Tag: daging ayam

  • Ini Kriteria Daging Sapi, Ayam dan Ikan Terbaik dr. Zaidul Akbar


    Jakarta

    dr. Zaidul Akbar terkenal dengan edukasi seputar makanan sehat. Ia mengungkap kriteria daging ayam, daging sapi, dan ikan terbaik untuk dikonsumsi sehari-hari.

    Sumber protein salah satunya adalah protein hewani yang berasal dari konsumsi daging-daging hewan. Di Indonesia, 3 jenis daging yang umum dikonsumsi antara lain daging sapi, daging ayam, dan ikan.

    Ketersediaan 3 jenis daging itu di pasaran amat banyak, tapi dr. Zaidul Akbar mengungkap pilihan terbaik untuk kesehatan. Memilih jenis daging yang tepat dapat membuat seseorang merasakan manfaat sehatnya secara maksimal.


    Mengutip unggahan YouTube dr. Zaidul Akbar Official (1/3/2024), ia mengatakan untuk daging sapi pilih yang grass-fed beef atau free range beef.

    “Jadi sapinya itu main-main di padang rumput dan makan rumput, itu bagus,” katanya. Lalu apakah keunggulan daging sapi yang disebut dr. Zaidul Akbar tersebut?

    Beli Steak Rp 397 Ribu, Pelanggan Ini Kaget Hanya Dapat Daging SecuilGrass-fed beef merupakan daging sapi yang berasal dari sapi pemakan rumput. Foto: Reddit

    Mengutip situs Holycow Steak yang digawangi chef Afit, spesialis penyaji steak, grass-fed beef atau daging sapi grass fed berasal dari sapi yang seluruh hidupnya mengkonsumsi rumput alami – tidak ada biji-bijian maupun pakan buatan lainnya.

    Selain memberikan gizi yang lebih baik bagi sapi, cara memberi pakan rumput ini merupakan cara pemeliharaan yang alami.

    Apabila dibandingkan dengan sapi di peternakan dimana mereka mengonsumsi biji-bijian, pertumbuhan sapi pemakan rumput memang lebih lambat. Hal ini terjadi karena kalori dari pakan mereka lebih rendah.

    Namun, karena ada masa di mana sapi-sapi ini berada di alam terbuka untuk makan, mereka bebas bergerak dan menjalani hidup yang lebih sehat. Istilah ini juga merujuk sebagai free range beef.

    Dari sisi kesehatan, pakan rumput membuat daging sapi mengandung asam lemak omega-3 yang kaya, conjugated linoleic acid (CLA), dan juga vitamin E.

    Konsumsi daging sapi pemakan rumput juga sekaligus berkontribusi pada kesehatan jantung dan meminimalisasi faktor risiko penyakit kronis lainnya.

    Ikan TunaIkan tuna mengandung DHA dan EPA yang cukup tinggi. Foto: Getty Images/iStockphoto/Jordanlye

    Untuk ikan, dr. Zaidul Akbar merekomendasikan yang hidupnya di arus deras. “Jadi ikannya itu melawan arus. Jadi dagingnya kokoh. Atau (pilih) ikan sungai,” ujarnya.

    Secara pribadi, ia lebih memilih ikan laut dibanding ikan air tawar. Menurutnya ikan laut tidak ada yang memberi makan, tapi hidup. Kalau ikan di empang, harus diberi makan terus-menerus.

    Mengutip Hello Sehat, Prof Ir Ahmad Sulaeman, PhD dari Institut Pertanian Bogor (IPB) mengungkap ikan laut punya beberapa kandungan gizi yang dinilai lebih tinggi dibandingkan dengan ikan-ikan dari air tawar.

    Misalnya kandungan senyawa alami berupa DHA dan EPA yang cukup tinggi pada ikan laut. Khususnya untuk ikan yang berada di perairan laut dalam, contohnya yakni ikan tuna dan cakalang.

    ayam kampungKonsumsi ayam kampung dinilai lebih menyehatkan dibanding ayam negeri. Foto: iStock/Pitik Jowo

    Terakhir, untuk jenis daging ayam, dr. Zaidul Akbar merekomendasikan ayam kampung. “Pilih yang benar-benar di kampung, bukan ayam kampung yang di kandang,” tutupnya.

