Tag: kabupaten tasikmalaya

  • Peserta Audisi Emeron Hijab Hunt Tampilkan Aksi Wayang hingga Tari Kreasi

    Solo

    Peserta Emeron Hijab Hunt 2024 membawa bakat yang beragam dan unik di Solo Paragon Lifestyle Mall, Solo, Jawa Tengah (7/8/2024). Peserta ada yang menampilkan aksi wayang, tari kreasi dan bernyanyi.

    Seperti Suci Nur Afifah (23 tahun) yang menampilkan bakat wayangan. Mahasiswi Universitas Muhammadiah Purwokerto, fakultas teknik dan sains ini tampil percaya diri di hadapan juri.

    “Aku bakatnya wayangan gagrak banyumasan, jadi bedanya gagrak Banyumasan itu dari bahasanya pakai bahasa ngapak, juga dari musik yang lebih keras dan cepat. Wayang dengan lakon Bawor nggayuh wahyu mustika penggalih,” ungkap Suci kepada Wolipop.


    Foto Ni Ajeng Ayu Kusumawardhani (kiri) dan Meita Safira (kanan) mengikuti audisi Emeron Hijab Hunt 2024.Foto Suci Nur Afifah mengikuti audisi Emeron Hijab Hunt 2024. Foto: Gresnia/Wolipop.

    Suci yang tinggal di Ajibarang, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah ini mengaku sudah lama menonton aksi wayang. Ia juga ingin menjadi dalang wanita yang masih jarang digeluti.

    “Kalau menguasai belum lama sekitar lima bulan. Tapi kalau nonton dan lihat wayang sudah nonton sekitar enam tahun. Karena dalang wanita masih sedikit apalagi di Banyumas,” ujar Suci.

    Ia juga menceritakan arti aksi wayang yang ia tunjukkan di depan juri. “Latihan suluk seperti pembukaan sebelum lakonnya datang. Belajar menghafalkan percakapannya tentang Bawor nggayuh wahyu mustika penggalih artinya mencari mustika seperti kekuatan caranya itu harus mendekati Allah karena sejatinya hanya dirinya lah yang mendapatkan wahyu mustika penggalih,” ungkap Suci.

    Foto Ni Ajeng Ayu Kusumawardhani (kiri) dan Meita Safira (kanan) mengikuti audisi Emeron Hijab Hunt 2024.Foto Ni Ajeng Ayu Kusumawardhani (kiri) dan Meita Safira (kanan) mengikuti audisi Emeron Hijab Hunt 2024. Foto: Gresnia/Wolipop.

    Sambil menunggu hampil di depan juri, Risa Sabilla Nurannisa (23 tahun) yang berasal dari Tasikmalaya ikut audisi Emeron Hijab Hunt di Solo untuk menggunakan kesempatan.

    “Aku asalnya dari Kabupaten Tasikmalaya. Aku menyanyi Sunda, Arab, lagu lawas 90-an. Karena aku kemarin lagi di Yogyakarta ini ajang pertama kali aku dan aku mau ulang tahun tanggal 22 nanti mudah-mudahan ada rezeki jadi kado terindah,” ucap Sabil.

    Sabil mengungkapkan alasan membawakan lagu Hetty Koes Endang berjudul Emut Bae,”Pertama lagi viral dan ada basic di lagi Sunda dan mencari lagu lawas. Aku juga bernyanyi lagu Nike Ardila judul Bintang Kehidupan. Aku juga tahu di DetikJabar informasi audisi karena selama ini gak pernah ikutan lomba,” lanjut Sabil.

    Sabil optimis bisa masuk 20 besar dan juga ingin bergabung dengan finalis Emeron Hijab Hunt dari kota lainnya. “Persiapannya aku kan ngegym, latihan vokal di kamar mandi dan aku gak memikirkan dan dijadikan beban mengalir begitu saja. Harapan aku untuk Emeron Hijab Hunt semoga bisa terus mengadakan acara mencari berbakat dan aku bisa masuk ke 20 besar dan bisa bersaing dengan finalis dari kota lainnya,” terangnya.

