Tag: nama

  • Microsoft Tunjuk Intel untuk Produksi Chip AI Maia 3

    Microsoft Tunjuk Intel untuk Produksi Chip AI Maia 3


    Jakarta

    Setelah bertahun-tahun berjuang membangun bisnis foundry yang kompetitif, Intel akhirnya mendapat kepercayaan besar dari Microsoft.

    Raksasa teknologi asal Redmond itu dikabarkan memilih Intel Foundry untuk memproduksi generasi terbaru chip akselerator AI mereka, menandai langkah penting bagi Intel dalam upayanya merebut pangsa pasar di industri perangkat keras kecerdasan buatan.

    Menurut laporan SemiAccurate, Microsoft telah menunjuk Intel untuk memproduksi Maia 3, chip AI berperforma tinggi yang menjadi bagian dari rencana ekspansi data center global perusahaan. Proyek ini menggunakan nama sandi Griffin, dan disebut-sebut akan memainkan peran penting dalam pengembangan pusat data generasi baru yang lebih hemat energi dan mandiri.


    Maia 3 merupakan penerus seri Maia sebelumnya yang dirancang Microsoft sebagai alternatif terhadap chip AI pihak ketiga seperti milik Nvidia. CTO Microsoft, Kevin Scott, beberapa waktu lalu mengonfirmasi bahwa perusahaannya memang tengah mengembangkan chip AI internal, meskipun sebagian besar beban kerja cloud Azure saat ini masih mengandalkan GPU Nvidia.

    Jika semua berjalan sesuai rencana, Microsoft disebut bakal melanjutkan kerja sama dengan Intel untuk memproduksi beberapa generasi chip Maia berikutnya. Produksi Maia 3 sendiri akan menggunakan proses manufaktur Intel 18A, teknologi fabrikasi di bawah 2 nanometer yang menjadi kebanggaan Intel, demikian dikutip detikINET dari Techspot, Selasa (21/10/2025).

    Padahal, belum lama ini Intel sempat dilaporkan mengalami kendala dalam produksi 18A, mulai dari yield rendah hingga masalah kualitas wafer. Namun kini perusahaan memastikan proses tersebut telah siap digunakan oleh pelanggan besar. Intel bahkan menyebut 18A sebagai proses manufaktur sub-2nm pertama yang tersedia di Amerika Utara, sebuah langkah strategis di tengah meningkatnya kebutuhan chip AI di wilayah Barat.

    Chip Maia 3 kemungkinan akan dibuat menggunakan node 18A atau 18A-P, yang merupakan versi lebih efisien dengan peningkatan pada performa dan konsumsi daya. Di masa mendatang, Microsoft juga disebut dapat memanfaatkan node 18A-PT atau bahkan 14A, yang dikembangkan Intel khusus untuk aplikasi kecerdasan buatan dan komputasi berkinerja tinggi. Node 18A-PT ini diklaim menawarkan peningkatan skala paket dan efisiensi energi yang lebih baik untuk mendukung beban kerja generatif AI dan chatbot.

    Meski kabar ini belum dikonfirmasi resmi, kerja sama potensial antara Microsoft dan Intel menjadi sinyal bahwa perusahaan chip asal AS itu mulai mendapatkan kembali kepercayaan industri. Dalam beberapa pekan terakhir, Intel juga dikabarkan tengah menjajaki kemungkinan memproduksi chip AMD di pabriknya sendiri–sesuatu yang hampir tak terbayangkan satu dekade lalu.

    Jika semua rencana ini terealisasi, Intel berpotensi menjadi pilar baru dalam rantai pasok chip AI global, menghadirkan persaingan segar bagi dominasi TSMC dan Nvidia di era komputasi kecerdasan buatan.

    (asj/rns)



    Sumber : inet.detik.com

  • Shin Tae-yong Masuk Radar Calon Pelatih Timnas Thailand?

    Shin Tae-yong Masuk Radar Calon Pelatih Timnas Thailand?


    Jakarta

    Timnas Thailand mencari pelatih baru. Nama Shin Tae-yong dirumorkan masuk dalam bursa calon pelatih baru Tim Gajah Perang!

    Dirangkum media-media Thailand, asosiasi sepakbola Thailand (FAT) memecat Masatada Ishii pada Selasa (21/10). Ishii sudah bertugas sejak 2023 duduki kursi pelatih Timnas Thailand.


    FAT bergerak mencari nama pelatih baru. Pelatih sementara (interim) diduduki Anthony Hudson. Hudson sebelumnya menjabat sebagai Direktur Teknik.

    Beberapa nama rumornya masuk dalam bursa calon pelatih Timnas Thailand. Salah satunya adalah eks pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong!

    Shin Tae-yong pernah menukangi Timnas Indonesia pada 2020-2025. Shin cukup kenal dengan sepakbola di Asia Tenggara dan Asia.