    Lantas apa keistimewaan ayam kampung? Mengutip detikhealth (5/11/2012), Prof Ahmad Sulaeman mengatakan struktur daging ayam kampung berwarna gelap atau merah karena kandungan hemoglobin-nya tinggi.

    Prof Ahmad menjelaskan kandungan hemoglobin menunjukkan bahwa ayam kampung mengandung zat besi yang lebih tinggi ketimbang ayam broiler.

    Ayam kampung juga lebih bebas antibiotik dan memiliki kandungan mineral lebih lengkap seperti kalsium, kalium, zinc, dan fosfor yang membuatnya makin lebih sehat dibandingkan dengan ayam broiler.

    (adr/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • 3 Resep Dimsum Ayam yang Gurih Enak Buat Camilan

    Jakarta

    Dimsum yang terbuat dari daging ayam bisa dijadikan camilan untuk keluarga. Pilihannya ada dimsum siomay hingga pangsit yang gurih nikmat. Berikut resepnya!

    Berbagai jenis dimsum enak dinikmati kapan saja dan cocok disajikan untuk keluarga. Cara membuatnya cukup mudah, terbuat dari kulit dumpling diisi dengan adonan daging ayam.

    Adonan daging ayam ini bisa dicampurkan dengan udang agar terasa lebih gurih. Bisa dibentuk menjadi siomay ataupun pangsit, lalu dikukus hingga adonannya mengeras.


    Dimsum ayam bisa disajikan dengan saus sambal atau chili oil pedas nikmat. Aneka dimsum ayam ini lebih enak jika disantap selagi hangat.

    Berikut 3 resep dimsum ayam yang gurih enak:

    1. Resep Siomay Ayam

    Resep dimsum dari daging ayam yang padat gurihResep dimsum dari daging ayam yang padat gurih Foto: Getty Images/iStockphoto

    Adonan untuk siomay bisa dibuat dari daging ayam cincang yang ditambahkan tepung kanji. Agar harum bisa menambahkan minyak wijen. Sajikan siomay ayam ini dengan saus pedas nikmat.

    Durasi Tingkat Kesulitan Porsi
    60 Suli 4
    Daerah Asal Masakan : China
    Kategori Masakan : Ayam

    Cara Memasak:

    1. Siapkan isian siomay dengan membagi 2 daging paha ayam, lalu masing-masing cincang halus dan kasar.
    2. Tambahkan bawang putih, merica, tepung kanji, dan bahan lainnya ke dalam wadah, lalu aduk sampai rata.
    3. Uleni adonan sampai benar-benar menyatu.
    4. Ambil selembar kulit siomay dan letakkan 1 sdm adonan daging ayam ke bagian tengah. Lalu, lipat pinggirannya hingga merekat ke kulitnya.
    5. Kerjakan ulang langkah tersebut untuk sisa kulitnya.
    6. Kukus siomay ayam ini di atas wadah tahan panas yang telah diolesi dengan minyak goreng.
    7. Masak sampai sekitar 30 menit atau hingga matang.
    8. Sajikan siomay ayam dengan saus pelengkap.

    Resep dimsum ayam lain ada di halaman selanjutnya…

    2. Resep Pangsit Ayam Udang Saus Szechuan

    Resep dimsum dari daging ayam yang padat gurihResep dimsum dari daging ayam yang padat gurih Foto: Getty Images/iStockphoto

    Dimsum ayam juga tambah nikmat jika mencampurkan daging udang pada adonan. Bisa diolah menjadi isian pangsit yang lembut. Nikmati dengan saus szechuan yang pedasnya nampol.

