Tag: master resep sasa

  • Resep Sayur Bayam Jagung Temu Kunci yang Sedap Bernutrisi

    Jakarta

    Sayur bayam berkuah bening bisa jadi pilihan sajian bernutrisi. Agar lebih enak, tambahkan pipilan jagung manis dan bumbu temu kunci.

    Bayam merupakan salah satu jenis sayuran superfood. Sayur kaya nutrisi ini bisa diolah dengan cara sederhana, tapi tetap terasa lezat.

    Kuah beningnya terasa gurih dan segar. Apalagi jika bumbunya ditambahkan temu kunci yang membuat sajian sayur bayam menjadi harum nikmat.


    Kreasi sayur bayam dengan bumbu temu kunci ini dibuat oleh Nadia Susan, salah satu pemenang dari Master Resep Sasa. Nadia juga turut menambahkan pipilan jagung manis pada racikannya.

    Nadia mengungkapkan kalau kreasi sayur bayam jagung temu kunci ini adalah favoritnya sejak kecil. Sayur bening ini selalu membuatnya nostalgia ketika menyantapnya.

    Berikut resep dan cara memasak sayur bayam jagung temu kunci yang lezat: 4 porsi – mudah

    Resep Sayur Bayam Jagung Temu Kunci buatan Nadia Susan, pemenang dari Master Resep SasaResep Sayur Bayam Jagung Temu Kunci buatan Nadia Susan, pemenang dari Master Resep Sasa Foto: dok. Nadia Susan Master Resep Sasa

    Resep Sayur Bayam Jagung Temu Kunci

    Durasi Tingkat Kesulitan Porsi
    30 Mudah 4
    Daerah Asal Masakan : Indonesia
    Kategori Masakan : Sayur

    Bahan Bahan

    • 2 ikat bayam, petik daunnya

    • 2 buah jagung manis, pipil
    • 4-5 ruas temu kunci, memarkan (bisa lebih jika suka)
    • 750-800 ml air

      Bumbu:

      2 sdm bawang goreng

    • 1 sdt garam
    • 1 sdm gula
    • 1/2sdt Sasa Gourmet Powder

      Pelengkap:

      Tambahan bawang goreng untuk taburan

    Cara Memasak:

    1. Rebus air, masukkan temu kunci. Biarkan mendidih ±5 menit agar aromanya meresap.
    2. Masukkan jagung pipil, masak hingga empuk.
    3. Haluskan 2 sdm bawang goreng dan campurkan langsung ke dalam kuah.
    4. Tambahkan garam, gula, dan Sasa Gourmet Powder, aduk rata.
    5. Cek terlebih dahulu rasanya, bisa ditambah garam atau gula jika dirasa kurang pas.
    6. Terakhir, masukkan bayam. Aduk cepat hingga layu, matikan api.
    7. Sajikan sup dengan taburan bawang goreng di atasnya. Bisa dinikmati hangat dengan tempe goreng seperti yang biasa nenek sajikan.

    Kreasi sayur bayam jagung temu kunci buatan Nadia Susan ini memang sederhana dan datang dari resep rumahan. Namun, resep ini membuktikan dirinya layak menjadi pemenang Master Resep Sasa 2025 dan siapa pun bisa menjadi chef dari rumah.

    Simak Video “Laura Wiramihardja, Co-founder Iki Koue
    [Gambas:Video 20detik]
    (yms/adr)



    Sumber : food.detik.com

  • Resep Cheesy Lava Spicy Chicken yang Kejunya Lumer Creamy


    Jakarta

    Kreasi ayam lezat bisa datang dari lauk rumahan favorit anggota keluarga. Seperti kreasi Cheesy Lava Spicy Chicken yang gurihnya bikin nagih. Ini resepnya!

    Lauk rumahan tak kalah sedap dari masakan restoran. Salah satu yang menarik adalah kreasi Cheesy Lava Spicy Chicken. Sesuai namanya, kreasi ayam ini dipadukan bersama keju yang lumer.

