Tag: ferran torres

  • Lawan Keras Bukan Masalah buat Barcelona


    Jakarta

    Barcelona melalui laga keras saat menjamu Getafe. Pelatih Barca Hansi Flick puas timnya bisa melalui itu dengan identitas permainan sendiri.

    Barca melibas Getafe 3-0 dalam laga di Estadi Johann Cruyff, Senin (22/9/2025) dini hari WIB, dalam lanjutan Liga Spanyol. Sepasang gol Ferran Torres dan satu gol dari Dani Olmo menegaskan dominasi tuan rumah.

    Blaugrana bermain amat dominan dengan menguasai bola sebanyak 71%, melepaskan 16 tembakan dengan tujuh yang on target plus satu kena tiang. Getafe hanya punya tiga upaya dan dua di antaranya mengarah ke gawang.


    Getafe mencoba menghentikan permainan Barca lewat permainan yang agresif dan keras. Mereka melakukan 33 tekel dengan 22 yang sukses selain menghasilkan lima kartu kuning.

    “Tiga poin, semuanya baik-baik saja,” kata Flick dikutip Mundo Deportivo.

    “Hal yang terpenting adalah bagaimana kami bermain sebagai sebuah tim, bahwa kami mengontrol bola dengan baik. Itu yang penting buat saya.”

    “Saya cuma fokus ke tim saya. Saat ada situasi di lapangan, saya ingin melindungi tim saya, tapi yang terpenting adalah saya fokus ke tim sendiri. Saya tak peduli dengan lawan.”

    Dengan hasil ini, Barcelona menempel Real Madrid di puncak klasemen Liga Spanyol berbekal 13 poin dari lima pertandingan. Barca dua poin dari Madrid.

    (raw/mrp)



    Sumber : sport.detik.com

  • Pelatih Getafe: Raphinha Mestinya Dikartu Merah!


    Barcelona

    Pelatih Getafe Jose Bordalas meyakini, Raphinha pantas dikartu merah. Winger Barcelona itu terlibat dalam sebuah insiden kontroversial di paruh pertama laga.

    Raphinha hanya bermain selama 45 menit ketika Barcelona menggebuk Gtefae 3-0, tadi malam. Kemenangan Barca sendiri ditentukan oleh sepasang gol Ferran Torres, dan satu sumbangan Dani Olmo.


    Selama beraksi di atas lapangan Stadion Johan Cruyff, winger Brasil mengkreasikan gol kedua Ferran. Namun, Raphinha juga dikartu kuning wasit karena dianggap membuang-buang waktu.

    Setelahnya keributan kecil terjadi jelang turun minum. Sejumlah pemain dari kedua kubu saling dorong dan berteriak satu sama lain. Rekaman televisi memperlihatkan, Raphinha mendorong Diego Rico sampai tersungkur.

    Akan tetapi, wasit tidak memberikan hukuman tambahan. Bordalas tidak puas.

    “Dia sudah memberi kartu kepada kami, dan Raphinha mendorong pemain saya. Saya tidak tahu seberapa kerasnya, tapi aksi semacam itu biasanya dihukum dengan kartu kuning,” sungut pelatih berusia 61 tahun ini dikutip Mundo Deportivo.

    Pelatih Barcelona Hansi Flick agaknya khawatir dengan potensi kehilangan Raphinha. Mantan penggawa Leeds United itu kemudian digantikan Marcus Rashford untuk babak kedua.

    (rin/krs)



    Sumber : sport.detik.com

  • Ferran Torres Cibir Getafe, Dibalas Pelatih Lawan


    Barcelona

    Ferran Torres menginspirasi kemenangan Barcelona atas Getafe 3-0. Namun, komentar Ferran usai pertandingan bikin pelatih lawan Jose Bordalas meradang.

    Ferran Torres mengemas sepasang gol dalam pertandingan Liga Spanyol Barcelona vs Getafe, Senin (22/9) dinihari WIB. Satu gol lainnya dilesakkan Dani Olmo di babak kedua.


    Barcelona nyaris mendominasi total permainan. Blaugrana unggul penguasaan bola 71-23, dan menciptakan 16 percobaan. Sebanyak tujuh percobaan mengarah ke gawang Getafe, ditambah dengan satu upaya yang mengenai mistar gawang. Sedangkan tim tamu hanya dibiarkan melepaskan tiga percobaan tapi tidak membahayakan.

