Tag: telur

  • Bikin Greng! 5 Manfaat Rutin Konsumsi Telur, Naikkan Libido hingga Testosteron


    Jakarta

    Telur termasuk sebagai makanan bernutrisi yang murah meriah. Ternyata rutin konsumsi telur juga dapat meningkatkan kepuasaan seksual pasutri. Begini khasiatnya.

    Dibandingkan dengan bahan makanan tinggi nutrisi lainnya, protein pada telur juga bisa diandalkan untuk memenuhi kebutuhan tubuh. Selama ini telur hanya dimanfaatkan sekadar untuk asupan protein saja tetapi tidak ada yang menyadari bahwa telur punya khasiat lain.

    Menurut catatan ahli telur dapat memberikan khasiat untuk kepuasan seksual pasangan suami istri (pasutri). Telur yang murah meriah dan padat nutrisi bisa disajikan dalam berbagai bentuk dan dikonsumsi kapanpun waktunya.


    Khasiat telur terhadap kesehatan seksual didapatkan dari komposisi kimia yang unik yang terbentuk secara alami. Rajeswari V Shetty selaku konsultan kesehatan sendiri menyebutkan bahwa telur bisa diandalkan sebagai asupan makanan yang baik untuk kesehatan seksual.

    Baca juga: Mulia! Konten Kreator Borong Ketoprak Untuk Dibagikan

    Berikut ini 5 manfaat telur untuk meningkatkan gairah seksual menurut Health Shots:

    Bikin Greng! 5 Manfaat Rutin Konsumsi Telur, Naikkan Libido hingga TestosteronTelur memiliki kandungan vitamin dan mineral yang membantu produksi hormon seksual. Foto: Getty Images/krblokhin

    1. Memproduksi hormon

    Kondisi dan kestabilan hormon menjadi yang paling utama untuk diperhatikan jika ingin mendapat kepuasan seksual yang maksimal. Melalui konsumsi telur secara rutin tubuh dapat terbantu untuk memenuhi kecukupan nutrisinya.

    Telur memiliki kandungan nutrisi penting termasuk vitamin dan mineral yang diperlukan untuk produksi hormon. Selain itu nutrisi dalam telur juga diperlukan untuk menjaga kestabilan hormon.

    Ketika hormon di dalam tubuh stabil maka kepuasaan seksual akan lebih mudah disesuaikan. Tetapi hormon yang tidak seimbang akan memengaruhi suasana hati dan emosi yang dampaknya membuat kepuasan seksual sulit didapatkan.

    2. Menjaga kestabilan energi

    Telur memiliki kandungan protein yang padat terutama pada bagian putih telurnya. Kandungan protein pada telur juga termasuk yang berkualitas tinggi dan sehat.

    Kandungan protein pada telur dibutuhkan oleh tubuh untuk membantu memproduksi hormon seksual. Shetty mengatakan ada peran pembentukan energi untuk membuat performa seksual jadi lebih maksimal.

    “Protein membantu membangun dan memperbaiki lapisan di dalam tubuh, termasuk berkaitan dengan fungsi seksual. Selain itu, telur juga penting untuk menjaga kadar energi yang prima agar tak mudah kelelahan,” papar Shetty.

    Manfaat telur untuk kepuasan seksual lainnya ada di halaman berikutnya.

    3. Memicu libido

    Libido merupakan hasrat atau dorongan seksual yang timbul secara alami sebagai tanda kebutuhan seksual tubuh. Tetapi hasrat seksual juga tidak bisa terbentuk dengan maksimal jika nutrisi yang dibutuhkan tidak tercukupi.

    Untuk memicu libido sebaiknya banyak mengonsumsi vitamin B5 dan B6 yang juga terkandung dalam telur. Kedua vitamin ini telah terbukti oleh penelitian ahli memiliki dampak yang cukup berpengaruh untuk memproduksi hormon seksual.

    Baik B5 dan B6 dapat membantu mengendalikan kadar hormon seksual sehingga tubuh juga lebih mudah menyesuaikan libido. Hasilnya ketika melakukan hubungan seksual bersama pasangan tubuh sudah siap.

    4. Memproduksi testosteron

    Bikin Greng! 5 Manfaat Rutin Konsumsi Telur, Naikkan Libido hingga TestosteronKonsumsi telur secara rutin juga dapat membantu produksi testosteron. Foto: Getty Images/krblokhin

    Testosteron tidak hanya dibutuhkan oleh pria saja. Produksi testosteron dibutuhkan untuk meningkatkan hormon hingga performa saat berhubungan seksual.

    Produksi testosteron dapat dibantu dengan asupan zinc yang bisa didapatkan dari telur. Misalnya dengan mengonsumsi satu atau dua butir telur secara rutin sudah cukup untuk membantu mencukupi kebutuhan zinc di dalam tubuh.

    Kadar zinc yang normal akan lebih mudah untuk membantu produksi testosteron. Baik wanita maupun pria disarankan untuk memerhatikan asupan zincnya jika ingin mendapat kepuasan seksual yang lebih maksimal.

