Blog

  • 5 Tutorial Hijab Shimmer, Jadi Tren Baju Lebaran 2024 Bikin Pipi Tirus

    Jakarta

    Baju bahan shimmer disebut jadi tren Lebaran 2024 hingga menjadi perbincangan di media sosial. Beragam meme dan video kocak saat memakai baju bahan shimmer pun viral.

    Baju bahan shimmer menjadi pilihan karena karakter bahannya yang halus, mengkilap, memberikan kesan feminin dan elegan. Itu lah salah satu alasan baju bahan shimmer menjadi incaran untuk Lebaran 2024.

    Kamu sudah membeli koleksi baju bahan shimmer untuk Lebaran? Bisa sontek gaya hijab shimmer untuk melengkapi penampilan kamu di Hari Raya.


    Hijab bahan shimmer juga bisa membuat wajah lebih cerah dan glowing. Pilih hijab shimmer dengan warna pastel yang lembut dan segar.

    Untuk membantumu tampil stylish saat Lebaran, Wolipop merangkum lima tutorial hijab bahan shimmer yang gampang dibentuk dan bisa membuat pipi kamu terlihat lebih tirus. Berikut tutorial hijab bahan shimmer:

    1. Tutorial hijab bahan shimmer satu jarum pentul

    Tutorial hijab bahan shimmer untuk Lebaran 2024.Tutorial hijab bahan shimmer untuk Lebaran 2024. Foto: Dok. Instagram @ohhijab.id.

    Kamu bisa meniru gaya hijab simple satu ini, caranya mudah dan membutuhkan satu jarum pentul. Langkah pertama, ambil sisi dalam hijab dan sematkan jarum pentul di bawah dagu. Agar menutupi pipi yang chubby. Kemudian sampirkan satu sisi hijab ke belakang! Mudah kan?

    2. Tutorial hijab bahan shimmer lipat

    Tutorial hijab bahan shimmer untuk Lebaran 2024.Tutorial hijab bahan shimmer untuk Lebaran 2024. Foto: Dok. Instagram @ohhijab.id.

    Tak jauh berbeda dengan tutorial hijab yang pertama, bedanya kamu lipat salah satu sisi hijab untuk membentuk pipi kamu terlihat lebih tirus. Satu sisi hijab lainnya biarkan jangan dilipat.

    Atur hijab hingga rapi dan sematkan jarum pentul. Kemudian sampirkan satu sisi hijab ke belakang.

    3. Tutorial hijab bahan shimmer

    Tutorial hijab bahan shimmer untuk Lebaran 2024.Tutorial hijab bahan shimmer untuk Lebaran 2024. Foto: Dok. Instagram @ohhijab.id.

    Tutorial hijab bahan shimmer selanjutnya, bisa juga kamu sontek untuk Hari Raya. Kali ini, kamu bisa pakai inner ninja untuk menutupi bagian rambut dan leher.

    Lalu, atur hijab dan bentuk sesuai dengan bentuk wajah sambil menyematkan jarum pentul di bawah dagu. Angkat hijab belakang ke atas kepala, ambil ujung hijab sebelah kiri dan lilitkan memutar ke leher.

    Kemudian tutup bagian belakang hijab sehingga lilitan hijab tak terlihat. Sampirkan kedua ujung hijab ke depan. Cantik ya!

    4. Tutorial hijab bahan shimmer Malaysia Look

    Tutorial hijab bahan shimmer untuk Lebaran 2024.Tutorial hijab bahan shimmer untuk Lebaran 2024. Foto: Dok. TikTok.

    Gaya hijab ala selebgram Malaysia masih menjadi favorit. Karena berlayer dan syari cocok untuk digunakan beragam kegiatan. Kamu bisa sontek gaya hijab bahan shimmer satu ini dengan gaya ala Malaysia Look.

    Caranya bentuk hijab ke belakang hingga rapi dan sematkan jarum pentul, ambil sisi hijab sebelah kiri ke atas kepala. Kemudian masukkan ujung hijab ke dalam hingga membentuk ikat simpul. Agar hijab tetap rapi, sematkan jarum pentul di bagian kedua telinga dan di atas kepala. Simple kan?

