Tag: lite

  • Warga Diminta Ganti Kartu SIM, Ini Daftar HP yang Sudah Dukung eSIM


    Jakarta

    Pemerintah melalui Kementerian Komunikasi Digital (Komdigi) resmi menerbitkan Peraturan Menteri Nomor 7 Tahun 2025 tentang Pemanfaatan Teknologi Modul Identitas Pelanggan Melekat atau Embedded Subscriber Identity Module (eSIM) dalam penyelenggaraan telekomunikasi.

    Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid menyampaikan, eSIM lebih dari sekadar pengganti kartu SIM fisik, e-SIM yang tertanam langsung dalam perangkat menghadirkan efisiensi bagi pengguna dan operator.

    Selain meningkatkan keamanan data pribadi, teknologi ini juga memperkuat ekosistem Internet of Things (IoT) serta mendukung efisiensi operasional industri telekomunikasi.


    Saat ini, kata Meutya, migrasi ke eSIM belum bersifat wajib. Namun, pihaknya sangat menganjurkan masyarakat dengan perangkat yang sudah mendukung eSIM untuk segera beralih.

    “Ini demi keamanan data pribadi dan perlindungan terhadap penyalahgunaan identitas,” kata Meutya.

    Lantas, HP apa saja yang sudah mendukung eSIM di Indonesia? berikut daftarnya.

    Daftar HP yang sudah mendukung eSIM

    Daftar HP iPhone yang mendukung eSIM

    • iPhone 16
    • iPhone 16 Pro
    • iPhone 16 Pro Max
    • iPhone 15
    • iPhone 15 Plus
    • iPhone 15 Pro
    • iPhone 15 Pro Max
    • iPhone 14
    • iPhone 14 Plus
    • iPhone 14 Pro
    • iPhone 14 Pro Max
    • iPhone 13
    • iPhone 13 Mini
    • iPhone 13 Pro
    • iPhone 13 Pro Max
    • iPhone 12
    • iPhone 12 Mini
    • iPhone 12 Pro
    • iPhone 12 Pro Max
    • iPhone 11
    • iPhone 11 Pro
    • iPhone 11 Max
    • iPhone XS
    • iPhone XS Max
    • iPhone XR
    • iPhone SE (2020 dan 2022)

    Daftar HP Samsung yang mendukung eSIM

    • Samsung Galaxy S25
    • Samsung Galaxy S25 Plus
    • Samsung Galaxy S25 Ultra
    • Samsung Galaxy S24
    • Samsung Galaxy S24 Plus
    • Samsung Galaxy S24 Ultra
    • Samsung Galaxy S23
    • Samsung Galaxy S23 Plus
    • Samsung Galaxy S23 Ultra
    • Samsung Galaxy S22
    • Samsung Galaxy S22 Ultra
    • Samsung Galaxy S22 Plus
    • Samsung Galaxy S21
    • Samsung Galaxy S21 Plus
    • Samsung Galaxy S21 Ultra
    • Samsung Galaxy S20
    • Samsung Galaxy S20 Plus
    • Samsung Galaxy S20 Ultra
    • Samsung Galaxy Z Fold6
    • Samsung Galaxy Z Flip6
    • Samsung Galaxy Z Fold5
    • Samsung Galaxy Z Flip5
    • Samsung Galaxy Z Fold4
    • Samsung Galaxy Z Flip4
    • Samsung Galaxy Z Fold3
    • Samsung Galaxy Z Flip3
    • Samsung Galaxy Z Fold2
    • Samsung Galaxy Z Flip 5G
    • Samsung Galaxy Z Flip
    • Samsung Galaxy Fold
    • Samsung Galaxy Note20
    • Samsung Galaxy Note20 Ultra

    Daftar HP Xiaomi yang mendukung eSIM

    • Xiaomi Redmi Note 13 Pro
    • Xiaomi Redmi Note 13 Pro+
    • Xiaomi 12T Pro
    • Xiaomi 13 Lite
    • Xiaomi 13T
    • Xiaomi 13T Pro

