Tag: permainan

  • Comeback! El Barca Menang 2-1


    Barcelona

    Barcelona meraih kemenangan 2-1 di kandang atas Real Sociedad. Kemenangan ini membawa Blaugrana menggusur Real Madrid dari puncak klasemen LaLiga.

    Barcelona menjamu Real Sociedad pada laga lanjutan Liga Spanyol di Estadi Olimpic Lluis Company, Minggu (28/9/2025). El Barca tampil menyerang di awal laga.

    El Barca hampir saja unggul di awal laga lewat Marcus Rashford. Sepakannya tapi masih bisa ditepis Alex Remiro.


    Sociedad memilih bermain menunggu untuk meredam Barcelona. Hal ini cukup menyulitkan Barcelona untuk mengembangkan permainan.

    Robert Lewandowski berusaha memecah kebuntuan dari sepakan di sudut sempit. Upayanya belum berbuah gol karena masih melebar.

    Sociedad yang lebih banyak tertekan bahkan bisa unggul lebih dulu di menit ke-31. Ander Barranatxea menusuk dari sisi kiri.

    Ia melepas umpan ke depan gawang. Alvaro Odriozola yang tak terkawal bisa menyonteknya menjadi gol.

    Barcelona akhirnya bisa menyetarakan angka dua menit sebelum jeda. Sepak pojok Rashford bisa ditanduk Jules Kounde untuk memperdayai Remiro di menit ke-43.

    Skor 1-1 bertahan hingga babak pertama tuntas.

    Selepas jeda, Barcelona berbalik memimpin di menit ke-59. Lamine Yamal yang baru masuk di babak kedua jadi kreator gol Blaugrana.

    Ia menerobos ke kotak penalti dari sisi kanan. Umpan silangnya memanjakan Lewandowski yang langsung menyundulnya jadi gol.

    Yamal sempat bikin gol di menit ke-75. Ia terbebas dari pengawalan usai menerima umpan terobosan dari Frenkie de Jong.

    Ia melepas sepakan mendatar yang bersarang pojok kanan gawang Remiro. Namun, gol ini dianulir karena Yamal lebih dulu offside.

    Barcelona terus tampill menekan di sisa laga. Lewandowski membuka kesempatan emas mencetak brace di laga ini.

    Ia bisa menyambar bola kiriman bola dari Ferran Torres. Namun, tembakannya masih menerpa mistar.

    Tak ada gol tambahan yang lahir di sisa laga. Barcelona menang 2-1.

    Hasil ini bikin Barcelona ke puncak klasemen menggusur Real Madrid dengan 19 angka. El Barca unggul satu angka dari Los Blancos di posisi kedua.

    Sociedad terpuruk di peringkat ke-17. Mereka baru meraih lima angka.

    Susunan Pemain

    Barcelona: Szczesny; Kounde, Araujo, Christensen, Martín; De Jong, Pedri; Roony, Dro, Rashford; Lewandowski

    Real Sociedad: Remiro; Aramburu, Zubeldia, Caleta-Car, Muñoz; Turrientes, Gorrotxategi, Marín; Guedes, Oyarzabal, Barrenetxea

    (pur/ran)



    Sumber : sport.detik.com

  • Balik dari Cedera, Yamal Langsung Jadi Pembeda di Barcelona


    Barcelona

    Lamine Yamal comeback dari cedera di laga Barcelona vs Real Sociedad. Tampil dari bangku cadangan. ia langsung jadi pembeda mengantarkan El Barca mengalahkan Sociedad.

    Barcelona meraih kemenangan 2-1 atas Real Sociedad pada laga lanjutan Liga Spanyol di Estadi Olimpic Lluis Company, Minggu (28/9/2025). El Barca sempat tertinggal lebih dulu akibat gol dari Alvaro Odriozola.

    Mereka kemudian membalikkan keadaan usai menggetarkan jala Sociedad lewat Jules Kounde dan Robert Lewandowski.


    Kemenangan ini mengantarkan Barcelona ke puncak klasemen menggurus Real Madrid. El Barca mengumpulkan 19 poin unggul satu angka dari Madrid.

    Laga melawan Sociedad menandai comeback dari Lamine Yamal. Yamal sempat absen di tiga laga El Barca sebelumnya di LaLiga akibat mengalami cedera selangkangan usai membela Timnas Spanyol.

