Tag: tulis

  • Goresan Cantik Tangan Ibu-ibu Rumah Tangga di Batik Marunda

    Goresan Cantik Tangan Ibu-ibu Rumah Tangga di Batik Marunda



    Jakarta

    Di utara Jakarta terdapat rumah produksi batik yang isinya adalah ibu-ibu rumah tangga yang menghuni Rusunawa Marunda. Goresan tangan mereka harganya jutaan, lho!

    Traveler bisa melihat langsung nih batik khas Jakarta yang diproduksi di Rumah Batik Marunda. Rumah itu berada di dalam kawasan Rusunawan Marunda, Jakarta Utara.

    Sat berkunjung ke sana beberapa waktu lalu, detiktravel bertemu dengan salah satu perajin bernama Saras. Dia bercerita jika Batik Marunda ini dicetus oleh Veronica Tan pada 2013.


    “Waktu pertama ada Batik Marunda itu pemberdayaan waktu zamannya Bu Vero (Veronica Tan) tahun 2013 dan saya baru ikut pelatihan sejak tahun 2017,” Saras mengisahkan.

    Batik Marunda lahir dari tangan-tangan terampil ibu-ibu rumah tangga di Rusunawa Marunda, Jakarta Utara. Menjadi identitas baru khas Jakarta Utara.Batik Marunda lahir dari tangan-tangan terampil ibu-ibu rumah tangga di Rusunawa Marunda, Jakarta Utara. Menjadi identitas baru khas Jakarta Utara. (Pradita Utama)

    Proses membatik untuk batik Marunda juga sama seperti proses batik lainnya, mulai dari menjiplak gambar, mencanting, memberikan warna, lorot atau menghilangkan malam pada kain hingga menjemurnya.

    Di ruangan ini, terdapat 12 orang yang ikut andil dalam menghasilkan Batik Merunda dengan ragam desain. Katanya, ada lebih seratus motif yang mereka produksi.

    “Ada banyak motif yang kami kerjakan di sini. Seperti motif Formula E, Jakarta kekinian, motif sampan dan nyiur, motif petasan, motif Rumah si Pitung, Flamboyan, teratai rawa bebek, sampan kelapa, Semanggi, pinisi, lambondoh, Morotai dan masih banyak lainnya. Pokoknya motif-motifnya berhubungan dengan Jakarta,” ujar Saras.

    Perajin juga ibu rumah tangga

    Adapun para perajin batik tulis di sini kesehariannya sebagai ibu rumah tangga biasa saja. Mereka semua belajar dari nol hingga bisa mahir seperti sekarang.

    “Kita di sini kan ibu rumah tangga biasa. Jadi kita ke sini (studio batik) setelah pekerjaan rumah selesai, biasanya kita di sini mulai dari pukul 10.00-17.00 WIB. Dulu semuanya belajar dari nol, mendapatkan pelatihan dan bimbingan gratis kan,” kata dia.

    Potensi wisata Rusunawa MarundaBatik Marunda (Syanti Mustika/detikcom)

    Adapun, harga Batik Marunda, harga kainnya mulai dari Rp 1,5 juta. Namun bila sudah diolah menjadi baju, outer atau rok lilit, harganya semakin mahal, mulai Rp 2 jutaan. Batik Marunda ini bukan dibuat dalam tempo sehari atau dua hari, namun waktu pengerjaan tergantung dari motif yang dipilih konsumen, bisa 1-2 minggu.

    “Memang harganya mahal ya karena ini batik tulis, bukan cetak. Kita itu mencanting itu dengan benar-benar dengan tangan, enggak ada ibarat kata mesin satu pun yang membantu kita. Murni ini kreatifnya ibu-ibu yang mencanting itu,” ujar dia.

    Batik Marunda lahir dari tangan-tangan terampil ibu-ibu rumah tangga di Rusunawa Marunda, Jakarta Utara. Menjadi identitas baru khas Jakarta Utara.Batik Marunda lahir dari tangan-tangan terampil ibu-ibu rumah tangga di Rusunawa Marunda, Jakarta Utara. Menjadi identitas baru khas Jakarta Utara. (Pradita Utama)

    Saras mengatakan jika mereka juga punya desainer bernama Ibu Wendi dan pembina mereka bernama Irma. Ke depannya, Saras berharap Batik Marunda keberadaannya makin mendunia karena ini juga membantu perekonomian para perajin.