    Daftar HP Oppo yang mendukung eSIM

    • Oppo Find X5 Pro
    • Oppo Find X3 Pro
    • Oppo Find X5
    • OppoA55s 5G
    • Oppo Reno 5 A
    • Oppo Find N2 Flip

    Daftar HP Honor yang mendukung eSIM

    • Honor Magic V3
    • Honor 200 Pro

    (jsn/jsn)



    Sumber : inet.detik.com

  • Fitur Baru, Daftar HP dan Tablet yang Dapat Update

    Fitur Baru, Daftar HP dan Tablet yang Dapat Update

    Jakarta

    Huawei resmi meluncurkan sistem operasi terbarunya, HarmonyOS 6, di pasar China. Versi anyar ini hadir dengan peningkatan besar dalam hal tampilan antarmuka, performa, keamanan, dan integrasi kecerdasan buatan (AI) di seluruh ekosistem perangkat Huawei.

    Uniknya, Huawei kini menanggalkan embel-embel “NEXT” yang sebelumnya digunakan pada HarmonyOS 5 NEXT, menandai arah baru bagi sistem operasi buatan dalam negeri tersebut.


    Tampilan

    HarmonyOS 6 membawa penyegaran visual melalui animasi yang lebih halus dan sistem Dynamic Light Sensing, yang menyesuaikan pencahayaan layar berdasarkan aktivitas pengguna, seperti saat mengaktifkan asisten suara, mengedit foto, atau mengelola privasi.

    HarmonyOS 6Tampilan HarmonyOS 6 Foto: Huawei

    Fitur AIGC Signature Customization juga memungkinkan pengguna menciptakan desain artistik pada layar kunci dengan menganalisis bentuk huruf dan warna. Selain itu, tema berbasis suasana hati kini dapat berubah sesuai emosi pengguna-lengkap dengan emoji dan caption yang dapat dibagikan antarperangkat.

    Tema “Fuzzy Ball” menghadirkan integrasi AI yang interaktif dengan efek visual responsif terhadap suara atau sentuhan, menciptakan pengalaman layar kunci yang lebih hidup.

    Performa Lebih Kencang

    Didukung oleh Ark Engine generasi baru, HarmonyOS 6 menjanjikan peningkatan performa lintas perangkat hingga 15% lebih cepat dibanding versi sebelumnya, serta 40% lebih efisien dari HarmonyOS 4.

    Huawei juga mengklaim efisiensi daya meningkat hingga 51 menit penggunaan tambahan. Beberapa peningkatan kinerja utama meliputi:

    • 11% waktu buka aplikasi lebih cepat
    • 21% rendering halaman lebih singkat
    • 30% pemuatan konten lebih cepat
    HarmonyOS 6Peningkatan Performa HarmonyOS 6 Foto: Huawei

    Menariknya, berkas PDF besar kini dapat dibuka hanya dalam 0,6 detik, jauh lebih cepat dibanding sistem Windows 11 dalam pengujian internal Huawei.

    Fitur baru seperti tap-to-share mendukung lebih dari 60 aplikasi untuk transfer cepat foto, file, dan tautan antarperangkat. Integrasi lintas perangkat juga ditingkatkan lewat fitur gaze-based drag-and-drop, di mana pengguna cukup menatap perangkat target dan menekan Ctrl untuk memindahkan data-meningkatkan produktivitas hingga 27%.

    Integrasi AI untuk Kreativitas dan Multimedia

    HarmonyOS 6 membawa banyak fitur AI yang mempermudah aktivitas kreatif pengguna.

    • Scene-Aware Portrait Retouching: memperbaiki pencahayaan, latar belakang, dan depth-of-field otomatis.
    • AI One-Click Filming: mengubah foto statis menjadi klip animasi pendek dengan efek dinamis.
    • Personalized Color Card: menjaga konsistensi warna foto sesuai preferensi pengguna.

