Blog

  • Dulu Mau Jadi Yeezy Campus, Kini Peternakan Kanye West Kembali ke Pemilik Awal

    Dulu Mau Jadi Yeezy Campus, Kini Peternakan Kanye West Kembali ke Pemilik Awal



    Jakarta

    Kanye West tadinya punya peternakan di Wyoming yang disebut Bighorn Mountain Ranch. Peternakan itu kini sudah kembali ke tangan pemilik lama, yakni keluarga Flitner.

    Dilansir dari Cowboy State Daily, Greg dan Pam Flitner membeli properti tersebut dari Kanye West menurut Kantor Panitera Kabupaten Bighorn. Dulunya, properti itu memang punya keluarga Flitner.

    West membeli peternakan seluas 2.716 hektare tersebut dari ayah Greg, David, dan istri David, Paula Flitner, pada 2019. Properti itu semula bakal dibangun Yeezy Campus.


    Namun, ia mulai menjual peternakan itu pada 2021 ketika dirinya dalam proses perceraian dengan Kim Kardashian. Kanye juga menjual sejumlah properti lain miliknya.

    Iklan penjualan properti tersebut beberapa kali muncul dan menghilang di situs jual beli. Hal itu berlangsung selama enam tahun menurut Pam.

    Greg dan istrinya mencoba menyewa kembali tanah itu dari West. Akan tetapi, mereka tidak mendapatkan respons dari pihak West. Mereka pun khawatir orang lain sedang mengincar Bighorn Mountain Ranch.

    “Kami sudah menghubungi beberapa agen real estat berbeda yang mengatakan ada orang yang benar-benar tertarik, tetapi tidak ada yang pernah menghubungi mereka kembali. Lalu mereka menariknya dari pasaran lagi,” katanya.

    Akhirnya keluarga Flitner berhasil membeli peternakan itu kembali. Akta penjualan properti tersebut pun sudah disahkan oleh notaris pada 17 September di Zurich oleh istri West, Bianca Censori, atas nama Kanye West. Bighorn County menerima dokumen tersebut pada 22 September menurut stempel waktu resmi.

    “Awalnya tidak terdaftar secara publik. Sejujurnya, hanya kebetulan kami tahu itu terdaftar, lalu dihapus lagi. Tapi kami tetap menghubungi agen propertinya,” imbuhnya.

    Di samping itu, peternakan tersebut menyimpan sejarah panjang bagi keluarga Flitner. Untungnya, West tidak pernah mengubah properti itu selama enam tahun memilikinya.

    “Dia tidak merobohkan satu pun bangunan. Bangunan-bangunan itu mungkin butuh sedikit perbaikan, tapi semuanya kokoh. Dia tidak masuk dengan buldoser dan merobohkannya,” tutur Pam.

    Pam menyebut kontribusi West yang hanya sedikit di Bighorn Mountain Ranch selama enam tahun ke belakang menjadi misteri bagi para tetangganya. Namun, menurutnya niat awal Kanye di Mountain Ranch adalah sebagai tempat keluarganya bisa pergi dan menjauh dari dunia luar.

    Punya pertanyaan soal rumah, tanah atau properti lain? detikProperti bisa bantu jawabin. Pertanyaan bisa berkaitan dengan hukum, konstruksi, jual beli, pembiayaan, interior, eksterior atau permasalahan rumah lainnya.

    Caranya gampang. Kamu tinggal kirim pertanyaan dengan cara klik link ini

    (dhw/das)



    Sumber : www.detik.com

  • Anker GaNPrime 67W Hadir di Indonesia: Charger Kecil Bertenaga

    Anker GaNPrime 67W Hadir di Indonesia: Charger Kecil Bertenaga


    Jakarta

    Anker resmi merilis GaNPrime 67W di Indonesia. Perangkat adaptor ini dirancang untuk menjawab kebutuhan masyarakat modern yang semakin mobile dan mengandalkan berbagai perangkat digital dalam aktivitas sehari-hari.

    Dengan desain super ringkas, bobot ringan, dan kemampuan pengisian daya hingga 67 watt, Anker GaNPrime 67W menjadi solusi ideal bagi pengguna yang membutuhkan satu charger serbaguna untuk laptop, smartphone, dan tablet sekaligus. Ditenagai teknologi GaN (Gallium Nitride) generasi terbaru, charger ini menawarkan efisiensi tinggi, pengisian cepat, serta suhu kerja yang lebih rendah dibandingkan charger konvensional berbasis silikon.

    “Kami memahami bahwa banyak konsumen Indonesia kini semakin aktif dan sering bepergian. Mereka membutuhkan solusi pengisian daya yang cepat, aman, dan tidak memakan banyak ruang. Anker GaNPrime 67W dirancang untuk menjawab kebutuhan tersebut-kecil dalam ukuran, besar dalam performa,” ujar Sterling Li, Country Director Anker Indonesia.


    Spesifikasi

    Anker GaNPrime 67W hadir dengan desain minimalis dan modern yang 51% lebih kecil dibandingkan adaptor 67W bawaan MacBook. Bentuknya yang ramping membuatnya mudah diselipkan ke dalam tas kerja, ransel, atau pouch traveling tanpa memakan banyak ruang. Meski ukurannya mini, performanya tak bisa diremehkan.

    Teknologi GaN generasi terbaru yang digunakan memungkinkan penghantaran daya yang lebih efisien dengan panas yang jauh lebih rendah. Dengan begitu, pengguna bisa menikmati kecepatan pengisian tinggi tanpa khawatir soal stabilitas atau keamanan.