    “Mudah-mudahan (gubernur Jakarta sekarang) bisa bawa Batik Marunda mendunia gitu. Biar dikenal banyak orang karena kita yang di sini, yang mencanting itu ibu-ibu rusun semua, pemberdayaan perempuan semua di sini. Jadi buat ya kalau kita orang rusun sangat senang karena bisa membantu perekonomian keluarga,” kata dia.

    Nah, traveler yang tertarik melihat kesibukan Rumah Batik Marunda, bisa datang langsung kok ke sini. Kamu juga bisa melihat ragam koleksi di akun Instagram Batik Marunda.

    (sym/fem)



    Sumber : travel.detik.com

  • Contoh Kata Pengantar Skripsi, Makalah, Laporan, Lengkap dengan Cara Menulisnya

    Contoh Kata Pengantar Skripsi, Makalah, Laporan, Lengkap dengan Cara Menulisnya


    Jakarta

    Banyak mahasiswa atau penulis sering merasa buntu saat diminta menulis kata pengantar. Padahal, bagian ini bukan hanya formalitas, tapi juga punya fungsi penting dalam sebuah karya tulis. Mulai dari skripsi, makalah, laporan, sampai buku, kata pengantar menjadi gerbang yang menghubungkan penulis dengan pembaca.

    Sebelum membuat dan mempelajari contohnya, penting untuk memahami apa itu kata pengantar dan fungsinya. Simak di bawah ini, ya!

    Pengertian Kata Pengantar

    Menurut buku Bahasa Indonesia dan Penulisan Ilmiah karya Juni Ahyar, kata pengantar adalah bagian awal karya tulis yang berisi ucapan syukur, tujuan penulisan, serta ucapan terima kasih kepada pihak yang membantu penyusunan karya.


    Sejalan, Ifnaldi dalam bukunya Bahasa Indonesia untuk Perguruan Tinggi menegaskan bahwa kata pengantar selalu diletakkan sebelum daftar isi, berfungsi sebagai pengantar pembaca sebelum memasuki isi karya tulis.

    Jadi, dapat disimpulkan bahwa penulisan dan peletakan kata pengantar sudah disesuaikan dan berperan atas sebuah karya tulis.

    Fungsi Kata Pengantar

    • Mengungkapkan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa.
    • Menjelaskan maksud dan tujuan penulisan karya.
    • Mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang membantu.
    • Menyampaikan harapan dan permohonan maaf atas kekurangan karya.
    • Memperkenalkan penulis lewat identitas, tempat, dan waktu penulisan.

    Jenis-Jenis Kata Pengantar

    Berikut jenis-jenis kata pengantar berdasarkan konteks penggunaannya:

    Kata Pengantar Karya Ilmiah

    Digunakan dalam skripsi, tesis, disertasi, atau makalah. Isinya formal, sistematis, dan mengikuti aturan akademik.

    Kata Pengantar Buku

    Umumnya lebih bebas, bisa berisi cerita singkat, motivasi, atau latar belakang penulisan buku.

    Kata Pengantar Laporan

    Ditemukan pada laporan kegiatan, penelitian, atau organisasi. Fokusnya menekankan tujuan laporan dan pihak yang berperan.

    Contoh Kata Pengantar

    1. Contoh Kata Pengantar Karya Ilmiah Skripsi, Tesis, Makalah

    Ciri: Formal, ringkas, sesuai pedoman akademik.

    Contoh:

    KATA PENGANTAR

    Puji syukur penulis panjatkan ke hadirat Allah SWT atas terselesaikannya skripsi berjudul “Strategi Komunikasi Dakwah di Era Digital”.

    Penulis mengucapkan terima kasih kepada dosen pembimbing, orang tua, serta teman-teman yang telah mendukung.

    Penulis menyadari skripsi ini jauh dari sempurna, sehingga kritik dan saran sangat diharapkan.

    Bandung, 2025

    Penulis

    2. Kata Pengantar Buku Nonakademik

    Ciri: Lebih santai, bisa berisi motivasi, cerita latar belakang penulisan, atau pesan kepada pembaca.

