Tag: tarik

  • 5 Tutorial Hijab Pashmina Viscose ala Ana Octarina yang Effortless Stylish

    Jakarta

    Memutuskan berhijab pada Desember 2020, Ana Octarina kerap mengunggah foto OOTD yang menjadi inspirasi hijabers Tanah Air, terutama lewat balutan pashmina viscose yang effortless namun tetap stylish. Ana pun mencuri perhatian dengan gayanya yang simpel dan elegan.

    Ana termasuk salah satu hijbaers yang mempopulerkan kembali hijab pashmina bahan viscose, lewat brand hijabnya Leu Official. Pashmina berbahan viscose memang jadi pilihan favorit banyak hijabers karena teksturnya yang lembut, jatuh, dan mudah dibentuk.

    Ana Octarina pun kerap membagikan berbagai tutorial hijab dengan pashmina viscose yang cocok dipakai untuk aktivitas sehari-hari hingga acara formal. Gayanya yang natural dan minimalis membuat penampilannya selalu terlihat chic tanpa terkesan berlebihan.


    Wolipop telah merangkum 5 tutorial hijab pashmina bahan viscose ala Ana Octarina yang bisa kamu tiru di rumah:

    1. Bentuk layer menyilang

    Tutorial hijab pashmina bahan viscose ala Ana Octarina yang bisa kamu ikuti untuk gua sehari-hari.Tutorial hijab pashmina bahan viscose ala Ana Octarina yang bisa kamu ikuti untuk gua sehari-hari. Foto: Dok. Instagram/@anaoctarina

    Mulai dengan memakai inner ciput agar hijab tidak mudah bergeser. Letakkan pashmina di atas kepala dengan kedua sisi sama panjang. Pastikan posisinya nyaman dan simetris. Mulai dengan memakai inner ciput agar hijab tidak mudah bergeser. Letakkan pashmina di atas kepala dengan kedua sisi sama panjang. Pastikan posisinya nyaman dan simetris.

    Lilitkan sisi pashmina yang lebih panjang secara menyilang ke arah depan dada. Biarkan menjuntai di sisi berlawanan untuk menciptakan efek layer yang elegan dan tidak kaku.

    Rapikan sisa hijab, dan pastikan posisi bagian depan tetap menutup dada. Kamu bisa menambahkan aksesori seperti anting atau kacamata untuk sentuhan personal. Voila! Tampilan hijab minimalis yang chic pun siap menemani harimu.

    2. Hijab pashmina tanpa peniti atau jarum pentul

    Tutorial hijab pashmina bahan viscose ala Ana Octarina yang bisa kamu ikuti untuk gua sehari-hari.Tutorial hijab pashmina bahan viscose ala Ana Octarina yang bisa kamu ikuti untuk gua sehari-hari. Foto: Dok. Instagram/@anaoctarina

    Mulai dengan mengenakan inner ciput. Letakkan pashmina di kepala dengan panjang kedua sisi sama. Ambil salah satu sisi dan tarik ke arah seberang melewati leher depan.

    Sisi panjang pashmina dililit menyilang ke depan dada hingga membentuk layer yang menutup area dada dengan rapi. Gaya ini terlihat effortless tapi tetap sopan.

    Tampilan dari samping menunjukkan hasil lilitan yang clean dan jatuh natural di belakang. Cocok untuk aktivitas sehari-hari karena tetap nyaman dan ringan. Rapikan bagian ujung dan samping pashmina. Biarkan sisi pendek tetap menjuntai untuk kesan kasual. Tampilan akhir pun terlihat minimalis namun tetap stylish ala Ana Octarina.

    3. Gaya hijab casual look

    Tutorial hijab pashmina bahan viscose ala Ana Octarina yang bisa kamu ikuti untuk gua sehari-hari.Tutorial hijab pashmina bahan viscose ala Ana Octarina yang bisa kamu ikuti untuk gua sehari-hari. Foto: Dok. Instagram/@anaoctarina

    Kamu bisa menggunakan ciput ninja sebagai inner. Bentuk pashmina di atas kepala dengan satu sisi lebih panjang dari sisi lainnya. Pastikan pashmina berada di posisi simetris dan nyaman.

    Tarik sisi yang lebih pendek ke bawah dagu dan sematkan jarum pentul di bawah telinga untuk mengunci posisi hijab. Teknik ini membuat hijab lebih stabil dan tidak mudah geser.