    5. Tutorial hijab bahan shimmer syari

    Tutorial hijab bahan shimmer untuk Lebaran 2024.Tutorial hijab bahan shimmer untuk Lebaran 2024. Foto: Dok. Instagram @ohhijab.id.

    Tutorial hijab ini juga bisa kamu aplikasikan saat Lebaran 2024. Langkah pertama, atur ujung hijab sebelah kanan lebih pendek dibandingkan ujung hijab sebelah kiri.

    Ambil sisi dalam hijab (seperti tutorial hijab pertama) dan sematkan jarum pentul di bawah dagu. Atur hijab hingga rapi, ujung hijab sebelah kiri lilit ke leher dan ikat.

    Ujung hijab sebelah kanan bentuk hingga menutupi dada dan sematkan jarum pentul di belakang hijab agar terlihat rapi. Gaya hijab ini cocok kamu padukan dengan baju putih kesayangan kamu di Hari Raya.

    (gaf/eny)



    Sumber : wolipop.detik.com

  • Inspirasi Gaya Lebaran Mira Agile, Tas Classy Elegan Jadi Andalan

    Lupakan shimmer, Mira Agile lebih memprioritaskan kenyamanan ketimbang sekadar mengikuti tren. Busana minim corak, cenderung polos, dalam kombinasi warna monokrom yang muted atau kalem termasuk dalam signature style Mira. (Foto: Ila Scaffer/Aigner Indonesia; wardrobe: Trans Fashion Indonesia; perhiasan: The Palace)



    Sumber : wolipop.detik.com

  • Inspirasi Gaya Lebaran Mira Agile, Tas Classy Elegan Jadi Andalan

    Lupakan shimmer, Mira Agile lebih memprioritaskan kenyamanan ketimbang sekadar mengikuti tren. Busana minim corak, cenderung polos, dalam kombinasi warna monokrom yang muted atau kalem termasuk dalam signature style Mira. (Foto: Ila Scaffer/Aigner Indonesia; wardrobe: Trans Fashion Indonesia; perhiasan: The Palace)



    Sumber : wolipop.detik.com

  • Viral Pasangan Pakai Baju Lebaran Heboh Tema Barbie Bikin Geleng-geleng Kepala

    Malaysia

    Pasangan ini membuat heboh warganet di media sosial karena memakai baju Lebaran dengan tema Barbie. Mereka jadi sorotan karena dengan baju Barbie itu keduanya berziarah dan berkunjung ke rumah saudara.

    Ialah Fatin Syazwani Ishak (26 tahun) dan Syed Muhammad Shah Hasif (32 tahun) yang membagikan video lewat akun TikTok @syed.fatin.jaeden.haifa. Pasangan yang berasal dari Malaysia ini juga merilis lagu terbaru mereka yang bernuansa Hari Raya.

    Dalam video viral terlihat Fatin memakai baju dengan bustier motif Barbie warna pink. Ada aksen bulu warna pink pada bagian lengan dan ruffle warna-warni di bagian bawah dress. Dia juga mengenakan hijab segi empat pink dan bando warna merah.


    @syed.fatin.jaeden.haifa Pakaian Raya yang semua orang nantikan dari kami , BARBIE adalah tema raya kami untuk 2024 ni , Alhamdulillah Simple jer baju kami anak beranak kalini , dan istimewa untuk semua followers kami , ini adalah hadiah buat semua iaitu lagu raya Single Pertama lagu raya dari kami berjudul ” TIBERR RAYA ” untuk semua raya ni , harap semua suka dan terhibur , tahun ni kami beraya di Gerik … ini lah suasana kami apabila raya , bersama keluarga dan kawan2 baik kami , bila raya semua dapat berkumpul memang satu kenikmatan yang sukar nak digambarkan , dan paling best dan meriahhh raya di kampung … Selamat Hari Raya Aidilfitri , mohon maaf jika sekiranya apa2 konten dari kami yang masing2 ada terasa atau berkecil hati , kami minta maaf ya … kita semua bukan insan yang sempurna dan sentiasa perbaiki kesilapan pada diri ini 🥰 terima kasih semua yang banyak support kami tau 🥰 @Fatinsyedjaedenhaifa1923 @Queen Syarifah Syah @Nazrul Hazric @Wanie Sidik✅ @Thalia_Rasul @Shahmi_Salimie ♬ original sound – Prince Syed Fatin Jaeden Haifa