    5. Menjaga kesehatan otak

    Sebagai pusat dari segala saraf di dalam tubuh, otak membutuhkan makanan untuk berfungsi dengan efektif. Salah satu nutrisi yang dibutuhkan untuk memberi makan otak adalah kolin.

    Kolin dibutuhkan oleh otak untuk mensintesiskan neurotransmitter sehingga otak berfungsi dengan normal. Otak yang sehat juga memiliki hubungan yang penting dalam menciptakan kepuasan seksual.

    Hasrat dan dorongan seksual semuanya dikelola oleh saraf yang ada di dalam otak. Sehingga konsumsi telur secara rutin, secara tidak langsung dapat memberikan asupan kolin dan memberi makan otak.

    (dfl/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • Setelah Makan Semangka Tidak Boleh Konsumsi Apa? Ini Penjelasannya

    Jakarta

    Semangka adalah pilihan buah yang tepat untuk menjaga kesehatan dan kesegaran tubuh. Kandungan airnya memungkinkan tubuh tetap terhidrasi dan memperoleh kecukupan nutrisi saat musim panas.

    Namun, ada beberapa asupan yang ternyata tidak boleh dikonsumsi usai makan semangka. Konsumsi makanan berikut berisiko mengganggu penyerapan nutrisi dan pencernaan.

    Setelah Makan Semangka Tidak Boleh Konsumsi Apa?

    Telur, susu, asupan lain yang mengandung protein, dan air mineral perlu dihindari setelah makan semangka. Berikut penjelasan lengkapnya.


    1. Makanan Berprotein

    Semangka mengandung vitamin dan mineral serta sedikit pati. Mengonsumsi makanan kaya protein setelah semangka dapat berdampak buruk bagi tubuh.

    Menurut IndiaTV, mengonsumsi makanan kaya protein seperti kacang-kacangan bisa merusak enzim pencernaan. Risiko lainnya adalah kerusakan fungsi lambung.

    2. Telur

    Kandungan telur antara lain protein dan asam lemak, misal omega-3. Sedangkan semangka adalah buah yang kaya air. Konsumsi telur usai semangka berisiko menimbulkan masalah perut.

    Kandungan dalam telur dan semangka sama-sama berisiko mengganggu fungsi pencernaan. Dampaknya adalah perut yang terasa kembung hingga sembelit.

    3. Susu

    Minum susu setelah makan semangka bisa menyebabkan perut kembung. Jika kondisi ini terus berlanjut, dapat membahayakan sistem pencernaan dan menyebabkan gangguan

    Mengutip Healthshoth, asam dalam semangka bisa mengikat protein dalam susu. Sementara, susu kemungkinan besar akan mengental dan mengalami fermentasi.

    Karena itu, susu dan semangka sebaiknya jangan dikonsumsi bersamaan. Jika ingin mengkonsumsi keduanya, sebaiknya beri jeda selama 30 menit usai makan semangka.

    4. Air Mineral

    Semangka adalah buah yang kaya kandungan air. Konsumsi semangka ditambah minum banyak air, dapat meningkatkan total cairan dalam tubuh. Dalam beberapa kasus, kondisi ini mengakibatkan kembung.

    Dikutip dari Times of India, cairan dalam tubuh yang terlalu banyak juga dapat mengganggu proses pencernaan. Efek lainnya adalah perasaan tidak nyaman dan risiko terjadinya gangguan metabolisme.

    Dengan kondisi ini, lebih baik jangan minum air usai makan semangka. Jika memiliki masalah perut sensitif, sebaiknya hindari air selama 40-45 menit setelah makan semangka.

    Kandungan Buah Semangka

    Semangka mencakup banyak nutrisi yang baik untuk kesehatan. Berikut kandungan semangka seberat 154 gr.

    • Energi: 46,2 kal
    • Karbohidrat: 11.6 g, termasuk 9,6 g gula
    • Serat: 0,6 g
    • Kalsium: 10,8 mg
    • Fosfor: 16,9 mg
    • Magnesium: 15,4 mg
    • Kalium: 172 mg
    • Vitamin C: 12,5 mg
    • Folat: 4,6 mcg DFE
    • Kolin: 6,3 mg
    • Vitamin A: 43,1 mcg RAE
    • Beta karoten: 467 mcg
    • Likopen: 6.980 mcg
    • Lutein & zeaxanthin: 12,3 mcg
    • Fitosterol: 3,08 mg.

    Semangka juga mengandung vitamin B seperti thiamin, niacin, dan riboflavin. Selain itu ada seng, mangan, selenium, fluorida, dan mineral penting lainnya.

    Kandungan lain semangka adalah berbagai zat antioksidan misal triptofan, leusin, lisin, dan arginin. Zat ini bisa maksimal diperoleh tubuh, bila memperhatikan makanan yang tidak boleh dikonsumsi usai makan semangka.

    (row/row)



    Sumber : food.detik.com

  • Apakah Aman Konsumsi Telur Mentah? Ini Kata Ahli


    Jakarta

    Banyak orang sering mengonsumsi telur mentah karena dipercaya dapat menyehatkan tubuh. Namun, apakah mengonsumsinya benar-benar tidak membahayakan tubuh?

