Tag: flick

  • Main Lagi di Camp Nou, Menang, Clean Sheet


    Jakarta

    Barcelona menandai comeback-nya ke Camp Nou dengan kemenangan telak atas Athletic Bilbao. Segalanya terasa sempurna untuk Blaugrana.

    Barcelona menjamu Bilbao di Camp Nou dalam lanjutan LaLiga, Sabtu (22/11/2025) malam WIB. Ini jadi pertandingan pertama Barcelona di Camp Nou setelah lebih dari dua tahun.

    Barcelona menandai momen spesial ini dengan kemenangan telak 4-0 atas tim tamu. Hasil ini juga untuk sementara membawa Robert Lewandowski dkk. naik ke puncak klasemen Liga Spanyol.


    Pelatih Barcelona Hansi Flick pun mengakui laga ini terasa spesial untuk semua elemen klub. Hasil melawan Bilbao menjadikan hari itu terasa sempurna untuk Barcelona.

    “Ini adalah pertandingan yang spesial untuk semua orang, pemain, staf, pelatih, juga untuk fans bisa kembali ke stadion ini adalah perasaan yang luar biasa,” ujar Flick seperti dilansir ESPN.

    “Dan kami dapat tiga angka, 4-0, itu tidak mudah, khususnya melawan Athletic di babak pertama. Namun, pada akhirnya semua berjalan lancar.”

    “Saya senang tidak kebobolan, empat gol, dan tiga angka. Hari yang sempurna buat kami,” katanya.

    (nds/bay)



    Sumber : sport.detik.com

  • Usia Hanya Sekadar Angka untuk Lewandowski


    Barcelona

    Pelatih Barcelona, Hansi Flick, menegaskan bahwa usia bukan halangan untuk Robert Lewandowski terus tampil tajam. Ia masih sangat mengandalkan penyerang 37 tahun ini di lini depan.

    Barcelona meraih kemenangan 4-0 atas Bilbao pada pekan ke-13 LaLiga di Camp Nou, Sabtu (22/11/2025) malam WIB. Empat gol Blaugrana lahir lewat Robert Lewandowski, brace Ferran Torres, dan Fermin Lopez.

    El Barca menandai kembalinya mereka di Camp Nou dengan kemenangan. Lewandowski jadi sosok yang bikin gol pertama di Camp Nou usai renovasi.


    Gol ini juga sekaligus menunjukkan bahwa Lewandowski masih diandalkan Barcelona sebagai ujung tombak. Penyerang 37 tahun ini telah bikin delapan gol dari 10 laga di LaLiga musim ini.

    Pelatih Barcelona, Hansi Flick, menegaskan bahwa Lewandowski merupakan pemain penting untuk timnya. Ia mengungkap bahwa usia bukan masalah untuk Lewandowski untuk terus tampil dengan kondisi terbaik di Barcelona. Hal ini menunjukkan Flick ingin Lewandowski tetap bersama El Barca.

    Namun, masa depan Lewandowski di Barcelona saat ini masih belum jelas. Ia belum memperbaharui kontraknya yang bakal habis akhir musim ini.

    “Dia penting. Dia pemain yang, ketika ada kesempatan, akan mencetak gol hampir 100% setiap saat. Dia mencetak gol di awal, itu penting,” ujar Flick dikutip dari Mundo Deportivo.

    “Dalam sepuluh tahun terakhir, dia mungkin pemain nomor sembilan terbaik. Ini tidak ada hubungannya dengan usia; dia sedang dalam performa terbaik dan punya hasrat untuk mencetak gol,” jelasnya.

    (pur/krs)



    Sumber : sport.detik.com

  • Rashford Enjoy Banget di Barcelona


    Barcelona

    Pelatih Barcelona Hansi Flick mengatakan, Marcus Rashford siap tampil menghadapi Chelsea setelah sembuh dari demam. Rashford menikmati kariernya di Barcelona.