    Contoh:

    KATA PENGANTAR

    Buku ini lahir dari keresahan saya melihat kebiasaan generasi muda yang sulit mengatur waktu. Berangkat dari pengalaman pribadi, saya mencoba meramu tips manajemen waktu yang sederhana namun praktis.

    Harapan saya, buku ini dapat menjadi teman setia bagi siapa pun yang ingin hidup lebih produktif.

    Penulis

    3. Kata Pengantar Laporan Kegiatan, Penelitian, KKN

    Ciri: Fokus pada tujuan kegiatan, ucapan terima kasih kepada pihak terlibat, dan hasil kegiatan.

    Contoh:

    KATA PENGANTAR

    Segala puji syukur kami panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, sehingga laporan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Sridadi dapat terselesaikan tepat waktu.

    Laporan ini berisi rangkaian program kerja, hasil, serta evaluasi kegiatan. Ucapan terima kasih kami sampaikan kepada kepala desa, masyarakat, dan seluruh pihak yang mendukung.

    Kami menyadari laporan ini masih banyak kekurangan. Kritik dan saran yang membangun sangat kami harapkan.

    Tim KKN 2025

    4. Kata Pengantar Modul atau Bahan Ajar

    Ciri: Umumnya dari penulis pengembang modul, berisi tujuan pembelajaran, sasaran, dan ajakan kepada pembelajar.

    Contoh:

    KATA PENGANTAR

    Modul ini disusun sebagai bahan ajar mata kuliah Bahasa Indonesia untuk Perguruan Tinggi. Tujuannya untuk memudahkan mahasiswa memahami konsep penulisan karya ilmiah.

    Penulis mengucapkan terima kasih kepada rekan dosen yang telah memberi masukan. Semoga modul ini bermanfaat sebagai sumber belajar mandiri.

    Penulis

    1. Mulai dengan ucapan syukur
    2. Tuliskan maksud penulisan dan isi karya secara singkat
    3. Tuliskan ungkapan terima kasih kepada pihak terkait
    4. Akhiri dengan permohonan maaf, harapan, serta identitas penulis.

    Jadi, kata pengantar dalam sebuah karya tulis bukan hanya formalitas semata ya detikers. Semoga membantu!

    (twu/twu)



    Sumber : www.detik.com

  • Viral Kuda Lari Santuy di Jalanan Solo-Jogja, Ini Fakta di Baliknya

    Viral Kuda Lari Santuy di Jalanan Solo-Jogja, Ini Fakta di Baliknya



    Klaten

    Video sepasang kuda berlari santuy di jalanan Solo-Jogja bikin gempar. Aksi dua kuda tersebut terekam kamera ponsel warga dan videonya jadi viral di media sosial.

    Sepasang kuda yang sedang berlari bebas di ruas Jalan Jogja-Solo, Kecamatan Ceper, Klaten jadi perhatian banyak orang.

    Kejadian tersebut diunggah di akun Instagram @kabar_klaten. Dalam video berdurasi sekitar 13 detik tersebut, sepasang kuda satu berwarna cokelat dan satu putih kehitaman terekam video berlari kecil di bahu jalan dan sesekali masuk badan jalan.


    Sepeda motor dan mobil pengguna jalan kemudian terlihat menyusul di belakangnya. Setelah itu terlihat kuda cokelat di tengah jalan di samping mobil jazz merah yang melaju pelan.

    “Momen unik sekaligus berbahaya pagi ini, di jalan Jogja-Solo tepatnya di ruas Klaten Utara- Ceper. Tiga ekor kuda (mungkin lepas) lari di bahu jalan, sesekali masuk ke lajur kiri bersamaan dengan padatnya lalu lintas. Sebelum traffic light karangwuni, kuda tsb berhasil dikondisikan,” tulis penjelasan postingan sebagaimana dikutip, Kamis (2/10/2025) siang.

    Salah satu saksi mata, Eni, mengungkap peristiwa tak biasa itu terjadi pada pagi hari.

    “Kejadiannya sekitar jam 08.00 WIB saat saya mau jualan. Kuda itu dua dari selatan (Jombor) ke utara (Karangwuni),” ungkap Eni, ditemui di lokasi.