    Anker Ganprime 67WAnker Ganprime 67W Foto: Anker

    Salah satu keunggulan utama Anker GaNPrime 67W adalah fleksibilitasnya. Perangkat ini dilengkapi dengan dua port USB-C dan satu port USB-A, memungkinkan pengguna mengisi hingga tiga perangkat sekaligus.
    Ketika hanya satu port digunakan, GaNPrime 67W dapat menyalurkan daya penuh 67W, cukup untuk mengisi MacBook Air M2 dari 0% ke 50% dalam waktu sekitar 30 menit. Sementara ketika dua port digunakan bersamaan, daya total tetap tinggi hingga 65W, ideal untuk mengisi laptop dan ponsel secara bersamaan tanpa mengorbankan kecepatan.

    Dengan konfigurasi multiport ini, pengguna tidak perlu lagi membawa beberapa adaptor terpisah saat bepergian. Cukup satu charger untuk semua kebutuhan pengisian, baik di rumah, kantor, maupun saat perjalanan lintas kota dan luar negeri.

    Selain mengedepankan kecepatan dan efisiensi, Anker juga menempatkan keamanan pengguna sebagai prioritas utama. GaNPrime 67W dibekali sistem perlindungan ActiveShield 2.0, teknologi eksklusif dari Anker yang mampu memantau suhu dan kinerja daya hingga 3 juta kali per hari.

    Fitur ini memastikan proses pengisian tetap stabil dan aman, sekaligus mencegah risiko panas berlebih, korsleting, atau kerusakan pada perangkat yang terhubung.

    “Kami selalu menekankan pentingnya keamanan dalam setiap produk Anker. ActiveShield™ 2.0 adalah lapisan perlindungan ekstra yang memberikan ketenangan bagi pengguna, bahkan ketika mengisi daya beberapa perangkat sekaligus,” tambah Sterling Li.

    Anker Ganprime 67WAnker Ganprime 67W Foto: Anker

    Harga dan Ketersediaan

    Anker GaNPrime 67W kini sudah tersedia di official store Anker Indonesia di berbagai platform e-commerce populer seperti Tokopedia, Shopee, Lazada, dan TikTok Shop, serta di jaringan distributor resmi di seluruh Indonesia. Harganya Rp 749.000.

    (afr/rns)



    Sumber : inet.detik.com

  • Sony Sebut Pembelaan Tencent Soal Tuduhan Plagiarisme Horizon Omong Kosong

    Sony Sebut Pembelaan Tencent Soal Tuduhan Plagiarisme Horizon Omong Kosong


    Jakarta

    Sony PlayStation menanggapi pembelaan Tencent terkait tuduhan game Light of Motiram yang dinilai menjiplak Horizon. Mereka bilang itu omong kosong.

    Berdasarkan dokumen terbaru, Sony tidak terima dengan klaim Tencent yang mengnggap kasus ini belum matang, hanya karena perilisan Light of Motiram ditunda hingga 2027. Menurutnya hal tersebut tidak berdasar.

    “Ini omong kosong. Kerusakan sudah terjadi dan masih berlanjut,” tulis Sony, dilansir dari The Game Post, Minggu (19/10/2025).


    Sony mendesak pengadilan untuk menolak upaya ‘omong kosong’ Tencent untuk membatalkan kasus tersebut. Mereka mengatakan Tencent ‘bermain tipu daya’ dengan banyak anak perusahaannya, untuk melindungi diri dari tanggung jawab hukum.

    Sony bersikeras bahwa kerugian telah terjadi. Tindakan menjiplak yang dituduhkan kepada Tencent menyasar berbagai aspek, mulai dari video promosi, tangkapan layar, dan materi pemasaran game yang dirilis secara global dan tetap terlihat di seluruh platform gaming di Amerika Serikat, di antaranya Steam, Epic Games Store, YouTube, dan Discord.

    Meskipun gamer telah mengetahui bahwa Light of Motiram adalah tiruan, dan mereka sudah mengutarakan kemarahannya di internet, tapi Tencent tetap teguh pada pendiriannya. Raksasa teknologi asal China ini masih terus mempromosikan game yang melanggar hak cipta tersebut, dan menolak bertanggung jawab atas tindakannya.

    Gugatan Sony ini mengulangi klaim sebelumnya bahwa Light of Motiram menggunakan tampilan, suara, karakter, dan narasi seperti di game Horizon. Dikatakan juga bahwa Tencent bahkan sampai mempekerjakan seorang komposer, yang pernah ikut serta dalam proyek pengembangan Horizon Forbidden West, untuk menciptakan kembali nada musik serupa.

    Seperti yang diberitakan sebelumnya, Tencent menyatakan kalau tindakan Sony melampaui batas. Menurutnya, Sony tidak benar-benar berusaha melindungi karyanya, dalam konteks ini seri Horizon. Tencent menyampaikan, Sony mencoba memonopoli konvensi genre open world yang sudah digunakan puluhan game lain selama bertahun-tahun.

    Tencent telah mengajukan mosi untuk membatalkan gugatan itu. Beberapa alasan yang menyertainya berhubungan dengan kurangnya yurisdiksi, kegagalan untuk menyatakan klaim, dan fakta bahwa Light of Motiram (game yang dituduh jiplak Horizon) belum rilis. Jadi maksudnya, Sony menuduh game yang belum diketahui bagaimana gameplay yang akan ditawarkan nantinya.

    Menurut Tencent, elemen-elemen yang disisipkan ke dalam Horizon tidak seunik yang diklaim Sony. Mereka menegaskan bahwa ini merupakan konsep umum yang digunakan dan dapat ditemukan di lusinan game lain, namun Sony dinilai serakah ingin menguasai sendirian.

    (hps/rns)



    Sumber : inet.detik.com

  • Heboh Warga vs Pengembang! Akses Jalan Balboa Ciputat Jadi Sumber Konflik Panas

    Heboh Warga vs Pengembang! Akses Jalan Balboa Ciputat Jadi Sumber Konflik Panas



    Jakarta

    Sebuah pengembang perumahan tengah menghadapi konflik dengan warga setempat. Sebab, pihak pengembang membuat pintu masuk kompleks melalui akses jalan dari perumahan warga dan membangun jembatan tanpa izin.