    Pelatih Barcelona, Hansi Flick, sangat senang Yamal bisa kembali bermain. Ia mengungkap Yamal tak butuh waktu lama untuk langsung menunjukkan menunjukkan permainan terbaiknya.

    Yamal masuk dari bangku carangan di laga ini pada menit ke-58 menggantikan Roony Bardhji. Semenit berselang, Yamal langsung menciptakan assist untuk gol penentu kemenangan yang diciptakan Lewandowski.

    Sayap 18 tahun ini juga sempat bikin gol ke gawang Sociedad. Namun dianulir akibat offside.

    Dikutip dari WhoScored, Yamal mencatatkan tiga dribel sukses dan satu umpan kunci yang berbuah assist di laga melawan Sociedad. Ia kini total mengemas dua gol dan empat assist untuk Blaugrana di musim ini.

    “Saya senang dia kembali. Dia dengan cepat menunjukkan kekuatannya, kemampuannya menciptakan peluang. Senang sekali dia kembali,” ujar Flick dikutip dari Diario AS.

    (pur/mrp)



    Sumber : sport.detik.com

  • Kekalahan dari Atletico Jadi Pukulan Telak bagi Madrid


    Madrid

    Federico Valverde mengakui, Real Madrid mendapatkan pukulan telak dari kekalahan di Derby Madrid. Los Blancos bertekad bangkit di Liga Champions tengah pekan.

    Mendekati permainan dengan rekor 100 persen, Madrid justru tumbang di markas Atletico Madrid 2-5. Hal yang lebih mengejutkan adalah Madrid tampil buruk sekaligus gagal melahirkan peluang bersih di luar gol-gol Arda Guler dan Kylian Mbappe.


    Tak bisa dipungkiri, daya saing Madrid mulai diragukan. Apalagi, Atletico merupakan salah satu rival utama pasukan Xabi Alonso dalam perebutan titel juara Liga Spanyol.

    Misi menang akan diusung Real Madrid saat bertamu ke Kairat Almaty pada matchday kedua Liga Champions, Selasa (30/9). Gelandang Madrid Federico Valvarde mengungkapkan, timnya banyak mengobrol setelah kalah di laga derby. Sesuatu yang jarang-jarang dilakukan skuad El Real.

    “Itu adalah dua hari yang sangat berat, sanngat mengecewakan setelah kekalahan itu,” ungkap bintang sepakbola Uruguay itu dilansir AS. “Itu adalah sebuah pukulan telak.”

    “Kami ngobrol banyak; sejak aku bergabung Madrid, ini jarang terjadi, banyak obrolan. Kami harus secepatnya berubah. Kami menekankan sikap di atas lapangan. Ada juga banyak obrolan dengan si pelatih,” lanjut dia.

    “Besok, pertandingan pertama, adalah hari untuk mengubah semua itu. Kami sudah menonton banyak video Kairat. Namun, ada yang lebih penting: berkembang sebagai sebuah tim, fokus pada tujuan-tujuan kami sendiri, itu yang utama,” lugas Valverde jelang laga tandang Real Madrid ke Kazakhstan.

    (rin/mrp)



    Sumber : sport.detik.com

  • De Jong Ubah Wajah El Barca


    Oviedo

    Masuknya Frenkie de Jong di babak kedua jadi kunci Barcelona bisa bangkit untuk menang melawan Real Oviedo. Blaugrana sempat tertinggal lebih dulu oleh Oviedo.

    Barcelona meraih kemenangan 3-1 di markas Real Oviedo, Estadio, Carlos Tartier, pada laga lanjutan LaLiga, Jumat (26/9/2025). El Barca sempat tertinggal lebih dulu akibat gol dari Alberto Reina di menit ke-33.

    Blaugrana bangkit bikin tiga gol selepas jeda . Tiga gol tersebut dibuat oleh Eric Garcia (menit ke-56′), Robert Lewandowski (70′), dan Ronald Araujo (88′).


    Penampilan apik Barcelona di babak kedua menjadi kunci meraih kemenangan di laga. Mereka bermain lebih efektif di babak kedua selepas tumpul di babak pertama.

    Masuknya Frenkie de Jong jadi salah satu kunci berubahnya alur permainan Bluagrana. Pelatih Barcelona, Hansi Flick, memainkan De Jong tepat setelah turun untuk menggantikan Marc Casado di posisi gelandang tengah.

