Tag: parkir

  • Begini Penanganan Pertama Mobil Overheat



    Jakarta

    Saat cuaca sedang panas-panasnya, mobil yang bermasalah bisa mengalami overheat. Mesin overheat dapat berdampak fatal. Kalau tidak ditangani dengan benar, biaya perbaikannya bisa membengkak.

    Situasi darurat dapat terjadi kapan saja dan di mana saja, termasuk overheat pada mobil. Untuk itu, penting bagi setiap pengemudi untuk memiliki pengetahuan dan kesiapan yang memadai dalam menangani situasi tersebut.

    Overheat pada mobil bisa terjadi kapan saja ketika suhu mesin mengalami kenaikan di atas rata-rata. Apabila tiba-tiba muncul asap dari kap mesin, bisa saja dikarenakan mesin yang overheat. Jika indikator temperatur mobil menunjukkan panas berlebih (overheat), mobil akan mengalami kehilangan tenaga. Biasanya akan terdengar bunyi ping atau ketukan keras, hal ini bisa saja terjadi karena mesin terlalu panas (overheating).


    Dealer resmi Hyundai Gowa memberikan tips menangani mobil yang overheat. Tak perlu panik, ini dia tujuh langkah pengecekan yang bisa dilakukan ketika mesin overheat, seperti dikutip dari siaran pers Hyundai Gowa.

    1. Menepi dan berhenti segera setelah cukup aman untuk melakukannya.

    2. Pindahkan gear ke posisi P (Parkir, untuk mobil matic) atau ke Netral (untuk kendaraan bertransmisi manual) dan terapkan rem parkir. Jika A/C aktif, matikan.

    3. Jika ada tetesan air pendingin mesin (coolant) di bawah kendaraan atau uap keluar dari kap mesin, matikan mesin. Jangan buka kap mesin hingga pendingin berhenti bekerja atau penguapan berhenti. Jika tidak terlihat adanya kebocoran air pendingin mesin dan tidak ada uap, biarkan mesin hidup dan periksa untuk memastikan kipas pendingin mesin beroperasi. Jika kipas tidak bekerja, matikan mesin.

    4. Periksa kebocoran air pendingin mesin dari radiator, selang atau di bawah kendaraan. Jika A/C telah digunakan, air dingin akan menetes saat Anda berhenti, itu adalah hal normal.

    5. Jika air pendingin mesin bocor, segera matikan mesin.

    6. Jika Anda tidak dapat menemukan penyebab overheating, tunggu hingga temperatur mesin kembali normal. Kemudian, jika air pendingin mesin menyusut/habis, tambahkan air pendingin mesin ke reservoir dengan hati-hati untuk menaikkan level air pendingin mesin di reservoir hingga tanda setengahnya.

    7. Lanjutkan dengan hati-hati, waspada terhadap tanda-tanda terlalu panas/overheating lebih lanjut. Jika terjadi lagi overheating, segera hubungi bengkel.

    (rgr/dry)

    Sumber : oto.detik.com

    Alhamdulillah mobil Otomotif اللهم صل على رسول الله محمد
    ilustrasi gambar : unsplash.com / obi
  • Sudah Tahu Belum? Begini Cara Parkir Mobil di Jalan Miring Biar Nggak Gelinding



    Jakarta

    Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat memarkir mobil di jalan miring supaya nggak menggelinding sendiri. Berikut tips parkir mobil di jalan miring.

    Memarkir kendaraan di jalan miring tak bisa sembarangan. Salah-salah, mobil bisa menggelinding sendiri dan justru membahayakan. Sejatinya untuk memarkir kendaraan, pengemudi harus menarik penuh rem parkir.


    Dikutip dalam buku panduan manual Mitsubishi Xpander, setelah menarik rem tangan, pengemudi bisa memindahkan tuas transmisi ke posisi 1 atau R (Reverse) untuk mobil manual.