    Tak kalah heboh, Syed tampil dengan setelan busana warna biru muda, kain yang dicetak print tulisan Barbie. Agar serasi, Syed memakai cardigan bulu warna pink dan sepatu dengan platform yang tinggi. Syed juga mengenakan songkok motif Barbie.

    Pakaian Raya yang semua orang nantikan dari kami , BARBIE adalah tema raya kami untuk 2024 ni , Alhamdulillah Simple jer baju kami anak beranak kalini , dan istimewa untuk semua followers kami , ini adalah hadiah buat semua iaitu lagu raya Single Pertama lagu raya dari kami berjudul ” TIBERR RAYA ” untuk semua raya ni , harap semua suka dan terhibur , tahun ni kami beraya di Gerik … ini lah suasana kami apabila raya , bersama keluarga dan kawan2 baik kami , bila raya semua dapat berkumpul memang satu kenikmatan yang sukar nak digambarkan , dan paling best dan meriahhh raya di kampung … Selamat Hari Raya Aidilfitri , mohon maaf jika sekiranya apa2 konten dari kami yang masing2 ada terasa atau berkecil hati , kami minta maaf ya … kita semua bukan insan yang sempurna dan sentiasa perbaiki kesilapan pada diri ini 🥰 terima kasih semua yang banyak support kami tau 🥰 @Fatinsyedjaedenhaifa1923 @Queen Syarifah Syah @Nazrul Hazric @Wanie Sidik✅ @Thalia_Rasul @Shahmi_Salimie,” tulis keterangan video @syed.fatin.jaeden.haifa.

    Foto Fatin Syazwani Ishak dan Syed Muhammad Shah Hasif, viral mengenakan baju Lebaran tema Barbie.Foto Fatin Syazwani Ishak dan Syed Muhammad Shah Hasif, viral mengenakan baju Lebaran tema Barbie. Foto: Dok. TikTok @syed.fatin.jaeden.haifa.

    Unggahan tentang penampilan pasangan ketika Hari Raya itu sudah ditonton lebih dari 10,6 juta Views. Warganet rata-rata takjub dengan aksi pasangan tersebut.

    Tau kan kenapa mereka jodoh 😭,” ngakak akun @snowyowlgirl_.

    Setelah dipikir-pikir mending shimer deh😭,” ucap pengguna TikTok @impossible.

    Tetangganya pada ngomongin ga ya 🙂,” ujar akun @Ei🐭.

    Emg ya jodoh itu cerminan diri,” saut akun @risolmayo.

    Ini pasangan ada aja gebrakan nya tiap tahun,” takjub akun @BubukPixy𓅭𖦤˒.

    Pada hari kedua Lebaran, pasangan tersebut memilih mengenakan baju seragam batik warna biru. Keduanya juga menanggapi baju Lebaran viral dengan tema Barbie.

    VIRAL BETUL ya baju raya semalam , baju raya barbie tu , sampai luar negara , macam2 komen dilemparkan , satu jer nak cakap , kami gelak baca komen 🤣 terhibur sebab netijen tak pernah tak lawak 🤣 ok harini raya kedua simple jer baju kami u olllzz tema batik biru , abam buat utk family abam , orang kampung gerik memang sporting dan baik2 , sambut baik kedatangan kami beraya disini sebab tu tiap kali raya kat sini kami seronok ok , abam dgn keluarga mertua memang rapat dan abam layan sama macam keluarga abam sebab kami adalah sebuah keluarga besar ….@Fatinsyedjaedenhaifa1923 , jangan lupa dengar lagu raya kami kat radio2 dan ut.ube , TIBA RAYA by PRINCE SYED,” tulisnya.