    Akibat sakit tersebut, Rashford melewatkan kemenangan Barca atas Athletic Bilbao 3-0, di akhir pekan lalu. Meski sudah kembali bugar, Flick belum bisa memastikan apakah Rashford akan bermain dari awal dalam laga tandang ke Stamford Bridge, Rabu (26/11) dinihari WIB.

    “Dia kembali dari demam, tapi dia baik-baik saja kok. Kami akan memutuskan apakah dia starter atau tidak, tapi saya senang memiliki dia di tim kami,” sahut pelatih top Jerman itu dalam konferensi pers jelang Chelsea vs Barcelona.


    Marcus Rashford dipinjamkan dari Manchester United, dan langsung bersinar di Barca. Enam gol dan sembilan assist diceploskan Rashford dalam 16 penampilan di seluruh kompetisi musim ini. Bahkan empat gol di antaranya disarangkan Rashford di Liga Champions.

    Hansi Flick mengaku bersyukur Rashford bergabung Barcelona. Flick mengatakan, pemainnya itu gembira dengan kariernya sejauh ini.

    “Saya mengikuti dia di sepanjang karier dia, saya terkesan dengan kualitas dia, apa yang dia lakukan di kotak penalti di depan gawang lawan,” ungkap Hansi Flick di the Guardian.

    “Dia telah menunjukkannya di Barcelona, sekaligus perubahan ini dengan hidup di tengah budaya yang berbeda dengan orang-orang yang baik, cuaca yang menyenangkan, ini menakjubkan.”

    “Kita bisa melihat dia juga banyak tersenyum. Jika dia bisa menikmati atmosfernya yang kami miliki, maka itu juga sangat bagus,” imbuh Flick mengenai Marcus Rashford.

    (rin/nds)



    Sumber : sport.detik.com

  • Pedri: Jangan Bikin Flick Marah


    Jakarta

    Gelandang Barcelona Pedri bicara soal pelatihnya saat ini, Hansi Flick. Pedri menilai Flick memang punya karakteristik orang Jerman.

    Flick menangani Barcelona sejak 2024. Pada musim perdananya, pelatih asal Jerman itu mengantar Blaugrana menjuarai LaLiga, Copa del Rey, dan Piala Super Spanyol.

    Pedri menilai Flick memang sesuai dengan stereotip orang Eropa soal orang Jerman. Flick disebutnya sebagai pribadi yang serius.


    “Bersama Flick, kami sudah mengambil langkah maju dalam hal daya saing, menargetkan untuk bersaing di setiap gelar juara

    “Dia punya karakter serius orang Jerman. Dia serius ketika diperlukan, dan ketika waktunya tertawa, dia akan membuat kami banyak tertawa.”

    “Dia biasanya menghadapi segala sesuatu dengan tenang, tapi lebih baik tidak bikin dia marah,” katanya.

    Pedri juga bicara soal mantan pelatihnya, Ronald Koeman dan Xavi Hernandez. Pedri melakukan debutnya di era Koeman pada 2020.

    “Saya akan selalu berterima kasih kepada Koeman karena memberi saya kesempatan debut, memberi kepercayaan kepada saya ketika saya bukan siapa-siapa,” ucap Pedri.

    “Xavi membantu menghidupkan kembali antusiasme kami, menjuarai liga yang tidak disangka-sangka. Dia juga legenda klub yang banyak membantu kami dan percaya kepada para pemain muda,” katanya soal Xavi.

    (nds/rin)



    Sumber : sport.detik.com

  • Meski Menang, Barcelona Masih di Bawah Real Madrid


    Jakarta

    Barcelona mengemas kemenangan atas Elche dalam lanjutan LaLiga 2025/2026. Meski begitu, Blaugrana masih di bawah Real Madrid di klasemen Liga Spanyol.

    Barcelona menghadapi Elche di Estadi Olimpic Lluis Companys, Senin (3/11/2025) dini hari WIB. Blaugrana menang 3-1 lewat gol Lamine Yamal, Ferran Torres, dan Marcus Rashford.

    Hasil itu membuat Barcelona kini mengemas 25 poin dari 11 laga di peringkat dua klasemen Liga Spanyol. Tim asuhan Hansi Flick masih tertinggal lima angka dari Real Madrid, yang memimpin dengan 30 poin.