    Setelah dari Timnas Indonesia, STY sempat menjabat sebagai pelatih Ulsan HD. Apa daya, STY cuma bertahan sekitar empat bulan.

    Selain STY, masih ada beberapa nama seperti Park Hang-seo yang merupakan eks pelatih Timnas Vietnam. Ada juga beberapa nama pelatih lokal, seperti pelatih dari Bangkok United, Totchawan Sripan.

    Khusus Shin Tae-yong, dirinya sih masih membuka pintu buat latih Timnas Indonesia. Tapi, siapa tahu…

    (aff/bay)



    Sumber : sport.detik.com

  • IQ-nya Disebut Capai 160, Elon Musk Punya Cara Jaga Kesehatan Otak

    IQ-nya Disebut Capai 160, Elon Musk Punya Cara Jaga Kesehatan Otak

    Jakarta

    Elon Musk dikenal sebagai salah satu tokoh paling jenius dan berpengaruh di dunia teknologi. CEO Tesla, SpaceX, dan Neuralink ini dikabarkan memiliki IQ 160, setara dengan ilmuwan ternama seperti Albert Einstein.

    Versi perhitungan CogniDNA, IQ Musk diperkirakan mencapai 160. CogniDNA menghitung IQ Musk menggunakan nilai mahasiswa jurusan fisika dan UPenn sebagai proksi.

    Musk menunjukkan kecerdasannya secara berbeda dibandingkan ilmuwan tradisional. Tidak seperti Einstein yang berfokus pada fisika teoretis, Musk menerapkan ide-ide ilmiahnya di berbagai bidang.


    Salah satu kelebihan dari Elon adalah dirinya yang dianggap memiliki daya ingat luar biasa. Bahkan, untuk detail-detail kecil, seperti nama orang, peristiwa, dan lainnya.

    Dikutip dari Times of India, kunci dari mengingat sesuatu dari Elon Musk adalah dengan memberi makna pada setiap kejadian. Dengan ini, maka kecil kemungkinan otak akan melupakan hal tersebut.



    Misalnya, jika ingin mengingat nama orang, cobalah kaitkan sesuatu yang istimewa atau berhubungan dengan orang tersebut. Bisa jadi hobi mereka, cerita lucu, atau gaya bicaranya.

    Ini akan menciptakan hubungan mental yang kuat, sehingga nama akan mudah diingat. Hubungan yang bermakna ini akan membantu otak manusia lebih terprogram untuk mengingat cerita dan emosi lebih baik daripada fakta acak.

    Mengaitkan dengan sesuatu yang lucu mungkin bisa menjadi cara paling ampuh untuk mengingat sesuatu. Ini karena otak sendiri menyukai hal-hal yang tidak biasa dan mengejutkan.

    Trik mengingat dari pendiri X Corp ini ternyata bisa dibuktikan lewat sains. Para ahli memori menjelaskan bahwa otak kita menyimpan informasi lebih baik jika dikaitkan dengan emosi atau gambaran mental yang kuat.

    Hal ini karena bagian otak yang emosional dan visual membantu menciptakan memori yang bertahan lama.

    Halaman 2 dari 2

    (dpy/naf)









    Sumber : health.detik.com

  • TransJakarta Buka Lowongan untuk Lulusan D3-S1, Cek Posisi yang Tersedia!

    TransJakarta Buka Lowongan untuk Lulusan D3-S1, Cek Posisi yang Tersedia!



    Jakarta

    Kabar gembira bagi para pencari kerja, khususnya lulusan D3 dan S1. PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) kembali membuka bekerja untuk beberapa posisi ini.

    Dalam pengumuman resminya, TransJakarta membuka sejumlah posisi strategis untuk berbagai latar belakang pendidikan. Peluang ini terbuka bagi calon pelamar yang memiliki semangat melayani publik, mampu bekerja dalam tim, serta siap mendukung operasional dan inovasi sistem transportasi massal di Jakarta.

    Selain menawarkan pengalaman kerja di lingkungan profesional, TransJakarta juga memberikan kesempatan bagi karyawan untuk mengembangkan kompetensi dan jenjang karier. Bagi detikers yang sedang mencari pekerjaan dengan dampak sosial luas, ini bisa jadi kesempatan yang cocok.


    Penasaran posisi apa saja yang dibuka dan bagaimana cara melamarnya? Yuk, simak informasi lengkapnya berikut ini!

    Daftar Posisi Lowongan TransJakarta

    1. AI Engineer (Computer Vision)

    • Lulusan D3/D4 jurusan data science, sistem informasi, teknik informatika atau bidang terkait
    • Sudah menguasai OpenCV, Pillow terkait computer Vision
    • Bisa menggunakan framework TensorFlow, Pytorch
    • Familiar dengan Cloud platform seperti AWS, GCP, atau Azure
    • Mempunyai problem solving dan analisis yang baik
    • Memiliki minat bekerja yang kuat di bidang transportasi dan pelayanan umum
    • Bisa bekerja sama secara tim, dan detail oriented
    • Adaptif dan bersedia belajar hal baru.