    Sistem ini juga mendukung koordinasi langsung dengan perangkat DJI Osmo Gimbal untuk pelacakan objek otomatis saat merekam vlog atau panggilan video.

    HarmonyOS 6Fitur kamera HarmonyOS 6 Foto: Huawei

    Asisten Xiaoyi Kini Lebih Pintar dan Aman

    Asisten AI Xiaoyi kini mampu menangani perintah multi-langkah dengan satu instruksi dan mendukung dialek lokal untuk komunikasi alami. Fitur keamanan baru yang ditenagai AI meliputi:

    • Family Anti-Fraud: mendeteksi panggilan mencurigakan dan memungkinkan pemutusan jarak jauh.
    • AI Anti-Fraud Protection: mengidentifikasi upaya penipuan deepfake atau face-swap.
    • Anti-Peek Protection: menyembunyikan konten sensitif saat ada orang lain di sekitar.
    • Encrypted Sharing dan View-Once Mode: membatasi akses dan mencegah tangkapan layar tidak sah.

    Selain itu, HarmonyOS Personal Intelligent Computing (HPIC) memastikan pemrosesan AI berbasis cloud tetap menjaga privasi pengguna tanpa menyimpan data pribadi.

    Fitur Kesehatan dan Gaya Hidup

    HarmonyOS 6 memperkenalkan AI Health Assistant yang dapat membantu konsultasi medis berbasis suara, menjadwalkan janji rumah sakit, hingga menavigasi fasilitas kesehatan.
    Melalui kolaborasi dengan iFLYTEK, Xiaoyi juga mampu menafsirkan laporan medis dan menjelaskan istilah rumit dengan bahasa sederhana.

    Asisten juga menyediakan fitur gaya hidup cerdas seperti:

    • Fan Tracker: informasi konser dan tiket terbaru
    • Smart Viewing: rekomendasi tontonan personal
    • Music Assistant: playlist berdasarkan suasana hati
    • Reading Companion: tanya-jawab alur cerita dan ringkasan bacaan
    • Weather Insights: rekomendasi pakaian berdasarkan cuaca harian
    HarmonyOS 6Fitur AI HarmonyOS 6 Foto: Huawei

    Keamanan dan Privasi yang Ditingkatkan

    Huawei memperkenalkan arsitektur keamanan baru bernama StarShield Security Architecture, yang memberikan perlindungan menyeluruh dari level kernel hingga aplikasi. Sistem ini memanfaatkan AI untuk mendeteksi anomali serta memberi kontrol penuh kepada pengguna atas izin data pribadi.

    HarmonyOS 6 juga menghadirkan AI Visual Assistance bagi penyandang disabilitas, serta Family Controls yang membantu orang tua mengatur waktu layar anak dan melacak lokasi anggota keluarga lansia.

    Jadwal Peluncuran dan Ketersediaan

    Program public beta HarmonyOS 6 resmi dimulai pada 22 Oktober 2025 untuk perangkat di China daratan. Tahap selanjutnya akan diperluas secara bertahap sesuai jadwal resmi Huawei.

    Berikut daftar perangkat yang masuk dalam tahap pengujian awal:

    October 2025 – Public Beta

    • Huawei Mate 70, Mate 60, Mate X6, Mate X5 Series
    • Huawei Pura 80, Pura 70, Pura X Series
    • Huawei Pocket 2 Series
    • Huawei Nova 14, Nova 13, Nova 12, Nova Flip, Nova Flip S
    • Huawei MatePad Pro 13.2 (2025 & 2023), MatePad Pro 12.2 (2024), MatePad 11 Pro (2024)

    Closed Beta

    • Huawei Mate XT & XTs Ultimate Design
      Huawei MateBook Fold PC Ultimate Design
      Huawei MatePad Pro 12.2 (2025)
      Huawei MateBook Pro
      Huawei Watch 5 & GT 5 Series
      Huawei FreeBuds 6, FreeBuds 7i, FreeArc

