Tag: tips makan sehat saat puasa

  • 7 Buah Terbaik untuk Kurangi Peradangan pada Tubuh


    Jakarta

    Buah bagus dikonsumsi sehari-hari. Beberapa di antaranya punya khasiat khusus untuk mengurangi inflamasi atau peradangan pada tubuh. Ini daftarnya.

    Inflamasi adalah respon natural oleh sistem imun tubuh, tapi jika kondisinya sampai kronis, maka dapat menyebabkan masalah kesehatan serius. Seseorang berisiko alami penyakit jantung, diabetes tipe 2, dan bahkan kanker.

    Peradangan pada tubuh dapat dicegah dengan pola hidup sehat, mulai dari olahraga rutin, tidur cukup, dan manajemen stress. Tak ketinggalan mengonsumsi makanan sehat.


    Makanan itu termasuk ragam buah yang secara khusus bermanfaat mengurangi peradangan pada tubuh. Mengutip Eat This, Not That! (1/4), ahli gizi Trista Best mengungkap buah dengan manfaat bagus untuk mengurangi peradangan pada tubuh, sekaligus meningkatkan kesehatan secara hmum.

    Buah ini bisa dimakan langsung sebagai camilan sehat, dijadikan topping salad, hingga bahan campuran smoothies. Berikut 7 buah terbaik untuk kurangi peradangan pada tubuh:

    1. Nanas

    Nanas, buah tropis yang mudah ditemui di Indonesia. Nanas mengandung bromelain, enzim yang memiliki sifat antiinflamasi kuat. Konsumsinya bantu mengurangi pembengkakkan dan memar pada tubuh.

    Nanas juga merupakan sumber vitamin C yang bermanfaat untuk menguatkan sistem imun tubuh. Best mengatakan, “Berkat kandungan enzim pencernaannya, makan nanas atau minum jusnya rutin bisa bantu kurangi inflamasi, khususnya pada kondisi seperti arthritis dan menyehatkan sistem pencernaan.”

    2. Alpukat

    Tips mematangkan alpukat dengan cara cepatFoto: iStock

    Di balik tekstur lembut dan rasa gurihnya yang enak, makan alpukat menghadirkan banyak manfaat sehat. Salah satunya mengurangi peradangan pada tubuh.

    Menurut Best, ini karena alpukat kaya lemak tak jenuh tunggal dan antioksidan seperti vitamin E yang terbukti mengurangi peradangan dan mendukung kesehatan jantung. Rutin makan alpukat juga bagus untuk mengontrol kadar gula darah dan menciptakan rasa kenyang yang bikin puas.

    3. Jeruk

    Jeruk adalah sumber vitamin C yang bagus. Menurut sebuah penelitian tahun 2015, dengan mengasup 500 mg vitamin C dua kali sehari, dapat mengurangi inflamasi dan meningkatkan imunitas tubuh.

    Best juga menambahkan kalau jeruk mengandung antioksidan kuat yang bantu mengurangi inflamasi dengan cara menetralkan radikal bebas di tubuh. Selain itu, flavonoid pada jeruk juga memiliki efek antiinflamasi yang menyehatkan jantung dan meningkatkan imunitas.

    4. Pepaya

    Pepaya untuk ibu hamilFoto: Getty Images/Nungning20

    Buah untuk mengurangi peradangan tubuh ini murah dan mudah didapat di Indonesia. Pepaya mengandung enzim papain yang terbukti memiliki sifat antiinflamasi untuk meningkatkan kesehatan pencernaan, dalam studi pada binatang.

    Best menyebut enzim papain mirip dengan bromelain yang ditemukan pada nanas. Dua buah tropis ini juga kaya vitamin C, betakaroten, dan antioksidan lain yang membuat konsumsinya bagus untuk melawan peradangan pada tubuh.

    Selengkapnya di halaman selanjutnya.

    5. Apel

    Kabar baik untuk pencinta apel karena buah favoritnya ini tinggi serat dan antioksidan. Konsumsinya bagus untuk mengurangi peradangan dan meningkatkan kesehatan pencernaan.

    Apel adalah sumber quercetin, flavonoid dengan senyawa antiinflamasi dan antioksidan. Dengan kandungan serat tinggi dan fitonutrien, makan apel berkhasiat mengurangi peradangan pada tubuh, mencegah penyakit jantung, dan mendukung fungsi paru-paru.

    6. Semangka

    Menu Tumis Semangka Pakai Bawang Merah Ini Bikin Netizen HebohFoto: Site News/Twitter

    Untuk mendapatkan manfaat antiinflamasi, konsumsi buah tak harus mahal. Semangka bisa jadi pilihan. Buah kaya air ini mengandung antioksidan ampuh bernama likopen. Fungsinya mengurangi peradangan, meningkatkan kesehatan otak, dan bantu melawan beberapa penyakit.

    Penyakit itu merupakan penyakit kronis seperti jantung dan kanker, kata Best. Bonus lainnya, semangka rendah kalori sehingga tak akan mengganggu usaha diet.