    Di saat bersamaan, Real Betis juga berhasil naik ke posisi lima klasemen dengan 19 poin. Hasil itu diraih usai Antony dkk mengatasi Real Mallorca 3-0.

    Betis masih di bawah Villarreal (23) dan Atletico Madrid (22), yang berada di empat besar klasemen Liga Spanyol. Sementara Mallorca terbenam di posisi 17 dengan 9 poin, hanya berjarak 2 angka dari zona merah.

    Klik di Sini untuk Update Klasemen Liga Spanyol


    Pos Team P W D L +/- PTS
    1 Real Madrid 11 10 0 1 16 30
    2 Barcelona 11 8 1 2 15 25
    3 Villarreal 11 7 2 2 12 23
    4 Atletico Madrid 11 6 4 1 11 22
    5 Real Betis 11 5 4 2 6 19
    6 Espanyol 11 5 3 3 2 18
    7 Getafe 11 5 2 4 -1 17
    8 Deportivo Alaves 11 4 3 4 1 15
    9 Elche 11 3 5 3 -1 14
    10 Rayo Vallecano 11 4 2 5 -2 14
    11 Athletic Bilbao 11 4 1 6 -2 14
    12 Celta Vigo 11 2 7 2 -1 13
    13 Sevilla 11 4 1 6 -2 13
    14 Real Sociedad 10 3 3 5 -3 12
    15 Osasuna 10 3 1 6 -3 10
    16 Levante 11 2 3 6 -5 9
    17 Real Mallorca 11 2 3 6 -7 9
    18 Valencia 11 2 3 6 -10 9
    19 Real Oviedo 10 2 1 7 -12 7
    20 Girona 11 1 4 6 -14 7

    (yna/ran)



    Sumber : sport.detik.com

  • Rashford Bikin Gol Lagi, Flick Minta Lebih


    Jakarta

    Marcus Rashford menyumbang satu gol saat Barcelona mengalahkan Elche. Meski begitu, pelatih Barcelona Hansi Flick menilai Rashford bisa bikin gol lebih banyak.

    Laga Barca vs Elche di pekan ke-11 LaLiga digelar di Estadi Olimpic Lluis Companys, Senin (3/11/2025) dini hari WIB. Blaugrana menang 3-1 atas tim tamu.

    Rashford mencetak gol ketiga Barcelona di laga ini pada menit ke-61. Itu jadi gol keenam Rashford untuk Barcelona di semua kompetisi musim ini.


    Rashford kini tercatat sudah terlibat dalam 13 gol (6 gol, 7 assist) dalam 14 kali penampilan bersama Barcelona. Angka itu menjadikannya sebagai pemain Barcelona dengan catatan terbaik sejauh ini.

    Meski demikian, Flick menilai Rashford masih punya ruang untuk berkembang. Flick meminta pemain yang dipinjam dari Manchester United itu untuk lebih efisien dalam memanfaatkan peluang.

    “Ketika Anda melihat peluang yang dia punya, satu atau dua gol lagi akan lebih baik, juga untuknya,” ujar Flick soal apa yang perlu diperbaiki Rashford, seperti dilansir ESPN.

    “Tapi tentu saja kami boleh senang dengannya. Saya sangat senang dengan Rashford.”

    “Dia bisa main di level ini dan saya senang dia menunjukkannya, untuk fans dan klub, dan juga untuk teman-teman setimnya dia pemain yang sangat penting,” kata Flick.

    (nds/adp)



    Sumber : sport.detik.com

  • Hansi Flick Mau Tinggalkan Barcelona?


    Jakarta

    Hansi Flick punya kontrak di Barcelona sampai musim panas 2027. Ada kabar, juru taktik asal Jerman itu mau cabut di akhir musim ini.

    Hansi Flick dikontrak Barcelona sejak musim panas 2024. Masa baktinya selama tiga tahun.

    Di musim debutnya, Flick bawa Barca sapu bersih titel domestik. Flick juga mampu memoles para pemain muda jadi lebih menggigit.