    “Kami sudah tahu pertandingannya akan sangat sulit, mereka toh tidak menawarkan apapun, mereka bikin banyak sekali pelanggaran,” ceplos Ferran Torres kepada DAZN.

    “Mereka membawa pertandingannya ke level yang tidak kami sukai. Menurut pendapat kami, ini tidak menyenangkan, tapi yang penting adalah tiga poin,” penyerang Spanyol ini menambahkan.

    Bordalas menanggapi komentar Ferran Torres dengan dingin. Getafe hanya memiliki sedikit pilihan mengingat perbedaan kualitas skuad yang jomplang.

    “Itu adalah pendapat yang penuh prasangka karena perbedaannya kan 1 miliar. Barca itu kan tim yang memiliki dua pemain dengan level yang sangat tinggi di setiap posisi, yang bisa melakukan kombinasi dan serangan balik. Tidak sopan melontarkan komentar seperti itu ,” sembur dia di Mundo Deportivo.

    (rin/krs)



    Sumber : sport.detik.com

  • Saat Flick Tak Lagi Beri Pujian Khusus ke Pemain Barca


    Sant Joan Despi

    Pelatih Barcelona Hansi Flick menegaskan kemenangan 6-0 atas Valencia merupakan kerja sama tim. Ia enggan memberi pujian khusus bagi satu atau dua orang pemain Blaugrana di laga tersebut.

    Bertanding di Estadi Johann Cruyff, Senin (15/9/2025) dini hari WIB, Barcelona yang tampil dominan sejak awal hanya unggul satu gol melalui Fermin Lopez di babak pertama. Namun selepas turun minum, Blaugrana langsung menggila.

    Raphinha, yang kabarnya tak menjadi starter karena dihukum usai telat datang ke sesi jelang laga, masuk di babak kedua untuk mencetak dua gol di menit ke-53 dan 66. Lopez lalu juga mencetak gol keduanya pada menit ke-56.


    Robert Lewandowski yang masuk menggantikan Ferran Torres melengkapi pesta Barca dengan gol di menit ke-76 dan 86. Dengan penguasaan bola 73 persen dan 24 tembakan, tuan rumah sangat layak menang. Valencia hanya melepaskan dua percobaan sepanjang laga.

    “Para pemain inti bermain dengan fantastis, namun pemain pengganti yang masuk juga brilian. Seluruh tim berada pada level yang hebat,” ujar Flick usai laga, dikutip Marca.

    Pada jumpa pers kali ini, Flick yang biasanya tak masalah memberikan pujian khusus pada satu pemain kini tampak menghindari itu. Diyakini ini merupakan efek dari hasil melawan Rayo Vallecano.

    Pada laga terakhir sebelum jeda internasional itu, Barca ditahan 1-1, bahkan nyaris kalah. Flick lalu mengkritik para pemainnya untuk tidak bersikap egois di lapangan dan lebih mengutamakan tim.

    “Hal terpenting bagi saya adalah ketika bursa transfer ditutup, semua orang berkomitmen 100 persen. Penting untuk tidak ada ego karena itu akan mematikan peluang sukses,” pelatih asal Jerman itu melanjutkan.

    Saat ditanya mengenai absennya Lamine Yamal, Flick tak ambil pusing. “Tidak masalah siapa yang absen. Frenkie de Jong dan (Alejandro) Balde juga tidak ada. Kami punya tim fantastis dan akan ada kesempatan untuk semua orang. Tim ini sangat brilian di setiap posisi,” jelasnya.

    Ia pun tak pilih kasih antara Torres dan Lewandowski. “Tiga poin ini sempurna, dan bagi saya, sangat menyenangkan bisa memilih antara Ferran dan Lewandowski. Saya sangat senang memiliki pemain berkualitas di posisi ini,” tegas Flick.

    (adp/adp)



    Sumber : sport.detik.com

  • Barcelona Belum Tentukan Nasib Robert Lewandowski


    Jakarta

    Robert Lewandowski akan habis kontraknya di Barcelona pada akhir musim 2025/2026. Pihak klub kalem ambil keputusan.

    Robert Lewandowski akan habis kontraknya di Barcelona pada 30 Juni 2026. Lewandowski sudah berseragam Blaugrana sejak 2022, ketika itu dibeli dari Bayern Munich.


    Meski sudah di usia senja, Robert Lewandowski tetap perkasa. Sejauh ini sudah 101 gol dikemasnya dari 149 laga di seluruh kompetisi.