    2. AI Engineer (LLM)

    • Lulusan D3/D4 jurusan data science, sistem informasi, teknik informatika atau bidang terkait
    • Menguasai python
    • Memahami konsep LLM
    • Memahami Vector Database
    • Memiliki pengalaman dalam RAG
    • Memiliki problem solving dan analisis yang baik
    • Memiliki minat bekerja yang kuat di bidang transportasi dan pelayanan umum
    • Dapat bekerja sama dalam tim dan detail oriented
    • Adaptif dan bersedia belajar hal baru.

    3. Analis Pemeliharaan Gedung dan Perizinan

    • Lulusan jurusan teknik lingkungan atau planologi
    • Memiliki pengalaman kerja di bidang facility management, pemeliharaan gedung, atau building maintenance
    • Memahami prinsip dan implementasi Keselamatan & Kesehatan Kerja (K3) di lingkungan gedung/fasilitas
    • Memiliki pengetahuan tentang pengelolaan limbah (limbah padat, cair, dan B3) sesuai regulasi yang berlaku
    • Memahami proses dan ketentuan terkait perizinan bangunan dan operasional (contoh: PBG/IMB, SLF, izin lingkungan, izin K3, pengelolaan limbah)
    • Mampu menyusun rencana pemeliharaan preventif & korektif serta laporan teknis secara berkala
    • Menguasai Microsoft Office dan aplikasi pendukung pemeliharaan/ monitoring aset
    • Memiliki minat bekerja yang kuat di bidang Transportasi dan Pelayanan Umum
    • Dapat bekerja sama dalam tim, detail oriented, adaptif dan bersedia belajar hal baru.

    4. Backend Engineer

    • Lulusan D3 jurusan sistem informasi, teknik informatika, atau bidang terkait
    • Memiliki pengalaman sebagai backend engineer (minimal 3 tahun atau freshgraduate)
    • Menguasai salah satu atau lebih bahasa seperti Python, Java, Golang, Node.js, atau Ruby
    • Berpengalaman dengan framework seperti Express.js (Node.js), Django/Flask (Python), Spring Boot (Java), atau FastAPI
    • Berpengalaman dalam membangun RESTful API dan GraphQL dengan dokumentasi yang baik
    • Berpengalaman dalam menggunakan Docker, Kubernetes, dan Helm untuk pengelolaan aplikasi berbasis microservices
    • Memiliki problem solving dan analisis yang baik
    • Dapat bekerja sama dalam tim, adaptif, dan bersedia belajar hal baru
    • Memiliki minat bekerja yang kuat di bidang Transportasi dan Pelayanan Umum

    6. Data Analyst

    • Lulusan sistem informasi, teknik informatika, atau bidang terkait
    • Memiliki pengalaman sebagai Data Analyst minimal 3 tahun
    • Memahami konsep statistik dasar, regresi, dan teknik analisis data kuantitatif
    • Menguasai SQL untuk query database serta Python/R untuk analisis data lanjutan
    • Berpengalaman dengan database relasional (MySQL, PostgreSQL) dan non-relasional (MongoDB)
    • Mampu menggunakan tools seperti Tableau, Power BI, Google Data Studio, atau Looker
    • Memiliki problem solving dan analisis yang baik
    • Memiliki minat bekerja yang kuat di bidang Transportasi dan Pelayanan Umum
    • Dapat bekerja sama dalam tim dan detail oriented
    • Adaptif dan bersedia belajar hal baru.

    7. Data Engineer

    • Lulusan sistem informasi, teknik informatika, atau bidang terkait
    • Memiliki pengalaman sebagai data engineer minimal 3 tahun atau freshgraduate dipersilahkan
    • Menguasai bahasa pemrograman seperti Python, SQL, Java, atau Scala untuk pengolahan data
    • Mampu menggunakan teknologi database relasional (MySQL, PostgreSQL) dan nonrelasional (MongoDB, Cassandra)
    • Mampu menjalankan proses Extract, Transform, Load (ETL) serta membangun pipeline data, yang efisien
    • Mampu menangani data kompleks dengan akurasi tinggi
    • Memiliki problem solving dan analisis yang baik
    • Memiliki minat bekerja yang kuat di bidang Transportasi dan Pelayanan Umum
    • Dapat bekerja sama dalam tim, detail oriented, adaptif, dan bersedia belajar hal baru.

    Cara Daftar Lowongan Kerja TransJakarta

    1. Buka laman https://karier.transjakarta.co.id/lowongan

    3. Pilih menu “Lowongan”

    4. Pilih posisi yang sesuai dengan minat

    5. Baca persyaratan yang berlaku untuk setiap posisi

    6. Klik “Ajukan Lamaran”

    7. Buat akun TransJakarta menggunakan email yang aktif

    8. Setelah masuk, isi data diri mulai dari nama lengkap

    9. Unggah dokumen yang diperlukan mulai dari pasfoto dan lainnya

    10. Submit data

    11. Tunggu hingga hasil lamaran diumumkan

    Lowongan ini terbuka sepanjang pengajuan lamaran bisa diakses. Kecuali untuk posisi Data Analyst lowongan berlaku hingga 31 Oktober 2025 dan Analis Gedung dan Perizinan sampai 20 Oktober 2025.