    Peserta bernama Ni Ajeng Ayu Kusumawardhani juga unjuk bakat melalui suaranya yang merdu. Ayu mengatakan ia akan menyanyikan lagu berjudul Hero milik Mariah Carey.

    “Kebetulan hobi sudah sejak kecil sudah suka nyanyi dan aktif bernyanyi untuk organisasi kampus dan acara-acara tertentu,” kata Ayu.

    Ayu juga pernah meraih lomba nasional dan internasional di Malaysia. Ia juga optimis bisa lolos audisi.”Persiapannya sebenarnya dipaksa oleh tante aku, aku mendengarkan lagu yang mau aku nyanyiin dan pemanasan sebelum tampil audisi,” jelas Ayu.

    Pantang menyerah dan terus mencoba, Meita Safira menyebutkan sudah pernah mengikuti audisi Hijab Hunt di Yogyakarta. “Pada tahun 2017 saya mengikuti audisi Hijab Hunt di kota Yogyakarta kemudian tahun 2018 saya mengikuti audisi Hijab Hunt lagi di kota Yogyakarta dan alhamdulillah diberikan kesempatan untuk masuk dalam 20 besar finalist Yogyakarta,” jelas Ayu.

    Wanita yang berusia 25 tahun ini menampilkan tari kreasi Wonderland Indonesia. “Alasan saya membawakan tarian ini karena dalam lagu atau instrumen lagu cukup lengkap untuk lagu daerah-daerah dan gerakan tarian bervariasi,” jelas Meita.

    Meita menyukai tari sejak kecil, ia mengungkapkan sering mengikuti pentas menari dari SD.”Persiapan mengikuti Hijab Hunt adalah berlatih setiap hari dengan melihat gerakan-gerakan yang ada dan kemudian mengkolaborasikan menjadi satu tarian Wonderland Indonesia,” lanjut Meita.

    Di akhir perbincangan, Meita menuturkan ingin menginspirasi wanita muda lainnya lewat seni tari. “Harapan saya pada tahun 2024 saya bisa menampilkan bakat yang terbaik sehingga diberikan kesempatan untuk melanjutkan dibabak selanjutnya, harapan saya saya bisa memberikan manfaat dan menebarkan energi positif,” pungkasnya.

    Acara ini didukung oleh Emeron Hijab Shampoo, Shopee Indonesia, Bank Syariah Indonesia, Social Media KipasKipas, EZnet by Telkomsel Internet Mudah Murah Untuk Seisi Rumah dan GIS Travel Sahabat Umroh dan Haji Anda.

    (gaf/hst)



    Sumber : wolipop.detik.com

  • 2 Peserta Ini Dapat Golden Ticket di Hijab Hunt, Yuk Voting Finalis Favorit

    Jakarta

    Emeron Hijab Hunt 2024 sudah mengumumkan dua peserta yang berhasil lolos melalui jalur Golden Ticket by KipasKipas. Mereka adalah Raisha Putri Celia dan Haifa Azzura.

    Namun dengan berat hati Raisha Putri Celia memutuskan undur diri dari Emeron Hijab Hunt 2024 karena ingin fokus dengan akademisnya. Oleh karena itu, tim Hijab Hunt memutuskan Rita Aprianti yang terpilih sebagai finalis yang melaju ke tahap grand final. Penasaran bagaimana sosokya?

    Pada tahun ini, Emeron Hijab Hunt 2024 membuka kesempatan untuk kamu yang sudah mengunggah bakat kamu melalui KipasKipas. Ada dua muslimah yang mendapatkan Golden Ticket by KipasKipas dan berhak melangkah maju ke grand final.


    Aplikasi KipasKipas dapat kamu unggah melalui Playstore dan Appstore. Muslimah yang meraih Golden Ticket by KipasKipas akan diumumkan di Instagram Hijab Hunt. Keputusan panitia Hijab Hunt bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat dan sudah melalui tahap seleksi yang ketat. Berikut ini nama yang terpilih meraih Golden Ticket.