    Perselisihan ini melibatkan pihak Balboa Estate (PT Kawan Properti Sejahtera) dengan warga Perumahan Pondok Hijau, Pisangan, Ciputat Timur. Usut punya usut, masalah ini telah berlangsung sejak dua tahun terakhir.

    Semua berawal dari pihak Balboa Estate yang membangun perumahan sebanyak 81 unit di Kelurahan Cipayung, Kecamatan Ciputat Timur, Tangerang Selatan. Pembangunan rumah awalnya berjalan normal sampai terdapat satu masalah, yakni akses keluar masuk kompleks.


    Semula pihak Balboa Estate akan menggunakan akses masuk dari Jalan Masjid Arriyadh, Kelurahan Cipayung, Ciputat. Jalan tersebut langsung terhubung dengan Jalan Dewi Sartika yang merupakan jalan raya penghubung Jakarta dan Tangerang Selatan.

    Namun, lebar Jalan Masjid Arriyadh dinilai terlalu sempit karena lebarnya kurang dari 3 meter. Hal tersebut membuat pihak Balboa akhirnya mencari akses lain untuk pintu masuk ke dalam perumahan.

    Lalu dipilih Jalan Duta Darma, yang mana jalan tersebut masuk ke dalam Perumahan Pondok Hijau, Kelurahan Pisangan, Ciputat. Jalan tersebut dipilih karena dianggap lebih lebar dan layak digunakan sebagai akses pintu masuk.

    Namun, masalah muncul ketika warga Pondok Hijau mengetahui rencana pihak Balboa untuk menggunakan jalan di perumahan mereka sebagai akses masuk. Soalnya, pihak Balboa Estate tidak melakukan izin terlebih dahulu dengan warga setempat. Hal tersebut yang memicu terjadinya konflik antara warga dan pihak pengembang perumahan.

    Masalah semakin rumit ketika pihak Balboa membangun jembatan. Sebagai informasi, terdapat kali kecil yang memisahkan antara Pondok Hijau dan Balboa Estate. Kali tersebut juga menjadi pembatas antara Kelurahan Cipayung dan Kelurahan Pisangan.

    Jembatan itu dibangun agar kompleks Balboa Estate bisa terhubung dengan Jalan Duta Darma. Agar bisa tersambung, pihak Balboa harus membeli satu unit rumah di Pondok Hijau untuk diratakan dengan tanah, sehingga bisa digunakan sebagai akses masuk.

    Namun, pembangunan jembatan tersebut juga mendapat protes karena dinilai mengganggu kenyamanan warga. Di sisi lain, pembangunan jembatan dinilai telah merusak lingkungan sekitar yang berimbas kepada komplek Perumahan Pondok Hijau.

    Salah satu warga Pondok Hijau, Moch Aminullah mengatakan pembangunan jembatan serta pintu masuk Balboa Estate tidak melalui izin terlebih dahulu dengan warga Pondok Hijau. Kondisi itu yang menimbulkan konflik antara masyarakat dengan pihak pengembang.

    “Jadi saya minta permohonan tapi baru dikasih surat keterangan. Mungkin surat keterangan itu bisa dipakai, tapi kan intinya kalau sudah dapat izin dari warga. Tapi tidak pernah ada izin kepada warga Pondok Hijau dan sudah pernah ditolak beberapa kali dalam pertemuan yang dimediasi oleh lurah,” kata Aminullah saat diwawancara detikcom, Kamis (16/10/2025).

    Pria yang kerap disapa JQ itu kemudian membentuk Tim 9 Warga Pondok Hijau dan ia menjabat sebagai ketua. Dibentuknya tim ini berfungsi untuk menangani masalah warga di RW 9 Pondok Hijau dengan pihak pengembang Balboa Estate.

    Dalam penyelidikannya bersama anggota Tim 9, JQ menemukan ada beberapa kejanggalan terutama soal surat perizinan. JQ berujar kalau pihak Balboa Estate tidak memiliki izin untuk membangun jembatan dan membuka akses pintu masuk melalui Jalan Duta Darma di Pondok Hijau.

    “Kalau enggak kasih tahu ke warga sekarang, datang ke kami dan tunjukkan izin dari Balboa (untuk bangun jembatan), ini sudah dapat rekomendasi. Tapi ini rekomendasi bangun jembatan saja tidak ada,” ujarnya.

    Permasalahan antara warga Pondok Hijau dengan Balboa Estate telah berlangsung selama dua tahun terakhir. Pihak Lurah Pisangan bersama Polsek dan Polres telah beberapa kali melakukan mediasi antara warga dengan pihak pengembang, tapi semua berujung buntu.

    Protes warga Pondok Hijau ditunjukkan lewat spanduk-spanduk yang dibentangkan di sepanjang Jalan Duta Darma. Dari pantauan tim detikProperti di lokasi, Kamis (16/7/2025), ada tiga buah spanduk yang dipasang di jalan tersebut yang bertuliskan “Warga Perumahan Pondok Hijau MENOLAK Penggunaan Jalan Komplek Sebagai Akses Masuk BALBOA Estate”.

    Kondisi akses jalan dan jembatan menuju Balboa Estate yang diprotes warga Pondok HIjau, Ciputat, Tangerang Selatan.Kondisi akses jalan yang diprotes warga Pondok Hijau, Ciputat, Tangerang Selatan. Foto: Ilham Satria Fikriansyah/detikcom

    Terbaru, warga Pondok Hijau telah bertemu dengan Komisi IV DPRD Kota Tangerang Selatan untuk melakukan Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Tangerang Selatan pada Senin (13/10/2025). Rapat tersebut digunakan warga untuk menyampaikan masalah yang dihadapi dengan Balboa Estate.