    Telur merupakan makanan bernutrisi tinggi yang banyak difavoritkan. Selain karena rasanya enak, telur juga memiliki harga yang terjangkau dan praktis dimasak.

    Salah satu kandungan nutrisi telur yang sangat dibutuhkan tubuh adalah protein. Dikutip dari USDA, dalam 100 gram telur ayam mengandung sekitar 13 gram protein.


    Biasanya para pelaku diet mengonsumsi telur rebus setiap harinya. Bahkan, ada yang mengonsumsi telur dalam kondisi masih mentah atau segar.

    Telur mentah biasanya disajikan pada beragam hidangan khas Asia. Kerap ditemukan pada sajian bibimbap, gyudon, hingga bubur ayam.

    konsumsi telur mentahkonsumsi telur mentah Foto: Getty Images/iStockphoto

    Selain disajikan pada makanan, banyak atlet yang mengonsumsi telur mentah begitu saja. Hal ini dikarenakan kandungan protein pada telur yang tinggi baik untuk pembentukkan otot tubuh.

    Lantas, apakah aman mengonsumsi telur dalam kondisi mentah?

    Dilansir dari Yahoo Life (20/12/2023), sebenarnya putih telur memiliki peran untuk memberikan nutrisi pada embrio ayam dan melindunginya dari bakteri yang berpotensi membahayakan. Salah satunya bakteri salmonella yang banyak ditemui pada telur mentah.

    Telur dapat terpapar salmonella kapanpun, selama masa perkembangan telur maupun setelah disimpan. Bakteri salmonella ini dapat menembus hingga ke seluruh permukaan telur dan dapat bertahan dalam waktu lama.

    konsumsi telur mentahkonsumsi telur mentah Foto: Getty Images/iStockphoto

    CDC memperkirakan bahwa salmonella bisa menyebabkan lebih banyak kasus penyakit dibandingkan dengan bakteri lainnya. Telur mentah atau setengah matang yang mengandung bakteri salmonella dapat menyebabkan gangguan kesehatan.

    Gejalanya kerap muncul dari 6 jam hingga 6 hari setelah makan telur mentah atau setengah matang yang terkontaminasi. Gejala yang sering dialami berupa muntah, demam, diare, dan perut kram.

    Megan Mayer, ahli nutrisi menjelaskan beberapa jenis penyakit yang bisa dirasakan saat terpapar bakteri salmonella. “Risiko kesehatan terkait dengan mengonsumsi telur mentah terutama yang berkaitan dengan kesehatan usus, seperti diare, demam, muntah, dan sakit perut,” jelasnya.

    Oleh karenanya, lebih baik mengonsumsi telur matang daripada yang masih mentah atau setengah matang. Kalau inginmengonsumsinya mentah, pilih telur yang telah dipasteurisasi.

    (yms/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • Efek Makan Telur Setiap Hari untuk Kesehatan, Baik atau Buruk?

    Jakarta

    Telur mengandung protein, karbohidrat, vitamin, mineral hingga antioksidan yang baik untuk kesehatan tubuh. Di antara manfaat telur adalah dapat meningkatkan metabolisme, menghambat pertumbuhan bakteri, mengurangi risiko penyakit mata dan juga meningkatkan kadar kolesterol baik.

    Namun, apa efeknya jika telur dikonsumsi setiap hari? Adakah efek buruk jika telur dikonsumsi secara berlebihan?

    Efek Makan Telur Setiap Hari

    Menurut Healthline, American Heart Association merekomendasikan mengkonsumsi 1 butir telur per hari untuk kesehatan tubuh. Beberapa manfaat yang diterima adalah:


    1. Penurunan Berat Badan

    Telur merupakan kombinasi antara protein dan lemak. Mengutip Times of India, jika dikonsumsi setiap hari, maka bisa membuat tubuh kenyang dalam waktu lama dan membantu menurunkan berat badan.

    Waktu saat memakan telur juga berperan penting. Telur yang dimakan saat sarapan bisa membuat perut terasa kenyang, mendukung metabolisme dan mengendalikan nafsu makan.

    2. Menguatkan Kekebalan Tubuh

    Kuning telur mengandung vitamin D yang bisa membantu pulih lebih cepat dari flu. Telur juga mengandung berbagai mineral dan vitamin sebagai penambah kekebalan yang dibutuhkan untuk menjaga kesehatan tubuh.

    3. Memberi Energi

    Telur merupakan salah satu makanan yang cukup untuk dikonsumsi di pagi hari untuk memulai aktivitas. Mengutip Parade, asupan telur setiap hari bisa membuat tubuh lebih berenergi setiap hari. Selain mencegah rasa lapar, kombinasi protein dan lemaknya dapat membantu meningkatkan energi.

    4. Suasana Hati Meningkat

    Mengonsumsi telur setiap hari memungkinkan suasana hati meningkat. Ada hubungan langsung antara nutrisi dalam telur dan kesehatan mental yang lebih baik. Menurut sebuah penelitian, ada hubungan antara asupan omega 3 seperti yang ditemukan dalam telur dengan peningkatan kesehatan mental.

    5. Meningkatkan Kesehatan Otak

    Jika dikonsumsi setiap hari, telur bisa meningkatkan kesehatan kognitif. Sebab, telur mengandung semua nutrisi untuk pikiran yang baik.

