokasi, pastikan alamat Gmail orang yang ingin kamu bagikan sudah ditambahkan ke daftar kontak Google kamu .
    • Ketuk foto profil atau inisial kamu di pojok kanan atas.
    • Pilih menu Location Sharing lalu klik New share.
    • Tentukan durasi berbagi lokasi, misalnya beberapa menit, jam, atau hingga waktu yang kamu tentukan.
    • Pilih profil orang yang ingin kamu bagikan lokasi. Jika diminta, izinkan akses Google Maps ke kontak kamu .
    • Ketuk Share untuk memulai berbagi lokasi.

    Menghentikan berbagi lokasi

    Jika kamu sudah tidak ingin berbagi lokasi, kamu bisa mematikan fitur ini. Berikut langkahnya:

    • Buka aplikasi Google Maps
    • Ketuk foto profil atau inisial kamu
    • Pilih Location Sharing
    • Ketuk profil orang yang ingin kamu hentikan aksesnya.
    • Pilih Stop.

    (jsn/jsn)



    Sumber : inet.detik.com

  • Cara Paten Melacak Lokasi Seseorang Lewat WhatsApp dan Google Maps


    Jakarta

    Mengetahui posisi pasangan, anak, saudara dan kerabat setiap saat memang bisa bikin perasaan jadi lebih tenang. Untungnya ada banyak cara melacak lokasi orang lain dengan mudah menggunakan ponsel.

    Caranya pun tidak sulit karena bisa menggunakan dua aplikasi yang sudah umum dipakai yaitu WhatsApp dan Google Maps. Kedua aplikasi ini memang memiliki fitur yang memungkinkan pengguna melacak lokasi orang lain secara real-time.

    Fitur pelacak lokasi ini bermanfaat tidak hanya untuk mengetahui posisi anggota keluarga tapi juga memperkirakan kedatangan mereka. Namun pastikan kalian sudah memiliki izin dari orang yang ingin dilacak agar tidak mengganggu privasinya.


    Berikut ini cara paten melacak lokasi orang di WhatsApp dan Google Maps

    Cara Melacak Lokasi Seseorang di WhatsApp

    1. Pakai fitur Live Location

    • Buka aplikasi WhatsApp dan pilih seseorang atau grup yang akan diajak berbagi fitur Live Location. Kemudian klik simbol paperclip di sudut kanan bawah dan pilih opsi lokasi.
    • Cara selanjutnya adalah berbagi lokasi terkini dan pilih berapa lama akan menerapkan fitur Live Location. Pada bagian keterangan, kalian juga bisa memasukkan pesan.
    • Penerima pesan dapat melihat langsung lokasi pengirim. Begitu juga ketika berpindah tempat.
    • Fitur ini akan berhenti otomatis jika waktunya sudah habis atau dihentikan sendiri.

    2. Pakai Command Prompt di PC

    • Buka aplikasi WhatsApp Web di browser
    • Buka chat dari orang yang ingin dilacak lokasinya
    • Mulai obrolan agar dapat melihat balasan dari orang yang ingin dilacak
    • Kemudian tekan Ctrl + Alt + Delete di keyboard untuk membuka pengelola tugas
    • Tekan Win + R di keyboard untuk membuka fungsi Run pada keyboard
    • Ketik Cmd lalu tekan Enter
    • Pada Command Prompt yang muncul, ketik netstat-an lalu tekan Enter. Catat alamat IP yang muncul sebelum menutup command prompt
      Kemudian kamu dapat membuka www.ip-adress.com/ip_tracer/ dan memasukkan alamat IP untuk mengetahui perkiraan lokasi seseorang.

    Cara Melacak Lokasi Seseorang di Google Maps

    Google Maps menyediakan fitur Location Sharing yang memungkinkan pengguna berbagi lokasi kepada orang yang dipilih. Berikut caranya:

    • Buka aplikasi Google Maps.
    • Pastikan kamu sudah masuk ke akun Google di perangkat Android kamu.
    • Sebelum membagikan lokasi, pastikan alamat Gmail orang yang ingin kamu bagikan sudah ditambahkan ke daftar kontak Google kamu .
    • Ketuk foto profil atau inisial kamu di pojok kanan atas.
    • Pilih menu Location Sharing lalu klik New share.
    • Tentukan durasi berbagi lokasi, misalnya beberapa menit, jam, atau hingga waktu yang kamu tentukan.
    • Pilih profil orang yang ingin kamu bagikan lokasi. Jika diminta, izinkan akses Google Maps ke kontak kamu .
    • Ketuk Share untuk memulai berbagi lokasi.

    Menghentikan berbagi lokasi

    Jika kamu sudah tidak ingin berbagi lokasi, kamu bisa mematikan fitur ini. Berikut langkahnya:

    • Buka aplikasi Google Maps
    • Ketuk foto profil atau inisial kamu
    • Pilih Location Sharing
    • Ketuk profil orang yang ingin kamu hentikan aksesnya.
    • Pilih Stop.