    Kehadiran De Jong membuat Barcelona lebih mampu mengendalikan jalannya pertandingan. Dikutip dari WhoScored, pemain asal Belanda ini mencatatkan akurasi umpan akurat sebesar 98 persen. Ia bikin dua umpan kunci dengan satu umpan berbuah assist untuk gol Lewandowski.

    Flick mengakui bahwa De Jong punya peran penting di laga ini. Kemampuannnya mengatur ritme jadi pembeda untuk Barcelona di babak kedua.

    “Dia sangat penting, sama seperti Pedri. Di babak kedua, kami lebih menguasai permainan dan ritme permainan lebih baik. Hal itu membuat pertandingan lebih sulit bagi Oviedo,” ujar Flick dikutip dari Football Espana.

    Kemenangan atas Oviedo bikin Barcelona menempel Real Madrid di puncak klasemen. Mereka berada di posisi kedua dengan 16 angka tertinggal dua angka dari El Real di urutan teratas.

    (pur/bay)



    Sumber : sport.detik.com

  • Real Madrid Cemerlang, Xabi Alonso Malah Beri Peringatan


    Jakarta

    Real Madrid sapu bersih enam laga awal Liga Spanyol dengan kemenangan. Mbappe dkk dalam kepercayaan diri yang tinggi, tapi Xabi Alonso malah beri peringatan!

    Real Madrid sempurna di enam laga awal LaLiga musim ini. Los Blancos menyapu bersih enam laga dengan kemenangan untuk duduk di puncak klasemen dengan 18 angka. Mereka lima poin dari Barcelona di posisi kedua (baru main lima kali).


    Pelatih Xabi Alonso memuji para pemainnya. Namun Alonso turut beri peringatan, Real Madrid harus main lebih baik lagi. Jangan terlena!

    “Kami harus tampil lebih baik lagi. Sejauh ini semuanya berjalan bagus, tetapi kami harus terus mengembangkan dan meingkatkan permainan,” tegasnya dilansir dari Marca.

    “Masih banyak hal yang perlu ditingkatkan,” jelasnya.

    Xabi Alonso bersyukur karena skuad Real Madrid dipenuhi pemain-pemain yang berkualitas. Sekarang hasil positif sudah didapat tapi jalan masih panjang!

    “Kami baru di fase membangun tim, masih panjang jalannya. Para pemain sudah tampil percaya diri, tapi harus terus berkembang. Ini baru awal,” tutup Alonso.

    Real Madrid selanjutnya akan jalani Derby Madrid, yakni laga kontra Atletico madrid pada Sabtu (27/9) pukul 21.15 WIB.

    (aff/nds)



    Sumber : sport.detik.com

  • Menang 2-0, Los Blancos Masih Sempurna


    Jakarta

    Real Madrid melanjutkan start sempurnanya di LaLiga 2025/2026. Gol Eder Militao dan Kylian Mbappe memastikan Los Blancos menang 2-0 atas Espanyol.

    Real Madrid menjamu Espanyol di Santiago Bernabu, Sabtu (20/9/2025) malam WIB, dalam lanjutan Liga Spanyol. Espanyol sudah langsung menguji Thibaut Courtois pada menit pertama lewat Edu Exposito, dan bisa diamankan kiper Madrid tersebut.

    Madrid lantas coba menguasai pertandingan dan membuka keunggulan pada menit ke-22. Sepakan keras Eder Militao dari jarak jauh tak bisa dihentikan kiper.


    Kylian Mbappe membuang kans bagus pada menit ke-41, saat dalam posisi bebas menerima umpan silang Vinicius Junior. Sepakannya melebar!

    Espanyol punya peluang berharga di depan gawang Madrid. Umpan Exposito dari tendangan bebas menemui Fernando Calero dalam posisi bebas, tapi ia gagal mencocor bola ke dalam gawang.

    Sebelum semenit babak kedua berjalan, Madrid sudah mencetak gol kedua. Sepakan keras Mbappe dari luar kotak penalti tak bisa dihentikan kiper.

    Peluang beruntun buat Madrid pada menit ke-66. Dua sepakan Mbappe dihalau kiper. Bola liar lalu disambar Vinicius, namun cuma mengenai tiang gawang!

    Vinicius melakuka percobaan lagi pada menit ke-72, mengarah ke pojok kanan bawah. Diamankan kiper Marko Dmitrovic.