    (gaf/eny)





    Sumber : wolipop.detik.com

  • 10 Foto Penampilan Terbaru Paula Verhoeven Mantap Pakai Hijab, Banjir Pujian

    Pada saat memberikan ulasan tentang rahasia bibir cantiknya, Paula terlihat tetap menggunakan hijab. Paula memilih hijab pashmina warna hitam yang membuat wajahnya semakin memesona. Warganet pun langsung memuji penampilan Paula. “Cantik mamapau berhijab masyaallah😍,” puji akun @mira_aida90. “Ma shaa Allah kaya wanita arab cantik banget kak Paula,” ujar akun @nadin_abdillah. “Cantiknya MasyaAllah, Semoga Istiqomah ya kak Pau🔥,” kagum akun @muhammad_elnawan. Foto: Dok. Instagram @paula_verhoeven.



    Sumber : wolipop.detik.com

  • Lagu Alamak Raya Lagi! Viral di TikTok, Disorot Ulama karena Dinilai Haram

    Malaysia

    Lagu Alamak Raya Lagi! sukses menjadi sorotan di media sosial sebagai audio untuk konten suasana Lebaran. Di balik kesuksesannya tersebut, lagu Alamak Raya Lagi! malah menuai kecaman.

    Lagu berjudul Alamak Raya Lagi! dinyanyikan oleh grup De Fam yang berasal dari Malaysia. De Fam sendiri beranggotakan tiga wanita yaitu Azira Shafinaz, Sophia Liana dan Cik Manggis.

    Tren memakai lagu Alamak Raya Lagi! ini meledak sampai menjadi audio untuk konten grup idola K-pop TRI.BE dan kru tari Jepang Avantgardey menampilkan versi mereka sendiri. Warganet tampaknya berpikir lagu itu hanya kesenangan yang tidak berbahaya, namun seorang ahli hukum Islam menganggapnya sebagai haram.


    Cuplikan video klip lagu Alamak Raya Lagi! yang menjadi tren di TikTok.Cuplikan video klip lagu Alamak Raya Lagi! yang menjadi tren di TikTok. Foto: Dok. Instagram @defamofficial.

    Tantangan tarian TikTok “Alamak Raya Lagi!” membutuhkan setidaknya tiga orang untuk sinkron bibir dengan kata-kata “Alamak” sebelum menari lagu tersebut. Menurut ahli hukum Islam di Malaysia, Mufti Terengganu, Datuk Dr Mohamad Sabri Harun, lagu itu bisa menyebabkan dosa dan akan dianggap haram jika mendorong orang, terutama wanita untuk mengekspos aurat dan menurunkan martabat mereka. Dia menambahkan tren joget Alamak Raya Lagi! juga bisa merendahkan perayaan Hari Raya karena ini adalah acara keagamaan.

    “Setiap tindakan negatif pasti akan mencemari keharmonisan perayaan Idul Fitri itu sendiri,” katanya kepada media Malaysia, Sinar Harian. Selain itu, dia juga menyatakan kekecewaannya pada komunitas Muslim yang mengikuti tren tanpa memikirkan konsekuensinya.

    Cuplikan video klip lagu Alamak Raya Lagi! yang menjadi tren di TikTok.Cuplikan video klip lagu Alamak Raya Lagi! yang menjadi tren di TikTok. Foto: Dok. Instagram @defamofficial.

    Sementara beberapa tokoh masyarakat agama dan netizen tidak setuju dengan lagu tersebut dan implikasi negatifnya, selebriti lokal berpendapat berbeda. Salah satunya, aktris Fasha Sandha menanggapi kritik tersebut. Ia mengatakan bahwa orang harus menikmati hidup sesuka mereka. Penyanyi Aina Abdul juga membela De Fam dengan menyarankan pendengar untuk bersantai.

    Menerima berbagai kritik, grup De Fam sendiri sebelumnya sudah memberikan klarifikasi bahwa lagu dan pilihan kata-katanya tidak dimaksud terlalu serius.

    “Pesan lagu ini ringan di mana kami bertindak mengejutkan pada kedatangan awal Hari Raya,” kata anggota Cik Manggis.