    Rapikan bagian depan hijab agar jatuh sempurna di sekitar wajah dan leher. Jangan lupa pastikan bagian samping tidak menumpuk agar hasilnya tetap rapi dan minimalis.

    Sisi panjang pashmina dibiarkan menjuntai ke samping untuk kesan simpel dan kasual. Tampilan akhir cocok untuk gaya harian yang praktis namun tetap anggun.

    4. Hijab pashmina pakai aksesori anting

    Tutorial hijab pashmina bahan viscose ala Ana Octarina yang bisa kamu ikuti untuk gua sehari-hari.Tutorial hijab pashmina bahan viscose ala Ana Octarina yang bisa kamu ikuti untuk gua sehari-hari. Foto: Dok. Instagram/@anaoctarina

    Bentuk hijab pashmina di atas kepala dengan salah satu sisi lebih panjang dari sisi lainnya. Atur agar hijab menutupi dada dan bagian dalam kerah baju. Rapikan hijab di bagian bawah dagu dan pastikan hijab menutupi leher dengan rapi.

    Ambil sebuah jarum pentul atau peniti untuk mengaitkan hijab di sisi kepala agar hijab tidak bergeser. Tarik sisi hijab yang lebih panjang ke arah belakang kepala sambil memastikan hijab tetap rapi dan nyaman.

    Sisi hijab yang panjang ke sekitar kepala hingga menutupi bagian belakang kepala, lalu rapikan hijab dengan tangan. Pastikan hijab sudah rapi dan nyaman, lalu sesuaikan agar tampilan hijab terlihat stylish ala Ana Octarina.

    5. Tutorial hijab pashmina dengan outfit denim ala

    Tutorial hijab pashmina bahan viscose ala Ana Octarina yang bisa kamu ikuti untuk gua sehari-hari.Tutorial hijab pashmina bahan viscose ala Ana Octarina yang bisa kamu ikuti untuk gua sehari-hari. Foto: Dok. Instagram/@anaoctarina

    Kamu bisa Kenakan inner ciput ninja dan letakkan pashmina di kepala dengan panjang sisi kanan dan kiri seimbang. Rapikan bagian depan agar mengikuti bentuk wajah. Ambil sisi kanan pashmina dan tarik menyilang ke kiri melewati depan dada. Pastikan hasil jatuhan kain tetap rapi dan tidak berantakan.

    Sisi panjang pashmina dibiarkan menjuntai ke depan, memberikan kesan effortless namun tetap tertutup. Ini jadi poin utama dari gaya hijab minimalis khas Ana. Atur posisi hijab agar tetap simetris dan tidak mengganggu aktivitas. Gaya ini sangat cocok untuk tampilan santai seperti saat hangout atau traveling.

    Bagian belakang pashmina jatuh sempurna dan menutup punggung, memberikan kesan clean dan sopan meski bergaya kasual. Gaya akhir terlihat simpel, segar, dan chic! Padu padan hijab biru dengan outfit denim senada membuat look ini cocok untuk gaya kasual sehari-hari.

    (gaf/eny)



    Sumber : wolipop.detik.com

  • Cara Matikan Background Aplikasi Agar Baterai HP Awet


    Jakarta

    Apakah baterai handphone Anda pernah berkurang meski tidak digunakan? Jika iya, hal pertama yang harus Anda lakukan adalah mematikan background aplikasi dengan cara berikut.

    Aplikasi yang menyala di latar tidak hanya menguras baterai, tetapi juga dapat memperlambat kinerja ponsel. Jadi, meskipun Anda tidak sedang menggunakannya, aplikasi tersebut akan tetap mengonsumsi daya untuk sinkronisasi.

    Untuk mengatasi masalah tersebut, berikut langkah-langkah yang dapat Anda lakukan untuk mematikan aplikasi background.


    1. Menutup aplikasi melalui pengaturan

    Untuk memastikan software tidak berjalan di latar belakang, menutup aplikasi melalui pengaturan adalah pilihan yang tepat. Berikut caranya:

    • Buka ‘Pengaturan’
    • Ketuk opsi ‘Aplikasi’
    • Pilih aplikasi yang ingin Anda tutup, lalu tekan opsi ‘Paksa Berhenti’.

    2. Menutup aplikasi melalui panel notifikasi

    Cara berikut sangat praktis. Namun, hanya tersedia di Android 15. Jika Anda pengguna Android, sebaiknya mengupdate ponsel terlebih dahulu.