    Kolin dalam telur sangat penting, sebab dapat mengurangi peradangan di otak dan mendukung komunikasi dan memori sel otak. Efek telur yang dapat mengatur nafsu makan juga akan membuat pikiran lebih fokus

    Efek Makan Telur Berlebihan

    Konsumsi telur memang memberi banyak manfaat baik bagi tubuh. Namun, patut diwaspadai pula efek buruk yang mungkin muncul akibat konsumsi telur berlebihan. Beberapa risiko yang dapat terjadi adalah:

    1. Gangguan Pencernaan

    Makan telur terlalu banyak setiap hari bisa berisiko pada gangguan pencernaan seperti perut kembung. Umumnya, gejala gastritis terjadi pada orang yang alergi terhadap telur.

    2. Masalah Jantung

    Sebuah riset di China menyatakan, konsumsi satu butir telur setiap hari bisa menurunkan kemungkinan terkena penyakit kardiovaskular. Namun, mengutip laman Eat This, Not That, mengkonsumsi tiga atau empat butir telur setiap pagi akan memberikan efek yang tidak baik untuk tubuh.

    Menurut sebuah studi di tahun 2019, mengkonsumsi lebih dari 300 mg kolesterol per hari, berkaitan dengan 17% risiko penyakit kardiovaskular yang lebih besar dan risiko kematian 18% lebih tinggi.

    3. Meningkatkan Risiko Diabetes

    Terdapat kemungkinan bahwa mengkonsumsi telur secara berlebihan bisa meningkatkan risiko diabetes. Menurut studi di tahun 2009 dalam jurnal Diabetes Care, orang yang makan lebih dari tujuh butir telur dalam seminggu berisiko lebih tinggi terkena diabetes tipe 2.

    4. Resistensi Insulin

    Telur mengandung lemak alami yang dapat berdampak pada lonjakan kadar gula darah. Hal ini dapat berdampak pada peningkatan resistensi insulin yang membuat gula darah dalam tubuh tidak bisa digunakan sebagai energi.

    5. Kolesterol Tinggi

    Ketika mengkonsumsi telur terlalu banyak, kadar kolesterol dalam darah bisa berpotensi meningkat. Sebab, telur merupakan salah satu sumber lemak jenuh yang bisa meningkatkan kadar kolesterol jahat.

    Itulah beberapa risiko makan telur setiap hari dalam jumlah berlebihan. Konsumsi telur dalam jumlah cukup harus diseimbangkan dengan makanan bernutrisi lain, untuk mencegah munculnya penurunan kesehatan.

    (row/row)



    Sumber : food.detik.com

  • Punya Banyak Sisa Putih Telur? Manfaatkan dengan 5 Cara Ini


    Jakarta

    Putih telur biasanya bersisa banyak saat membuat aneka cake. Jangan dibuang atau disimpan, manfaatkan dengan cara berikut ini.

    Telur merupakan bahan makanan yang memiliki nilai gizi tinggi. Menurut USDA, kandungan protein pada 100 gram telur sebesar 13 gram.

    Sisa telur bisa dimanfaatkan menjadi hidangan atau minuman yang lezat kalau caranya tepat. Biasanya sisa putih telur didapatkan dari pembuatan cake yang memakai kuning telur.


    Dilansir dari Times of India (14/12), sisa putih telur tersebut bisa dijadikan bahan campuran kue hingga kreasi minuman beralkohol. Kamu bisa mencoba tips berikut.

    Berikut cara mengolah sisa telur agar tak terbuang sia-sia:

    1. Bahan Campuran Kue

    cara memanfaatkan sisa putih telurcara memanfaatkan sisa putih telur Foto: Getty Images/iStockphoto

    Beberapa jenis kue hanya menggunakan bagian kuning telur saja, sehingga bagian putihnya kerap tak digunakan. Namun, bagian putih telur itu jangan langsung dibuang, karena bisa disimpan untuk diolah kembali.

    Kamu bisa mengocok putih telur hingga menjadi meringue. Lalu, dikreasikan sebagai cloud bread atau roti awan. Selain itu, bisa juga dijadikan campuran untuk membuat kue chiffon pandan.

    2. Mousse

    Mousse adalah jenis dessert yang kerap ditemukan di restoran Prancis atau kafe kue. Mousse ini juga terbuat dari campuran putih telur dengan dark chocolate, aneka buah, gula, dan vanila.

    Rasa mousse yang lembut ini sangat nikmat disantap dingin. Tekstur mousse dari putih telur ini mirip seperti puding, hanya saja lebih lembut.

    3. Cocktails

    cara memanfaatkan sisa putih telurcara memanfaatkan sisa putih telur Foto: Getty Images/iStockphoto

    Cocktails merupakan kreasi minuman beralkohol yang rasanya unik. Ternyata kreasi minuman beralkohol ini juga bisa dipadukan dengan putih telur.

    Jika memiliki sisa putih telur, jangan langsung membuangnya begitu saja. Cocok sekali mencampurkan putih telur ini dengan whisky dan aneka minuman yang rasanya agak asam.