    November-December 2025

    • Huawei Nova 14 Lite (Vitality Edition)
    • Huawei Enjoy 70X
    • Huawei MatePad Mini, MatePad Air (2024 & 2025)
    • Huawei MatePad 11.5S (2024 & 2025)
    • Huawei Watch Fit 4 Series
    • Huawei FreeBuds Pro 4, FreeClip 2, FreeClip

    IoT Products

    • Huawei Smart Mate TV Series, Smart Home X2 Pro
    • Huawei Router X1 Series, Lingxi Router Q7
    • Huawei Smart Door Lock 2 Series
    • Huawei Sound X4, Sound X Gilded Theater Edition, Sound X New, Sound X 2021

    (afr/afr)



    Sumber : inet.detik.com

  • Menkomdigi Ungkap Teknologi yang Lebih Murah dari Starlink

    Menkomdigi Ungkap Teknologi yang Lebih Murah dari Starlink


    Jakarta

    Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid mengungkapkan jenis teknologi yang akan disiapkan pemerintah dalam menghadirkan konektivitas yang lebih terjangkau. Sebelumnya, Presiden Prabowo Subianto menyinggung pemerintah akan menggunakan teknologi lebih murah dari Starlink.

    Disampaikan Meutya bahwa sambutan Prabowo rapat Kabinet Paripurna, Senin (20/10), menekankan pentingnya menghadirkan konektivitas yang lebih murah dibandingkan teknologi orbit rendah seperti Starlink.

    “Beliau menyampaikan bahwa kita akan mencari konektivitas yang lebih murah daripada low earth orbit seperti Starlink,” ujar Meutya ditemui acara Tech in Asia Conference 2025, Jakarta, Rabu (22/10/2025).


    Meutya mengatakan bahwa salah satu terobosan yang tengah dikembangkan adalah teknologi Fixed Wireless Access (FWA). Diketahui, sistem koneksi berbasis nirkabel itu mampu menjangkau wilayah lebih luas dengan biaya yang lebih efisien.

    Sebagai informasi, Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) telah menggelar lelang frekuensi 1,4 GHz dengan menghasilkan pemenangnya, yakni Surge melalui anak perusahaannya Telemedia Komunikasi Pratama untuk Regional 1 dengan harga tawaran tertinggi Rp 403 miliar dan Eka Mas Republik (MyRepublic) berhasil menawarkan harga tertinggi di Regional 2 dan 3 dengan masing-masing Rp 300 miliar dan 100 miliar.

    “Baru-baru ini kami menyelesaikan salah satu terobosan teknologi FWA yang memungkinkan koneksi lebih murah, dan bisa menjangkau hingga ke perumahan bahkan sekolah-sekolah,” jelas Meutya.

    FWA dinilai menjadi alternatif penting bagi daerah yang belum terjangkau jaringan fiber optik maupun infrastruktur kabel tetap. Dengan pendekatan ini, pemerintah berharap konektivitas digital di sekolah, terutama di wilayah terpencil karena bisa segera meningkat tanpa membebani biaya tinggi.

    Diberitakan sebelumnya, Presiden Prabowo Subianto mengatakan bahwa pemerintah saat ini tengah menyiapkan teknologi yang lebih murah dari Starlink untuk membantu penyebaran akses internet ke sekolah seluruh Indonesia.

    “Yang sulit dapat internet,WiFi,sekarang sudah ada teknologi, sekarang murah bisa kita pasang di tiap sekolah. Tidak terlalu mahal. Starlink mungkin masih agak mahal,untuk bayar tiap bulan. Sudah ada teknologi yang lebih murah,” kata Prabowo.

    Sebagai informasi, layanan internet berbasis satelit Starlink punya berbagai varian tarif layanan dengan harga paling murah Rp 479 ribu per bulan untuk paket residensial lite. Itu baru layanan, sedangkan perangkat penerima sinyalnya dibanderol Rp 7,8 juta,

    Keberadaan infrastruktur internet tersebut guna mendukung program pembelajaran jarak jauh yang sedang digalakkan pemerintah Prabowo-Gibran melalui layar digital interaktif Smart TV di setiap sekolah Tanah Air.