    Madrid menjaga kendali permainan di sisa waktu, tak membiarkan Espanyol menciptakan bahaya. Skor 2-0 tak berubah sampai pertandingan usai.

    Madrid masih sempurna di lima pekan pertama, mengoleksi 15 poin dan bertengger di puncak klasemen Liga Spanyol. Sementara Espanyol bertahan di posisi tiga dengan 10 poin.

    Susunan pemain

    Real Madrid: Courtois, Carvajal, Asencio, Militao, Carreras, Mastantuono (Brahim Diaz 77′), Valverde, Tchouameni (Camavinga 90′), Vinicius Junior (Rodrygo 77′), Gonzalo Garcia (Guler 61′), Kylian Mbappe (Bellingham 89′)

    Espanyol: Dmitrovic, El Hilali, Calero, Cabrera, Romero, Gonzalez, Lozano (Carreras 63′), Dolan (Pickel 63′), Exposito (Koleosho 63′), Puado (Garcia 77′), Fernandez (Roca 84′)

    (raw/rqi)



    Sumber : sport.detik.com

  • Saat Bendera Palestina Berkibar di Laga Barcelona Vs Getafe


    Barcelona

    Barcelona menggulung Getafe di pekan kelima LaLiga 2025/2026. Ada momen bendera Palestina berkibar di lapangan permainan.

    Barcelona menang tiga gol tanpa balas di Stadion Jordi Cruyff, Senin (22/9/2025) dini hari WIB. Dua gol Ferran Torres dan satu gol Dani Olmo memastikan tiga poin bagi tuan rumah.


    Di laga itu, ada momen di mana bendera Palestina berkibar. Tepatnya terlihat saat gol Olmo tercipta.

    Saat Olmo bikin gol, di tengah lapangan nampak ada penonton masuk ke lapangan. Ia membawa bendera Palestina.

    Pria itu membawa bendera Palestina dengan terus berlari dan mengecoh petugas. Terlihat petugas sampai pontang-panting menghentikannya di laga Barcelona vs Getafe.

    Setelah beberapa lama bertahan, ia akhirnya bisa ditangkap. Suporter yang membawa bendera Palestina itu langsung digelandang keluar lapangan.

    Momen itu pada akhirnya mewarnai gol kemenangan Barcelona atas Getafe. Tim asuhan Hansi Flick kini terus mengintai Real Madrid di papan atas klasemen Liga Spanyol.

    (yna/mrp)





    Sumber : sport.detik.com

  • Lawan Keras Bukan Masalah buat Barcelona


    Jakarta

    Barcelona melalui laga keras saat menjamu Getafe. Pelatih Barca Hansi Flick puas timnya bisa melalui itu dengan identitas permainan sendiri.

    Barca melibas Getafe 3-0 dalam laga di Estadi Johann Cruyff, Senin (22/9/2025) dini hari WIB, dalam lanjutan Liga Spanyol. Sepasang gol Ferran Torres dan satu gol dari Dani Olmo menegaskan dominasi tuan rumah.

    Blaugrana bermain amat dominan dengan menguasai bola sebanyak 71%, melepaskan 16 tembakan dengan tujuh yang on target plus satu kena tiang. Getafe hanya punya tiga upaya dan dua di antaranya mengarah ke gawang.


    Getafe mencoba menghentikan permainan Barca lewat permainan yang agresif dan keras. Mereka melakukan 33 tekel dengan 22 yang sukses selain menghasilkan lima kartu kuning.

    “Tiga poin, semuanya baik-baik saja,” kata Flick dikutip Mundo Deportivo.

    “Hal yang terpenting adalah bagaimana kami bermain sebagai sebuah tim, bahwa kami mengontrol bola dengan baik. Itu yang penting buat saya.”

    “Saya cuma fokus ke tim saya. Saat ada situasi di lapangan, saya ingin melindungi tim saya, tapi yang terpenting adalah saya fokus ke tim sendiri. Saya tak peduli dengan lawan.”

    Dengan hasil ini, Barcelona menempel Real Madrid di puncak klasemen Liga Spanyol berbekal 13 poin dari lima pertandingan. Barca dua poin dari Madrid.

    (raw/mrp)



    Sumber : sport.detik.com

  • Ferran Torres Cibir Getafe, Dibalas Pelatih Lawan


    Barcelona

    Ferran Torres menginspirasi kemenangan Barcelona atas Getafe 3-0. Namun, komentar Ferran usai pertandingan bikin pelatih lawan Jose Bordalas meradang.