    7. Anggur

    Anggur mengandung antioksidan bernama polifenol yang menunjukkan manfaat mengurangi peradangan tubuh dan risiko penyakit kronis. Best berujar, anggur khususnya yang merah dan ungu, mengandung resveratrol.

    Resveratrol adalah senyawa antiinflamasi dan merupakan antioksidan. Makan anggur atau produk anggur seperti jus dan kismis, dapat mengurangi inflamasi, mencegah penyakit jantung, dan mendukung kesehatan otak.

    (adr/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • 7 Sayuran Kaya Serat agar Gula Darah Pasien Diabetes Tak Melonjak


    Jakarta

    Penderita diabetes perlu menjalani pola makan sehat. Untuk konsumsi sayuran, pilih jenis yang kaya serat ini agar kadar gula darah terjaga. Ini daftarnya!

    Penderita diabetes atau kencing manis disarankan untuk mengonsumsi bahan makanan sehat yang masuk dalam panduan makan gizi seimbang, termasuk sayuran. Namun jangan asal pilih untuk menjaga kadar gula darah tak naik drastis.

    Mengutip Eating Well, jika Anda seorang penderita diabetes, mengonsumsi banyak sayuran kaya nutrisi dan berserat tinggi dapat membantu mengelola kadar gula darah dalam jangka panjang.


    Selain itu, sayur juga termasuk dalam makanan yang baik untuk menurunkan berat badan agar terhindar dari risiko obesitas, yang termasuk salah satu faktor penyebab diabetes tipe-2.

    Penderita diabetes juga perlu memilih sayur dengan indeks glikemik (IG) rendah, yaitu jenis sayur yang dicerna oleh tubuh secara perlahan, sehingga tidak menyebabkan kadar gula darah naik secara perlahan.

    Berikut ini sejumlah sayuran yang dianjurkan untuk penderita kencing manis.

    1. Bayam

    Resep Tumis Bayam dan TeriBayam bisa dipilih sebagaii sumber serat rendah karbohidrat yang baik untuk penderita diabetes. Foto: iStockphoto

    Melansir Healthline, jenis sayur-sayuran hijau terutama bayam, dapat dipilih sebagai sumber serat rendah karbohidrat bagi pasien diabetes.

    Menurut Departemen Pertanian Amerika Serikat, seporsi bayam mentah hanya mengandung 1 gram karbohidrat. Selain rendah karbohidrat, bayam juga kaya vitamin sehingga cocok sebagai pelengkap pada menu diet pasien diabetes.

    Anda dapat memasukkan beberapa ikan sayur bayam dalam semangkuk salad, atau dapat juga diolah menjadi sayur berkuah. Anda juga dapat menambahkan beberapa helai daun bayam ke dalam adonan telur dadar saat sarapan.

    2. Kembang kol

    Kembang Kol Warna WarniKembang Kol juga bisa dimakan karena mengandung karbohidrat rendah. Foto: iStock

    Tidak hanya memiliki bentuk yang unik, kembang kol juga termasuk sebagai sayur yang baik penderita diabetes. Menurut ahli gizi, seporsi potongan kembang kol mentah mengandung 5 gram karbohidrat.

    Kandungan karbohidrat rendah membuat sayur ini cocok dikonsumsi oleh penderita diabetes, terutama sebagai pengganti nasi untuk menstabilkan gula darah.

    Selain itu, sayuran ini juga penuh dengan nutrisi dan vitamin, mulai dari vitamin C dan folat

    7 sayuran kaya serat lainnya bisa dilihat pada halaman selanjutnya!

    3. Asparagus

    Sayuran rendah gula yang cocok dikonsumsi untuk penderita kencing manis adalah asparagus. Sayur ini mengandung nol persen lemak dan tak mengandung gula. Namun, di satu sisi, konsumsi sayur ini akan membantu mempercepat metabolisme tubuh karena kandungan vitamin A, C dan K-nya.

    4. Kubis

    ilustrasi kubisKubis cocok jadi pilihan untuk dikonsumsi penderita diabetes. Foto: Getty Images/digihelion

    Selain bernutrisi tinggi dan kaya serat, kubis termasuk dalam sayur yang memiliki jumlah karbohidrat paling sedikit di antara keluarga Brassicaceae.

    Menurut ahli nutrisi, seporsi kubis cincang memiliki kandungan karbohidrat sebesar 5 gram.

    Selain itu, sayuran yang mudah ditemukan di pasaran ini juga memiliki beragam vitamin yang baik untuk tubuh, mulai dari vitamin C dan vitamin K sehingga sangat cocok dijadikan menu dalam program diet rendah kalori bagi penderita diabetes.

    5. Brokoli

    brokolibrokoli pun tidak kalah sehat karena rendah kalori. Foto: Getty Images/iStockphoto/eyewave

    Menukil Everyday Health, brokoli termasuk dalam jenis sayur rendah karbohidrat yang cocok dikonsumsi untuk pasien diabetes.

    Menurut USDA, brokoli rendah karbohidrat, kurang dari 5 g per cangkir mentah, dan kaya akan vitamin C (69,4 mg, atau lebih dari 70 persen DV), serat (1,82 g, atau sekitar 6,6 persen DV). , dan zat besi (0,5 mg, atau 2,9 persen dari DV).