    Durasi Tingkat Kesulitan Porsi
    60 Sedang 4
    Daerah Asal Masakan : China
    Kategori Masakan : Ayam

    Cara Memasak:

    1. Siapkan adonan dengan mencampurkan daging ayam cincang, udang, bawang putih, daun bawang, dan bumbu. Campur semuanya sampai merata.
    2. Ambil selembar kulit siomay, isi setiap kulit dengan takaran 1 sdm adonan daging ayam udang.
    3. Bentuk menjadi pangsit sesuai selera, bisa setengah lingkaran atau bergaya kantong.
    4. Kukus pangsit ayam udang ini menggunakan wadah tahan panas dalam kukusan selama 20 menit.
    5. Saat menunggu pangsit matang, siapkan sausnya dengan memanaskan minyak, bawang putih, dan jahe. Lalu campur dengan bahan lain, dan diamkan.
    6. Sajikan pangsit ayam udang dengan saus szechuan yang pedasnya nampol.

    3. Resep Lumpia Kulit Tahu Isi Ayam

    Resep dimsum dari daging ayam yang padat gurihResep dimsum dari daging ayam yang padat gurih Foto: Getty Images/iStockphoto

    Kulit tahu bisa menjadi pembungkus untuk sajian lumpia. Isi dengan adonan daging ayam, lumpia ini bisa digoreng atau dikukus.

    Resep Lumpia Kulit Tahu Isi Ayam

    Durasi Tingkat Kesulitan Porsi
    60 Sedang 3
    Daerah Asal Masakan : China
    Kategori Masakan : Ayam

    Cara Memasak:

    1. Buat adonan ayam dengan mencampurkan daging ayam cincang, tepung kanji, wortel, dan bumbu penyedap.
    2. Aduk adonan ayam bersama daun ketumbar yang dicincang kasar.
    3. Letakkan 1 sdm adonan ayam itu pada selembar kulit tahu. Padatkan dan gulung memanjang.
    4. Lumpia kulit tahu ini bisa langsung digoreng atau dikukus selama 20 menit.
    5. Sajikan dengan pelengkap nikmat, seperti mayones, saus cabe, dan chili oil.

    Simak Video “Jajan Siomay dan Segarnya Es Kocok Cikini
    [Gambas:Video 20detik]
    (yms/adr)



    Sumber : food.detik.com

  • Resep Sempol Ayam yang Gurih Nagih, Cocok Buat Jualan

    Jakarta

    Sempol ayam banyak ditawarkan sebagai camilan. Berikut resepnya yang mudah untuk disajikan di rumah ataupun ide jualan dengan bahan baku murah-meriah.

    Sempol ayam merupakan jajanan yang banyak disukai anak-anak. Bahan utamanya daging ayam cincang dan tepung tapioka.

    Adonan ayam rekatkan ke tusukan bambu, kemudian direbus sampai matang. Setelah itu, sempol ayam digoreng dengan balutan telur tipis.


    Jajanan sempol ayam banyak ditawarkan oleh penjual gerobakan dengan harga Rp 1.000 per tusuk. Sempol ayam ini biasanya disajikan dengan saus sambal manis pedas.

    Berikut resep dan cara memasak sempol ayam:

    Resep Sempol Ayam

    Durasi Tingkat Kesulitan Porsi
    45 Mudah 5
    Daerah Asal Masakan : –
    Kategori Masakan : Ayam

    Cara Memasak:

    1. Buatlah adonan sempol ayam dengan mencampurkan daging ayam cincang, tepung tapioka, tepung terigu, telur, dan bahan lainnya.
    2. Aduk menggunakan tangan sampai tercampur merata dan kalis.
    3. Lumuri tangan dengan sedikit minyak untuk membentuk adonan ayam ke tusukan sate. Bentuk bulat lalu dipanjangkan.
    4. Lakukan hal yang sama ke seluruh tusukan sampai adonan habis.
    5. Rebus sempol ayam di dalam air mendidih sampai matang, tiriskan.
    6. Celupkan sempol ke dalam kocokan telur, lalu goreng dalam minyak panas.
    7. Sajikan sempol ayam selagi hangat dengan saus cabe yang pedas.

