Tag: putih

  • Baju Kuning Cocok dengan Jilbab Warna Apa? Coba 10 Pilihan Warna Ini


    Daftar Isi






    Jakarta

    Kecocokan antara warna baju dan jilbab sangat berpengaruh dalam menentukan kesan penampilan secara keseluruhan. Jika salah memadukannya, outfit justru akan kurang enak dilihat, apalagi saat menggunakan warna-warna terang seperti kuning.

    Memilih warna jilbab yang pas untuk dipadukan dengan baju kuning memang sedikit tricky. Nah, berikut ini ada referensi warna hijab yang aman digabungkan dengan baju kuning. Check it out!

    10 Warna Jilbab yang Cocok dengan Baju Kuning

    Mengutip dari laman EMMA dan All Things Hair, berikut 10 rekomendasi warna jilbab buat dipadukan dengan baju kuning yang nggak bakal bikin penampilan kamu terlihat mencolok:


    1. Putih

    Warna putih yang netral cenderung cocok dipadukan dengan warna apa saja. Jilbab putih dapat menyeimbangkan pancaran warna dari baju kuning. Jika kamu ingin tampilan outfit yang cerah tanpa terkesan berlebihan, jilbab warna putih bisa jadi pilihan.

    2. Ungu

    Dalam teori color wheel, warna ungu dan kuning sebenarnya berlawanan secara visual. Meski begitu, warna kuning bisa dipadukan dengan berbagai jenis warna ungu, mulai dari ungu muda hingga tua.

    Untuk tampilan yang lebih santai, detikers bisa memasangkan baju kuning dengan tipe warna ungu terang. Sementara itu, pasangkan baju kuning dengan jilbab berwarna gelap untuk acara formal.

    3. Biru

    Pada dasarnya, kuning dan biru sama-sama termasuk warna yang kontras. Tetapi, kedua warna ini bisa menjadi kombinasi warna yang serasi, lho. Agar warna tidak bertabrakan, pastikan kamu memilih tipe warna biru yang tepat.

    Padukan jilbab berwarna biru royal yang gelap jika memakai baju berwarna kuning pucat atau cerah. Kemudian, pilihlah jilbab dengan warna biru laut untuk baju berwarna kuning mustard.

    4. Cokelat

    Ingin penampilan kamu terkesan lebih warm? Coba deh kombinasikan baju kuning mustard kamu dengan jilbab warna cokelat. Warna cokelat yang soft bisa membantu meredam warna kuning pada baju yang kamu pakai, sehingga tidak akan terlihat menonjol.

    5. Oranye

    Banyak orang mungkin jarang terpikirkan untuk memadukan warna oranye dan kuning. Padahal, kombinasi jilbab oranye dan baju kuning bisa menciptakan tampilan warm ala musim gugur yang menawan.

    Nah, untuk menetralkan nuansa warm dari warna jilbab oranye dan baju kuning, kamu bisa banget nih menggunakan aksesoris tambahan seperti ikat pinggang atau sepatu warna putih.

    6. Merah Burgundy

    Satu lagi warna hangat yang cocok digabungkan dengan warna kuning yaitu warna merah burgundy. Merah burgundy yang mewah nan elegan ditambah baju kuning yang cerah dijamin bikin penampilan kamu makin memukau. Apalagi jika dipakai untuk menghadiri acara-acara formal.

    7. Hitam

    Bingung memilih warna jilbab yang pas untuk baju kuning? Jilbab hitam bisa menjadi pilihan paling aman. Pasalnya, warna hitam termasuk warna netral yang mudah di mix and match dengan berbagai macam warna baju. Jilbab hitam juga dapat menonjolkan aksen cerah pada baju kuning kamu.

    8. Krem

    Warna-warna netral memang merupakan opsi warna yang cocok dipadukan dengan segala jenis baju. Selain hitam dan putih, krem juga termasuk warna netral yang bisa membantu menetralisir tampilan warna kuning dari pakaian kamu. Selain itu, perpaduan jilbab krem dengan baju kuning corn atau mustard yang cerah juga bisa memberikan kesan kasual dan santai.

    9. Ivory

    Ivory atau warna putih gading juga nggak kalah cakep bila dipadukan Bersama baju kuning. Rona dari warna ivory yang lembut cocok dipakai untuk semua jenis warna kulit, baik kulit sawo matang maupun kulit kuning langsat. Sebagai contoh, kamu bisa memadukan jilbab warna ivory yang soft dengan atasan pakaian berwarna kuning pastel.

    10. Abu-abu

    Alternatif warna jilbab terakhir yang bisa kamu pasangkan dengan baju kuning adalah warna abu-abu. Perpaduan warna jilbab abu-abu dan baju kuning dijamin nggak akan bikin penampilan kamu terlihat kusam. Sebaliknya, perpaduan dua warna ini akan memberikan nuansa outfit yang ceria dan playful.

    Nah, itu dia 10 inspirasi warna jilbab yang cocok dikombinasikan dengan baju kuning. Paduan warna favorit kamu yang mana nih?