    • Buka panel notifikasi dengan cara menarik layar
    • Anda akan melihat ikon kecil berbentuk pil di sudut kiri bawah
    • Ketuk ikon tersebut
    • Tekan tombol ‘Stop’ di samping aplikasi yang ingin ada tutup.

    3. Menutup aplikasi melalui overview

    Metode ini cukup sederhana dan tersedia hampir di semua versi Android. Berikut langkahnya:

    • Tarik layar dari bagian bawah ke atas
    • Cari aplikasi yang ingin Anda tutup dengan menggeser layar ke kiri atau kanan
    • Untuk menutupnya, geser aplikasi tersebut ke atas.

    Itu dia tiga cara simpel untuk menutup background app. Semoga bermanfaat!

    *Artikel ini ditulis oleh Dita Aliccia Armadani, peserta Program Magang Bersertifikat Kampus Merdeka di detikcom.

    (fay/fay)



    Sumber : inet.detik.com

  • Cara Buat WhatsApp Chat List, Bisa Kelompokkan Chat Tetangga-Sahabat


    Jakarta

    Fitur terbaru WhatsApp membuat kamu bisa mengelompokkan chat berdasarkan daftar per kategori. Tak perlu punya nomor banyak deh kalau sudah pakai fitur ini.

    Fitur ini diberi nama ‘List‘. Sesuai namanya, List adalah filter yang dapat disesuaikan yang dapat membantu kamu mengatur obrolan. Misalnya, kamu dapat membagi chat antara tetangga dengan keluarga, termasuk juga untuk urusan pekerjaan.

    Cara menggunakan fitur Chat List

    • Buka aplikasi WhatsApp di smartphone
    • Tarik ke bawah dan sentuh tombol ‘+’ yang muncul di bagian atas
    • Tambahkan nama per kategori, lanjut Add people or groups
    • Pilih obrolan atau ketuk simbol cari untuk mencari dan memilih orang atau grup
    • Ketuk confirm > create list.

    Dari laman FAQ WhatsApp, ada alternatif lain dengan menyentuh titik tiga > Settings > Lists > New list. Catatan, kamu hanya perlu satu orang untuk membuat list tersebut. Kamu dapat menghapus ada menambah chat dari list setelah dibuat.


    Cara Tambahkan atau Hapus obrolan dari daftar

    • Ketuk dan tahan chat
    • Sentuh tombol titik tiga > Tambahkan ke daftar.
    • Pilih daftar dan ketuk Done
    • Untuk membuat daftar baru, sentuh New List
    • Untuk mengubah daftar, ketuk daftar yang berbeda.
    • Untuk menghapus dari daftar, ketuk daftar untuk membatalkan pilihan.

    Cara edit List WhatsApp

    • Ketuk Chats dan geser ke bawah untuk melihat List punyamu
    • Sentuh dan tahan List
    • Pilih Edit
    • Tentukan nama List untuk mengubah nama daftar
    • Lanjut Add people or group orang untuk menambahkan obrolan ke daftar
    • Ketuk hapus untuk menghapus obrolan yang terhubung.

    Atau, ketuk opsi lainnya > titik tiga > Settings > Lists > edit dan pilih daftar.

    Cara Hapus List WhatsApp

    • Ketuk Chats dan geser ke bawah untuk melihat punyamu
    • Sentuh dan tahan List
    • Pilih Delete List > Delete.

    Atau, ketuk opsi lainnya > Settings > Lists > edit. Ketuk hapus untuk menghapus obrolan yang terhubung.

    (ask/ask)



    Sumber : inet.detik.com

  • 4 Cara Baca Pesan WhatsApp Tanpa Dibuka, Nggak Ketahuan Pengirim

    Jakarta

    Ternyata ada lho cara membaca pesan WhatsApp (WA) tanpa membuka chat secara penuh agar tidak ketahuan pengirimnya. Trik ini cocok banget buat kamu yang ingin menjaga privasi atau belum ingin buru-buru membalas pesan.

    WhatsApp sendiri sebenarnya sudah menyediakan sejumlah fitur privasi. Ditambah lagi ada beberapa trik yang bisa digunakan agar kamu tetap bisa membaca isi pesan tanpa perlu membuka chat.

    Yuk simak empat cara mudahnya berikut ini:


    1. Nonaktifkan Tanda Terima Baca

    WhatsApp punya fitur Read receipts alias tanda centang biru. Kalau fitur ini aktif, setiap pesan yang kamu buka akan langsung terlihat sudah dibaca oleh pengirim.

