Tag: makanan terburuk

  • Bapak-bapak Catat! 5 Makanan Ini Bisa Turunkan Kadar Testosteron


    Jakarta

    Testosteron merupakan hormon yang pada dasarnya diproduksi laki-laki untuk reproduksi. Namun, hormon ini kadarnya bisa menurun jika kamu mengonsumsi 5 terburuk ini!

    Testosteron merupakan hormon seks yang terutama diproduksi di testis laki-laki. Di perempuan juga ada, tetapi jumlahnya lebih sedikit. Di dalam tubuh pria, testosteron digunakan untuk banyak hal, terutama membantu perkembangan organ kelamin, membantu produksi sperma, menjaga kesuburan, hingga mempertahankan gairah seksual.

    Oleh karena itu, laki-laki perlu memiliki hormon ini secara cukup. Jika pria dewasa kekurangan testosteron, bisa menyebabkan sejumlah hal, termasuk penurunan libido, gangguan ereksi, hingga kurangnya energi.


    Kurangnya hormon testosteron bisa merugikan pria. Meskipun kondisi ini tidak dapat dicegah sepenuhnya, tetapi menjalani hidup sehat dapat membantu mengatur kadar testosteron.

    Ini termasuk mengonsumsi makanan sehat dan menghindari asupan alkohol. Namun, jenis makanan ‘sehat’ juga perlu diperhatikan. Sebab, sejumlah makanan sehat juga dapat menghambat upaya menjaga kadar testosteron.

    Agar kadar testosteron bisa selalu terjaga, hindari 5 makanan ini seperti dirangkum dari healthdigest.com (12/08/2023).

    1. Mint

    Mint leaves herb on dark stone table with copy space.Daun mint pun bisa menyebabkan kurangnya libido atau hasrat seksual yang merupakan gejala menurunnya testosteron. Foto: iStock

    Daun mint kerap dipakai untuk melengkapi makanan maupun minuman seperti teh. Daun mint memang sehat, tetapi tidak begitu baik untuk menjaga kadar testosteron.

    Menurut Health Digest, berdasarkan penelitian dokter di Turki, minum teh spearmint atau pepermint bisa menyebabkan berkurangnya liibido atau hasrat seksual. Ini merupakan gejala umum dari rendahnya kadar testosteron.

    Para peneliti dalam studi tersebut juga mengkonfirmasi efek ini setelah memberikan teh spearmint dua kali sehari selama lima hari berturut-turut kepada 21 wanita penderita hirsutisme. Setelah diperhatikan, terjadi penurunan kadar testosteron yang signifikan.

    Penelitian lain dalam jurnal sama pada tahun 2010 menunjukkan hasil yang sama, setelah dilakukan penelitian selama 30 hari terhadap 41 wanita penderita PCOS. Namun, perlu diingat, ini adalah penelitian yang kecil. Diperlukan penelitian lebih banyak untuk memvalidasi efek minum atau makan mint terhadap produksi testosteron.

    2. Makanan berlemak

    Duh! Pria Ini Ditinggal Kabur oleh Teman Kencan yang Pesan 53 GorenganMakanan berlemak seperti gorengan, fast food, juga tidak baik dikonsumsi karena bisa mengurangi volume tstis hingga kadar testosteron. Foto: TikTok/@zockr

    Makanan dengan banyak lemak trans memang berdampak buruk bagi kesehatan, terutama pada jantung dan metabolisme. Namun, lemak trans juga tidak kalah bahaya untuk hormon testosteron.

    Lemak trans atau asam lemak biasa ditemukan pada makanan olahan, makanan cepat saji, hingga makanan yang digoreng.

    Menurut sebuah studi tahun 2017 yang diterbitkan dalam Asian Journal of Andrology, konsumsi lemak trans telah dikaitkan dengan penurunan kadar testosteron, terutama pada orang AMAB karena dampak negatifnya pada fungsi testis serta efeknya dalam mengurangi volume testis.

    Ketika fungsi testis terganggu, produksi testosteron dapat berkurang. Sehingga berpotensi menyebabkan berbagai masalah kesehatan.

    3. Makanan manis

    fakta kandungan gula dan kafein pada minuman bobaMakanan atau minuman manis bisa menyebabkan penurunan kadar testosteron. Foto: Getty Images/iStockphoto

    Pola makan tinggi gula memang menjadi salah satu yang terburuk. Namun, penelitian yang disebutkan Health Digest menunjukkan pola makan tinggi gula yang juga berpengaruh dengan penurunan kadar testosteron.

    Menurut studi tahun 2022 yang diterbitkan dalam International Journal of Molecular Sciences, kadar gula darah tinggi cenderung dibarengi dengan penurunan kadar testosteron.