    Dirangkum dari media-media Spanyol, Hansi Flick dikabarkan mau tinggalkan Barcelona lebih cepat. Pria berusia 60 tahun itu mau cabut di akhir musim 2025/26 alias di musim panas mendatang.

    Rumornya, Flick tidak puas dengan manajemen Barcelona terkait transfer pemain. Apa daya, Blaugrana memang tidak punya banyak uang untuk boyong pemain-pemain baru.

    Hansi Flick turut dikabarkan lelah mengurusi para pemain soal disiplin. Selain itu, Flick juga tidak puas dengan kinerja tim medis karena badai cedera terus-terusan datang menghantam skuadnya.

    Yang pasti, itu masih sebatas rumor. Belum ada tanggapan dari Flick sendiri atau dari pihak klub.

    Andai Flick beneran akan pergi, maka Barca… ya harus segera cari pengganti. Siapa nih yang cocok jadi penerusnya?

    (aff/rin)



    Sumber : sport.detik.com

  • Lamine Yamal soal Berita-berita Cederanya: Bohong Semua!


    Bruges

    Lamine Yamal angkat suara soal banyak berita soal cederanya. Winger Barcelona itu menyebut bohong semua.

    Yamal bersinar saat Barcelona ditahan Club Brugge 3-3 di Liga Champions, Kamis (6/11/2025) dini hari WIB. Ia membuat satu gol dan memaksa lawan bunuh diri.

    Penampilan itu datang usai Yamal sempat didera cedera tulang kemaluan musim ini. Ia setidaknya melewatkan 7 laga di klub dan timnas, namun perlahan kembali.


    Melawan Club Brugge, itu menjadi penampilan kelima Yamal menjadi starter untuk Barcelona. Ia bisa membuat 3 gol dari kesempatan itu.

    Usai pertandingan, Lamine Yamal menyebut semua berita soal cederanya bohong. Ia justru ingin kembali ke bentuk terbaiknya.

    “Saya baik-baik saja. Saya berusaha tidak membaca berita,” katanya, mengutip ESPN.

    “Banyak yang dikatakan tentang cedera saya dan bahwa saya sedih. Itu semua bohong. Saya ingin bekerja keras untuk kembali ke level ini, di mana saya merasa dalam kondisi terbaik dan sangat bersenang-senang,” ujarnya.

    Performa Yamal juga dipuji pelatih Hansi Flick. Ia cuma mengingatkan agar bintangnya bisa menjaga kondisinya tetap fit.

    “Saya senang Lamine kembali ke level ini, tapi seperti yang saya katakan, kita tidak tahu apa yang akan terjadi besok; kita tidak tahu apa yang akan terjadi Minggu depan,” kata Flick.

    “Hal terpenting adalah dia bisa mengelola situasi yang dia hadapi saat ini karena itu tidak mudah. Dia harus fokus pada apa yang harus dia lakukan, bagaimana dia harus berlatih, dan juga perawatannya.”

    “Jika dia mengelolanya dengan benar, semoga masalahnya hilang, tapi sulit untuk mengatakan kapan dengan situasi seperti ini,” kata pelatih asal Jerman itu.

    (yna/bay)



    Sumber : sport.detik.com

  • Flick Kartu Merah, Absen di El Clasico Pekan Depan


    Barcelona

    Pelatih Barcelona Hansi Flick mendapat kartu merah di pengujung laga melawan Girona. Ia dipastikan tak akan duduk di bench dalam laga El Clasico menghadapi Real Madrid.

    Dalam laga pekan kesembilan Liga Spanyol di Estadio Olimpico Lluis Companys, Sabtu (18/10/2025) malam WIB, Flick diganjar kartu merah di pengujung laga usai dinilai bertepuk tangan dengan maksud sarkas terhadap keputusan wasit Jesus Gil Manzano.

    Flick mendapat kartu kuning ketika skor masih 1-1 karena mengkritisi waktu tambahan empat menit yang diberikan sang pengadil. Kartu kuning kedua didapat karena memprotes kartu kuning yang pertama.