    Supaya nggak ketahuan, kamu bisa menonaktifkannya dengan langkah berikut:

    • Buka aplikasi WhatsApp.
    • Masuk ke Pengaturan.
    • Pilih Privasi.
    • Nonaktifkan toggle Telah Dibaca (Read receipts).

    Dengan begitu, pengirim pesan tidak lagi bisa melihat centang biru meski kamu sudah membaca pesannya.

    2. Sembunyikan Status Terakhir Terlihat

    Mematikan centang biru saja belum cukup. Pengirim pesan masih bisa tahu kamu sedang online. Nah, agar lebih aman, kamu bisa menonaktifkan status Terakhir Dilihat (Last Seen).

    Caranya:

    • Buka Pengaturan WhatsApp.
    • Pilih Privasi.
    • Klik Terakhir dilihat dan online.
    • Atur menjadi Tidak Seorang Pun (Nobody) untuk Last Seen dan pilih Sama Seperti Terakhir Dilihat untuk Online.

    Dengan begitu, pengirim tidak tahu kapan kamu terakhir membuka WhatsApp.

    3. Lihat dari Notifikasi Pop-up

    Cara lain membaca pesan WA tanpa ketahuan adalah lewat notifikasi pop-up. Hampir semua smartphone menampilkan preview pesan WA di layar kunci atau bilah notifikasi.

    Caranya gampang:

    • Saat ada pesan masuk, tarik notifikasi dari atas layar.
    • Pesan akan terlihat sebagian tanpa harus membuka aplikasi.
    • Beberapa ponsel bahkan memungkinkan balas langsung tanpa membuka chat.

    Kalau smartphone kamu mendukung widget, cara ini bisa lebih praktis. Kamu bisa langsung melihat isi chat terbaru tanpa membuka aplikasi.

    Langkahnya:

    • Tekan lama area kosong di layar beranda.
    • Pilih Widget.
    • Cari Widget WhatsApp.
    • Tarik ke layar beranda sesuai posisi yang diinginkan.

    Setelah terpasang, widget ini akan menampilkan pesan terbaru tanpa perlu membuka WhatsApp.

    (khq/afr)



    Sumber : inet.detik.com

  • Jembatan Juara Depok, Spot Ikonik Gratis di Danau Setu 7 Muara


    Jakarta

    Kota Depok terus berbenah dengan berbagai infrastruktur yang kini memberikan daya tarik tersendiri bagi warganya, salah satunya adalah Jembatan Juara. Jembatan gantung ini merupakan jembatan yang menghubungkan daerah Sawangan dan Bojongsari yang terbentang di atas Danau Setu 7 Muara.

    Lokasi dan Keindahan Jembatan Juara

    Taman Alun-Alun Dan Hutan Kota Depok (Albar)Jembatan Juara di Taman Alun-Alun dan Hutan Kota Depok (Albar) Foto: Rifkianto Nugroho

    Pembangunan jembatan ini didasari oleh pemerataan infrastruktur di Kota Depok dan memberikan destinasi liburan bagi warga Depok dan sekitarnya. Diresmikan pada 20 September 2024, Jembatan Juara di buka untuk umum setiap hari Selasa-Minggu pukul 06.00-18.00 WIB.

    Jembatan Juara berbobot 1,2 ton dengan panjang 168 meter dan lebar 1,6 meter. Jembatan ini bisa menampung sekitar 40-60 orang secara bersamaan. Pengunjung atau warga yang menyeberang jembatan tidak diperbolehkan berhenti terlalu lama di tengah jembatan.


    Jembatan berwarna oranye tersebut didesain sebagai jembatan bagi pejalan kaki, sehingga kendaraan seperti sepeda atau motor dilarang melintasi jalur jembatan. Biasanya, jembatan ditutup saat cuaca mendung untuk menghindari risiko tersambar petir dan hal-hal yang tidak diinginkan.

    “Motor nggak boleh lewat, sepeda juga. Hanya orang saja, karena ada CCTV, pos pantau dan keamanan,” Ujar Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Taman Hutan Raya (Tahura) Kota Depok, Lintang Yuniar Pratiwi.

    Alun-alun dan Hutan Kota

    Di salah satu sisi Jembatan Juara, terdapat alun-alun dan hutan kota yang dibangun pada tahun 2024. Alun-alun barat ini kemudian disebut warga setempat sebagai Albar. Kawasan Albar memiliki luas sebesar 2,1 hektar yang dibuat sebagai tempat berlibur bagi warga Depok.