    Kreasi ayam unik ini menjadi favorit anggota keluarga dari Shafira Deiktya Emte, salah satu pemenang Master Resep Sasa 2025. Shafira mengatakan kepada detikFood kalau dirinya membuat kreasi ini untuk suami tercinta.


    “Resep ini lahir dari ide sederhana di rumah ketika suatu pagi suami saya ingin dibuatkan menu ayam yang berbeda dari biasanya. Ia ingin menu yang sehat, tetapi tetap kaya rasa. Dari situlah saya mencoba berkreasi dengan bumbu yang ada dan Sasa jadi andalan utama untuk membuat rasanya lebih pas,” ujar Shafira.

    Berikut resep dan cara memasak Cheesy Lava Spicy Chicken ala Shafira Deiktya Emte:

    Resep Cheesy Lava Spicy Chicken buatan Shafira Deiktya Emte, pemenang Master Resep SasaResep Cheesy Lava Spicy Chicken buatan Shafira Deiktya Emte, pemenang Master Resep Sasa Foto: dok. Shafira Deiktya Emte Master Resep Sasa

    80 menit – 4 porsi – mudah

    4 potong ayam fillet paha
    2 siung bawang putih, cincang halus
    1 sdt bubuk oregano
    1 sdt bubuk basil
    1 sdt garam
    1 sdt MSG Sasa
    1/2 sdt lada bubuk
    1 sdm saus sambal Sasa extra pedas
    1 sdm cabe bubuk
    Keju quick melt secukupnya (untuk isian)
    Sayuran segar (tomat, selada) untuk pelengkap

    Cara memasak:

    Campurkan ayam fillet dengan bawang putih cincang, oregano, basil, garam, MSG Sasa, lada bubuk, saus sambal Sasa extra pedas, dan cabe bubuk. Aduk rata.
    Diamkan (marinasi) selama 30 menit agar bumbu meresap.
    Setelah dimarinasi, belah bagian tengah ayam, lalu masukkan keju quick melt sebagai isian.
    Panaskan air fryer, lalu masukkan ayam. Masak selama 35 menit pada suhu 205°C hingga matang sempurna dan berwarna keemasan.
    Angkat, sajikan bersama sayuran segar seperti tomat dan selada. Cheesy Lava Spicy Chicken siap disantap!

    Ide resep yang berasal dari permintaan suami ternyata membawa Shafira Deiktya Emte ini menjadi salah satu pemenang Master Resep Sasa 2025. Ini membuktikan kalau siapa pun bisa menjadi chef di rumah dengan menu masakan sederhana.

    (yms/adr)



    Sumber : food.detik.com

  • Resep Cah Kangkung Telur Puyuh buat Makan Siang Nikmat

    Jakarta

    Cah kangkung biasanya hanya dibumbui dengan bawang atau cabe iris saja. Ternyata cah kangkung juga bisa menjadi santapan nikmat dengan ditambahkan telur puyuh.

    Cah kangkung atau tumis kangkung memang paling nikmat dijadikan lauk makan siang sebagai pendamping hidangan lain. Cara memasaknya sederhana, tapi rasanya istimewa dan bikin selera makan.

    Hanifah Kurniati, salah satu pemenang Master Resep Sasa juga membuat kreasi cah kangkung. Ia menambahkan telur puyuh pada sajiannya agar terasa lebih istimewa. Bumbunya juga ditambahkan saus tiram dan kecap wijen.