    (vmp/vmp)



    Sumber : inet.detik.com

  • Darurat! 5 Cara Aman Restart Laptop yang Hang dengan Keyboard


    Jakarta

    Restart (memulai ulang) dilakukan saat laptop atau komputer mengalami masalah tertentu yang mendesak. Selain itu, hal ini juga berguna untuk membantu perangkat memperluas kegunaannya.

    Untuk itu, ketahui berbagai cara restart laptop beserta alasan untuk melakukannya.

    Cara Restart Laptop Windows

    Untuk pengguna Windows, ada beberapa pilihan cara untuk me-restart laptop.


    1. Restart Laptop dengan Tombol Daya

    Di sebagian besar komputer atau laptop modern, tombol Daya digunakan untuk restart. Biasanya, tombol ini ada di kanan atas atau kiri atas keyboard laptop atau di depan tower PC.

    Dilansir laman Support Microsoft, berikut adalah memulai ulang (restart) Windows dari layar yang hitam atau kosong.

    • Tahan tombol daya selama 10 detik untuk mematikan perangkat.
    • Tekan tombol daya lagi untuk menghidupkan perangkat.
    • Pada tanda pertama bahwa Windows telah dimulai (misalnya, beberapa perangkat menampilkan logo pabrikan saat memulai ulang) tahan tombol daya selama 10 detik untuk mematikan perangkat.
    • Saat Windows dimulai ulang, tahan tombol daya selama 10 detik untuk mematikan perangkat.
    • Tekan tombol daya lagi untuk menghidupkan perangkat.
    • Izinkan perangkat Anda memulai ulang ke Perbaikan Otomatis.
    • Pilih Opsi lanjutan untuk masuk ke winRE.

    Sebelum masuk ke mode aman, kita harus masuk ke Windows Recovery Environment (WinRE) atau Lingkungan Pemulihan Windows. Untuk melakukannya, kamu akan mematikan perangkat berulang kali, lalu menghidupkannya.

    Ikuti langkah-langkah berikut untuk membawa ke mode aman (Safe Mode):

    • Pada layar, pilih Opsi.
    • Pilih Pemecahan Masalah > Opsi lanjutan > Pengaturan Startup > Mulai ulang (restart).
    • Setelah perangkat di restart, akan muncul daftar opsi.
    • Pilih opsi 5 dari daftar atau tekan F5 untuk Safe Mode with Networking.

    2. Restart Laptop Lewat Menu Start (Windows 10, 11, dan 8)

    Dilansir dari Lifewire, selain lewat tombol daya pada keyboard, kita bisa melakukan restart laptop melalui menu Start di layar. Berikut langkah-langkahnya:

    • Tekan tombol ‘Windows’ untuk menampilkan menu ‘Start’ di tampilan layar.
    • Pilih ikon daya di bagian bawah layar (Windows 10/11) atau bagian atas layar (Windows 8).
    • Tekan opsi ‘Restart’.
    • Ketuk ‘Enter’.

    3. Restart Laptop dengan Keyboard Windows Ctrl + Alt + Del

    Untuk membuka kotak dialog Shutdown dan Restart, kita juga menggunakan pintasan keyboard Ctrl + Alt + Del di semua versi Windows. Cara opsional ini berfungsi sama baiknya dengan menggunakan menu ‘Start’ atau ‘Start’ pada layar.

    Windows 10, 11, dan 8:

    • Tekan Ctrl + Alt + Delete
    • Sambil menahan tombol Ctrl + Alt + Delete ini, daftar panjang opsi akan muncul di layar kunci. Di sisi lain, kamu mungkin menggunakan tombol Windows + L untuk melihat halaman layar kunci.
    • Pilih ikon daya di layar untuk menemukan pilihan ‘Restart’.

    Tips:

    Menahan tombol Ctrl sambil menekan tombol daya akan mengaktifkan Restart darurat. Namun, cara ini akan segera mem-boot ulang PC tanpa menyimpan apa pun.

    Jadi, disarankan untuk menggunakan ini hanya sebagai upaya terakhir kalau metode restart standar tidak berhasil.

    Windows 7 dan Vista

    • Tekan Ctrl + Alt + Delete
    • Pilih tanda panah di samping tombol daya, berwarna merah di pojok kanan bawah layar.
    • Klik ‘Restart’.

    Windows XP

    • Tekan Ctrl + Alt + Delete.
    • Pilih ‘Shut Down’ dari menu.
    • Klik ‘Restart’.

    4. Cara Restart Ulang Laptop dengan Alt + F4

    Pintasan keyboard lainnya untuk merestart komputer atau laptop adalah pencet Alt + F4. Sebelum memasukkan kunci ini, pastikan kamu fokus pada Desktop.

    Ikuti langkah-langkah berikut:

    • Tutup jendela yang terbuka di Desktop.
    • Pilih area kosong di Desktop, dan tekan Alt + F4.
    • Saat ada menu yang muncul, pilih Restart.
    • Lalu tekan Enter atau OK.
    • Laptop akan melakukan restart dan tunggu hingga proses restart selesai.