    Albar difasilitasi oleh jogging trek yang mengelilingi taman dengan pemandangan kolam dan sungai. Selain itu, Albar memiliki Taman Ruang Bermain Rumah Anak (RBRA) yang difasilitasi banyak permainan seperti: perosotan, jungkat-jungkit, dan ayunan.

    Menariknya, Albar dilengkapi dengan kios-kios khusus UMKM. Lintang Yuniar mengungkap, kios-kios tersebut terdiri dari 12 unit dengan luas 3×3 meter yang diperuntukkan bagi 11 kecamatan.

    Untuk masuk ke kawasan Albar pengunjung tidak dipungut biaya alias gratis, pengunjung cukup membayar biaya parkir sebesar Rp 3.000 saja. Albar buka setiap hari Selasa-Minggu pukul 06.00-18.00 WIB.

    Danau Setu 7 Muara

    Selain Albar dan hutan kota, Danau Setu 7 Muara menjadi ikon paling menarik perhatian di kawasan Jembatan Juara. Danau ini dikenal dengan keindahan alamnya yang memanjakan mata. Tak heran pengunjung yang melintasi jalur Jembatan Juara terpukau oleh keindahan Danau Setu 7 Muara.

    Banyak warga sekitar yang menjadikan danau ini sebagai tempat bersantai, memancing, atau sekedar menikmati pemandangan matahari terbenam. Keberadaan Danau Setu 7 muara ini menjadi daya tarik di kawasan Bojongsari, apalagi bagi warga yang menyeberangi area Jembatan Juara.

    (row/row)



    Sumber : travel.detik.com

  • Pesona Bali di Lorong Imersif Trans Studio Theme Park Bali



    Jakarta

    Trans Studio Theme Park Bali ternyata bukan sekadar menyuguhkan wahana-wahana seru kepada pengunjungnya, tapi juga pengalaman budaya. Seperti apa?

    Bali mempunyai daya tarik tersendiri dengan kultur dan budayanya dan telah berhasil menggaet wisatawan berkunjung, baik turis domestik maupun internasional.

    Trans Studio Theme Park Bali mengadopsi keunggulan dan keunikan Bali itu di setiap lini wahana yang dimiliki.


    Saat berkunjung ke lokasi beberapa waktu lalu, detikTravel dibuat terkesima dengan wahana yang mereka sebut Bali Senses. Ini merupakan lorong awal untuk masih ke area lainnya di Trans Studio Theme Park Bali.

    Lorong itu disulap mereka menjadi sebuah lorong imersif yang menampilkan ragam ciri khas dari Bali. Namun yang paling membuat berdecak kagum adalah paduan dari musik khas Bali dan warna-warni cahaya di Bali Senses itu.

    Trans Studio Theme Park BaliBali Senses di Trans Studio Theme Park Bali. (Muhammad Lugas Pribady/detikcom)

    Di sana juga terdapat beberapa ruangan dan ada satu ruangnya yang terdapat sebuah ayunan. Di situ pengujung bisa menikmati pengalaman bermain ayunan dikeliling cahaya dan visual yang menarik.

    Sehingga Bali Senses ini wajib rasanya bagi yang suka berfoto-foto sebagai latar belakangnya.

    General Manager Trans Studio Theme Park Bali, I Nyoman Sutarjana, menyampaikan Bali Senses itu akan memberikan kesan pertama yang baik untuk Trans Studio Theme Park Bali. Karena di sana nuansa Bali yang ditawarkan pihaknya cukup kental dan sangat menyita perhatian.

    Trans Studio Theme Park BaliBali Senses di Trans Studio Theme Park Bali. (Muhammad Lugas Pribady/detikcom)

    Terlebih seperti yang disebut di awal, Nyoman Sutarjana pun berujar jika wisatawan domestik maupun internasional sangat menyukai budaya Bali, selain destinasi wisatanya.

    “Nah mereka yang datang ke Bali itu kan pasti mencari: pertama itu nature, kemudian culture. Untuk itu konsep dari Trans Studio Bali juga mengadopsi dari keinginan wisatawan tersebut, sehingga menggabungkan wahana yang juga berbasis dengan culture,” kata Nyoman.

    Sebagai sebuah destinasi di Bali, Trans Studio Theme Park Bali ini memberikan pengalaman yang menyenangkan. Selain bisa bermain wahana-wahana yang seru, juga mendapatkan pengalaman melokal ala Bali.