    Dilaporkan Tribuna, Barcelona belum ambil keputusan soal masa depan Robert Lewandowski. Diyakini, Barca bisa saja berikan opsi perpanjangan kontrak semusim lagi.

    Akan tetapi, bisa saja Barca akan rela melepas pemain berusia 37 tahun itu. Beberapa klub dari Arab Saudi dan MLS meminatinya.

    Menariknya, di awal musim ini pelatih Hansi Flick lebih suka memasang Ferran Torres sebagai penyerang tengah. Dua gol sudah dicetaknya dari tiga laga.

    Robert Lewandowski dikabarkan tidak dalam kondisi 100 persen fit. Akan tetapi, Lewandowski masih tampil oke bersama Timnas Polandia di jeda internasional.

    Beberapa sumber menyebut, Flick mau Barca secepatnya punya penyerang tengah baru dan Torres jadi opsi yang memungkinkan. Apa itu artinya, Lewandoski sudah capai akhir eranya bersama Barca?

    (aff/ran)



    Sumber : sport.detik.com

  • Bara El Clasico di Momen Panas Yamal Vs Arda Guler


    Istanbul

    Lamine Yamal dan Arda Guler sempat bersitegang di laga Turki vs Spanyol. Bara El Clasico sudah terasa.

    Turki vs Spanyol digelar di Stadion Konya, Senin (8/9) dini hari WIB. La Furia Roja menang 6-0 lewat hat-trick Mikel Merino, brace Pedri, dan satu gol dari Ferran Torres.

    Yamal juga bersinar di laga itu. Winger muda Barcelona tersebut bikin dua assist dalam kemenangan Spanyol.


    Di laga itu, tensi panas sempat terjadi. Yamal sempat bersitegang dengan Arda Guler, gelandang serang Turki.

    Lamine Yamal terlihat melakukan psywar saat lawannya hendak melakukan tendangan bebas. Arda Guler, yang timnya tertinggal 0-6, sempat emosi dan mendorong Yamal menjauh.

    Yamal cuma tertawa santai, sebelum pemain Turki lainnya coba menjauhkannya dari Guler. Yamal menurutinya, sambil melontarkan kata-kata sedikit.

    Sementara Guler sempat diperingati wasit atas aksinya. Momen itu akhirnya tak berlanjut, dan laga dilanjutkan.

    Momen Lamine Yamal dan Arda Guler itu memanaskan tensi El Clasico. Kebetulan keduanya mewakili Barcelona dan Real Madrid.

    Musim ini, Yamal dan Guler sama-sama bersinar. Keduanya membantu Barcelona dan Real Madrid melesat di awal kompetisi LaLiga.

    Lamine Yamal sudah bikin 2 gol dan 3 assist dari 3 laga untuk Barcelona. Sementara Guler bikin satu gol dan satu assist di Real Madrid.

    El Clasico pertama bulan ini akan digelar pada 26 Oktober mendatang. Tensi Lamine Yamal vs Arda Guler bakal kembali tersaji di LalIga bulan depan.

    (yna/krs)



    Sumber : sport.detik.com

  • 3 Pemain Paling Produktif, Termasuk Mbappe

    Jakarta

    Sampai dengan jornada ketiga LaLiga 2025/2026, ada tiga pemain yang bertengger di posisi teratas daftar top skor Liga Spanyol. Termasuk Kylian Mbappe dari Real Madrid.

    Total 3 gol sudah dicetak oleh Mbappe bersama El Real di ajang tersebut sejauh ini. Dari aksinya dalam tiga pertandingan, penyerang asal Prancis itu bikin gol dalam dua laga di antaranya.

    Kylian Mbappe membuka rekening golnya di LaLiga musim ini dengan mencetak gol penentu kemenangan Real Madrid melawan Osasuna di jornada pertama, dalam hasil akhir 1-0.


    Setelah itu Mbappe mencetak sepasang gol pada saat Madrid menang dengan skor 3-0 di markas Real Oviedo pada jornada kedua. Aksi terakhirnya, ketika Madrid menang 2-1 saat menjamu Mallorca, tidak membuahkan gol.

    Jumlah 3 gol yang dicetak Kylian Mbappe sejauh ini membuatnya berada di posisi teratas daftar top skor Liga Spanyol, bersama-sama dengan Tajon Buchanan (Villarreal) dan Adrián Liso (Getafe) yang sama-sama sudah bikin 3 gol.

