Tag: menu diet

  • Diet Timun Bisa Turunkan BB, YouTuber Ini Bagikan Resepnya!


    Jakarta

    YouTuber Hari Jisun membagikan tips dietnya yang signifikan dengan mengonsumsi mentimun. Hari Jisun menunjukkan beberapa resep yang ia konsumsi setiap hari.

    Diet mentimun ternyata signifikan untuk menurunkan berat badan. Hal ini diungkapkan oleh YouTuber Hari Jisun yang belakangan kehilangan berat badan karena mengonsumsi mentimun.

    “Kalian tahu? Banyak makan timun bagus untuk diet,” ujar Hari Jisun dalam videonya.


    “Dalam seminggu, aku kira-kira sudah kehilangan 2 kg,” lanjutnya.

    Jisun juga menjelaskan dalam videonya kalau di Korea Selatan sedang musim panas. Harga mentimun juga menjadi sangat murah, oleh karena itu ia membeli 1 kotak untuk stok masakan.

    mukbang hari jisunmukbang hari jisun Foto: YouTube Hari Jisun

    Namun, sudah banyak dimasak, mentimun miliknya itu juga masih banyak saja. Jisun yang mengonsumsinya tak hanya merasakan kelezatan, tapi juga menurunnya berat badan.

    Seminggu berlalu, berat badan Jisun sudah turun sebanyak 2 kilogram. Hal ini dikarenakan mentimun bisa digunakan sebagai detoks alami.

    Salah satu resep mentimun yang dibagikan oleh Jisun adalah disajikan bersama nasi dan olahan daging dada ayam. Mentimun itu dipotong kecil dan dinikmati sebagai salad yang renyah.

    mukbang hari jisunmukbang hari jisun Foto: YouTube Hari Jisun

    Jisun megatakan kalau nasi yang digunakan jangan nasi putih. Ia menggunakan gokbap atau nasi cokelat dengan tambahab biji-bijian. Ia menyarankan untuk menggunakan nasi merah bagi orang Indonesia.

    Selain itu, Jisun juga membuat resep mie soba dengan topping daging dada ayam dan mentimun. Soba itu dibumbui minyak wijen dan tambahan garam serta lada.

    Jisun sangat menyukai tekstur soba yang ditambahkan topping mentimun itu. Ia mengatakan kalau tekstur mie itu lebih enak, apalagi mentimun memberikan tekstur yang renyah.

    “Enak banget! Timunnya menjadi lebih kres-kres,” ungkap Jisun.

    mukbang hari jisunmukbang hari jisun Foto: YouTube Hari Jisun

    Kreasi mentimun ala Jisun itu tak hanya berhenti di situ saja. Terakhir, ia membuat salad mentimun yang renyah segar dengan tambahan tuna kalengan dan minyak wijen yang harum.

    (yms/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • Disebut Menu Diet, 6 Makanan dan Minuman Ini Malah Bikin BB Sulit Turun


    Jakarta

    Beberapa produk makanan dipasarkan sebagai menu diet sehingga dicap efektif menurunkan berat badan, padahal faktanya tak semua seperti itu. Konsumsi 6 menu ‘diet’ ini, buktinya, malah menghambat penurunan berat badan.

    Berbagai cara bisa dilakukan untuk menurunkan berat badan. Cara utamanya antara lain memotong asupan kalori, meningkatkan asupan protein, makan lebih banyak sayur, hingga membatasi asupan karbohidrat.

    Selain itu, memilih makanan bernutrisi tepat juga penting. Di pasaran kini banyak beredar produk makanan yang dicap sebagai ‘menu diet’ dengan klaim rendah kalori, rendah gula, ataupun rendah lemak


    Namun jangan langsung tergoda dengan klaim yang ditawarkan karena konsumsi menu ‘diet’ ini tak selamanya efektif. Bisa jadi malah mengganggu usaha diet karena nutrisinya tidak cukup bikin puas dan kenyang.

    Mengutip Eat This, Not That! (22/11/2024), inilah 6 menu ‘diet’ yang sebenarnya bikin berat badan sulit turun:

    1. Diet soda

    Ini 5 Penyebab Diet Soda Dapat Memicu Kenaikan BBFoto: Getty Images/iStockphoto/choochart choochaikupt

    Di pasaran ada produk diet soda atau jus diet yang menjanjikan kandungan gula lebih sedikit. Bahkan ada diet soda yang berani mengklaim mengandung 0 kalori sehingga tak bakal ganggu usaha diet.

    Namun janji manis ini tak seindah faktanya. Sebab 0 kalori berasal dari pemakaian pemanis buatan yang menurut penelitian konsumsinya malah bikin tubuh lapar dan mengidamkan lebih banyak gula. Hindari diet soda yang mengandung sucralose, lebih baik pilih yang diberi pemanis stevia.