    Berikut Dua Finalis Golden Ticket Emeron Hijab Hunt 2024 by KipasKipas:

    1. Haifa Azzura (@haifazzura)

    Bakat : Menyanyi, Penulis Lagu dan Entrepreneur.
    Tanggal Lahir : 14 Juli 2000
    Kota Asal : Kabupaten Aceh, Aceh.

    Prestasi :

    1. Juara 1 FLS2N Menyanyi Solo Tingkat Kota Banda Aceh 2014.
    2. Masuk ke dalam Playlist Women of Indonesia official curated by Spotify Indonesia dengan lagu Kagum Pada Senja by Haifa Azzura.
    3. Masuk ke dalam Playlist Fresh Finds Indonesia official curated by Spotify Indonesia dengan lagu Setelah Dia Pergi by Haifa Azzura.
    4. Memiliki 9 Single.

    Haifa Azzura terpilih karena bakatnya dalam bernyanyi dan mengunggah video melalui KipasKipas. Keahliannya dalam menciptakan lagu membawa dirinya meraih Golden Ticket by KipasKipas.

    “Bakat saya adalah menyanyi, genre yang biasa saya bawakan adalah pop. Sebagian besar merupakan Pop-Ballad. Selain bernyanyi, saya juga bisa seroang song writter yang menciptakan sendiri lagu-lagu,” kata Haifa Azzura.

    Dua finalis terpilih selanjutnya akan menjalani masa karantina bersama dengan finalis lainnya dari Bandung, Jabodetabek, Solo dan audisi online sebelum tampil di malam grand final.

    2. Rita Aprianti (@ritapriel)

    Bakat : Akting.
    Tanggal Lahir : 21 April 1997
    Kota Asal : Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.

    Rita Aprianti merupakan seorang seniman asal Jawa Barat yang memiliki bakat di bidang seni peran. Ia membuat penonton ikut emosional dengan bakat aktingnya yang menarik perhatian.

    14 finalis Emeron Hijab Hunt 2024 akan menjalani masa karantina, kamu bisa memilih finalis favorit Emeron Hijab Hunt 2024. Caranya gampang banget lho! Kamu bisa KLIK DI SINI untuk melihat profil 14 finalis Emeron Hijab Hunt 2024 dan vote pada finalis favorit kamu.

    Acara ini didukung oleh Emeron Hijab Shampoo, Shopee Indonesia, Bank Syariah Indonesia, Social Media KipasKipas, EZnet by Telkomsel Internet Mudah Murah Untuk Seisi Rumah, Casio dan GIS Travel Sahabat Umroh dan Haji Anda

    (gaf/eny)



    Sumber : wolipop.detik.com

  • 6 Restoran Unik Terinspirasi Pesawat, Ada yang Tutup dan Masih Buka


    Jakarta

    Restoran unik memungkinkan pengunjung punya pengalaman makan baru, tak sekadar menikmati kuliner. Misalnya restoran unik yang terinspirasi pesawat, sehingga pengunjung bisa merasakan ambiance makan di kabin.

    Tempat makan ini ada yang menggunakan replika, namun sebagian lain memakai bodi pesawat asli. Tentunya, pengelola restoran melakukan renovasi yang memungkinkan pengunjung lebih nyaman saat makan.

    6 Restoran Unik Terinspirasi Pesawat

    Tidak semua restoran terinspirasi pesawat bisa bertahan di masyarakat. Namun bangunannya masih menjadi spot memori bagi lingkungan sekitar. Berikut beberapa restoran unik terinspirasi pesawat dikutip dari akun dan medsos resto terkait


    1. Rest Area Wisata Arifin Manasik Center

    Jam buka

    Alamat

    • Kecamatan Kadipaten, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.

    Restoran di rest area Bandung-Banjar ini menggunakan replika pesawat kepresidenan sebagai areal makan dengan dicat merah putih mirip kendaraan khas kepresidenan. Meja dan kursi untuk pengunjung disusun di samping jendela pesawat.