    Trio De Fam menyatakan bahwa penggunaan kata ‘Alamak’ adalah untuk menggambarkan suasana keributan, kekacauan dan kemeriahan selama perayaan Hari Raya Idul Fitri.

    “Kami menceritakan sketsa ketika kami berada di kekacauan saat berada di kampung, ingin membuat kue, menghilang ke Hari Raya pertama, sebenarnya itu hanya untuk memberi tahu kami apa yang terjadi pada Hari Raya. Terkadang kami panik di pagi hari (saat berangkat salat Ied), hal-hal seperti itu. Penggunaan kata itu tidak ‘dalam’ dan itu sebenarnya adalah cerita yang sangat umum di antara kita,” jelas personel De Fam, Sophia Liana.

    (gaf/eny)



    Sumber : wolipop.detik.com

  • 9 Pilihan Warna Jilbab yang Cocok dengan Baju Biru Navy


    Daftar Isi






    Jakarta

    Biru navy atau biru dongker adalah salah satu warna yang cukup diminati, baik untuk baju, aksesoris, maupun hijab. Warna biru navy termasuk warna gelap yang bisa jadi alternatif jika tidak ingin memakai baju warna hitam. Warna navy juga netral dan timeless, sehingga bisa dikenakan di berbagai situasi.

    Warna biru navy juga cocok dipadukan dengan berbagai warna lain, lho. Jika detikers punya baju berwarna biru navy, cocoknya dipadukan dengan hijab warna apa, ya? Simak di artikel berikut!

    Warna Hijab yang Cocok dengan Baju Biru Navy

    Mengutip Image Confidence, berikut warna-warna yang bisa dipadukan dengan baju biru navy. Warna-warna berikut bisa jadi acuan untuk memilih hijab yang cocok dengan baju biru navy detikers.


    1. Biru

    Paduan warna jilbab untuk baju biru navy.Foto: Pexels/Yan Krukau

    Detikers bisa mengenakan hijab biru dengan baju biru navy untuk memberikan kesan gaya berpakaian yang monokromatik. Gunakan hijab warna biru yang lebih terang atau lebih tua dari baju untuk memberikan gradasi pada penampilan.

    2. Putih

    Paduan warna jilbab untuk baju biru navy.Foto: Pexels/Irgi Nur Fadil

    Putih adalah warna netral yang cocok dipadukan dengan berbagai warna lain, termasuk putih. Putih memberikan kesan segar, dan jika dipadukan dengan baju biru navy, penampilan detikers cocok untuk suasana kasual maupun semiformal.

    3. Abu-abu

    Abu-abu juga warna netral yang cocok dipadukan dengan biru navy. Mengutip merek aksesoris Black, warna abu-abu dan biru navy cocok dipadukan bersama karena keduanya adalah warna netral yang tetap mempertahankan kesan unik. Selain itu, kedua warna ini juga cocok untuk warna kulit dan warna rambut apa saja.

    4. Merah

    Paduan warna jilbab untuk baju biru navy.Foto: Pexels/bangunstockproduction

    Merah adalah warna eye-catching yang ternyata cocok dengan biru navy, lho. Warna merah terang menimbulkan kontras yang menarik dengan biru navy. Detikers juga bisa memilih warna merah marun yang lebih elegan dan memberikan kesan dewasa.

    5. Pink

    Jika merasa merah terlalu terang untuk dipadukan dengan biru navy, detikers bisa memilih warna pink. Hijab pink disertai baju biru navy akan memberikan penampilan feminin dan manis.

    6. Hijau

    Posisi hijau dan biru berdampingan di roda warna, sehingga mereka disebut warna analogus. Memadukan warna analogus akan memberikan kesan harmonis pada penampilan. Segala jenis warna hijau cocok dipadukan dengan biru navy. Sage green misalnya adalah warna yang sedang populer dan membuat detikers terlihat modis.

    7. Oranye

    Oranye dan biru navy ternyata cocok dipadukan bersama, lho. Posisi mereka berlawanan di roda warna, sehingga disebut warna komplementer. Biru navy akan membuat oranye terlihat lebih cerah dan terang, begitu pula warna oranye meningkatkan daya tarik warna biru navy.