    Usai melakukan RPD dengan warga, anggota Komisi IV DPRD Tangsel langsung melakukan sidak ke lokasi Balboa Estate, terutama ke akses pintu masuk yang menjadi perdebatan oleh warga. Dalam sidak tersebut juga hadir Satpol PP Tangsel bersama pihak kepolisian.

    Meski sudah melakukan sidak bersama anggota Komisi IV DPRD Tangsel, JQ mengaku kurang puas. Sebab, ia berharap pihak berwenang langsung menindak tegas pihak Balboa Estate karena telah melakukan pelanggaran, seperti dengan melakukan penyegelan.

    “Padahal mereka sudah pegang kertas segel, sudah datang ke sini. Cuma apa gunanya datang? Kan kita ingin dia datang ke sini langsung ambil keputusan,” imbuh JQ.

    Ditemui secara terpisah, Manager Operasional Balboa Estate Yohanes Setiawan membantah tudingan tidak melakukan izin ke warga Pondok Hijau terkait pembangunan jembatan dan memakai akses jalan. Ia menyebut telah melakukan mediasi dengan warga sebanyak sembilan kali sejak 2023, tapi hasilnya buntu.

    “Dari 2023, lalu kita baru dapat izin itu tuh Mei. Sebelum izinnya keluar saya kan ngobrol dulu dengan warga, menjalin koneksi dulu sama warga di situ,” kata Yohanes saat ditemui di Balboa Estate Ciputat, Jumat (17/10/2025).

    Yohanes berujar bahwa tidak ada pelanggaran yang dilakukan dalam membangun jembatan untuk akses masuk ke perumahan Balboa Estate. Menurutnya, jika dinas terkait sudah mengeluarkan izin artinya sudah diperbolehkan.

    “Kayak gini loh, tidak ada pelarangan di mana saya dilarang membangun jembatan menghubungkan kedua tanah saya. Kalau ada mana pasalnya sini kasih lihat saya. Artinya kalau dinas sudah keluarin izin artinya kan boleh,” papar Yohanes.

    Akan Dilakukan Musyawarah Lagi Antara Balboa Estate dan Pondok Hijau

    Lurah Pisangan Martyasto Adhi mengatakan hasil tinjauan lapangan terakhir oleh Dinas Penanaman Modal dan Layanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) akan melakukan pemanggilan terhadap pengembang Balboa Estate dan warga Pondok Hijau. Pemanggilan ini untuk menyelesaikan masalah terkait akses masuk dan jembatan yang dibangun Balboa Estate.

    “Hasil tinjau lapangan terakhir DPMPTSP akan melakukan pemanggilan terhadap pengembang dan warga,” kata Tyas dalam pesan singkat kepada detikcom, Kamis (16/10/2025).

    Usai RDP bersama DPRD Tangsel, Tyas mengatakan untuk saat ini pembangunan jembatan di Balboa Estate diberhentikan untuk sementara waktu. Setelah itu, akan dilakukan mediasi kembali untuk menyelesaikan permasalahan antara Balboa dengan warga Pondok Hijau.

    “Insya Allah ada (mediasi kembali). Dari hasil pertemuan terakhir, untuk wilayah Cipayung berlanjut dan untuk wilayah Pisangan berhenti terlebih dahulu,” tulisnya.

    (ilf/ilf)



    Sumber : www.detik.com

  • Stop Jiplak Anime dan Manga!

    Stop Jiplak Anime dan Manga!

    Jakarta

    Pemerintah Jepang secara resmi memperingatkan OpenAI untuk menghentikan praktik pelanggaran hak cipta terhadap karya kreatif asal Negeri Sakura, termasuk anime dan manga. Langkah tegas ini diambil setelah peluncuran alat pembuat video AI terbaru, Sora 2, yang memicu kehebohan karena mampu meniru karakter-karakter ikonik dari industri hiburan Jepang.

    Sora 2 Picu Badai Hak Cipta

    Sora 2 merupakan versi lanjutan dari model generatif video milik OpenAI yang diluncurkan pada 1 Oktober 2025. Berbeda dengan versi sebelumnya yang hanya menghasilkan gambar statis, Sora 2 bisa menciptakan video resolusi 1080p berdurasi hingga 20 detik lengkap dengan suara. Tak lama setelah rilis, internet pun dibanjiri video yang menampilkan karakter seperti Pikachu, Mario, Luffy dari One Piece, hingga tokoh Demon Slayer.

    Banyak di antaranya tampil dengan kualitas visual sangat mirip dengan karya aslinya, membuat penggemar dan kreator Jepang geram. “Kualitasnya hampir tak bisa dibedakan dari versi asli. Ini bukan sekadar inspirasi, tapi reproduksi langsung,” ujar salah satu animator independen di forum Reddit Jepang.


    Menanggapi situasi tersebut, Menteri yang bertanggung jawab atas Strategi Kecerdasan Buatan dan Hak Kekayaan Intelektual Jepang, Minoru Kiuchi, mengonfirmasi bahwa Kantor Kabinet Jepang telah mengirimkan permintaan resmi kepada OpenAI. Isi surat tersebut tegas: OpenAI diminta menghentikan pembuatan dan penyebaran konten video yang meniru karakter berhak cipta dari anime dan manga Jepang.

    “Warisan budaya kreatif Jepang adalah aset tak ternilai. Kami tidak akan tinggal diam jika teknologi AI digunakan untuk menyalin karya tersebut tanpa izin,” tegas Kiuchi dalam pernyataannya yang dikutip dari IGN Japan.

