Tag: sup panjang umur

  • Kakak Beradik Ini Punya Racikan Sup Panjang Umur, Ini Bahannya


    Jakarta

    Kakak beradik ini dinobatkan menjadi saudara tertua di dunia oleh Guinness World Records pada 2012. Rahasia umur panjang mereka ternyata karena makanan ini.

    Setiap orang mendambakan tubuh sehat dan bugar dengan usia yang panjang. Telah diketahui banyak orang berhasil memiliki umur yang panjang, bahkan mencapai lebih dari 100 tahun.

    Dilansir dari Mirror (30/12), beberapa orang yang memiliki umur panjang mengungkapkan rahasia bugar mereka. Tentunya dengan mengonsumsi makanan sehat dan bernutrisi tinggi.


    Beberapa orang saudara kandung diketahui ada yang berhasil berumur panjang. Mereka adalah Melis bersaudara yang sempat dinobatkan sebagai saudara tertua di dunia oleh Guinness World Records pada 2012.

    Melis bersaudara mengungkapkan kalau rahasia umur panjang mereka adalah semangkuk sup yang bergizi. Sup ini menjadi makanan pokok Melis bersaudara.

    Melis bersaudara yang beranggotakan 9 orang ini jika dikombinasikan usianya 818 tahun. Sup yang mereka santap itu adalah Sardinia Minestrone.

    Kakak tertua dari saudara Melis, yaitu Consolata merayakan ulang tahunnya ke-105 tahun juga memecahkan rekor. Sedangkan, adik bungsunya Mafalda telah berusia 78 tahun.

    Selain keluarga Melis, hidangan sup ini juga menjadi makanan pokok untuk penduduk Sardinia, sebuah pulau di Italia. Masyarakat di pulau tersebut memang terkenal panjang umur dan sehat.

    Sup yang sangat istimewa ini dapat dibuat dengan menggunakan sayuran musiman. Idealnya dipetik segar dari kebun, dan selalu mengandung banyak kacang-kacangan dan fregula, sejenis pasta Sardinia yang terbuat dari adonan semolina.

    Alfonso Melis (89) mengatakan, “Kami makan makanan asli, artinya banyak minestrone dan sedikit daging dan kami selalu bekerja.”

    Masyarakat Sardinia ini juga diketahui menikmati banyak sayuran segar, kacang-kacangan, buah, dan biji-bijian. Pola hidup masyarakat ini bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

    (yms/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • Sup Panjang Umur Jadi Rahasia Warga ‘Blue Zone’ yang Berusia 100 Tahun

    Sup Panjang Umur Jadi Rahasia Warga ‘Blue Zone’ yang Berusia 100 Tahun


    Jakarta

    Pola makan dan pemilihan makanan sangat berpengaruh pada kesehatan. Bagi warga ‘Blue Zone’, sup ini jadi rahasia panjang umur mereka.

    ‘Blue Zone’ atau ‘Zona Biru’ adalah istilah yang tidak asing bagi orang-orang yang berusaha menguak rahasia panjang umur. Banyak yang percaya, penduduk Zona Biru memegang kunci di balik hidup sehat dan umur yang panjang.

    Istilah Zona Biru pertama kali diperkenalkan oleh peneliti sekaligus penjelajah, Dan Buettner. Zona Biru merupakan sebutan yang digunakan Buettner untuk lima kawasan di dunia yang penduduknya memiliki angka harapan hidup lebih tinggi dibanding rata-rata. Adapun kelima kawasan tersebut antara lain Okinawa (Jepang), Ikaria (Yunani), Nicoya (Kosta Rika), Sardinia (Italia), dan Loma Linda (California, AS).


    Sup Panjang Umur Jadi Rahasia Warga 'Blue Zone' yang Berusia 100 TahunSup Panjang Umur Jadi Rahasia Warga ‘Blue Zone’ yang Berusia 100 Tahun Foto: Site News

    Buettner pun telah menghabiskan lebih dari 20 tahun hidup bersama masyarakat Zona Biru dan mencari tahu apa yang membuat mereka bisa hidup sehat dan panjang umur. Ternyata, salah satu rahasianya ada pada pola makan sehari-hari yang diadopsi oleh orang-orang tersebut.

    Dilansir dari Mirror UK (01/25), kawasan Zona Biru di Ikaria, Yunani, punya resep sup panjang umur yang terdiri dari aneka sayuran dan kacang-kacangan.

    Sup ini tidak menggunakan daging hewan sama sekali, karena lebih mengutamakan bahan makanan yang masih segar. Salah satunya ada bawang merah, bawang putih, fennel (adas), tomat dan juga kacang jenis black eyed peas atau dikenal juga dengan nama kacang tunggak.

    Cara membuatnya cukup gampang, beberapa peneliti menyarankan untuk menumis bawang dengan sayur adas sampai layu, kemudian tambahan kacang, pasta tomat, tomat segar dan air sampai bagian kacang terendam kemudian masak selama 40-60 menit. Untuk memperkuat rasanya bisa tambahan garam dan daun dill sebelum sup matang.

    Sup Panjang Umur Jadi Rahasia Warga 'Blue Zone' yang Berusia 100 TahunSup Panjang Umur Jadi Rahasia Warga ‘Blue Zone’ yang Berusia 100 Tahun Foto: Site News

    Kombinasi sup inilah yang dipuji oleh berbagai ahli kesehatan karena dianggap sehat dan jadi rahasia panjang umur warga Ikaria.

    “Sup ini diolah dari tumbuhan dan kacang-kacangan, bahan seperti kacang tunggak dan sayuran lainnya merupakan sumber serat dan nutrisi penting untuk tubuh. Bagi saya, makanan yang kaya serat dan rendah lemak ini memiliki manfaat yang positif untuk kesehatan tubuh,” tutur Helen Bell, selaku ahli nutiris di Help & Advice.

    Lebih lanjut Helen menyorot kacang tunggak yang kaya akan serat sehingga bisa menjaga kelancaran sistem pencernaan. Tambahan lainnya, kacang ini membuat tubuh terasa kenyang lebih lama dankaya akan kandungan mineral seperti asam folat dan zat besi.

    “Meski sup ini tak bisa menjamin seseorang jadi panjang umur, tapi saya percaya makanan yang berasal dari tumbuhan ini bisa berkontribusi pada kehidupan yang sehat dan panjang umur. Setelah melihat pola hidup warga di Zona Biru, kita bisa melihat bahwa pemilihan pola makan, aktivitas sampai eratnya hubungan sosial memainkan peran penting pada kehidupan mereka,” pungkas Helen.

    (sob/sob)



    Sumber : food.detik.com