    Trik mengenakan warna komplementer adalah menggunakan satu warna sebagai warna dasar, sementara warna lainnya digunakan sebagai pelengkap. Jika detikers menggunakan baju biru navy, gunakan oranye sebagai pelengkap, seperti warna untuk hijab, aksesoris, dan tas.

    8. Hitam

    Paduan warna jilbab untuk baju biru navy.Foto: Pexels/PNW Production

    Meski keduanya adalah warna gelap, jangan khawatir memadukan hijab hitam dengan baju biru navy. Mengutip Edits Styling, warna hitam dan warna biru navy sama-sama jatuh di kategori warna musim dingin, jadi secara tonal, keduanya cocok dipadukan bersama.

    Hitam dan biru navy memberikan kesan elegan tetapi tidak kaku, dan meski keduanya adalah warna gelap, kombinasi warna ini tidak memberikan kesan gothic.

    9. Beige

    Mengutip Lookiero, warna beige dan navy blue adalah kombinasi warna yang populer untuk memberikan kesan kasual dan classy. Jadi, detikers bisa mengenakan hijab beige dengan baju biru navy di berbagai suasana, baik kasual maupun formal.

    Nah, sekarang detikers tidak perlu bingung lagi saat memilih warna hijab yang cocok dengan baju biru navy. Pada dasarnya, biru navy adalah warna yang fleksibel dan cocok dipadukan dengan berbagai macam warna lain. Jangan takut bereksperimen dengan kombinasi warna hijab dan baju biru navy, ya!

    (fds/fds)



    Sumber : wolipop.detik.com

  • NASA Pertama Kali Bikin Hijab Khusus untuk Astronaut Nora Al Matrooshi

    Arab Saudi

    NASA mengembangkan hijab khusus untuk astronaut setelah Nora Al Matrooshi lulus mengikuti program pelatihan NASA. Siapa sosok Nora Al Matrooshi?

    Nora Al Matrooshi mencuri atensi publik karena ia menjadi wanita Arab pertama yang lulus dari program Badan Penerbangan dan Antariksa Nasional Amerika Serikat atau NASA. Wanita yang berusia 30 tahun itu menjelaskan, NASA mengembangkan strategi untuk menjaga rambutnya tetap tertutup saat mengenakan setelan dan helm ruang angkasa ikonik, yang dikenal secara resmi sebagai Unit Mobilitas Extravehicular atau EMU.

    “Setelah kamu masuk ke EMU, kamu mengenakan topi (dilengkapi dengan mikrofon dan speaker), yang menutupi rambutmu,” kata Nora Al Matrooshi kepada AFP, dilansir dari France24.


    Foto Nora al-Matrooshi baru saja menjadi wanita Arab pertama yang lulus dari program pelatihan astronot NASA. Sosok Nora al-Matrooshi juga mencuri atensi karena NASA menciptakan hijab khusus untuk astronot berhijab yang akan dikenakan oleh NoraFoto Nora al-Matrooshi baru saja menjadi wanita Arab pertama yang lulus dari program pelatihan astronot NASA. Sosok Nora al-Matrooshi juga mencuri atensi karena NASA menciptakan hijab khusus untuk astronot berhijab yang akan dikenakan oleh Nora. Foto: Dok. Instagram @astronaut_nora.

    Tantangan datang pada saat Nora Al Matrooshi melepas hijab yang biasanya ia pakai, sebelum dia mengenakan helm khusus tersebut. Hal tersebut semakin pelik karena hanya bahan khusus yang dapat dipakai di dalam EMU.

    “Para insinyur pakaian akhirnya menjahit hijab darurat untuk saya, sehingga saya bisa memakainya, masuk ke dalam pakaian, dan kemudian mengenakan topi komunikasi, dan kemudian melepasnya dan rambut saya akan tertutupi. Jadi saya sangat, sangat menghargai mereka melakukan itu untuk saya,” ucap Nora.