    Itulah informasi lowongan pekerjaan di TransJakarta untuk lulusan D3-S1. Semoga bermanfaat.

    (cyu/nwk)



    Sumber : www.detik.com

  • Wow! Ada Hiu Kecil yang Bercahaya di Laut Dalam

    Wow! Ada Hiu Kecil yang Bercahaya di Laut Dalam


    Jakarta

    Tahukah detikers, ada hiu yang bisa bersinar seperti lampu? Hewan dengan kemampuan unik ini merupakan penghuni laut dalam.

    Ikan ini disebut hiu lentera atau lanternshark. Baru-baru ini, peneliti melaporkan spesies baru hiu bercahaya tersebut dari penemuan di lepas pantai Australia Barat.

    Sebagai pengingat atas lokasi penemuannya, hiu ini diberi nama ilmiah Etmopterus westraliensis.


    Hiu Lentera Baru

    Tim peneliti semula menemukan spesies hiu lentera baru itu dalam ekspedisi survei keanekaragaman hayati laut pada 2022. Dari spesimen yang dikumpulkan, hiu baru yang terbesar hanya berukuran 40,7 cm.

    “Hiu lentera adalah kelompok hiu yang menakjubkan, dan spesies baru ini ditemukan di kedalaman hingga 610 meter selama survei keanekaragaman hayati untuk Parks Australia di kawasan Taman Laut Gascoyne di lepas pantai Australia Barat,” kata ahli ikan Dr Will White, dikutip dari laman Commonwealth Scientific and Industrial Research Organization (CSIRO).

    White merupakan peneliti dari CSIRO Australian Natonal Fish Collection. Dalam studi ini, ia di antaranya terlibat dalam pendeskripsian spesies hiu baru tersebut.

    Ia menjelaskan, hiu mini dan ramping ini punya sirip punggung berduri tajam. Sementara itu, bagian perut dan sisi tubuhnya bisa mengeluarkan cahaya sendiri.

    Mengapa Hiu Lentera Bercahaya?

    Sifat mengeluarkan cahaya sendiri dari reaksi kimia disebut bioluminesensi. Hewan dengan sifat ini biasanya memiliki fotofor, yaitu organ khusus pada hewan yang bisa mengeluarkan cahaya, baik yang dihasilkan sendiri atau pun dengan bantuan bakteri.

    “Hiu lentera bersifat bioluminesensi, dengan cahaya yang dihasilkan oleh fotofor yang terletak di perut dan sisi tubuhnya, yang menjadi asal nama umum mereka,” kata White.

    Ada sekitar 20 spesies baru yang berhasil dideskripsikan secara ilmiah dari pelayaran kapal survei RV Investigator 2022. Namun peneliti memperkirakan masih ada sekitar 600 spesies baru lainnya yang menunggu untuk ditemukan dan diidentifikasi.

    Hasil studi Shing Lai Ng dan rekan-rekan ini dipublikasi dalam Journal of Fish Biology dengan judul ‘Etmopterus westraliensis, a new species of lanternshark (Squaliformes: Etmopteridae) from Western Australia, with redescription of Etmopterus brachyurus’, 18 September 2025.

    (twu/faz)



    Sumber : www.detik.com

  • WHV Australia 2025 Resmi Dibuka, Gen-Z yang Ingin Kerja di Aussie Cek Nih!

    WHV Australia 2025 Resmi Dibuka, Gen-Z yang Ingin Kerja di Aussie Cek Nih!



    Jakarta

    Pendaftaran Surat Dukungan Usulan Work and Holiday Visa (SDUWHV) Australia telah dibuka mulai 15 Oktober 2025. Surat ini adalah salah satu dokumen pendukung untuk mengikuti program Work and Holiday Visa (WHV) Australia.

    Working Holiday Visa (WHV) adalah jenis visa untuk liburan sekaligus bekerja di luar negeri.WHV merupakan program kerja sama antara pemerintah Australia dengan pemerintah Indonesia melalui Direktorat Jenderal Imigrasi (Ditjen Imigrasi).


    Khusus Australia, terdapat dua subkelas dalam program ini, yakni subclass 417 dan subclass 462. Jenis yang berlaku untuk Warga Negara Indonesia (WNI) adalah subclass 462 yang merupakan visa “Work and Holiday”.

    Melalui visa ini, pemegang bisa dapat berlibur, bekerja fleksibel (full-time, part-time, shift) selama enam bulan, serta mengikuti kursus atau pelatihan hingga empat bulan. Masa berlaku WHV adalah selama 12 bulan, tetapi dalam kondisi tertentu, visa bisa diperpanjang atau diperoleh hingga 2-3 tahun.