    (row/row)



    Sumber : wolipop.detik.com

  • 7 Foto Ayu Ting Ting Pakai Hijab dan Dress Putih saat Umrah Bersama Keluarga

    Wanita yang bernama lengkap Ayu Rosmalina itu mengaku bersyukur diberikan kesempatan untuk kembali ke Tanah Suci bersama keluarga. “Semuanya lancar, alhamdulillah. Ibadahnya lancar, semuanya diberi kesehatan, dan alhamdulillah kami kembali ke Tanah Air dengan selamat. Semoga doa-doa kita semuanya diijabah,” ujar Ayu Ting Ting saat ditemui detikHot di kediamannya di Depok, Jawa Barat lalu. Foto: Dok. Instagram @ayutingting92.



    Sumber : wolipop.detik.com

  • 6 Foto Desy Ratnasari Pakai Hijab Putih, Cantiknya Dikira Mau Menikah

    Dalam video tersebut, Desy Ratnasari dirias dengan makeup soft glamour oleh Vivi Thalib. Untuk hijabnya yang merupakan hasil karya hijab stylist, Dini Azzahra, Desy tampil dengan ciput ninja yang menutup leher dan dipadukan dengan kerudung lace. Foto: Dok. Instagram Vivi Thalib



    Sumber : wolipop.detik.com

  • 7 Foto Gaya Tissa Biani Pakai Hijab Syari Serba Putih Saat Umrah

    Postingan Tissa Biani yang memesona berhijab selama umrah langsung mendapatkan banjir pujian dari warganet. ”MasyaAllah tabarakallah, semakin cantik aja semoga dilancarkan semua rukun da sunnahnya,” ucap pengguna Instagram @menceva99. “Kak tissaaa, MasyaAllah cantik bgtt aku juga bisa kesana aamiin,” ujar akun @els_yess. Foto: Dok. Instagram @tissabiani.



    Sumber : wolipop.detik.com

  • 8 Ide Outfit OOTD Hitam Putih ala Sashfir Pakai Hijab Pashmina Meleyot

    Melalui Instagram, Sashfir kerap mengunggah foto OOTD padu padan hijab meleyot dengan berbagai outfit. Dalam foto ini, Sashfir memadukan hijab dan atasan hitam dengan cardigan kit yang diikat di pundak sebagai pelengkap busana. Foto: Dok. Instagram @sashfir.



    Sumber : wolipop.detik.com

  • 7 Gaya Dian Sastrowardoyo Bikin Pangling Pakai Hijab Serba Putih saat Umrah

    Postingan Dian Sastrowardoyo berhijab selama di Tanah Suci langsung mendapatkan banjir pujian dari warganet. Seperti di foto ini Dian terlihat mengenakan hijab pashmina yang dibentuk simpel. “Cakep bgt kak masyaAllah,” puji akun @_poppyyyx. “Berkerudung ,” ucap akun @vikyveovinza.”MasyaAlloh, pake tiap hari aja mba gmn?” timpal akun @m_abdulrohman_. “ kok cantik banget Mashallah…” puji akun @mrfasalli. Foto: Dok. Instagram @therealdisastr.



    Sumber : wolipop.detik.com

  • Olla Ramlan Tampil Anggun Saat Salat Idul Adha, Gaya Hijab Jadi Sorotan

    Jakarta

    Artis Olla Ramlan kembali mencuri perhatian warganet lewat unggahan foto dirinya saat merayakan Idul Adha. Dalam momen penuh makna tersebut, Olla tampil anggun dengan busana serba putih saat menunaikan salat Ied.

    Dilihal dari foto yang diunggah di akun Instagram pribadinya @ollaramlan, aktris sekaligus presenter ini mengenakan gaun turtle neck dress putih yang dipadukan dengan hijab model turban. Hijab tampak diikat ke belakang dan dilengkapi penutup kepala lace warna putih.

    Idul Adha adalah pengingat bahwa pengabdian sejati sering datang dengan pengorbanan. Semoga pengorbanan Anda – besar atau kecil – diterima, dan semoga perjalanan Anda selalu dipandu oleh iman dan ketulusan. ♥️,” tulis @ollaramlan.


    [Gambas:Instagram]

    Gaya hijab ibu tiga anak ini jadi sorotan, karena memperlihatkan sebagian lehernya. Beragam komentar pun datang dari warganet. Sebagian memuji kecantikannya, sementara yang lain menyoroti gaya busananya yang santun.

    Dipakek lagi kerudungnya ? Oooh sementara … ya yaaa,” ucap pengguna Instagram @hardina.setyo.

    Cantik bgt berhijab looks lbh muda 👍🏻,” saut akun @honeyfiani_harahap.

    Seperti ini aja lah mb Olla..cantik dan berkah,” timpal akun @nailiyhusnaliya3107.

    Cantikkkkk🔥🔥❤️,” ucap akun @annoragayatri.

    Olla memilih tidak menanggapi apa pun komentar netizen soal gayanya berhijab.

    (gaf/hst)





    Sumber : wolipop.detik.com