    Tips memasak:

    1. Daging ayam pada sempol bisa diganti dengan udang atau ikan.

    2. Penyajian sempol bisa menggunakan bumbu bubuk aneka rasa.

    3. Selain saus cabe, bisa disajikan dengan mayones.

    Simak Video “SIAL InterFOOD 2025 Menjadi Wadah Inovasi dan Kolaborasi Industri Pangan Asia Tenggara
    [Gambas:Video 20detik]
    (yms/adr)



    Sumber : food.detik.com

  • Resep Cream Soup ala KFC yang Gurih Creamy Bikin Nagih

    Jakarta

    Salah satu menu yang populer di KFC adalah sajian sup yang creamy gurih. Berupa cream soup dengan tambahan cincangan daging ayam, wortel, hingga jagung manis.

    Cream soup atau sup krim merupakan sajian sup berbahan dasar krim atau susu UHT yang ditambahkan dengan tepung terigu. Sajian sup krim bisa dipadukan dengan daging ayam fillet cincang yang halus.

    Sup krim bis ajuga ditambahkan bahan bawang putih, bawang bombay, jagung manis, wortel, dan lainnya. Untuk bumbunya dipadukan dengan kaldu ayam, oregano kering, pala dan merica bubuk.


    Berikut resep cream soup ala KFC:

    Resep Cream Soup ala KFC

    Durasi Tingkat Kesulitan Porsi
    30 Mudah 3
    Daerah Asal Masakan : –
    Kategori Masakan : Sup

    Bahan Bahan

    • 1 sdm mentega tawar

    • 1 siung bawang putih, cincang halus
    • 1 sdm bawang bombay cincang halus
    • 100 g fillet ayam, potong kecil
    • 100 g biji jagung manis
    • 50 g wortel, potong dadu kecil
    • 2 sdm tepung terigu
    • 750 ml susu UHT
    • 250 ml kaldu ayam
    • 1 sdm kaldu jamur
    • 1 sdt oregano kering
    • 1/2 sdt pala bubuk
    • 1 sdt merica bubuk
    • 2sdt garam

      Taburan:

    • Peterseli cincang

    • Roti kering

    Cara Memasak:

    1. Lelehkan 1 sdm mentega di atas panci sup, lalu tumis dengan bawang putih dan bawang bombay sampai aromanya harum.
    2. Tambahkan daging ayam fillet cincang, lalu masak hingga berubah warna.
    3. Masukkan jagung manis dan wortel, aduk hingga semua matang.
    4. Tuang tepung terigu dan aduk hingga permukaan kondimen menggumpal dan matang.
    5. Tuang susu ke dalam panci cream soup dan aduk hingga adonan halus.
    6. Masukkan kaldu ayam dan bumbui dengan bumbu bubuk, seperti kaldu jamur, oregano kering, pala bubuk, merica bubuk, dan garam.
    7. Masak sup krim sampai halus dan mengental
    8. Sajikan sup krim dengan tambahan peterseli cincang, tambahkan juga roti kering.

    Tips memasak:

    1. Untuk hasil lebih nikmat, bisa menambahkan cincangan jamur.
    2. Bisa menggunakan krim segar yang lebih nikmat dari susu.

    Simak Video “Hal-hal yang Perlu Diperhatikan saat Memanaskan Ulang Makanan
    [Gambas:Video 20detik]
    (yms/adr)



    Sumber : food.detik.com

  • Resep Chicken Katsu Curry yang Simpel Buat Bekal


    Jakarta

    Kreasi chicken katsu memang cocok untuk sajian bekal. Agar lebih istimewa, coba tambahkan kuah curry yang kental berempah. Berikut resepnya!

    Chicken katsu merupakan sajian daging ayam yang juicy dengan permukaan luar renyah. Di Jepang, hidangan ini disebut dengan torikatsu yang merupakan kreasi alternatif dari tonkatsu (katsu daging babi).