    Di bawah ketiga nama tersebut, ada pula dua nama lain yang sudah mencetak 2 gol sejauh ini. Keduanya adalah Pere Milla dari Espanyol dan Ferran Torres yang memperkuat Barcelona.

    Top skor Liga Spanyol

    • 3 gol

      Tajon Buchanan – Villarreal
      Adrián Liso – Getafe
      Kylian Mbappé – Real Madrid

    • 2 gol

      Pere Milla – Espanyol
      Ferran Torres – Barcelona

    (krs/ran)



    Sumber : sport.detik.com

  • Lewandowski Baru Merumput 26 Menit di Barcelona, Tanda Terpinggirkan?


    Barcelona

    Usai pulih cedera Robert Lewandowski masih minim menit bermain. Lewandowski tampak meredam spekulasi bahwa dia bukan lagi striker pilihan pertama di Barcelona.

    Superstar sepakbola Polandia itu sukses menciptakan 42 gol yang membantu Barca memenangi treble domestik musim lalu. Namun, sejak April Lewandowski bermasalah dengan cedera otot, yang memaksanya absen di final Copa del Rey.

    Cedera serupa dialami Lewandowski lagi pada awal musim ini sehingga harus melewatkan pertandingan pertama Barcelona saat menumpas Mallorca 3-0. Akan tetapi, Lewandowski belum juga jadi starter usai comeback.


    Eks bintang Bayern Munich itu total baru berlaga selama 26 menit di dua pertandingan Barcelona selanjutnya; menang 3-2 atas Levante dan 1-1 kontra Rayo Vallecano. Pelatih Hansi Flick lebih memilih memainkan pemain muda Ferran Torres sebagai ujung tombak.

    Kabarnya, Ferran Torres akan diplot sebagai penyerang utama Barcelona mulai musim ini. Apalagi, Robert Lewandowski sudah berusia 37 tahun. Bagaimanapun, Lewandowski tak khawatir dengan situasinya.

    “Aku kan cedera selama dua pekan tapi musim baru saja dimulai, dan akan berlangsung sangat lama. Aku toh tidak dalam tekanan untuk bermain sebanyak mungkin secepat mungkin,” ceplos pemain terbaik FIFA dua kali itu.

    “Agustus itu bulan yang ideal untuk mendapatkan ritme. Semuanya toh dimulai pada September, jadi aku tahu aku harus pelan-pelan, tanpa terburu-buru. Musimnya kan sangat panjang; Anda harus melihatnya secara keseluruhan. Namun, aku senang karena sudah 100 persen fit.”

    “Kita akan melihat bagaimana perasaanku dan seberapa besar intensitas pertandingan. Aku berekspektasi start musim ini seberat musim lalu, dan kami harus mempersiapkan diri untuk itu.”

    “Aku lebih suka fokus pada kualitas, bukan kuantitasnya. Jadi kita akan membicarakan tentang ini nanti. Aku juga sadar bahwa intensitasnya sangat tinggi sekarang, jadi kami semua akan membutuhkan istirahat,” lugas Robert Lewandowski dilansir Mundo Deportivo.

    (rin/krs)



    Sumber : sport.detik.com

  • Levante Vs Barcelona: Comeback, Blaugrana Menang 3-2


    Jakarta

    Barcelona menang secara dramatis di markas Levante. Sempat tertinggal dua gol, Barcelona kemudian bangkit dan menang 3-2 berkat gol bunuh diri di injury time.

    Duel Levante vs Barcelona di pekan kedua LaLiga digelar di Estadio Ciudad de Valencia, Valencia, Minggu (24/8/2025) dini hari WIB. Barcelona tertinggal 0-2 pada babak pertama.

    Upaya Barcelona untuk mencetak gol baru membuahkan hasil pada paruh kedua. Pedri membuka keran gol Barcelona pada menit ke-49 sebelum ditambah oleh Ferran Torres tiga menit kemudian.


    Saat laga seperti akan berakhir imbang, bek Levante Unai Elgezabal justru bikin gol bunuh diri. Sang juara bertahan pun pulang dengan tiga poin.

    Dengan hasil ini, Barcelona memuncaki klasemen Liga Spanyol dengan enam poin dari dua pertandingan. Sementara Levante ada di urutan ke-18 dengan nol poin.

    Jalannya Pertandingan

    Levante sempat membobol gawang Barcelona di awal babak pertama lewat Jose Morales. Namun, gol tidak disahkan wasit karena offside.