    Menurut Eni, di belakang dua kuda tersebut ada dua pria boncengan sepeda motor mengikuti. Ada juga yang merekam dengan ponsel.

    “Kuda dua, diikuti dua motor dan direkam-rekam. Saat saya sudah selesai menata dagangan, satu yang cokelat dibawa ke selatan lagi,” terang Eni.

    “Lepas atau untuk latihan saya tidak tahu. Tidak ada delmannya yang jelas,” imbuhnya.

    Budi, warga lain, mengatakan dua kuda lari dari arah selatan ke utara. Sampai perempatan Karangwuni bisa dikendalikan beberapa orang yang mengikuti di belakang.

    “Bisa dikendalikan yang ngejar. Satu dibawa balik ke selatan, yang satu putih ke kiri (Desa Meger),” kata Budi ditemui di simpang empat Karangwuni, Ceper .

    Kanit Gakkum Satlantas Polres Klaten Iptu Alif Akbar Lukman Hakim menyatakan tidak ada laporan insiden lakalantas terkait video itu. Namun pihaknya menyebut akan mencari informasi.

    “Kita cari informasi lebih lanjut. Kalau itu latihan tidak semestinya di jalan raya karena bukan peruntukannya untuk latihan kuda, kalau lepas kita imbau masyarakat untuk berhati-hati jika membawa binatang ternak atau memelihara hewan khususnya pacuan,” ungkap Alif.

    ——–

    Artikel ini telah naik di detikJateng.

    (wsw/wsw)



    Sumber : travel.detik.com

  • Terinspirasi Budaya Indonesia, Pebalap Ini Pakai Motif Batik-Komodo di Helmnya

    Terinspirasi Budaya Indonesia, Pebalap Ini Pakai Motif Batik-Komodo di Helmnya



    Jakarta

    Pebalap MotoGP pabrikan Red Bulll KTM, Enea Bastianini, punya sesuatu yang menarik saat balap di Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat. Helmnya bermotifkan batik dan gambar komodo.

    Ya, helm milik Bastianini merupakan helm spesial yang digunakan di Sirkuit Mandalika. Dikutip dari akun sosial pribadinya, Sabtu (4/10/2025) warna merah dan biru tua jadi warna dominan untuk motif batik yang dipasang di bagian atas dan samping helm.


    Dan untuk di bagian belakang helm terdapat gambar komodo yang dibalut dengan warna merah. Semua itu dilakukan karena terinspirasi dari kekayaan budaya Indonesia.

    “Helm ini spesial untuk Enea Bastianini di GP Indonesia. Terinspirasi dari motif, warna, dan simbol dari budaya Indonesia, desain unik diciptakan untuk memberikan dukungan dari seluruh masyarakat di lintasan,” tulis Enea pada akun Instagramnya.

    Helm pembalap Enea Bastianini bermotif batik dan komodoHelm pebalap Enea Bastianini bermotif batik dan komodo. (Instagram/@starlinedesigners)

    Sayangnya pebalap asal Italia ini memulai aksinya di Sirkuit Mandalika dengan kurang maksimal. Dalam starting grid besok, dia berada di posisi ke-17. Marco Bezzecchi sukses meraih pole position usai dengan mencatat catatan waktu terbaik 1 menit 28.832 detik di sesi kualifikasi MotoGP Mandalika 2025.

    Di Sprint Race yang berlangsung tadi, Enea Bastianini mengalami crash setelah terjatuh ketika memasuki tikungan ke-16.

    (upd/ddn)



    Sumber : travel.detik.com

  • Kucing Oyen di Depan FX Jadi Wisata Baru, Sandiaga pun Kepincut

    Kucing Oyen di Depan FX Jadi Wisata Baru, Sandiaga pun Kepincut



    Jakarta

    Seekor kucing oren alias Oyen yang biasa nongkrong di depan mal FX Sudirman, Jakarta, kini tengah menjadi sensasi baru di dunia maya. Bukan tanpa alasan, kucing jalanan ini kini terdaftar sebagai “tourist attraction” di Google Maps lengkap dengan rating sempurna bintang lima!

    Bahkan kucing oren ini juga sudah terdaftar sebagai ‘Tujuan Wisata’ atau Tourist Attraction di Google Maps. Sampai-sampai Mantan Menteri Pariwisata Sandiaga Uno juga ikut komentar di akun Instagramnya.