    Perangkat tersebut diisi oleh konten belajar mengajar dari kurikulum yang telah ditetapkan oleh pemerintah.

    “Sekarang kalau tidak salah sudah dibagikan mendekati 50 ribu sekolah, kemudian nanti totalnya tahun ini 288 ribu flat panel. Di situ ada komputer, bisa muat ratusan ribu konten, mungkin jutaan ya,” katanya dalam pembukaan rapat kabinet paripurna, Senin (20/10/2025).

    (agt/fyk)



    Sumber : inet.detik.com

  • Electronic City Beri Hadiah Mobil Listrik untuk Pelanggan Beruntung

    Electronic City Beri Hadiah Mobil Listrik untuk Pelanggan Beruntung


    Jakarta

    PT. Electronic City Indonesia, melakukan prosesi simbolik penyerahan hadiah untuk program ‘Spectacular Surprise’, kepada satu orang pelanggan beruntung yakni Wily Tjandera yang berhasil membawa pulang 1 (satu) unit Wuling New Cloud EV Lite, medium hatchback listrik terbaru sebagai hadiah utama, di gedung Electronic City SCBD.

    Sebelumnya program ini, telah menjalani proses pengundian dari tanggal 12 Mei – 12 Agustus 2025. Willy sebagai pemenang utama menyampaikan rasa terima kasihnya atas program yang diselenggarakan hingga ia berhasil mendapatkan hadiah mobil.

    “Awal saya memenangkan mobil ini saat saya berbelanja di Electronic City Mall Taman Anggrek ketika saya sedang mengisi rumah baru saya dan ternyata dapat hadiah undian mobil baru juga. Terimakasih Electronic City. Belanja di sini pelayanannya mantap, banyak untungnya dan banyak promo pastinya. Semoga Electronic City bisa memberikan program-program yang semakin spectacular ke depannya dan semakin jaya di darat, laut dan udara,” ujarnya, dalam keterangan tertulis, Rabu (22/10/2025).


    Kilas balik mengenai program dengan tajuk ‘Spectacular Surprise’ ini sukses diadakan serentak di lebih dari 60 toko Electronic City yang tersebar di Indonesia, dan ditutup dengan acara pengundian pada tanggal 27 September 2025 bertempat di toko Electronic City SCBD.

    Kemeriahan pun semakin semarak dengan hadiah Smart TV 65 inch, 98 inch, motor listrik, handphone iPhone 16, Kulkas Multidoor & Side by Side,Mesin Cuci, Voucher belanja supermarket 2,5 juta, dan 2 unit motor listrik, dan hadiah utama 1 unit Wuling New EV Lite yang diberikan kepada pelanggan Electronic City yang beruntung.

    Direktur Merchandising & Marketing, Michael Iskandar mengatakan program ini sebagai bentuk apresiasi kepada pelanggan yang telah setia pada Electronic City.

    “Kami mengucapkan selamat kepada seluruh e-cityzen yang telah memenangkan hadiah spesial dari program Spectacular Surprise persembahan dari Electronic City. Ini merupakan program apresiasi kepada pelanggan setia Electronic City, yang terus menghadirkan keuntungan dan kebahagiaan, serta menjadi semangat baru bagi kita semua. Nantikan Spectacular Surprise 2 persembahan dari Electronic City selanjutnya dan sekali lagi saya mengucapkan terima kasih dan selamat bagi seluruh pemenang,” tuturnya.

    Electronic City yakin dengan kesuksesan program yang telah berjalan ini, akan menjadi rangkaian bentuk kegiatan yang dapat menumbuhkan citra dan mempererat kedekatan kepada pelanggan setia yang tertuang dalam tagline Light Up Your Moments.

    Jadi, yuk nantikan juga program Spectacular Surprise 2 dengan hadiah yang lebih meriah.

    (prf/ega)



    Sumber : inet.detik.com