    Levante mengungguli Barcelona pada menit ke-15 lewat Ivan Romero. Menerima operan Jeremy Toljan, Romero yang ada di tengah kotak penalti sempat mengontrol bola lebih dulu sebelum melepaskan tembakan untuk menaklukkan Joan Garcia.

    Ferran Torres gagal memanfaatkan peluang untuk mencetak gol balasan pada menit ke-38. Sepakannya membentur tiang gawang.

    Giliran Levante yang tak mampu memaksimalkan peluang untuk menggandakan keunggulannya. Sundulan Adrian de la Fuente menyusul sebuah tendangan bebas masih melebar dari gawang Barcelona.

    Pada injury time babak pertama, Levante mendapat penalti menyusul handball Alejandro Balde. Wasit sempat mengecek VAR sebelum menunjuk titik putih.

    Jose Luis Morales maju sebagai eksekutor. Ia sukses menjalankan tugasnya dan membawa Levante unggul 2-0 saat memasuki turun minum.

    Upaya Barcelona untuk mencetak gol akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-49. Pedri melepaskan tembakan dari luar kotak penalti dan bola meluncur masuk ke pojok atas gawang Levante.

    Tiga menit kemudian, Barcelona kembali bikin gol. Berawal dari tendangan sudut, bola kemudian diteruskan Torres untuk mengubah skor menjadi 2-2.

    Barcelona mencoba untuk terus memberikan tekanan. Raphinha mengangkat bola ke kotak penalti dan diteruskan Torres dengan sundulan. Namun, upaya Torres itu tak menyulitkan kiper Levante.

    Barcelona akhirnya berbalik unggul pada menit ke-90+1. Unai Elgezabal melakukan gol bunuh diri saat mencoba menghalau umpan silang Lamine Yamal.

    Susunan Pemain

    Levante: Campos, Cabello, Elgezabal, De la Fuente, Sanchez (Espi 77′), Toljan (Garcia 86′), Luis Morales (Carlos Alvarez 59′), Rey, Martinez, Brugue (Losada 77′), Romero (Pampin 77′)

    Barcelona: Garcia, Balde (Lewandowski 78′), Cubarsi, Araujo (Christensen 78′), Garcia (Kounde 85′), Pedri, Casado (Gavi 46′), Rashford (Dani Olmo 46′), Raphinha, Yamal, Torres

    (nds/mrp)



    Sumber : sport.detik.com

  • Levante Vs Barcelona: Blaugrana Si Jago Comeback


    Jakarta

    Barcelona bangkit dari ketertinggalan dua gol untuk mengalahkan Levante 3-2. Sejak musim lalu, Barcelona terbiasa membalikkan keadaan untuk meraih kemenangan.

    Duel Levante vs Barcelona di pekan kedua LaLiga 2025/2026 digelar di Estadio Ciudad de Valencia, Valencia, Minggu (24/8/2025) dini hari WIB. Barcelona tertinggal 0-2 pada babak pertama.

    Ivan Romero membawa Levante memimpin pada menit ke-15. Penalti dari Jose Luis Morales lantas memberi tuan rumah keunggulan 2-0 saat turun minum.


    Pedri memecah kebuntuan Barcelona pada menit ke-49 sebelum ditambah oleh Ferran Torres tiga menit kemudian. Barcelona akhirnya menang berkat gol bunuh diri Unai Elgezabal di injury time saat berusaha menghalau umpan silang Lamine Yamal.

    Menurut catatan yang dilansir Opta, Barcelona sebelumnya memenangi tiga pertandingan di mana mereka tertinggal dua gol pada musim lalu. Laga-laga itu antara lain melawan Atletico Madrid (4-2), Celta Vigo (4-3), dan Real Madrid (4-3).

    Penyerang Barcelona Ferran Torres menyebut perubahan taktik dari Hansi Flick saat pergantian babak menjadi kunci kemenangan timnya.

    “(Flick) melakukan beberapa perubahan taktik (saat turun minum) karena posisi kami kurang pas,” ujar Torres seperti dilansir ESPN.

    “Dan, yang paling penting, dia bilang kalau kami harus menunjukkan karakter kami, gen juara yang kami punya. Kami tampil bagus dan efektif,” katanya.

    Dengan kemenangan ini, Barcelona menjaga start sempurnanya di LaLiga. Blaugrana memuncaki klasemen Liga Spanyol dengan enam poin dari dua pertandingan.

    (nds/mrp)



    Sumber : sport.detik.com