    Syarat WHV Australia 2025

    Agar memperoleh WHV kelas 462, seseorang harus memenuhi sejumlah syarat berikut seperti dilansir dari laman Kedutaan Besar Australia untuk Indonesia:

    1. Pemohon harus berada dalam rentang usia 18 hingga 30 tahun pada saat mengajukan permohonan.

    2. Pemohon memiliki kualifikasi pendidikan di perguruan tinggi, atau telah menyelesaikan setidak-tidaknya dua tahun pendidikan perguruan tinggi

    3. Belum pernah mengikuti WHV

    4. Kemampuan bahasa Inggris dengan ketentuan sebagai berikut:

    IELTS dengan skor rata-rata minimal 4,5 dari keempat komponen
    TOEFL iBT minimal total 32 dari empat komponen tes
    PTE Academic minimal 30 dari empat komponen tes
    Cambridge English Advanced (CAE) dengan minimal 147 dari empat bagian tes
    Sertifikat bahasa Inggris umumnya harus diterbitkan dalam kurun waktu maksimal 12 bulan, sebelum permohonan diajukan.

    5. Bukti keuangan yang memadai untuk biaya awal tinggal di Australia dan tiket pulang ke Indonesia, yaitu sekitar AUD 5.000 atau setara. Per Jumat (17/10), AUD 5.000 adalah sekitar Rp53 juta.

    6. Pemohon harus dalam kondisi sehat jasmani dan bebas dari catatan kriminal

    7. Surat dukungan dari pemerintah Indonesia (SDUWHV)

    8. Dokumen pendukung umum

    Beberapa dokumen lain yang harus disiapkan meliputi:

    Paspor dengan masa berlaku minimal sekitar 12 bulan atau lebih dari tanggal pengajuan.
    Foto terbaru latar polos
    Ijazah / transkrip / surat keterangan mahasiswa aktif
    SKCK
    Dokumen identitas (KTP, Akta Kelahiran, Kartu Keluarga)
    Sertifikat bahasa Inggris
    Bukti kepemilikan dana dan surat pernyataan keabsahan dokumen.

    Cara Pengajuan SDUWHV Australia 2025

    Cara Buat Akun SDUWHV

    1. Kunjungi laman resmi sduwhv.imigrasi.go.id
    2. Klik menu “Login” di pojok kanan atas, lalu pilih “Buat Akun Baru”
    3. Masukkan data diri dengan benar, seperti email, nomor paspor, nama lengkap, hingga tanggal lahir;
      Klik tombol “Submit”
    4. Setelah itu, cek kotak masuk pada email untuk verifikasi akun. Jika tidak ada, buka di folder spam.

    Cara Pengajuan SDUWHV Australia 2025

    1. Kembali ke halaman utama di sduwhv.imigrasi.go.id
    2. Pilih opsi “Login” dengan memasukkan email dan password yang telah dibuat sebelumnya
    3. Kemudian klik “Ajukan Permohonan”
    4. detikers akan diarahkan ke halaman antrean, tunggu hingga slot pengisian formulir tersedia
    5. Saat menunggu antrean, tidak perlu me-refresh halaman karena akan mengulang antrean
    6. Jika slot sudah tersedia, lengkapi formulir dengan mengisi data yang diminta, lalu klik “Lanjutkan”
    7. Isi riwayat pendidikan, mulai dari lokasi perguruan tinggi, NIM, status mahasiswa, hingga kolom deskripsi tujuan
    8. Setelah memastikan data terisi dengan benar, klik “Lanjutkan”
    9. Unggah dokumen yang telah disebutkan di atas
    10. Pastikan seluruh dokumen yang diunggah sudah benar
    11. Setujui persyaratan dan peraturan yang berlaku, kemudian klik “Submit”
    12. Selanjutnya, lakukan swafoto (selfie) dan pilih tombol “Ambil Foto”
    13. Klik “Submit” untuk menyelesaikan proses pengajuan
    14. Sistem akan melakukan verifikasi data selama 60 menit
    15. Jika disetujui, SDUWHV dapat diunduh dengan memilih tombol “Download SDUWHV”.

    Informasi selengkapnya mengenai SDUWHV Australia dapat dicek melalui Instagram resmi @ditjen_imigrasi atau laman Kedutaan Besar Australia https://indonesia.embassy.gov.au/.

    (nir/nah)



    Sumber : www.detik.com

  • Biografi Singkat, Pendidikan, Pemikiran, dan Bukunya

    Biografi Singkat, Pendidikan, Pemikiran, dan Bukunya


    Jakarta

    Tan Malaka merupakan Pahlawan Nasional yang dikenal memiliki pemikiran penting bagi Indonesia. Pemikiran Tan Malaka diabadikan melalui buku-bukunya, termasuk yang berjudul “Madilog”.