    Berikut resep dan cara memasak cah kangkung telur puyuh yang lezat:

    Resep Cah Kangkung Telur Puyuh buatan Hanifah Kurniati, salah satu pemenang Master Resep SasaResep Cah Kangkung Telur Puyuh buatan Hanifah Kurniati, salah satu pemenang Master Resep Sasa Foto: dok. Hanifah Kurniati Master Resep Sasa

    Resep Cah Kangkung Telur Puyuh

    Durasi Tingkat Kesulitan Porsi
    30 Mudah 4
    Daerah Asal Masakan : –
    Kategori Masakan : Sayur

    Bahan Bahan

    • 3 ikat kangkung

    • 10 butir telur puyuh
    • 1 sdt Sasa MSG
    • 1/2 sdt garam
    • 1 sdm minyak goreng
    • 1 sdt minyak wijen (opsional)
    • 100 ml air
    • 1sdm larutan maizena

      Bumbu iris:

    • 3 siung bawang putih
    • 5 butir bawang merah
    • 3 buah cabe merah keriting
    • 1/2 buah tomat

    Cara Memasak:

    1. Bersihkan kangkung dan petik-petik/ belah batangnya. Telur puyuh rebus dan kupas.
    2. Tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum, masukkan cabe dan tomat oseng-oseng lagi.
    3. Tuang air, masukkan telur puyuh.
    4. Masukkan garam, Sasa MSG dan minyak wijen. Masak hingga kuah meletup-letup.
    5. Masukkan kangkung dan aduk rata (cukup 3 menit saja di api besar, agar warna daun kangkung hijau.
    6. Siram larutan maizena, kecilkan api, aduk rata.
    7. Angkat dan cah kangkung telur puyuh siap untuk disajikan.

    Cah kangkung telur puyuh ini telah menjadi resep andalan Hanifah Kurniati dan keluarga di rumah. Meski berasal dari resep rumahan, tapi mampu membuktikan kalau siapa pun bisa menjadi chef dari rumah.

    Simak Video “Menjajal Masakan Indonesia di Doha
    [Gambas:Video 20detik]
    (yms/adr)



    Sumber : food.detik.com

  • Resep Ayam Goreng Terasi Daun Jeruk yang Bikin Selera Makan Meningkat

    Jakarta

    Ayam goreng Indonesia banyak sekali ragamnya. Terbaru ada kreasi ayam goreng tanpa diungkep, tapi dimarinasi dengan bumbu dan tepung basah. Berikut resepnya!

    Salah satu kreasi ayam goreng yang dimarinasi bumbu dan tepung basah bisa ditambahkan terasi. Kreasi ayam goreng terasi ini tambah nikmat ketika disajikan bersama daun jeruk.

    Aroma daun jeruk dan terasi akan membuat sajian terasa lebih sedap. Tentunya bikin selera makan meningkat karena rasanya yang nagih.


    Kreasi ayam goreng terasi daun jeruk berhasil membuat Mega Ayu Putri keluar sebagai salah satu pemenang Master Resep Sasa 2025. Menurut Mega, kreasi ayam goreng terasi daun jeruk buatannya ini berhasil membuat meja makan ramai karena semua anggota keluarganya suka.

    Berikut resep dan cara memasak ayam goreng terasi daun jeruk:

    Resep ayam goreng terasi daun jeruk buatan Mega  Ayu Putri, salah satu pemenang Master Resep SasaResep ayam goreng terasi daun jeruk buatan Mega Ayu Putri, salah satu pemenang Master Resep Sasa Foto: dok. Mega Ayu Putri Master Resep Sasa

    Resep Ayam Goreng Terasi Daun Jeruk

    Durasi Tingkat Kesulitan Porsi
    60-200 menit Sedang 4
    Daerah Asal Masakan : –
    Kategori Masakan : Ayam

    Cara Memasak:

    1. Haluskan semua bumbu: cabai besar, bawang putih, bawang merah, terasi udang, ketumbar, gula merah.
    2. Masukkan bumbu halus ke dalam ayam yang sudah dipotong, tambahkan cuka, SASA MSG Gourmet Powder, telur, kaldu jamur, kaldu ayam, merica, tepung beras, tepung maizena dan irisan daun jeruk, aduk rata.
    3. Marinasi minimal 3 jam dalam lemari es (bisa semalam biar lebih meresap).
    4. Goreng ayam dengan api sedang sampai kuning keemasan bersama daun jeruk.
    5. Angkat ayam goreng, tiriskan.
    6. Sajikan dengan taburan daun jeruk goreng di atasnya.