    Hasil serupa juga ditemukan pada penelitian tahun 2018, yang diterbitkan dalam Reproductive Biology and Endocrinology. Pada penelitian ini ditetapkan bahwa asupan gula memiliki efek langsung terhadap penurunan kadar testosteron total pada pria.

    4. Minyak sayur

    sayuran dalam minyak sayurMinyak sayur bisa menurunkan kadar testosteron pada pria. Foto: Thinkstock

    Minyak sayur bisa untuk memasak dan mengolah makanan. Minyak ini juga mengandung PUFA yang dianggap lemak sehat karena memiliki banyak manfaat untuk kesehatan jantung.

    PUFA merupakan asam lemak tidak jenuh jamak yang mengandung dua atau lebih ikatan rangkap. PUFA menjadi jenis asam lemak esensial yang membantu pertumbuhan dan fungsi normal semua jaringan.

    Sayangnya, beberapa penelitian menunjukan, mengonsumsi PUFA dari minyak sayur dalam jumlah berlebihan dikaitkan dengan penurunan kadar testosteron.

    Namun, menurut penelitian lain tahun 2019 yang diterbitkan di Nutrients, peneliti menemukan PUFA memang berdampak negatif pada tubuh dan juga bisa menurunkan kadar testosteron. Namun, jika PUFA diberikan melalui pembuluh darah, maka tidak ada dampak terhadap kadar testosteron darah.

    Berarti, PUFA tidak secara langsung mempengaruhi sel-sel yang memproduksi testosteron. Sebaliknya, keluarnya lemak melalui usus mungkin menyebabkan penurunan produksi testosteron yang bergantung pada dosis.

    5. Cara mengatasi kadar testosteron rendah

    Untuk menangani kasus ini, berbagai metode terapi penggantian testosteron (TRT) bisa dilakukan. Namun, terapinya perlu disesuaikan dengan kebutuhan spesifik.

    Jika kondisi medis menyebabkan kadar testosteron turun, mengobati kondisi tersebut menjadi salah satu tindakan pertama untuk membantu pemulihan kadar testosteron.

    Terapi TRT akan melibatkan pemberian testosteron ke tubuh untuk mengembalikan kadar hormon ke kisaran yang sehat. Dengan TRT, testosteron dapat ditingkatkan melalui berbagai metode, termasuk suntikan mingguan, kapsul, atau gel.

    (aqr/adr)



    Sumber : food.detik.com

  • 5 Makanan ‘Buruk’ Ini Ternyata Bagus untuk Tingkatkan Kekebalan Tubuh

    5 Makanan ‘Buruk’ Ini Ternyata Bagus untuk Tingkatkan Kekebalan Tubuh


    Jakarta

    Perubahan musim seringkali membuat seseorang jatuh sakit. Untuk menjaga sistem kekebalan tubuh, para ahli menyarankan konsumsi 5 makanan yang sering dianggap buruk ini.

    Perubahan musim membuat tubuh seseorang lebih rentan terhadap penyakit. Beberapa jenis penyakit yang sering dialami, seperti batuk dan flu. Namun, penyakit ini bisa dihindari dengan cara memperkuat sistem kekebalan tubuh.

    Selain istirahat yang cukup dan rutin berolahraga, disarankan juga untuk mengonsumsi makanan-makanan yang memiliki efek terhadap penguatan sistem kekebalan tubuh.


    Makanan-makanan itu tidak hanya makanan sehat, tetapi juga makanan yang kerap dicap ‘buruk’.

    Makanan tersebut sebenarnya tidak seburuk yang dikira. Di dalamnya juga terkandung beragam nutrisi yang dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan menghindari dari penyakit batuk dan flu.

    Melansir aol.com (19/09/2024), berikut daftar 5 makanan ‘buruk’ untuk tingkatkan kekebalan tubuh:

    1. Telur

    fakta telur ayamTelur ayam sebenarnya adalah makanan padat nutrisi yang bisa bantu tingkatkan kekebalan tubuh. Foto: iStock

    Telur mengandung lemak jenuh dan kolesterol. Namun, jika dikonsumsi sewajarnya, maka telur bermanfaat untuk kesehatan.

    Satu butir telur berukuran besar hanya mengandung 1,5 gram lemak jenuh dan 186 mg kolesterol.

    Telur ini merupakan sumber protein yang terjangkau. Telur menawarkan nutrisi yang dibutuhkan tubuh untuk menciptakan antibodi, guna menangkal infeksi. Selain itu, telur juga menyediakan nutrisi penting lainnya, seperti selenium, folat, vitamin A dan D.

    Telur juga menyediakan sejumlah kecil asam lemak omega-3 yang juga dikaitkan dengan kekebalan tubuh yang lebih baik.