    5. Cara Restart Windows dari Command Prompt

    Restart melalui Command Prompt perlu menggunakan perintah Shutdown. Buka Command Prompt lalu masukkan ini:

    Dalam hal ini, parameter /r menetapkan bahwa laptop harus dihidupkan ulang, bukan dimatikan saja (yang terjadi saat /s digunakan).

    Perintah restart yang sama juga bisa digunakan dari kotak dialog Run (Win + R).

    Alasan Melakukan Restart Laptop/Komputer

    Dilansir dari Dataprise, berikut adalah alasan untuk restart laptop/komputer:

    • Lambatnya atau ada masalah Random Access Memory (RAM)
    • Aplikasi error atau kebocoran memori
    • Adanya masalah konektivitas Internet
    • Masalah kinerja
    • Pembaruan (Update)

    Itu tadi sejumlah cara restart laptop untuk mengatasi kondisi atau masalah tertentu. Melakukan restart juga memungkinkan laptop melakukan perubahan apa pun yang diperlukan.

    Hal ini berguna untuk menginstal pembaruan dengan benar. Jadi, pastikan kamu melakukan cara restart dengan aman ya.

    (fyk/fyk)



    Sumber : inet.detik.com

  • Tips Lacak Lokasi HP Pasangan Tanpa Ribet

    Jakarta

    Kamu bisa melacak lokasi seseorang dengan WhatsApp maupun Google Maps. Dengan memanfaatkan smartphone yang ada di genggaman, ini semua bisa dilakukan, didukung dengan berbagai platform yang memungkinkan.

    Beberapa platform menyediakan fungsi untuk memperlihatkan lokasi perangkat dengan detail. Tak cuma orang, kamu juga bisa melacak HP yang hilang. Syaratnya, kita mengetahui nomor ponsel dan perangkat yang dicari.

    Salah satu platform yang dapat digunakan adalah Google Maps. Seperti diketahui, ada fitur untuk melacak perangkat yang dimasukkan dalam undangan fitur.


    Berikut ini beberapa cara untuk mengetahui lokasi orang atau perangkat dari sejumlah platform:

    WhatsApp

    • Buka WhatsApp Web
    • Masuk ke pesan orang yang ingin dilacak lokasinya. Kamu juga bisa meminta orang tersebut mengirimkan pesan lagi, jika pesan terakhir sudah tidak ada. Ini berguna untuk mendapatkan alamat IP orang tersebut
    • Berikutnya tekan tombol Ctrl+Alt+Del secara bersamaan. Kamu bakal masuk ke Task Manager
    • Tekan Windows+R bersamaan
    • Klik cmd dan ketuk tombol Enter
    • Saat command prompt muncul, klik netstat dan tekan Enter
    • Catat alamat IP yang muncul
    • Berikutnya menuju ke https://www.ip-adress.com/ip_tracer/ dan lacak lokasi orang tersebut dengan memasukkan alamat IP yang didapatkan sebelumnya.

    Google Maps

    • Buka aplikasi Google Maps
    • Masuk ke menu Option dan menuju ke Friend List atau Daftar Teman
    • Berikutnya pilih Add Friend atau Tambah Teman
    • Undang nomor HP orang yang ingin diketahui lokasinya
    • Pastikan nomor HP tersebut sudah menerima undangan tersebut
    • Klik kontak yang ingin dilacak. Berikutnya Google Maps akan mencarinya secara otomatis dan memberitahu lokasi orang tersebut.

    Satelit

    • Buka aplikasi Google Maps di HP yang ditargetkan
    • Klik tombol menu
    • Pilih menu lokasi, dan berikutnya masuk ke laman bagikan lokasi dan klik mulai
    • Terdapat opsi waktu berbagi lokasi, dari ‘Selama 1 Jam’ atau ‘Hingga dinonaktifkan’. Klik Lainnya
    • Masukkan nomor atau email kamu yang ingin digunakan untuk melacak HP target. Klik kirim

    Email

    • Buka situs MyAccount Google di perangkat seperti komputer, tablet, atau ponsel
    • Login ke akun Gmail kamu
    • Google akan melacak lokasi perangkat yang terhubung dengan akun Gmail tersebut
    • Peta akan muncul di layar dengan perkiraan titik lokasi perangkat.
    • Selain itu ada cara lain dengan membuka Akun Google, pilih Keamanan di panel navigasi kiri, lalu pilih Kelola semua perangkat di panel Perangkat Anda.

    Operator Seluler

    • Telkomsel : Buka menu panggilan dan ketik *250#. Setelah itu akan muncul tampilan “Lihat/Edit daftar teman”, dan masukkan nomor HP yang ingin dicek lokasinya. Selain itu juga bisa mengirim SMS ke 5200 dengan format ‘Teman Nama Nomor’.
    • Indosat : Ketik *777*6*6# dan pilih menu lokasi keluarga. Selain itu juga bisa SMS ke nomor 9111 dan kirim dengan format ‘CARI NoHP’.
    • XL : Ketik kode dial up *123*573*1# dan pilih menu Lokasi Keluarga. Kamu juga dapat mengirimkan SMS ke 9111 dengan format ‘CARI NoHP’.

    (fyk/fay)



    Sumber : inet.detik.com