    Tan Malaka lahir pada 2 Juni 1897 di Nagari Pandan Gadang, Suliki, Sumatera Barat. Ia memiliki nama lain dengan gelarnya yaitu Ibrahim Gelar Datuk Sutan Malaka.

    Nama “Tan Malaka” sendiri merupakan gelar adat yang ia sandang sejak usia 16 tahun. Gelar itu kemudian melekat dan menjadi identitas perjuangannya hingga akhir hayat.


    Sutan Ibrahim, nama kecilnya, berasal dari keluarga Muslim Minangkabau yang taat. Sejak kecil, mendapat penempaan nilai-nilai agama, budaya matrilineal, hingga tradisi pencak silat.

    Pendidikan tersebut menjadi karakter Tan Malaka yang disiplin, pemberani, dan visioner, demikian dikutip dari Lani: Jurnal Kajian Ilmu Sejarah dan Budaya Vol 3 No 1 (2022), karya Jems Sopacua dari Universitas Negeri Yogyakarta.

    Pendidikan Tan Malaka

    Tan Malaka mendapatkan pendidikan formalnya dimulai di Suliki, lalu berlanjut ke Kweekschool Bukittinggi, sekolah pribumi satu-satunya di Sumatera. Ia lulus dari Inlandsche Kweekschool voor Onderwijzers di Bukittinggi hingga lulus pada 1913.

    Dengan pemikirannya yang menonjol, ia kemudian melanjutkan studi ke Belanda untuk belajar di Rijkskweekschool Haarlem (1913-1919). Studi di Belanda ini yang kemudian membuka wawasan dan pola pikirnya.

    Tan Malaka muda mulai berkenalan dengan ide-ide politik, sosialisme, dan perlawanan terhadap kolonialisme. Dia banyak mempelajari tentang Sosialisme dan Komunisme setelah adanya Revolusi Rusia pada Oktober 1917. Tan Malaka membaca buku karya Karl Marx, Friedrich Engels, dan Vladimir Lenin.

    Perjuangan Tan Malaka

    Dengan latar belakang pendidikan dan pergaulannya, Tan Malaka tumbuh menjadi tokoh revolusioner. Pemikirannya yang terkenal yaitu tentang kemerdekaan sejati yang hanya bisa diraih melalui revolusi total.

    Tan Malaka aktif di Sarekat Islam (SI) bersama H.O.S. Tjokroaminoto, lalu bergabung dengan PKI hingga sempat menjabat sebagai ketua pada 1921. Namun, karena pemikirannya yang independen, ia akhirnya keluar dan mendirikan partai bawah tanah PARI (1927).

    Semboyannya tegas, “Merdeka 100 persen.”

    Ia menolak kompromi dengan Belanda, bahkan setelah Proklamasi 17 Agustus 1945. Tan Malaka memilih menggerakkan massa, salah satunya dalam Rapat Raksasa Ikada 19 September 1945, yang menjadi bukti dukungan rakyat terhadap “Republik Muda”-nya Tan Malaka.

    Sayangnya, sikap kerasnya membuat ia sering berbenturan dengan tokoh lain. Hidupnya diwarnai pengasingan, penjara, hingga akhirnya berakhir dengan eksekusi tragis pada 21 Februari 1949 di Kediri.

    Pemikiran Revolusioner

    Dalam Jurnal Jejak: Pendidikan Sejarah & Sejarah Vol. 6 No. 2 (2021) karya Wanda Marshanda, dijelaskan bahwa di balik sosoknya yang kontroversial, Tan Malaka meninggalkan warisan pemikiran yang masih relevan hingga kini. Ia bahkan merupakan pencetus ide Republik Indonesia.

    1. Bapak Republik

    Dalam bukunya Naar de Republiek Indonesia (1925), Tan Malaka merumuskan visi Indonesia merdeka jauh sebelum tulisan Hatta atau Soekarno. Karena itu, ia kerap dijuluki “Bapak Republik.”

    2. Marxisme ala Tan Malaka

    Ia memandang Marxisme bukan sebagai dogma, melainkan alat analisis untuk melawan penjajahan. Tan Malaka mencoba memadukan Marxisme dengan Pan-Islamisme dalam perjuangan rakyat.

    3. Madilog (Materialisme, Dialektika, Logika)

    Ditulis pada masa pendudukan Jepang, Madilog mengajak rakyat berpikir rasional dan meninggalkan takhayul, agar mampu membangun kesadaran nasional yang kritis.

    4. Gerpolek (Gerilya, Politik, Ekonomi)

    Ditulis saat dipenjara, Gerpolek menjadi panduan revolusi tiga front: perjuangan bersenjata, politik ideologis, dan kemandirian ekonomi. Selain Madilog dan Gerpolek, pemikirannya yang lain, juga dituangkan dalam buku-buku seperti “Aksi Massa”, “Dari Penjara ke Penjara”, hingga “Menuju Republik Indonesia”.