    (upd/fem)



    Sumber : travel.detik.com

  • Jika Tinggalkan Real Madrid, Tak Banyak Pilihan buat Vinicius


    Jakarta

    Vinicius Jr sedang dalam masalah di Real Madrid. Andai sang winger pergi, pilihannya paling realistis ke Arab Saudi.

    Aksi Vinicius Jr yang ngomel-ngomel ketika diganti saat Real Madrid vs Barcelona berbuntut panjang. Pihak klub akan memberikan hukuman, bisa berupa denda atau larangan bermain.


    Dilaporkan Sky Sports, kondisi tersebut membuat Real Madrid pikir-pikir untuk memperpanjang kontrak Vinicius Junior. Sebabnya, pemain asal Brasil itu akan habis masa baktinya pada musim panas 2027.

    Apalagi, sebelumnya kedua pihak masih tarik ulur soal perpanjangan kontrak. Vini maunya naik gaji tapi Madrid ogah kasih.

    Real Madrid bisa saja melepas Vinicius Jr di bursa transfer musim dingin 2026 nanti atau musim panas setelahnya. Nilai pasar Vinicius ada di angka 150 juta Euro atau setara Rp 2,8 triliun!

    Diyakini, harga segitu sangat tinggi. Tampaknya, tidak ada klub-klub di Eropa yang berani bayar segitu buat pemain berusia 25 tahun tersebut.

    Sejauh ini, baru klub-klub Arab Saudi yang berani beli mahal Vinicius Jr. Al Hilal misalnya, berani tawar Vini seharga 350 juta Euro atau setara Rp 6,6 triliun!

    Real Madrid pasti tergiur dengan harga selangit tersebut. Tapi apa iya, Vini mau bermain di Arab Saudi saat masih di usia emasnya sekarang ini?

    (aff/cas)



    Sumber : sport.detik.com

  • Jembatan Pandansimo Ikon Baru Sekaligus Daya Tarik Wisata

    Jembatan Pandansimo Ikon Baru Sekaligus Daya Tarik Wisata



    Bantul

    Menko Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan RI, Agus Harimurti Yudhoyono menyebut Jembatan Pandansimo akan jadi ikon baru dan daya tarik wisata.

    Jembatan yang berada di jalur selatan Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta itu dinilai bisa menjadi ikon pariwisata baru di daerah itu.

    “Kalau kita lihat keindahan sekaligus ikon, menurut saya ini bisa menjadi ikon baru, dan sekaligus menjadi daya tarik pariwisata,” kata Menteri AHY usai meninjau kesiapan Jembatan Pandansimo di Kabupaten Bantul, DIY, Kamis (9/10/2025) dikutip Antara.


    Menurut dia, Jembatan Pandansimo yang menghubungkan wilayah selatan antara Kabupaten Bantul dengan Kulon Progo bisa menjadi ikon pariwisata, karena berada di jalur jalan lintas selatan (JJLS) yang langsung dengan pemandangan pantai selatan.

    “Karena memang berada di kawasan yang indah, langsung laut lepas, di sana (arah selatan) laut begitu terlihat, dan bisa dinikmati masyarakat yang menggunakan atau saat melintas jalan dan jembatan ini,” katanya.

    Selain itu, jembatan terpanjang di selatan DIY dengan panjang total mencapai 2,3 kilometer yang telah selesai dibangun dan segera diresmikan tersebut mempunyai desain yang khas dengan Yogyakarta, sehingga menjadi magnet wisatawan untuk melintas dan berwisata di pantai selatan.

    “Ini merupakan desain yang khas Yogyakarta, karena ini gapura bentuknya gunungan kemudian ada keris, dengan motif ‘batik nitik’ yang memang khas Jogja, termasuk juga ada gapura atau pendopo yang menjadi rest area sekaligus menjadi sebuah lokasi untuk melihat pemandangan secara luas,” katanya.

    Di bagian kanan kiri Jembatan Pandansimo dengan lebar kurang lebih 24 meter juga terdapat jalur untuk pedestrian atau pejalan kaki yang ingin menikmati keindahan laut dengan melintas jembatan tanpa terganggu lalu lintas.

    “Ada pula jalur untuk pedestrian, dan mudah-mudahan sekali lagi bisa digunakan dengan baik oleh seluruh masyarakat, dan menarik pariwisata maupun para investor yang ingin mengembangkan wilayah ini sebagai pusat baru pariwisata,” imbuh AHY.

    (wsw/wsw)



    Sumber : travel.detik.com