    2. Yogurt rendah lemak

    Yogurt rendah lemak punya banyak penggemar karena rasanya enak dan dianggap bantu usaha diet. Namun kamu perlu tahu cara bikin yogurt rendah lemak yaitu dengan menyingkirkan sebagian besar kandungan lemak alami dalam yogurt biasa sehingga kalorinya lebih sedikit.

    Sayangnya, banyak produsen kemudian menambahkan gula ke yogurt rendah lemak untuk mengompensasi kehilangan rasa akibat pengurangan lemak tersebut. Sebab lemak adalah zat gizi yang bikin rasa makanan enak.

    Meski gula tambahan itu jumlahnya sedikit, tapi tetap saja memperlambat penurunan berat badan. Sebagai solusi, kamu bisa memilih yogurt tawar (plain yogurt) lalu ditambahkan pemanis alami seperti madu dan potongan buah.

    3. Keripik sayuran

    Dulu Kecanduan Keripik Kentang, Kini Wanita Ini Sukses Turunkan BB 32 KgFoto: Site News

    Saat mau ngemil, pelaku diet kerap memilih keripik sayuran yang dianggap lebih sehat dibanding keripik kentang. Memang keripik sayuran punya keunggulan lebih rendah kalori, tapi hal inilah yang justru kerap tidak memuaskan rasa lapar.

    Alhasil, pelaku diet mencari kepuasan dari makanan lain yang menyebabkan asupan kalori bisa makin melonjak. Disarankan untuk memilih produk keripik sehat yang mengandung setidaknya 1 gram serat per sajian sehingga bisa menciptakan rasa kenyang dan puas usai memakannya.

    Selengkapnya di halaman selanjutnya.

    4. Protein bar

    Camilan lain yang digemari pelaku diet, protein bar. Terkadang produk ini dipasarkan sebagai pengganti makanan, tapi nyatanya bisa jadi tinggi gula dan kalori. Karenanya tidak disarankan menjadikan protein bar sebagai pengganti makan utama.

    Mengonsumsinya berlebihan tidak mendukung usaha diet karena mengandung gula tambahan dan sering kali rendah serat. Jadikan protein bar sebagai camilan, tapi pilih yang kandungannya kurang dari 200 kalori dan mengandung minim gula tambahan. Kombinasikan dengan buah atau sayur agar lebih kenyang.

    5. Selai kacang rendah lemak

    racikan kopi campur selai kacangFoto: Getty Images/iStockphoto

    Selai kacang selama ini sering dicap buruk karena tinggi lemak. Akhirnya produsen menciptakan produk selai kacang rendah lemak agar lebih disukai di pasaran. Produk ini pun mengundang minat pelaku diet karena menjanjikan kalori yang lebih sedikit pula.

    Namun perlu diketahui, selai kacang rendah lemak mungkin mengandung lebih banyak gula tambahan untuk mengakali rasanya yang kurang enak akibat kehilangan lemak. Bahan inilah yang akhirnya mengganggu usaha diet jika dikonsumsi.

    6. Smoothies kemasan

    Smoothies dan minuman shake kemasan juga kerap dikonsumsi pelaku diet. Sayangnya produk ini sering kali mengandung gula tambahan dan minim protein, lemak, serta serat.

    Alhasil mengonsumsinya tak akan bikin puas dan kenyang. Penurunan berat badan malah jadi sulit. Lebih baik racik smoothies atau jus sendiri dengan bahan-bahan buah dan sayuran segar. Pastikan juga menggunakan pemanis alami secukupnya.

    (adr/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • 5 Kandungan Nutrisi Daun Singkong yang Bantu Turunkan Berat Badan


    Jakarta

    Daun singkong yang tampak sederhana memiliki kandungan nutrisi yang padat. Jika dikonsumsi secara rutin khasiatnya cocok untuk membantu diet agar lebih efektif.

    Di Indonesia tanaman singkong begitu subur bahkan tak perlu perawatan khusus untuk membuatnya tubuh tinggi. Selain bagian umbinya, tanaman singkong juga dapat dimanfaatkan bagian daunnya.

    Beragam hidangan tradisional Indonesia bahkan menggunakan daun singkong sebagai bahan utamanya. Seperti gulai daun singkong, buntil, bobor daun singkong, dan masih banyak lagi jenisnya.


    Daun singkong yang sering dipandang sebelahnya, faktanya memiliki nutrisi yang padat. Ada beberapa kandungannya yang dapat menunjang penurunan berat badan atau diet sehat jika dikonsumsi dengan rutin.