    Putih telur ini dapat memperkaya rasa dari cocktail. Sensasinya membuat cocktail terasa lembut dan agak berbusa.

    4. Marshmallow

    Marshmallow bisa dengan mudah didapatkan di supermarket. Jenis permen yang manis empuk ini sangat disukai oleh anak kecil.

    Untuk membuat marshmallow sendiri di rumah ternyata bisa menggunakan sisa putih telur. Caranya dengan mencampurkan 3 putih telur yang dikocok bersama sirup gula.

    Marshmallow ini bisa disantap langsung. Enak juga menikmatinya dengan cara dipanggang. Jadi campuran topping cokelat panas juga terasa nikmat.

    5. Omelet

    cara memanfaatkan sisa putih telurcara memanfaatkan sisa putih telur Foto: Getty Images/iStockphoto

    Omelet yang biasanya terbuat dari telur utuh, juga bisa hanya menggunakan putihnya saja. Omelet putih telur ini cocok sekali untuk mereka yang membutuhkan asupan protein lebih tinggi.

    Jika memilih sisa putih telur, kamu bisa mengocoknya dengan beberapa jenis potong sayuran. Bisa juga menambahkan bumbu rempah dan keju untuk memperkaya rasanya.

    (yms/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • 5 Manfaat Telur Setengah Matang dan Cara Mengolahnya


    Jakarta

    Telur mengandung berbagai nutrisi seperti protein, vitamin, zat antioksidan, lemak, fosfor hingga selenium. Kandungan sangat penting bagi kesehatan tubuh, sehingga telur disarankan untuk dikonsumsi.

    Pengolahan telur sangat beragam mulai dari setengah hingga matang sempurna. Tentunya telur setengah matang ini tetap enak dikonsumsi dan baik untuk tubuh. Berikut deretan keuntungan konsumsi telur setengah matang.

    Manfaat Telur Setengah Matang

    Dikutip dari situs Kementerian Kesehatan, telur setengah matang merujuk kepada pengolahan secara digoreng atau direbus yang belum masak sepenuhnya. Kuning telur belum padat atau masih berupa lelehan.


    Manfaat telur setengah matang antara lain:

    1. Menguatkan Tulang

    Berkat kandungan protein dan vitamin D-nya, telur setengah matang dapat menjaga kekuatan tulang. Mengutip laman Kementerian Kesehatan, hal ini membuat risiko terkena osteoporosis dan patah tulang berkurang.

    Namun, untuk hasil maksimal yang didapatkan, kamu juga bisa melakukan olahraga secara rutin. Jangan lupa untuk melakukan pemanasan dan pendinginan terlebih dahulu.

    2. Mencegah Penyakit Stroke dan Jantung

    Telur setengah matang mengandung kadar HDL atau kolesterol baik yang tinggi. Sehingga mengonsumsinya bisa mencegah penyakit jantung dan juga stroke.

    Namun, jangan konsumsi telur setengah matang secara berlebihan. Sebab kandungan lemaknya yang banyak bisa meningkatkan kadar kolesterol jahat.

    3. Menjaga Kesehatan Mata

    Kandungan lutein dan zeaxanthin dapat bermanfaat dalam menjaga kesehatan mata. Dua kandungan ini bisa membantu mengurangi risiko seseorang terkena penyakit mata yang dipengaruhi usia.

    4. Meningkatkan Massa Otot

    Telur setengah matang dapat bermanfaat dalam meningkatkan massa otot. Hal ini disebabkan oleh kandungan protein dalam telur yang baik untuk otot. Imbangi juga dengan latihan angkat beban agar massa otot bisa bertambah.

    5. Menurunkan Berat Badan

    Telur setengah matang memiliki kandungan protein yang bisa membantu menurunkan berat badan. Protein bisa memberi efek kenyang yang lebih lama dan juga menahan rasa lapar. Sebaiknya, masak telur dengan cara direbus untuk menghindari penambahan kalori.

    Cara Mengolah Telur Setengah Matang

    Mengonsumsi telur yang belum matang identik dengan infeksi bakteri Salmonella. Risiko ini bisa dihindari jika telur diolah dengan benar. Menurut profesor biokimiae nutrisi Tosin Adu, telur sebaiknya diolah selama 5 menit sebelum dikonsumsi.

    Telur yang dimasak selama 5 menit belum matang sepenuhnya, atau masih setengah matang. Bagian putih telur sudah matang, namun kuning telur masih agak encer. Kuning telur berwarna kuning keemasan, lembut, dan agak lengket. Kuning telur tidak berair layaknya telur yang masih mentah.

    Dikutip dari Daily Trust, pakar dari Lagos State University tersebut mengatakan telur yang dimasak kurang dari lima menit sebaiknya jangan dikonsumsi. Waktu pengolahan telur maksimal adalah 10 menit.

    Terkait infeksi Salmonella, berikut adalah beberapa dampaknya pada tubuh seperti dijelaskan dalam situs UGM:

    • kejang
    • mual
    • muntah
    • diare
    • buang air besar berdarah.