    Selama ini, dalam kacamata sejarah yang diajarkan di sekolah-sekolah, nama Tan Malaka tidak dikenalkan sebagai tokoh yang memiliki pemikiran penting bagi Bangsa Indonesia. Sejarah hanya sering mencatat bagaimana Soekarno dan Hatta menjadi tokoh sentral tunggal.

    Padahal, perjuangan bangsa Indonesia dibangun oleh sejumlah tokoh, termasuk fondasi pemikiran dari Tan Malaka tentang revolusi dan Republik Indonesia.

    *Penulis adalah peserta magang Program PRIMA Magang PTKI Kementerian Agama

    (faz/faz)



    Sumber : www.detik.com

  • 7 Teluk Terbesar di Dunia, Ada di Negara Mana?

    7 Teluk Terbesar di Dunia, Ada di Negara Mana?


    Jakarta

    Pernah dengar istilah teluk detikers? Ini biasanya merujuk pada perairan di tepi laut yang berbentuk cekungan. Kira-kira, teluk terbesar ada di mana?

    Secara geografis, teluk (bay) adalah perairan luas yang sebagian dikelilingi daratan dan terhubung langsung dengan laut lepas. Keberadaan teluk biasanya memengaruhi kehidupan sekitarnya dan menguntungkan secara ekonomi maupun ekologi.

    Teluk Terbesar di Dunia

    Menurut Guinness World Records, Bay of Bengal atau Teluk Benggala adalah teluk terbesar di dunia berdasarkan luasnya, yakni sekitar 2.172.000 km². Luasnya bahkan lebih besar dari gabungan beberapa negara Asia Tenggara.


    Letak Teluk Benggala mencakup wilayah India, Bangladesh, Myanmar, dan Sri Lanka, sehingga membuat Bay of Bengal memiliki posisi strategis. Perairan ini menjadi jalur perdagangan vital sejak zaman kuno, sekaligus rumah bagi keanekaragaman hayati laut yang luar biasa.

    Meski Teluk Benggala unggul dari sisi luas, tapi ada teluk lain yang tak kalah menakjubkan yaitu Teluk Hudson di Kanada. Menurut catatan Guinness World Records, Teluk Hudson memegang rekor sebagai teluk dengan garis pantai terpanjang di dunia, mencapai 12.268 km, dengan total luas sekitar 1.233.000 km².

    Dengan iklim sub-Arktik, Hudson Bay menjadi bagian penting dari ekosistem Kanada, meski tidak seramai Bay of Bengal dalam aktivitas manusia.

    Daftar 7 Teluk Terbesar di Dunia

    Mengutip laman Guinness, Britannica, dan National Geographic, berikut 7 teluk terbesar di dunia.

    1. Teluk Bengal – 2.172.000 km² (Asia Selatan)

    Teluk terbesar di dunia, dikelilingi India, Bangladesh, Myanmar, dan Sri Lanka.

    2. Teluk Hudson – 1.233.000 km² (Kanada)

    Teluk raksasa dengan garis pantai terpanjang, berada di wilayah subarktik Kanada.

    3. Gulf of Mexico – 1.507.000 km² (Amerika Utara)

    Meski disebut gulf, secara geografi berfungsi seperti teluk raksasa, berbatasan dengan AS, Meksiko, dan Kuba.

    4. Teluk Baffin – 689.000 km² (Kanada-Greenland)

    Perairan dingin di antara Pulau Baffin dan Greenland, bagian dari Samudra Arktik.

    5. Teluk Chesapeake – 11.600 km² (Amerika Serikat)

    Teluk Chesapeake atau estuaria merupakan yang terbesar di AS dan berperan penting secara ekologis dan historis.

    6. Teluk Biscay – 223.000 km² (Eropa Barat)

    Terletak di barat Prancis dan utara Spanyol, terkenal dengan badai besar dan ombak ekstrim.

    7. Teluk San Francisco – 4.600 km² (Amerika Serikat)

    Teluk ikonik di California, terkenal dengan Golden Gate Bridge dan pusat perdagangan sejak era kolonial.

    Itulah teluk-teluk terbesar di dunia yang tersebar dari Asia Selatan hingga Amerika. Semoga bermanfaat, detikers!

    *Penulis adalah peserta magang Program PRIMA Magang PTKI Kementerian Agama

    (faz/faz)



    Sumber : www.detik.com

  • Jadi Rumah Lukisan Mona Lisa-Korban Pencurian dalam 4 Menit

    Jadi Rumah Lukisan Mona Lisa-Korban Pencurian dalam 4 Menit



    Jakarta

    Nama Museum Louvre kembali menjadi perbincangan. Namun bukan karena museum ini menjadi rumah bagi lukisan Mona Lisa, tapi sebagai korban pencurian.

    Museum Louvre merupakan museum nasional dan galeri seni di Prancis, Paris. Museum ini awalnya dibangun sebagai kediaman kerajaan tahun 1546.