    “Lari bareng Pak @triawanmunaf mampir ke spot wisata baru kesukaan warga jakarta ada kucing oyen nongkrong depan FX Sudirman. Team yang udah pernah foto bareng oyen mana suaranya?” tulis Sandiaga menyertakan foto dirinya bareng si oren bersama mantan Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) Triawan Munaf.


    Postingan Sandiaga ini otomatis langsung diserbu catlovers, termasuk Wakil Menteri Pariwisata Ni Luh Puspa. “Gemssshhh si Oyeennn,” tulisnya.

    “Aaaa keduluan om @sandiuno ketemu si Oyen 🤣” tulis Putri Habibie.

    [Gambas:Instagram]

    Di Google Maps, kucing oranye ini sempat diberi rating sempurna alias bintang 5. Travelers pun banyak yang akhirnya mencari si oren di tempat nongkrongnya. Seperti cerita salah satu warga asal Bekasi yang satu ini nih yang sengaja ke kawasan FX Sudirman buat ketemu si oren.

    “Lumayan kepo si oyen ini gimana, iya (sengaja nyari) karena viral waktu itu di twitter pada nyariin, apalagi pas demo kemarin langsung pada khawatir,” ujar Karin yang juga catlovers ini.

    Namun

    (ddn/bnl)





    Sumber : travel.detik.com

  • TN Gunung Gede Pangrango Tutup Pendakian, Fokus Bereskan Sampah!

    TN Gunung Gede Pangrango Tutup Pendakian, Fokus Bereskan Sampah!



    Cianjur

    Balai Besar Taman Nasional Gunung Gede Pagngrango (BBTNGGP) mengumumkan penutupan pendakian sementara.

    Pengumuman ini disampaikan lewat akun BBTNGGP. Penutupan ini berlaku mulai 13 Oktober 2025 hingga pemberitahuan lebih lanjut.

    “Balai Besar Taman Nasional Gunung Gede Pagngrango (BBTNGGP) resmi mengumumkan sementara kegiatan pendakian penutupan melalui Siaran Pers Nomor PG. O6/T.2/TU/B/10/2025, berlaku mulai 13 Oktober 2025 hingga pemberitahuan lebih lanjut,” tulis BBYNGGP.


    Penutupan ini merupakan langkah strategis untuk menyelesaikan permasalahan sampah pendakian serta memperbaiki tata kelola dan sistem pelayanan pendakian dalam upaya mewujudkan Zero Wastte Wisata Pendakian Di TNGGP.

    Selama periode penutupan akan dilakukan aksi bersih sampah, evaluasi tata kelola, dan revitalisasi sistem pendakian agar kegiatan pendakian ke depan lebih tertib, bersih dan berkelanjutan.

    “BBTNGGP mengajak seluruh pihak untuk mendukung langkah ini sebagai wujud kepedulian bersama menjaga kelestarian alam Gunung Gede Pangrango,” tulis BBTNGGP.

    Pada bulan September lalu, TN Gunung Pangrango ramai di media sosial tentang sampah di jalur pendakian.

    Berdasarkan video yang beredar di media sosial, sampah plastik bekas makanan ringan dan minuman berserakan di sepanjang jalur pendakian. Ada juga tumpukan sampah di lokasi yang sudah tertera spanduk larangan membuang sampah di tempat tersebut, tapi para pendaki nakal malah membuang sampah yang sudah dibungkus plastik besar.

    “Banyak sekali sampah, baik di jalur pendakian ataupun di puncak. Dibuang begitu saja oleh oknum pendakinya,” kata seorang pendaki bernama Fahlevi, dilansir detikJabar, Kamis (11/9/2025).

    (bnl/ddn)



    Sumber : travel.detik.com

  • 10 Pekerjaan Paling Tidak Aman karena AI, Penulis Salah Satunya?

    10 Pekerjaan Paling Tidak Aman karena AI, Penulis Salah Satunya?


    Jakarta

    Kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) telah mengubah dunia industri kerja. Perlahan, posisi yang tadinya dilakukan oleh manusia digantikan oleh mesin berkemampuan AI. Apa saja pekerjaan paling tidak aman?