    Ancaman Hukum dan Investigasi

    Pemerintah Jepang kini mempertimbangkan untuk menggunakan Pasal 16 Undang-Undang Promosi AI, yang baru disahkan pada 1 September 2025. Pasal tersebut memberi kewenangan kepada pemerintah untuk meminta penjelasan detail dari pengembang AI yang diduga melanggar hukum, termasuk cara kerja sistem, metode penyaringan konten, hingga mekanisme penghapusan karya yang melanggar hak cipta.

    “Jika tidak ada perbaikan, pemerintah dapat melakukan investigasi penuh terhadap OpenAI,” ujar Akihisa Shiozaki, Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Liberal (LDP). Ia bahkan menuding ada ketimpangan dalam sistem Sora 2: AI tersebut bisa dengan mudah membuat karakter Jepang seperti Naruto atau Totoro, tapi menolak memproses karakter milik perusahaan Amerika seperti Mickey Mouse atau Superman.

    Hingga artikel ini ditulis, OpenAI belum memberikan tanggapan resmi atas peringatan keras dari pemerintah Jepang. Namun, pengamat industri menyebut kasus ini bisa menjadi preseden global untuk perlindungan hak cipta di era AI.

    “Kasus ini menunjukkan bahwa dunia sedang mencari keseimbangan baru antara inovasi AI dan perlindungan karya manusia,” kata analis teknologi AI Asia-Pacific, Hiroshi Yamamoto.

    Meski tegas soal pelanggaran, Jepang tetap berambisi menjadi negara paling ramah AI di dunia. Undang-Undang Promosi AI yang baru menekankan kolaborasi antara pemerintah dan industri, bukan sekadar sanksi. Namun, pemerintah juga menegaskan siap mengambil langkah terbuka terhadap perusahaan yang dianggap tidak kooperatif.

    (afr/rns)



    Sumber : inet.detik.com

  • Rumah di Gunung Kidul Masih Ada yang Harga Rp 160 Juta-an, Ini Daftarnya

    Rumah di Gunung Kidul Masih Ada yang Harga Rp 160 Juta-an, Ini Daftarnya

    Jakarta
    Lagi cari rumah di Gunung Kidul, Yogyakarta? Bisa banget cek informasi berikut ini. Di sana masih ada lho rumah yang harganya Rp 160 juta-an.

    Dilansir dari situs Sistem Informasi Kumpulan Pengembang (SiKumbang), Minggu (19/10/2025), berikut ini daftar rumahnya.

    Puri Adem Ayem 3

    SiKumbang
    Foto: via SiKumbang

    Perumahan ini dibangun oleh Dhaksinarga Karya Prima. Dalam situs SiKumbang, perusahaan tersebut tercatat sebagai anggota Asosiasi Pengembang Perumahan dan Permukiman Seluruh Indonesia (Apersi).

    Harga rumah yang ditawarkan Rp 162 juta dengan luas bangunan 36 meter persegi dan luas lahan 79 meter persegi. Rumah ini dilengkapi dengan 2 kamar tidur dan 1 kamar mandi.

    Bangunan rumahnya pakai atap genteng beton dan rangka baja ringan. Dinding rumahnya pakai hebel atau bata ringan. Bagian lantainya pakai keramik dan fondasi tapak beton gunung atau cadas.

    New Bintang Pratama Regency

    SiKumbang
    Foto: via SiKumbang

    Perumahan ini dibangun oleh Artharani Bintang Sejahtera. Dalam situs SiKumbang, perusahaan tersebut tercatat sebagai anggota Realestat Indonesia (REI).

    Harga rumah yang ditawarkan Rp 162 juta dengan luas bangunan 34 meter persegi dan luas lahan 60 meter persegi. Rumah ini dilengkapi dengan 2 kamar tidur dan 1 kamar mandi.

    Bangunan rumah ini menggunakan atap genteng beton dan rangka baja ringan. Dindingnya pakai bata ringan yang sudah diplester dan diaci. Lantainya pakai keramik 40×40 dan fondasi batu belah.

    Ndalem Bumi Sentanu 3

    SiKumbang
    Foto: via SiKumbang

    Perumahan ini dibangun oleh Aji Bumi Sentanu yang tergabung dalam Asosiasi Pengembang Perumahan dan Permukiman Seluruh Indonesia (Apersi).

    Harga rumah yang ditawarkan Rp 166 juta dengan luas bangunan 36 meter persegi dan luas lahan 60 meter persegi. Rumah ini dilengkapi dengan 2 kamar tidur dan 1 kamar mandi.

    Bangunan rumah menggunakan atap genteng beton dan rangka baja ringan. Dindingnya pakai hebel yang sudah diplester, diaci dan dicat. Bagian lantainya pakai keramik dan fondasinya pakai batu kali.

    Agnimaya Antasena

    SiKumbang
    Foto: via SiKumbang

    Perumahan ini dibangun oleh Karya Anak Timur. Dalam situs SiKumbang, perusahaan tersebut tercatat sebagai anggota Asosiasi Pengembang Perumahan dan Permukiman Seluruh Indonesia (Apersi).

    Harga rumahnya yaitu Rp 166 juta dengan luas bangunan 30 meter persegi dan luas lahan 66 meter persegi. Rumah ini dilengkapi dengan 2 kamar tidur dan 1 kamar mandi.

    Bangunan rumah ini menggunakan atap genteng beton dan rangka baja ringan. Dindingnya pakai ringan dan double. Lantainya pakai keramik 40×40 dan fondasi batu cadas.

    Perumahan Amalia Regency

    SiKumbang
    Foto: via SiKumbang

    Perumahan ini dibangun oleh Sudibyo Timbul Sukses yang tercatat sebagai anggota Asosiasi Pengembang Perumahan dan Permukiman Seluruh Indonesia (Apersi).

    Harga rumah yang ditawarkan yaitu Rp 162 juta dengan luas bangunan 32 meter persegi dan luas lahan 60 meter persegi. Rumah ini dilengkapi dengan 2 kamar tidur dan 1 kamar mandi.