    Selain bernutrisi, telur juga enak dan mudah diolah menjadi hidangan apapun.

    2. Kentang

    kentangDisarankan juga mengonsumsi kentang karena mengandung bakteri yang bisa bantu tingkatkan sistem kekebalan tubuh. Foto: iStock

    Beberapa orang menganggap kentang sebagai sumber karbohidrat yang buruk. Padahal, kentang merupakan karbohidrat yang baik untuk kesehatan.

    Patricia Kolesa MS, RDN, mengungkap jika kentang dapat mendukung sistem kekebalan tubuh. Satu kentang berukuran sedang juga memberikan sekitar 20% dari nilai harian untuk vitamin C, dan mengandung nutrisi utama untuk kekebalan tubuh lebih baik.

    Kentang juga mengandung pati resisten, sejenis karbohidrat yang difermentasi oleh bakteri usus. Hal ini merupakan kabar baik karena mikrobioma usus yang berkemabang pesat adalah cara lain untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh.

    Kentang juga bisa diolah dengan mudah. Bisa direbus atau dipanggang, dan cocok dikombinasikan dengan bahan makanan lain.

    Makanan ‘buruk’ lainnya yang sebenarnya bantu tingkatkan kekebalan tubuh bisa dilihat pada halaman selanjutnya!

    3. Susu

    5 Susu Termahal di Dunia, Ada Susu Sapi hingga Susu TikusSusu sapi juga sebenarnya bagus dan mendukung sistem kekebalan tubuh. Foto: Getty Images/iStockphoto/fcafotodigital

    Munculnya beragam susu alternatif, seperti susu nabati mungkin membuat banyak orang bertanya-tanya apakah susu sapi seburuk itu.

    Padahal, susu sapi baik untuk kesehatan, terutama dalam hal mendukung sistem kekebalan tubuh.

    Segelas susu dapat bermanfaat bagi tubuh karena minuman ini merupakan sumber protein yang baik. Susu juga menyediakan mineral, seperti seng yang mendukung kekebalan tubuh. Nutrisi susu semakin diperkaya dengan kandungan vitamin A dan D.

    Namun, pilihlah jenis susu sapi dengan kualitas terbaik dan organik. Penelitian yang disebut aol.com menunjukkan, susu organik mungkin mengandung sedikit lebih banyak lemak sehat, seperti lemak tak jenuh ganda omega-3 dan asam linoleat terkonjugasi (CLA).

    Jenis lemak seperti itu yang ditemukan dalam susu dan daging sapi telah dikaitkan dengan kekebalan tubuh yang lebih baik.

    4. Pisang

    Makan buah pisang tidak boleh dicampur dengan beberapa makanan lainTidak hanya jeruk, pisang juga bisa dikonsumsi untuk mencegah penyakit flu dan batuk. Foto: Getty Images/iStockphoto/bhofack2

    Jeruk bukan satu-satunya buah yang ampuh mencegah penyakit flu, tapi pisang juga.

    Pisang mungkin dianggap tinggi gula, tetapi sebenarnya juga mengandung banyak nutrisi. Pisang menyediakan vitamin C dan vitamin B6 yang sangat baik dan penting untuk meningkatkan kekebalan tubuh.

    Meskipun serat di dalam pisang sedikit, tetapi pisang mengandung pati resisten. Pati resisten yang difermentasi oleh bakteri usus ini bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

    Ahli gizi dan pendiri Rooting for Wellness Nutrition, Chelsea Newbrough, RDN menyebut prebiotik bertindak sebagai makanan untuk probiotik (bakteri yang hidup di susu dan mendukung pencernaan dan kesehatan secara keseluruhan.)

    Menurutnya, menjaga mikrobioma usus yang sehat secara langsung dapat memengaruhi kekebalan tubuh yang sehat.

    5. Sereal

    Sereal sering dianggap sebagai makanan buruk karena kandungan gula tambahan di dalamnya. Padahal sereal memiliki banyak manfaat, termasuk menjaga sistem kekebalan tubuh.

    Manfaat ini didapat karena sereal seringkali diperkaya dengan berbagai nutrisi pendukung kekebalan tubuh, seperti vitamin A, folat, seng, dan zat besi.

    Namun, ketika membeli sereal, jangan lupa untuk melihat label informasi gizi. Secara khusus, carilah sereal dengan setidaknya 5 gram protein, 3 gram serat, dan sedikit atau tanpa tambahan gula.

    Jika ingin menikmati sereal, lebih baik memadukannya dengan yogurt tawar tanpa pemanis.

    (aqr/adr)

    Sumber : food.detik.com

    Alhamdulillah Makanan Minuman Sehat Di JumatBerkah.Com اللهم صل على محمد
    Source : unsplash.com / Dan Gold