    Dalam beberapa kasus, infeksi Salmonella dapat mengakibatkan demam tifoid hingga kematian. Dengan efek ini, produk dari unggas ini wajib diolah dengan baik sehingga manfaat telur setengah matang atau matang seutuhnya bisa diterima tubuh.

    (row/row)



    Sumber : food.detik.com

  • ‘Kesederhanaan’ Segelas Kopi Es Tak Kie, Warisan Glodok 1927



    Jakarta

    Kopi Es Tak Kie sudah ada sejak 1927 dan eksis hingga kini. Berada di tengah pasar, kedai kopi ini menjadi penjaga budaya Tionghoa di tengah Jakarta.

    Di tengah kesibukan pecinan Glodok, Jakarta Barat, terselip satu kedai kopi legendaris yang membawa detikers kembali ke masa lalu. Namanya Kopi Es Tak Kie, kedai yang sudah berdiri pada 1927. Traveler masih bisa menikmati kopi itu hingga kini.


    Kedai legendaris itu berada di Gang Gloria, kawasan kuliner legendaris di Pecinan Glodok, Pancoran, Jakarta Barat. Kalau dihitung, keddai kopi itu sudah berumur 98 tahun.

    Kini, kedai itu dikelola oleh Ak Wang, generasi ketiga penerus usaha keluarga. Aroma es kopi langsung tercium berpadu dengan sajian lain.

    “Pertama kali berdiri tahun 1927, waktu itu yang dijual hanya teh manis dan teh pahit. Baru kemudian menyesuaikan permintaan orang-orang zaman dulu yang ingin kopi,” ujar Ak Wang saat ditemui detikTravel, Selasa (21/10/2025).

    Ada dua menu favorit yang paling banyak dipesan, yakni kopi hitam es dan kopi susu es, masing-masing dibanderol Rp 25 ribu per gelas. Total ada 14 menu yang tersedia di sini, mulai dari aneka bakmi dan sup, empat varian kopi, empat jenis teh, hingga telur ayam kampung.

    Kopi Es Tak Kie, Glodok, Jakarta BaratSuasan Kopi Es Tak Kie, Glodok, Jakarta Barat (dok. Qonita Hamidah/detikTravel)

    Kedai kopi itu sederhana. Ruangannya cukup luas, dengan pembeli yang bergantian keluar masuk.

    Kopi Tak Kie, Kopi Kesederhanaan dan Pergaulan

    Semua kopi diracik secara manual, tanpa bantuan mesin modern. Pemilihan metode pembuatan es kopi yang masih sangat konvensional ini mungkin tak lepas dari makna nama kedai yang selalu tampil rapi dan bersih ini.

    “Nama Tak Kie sendiri berarti kesederhanaan dan pergaulan. Itu filosofi dari kakek saya,” ujar Ak Wang.

    Kedai ini tak pernah sepi pengunjung mulai dari warga lokal, wisatawan, hingga anak muda yang datang untuk merasakan atmosfer klasik Glodok. Suasana kedainya pun masih otentik, meja kayu tua, gelas jadul, dan dinding berubin putih khas kedai tempo dulu.

    “Semua orang bisa masuk ke sini, dari berbagai kalangan. Saya bersyukur pada kakek saya yang sudah mendirikan kedai ini. Berkat beliau, Tak Kie bisa terus diminati sampai sekarang,” kata Ak Wang.

    Menurut Manda, salah satu pengunjung, suasana Kopi Tak Kie benar-benar mengingatkannya pada memori di kampung halaman bersama nenek. Apalagi es kopi Tak Kie dengan cita rasa berimbang antara manis dan pahit benar-benar mengingatkannya pada adukan kopi khas rumah tangga.

    “Rasa makan dan kopi di sini tuh kaya otentik banget seperti lagi makan di rumah nenek di kampung Kopi Es Tak Kie ini direkomendasikan buat teman-teman yang ingin merasakan rasa kopi yang khas ada manis dan pahitnya,” kata Manda.

    Bagi detikers yang ingin mencicipi secangkir es kopi segar adukan khas Kopi Es Tak Kie, bisa datang setiap hari pukul 06.30-13.30 WIB. Menu di sini tersedia dengan kisaran harga Rp 22-25 ribu untuk makanan dan minuman. Tak hanya hidangan berkualitas, di sini detikers juga bisa sekilas merasakan suasana Chinatown tempo dulu.

    (row/row)

    Sumber : travel.detik.com

    Alhamdulillah اللهم صلّ على رسول الله محمد wisata mobil
    image : unsplash.com / Thomas Tucker
  • Pasar Malam Pertamina, Pondok Ranji, Pusat Kuliner Berawal dari Protes Warga


    Jakarta

    Pasar malam Pertamina di Pondok Ranji menjadi alternatif wisata kuliner yang terjangkau bagi warga sekitar dan mudah diakses. Disebut pasar malam karena hanya tersedia ketika matahari sudah terbenam dan makin ramai seiring gelap yang kian pekat.

    Berbeda dengan pasar malam yang menyediakan banyak wahana dan permainan ketangkasan, Pasar Malam Pertamina hanya menyediakan aneka kuliner dengan harga terjangkau. Spot wisata ini tersedia tepat di gerbang Komplek Pertamina Pondok Ranji, sehingga pengunjung yang baru datang bisa mudah menemukannya.