    Ferran Torres mengemas sepasang gol dalam pertandingan Liga Spanyol Barcelona vs Getafe, Senin (22/9) dinihari WIB. Satu gol lainnya dilesakkan Dani Olmo di babak kedua.


    Barcelona nyaris mendominasi total permainan. Blaugrana unggul penguasaan bola 71-23, dan menciptakan 16 percobaan. Sebanyak tujuh percobaan mengarah ke gawang Getafe, ditambah dengan satu upaya yang mengenai mistar gawang. Sedangkan tim tamu hanya dibiarkan melepaskan tiga percobaan tapi tidak membahayakan.

    “Kami sudah tahu pertandingannya akan sangat sulit, mereka toh tidak menawarkan apapun, mereka bikin banyak sekali pelanggaran,” ceplos Ferran Torres kepada DAZN.

    “Mereka membawa pertandingannya ke level yang tidak kami sukai. Menurut pendapat kami, ini tidak menyenangkan, tapi yang penting adalah tiga poin,” penyerang Spanyol ini menambahkan.

    Bordalas menanggapi komentar Ferran Torres dengan dingin. Getafe hanya memiliki sedikit pilihan mengingat perbedaan kualitas skuad yang jomplang.

    “Itu adalah pendapat yang penuh prasangka karena perbedaannya kan 1 miliar. Barca itu kan tim yang memiliki dua pemain dengan level yang sangat tinggi di setiap posisi, yang bisa melakukan kombinasi dan serangan balik. Tidak sopan melontarkan komentar seperti itu ,” sembur dia di Mundo Deportivo.

    (rin/krs)



    Sumber : sport.detik.com

  • Vinicius Marah pada Xabi Alonso


    Madrid

    Bintang Real Madrid Vinicius Junior disorot lagi karena protes usai diganti. Vini diyakini marah kepada pelatihnya sendiri Xabi Alonso, sembari diperingatkan.

    Vinicius kembali masuk dalam starting XI Madrid saat mengalahkan Espanyol 2-0 pada Sabtu (20/9/2025). Winger top Brasil itu bersinar setelah mengkreasikan gol kedua Los Blancos yang diciptakan Kylian Mbappe di awal babak kedua. Ditambah melahirkan tiga percobaan, dan tiga umpan kunci.

    Akan tetapi, Vinicius toh lagi-lagi tidak menyelesaikan pertandingan. Alonso memutuskan menarik keluar Vinicius untuk digantikan Rodrygo pada menit ke-77. Pemain terbaik FIFA tersebut merespons dingin.


    Vinicius Junior melempar botol minumnya, mengangkat kedua lengannya, dan langsung masuk ke ruang ganti Real Madrid setelah meninggalkan area permainan. Sekalipun, Vinicius kemudian kembali untuk menyaksikan sisa pertandingan dari bangku cadangan Madrid.

    Mantan pemain, pelatih, dan direktur Real Madrid Jorge Valdano menyoroti sikap Vinicius Junior. Valdano mendesak Vinicius agar bermain lebih baik demi meyakinkan Xabi Alonso sekaligus diperingatkan karena Madrid tidak akan ragu melego pemainnya yang bermasalah.

    “Vini tak lagi sama seperti sebelumnya, dan pealtihnya pun berbeda,” ungkap Valdano kepada Movistar Plus. “Sekarang yang pertama, dia akan harus meningkatkan levelnya baru kemudian meyakinkan si pelatih.”

    “Sikap-sikap yang dia tunjukkan di depan publik tidak sehat. Tidak sehat dalam hal apapun. Vinicius itu kan orang yang selama ini sangat didukung Real Madrid. Dia melawan dunia. Orang-orang, dan bahkan klub, memilih Vinicius di antara dunia dan Vinicius.”

    “Namun, di sini kita mulai memasuki masalah baru. Vinicius tidak lagi marah dengan dunia, melainkan dia marah dengan pelatihnya sendiri, dan orang-orang di Real Madrid itu selalu mengutamakan klub di atas pemain,” Valdano memperingatkan.

    “Jadi dia harus sedikit lebih hati-hati, soalnya gerakan seperti itu juga menyiratkan kurangnya rasa hormat terhadap pemain yang akan memasuki lapangan,” lugas dia menambahkan tentang Vinicius Junior.

    (rin/krs)



    Sumber : sport.detik.com