    Foto Nora al-Matrooshi baru saja menjadi wanita Arab pertama yang lulus dari program pelatihan astronot NASA. Sosok Nora al-Matrooshi juga mencuri atensi karena NASA menciptakan hijab khusus untuk astronot berhijab yang akan dikenakan oleh NoraFoto Nora al-Matrooshi baru saja menjadi wanita Arab pertama yang lulus dari program pelatihan astronot NASA. Sosok Nora al-Matrooshi juga mencuri atensi karena NASA menciptakan hijab khusus untuk astronot berhijab yang akan dikenakan oleh Nora. Foto: Dok. Instagram @astronaut_nora.

    Nora Al Matrooshi akan siap untuk melangkah ke luar angkasa bersama rekan-rekan astronautnya, dengan pakaian yang sudah dirancang khusus oleh NASA. NASA berencana mengirim Nora ke bulan pada 2026 untuk misi Artemis 3.

    “Saya pikir menjadi astronot itu sulit, terlepas dari apa agama atau apa latar belakang kamu,” jelas Nora.

    Nora Al Matrooshi merupakan insinyur mesin yang pernah bekerja di industri minyak, menjadi inspirasi bagi wanita berhijab lainnya untuk terus menggapai impian.

    “Saya tidak berpikir menjadi seorang Muslim membuatnya lebih sulit. Tetapi menjadi seorang Muslim membuat saya sadar akan kontribusi nenek moyang saya, para cendekiawan dan ilmuwan Muslim yang datang sebelum saya yang sedang mempelajari bintang-bintang. Saya menjadi astronaut hanya membangun warisan dari apa yang mereka mulai ribuan dan ribuan tahun yang lalu,” ungkap Nora.

    Astronaut UEA Mohammad Al Mulla dan Nora Al Matrooshi.Astronaut UEA Mohammad Al Mulla dan Nora Al Matrooshi. Foto: NASA/James Blair.

    Setelah dua tahun kerja keras termasuk berlatih spacewalks, Nora Al Matrooshi bersama rekannya dari Emirat, Mohammad AlMulla dan 10 orang lainnya di kelas pelatihan, sudah memenuhi syarat sebagai astronot. Kelompok itu, yang dikenal sebagai “The Flies,” sekarang memenuhi syarat untuk misi NASA ke Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS), peluncuran Artemis ke Bulan. Dan jika semuanya berjalan dengan baik, mereka bahkan bisa terbang ke Mars.

    “Saya ingin mendorong umat manusia lebih jauh dari sebelumnya. Saya ingin umat manusia kembali ke bulan, dan saya ingin umat manusia melangkah lebih jauh melampaui bulan. Dan saya ingin menjadi bagian dari perjalanan itu,” ujar Nora.

    Nora Al Matrooshi mengunggah berbagai kegiatannya sebagai astronaut melalui Instagram @astronaut_nora. Dia juga aktif dalam misi kemanusiaan terutama menyuarakan untuk membela Palestina.

    Foto Nora al-Matrooshi baru saja menjadi wanita Arab pertama yang lulus dari program pelatihan astronot NASA. Sosok Nora al-Matrooshi juga mencuri atensi karena NASA menciptakan hijab khusus untuk astronot berhijab yang akan dikenakan oleh NoraFoto Nora al-Matrooshi baru saja menjadi wanita Arab pertama yang lulus dari program pelatihan astronot NASA. Sosok Nora al-Matrooshi juga mencuri atensi karena NASA menciptakan hijab khusus untuk astronot berhijab yang akan dikenakan oleh Nora. Foto: Dok. Instagram @astronaut_nora.

    (gaf/eny)



    Sumber : wolipop.detik.com

  • 7 Foto Penampilan Tata Janeeta Pakai Hijab Usai Lebaran, Banjir Pujian

    Penampilan wanita kelahiran 18 September 1982 yang kini berhijab langsung mendapatkan banjir komentar dari warganet. “Masya Allah semoga teteh istiqomah yaaa😍,” ucap pengguna Instagram @ella_armyla. “Masya Allah , idolaku pake hijab cantik nya ga adaaaa obaaaaaaaaaaaat😍,” puji akun @itsmewatylim. “Teteh cantik berhijab wajahnya teduh teh,” timpal akun @mestr_iana. Foto: Dok. Instagram @tatajaneetaofficial.