    Laporan terbaru dari Microsoft menemukan puluhan pekerjaan berpotensi terancam karena keberadaan AI. Ancaman ini terjadi karena AI bisa menyelesaikan pekerjaan-pekerjaan manusia.

    Laporan menganalisis 200.000 percakapan anonim dan pengguna chatbot di Amerika Serikat, yang dikumpulkan antara Januari hingga September 2025. Setiap pekerjaan kemudian diberi skor keseluruhan berdasarkan metrik tertentu. Skor yang lebih tinggi menunjukkan paparan AI yang lebih tinggi (skor paling tinggi 0,50).


    Hasilnya, bidang kepenulisan, dinilai berisiko dengan kedatangan AI karena AI bisa membantu mereka untuk menulis.

    “Kami menemukan bahwa aktivitas kerja paling umum yang membutuhkan bantuan AI adalah pengumpulan informasi dan penulisan, sementara aktivitas paling umum yang dilakukan AI sendiri adalah penyediaan informasi dan bantuan, penulisan, pengajaran, dan pemberian nasihat,” tulis para peneliti dalam laporan tersebut, dilansir CNBC.

    Pekerjaan Tidak Berarti Diganti AI, tapi Lebih Kompetitif

    Menurut laporan, analisis ini tidak ingin menunjukkan bagaimana AI akan mengganti pekerjaan manusia. Namun, ingin memberi petunjuk bahwa industri kerja hari ini menjadi lebih kompetitif.

    Ini artinya, pekerja harus relevan dengan perkembangan teknologi masa kini. Di sisi lain, harus bisa mengembangkan diri, termasuk dengan pengetahuan AI agar bisa memanfaatkan teknologi.

    “Anda harus mempelajari semua yang Anda bisa tentang perangkat AI dan bagaimana Anda dapat memanfaatkannya untuk menguntungkan perusahaan Anda,” kata Jensen Huang, salah satu pendiri dan CEO Nvidia.

    “Semua pekerjaan akan terdampak, dan langsung. Hal ini tidak dapat dipungkiri,” imbuhnya.

    Jadi, alih-alih takut dengan adanya AI, ini merupakan momen di mana ada peluang untuk pekerja semakin berkembang.

    “Revolusi AI itu nyata, dan alih-alih takut, kita seharusnya melihatnya sebagai peluang untuk berevolusi dan berkembang,” ujar dosen bisnis Stanford, Robert E. Siegel.

    Berikut ini sederet pekerjaan yang paling tidak aman atau berisiko karena keberadaan AI, dikutip dari CNBC dan Visual Capitalist.

    Daftar 10 Pekerjaan Paling Tidak Aman atau Berisiko karena AI

    1. Penerjemah dan Juru Bahasa

    Skor: 0,49

    2. Sejarawan

    Skor: 0,48

    3. Petugas Penumpang

    Skor: 0,47

    4. Perwakilan Penjualan Layanan

    Skor: 0,46

    5. Penulis dan Pengarang

    Skor: 0,45

    6. Pemrogram Alat Pengontrol Numerik Komputer (CNC)

    Skor: 0,44

    7. Perwakilan Layanan Pelanggan

    Skor: 0,44

    8. Operator Telepon

    Skor: 0,42

    9. Pendidik Manajemen Pertanian dan Rumah

    Skor: 0,41

    10. Penyiar Siaran dan DJ Radio

    Skor: 0,41.

    (faz/nah)



    Sumber : www.detik.com

  • SKSG UI Tempat Bahlil S3 Digabung SIL-Ganti Nama, Jadi Apa?

    SKSG UI Tempat Bahlil S3 Digabung SIL-Ganti Nama, Jadi Apa?


    Jakarta

    Sekolah Kajian Stratejik Global (SKSG) dan Sekolah Ilmu Lingkungan (SIL) Universitas Indonesia digabungkan. Peresmian penggabungan keduanya dilakukan pada Rabu (22/10/2025).

    Sebagai informasi SKSG merupakan tempat Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Bahlil Lahadalia menempuh jenjang S3.

    SKSG-SIL Jadi Apa?