    Lewat sajian sederhana tapi berbumbu gurih seperti Ayam Goreng Terasi Daun Jeruk ini, Mega Ayu Putri berhasil memenangkan Master Resep Sasa. Terbukti kalau siapa pun bisa menjadi chef di rumah dengan menu masakan andalan.

    Simak Video “Video: Yang Harus Dilakukan Kalau Nggak Sengaja Makan Makanan Haram
    [Gambas:Video 20detik]
    (yms/adr)



    Sumber : food.detik.com

  • Resep Nasi Goreng Salmon Krispi Buat Menu Sarapan Spesial

    Jakarta

    Nasi goreng selalu jadi andalan untuk sarapan di rumah. Kamu bisa memadukannya dengan berbagai bahan, termasuk tambahan daging salmon yang bernutrisi tinggi.

    Setiap rumah pasti memiliki kreasi nasi goreng andalan. Mulai dari nasi goreng kampung, nasi goreng telur, nasi goreng ayam, dan lainnya.

    Sajian nasi goreng andalan di rumah Christianie Angela berbeda. Nasi goreng itu ditambahkan ikan salmon goreng suwir yang gurih nikmat.


    Selain salmon, beras yang digunakan oleh Christianie ini juga jenis porang yang lebih sehat. Racikan nasi goreng unik dan nikmat ini berhasil membawa Christianie Angela menjadi salah satu pemenang dari Master Resep Sasa.

    Berikut resep dan cara memasak nasi goreng salmon krispi:

    Resep Nasi Goreng Salmon Krispi

    Durasi Tingkat Kesulitan Porsi
    30 Mudah 2
    Daerah Asal Masakan : –
    Kategori Masakan : Nasi

    Bahan Bahan

    • 250 gr Salmon (jangan buang kulitnya)
    • 150 gr Beras Porang / 300gr Nasi Putih
    • 2 butir Telur
    • 4 siung Bawang Merah
    • 7 siung Bawang Putih
    • 4 pcs Cabai Rawit Merah
    • 1 batang Daun Bawang
    • 1 sdm Mentega
    • 1 sdm Minyak Goreng
    • 1,5 sdm Saos Tiram
    • 1 sdt Minyak Wijen
    • SASA MSG sejumput
    • Garam dan Lada secukupnya
    • 1 sdm gula pasir

    Cara Memasak:

    1. Potong salmon jadi beberapa bagian, seasoning dengan garam dan lada secukupnya.
    2. Airfry Salmon (18 menit, 200 derajat) dengan posisi kulit menghadap keatas terlebih dahulu selama 5 menit pertama.
    3. Bolak balik salmon tiap 5 menit. Tidak perlu menambahkan minyak apapun.
    4. Setelah selesai airfry, pisahkan kulit salmon dari daging & minyak nya.
    5. Masak beras porang atau gunakan nasi putih dingin.
    6. Cincang kasar bawang merah, bawang putih dan cabai rawit. Lalu, tumis bawang dan cabai hingga wangi.
    7. Tambahkan telur, masak orak arik hingga rata.
    8. Tambahkan nasi porang / nasi putih, aduk rata dengan telur. Masukkan semua bumbu penyedap.
    9. Masukkan daging salmon dan minyak salmon hasil airfry, cincang-cincang salmon agar menjadi suwiran.
    10. Tambahkan daun bawang dan mentega. Lalu, matikan api.
    11. Hancurkan kulit salmon , sajikan diatas nasi goreng. Boleh ditambah telur mata sapi sebagai pelengkap.

    Menu rumahan andalan Christianie Angela ini terbilang praktis tapi sehat. Sajian praktis dari rumah ini membuktikan kalau siapa pun bisa menjadi chef dan memenangkan Master Resep Sasa.

    Simak Video “Nasi Gila Langganan Raisa Andriana di Jaksel
    [Gambas:Video 20detik]
    (Christianie Angela/adr)



    Sumber : food.detik.com