    Pasar Malam Pondok Ranji juga berada di pinggir jalan besar, sehingga lalu lintas masih berjalan dengan lancar meski sangat ramai karena banyak pedagang. Detikers yang mau icip-icip kuliner di Pasar Malam Pondok ranji bisa datang mulai sore hari, meski belum banyak tenan yang buka.


    Berawal dari Protes Warga

    Pasar malam Pertamina di Pondok RanjiPasar malam Pertamina di Pondok Ranji (dok. Qonita Hamidah/detik travel)

    Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun detik travel, area pasar malam awalnya adalah bazar. Namun bazar bubar karena mendapat penolakan dari wara yang tinggal di dalam kompleks. Beberapa pedagang ada yang berinisiatif membuka kembali dagangannya, namun kembali ditolak warga.

    Kendati begitu, pada pedagang perlahan kembali dan mulai kembali berjualan. Para pedagang akhirnya makin banyak hingga menjadi yang kini ditemui. Lokasi ini pun berkembang menjadi pusat kuliner malam yang ramai pengunjung. Mulai dari protes warga kompleks hingga sekarang, Pasar Malam Pondok Ranji telah berusia sekitar 10 tahun.

    Variasi Jajanan Lengkap dan Murah

    Di sini pengunjung bisa menemukan berbagai jenis kuliner mulai dari camilan hingga makanan berat. Contoh jajanan ringan yang tersedia antara lain dimsum, kebab, telur gulung, papeda, hingga sempol. Sedangkan untuk makanan berat adalah mie ayam, sate, nasi goreng, dan aneka soto.

    Umumnya, pedagang di sini mulai membuka lapak sejak pukul 16.00 WIB hingga 24.00 WIB. Pembeli di pasar malam terdiri dari berbagai lapisan masyarakat karena lokasinya yang dekat pemukiman warga dan perkantoran. Tak heran lokasi ini tak pernah sepi pembeli, dengan aneka jajanan baru yang menarik untuk dicoba.

    (row/row)



    Sumber : travel.detik.com

  • 3 Resep Telur Goreng Sederhana yang Murah dan Praktis

    Jakarta

    Tanggal tua tetap bisa sajikan lauk enak. Seperti telur goreng yang dimasak dengan bumbu cabe, bawang, tomat dan tauge. Jadi lauk enak nasi hangat.

    Jika hanya punya telur dan sedikit bumbu serta sayur di kulkas, kamu tetap bisa sajikan lauk enak. Seperti aneka olahan telur goreng. Diolah dengan topping bawang dan tomat jadi renyah segar.

    Atau diolah dengan topping saus dan tauge segar ala Thailand juga tak kalah lezat. Yang paling sedap telur goreng disiram tumisan bawang dan cabe. Berikut ini 3 resep telur goreng yang murah dan enak.


    1. Resep Telur Goreng Tomat

    Telur goreng yang sedikit garing ini dipadukan dengan tomat yang renyah segar. Lezatnya mantap!

    Durasi Tingkat Kesulitan Porsi
    30 menit mudah 4
    Daerah Asal Masakan : Indonesia
    Kategori Masakan : telur

    Bahan Bahan

    • 3 sdm minyak sayur
    • 1/4 butir bawang bombay, iris kasar
    • 2 buah tomat merah, buang bijinya, iris kasar
    • 4 butir telur ayam
    • 1/2 sdt merica bubuk
    • garam

    Cara Memasak:

    1. Panaskan wajan, tambahkan mentega dan biarkan hingga leleh.
    2. Masukkan bawang bombay, aduk hingga layu.
    3. Tambahkan tomat, aduk hingga layu. Sisihkan ke pinggir wajan.
    4. Pecahkan telur ke dalam wajan, masak hingga sedikit beku.
    5. Aduk bersama tomat, bumbui dengan merica dan garam.
    6. Masak dan aduk-aduk hingga agak kering.
    7. Angkat dan sajikan hangat.

    2. Resep Telur Goreng Topping Tauge

    Resep Telur Goreng Topping TaugeResep Telur Goreng Topping Tauge Foto: iStockphoto

    Telur goreng yang rasanya gurih renyah semakin sedap disiram saus dengan topping tauge yang segar.

    Durasi Tingkat Kesulitan Porsi
    30 menit mudah 4
    Daerah Asal Masakan : Thailand
    Kategori Masakan : telur

    Bahan Bahan

    • 4 butir telur ayam
    • 1 batang daun bawang, iris halus
    • 1/2 sdt merica bubuk
    • 1/2 sdt garam
    • minyak goreng
    • Saus:
    • 3 sdm saus cabe botolan
    • 2 sdm saus tomat
    • 1/2 sdt gula pasir
    • 100 ml air hangat
    • 1/2 sdm air jeruk nipis
    • 1/2 sdt merica bubuk
    • Topping:
    • 50 g tauge, seduh air panas, tiriskan

    Cara Memasak:

    1. Pecahkan telur ke dalam wadah. Tambahkan daun bawang, merica dan garam.
    2. Kocok asal tercampur rata.
    3. Panaskan minyak cukup banyak dalam wajan, goreng telur hingga pinggirnya kering lalu angkat dan tiriskan.
    4. Taruh telur dalam piring saja.
    5. Saus: Aduk semua bahan hingga tercampur rata. Tuangkan ke atas telur goreng.
    6. Beri topping tauge dan sajikan hangat.