    Universitas Indonesia menetapkan nama baru gabungan SKSG dan SIL. Sekarang, keduanya tergabung menjadi Sekolah Pascasarjana Pembangunan Berkelanjutan (SPPB)/Graduate School of Sustainable Development (GSSD).


    “Sebagai upaya memperkuat peran Universitas Indonesia dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan kebijakan berbasis keberlanjutan, UI resmi menggabungkan Sekolah Ilmu Lingkungan dan Sekolah Kajian Stratejik dan Global menjadi Sekolah Pascasarjana Pembangunan Berkelanjutan,” tulis kampus, dikutip dari keterangan dalam Instagram resmi pada Rabu (22/10/2025).

    Update Kasus Disertasi Bahlil Lahadalia

    Sebelumnya di SKSG UI ramai polemik dugaan pelanggaran etik mahasiswa, yang melibatkan Menteri ESDM Bahlil. Namun, kasus ini dinilai tak semata-mata persoalan akademik, tetapi juga menyangkut kepentingan politik.

    Dewan Guru Besar (DGB) UI menemukan dari penelusuran mereka, terdapat konflik kepentingan antara promotor disertasi Bahlil, Chandra WIjaya yang juga merupakan pemegang saham di perusahaan tambang. Di sisi lain Bahlil sebagai mahasiswa bimbingan adalah Menteri ESDM.

    Merujuk pada Putusan PTUN No 190/G/2025/PTUN.JKT, pihak tergugat yang dalam hal ini rektor UI, menyorot adanya indikasi konflik kepentingan dalam disertasi Bahlil.

    Dalam waktu tersebut, Chandra disebut mempunyai hubungan afiliasi bisnis dan jabatan di sejumlah perusahaan yang secara langsung maupun tidak langsung, ada dalam lingkup kewenangan atau kebijakan Bahlil sebagai pejabat publik dan Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM).

    Kini kasus tersebut telah memasuki babak baru. Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) telah membatalkan sanksi administrastif terhadap promotor dan ko-promotor disertasi Bahlil Lahadalia, yakni Prof Chandra Wijaya dan Athor Subroto, PhD pada Rabu (1/10/2025).

    Sanksi tersebut sebelumnya tercantum dalam Keputusan Rektor UI Nomor 473/SK/R/UI/2025 tertanggal 7 Maret 2025. Berdasarkan SK itu, Chandra diberhentikan sebagai promotor Bahlil.

    Chandra dikenakan larangan mengajar, menerima bimbingan mahasiswa baru, serta menguji mahasiswa selain bimbingannya selama 3 tahun, kemudian penundaan kenaikan pangkat/golongan dan/atau jabatan akademik selama 3 tahun, juga pelajaran menjabat struktural atau manajerial selama 3 tahun.

    Namun, Chandra masih dikenakan kewajiban menyelesaikan bimbingan akademik dan tugas akhir kepada mahasiswa yang sedang dalam bimbingan. Ia juga diwajibkan menyampaikan permohonan maaf secara terbuka kepada UI dan masyarakat.

    Chandra Wijaya serta Athor Subroto secara terpisah mengajukan gugatan atas SK Rektor UI soal sanksi yang dijatuhkan. Dari Putusan PTUN No 190/G/2025/PTUN. JKT, gugatan Chandra dikabulkan sebagian, yang salah satunya pembatalan atas sanksi tersebut. UI pun banding atas putusan PTUN ini.

    (nah/nwk)



    Sumber : www.detik.com

  • Pengalaman Lihat Pameran Unik di Bangunan Rumah yang Belum Jadi

    Pengalaman Lihat Pameran Unik di Bangunan Rumah yang Belum Jadi

    Bintaro

    Buat kamu yang suka dengan desain dan dunia arsitektur, sepertinya mesti mampir ke pameran unik yang satu ini.

    Pameran yang digelar di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan ini menampilkan karya arsitektur dari Atelier Riri atau Riri Yakub, arsitek ternama yang namanya juga populer di media sosial.

    Selama ini, kita hanya bisa mengagumi karya-karya ciptaan Riri hanya dari layar kaca saja. Tapi dengan datang ke pameran ini, kita bisa secara langsung melihat bagaimana wujud karya dia dan juga mengintip proses kreatif di baliknya.