    Sementara itu bila mobil yang dikemudikan bertransmisi otomatis, maka pindahkan tuas transmisi ke posisi P (Park). Namun bila di parkir di jalan miring, berikut ini caranya untuk mencegah kendaraan menggelinding ke jalanan.

    Parkir di Turunan

    Putar roda ke depan arah trotoar/tepi jalan dan gerakkan kendaraan maju sampai bagian roda menyentuh trotoar. Untuk mobil dengan transmisi manual, gunakan rem parkir dan pindahkan ruas transmisi ke posisi R (Reverse).

    Untuk mobil bertransmisi otomatis, gunakan rem parkir dan posisikan tuas transmisi pada posisi P (Park). Bila diperlukan dan untuk mencegah hal tak diinginkan, berikan ganjalan pada roda.

    Parkir di Tanjakan

    Memarkir mobil di tanjakan caranya putar roda depan menjauh dari trotar dan gerakkan kendaraan mundur sampai bagian roda menyentuh trotoar. Pada mobil manual, gunakan rem parkir dan tempatkan gigi di posisi 1. Pada mobil bertransmisi otomatis, gunakan rem parkir dan posisikan tuas transmisi pada posisi P (Park). Jika diperlukan, berikan juga ganjalan pada roda.

    Perlu diingat, pada mobil otomatis pastikan menggunakan rem parkir sebelum memindahkan tuas transmisi ke posisi ‘P’. Jika Anda memindahkan tuas transmisi ke posisi P sebelum menggunakan rem parkir, kemungkinan akan sulit memindahkan tuas selektor dari posisi ‘P’. Ketika Anda pada nantinya akan mengemudikan kendaraan kembali, membutuhkan tenaga yang besar untuk menggerakan tuas selektor dari posisi P.

    Nah itu tadi tips memarkir di jalan miring. Perhatikan juga lokasi memarkir, sebaiknya tidak di area dekat bahan mudah terbakar seperti rumput kering atau daun yang terlalu dekat dengan saluran pembuangan yang menimbulkan panas. Hal tersebut dapat memicu kebakaran.

    (dry/din)



    Sumber : oto.detik.com

  • 5 Kesalahan Fatal yang Sering Dilakukan Pengemudi Mobil Pemula



    Jakarta

    Mengemudi mobil merupakan aktivitas yang memerlukan fokus, pengetahuan, dan kehati-hatian. Bagi pengemudi pemula, tantangan yang dihadapi bukan hanya soal menguasai kendali mobil, tetapi juga memahami kebiasaan lainnya agar dapat berkendara aman di jalan raya.

    Tanpa disadari, banyak kesalahan yang terlihat sepele tapi bisa berakibat fatal bagi diri sendiri maupun pengguna jalan lainnya.

    Berikut adalah 5 kesalahan fatal yang sering dilakukan pengemudi pemula


    1. Tidak Menggunakan Lampu Sein

    Penggunaan lampu sein merupakan salah satu hal yang sering luput dari perhatian pengemudi pemula. Tidak menggunakan lampu sein membuat kendaraan di sekitar kita tidak tahu ketika kita ingin belok ataupun berpindah jalur. Hal tersebut pada akhirnya dapat mengakibatkan kecelakaan.

    Oleh karena itu, pengemudi pemula harus dibiasakan untuk menggunakan lampu sein beberapa detik sebelum melakukan manuver agar pengemudi lain bisa bereaksi.

    2. Tidak Melihat Kondisi Sekitar

    Kesalahan umum yang sering dilakukan oleh pengemudi mobil pemula adalah tidak melihat kondisi sekitar. Pengemudi pemula seringkali hanya fokus melihat kedepan tanpa memperhatikan kondisi sekitar.

    Melihat kondisi sekitar merupakan salah satu hal yang penting dalam berkendara. Untuk itu, pengemudi pemula harus sering melihat spion dan titik buta ketika ingin belok ataupun berpindah jalur. Ketika melihat sekitar, maka kita akan lebih waspada dengan hal lainnya seperti pejalan kaki dan kendaraan lain.