    3. Resep Telur Goreng Saus Bawang Cabe

    Resep Telur Goreng Saus Bawang CabeResep Telur Goreng Saus Bawang Cabe Foto: Getty Images

    Bumbu bawang dan cabe yang ditumis memberi rasa pedas renyah pada telur goreng ini.

    Durasi Tingkat Kesulitan Porsi
    30 menit mudah 5
    Daerah Asal Masakan : Indonesia
    Kategori Masakan : telur

    Bahan Bahan

    • 5 butir telur ayam
    • minyak goreng
    • Saus Bawang Cabe:
    • 3 sdm minyak sayur
    • 2 siung bawang putih, cincang
    • 1/2 buah bawang bombay, iris tipis
    • 3 buah cabe merah besar, iris kasar
    • 2 sdm saus cabe botolan
    • 2 sdm saus tiram
    • 1 sdm kecap manis
    • 1 sdm saus tomat
    • 1/2 sdt merica bubuk
    • 1 sdt garam
    • 250 ml air

    Cara Memasak:

    1. Panaskan minyak secukupnya dalam wajan. Goreng telur satu persatu hingga bagian putihnya kering dan kuningnya setengah matang. Angkat dan tiriskan.
    2. Susun telur goreng dalan piring sasji.
    3. Saus bawang Cabe: Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga layu dan wangi.
    4. Tambahkan cabe merah, aduk hingga layu.
    5. Masukkan bahan lainnya dan air, masak hingga agak kental kuahnya lalu angkat.
    6. Siramkan Suas ke atas telur goreng dan sajikan segera.

    Simak Video “Asyik! Makan Disini Cuma Rp 6.000 Per-porsi
    [Gambas:Video 20detik]
    (odi/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • Resep Pepes Tahu Campur Telur Berbumbu Pedas Buat Makan Siang

    Jakarta

    Pepes termasuk masakan Sunda yang dinikmati sebagai lauk rumahan. Kamu bisa membuat kreasi pepes campur telur dengan bumbu pedas nikmat. Ikuti resepnya yuk!

    Pepes merupakan jenis lauk rumahan yang prosesnya melibatkan pembungkusan makanan dengan daun pisang dan dikukus atau dipanggang. Lauk rumahan ini umum ditemui di wilayah Jawa Barat. Biasanya berupa pepes tahu, ikan, jamur, dan lainnya.

    Tahu yang lembut enak dijadikan pepes dengan tambahan telur yang gurih. Apalagi jika dibumbui pedas gurih, racikan pepes semakin nikmat untuk lauk nasi hangat.


    Cita rasa pedas pada pepes bisa disesuaikan selera. Jika kamu seorang penggemar pedas, coba tambahkan irisan cabe rawit merah.

    Berikut resep dan cara memasak pepes tahu campur telur yang pedas:

    Resep Pepes Tahu Campur Telur Berbumbu Pedas

    Durasi Tingkat Kesulitan Porsi
    45 Mudah 6
    Daerah Asal Masakan : Jawa Barat
    Kategori Masakan : Tahu

    Bahan Bahan

    • 2 buah tahu putih ukuran sedang

    • 1 butir telur ayam
    • 2 sdm tepung terigu
    • 1 sdm kaldu jamur
    • 1 batang daun bawang, iris halus

      Bumbu halus:

    • 3 buah cabe merah besar, iris kasar

    • 5 buah cabe rawit merah
    • 3 butir bawang merah
    • 3 siung bawang putih
    • 1/2 sdt merica butiran
    • 1sdt garam

      Pelengkap:

    • Daun salam

    • Daun pisang
    • Lidi (potong kecil)

    Cara Memasak:

    1. Lumatkan tahu putih sampai halus, bisa dengan meremasnya menggunakan tangan atau hancurkan dengan goresan garpu.
    2. Campurkan tahu putih yang telah halus dengan telur, tepung terigu, kaldu jamur, daun bawang, dan bumbu halusnya.
    3. Aduk sampai tercampur rata.
    4. Siapkan daun pisang yang telah dibersihkan, ambil selembar, dan letakkan daun salam di atasnya.
    5. Lalu, masukkan 1 sdm adonan tahu telur ke atas daun pisang. Bungkus daun membentuk tum dan kunci dengan sematan lidi.
    6. Kukus pepes tahu selama 30 menit atau sampai benar-benar matang.
    7. Sajikan pepes tahu selagi hangat, bisa juga dipanggang terlebih dahulu.

    Tips memasak:

    1. Selain tahu putih, bisa pakai tahu kuning.
    2. Pepes tahu juga cocok dikreasikan dengan jamur atau daun kemangi yang harum.

    Simak Video “Asyik! Makan Disini Cuma Rp 6.000 Per-porsi
    [Gambas:Video 20detik]
    (yms/adr)



    Sumber : food.detik.com