    Ia terlihat bertahan di depan pintu masuk menuju lorong ganti sampai Ronald Araujo mencetak gol penentu kemenangan tak lama berselang. The Athletic melaporkan Flick setidaknya akan absen satu laga akibat hukuman tersebut.

    Artinya, ia tak bisa mendampingi Barca saat bertamu ke Santiago Bernabeu untuk menghadapi Madird pada Minggu (26/10) pukul 22.15 WIB. Usai laga, pelatih asal Jerman itu mempertanyakan keputusan wasit yang mengusirnya.

    “Sepak bola adalah soal emosi, tentang tensi laga. Ekspresi itu tak ditujukan kepada siapa pun, itu hanya selebrasi,” ujar Flick.

    “Frenkie (De Jong) ada di sana dan mereka memberinya kartu. Reaksi saya tidak ditujukan kepada wasit. Dan saya tidak tahu mengapa dia menunjukkan kartu kedua kepada saya. Selebrasi itu tidak ditujukan kepada siapa pun, melainkan karena bagaimana kami menang.”

    “Saya senang. Saya tidak melakukan apa pun terhadap siapa pun dan saya tidak akan pernah melakukannya. Saya menerima keputusan wasit. Itu tidak ditujukan kepadanya. Saya bertepuk tangan agar tim bereaksi.”

    “Saya mencoba berbicara dengan wasit, tetapi saya tidak bisa. Dia berlalu dan saya tak bisa bicara. Saya menerima keputusan wasit, dialah yang membuat keputusan. Apa yang saya lakukan tak ada hubungannya dengan dia. Jika dia tak mau berbicara dengan saya, itu tidak membuat saya sedih, saya menerimanya.”

    Ini merupakan kedua kalinya Flick mendapat kartu merah saat menangani Barcelona. Pada Desember 2024, ia diusir wasit karena reaksinya saat Real Betis mendapat penalti. Laporan wasit menyatakan Flick diusir karena meninggalkan area teknis, berteriak, dan juga gerakan tangan yang ia tunjukkan saat itu.

    (adp/krs)





    Sumber : sport.detik.com

  • Presiden Barcelona Kritik Wasit yang Beri Flick Kartu Merah


    Jakarta

    Presiden Barcelona Joan Laporta mengkritik wasit yang memberi Hansi Flick kartu merah. Laporta merasa sang wasit memang kerap mengincar pemain Barcelona.

    Flick diganjar kartu merah saat Barcelona menang 2-1 atas Girona di Estadi Olimpic Lluis Companys, Sabtu (18/10/2025) malam WIB. Pelatih asal Jerman itu diusir wasit Jesus Gil Manzano usai mendapat dua kartu kuning.

    Kartu kuning pertama didapat Flick usai mengkritisi waktu tambahan empat menit saat skor masih 1-1. Ia kemudian mendapat kartu kuning kedua setelah dinilai bertepuk tangan dengan maksud sarkas kepada wasit.


    Akibat kartu merah ini, Flick akan absen mendampingi Barcelona dalam laga El Clasico di LaLiga akhir pekan ini. Barcelona akan tandang ke markas Real Madrid pada Minggu (26/10/2025) malam WIB.

    Laporta menyebut Barcelona telah mengajukan banding. Ia juga dengan keras mengkritik wasit yang dinilainya sering memberi kartu merah kepada pemain Barcleona.

    “Kami sudah ajukan banding untuk dua kartu kuning. Wasit kelewatan dan menunggu reaksinya untuk memberinya kartu kuning kedua,” ujar Laporta seperti dilansir Football Espana.

    “Saya tahu akan sulit bagi mereka untuk mencabut sanksinya. Saya sudah bilang ke Flick kalau kami bersamanya. Saya tidak suka sikap wasit.”

    “Orang ini sudah mengusir hampir semua pemain kami yang mencolok. Dia punya CV yang hanya harus Anda lihat, kami kira tidak ada yang akan terjadi dan itu selalu terjadi dan kali ini sebelum pertandingan penting,” katanya menambahkan.

    (nds/cas)



    Sumber : sport.detik.com