    Pengunjung juga bisa sekadar masuk ke dalam replika dengan membayar tiket masuk Rp 10 ribu. Selain tempat makan, rest area ini juga menyediakan replika Istana Negara RI dan Ka’bah bagi yang mau manasik. Rest area ini cocok menjadi destinasi wisata saat liburan.

    “Tempatnya nyaman dan luas. Cuma, kamar mandi yang katanya eksekutif tapi kurang terawat dan bau. Mungkin karena banyak pengunjung waktu mudik. Selebihnya bagus,” tulis akun google Adnya Krisna.

    2. Rumah Makan Neraray Ganjeng

    Jam buka

    Alamat

    • Desa Sukaluyu, Kecamatan Ganeas, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

    Rumah makan dengan pesawat di bagian atap ini sempat viral pada tahun 2017-2018, namun tutup hingga laporan ini dibuat pada Juni 2025. Padahal, restoran masakan Sunda ini juga punya view yang sangat menarik. Tidak diketahui penyebab restoran ini tutup setelah beroperasi hanya setahun.

    3. Keramas Aero Park

    Jam buka

    Alamat

    • Jl. Bay Pass Ida Bagus Mantra KM 28 Keramas, Medahan, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar, Bali.

    Keramas Aero Park adalah restoran yang menggabungkan eksotisme pesawat Boeing 737-400, konsep ground bar, dan keindahan alam. Lokasi restoran di dalam komplek Pantai Keramas menawarkan view laut biru, pasir halus, dan sawah hijau yang bisa dilihat dari kejauhan.

    Keramas Aero Park tidak menyediakan banyak meja dan kursi untuk pengunjung dalam pesawat. Namun pengunjung masih bisa menikmati hidangan di area makan tepat di bawah pesawat. Di sini pengunjung bisa memandang lepas alam sekitar yang sangat cocok untuk healing.

    “Kita bisa memilih tempat duduk di bawah atau di dalam badan pesawat. Menunya banyak ada hidangan khas Bali, menu nusantara, western, dan perpaduan. Toilet bersih, wangi, dan tempat parkir luas. Viewnya adem,” tulis akun google Kumala Gunadiputra

    4. Jogja Airport Resto

    Jam buka

    Alamat

    • Kadirojo I, Purwomartani, Kecamatan Kalasan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

    Restoran ini memberikan pengalaman makan yang benar-benar seperti dalam pesawat. Seluruh interior tidak diganti namun tetap disesuaikan untuk kenyamanan makan. Misal, penggunaan meja makan dengan kursi yang masih asli dari pesawat. Pengunjung bisa melihat ruang kokpit dan simulator pesawat yang bisa digunakan pengunjung semua usia.

    Jogja Airport Resto mendapat ulasan positif dari para pengunjung seperti yang bisa dilihat dalam google review. Selain ambiance yang menyenangkan dan berbeda, rasa hidangan serta pelayanan berkualitas menjadi perhatian pengunjung. Terutama, pengunjung yang datang bersama anak dan keluarganya.

    “Salah satu resto yang perlu dicoba sangat recommended karena makanan enak, service ramah, dan harga sangat terjangkau. Anak-anak sangat suka bisa lihat pesawat secara langsung,” tulis akun google Ridjang Budiyanto.

    5. Steak 21 GaluhMas

    Jam buka

    Alamat

    • Mall Karawang Central Plaza, Jl. Galuh Mas Raya No.1 Lantai Dasar Lot A 1-2, Sukaharja, Telukjambe Timur, Karawang, Jawa Barat.

    Resto Steak 21 GaluhMas menyediakan suasana makan di dalam kabin pesawat. Ambiance ini bisa dirasakan langsung saat memasuki kabin dengan area penyimpanan barang penumpang masih berada tepat di atas kursi. Restoran merenovasi kursi dan meja makan sehingga lebih nyaman bagi pengunjung.

    Suasana makan dalam pesawat makin kental dengan pelayan yang menggunakan seragam pilot dan pramugari. Pengunjung juga bisa foto dalam ruang kokpit yang masih dipertahankan dalam interior pesawat. Pengalaman makan di dalam pesawat Boeing 737-400 ini memperoleh tanggapan positif dari pengunjung.