    Baca juga: Pengemudi Ojol Ajak Teman Bersekongkol Curi Makanan Pelanggan

    Berikut ini 5 manfaat dari rutin konsumsi daun singkong menurut Organic:

    5 Kandungan Nutrisi Daun Singkong yang Bantu Turunkan Berat BadanKonsumsi olahan daun singkong secara rutin cocok diandalkan sebagai asupan protein. Foto: Getty Images/Supersmario

    1. Tinggi Protein

    Protein dibutuhkan ketika ingin meningkatkan massa otot maupun membantu memberikan rasa kenyang yang lebih lama saat diet. Protein tak hanya didapatkan dari makanan hewani saja, tetapi nabati juga tak kalah.

    Salah satu bahan nabati yang disarankan kandungan proteinnya ialah daun singkong. Dalam 100 gram daun singkong mampu menjadi sumber asupan hingga 3,7 gram protein.

    Kadar proteinnya diakui tergolong tinggi dibandingkan dengan sayuran hijau lainnya. Selain itu daun singkong juga memiliki kandungan lysine, isoleucine, valline, dan banyak arginine yang tak banyak ditemukan pada sayuran lain.

    2. Karbohidrat Sehat

    Pertimbangan konsumsi karbohidrat masih menjadi perdebatan pada pegiat diet sehat. Banyak yang lebih memilih karbohidrat kompleks seperti kacang-kacangan untuk diunggulkan, sementara lainnya merasa tak masalah konsumsi nasi.

    Walaupun berbentuk daun, tetapi daun singkong memiliki serat yang tak sama dengan sayuran lain. Menurut para ahli daun singkong memiliki jenis serat yang mirip dengan kacang kedelai.

    Sehingga penggunaannya dapat menjadi alternatif karena lebih mudah diolah menjadi berbagai hidangan. Adapun menambahkan daun singkong ke dalam menu makan juga cocok untuk memperkaya karbohidrat kompleksnya.

    Manfaat daun singkong untuk tubuh lainnya ada di halaman berikutnya.

    3. Rendah Kalori

    Konsumsi daun singkong yang mengenyangkan cocok untuk pelaku diet dengan tujuan menurunkan berat badan. Sebagai bahan yang berasal dari nabati, daun singkong tidak memiliki kadar lemak.

    Daun singkong yang dimasak tanpa tambahan minyak dapat menjadi asupan makanan rendah kalori. Dalam 100 gram daun singkong, kandungan kalori di dalamnya hanya 37 kalori.

    Rasanya yang netral dan cocok dipadukan dengan makanan lain akan lebih mudah dikreasikan. Sehingga mengonsumsinya takkan membosankan meski secara rutin.

    4. Tinggi Serat

    5 Kandungan Nutrisi Daun Singkong yang Bantu Turunkan Berat BadanKandungan seratnya yang tinggi cocok untuk membantu menjaga kesehatan pencernaan. Foto: Getty Images/Supersmario

    Selain makanan yang rendah kalori, konsumsi serat saat diet juga penting untuk dilakukan. Serat dibutuhkan oleh tubuh untuk menjaga kesehatan dan kelancaran pencernaan, terlebih saat diet.

    Orang yang melakukan diet tujuannya adalah mempercepat metabolisme dan kelancaran pencernaan agar tak ada sisa makanan yang mengendap lama dalam tubuh. Dengan mengonsumsi daun singkong kadar seratnya cocok untuk membantu menyehatkan probiotik pada usus.

    Konsumsi daun singkong juga dapat mencegah terjadinya konstipasi. Kadar serat 100 gram daun singkong diakui tak berbeda jauh dengan serat pada lentil dan kacang-kacangan.

    5. Kaya Vitamin

    Tak perlu bingung memadupadankan makanan demi asupan vitamin yang lengkap, daun singkong hampir mencakup semuanya. Daun singkong yang berwarna hijau pekat ternyata memiliki kandungan vitamin C, B, beta karoten, potasium, fosfor dan kalsium, magnesium, dan masih banyak lainnya.

    Kandungan vitamin C pada daun singkong berperan sebagai antioksidan yang dapat mencegah penyakit kardiovaskular, stroke, hingga kanker. Sedangkan kandungan vitamin Bnya cocok untuk menjaga suasana hati, kesuburan, dan memicu peningkatan metabolisme.

    Adapun mineral beta karoten yang terkandung di dalamnya melengkapi dan memperkuat peran vitamin C sebagai antioksidan. Didukung oleh fosfor, kalsium, dan berbagai mineral lain untuk meningkatkan kekuatan sistem imun serta produksi enzim.

    (dfl/odi)



    Sumber : food.detik.com