    Bangunan rumah itu menggunakan rangka baja ringan dan atap genteng beton. Bagian dindingnya pakai hebel yang sudah diaci dan diaci. Lalu pada bagian lantainya pakai keramik 40×40 dan fondasi batu belah.

    Itulah deretan rumah yang harganya Rp 160 juta-an di Gunung Kidul, Yogyakarta.

    Halaman 2 dari 6

    (abr/das)




    Sumber : www.detik.com

  • Main Makin Seru! Begini Cara Top Up Diamond Free Fire Lewat DANA

    Main Makin Seru! Begini Cara Top Up Diamond Free Fire Lewat DANA


    Jakarta

    Dalam dunia Free Fire, meraih ‘Booyah!’ bukan cuma soal refleks cepat atau kemampuan menembak yang akurat. Strategi, kejelian membaca situasi, dan kelengkapan item menjadi faktor penting untuk mendominasi medan tempur.

    Selain itu, semakin lengkap dan upgrade senjata serta skin yang kamu punya, semakin besar pula peluangmu jadi pemain yang ditakuti lawan. Oleh karenanya, pemain perlu menggunakan item dan skin yang lebih mumpuni.

    Skin dan item tersebut bisa kamu dapatkan dengan membeli menggunakan diamond di Free Fire. Kabar baiknya, sekarang kamu nggak perlu repot keluar rumah atau cari voucher ke minimarket.


    Cukup buka aplikasi DANA, semua bisa dilakukan dalam hitungan detik. Sebagai official payment partner berbagai game populer, termasuk Free Fire, DANA menghadirkan cara top up yang lebih cepat, aman, dan hemat biaya.

    Berikut langkah top up diamond Free Fire lewat aplikasi DANA:

    1. Buka aplikasi DANA, lalu tap Lihat Semua di beranda.

    2. Pilih DANA Games, kemudian tap Free Fire.

    3. Masukkan User ID Free Fire kamu.

    4. Pilih nominal diamonds yang ingin dibeli.

    5. Tap Buy Now, konfirmasi pembayaran, dan diamond langsung masuk ke akunmu!

    Atau kamu juga bisa top up lewat situs dana.id/games:

    1. Kunjungi dana.id/games.

    2. Pilih Free Fire.

    3. Masukkan User ID Free Fire kamu, lalu pilih nominal diamonds yang mau kamu beli.

    4. Tap Buy Now, konfirmasi pembayaran, dan selesai!

    Biar transaksi makin lancar dan hemat, perhatikan juga tips berikut:

    • Pastikan Saldo DANA cukup untuk bertransaksi, atau pastikan juga kamu sudah menyimpan kartu bankmu di DANA atau bisa menggunakan metode pembayaran lain yang tersedia.

    • Selalu perhatikan promo Free Fire di DANA. Manfaatkan promonya agar kamu bisa top up Free Fire dengan lebih hemat. Kamu bisa cek promo di aplikasi DANA atau di web resmi DANA.

    • Selalu pastikan keamanan transaksimu. Jangan pernah bagikan PIN atau informasi sensitif lainnya kepada siapa pun.

    Dengan DANA, top up diamond Free Fire jadi lebih cepat, aman, dan tanpa ribet. Jadi, sebelum lawanmu upgrade skin duluan, pastikan kamu yang paling siap turun ke medan perang dan teriak: ‘Booyah!’.

    Yuk, transaksi pakai DANA!

    (prf/ega)



    Sumber : inet.detik.com

  • Cara Dapat Bantuan Arsitek Gratis di Jakarta Khusus Bergaji UMR, Cek Syaratnya!

    Cara Dapat Bantuan Arsitek Gratis di Jakarta Khusus Bergaji UMR, Cek Syaratnya!



    Jakarta

    Pembangunan rumah harus melibatkan tenaga profesional, bukan hanya kontraktor dan tukang bangunan, tapi juga arsitek. Namun, masih banyak masyarakat yang tidak melibatkan arsitek karena keterbatasan dana.

    Padahal arsitek adalah nahkoda sekaligus sosok penting dalam pembangunan untuk memastikan keamanan, keindahan, dan kenyamanan rumah.

    Apabila detikers ada yang hendak membangun rumah di Jakarta dan belum memiliki dana untuk bekerjasama dengan arsitek, Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) Jakarta membuka kesempatan untuk berkonsultasi secara gratis mengenai pembangunan rumah, terutama soal desain.


    Ketua IAI Jakarta Teguh Aryanto mengungkapkan nama layanan ini adalah Lembaga Bantuan Arsitektur (LBA) yang konsepnya mirip dengan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) yang umumnya dilakukan oleh pengacara.

    Konsultasi tersebut dibuka di Jakarta Architecture Festival (JAF) 2025 yang berlangsung pada 16-26 Oktober di Blok M Hub.

    Layanan tersebut akan membantu masyarakat Jakarta, terutama masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) mulai dari konsultasi desain hingga proses persiapan untuk mendapatkan Persetujuan Bangunan Gedung (PBG). Semua proses tersebut akan dibantu oleh arsitek berpengalaman dan profesional tanpa ada pungutan biaya.

    “Kita akan membuka open participant dan saya rasa anggotanya 10-20 arsitek bisa kami kumpulkan, tetapi tidak menutup kemungkinan juga bisa lebih kalau memang banyak yang kita harus bantu. Karena kami sendiri di Jakarta itu memiliki arsitek kurang lebih 1.500 arsitek,” kata Teguh saat dihubungi detikcom, pada Sabtu (18/10/2025).

    Lantas bagaimana cara mendaftarkan diri untuk mendapatkan LBA secara gratis ini? Berikut detikcom rangkum.