    3. Susah Parkir

    Parkir merupakan salah satu hal terpenting yang harus dikuasai oleh setiap pengendara mobil. Meskipun begitu, parkir mungkin tampak seperti ujian bagi pengemudi pemula. Tak jarang pengemudi pemula yang tidak menguasai teknik parkir sehingga mengalami kesulitan.

    Parkir yang buruk dapat menyebabkan kerusakan pada kendaraan sendiri maupun kendaraan lain. Oleh karena itu, pengemudi pemula sebaiknya harus mempelajari teknik parkir yang benar terlebih dahulu sebelum mengendarai mobil ke tempat umum.

    4. Pengereman yang Terlalu Cepat

    Pengemudi pemula seringkali panik dan menginjak rem secara mendadak. Pengereman mendadak bisa menyebabkan mobil kehilangan kendali hingga meningkatkan resiko kecelakaan. Hal ini merupakan salah satu kesalahan paling fatal yang sering dilakukan oleh pengemudi mobil pemula.

    Untuk menghindari hal tersebut, usahakan untuk menjaga jarak aman dengan kendaraan yang berada di depan dan lakukan pengereman secara perlahan dan terkendali.

    5. Tidak Menjaga Jarak Aman

    Kesalahan fatal terakhir yang sering dilakukan oleh pengemudi pemula adalah tidak menjaga jarak aman. Menjaga jarak aman dengan kendaraan di depan adalah salah satu kunci untuk menghindari kecelakaan.

    Pengemudi pemula seringkali mengikuti kendaraan di depannya terlalu dekat, sehingga tidak memiliki waktu untuk bereaksi ketika sewaktu-waktu kendaraan di depannya melakukan pengereman mendadak. Untuk itu, pengemudi pemula harus selalu menjaga jarak aman dengan kendaraan di depannya untuk mencegah terjadinya hal yang tidak diinginkan.

    (din/din)



    Sumber : oto.detik.com

  • Tips Jumper Aki Mobil dengan Aman



    Jakarta

    Pada situasi aki mobil tiba-tiba drop, ada solusi alternatif bisa dilakukan dengan cara men-jumper aki mobil. Nah, bagaimana cara yang aman?

    Hyundai Gowa, sebagai salah satu dealer dari Hyundai, membagikan tips cara men-jumper dengan benar.

    Sebelum masuk ke tahapan cara men-jumper aki. Tanda-tanda aki mobil Anda membutuhkan jumper dapat dikenali melalui beberapa gejala:


    • Dari starter mobil terasa lemot atau bahkan gagal sama sekali saat menghidupkan mesin. Ini adalah tanda umum bahwa daya aki mulai menurun.
    • Lampu mobil yang terlihat lebih redup dari biasanya juga bisa menjadi indikasi bahwa aki tidak mampu menyuplai listrik dengan optimal.
    • Klakson yang terdengar lemah atau tidak berbunyi sama sekali juga merupakan salah satu sinyal bahwa aki mulai melemah.
    • Terakhir, jika mesin mobil mati mendadak saat sedang digunakan, hal ini bisa saja disebabkan oleh aki yang tidak lagi mampu menjalankan fungsinya dengan baik.

    Jika mobil Anda mengalami tanda-tanda tersebut, maka tidak perlu khawatir. Berikut Hyundai Gowa berikan langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk jumper aki mobil Anda:

    1. Posisikan kendaraan cukup dekat sehingga kabel jumper bisa terjangkau, tapi jangan biarkan kendaraan bersentuhan.
    2. Hindari kipas atau komponen yang bergerak di kompartemen mesin setiap saat, bahkan saat kendaraan dimatikan.
    3. Matikan semua perangkat listrik seperti radio, lampu, AC, dll.
    4. Tempatkan kendaraan di posisi P (Parkir), terapkan rem parkir, dan segera matikan kedua kendaraan.
    5. Sambungkan kabel jumper sesuai urutan. Pertama, sambungkan satu kabel jumper ke terminal jumper merah positif (+) di kendaraan Anda.
    6. Hubungkan ujung lain dari kabel jumper ke terminal baterai/ jumper merah, positif (+) pada kendaraan pembantu.
    7. Hubungkan kabel jumper kedua hitam negatif (-) ke ground pada baterai/sasis kendaraan pembantu.
    8. Hubungkan ujung lain dari kabel jumper kedua hitam negatif (-) ke ground sasis kendaraan Anda. Jangan biarkan kabel jumper bersentuhan dengan apapun kecuali dengan baterai yang benar atau terminal jumper atau ground yang benar. Jangan bersandar pada baterai saat terhubung.
    9. Hidupkan mesin kendaraan pembantu dan biarkan bekerja sekitar 2.000 rpm selama beberapa menit. Kemudian hidupkan kendaraan Anda.

    Itulah beberapa langkah yang dapat Anda lakukan untuk menangani jumper aki dalam kondisi darurat. Perlu diingat bahwa jumper aki bukanlah solusi akhir untuk mengatasi aki soak. Sebagai langkah terakhir, jika kendaraan Anda masih belum dapat menyala setelah beberapa kali mencoba, mungkin sudah saatnya untuk melakukan servis. Pastikan Anda mencari bantuan dari teknisi yang berpengalaman dan terpercaya.

    (riar/rgr)



    Sumber : oto.detik.com

  • Parkir Nggak Ribet, Mobil Ini Bisa Jalan Miring Tanpa Bikin Ban Cepat Aus

    Parkir Nggak Ribet, Mobil Ini Bisa Jalan Miring Tanpa Bikin Ban Cepat Aus



    Wuhu

    Chery memamerkan ragam teknologi pintar yang tersemat pada mobilnya. Salah satunya bisa bikin mobil jalan miring! Nggak ribet keluar masuk gang sih kalau punya mobil kayak gini.

    Mobil jalan miring kayak kepiting mungkin sudah ada beberapa. Tapi yang satu ini justru unik sebab bisa jalan miring dengan kaki-kaki keseluruhan roda bisa memutar 360 derajat. Adalah Exeed Sterra ET yang disematkan platform FeiYu Digital-Intelligent Chassis i.

    Berkat sasis tersebut, Exeed Sterra ET bisa memutar keempat bannya dengan sangat mudah. Mobil ini diketahui punya radius putar 0 meter. Keempat bannya bisa memutar tanpa bikin ban aus. Dalam demo yang dilihat detikOto di sela-sela Chery Global Innovation Day di Wuhu, Anhui, China, baru-baru ini, Exeed Sterra ET itu sama sekali tak kesulitan untuk bermanuver meskipun ruangnya amat terbatas.


    Saat hendak parkir di ruang sempit, keempat bannya memutar 90 derajat. Selanjutnya mobil langsung bisa berjalan miring. Buat parkir di ruang sempit, ini jelas memudahkan. Apalagi kalau melintasi gang sempit, mobil ini jelas bisa dengan mudah keluar.

    Exeed Sterra ET, Mobil Chery yang Bisa Jalan Miring seperti KepitingExeed Sterra ET, Mobil Chery yang Bisa Jalan Miring seperti Kepiting Foto: Dina Rayanti/detikcom

    Untuk diketahui, FeiYu Digital-Intelligent Chassis i adalah unit penggerak cerdas 4 in 1 yang terintegrasi dengan motor independen 4 roda, sbw (steer by wire), dan suspensi aktif. Berkat integrasi tersebut, fungsi gerak kendaraan sepenuhnya terpisah sehingga membuatnya fleksibel. Saat bergerak miring kecepatannya bahkan bisa mencapai 30 derajat.

    Buat yang tinggal di jalan sempit, punya mobil bisa jalan miring sih pasti bikin akses keluar masuk lebih mudah. Tapi kira-kira kalau mobil bisa jalan miring tanpa bikin ban cepat aus gitu, cocoknya dijual dengan harga berapa ya?

    (dry/rgr)



    Sumber : oto.detik.com