    Dikenal sebagai tempat bersejarah, museum Louvre justru menjadi korban pencurian 4 menit yang terjadi pada Minggu (19/10/2025). Saat museum sedang dipadati pengunjung, para pencuri melancarkan aksinya dan berhasil merenggut delapan perhiasan.

    Aksi Pencurian di Museum Louvre

    Sekitar pukul 09.30 waktu setempat, para pencuri sudah memasuki bagian Galeri Apollo dalam museum tersebut. Galeri Apollo adalah sebuah aula berlapis emas dan dicat mewah yang dibangun atas perintah Raja Louis XIV dan menyimpan permata-permata mahkota Prancis.

    Menteri Dalam Negeri Laurent Nunez mengatakan para pencuri menggunakan lift keranjang untuk mencapai jendela museum, memasuki galeri, dan melarikan diri dengan sepeda motor.

    Mengetahui koleksinya dicuri, pihak museum langsung mengevakuasi semua pengunjung dan memasang pengumuman daring bahwa museum akan tetap tutup sepanjang hari dalam keadaan “luar biasa”. Sementara itu, polisi menyegel gerbang, membersihkan halaman, dan bahkan menutup jalan-jalan di sekitar Sungai Seine sementara pihak berwenang memulai penyelidikan.

    Dilansir dari Al Jazeera, koleksi yang dicuri dalam aksi tersebut termasuk:

    1. Tiara dari set perhiasan Ratu Marie-Amelie dan Ratu Hortense
    2. Kalung dari set perhiasan safir milik pasangan yang sama
    3. Satu anting dari set perhiasan safir
    4. Kalung zamrud dari set Marie-Louise
    5. Sepasang anting zamrud dari set Marie-Louise
    6. Bros yang dikenal sebagai bros “relikui”
    7. Tiara Permaisuri Eugenie
    8. Bros besar lainnya milik Permaisuri Eugenie

    Diskursus Keamanan Museum Louvre

    Aksi pencurian ini kembali mengangkat diskusi tentang keamanan Museum Louvre. Direktur Louvre saat itu, Pierre Rosenberg, memperingatkan jika keamanan museum termasuk rapuh setelah sebuah lukisan karya maestro Prancis Camille Corot dicuri di siang bolong pada tahun 1998.

    Setelah mengambil alih pada tahun 2021, direkturnya saat ini, Laurence des Cars, meminta kepolisian Paris untuk melakukan audit keamanan museum.

    Menurut France24, Kementerian Kebudayaan mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa alarm yang terhubung ke jendela Galeri Apollo berbunyi ketika para pencuri menerobos masuk. Dikatakan jika lima penjaga museum yang berada di galeri dan area sekitarnya segera turun tangan untuk menerapkan protokol keamanan, yang mendorong para pencuri untuk melarikan diri.

    Serikat pekerja mengungkapkan jika keamanan museum terganggu oleh pengurangan staf dalam beberapa tahun terakhir, bahkan ketika jumlah pengunjung museum melonjak. Seorang sumber serikat pekerja, yang meminta untuk tidak disebutkan namanya, mengatakan jika setara dengan 200 posisi penuh waktu telah dipotong di museum selama 15 tahun terakhir, dari total tenaga kerja yang hampir 2.000 orang.

    “Kita tidak bisa hidup tanpa pengawasan fisik,” kata sumber tersebut.

    Tentang Museum Louvre

    Pembangunan Museum Louvre dimulai pada masa pemerintahan Francis I pada 1546 di lokasi sebuah benteng abad ke-12. Museum ini tidak lagi digunakan sebagai istana ketika istana pindah ke Versailles pada tahun 1682, dan rencana dibuat pada abad ke-18 untuk mengubahnya menjadi museum publik.

    Pada 1793, pemerintah revolusioner membuka Galeri Agung, Napoleon membangun sayap utara, dan dua sayap barat utama diselesaikan dan dibuka oleh Napoleon III.

    Museum Louvre yang telah selesai dibangun mencakup kompleks bangunan yang luas yang membentuk dua segi empat utama dan melingkupi dua halaman besar. Pintu masuk piramida baja dan kaca yang kontroversial yang dirancang oleh I.M. Pei dan dibuka pada 1989.

    Koleksi lukisannya merupakan salah satu yang terkaya di dunia, mewakili semua periode seni Eropa hingga Impresionisme.

    Mengutip Ensiklopedia Britannica, koleksi lukisan Prancis Louvre dari abad ke-15 hingga abad ke-19 tak tertandingi di dunia, dan juga memiliki banyak mahakarya pelukis Renaisans Italia, yang, selain Mona Lisa, termasuk The Virgin, the Child Jesus, and Saint Anne (1503-1519) dan Saint John the Baptist karya Leonardo, serta karya-karya pelukis Flemish dan Belanda dari periode Barok.

    (nir/faz)



    Sumber : www.detik.com