    Syarat Masyarakat yang Bisa Mendapat Lembaga Bantuan Arsitektur

    1. Warga Jakarta dan memiliki tanah di Jakarta

    2. Masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) dan dapat dibuktikan

    3. Ingin membangun rumah atau membangun ulang

    4. Status tanah milik sendiri dan memiliki sertifikat tanah

    5. Luas tanah maksimal 45 meter persegi.

    Langkah Pendaftaran Hingga Mendapatkan Lembaga Bantuan Arsitektur

    1. Datang ke meja konsultasi di Jakarta Architecture Festival (JAF) 2025. Setelah 26 Oktober 2025 atau JAF 2025 selesai, masyarakat bisa menghubungi hotline 0852 3579 1142 (Layanan hotline aktif mulai 27 Oktober 2025).

    2. Masyarakat yang memenuhi syarat awal akan diminta untuk mengirimkan berkas yang sudah diminta

    3. Tim LBA akan mengecek dan menyeleksi berkas yang sudah diserahkan

    4. Menghubungi pemilik rumah yang pengajuannya disetujui

    5. Melakukan pertemuan untuk membahas pembangunan rumah. Tim LBA akan membantu dalam desain, menyarankan material yang tepat, dan detail-detail lainnya

    6. Apabila PBG telah terbit, proses bantuan dari LBA dinyatakan telah selesai. Pemilik rumah bisa melanjutkan pembangunan rumahnya.

    Teguh menyampaikan untuk saat ini pihak LBA baru bisa memberikan bantuan jasa gratis. Sementara untuk bantuan biaya pembangunan belum memungkinkan. Sebagai gantinya, tim LBA akan menyarankan material bangunan yang terjangkau dan bagus agar total pembangunan rumah tidak begitu mahal.

    “Kita saat ini memang belum bisa membantu pendanaan. Tetapi saat ini kami bisa arahkan biaya material yang cukup affordable, namun dengan kualitas yang cukup baik. Mungkin ke depannya, kita bisa bekerjasama dengan pihak lain, dengan CSR, pihak lain yang bisa mungkin mau membantu apa namanya, membantu program ini ya,” jelasnya.

    (aqi/aqi)



    Sumber : www.detik.com

  • Jadwal MPL ID S16 Week 9 Hari Ini: RRQ Hoshi Vs Navi

    Jadwal MPL ID S16 Week 9 Hari Ini: RRQ Hoshi Vs Navi

    Jakarta

    Babak reguler season MPL ID S16 memasuki hari terakhirnya. Para penggemar bisa menyaksikan tiga laga seru, dan salah satunya menjadi penentu siapa tim terakhir yang lolos ke playoff.

    Pertandingannya diselenggarakan di XO Hall-MPL Arena, Jakarta Barat, Jakarta, mulai dari siang sampai malam hari. Keseruan babak reguler season ini, akan ditutup oleh duel maut antara RRQ Hoshi vs Navi.

    Pemenang dari pertarungan tersebut akan menjadi tim keenam yang melaju ke babak selanjutnya. Jadi, tim yang kalah dipastikan tereliminasi dari kompetisi.


    Aturan main yang ditetapkan masih sama, yakni best of 3 (Bo3). Apabila ingin dinyatakan sebagai pemenangnya, salah satu dari mereka harus memenangkan pertandingan dengan skor akhir 2-0 atau 2-1.

    Namun selain RRQ Hoshi dan Navi, masih ada dua pertempuran epik lainnya yang layak untuk disaksikan. Informasi jelasnya bisa simak penjelasan berikut ini ya.

    Jadwal MPL ID S16 Hari Ini

    Jadi total ada enam tim yang akan bermain hari ini, Minggu, 19 Oktober 2025. Selain RRQ dan Navi, empat tim lainnya ialah Dewa United Esports, Evos, Alter Ego Esports, dan Bigetron by Vitality.

    Kendati demikian, dua pertandingan lainnya tidak mempengaruhi hasil tim yang lolos ke playoff. Hal ini mengingat, empat tim yang sudah disebutkan tadi telah dinyatakan lolos ke playoff.

    Jadi hanya laga terakhir antara RRQ Hoshi vs Navi yang menjadi penentu. Lantas siapa tim keenam yang akan mengamankan slot terakhir menuju playoff? Berikut jadwal MPL ID S16, sebagaimana dihimpun dari id-mpl, Minggu (19/10/2025).

    • Dewa United Esports vs Evos – 14.15 WIB
    • Alter Ego Esports vs Bigetron by Vitality – 17.15 WIB
    • RRQ Hoshi vs Navi – 20.15 WIB

    Klasemen MPL ID S16

    Dari hasil pertandingan kemarin (18/10), RRQ Hoshi semakin terancam tidak lolos playoff. Mereka harus mengakui kehebatan Team Liquid ID, setelah kalah 0-2. Alhasil tim dengan julukan Raja dari Segala Raja ini masih di peringkat ketujuh, berada di bawah Navi yang menempati posisi keenam.

    Sedangkan untuk sang pemuncak klasemen masih diisi oleh Onic, urutan keduanya ada Bigetron by Vitality, ketiga Alter Ego Esports, keempat Evos, kelima Dewa United Esports, kedelapan Geek Fam, dan kesembilan Team Liquid ID.

    (hps/rns)



    Sumber : inet.detik.com

  • Ramai Protes Jembatan Balboa Estate Ciputat, Warga Sebut Banjir Makin Parah

    Ramai Protes Jembatan Balboa Estate Ciputat, Warga Sebut Banjir Makin Parah



    Jakarta

    Warga di Perumahan Pondok Hijau, Ciputat, Tangerang Selatan memprotes pembangunan jembatan yang dilakukan oleh pengembang perumahan Balboa Estate. Sebab, pembangunan jembatan itu dinilai telah merusak lingkungan dan berdampak buruk bagi warga sekitar.