    Oh iya, pameran dengan judul A Life Less Ordinary ini juga menandai 15 tahun Atelier Riri berkarya di dunia desain dan arsitektur. Sudah cukup lama juga ya dia berkecimpung di dunia tersebut.

    Yang lebih uniknya lagi, pameran itu digelar di Kiri House 2.2, rumah pribadi kedua Riri Yakub yang masih dalam tahap pembangunan di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan.

    Di dalam bangunan yang belum jadi itu, kita bisa mengintip galeri sementara dari karya-karya Riri, berupa maket dari karton rumah-rumah yang pernah dia desain.

    Dalam pameran itu, kita juga bisa melihat proses, kemungkinan, dan pertumbuhan dari desain-desain Riri yang belum berhenti berevolusi. Saya dan teman yang datang ke pameran ini cukup terkagum-kagum dengan karya desain Riri yang unik dan khas.

    Sudah lama saya jadi pengagum hasil rancangan Riri. Kebetulan di akhir pekan ada waktu kosong untuk nonton pameran ini. Jadilah saya dan teman berangkat ke lokasi. Total ada 15 bagian kurasi yang mewakili tonggak penting dalam perjalanan studio Riri.

    Para pengunjung akan diajak buat menyelami latar belakang serta proses kreatif di balik berbagai karya Riri melalui gambar, maket, potongan instalasi multisensori, serta panduan audio yang akan memperkaya pengalaman siapapun yang datang.

    “A Life Less Ordinary adalah cara kami merayakan proses, perjalanan yang penuh pembelajaran, keberanian, dan rasa syukur,” tulis Riri Yakub di pameran itu.

    Pameran dibuka untuk umum dari 10 Oktober hingga 22 November 2025 mendatang. Traveler yang mau mampir bisa melakukan reservasi terlebih dulu. Tinggal pilih tanggal dan sesi waktu yang tersedia melalui sistem booking online, kalian sudah bisa melihat pameran ini.



    Sumber : travel.detik.com

  • Thailand Kasih Privileges buat Turis, Apa Itu?

    Thailand Kasih Privileges buat Turis, Apa Itu?



    Jakarta

    Otoritas Pariwisata Thailand (TAT) meluncurkan promosi wisata terbaru bertajuk Amazing Thailand Passport Privileges 2025. Program ini menawarkan diskon eksklusif, aneka privilege, dan suvenir bagi turis seperti dikutip dari TAT News pada Sabtu (18/10/2025).

    Program Amazing Thailand Passport Privileges 2025 ini akan berlangsung pada 1 November-15 Desember, dengan harapan bisa mengenalkan wisata negara ini seluas-luasnya. Dengan langkah promosi yang tepat, target pariwisata yang ditetapkan pemerintah bisa tercapai.

    “Kampanye Amazing Thailand Passport Privileges 2025 merupakan bagian dari upaya kami untuk mendorong perjalanan dan belanja wisatawan internasional, memastikan pemulihan sektor pariwisata di jalur menuju target yang ditetapkan pada kuartal terakhir tahun ini,” tulis TAT News.


    Program ini mempromosikan beragam produk dan layanan perjalanan yang terhubung dengan lima pengalaman wajib di Thailand. Pengalaman ini terdiri dari mencoba kuliner, muay thai, fashion dan tekstil, beragam destinasi dan pengalamannya, serta nonton aneka festival budaya.

    Untuk mengikuti kampanye ini, turis cukup menunjukkan paspor mereka di Bandara Internasional Suvarnabhumi, Don Mueang, dan Phuket untuk mendapatkan amazing bag. Tas ini berisi suvenir buatan komunitas dan kesempatan memenangkan voucher perjalanan senilai lebih dari 1.000.000 baht.

    Kolaborasi ini diharapkan dapat meningkatkan pengalaman pengunjung, menarik lebih banyak wisatawan internasional, dan mendorong kunjungan berulang ke Thailand. TAT memperkirakan kampanye Amazing Thailand Passport Privileges 2025 bisa menghasilkan pendapatan 400 juta baht, sehingga memperkuat ekonomi pariwisata Thailand, memperluas distribusi pendapatan lintas sektor, dan memperkuat citra negara sebagai pusat pariwisata regional.

    (bnl/row)



    Sumber : travel.detik.com