    Untuk membuat chicken katsu, umumnya menggunakan potongan dada ayam fillet yang dipipihkan dan dibumbui garam dan merica. Setelah itu, daging dada ayam itu dilumuri telur, digulingkan ke tepung terigu, lumuri telur lagi, baru digulingkan ke tepung panir.


    Kamu bisa menambahkan saus kari ala Jepang yang kental dan berempah. Saus kari ini juga bisa ditambahkan dengan potongan kentang dan wortel.

    Berikut resep dan cara memasak chicken katsu curry lezat buat bekal:

    Bahan

    Chicken katsu:

    1 buah dada ayam fillet
    1/2 sdt merica bubuk
    1/2 sdt bawang putih parut
    1 sdm shoyu
    1 sdt garam
    50 gram tepung terigu
    100 gram tepung panir putih
    1 butir telur ayam (kocok)

    Saus Kari:

    4 sdm minyak sayur
    50 g bawang bombay, iris kasar
    2 siung bawang putih, memarkan
    1/2 blok (110 g) bumbu kari Jepang instan
    600 ml air
    1 sdt gula pasir

    Pelengkap:

    nasi putih

    Cara membuatnya:

    Daging dada ayam fillet dimemarkan hingga tipis, kemudian bumbui seluruh permukaannya dengan merica, bawang putih, garam, dan shoyu.
    Siapkan secara terpisah: tepung kering dari terigu, telur kocok lepas, dan tepung panir.
    Daging ayam yang telah dimarinasi digulingkan ke tepung kering, kemudian dicelupkan ke telur, terakhir ke atas tepung panir.
    Setelah semuanya diselimuti tepung panir, diamkan beberapa saat hingga agak kering.
    Goreng chicken katsu dalam minyak panas hingga kuning keemasan.
    Angkat dan tiriskan chicken katsu.
    Siapkan saus kari dengan menumis bawang bombay dan bawang putih, lalu masukkan bumbu kari instan, dan tambahkan air.
    Aduk merata saus kari dan masak sampai matang.
    Sajikan nasi di atas piring, tambahkan chicken katsu, lalu siram kuah kari.

    Tips memasak:

    1. Saus kari bisa ditambahkan potongan sayuran, seperti kentang dan wortel.
    2. Tambahkan juga omelet sebagai lauk pelengkap.

    (yms/adr)



    Sumber : food.detik.com

  • Resep Sosis Solo Isi Ayam yang Gurih Harum untuk Camilan

    Jakarta

    Sosis Solo mirip risoles, tapi kulit dan isinya berbeda. Isinya berupa daging ayam cincang yang ditumis harum dengan daun jeruk. Begini cara membuatnya!

    Tak sekadar nama, hidangan sosis Solo memang berasal dari daerah Solo, Jawa Tengah. Ternyata hidangan ini juga hasil akulturasi budaya antara Belanda dan Jawa.

    Sosis Solo juga kerap disebut sebagai sosis ala Belanda. Namun, tak seperti sosis pada umumnya yang terbuat dari daging giling penuh. Bedanya sosis Solo memiliki kulit dadar yang lembut.


    Berikut resep dan cara memasak sosis Solo:

    Resep Sosis Solo Isi Ayam yang Gurih

    Durasi Tingkat Kesulitan Porsi
    60 Sedang 5
    Daerah Asal Masakan : Jawa Tengah
    Kategori Masakan : Camilan

    Bahan Bahan

    • Adonan kulit:

    • 5 butir telur ayam

    • 100 ml santan
    • 3 sdm air
    • 1 sdm tepung terigu
    • 1/2sdt garam

      Isi:

    • 250 g daging ayam rebus, cincang

    • 2 lembar daun jeruk
    • 1 lembar daun salam
    • 1 batang serai, memarkan
    • 100 ml santan
    • 1 sdm kecap manis
    • 1 sdm kecap asin
    • 1sdt tepung maizena, larutkan dengan air

      Bumbu Halus:

    • 3 butir bawang merah

    • 2 siung bawang putih
    • 1 sdt ketumbar
    • 1/2 sdt jinten
    • 1/2 sdt merica
    • 1sdt garam

      Lapisan:

    • 1 butir telur ayam, kocok dengan 1 sdm air

    Cara Memasak:

    1. Siapkan kulit terlebih dahulu dengan membuat adonan dari telur, tepung terigu, santan, dan bahan lainnya.Kocok telur hingga berbuih halus
    2. Kocok semua bahan sampai tercampur merata, dan saring sebelum dicetak dalam wajan.
    3. Panaskan wajan antilengket ukuran 20 cm, olesi sedikit minyak. Tuangkan 1 sendok sayur adonan telur, buat menjadi dadar tipis.
    4. Kerjakan berulang sampai adonan dadar habis.
    5. Buat isian dengan menumis bumbu halus hingga wangi. Tambahkan daun jeruk. daun salam dan serai, aduk hingga wangi.
    6. Masukkan daging ayam, kecap dan santan. Aduk sampai merata.
    7. Tuangi larutan maizena, aduk hingga kental dan agak kering lalu angkat dan dinginkan.
    8. Ambil selembar kulit dadar, isi dengan 1 sdm adonan daging, ratakan dan gulung sampai rapi.
    9. Lakukan hal yang sama sampai kulit dadar habis.
    10. Jika semua sudah siap, kukus dalam kukusan panas hingga kulitnya menyatu dengan daging. Angkat dan dinginkan.
    11. Celupkan sosis Solo dalam racikan telur kocok lalu goreng hingga kering.
    12. Sajikan sosis Solo dengan cabe rawit hijau.

    Simak Video “Menikmati Masakan Rumahan Enak Khas Jatim di Kuluk Kuluk Rumahan
    [Gambas:Video 20detik]
    (yms/adr)



    Sumber : food.detik.com

  • Resep Ayam Fillet ala Jepang yang Renyah Juicy Buat Lauk

    Jakarta

    Jepang memiliki sajian ayam fillet goreng favorit yang renyah juicy. Adalah karaage yang biasanya disajikan sebagai lauk pendamping. Yuk bikin pakai resep ini ya!

    Karaage merupakan jenis ayam goreng populer khas Jepang. Ayam goreng ini ukurannya kecil-kecil dengan tekstur daging yang juicy. Umumnya menggunakan daging ayam paha fillet.

    Ayam goreng ini dibalut tepung yang tak begitu tebal, tapi garing. Untuk cita rasanya gurih, tapi ada sensasi jahe yang kuat.


    Biasanya karaage dinikmati bersama mayones yang creamy. Karaage bisa dinikmati sebagai topping nasi hingga ramen.

    Kalau ingin membuat sendiri karaage yang enak dan mudah, coba ikuti resep yang telah detikFood rangkum.

    Berikut resep dan cara memasak ayam fillet ala Jepang atau karaage:

    Resep Ayam Fillet ala Jepang (Karaage)

    Durasi Tingkat Kesulitan Porsi
    60 Sedang 3
    Daerah Asal Masakan : Jepang
    Kategori Masakan : Ayam

    Cara Memasak:

    1. Potong daging paha ayam sesuai selera. Kalau bisa menggunakan daging paha ayam fillet.
    2. Marinasi dengan bumbu bawang putih, merica, dan shoyu. Diamkan selama 15 menit.
    3. Siapkan tepung untuk balutan ayam dengan mencampurkan tepung terigu, telur ayam, dan sedikit air.
    4. Celupkan potongan daging paha ayam ke dalam adonan tepung.
    5. Panaskan minyak, lalu goreng ayam karaage.
    6. Goreng hingga kecokelatan dan dagingnya matang.
    7. Sajikan dengan saus tartar yang creamy asam segar.

    Simak Video “Video: Yang Harus Dilakukan Kalau Nggak Sengaja Makan Makanan Haram
    [Gambas:Video 20detik]
    (yms/adr)



    Sumber : food.detik.com