    Pembangunan jembatan oleh Balboa Estate digunakan untuk menghubungkan akses pintu masuk dengan kompleks perumahan. Jembatan tersebut melintasi kali kecil yang lebarnya kurang lebih 5 meter.

    Meski jembatan sangat pendek, tetapi warga Pondok Hijau tetap menolak pembangunan jembatan yang dilakukan oleh pihak pengembang Balboa Estate. Sebab, pembangunan ini telah berdampak terhadap lingkungan di sekitar Perumahan Pondok Hijau.


    Salah satu warga yang memprotes pembangunan jembatan tersebut adalah Moch Aminullah. Ia mengatakan pembangunan jembatan itu telah menyebabkan banjir di lingkungan Perumahan Pondok Hijau. Bahkan, banjir tersebut telah menggenangi sejumlah RT yang berada di RW 9, Kelurahan Pisangan, Kecamatan Ciputat Timur, Tangerang Selatan.

    “Masalah banjir ini bukan berimbas ke RT 08 saja, tapi RT lain juga pernah kena imbas. Di RT 01 pernah, terus RT 07, lalu RT 06 dan RT 09 juga kena banjir. Total 650 kepala keluarga terdampak,” kata Aminullah atau kerap disapa JQ kepada detikcom, Kamis (16/10/2025).

    JQ juga mempermasalahkan pihak Balboa Estate yang membangun tembok pembatas perumahan di atas bantaran kali. Ia menuturkan beberapa bulan lalu pagar tersebut roboh dan menyebabkan aliran air jadi tersumbat. Kondisi itu menyebabkan air kali meluap dan membanjiri perumahan warga.

    “Ini yang masalah lagi, bikin pagar di atas bantaran kali. Harusnya itu mundur sekitar 1,5 sampai 2 meter. Akhirnya tembok yang pertama kali dibangun roboh dan kena warga, masuk juga ke kali,” paparnya.

    Menurut JQ, pembangunan jembatan tersebut juga menyebabkan kali menjadi dangkal dan lebarnya sempit. Kondisi ini dapat memengaruhi aliran air terutama saat hujan deras, sehingga kali jadi cepat meluap dan bisa membanjiri Perumahan Pondok Hijau.

    Dari pantauan tim detikProperti di lokasi, Jumat (17/10/2025), terlihat tembok pembatas rumah sudah kembali dibangun pasca roboh akibat longsor beberapa waktu lalu. Kondisi bantaran kali terbilang cukup aman walau dibangun tembok pembatas yang tingginya sekitar 2,5 meter.

    Tepat di seberang kali terdapat rumah-rumah warga di Pondok Hijau. Dari pengamatan tim detikProperti, tinggi tanah di kompleks Balboa Estate memang sedikit lebih tinggi sekitar 2 meter daripada perumahan Pondok Hijau.

    Kondisi akses jalan dan jembatan menuju Balboa Estate yang diprotes warga Pondok HIjau, Ciputat, Tangerang Selatan.Kali yang membatasi antara perumahan Pondok Hijau dan Balboa Estate di Ciputat, Tangerang Selatan. Foto: Ilham Satria Fikriansyah/detikcom

    Jembatan yang diprotes oleh warga selama beberapa bulan tersebut kini sudah dibeton bagian atasnya, tapi belum diaspal. Terlihat juga ada pos satpam yang telah dibangun di depan pintu masuk utama.

    Selain mempermasalahkan pembangunan jembatan, warga setempat juga memprotes akses pintu masuk melalui Jalan Duta Darma yang masuk ke dalam kompleks Perumahan Pondok Hijau. JQ berujar pihak Balboa juga tidak melakukan izin terlebih dahulu kepada masyarakat, sehingga mereka menolak Jalan Duta Darma digunakan oleh kompleks perumahan lain.

    “Kalau misalnya masuk buat akses masuk lewat Pondok Hijau, kan harus melalui prosedur dulu. Selain mendapat izin dari dinas terkait, mereka juga harus minta izin sama warga setempat agar bisa lancar. Tapi mana? Orang warga (Pondok Hijau) saja nggak setuju kalau lewat sini,” ujar JQ.

    Ditemui secara terpisah, Manager Operasional Balboa Estate Yohanes Setiawan mengatakan Perumahan Pondok Hijau disebut memang sudah banjir sejak lama, bahkan sebelum ada pembangunan jembatan dan kompleks Balboa Estate. Bahkan, jika memang kawasan tersebut rawan banjir tentu pihaknya tidak akan membangun rumah di kawasan tersebut.

    “Memang problem-nya kan sudah sering banjir dari dulu, sebelum ada ini (Balboa Estate) juga sudah banjir. Tapi sekarang ini warga menyalahi kita, rumahnya saja belum ada gimana kita menyebabkan banjir? Banjirnya juga sudah dari zaman dulu,” papar Yohanes saat ditemui di Balboa Estate Ciputat, Jumat (17/10/2025).

    Meski begitu, Yohanes mengakui jika tembok pembatas perumahan milik Balboa Estate pernah roboh akibat dinding bagian bawah longsor. Hal itu dipicu oleh aliran air kali yang sangat deras dan konstruksi dinding yang tidak kuat.

    “Itu kejadiannya beberapa bulan lalu, jadi dinding bawah tembok ikut keseret. Bukan roboh dan menimpa perumahan ya, tapi jatuh ke air dan airnya meluap hingga ke aliran sungai yang ada di tengah Pondok Hijau,” ujar Yohanes.

    Kini, akses pintu masuk yang dibuat oleh pihak Balboa telah ditutup oleh seng setinggi kurang lebih 4 meter. Di depan pintu masuk juga dipasangi patok-patok oleh warga Pondok Hijau sebagai bentuk protes karena pembangunan jembatan dan akses pintu masuk yang tanpa melalui izin dengan penduduk setempat.

    (ilf/das)



    Sumber : www.detik.com