    “Unik, kita bisa foto di dalam kokpit pesawat dan pakai topi pilot. Staf restoran ramah, menu makanan sesuai harga, dan suasananya benar-benar menyenangkan. Saya suka banget makan di sini, pokoknya recommended,” tulis akun google Prastio yang sempat berkunjung ke resto pesawat ini.

    6. Steak 21-Summarecon Bekasi

    Jam buka

    Alamat

    • Ruko La Terrazza, Ground Floor Unit A, Komplek Summarecon Bekasi, Marga Mulya, Kecamatan Bekasi Utara, Kota Bekasi, Jawa Barat.

    Pengunjung bisa merasakan suasana makan di private jet pesawat Boeing 747-400 yang berbadan lebar. Bagi pengunjung yang ingin privasi, bisa pesan VIP room dan ruang dengan layar LED atau 360 derajat. Resto ini jadi pilihan tempat makan bersama anak, keluarga, dan orang-orang terdekat.

    “Baru kali ini kebagian makan di pesawatnya tanpa waiting list. Makan di sini jelas pengalaman dan suasana baru. Pelayannya juga super ramah. Kalau datang pas hari kerja dan suasananya nggak terlalu ramai, pengunjung bisa bebas memilih kursi,” tulis akun google Ahmad Nayaka.

    Buat detikers yang ingin berkunjung ke restoran unik terinspirasi pesawat, sebaiknya pesan tempat lebih dulu. Reservasi memastikan pengunjung bisa makan di kabin sehingga bisa benar-benar merasakan ambiance pesawat.

    (row/ddn)



    Sumber : travel.detik.com

  • Stasiun Rajapolah Mau Dihidupkan Lagi, Permudah Akses ke Gunung Galunggung



    Tasikmalaya

    Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya berencana menghidupkan kembali Stasiun Rajapolah sebagai upaya memperkuat konektivitas transportasi dan mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.

    “Betul kami usulkan reaktivasi Stasiun Kereta Api Rajapolah. Ini untuk peningkatan perekonomian Kabupaten Tasikmalaya,” kata Bupati Tasikmalaya Cecep Nurul Yakin.


    Cecep menjelaskan Kementerian Perhubungan (Kemenhub) telah mengirimkan tim untuk melakukan kunjungan awal dan survei lapangan di kawasan Rajapolah sebagai tindak lanjut dari usulan tersebut.

    “Kami sudah mengirimkan surat resmi ke Kementerian Perhubungan. Sekarang tinggal menunggu agar proyek ini bisa masuk dalam Rencana Induk Program Perkeretaapian Nasional. Pemerintah daerah hanya bisa mengusulkan, keputusan tetap berada di tangan pemerintah pusat,” ujarnya.

    Untuk mendukung program reaktivasi, Pemkab Tasikmalaya menyiapkan langkah penataan di kawasan sekitar Stasiun Rajapolah. Penataan tersebut mencakup relokasi sejumlah fasilitas umum dan pemerintahan di area sekitar jalur rel.

    “Yah namanya reaktivasi pasti harus ada yang ditata,” ujar Cecep.

    Cecep menambahkan reaktivasi Stasiun Rajapolah bukan hanya proyek transportasi, tetapi juga strategi memperkuat ekonomi lokal. Ia menilai, beroperasinya kembali jalur kereta api akan mempermudah akses menuju objek wisata Gunung Galunggung, yang diharapkan dapat meningkatkan jumlah wisatawan ke Tasikmalaya.

    “Jika akses wisata makin mudah, tentu kunjungan wisatawan meningkat. Hal ini akan berdampak pada naiknya perputaran ekonomi masyarakat, khususnya pelaku UMKM dan pedagang oleh-oleh khas Rajapolah,” jelasnya.

    Artikel ini sudah tayang di detikJabar. Klik di sini untuk membaca selengkapnya.

    (ddn/ddn)



    Sumber : travel.detik.com