    Sumber : wolipop.detik.com

  • Zeta Prive Rilis Abaya di Dubai, Koleksi Terinspriasi Keindahan Bulan

    Dubai

    Brand ready to wear Zeta Prive memperkenalkan koleksi terbarunya di Dubai, Arab Saudi. Zeta Privé meluncurkan koleksi dengan tema cahaya rembulan.

    Zeta Privé sebelumnya sudah sukses tampil di New York Fashion Week 2023. Melangkah maju, Zeta Privé ditunjuk oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) sebagai salah satu wakil Indonesia di Wonderful Indonesia Night yang digelar di Raffles Dubai Hotel, 8 Mei 2204.

    Zeta Privé berpartisipasi pada segmen puncak acara Indonesia Fashion Event. Pada event ini, Zeta Prive menghadirkan koleksi busana, Moonlight Abaya Collection, dalam peragaan yang disaksikan oleh para calon pembeli di Dubai.


    zeta priveKoleksi Zeta Prive yang tampil di Dubai. Foto: Dok. @zetaprive.id.

    “Saya sangat senang dan bangga sekali dengan diundangnya kami (Zeta Privé) mewakili Indonesia yang kaya akan warisan budaya dan kreatifitas. Saya yakin sumber daya manusia maupun alamnya memiliki potensi yang luar biasa untuk bersaing di dunia internasional,” kata Trisha Chas, owner sekaligus fashion designer Zeta Privé.

    Para pengunjung Wonderful Indonesia Night dapat menikmati dan menyelami budaya Indonesia dan dihadiri langsung oleh Menparekraf, Sandiaga Uno. Acara ini juga bertujuan memperkenalkan kekayaan fashion dan keberagaman kuliner Indonesia kepada dunia.

    Koleksi Moonlight Abaya yang dirilis Zeta Prive di Dubai terinspirasi dari salah satu ciptaan Tuhan yang keindahannya paling sering dibahas dalam lagu, sajak, dan puisi. Indahnya cahaya rembulan menerangi gelapnya malam merupakan inspirasi yang dituangkan dalam setiap looks pada koleksi ini.

    zeta priveKoleksi Zeta Prive yang tampil di Dubai. Foto: Dok. @zetaprive.id.

    Koleksi khusus luxury abaya ini memakai palet warna yang mencerminkan cahaya rembulan, mulai dari hitam, biru malam, abu-abu, cream hingga kilauan beads yang menyerupai cahaya bulan. Detail koleksi abaya diberi sentuhan khas Indonesia dengan bordir bergaya vignette dengan nuansa batik yang diaplikasikan di berbagai bagian abaya.

    “Koleksi yang kami bawa ke Dubai ini tidak hanya menampilkan kualitas fashion Indonesia namun juga menampilkan seni budaya Indonesia yang kami aplikasikan dalam bentuk vignette bernuansa batik di berbagai bagian outfit Moonlight Abaya Collection. Saya berharap mata dunia dapat lebih terbuka dan kagum terhadap kekayaan budaya kita,” jelas Trisha Chas pada acara Wonderful Indonesia Night.

    zeta priveKoleksi Zeta Prive yang tampil di Dubai. Foto: Dok. @zetaprive.id.

    Sejak tahun 2023, Zeta Privé menunjukkan eksistensinya dengan mengikuti berbagai pergelaran busana kelas dunia dan nasional, mulai dari New York Fashion Week 2023, Indonesia Fashion Week 2023, Jakarta Muslim Fashion Week, Muslim Fashion Festival+, hingga Modest Fashion & Womenpreneurship Summit di Kuala Lumpur, Malaysia.

    Zeta Privé mulai dikenal pecinta fashion dalam menyajikan koleksi busana modest kontemporer namun mewah dengan aplikasi lace. Kamu bisa melihat langsung koleksi Zeta Privé di butik Zeta Scarves Lifestyle yang terletak di Pondok Indah Mall 3, lantai 2 Jakarta Selatan, atau secara online pada website www.zetaprive.com dan Instagram @zetaprive.id.

    (gaf/eny)



    Sumber : wolipop.detik.com