    6. Daun singkong

    Daun singkong termasuk sayuran yang murah dan mudah didapat. Sayuran ini juga cocok dikonsumsi penderita kencing manis karena rendah gula dan kalori.

    Daun singkong juga mengandung protein dan serat. Berkat nutrisinya ini, konsumsi daun singkong bisa dapat membantu mengatasi sembelit, menjaga berat badan ideal, dan menjaga kadar kolesterol.

    7. Kangkung

    Ilustrasi tumis kangkungKangkung juga direkomendasikan karena bisa menjaga gula darah stabil. Foto: Getty Images/iStockphoto/anutr tosirikul

    Kangkung termasuk salah satu sayuran hijau yang direkomendasikan untuk penderita diabetes. Selain menjaga kadar gula darah tetap stabil, konsumsi kangkung juga bisa menjaga kesehatan tulang dan gigi.

    Sayuran ini juga disebut bisa membantu meningkatkan kesehatan otot berkat kadar kalsium yang tinggi di dalamnya.

    Artikel ini sudah tayang di CNN Indonesia dengan judul “7 Sayuran Kaya Serat Ini Cocok untuk Penderita Kencing Manis”

    (Tim CNN Indonesia/Tim CNN Indonesia)



    Sumber : food.detik.com

  • Ini Kriteria Daging Sapi, Ayam dan Ikan Terbaik dr. Zaidul Akbar


    Jakarta

    dr. Zaidul Akbar terkenal dengan edukasi seputar makanan sehat. Ia mengungkap kriteria daging ayam, daging sapi, dan ikan terbaik untuk dikonsumsi sehari-hari.

    Sumber protein salah satunya adalah protein hewani yang berasal dari konsumsi daging-daging hewan. Di Indonesia, 3 jenis daging yang umum dikonsumsi antara lain daging sapi, daging ayam, dan ikan.

    Ketersediaan 3 jenis daging itu di pasaran amat banyak, tapi dr. Zaidul Akbar mengungkap pilihan terbaik untuk kesehatan. Memilih jenis daging yang tepat dapat membuat seseorang merasakan manfaat sehatnya secara maksimal.


    Mengutip unggahan YouTube dr. Zaidul Akbar Official (1/3/2024), ia mengatakan untuk daging sapi pilih yang grass-fed beef atau free range beef.

    “Jadi sapinya itu main-main di padang rumput dan makan rumput, itu bagus,” katanya. Lalu apakah keunggulan daging sapi yang disebut dr. Zaidul Akbar tersebut?

    Beli Steak Rp 397 Ribu, Pelanggan Ini Kaget Hanya Dapat Daging SecuilGrass-fed beef merupakan daging sapi yang berasal dari sapi pemakan rumput. Foto: Reddit

    Mengutip situs Holycow Steak yang digawangi chef Afit, spesialis penyaji steak, grass-fed beef atau daging sapi grass fed berasal dari sapi yang seluruh hidupnya mengkonsumsi rumput alami – tidak ada biji-bijian maupun pakan buatan lainnya.

    Selain memberikan gizi yang lebih baik bagi sapi, cara memberi pakan rumput ini merupakan cara pemeliharaan yang alami.

    Apabila dibandingkan dengan sapi di peternakan dimana mereka mengonsumsi biji-bijian, pertumbuhan sapi pemakan rumput memang lebih lambat. Hal ini terjadi karena kalori dari pakan mereka lebih rendah.

    Namun, karena ada masa di mana sapi-sapi ini berada di alam terbuka untuk makan, mereka bebas bergerak dan menjalani hidup yang lebih sehat. Istilah ini juga merujuk sebagai free range beef.

    Dari sisi kesehatan, pakan rumput membuat daging sapi mengandung asam lemak omega-3 yang kaya, conjugated linoleic acid (CLA), dan juga vitamin E.

    Konsumsi daging sapi pemakan rumput juga sekaligus berkontribusi pada kesehatan jantung dan meminimalisasi faktor risiko penyakit kronis lainnya.

    Ikan TunaIkan tuna mengandung DHA dan EPA yang cukup tinggi. Foto: Getty Images/iStockphoto/Jordanlye

    Untuk ikan, dr. Zaidul Akbar merekomendasikan yang hidupnya di arus deras. “Jadi ikannya itu melawan arus. Jadi dagingnya kokoh. Atau (pilih) ikan sungai,” ujarnya.

    Secara pribadi, ia lebih memilih ikan laut dibanding ikan air tawar. Menurutnya ikan laut tidak ada yang memberi makan, tapi hidup. Kalau ikan di empang, harus diberi makan terus-menerus.

    Mengutip Hello Sehat, Prof Ir Ahmad Sulaeman, PhD dari Institut Pertanian Bogor (IPB) mengungkap ikan laut punya beberapa kandungan gizi yang dinilai lebih tinggi dibandingkan dengan ikan-ikan dari air tawar.

    Misalnya kandungan senyawa alami berupa DHA dan EPA yang cukup tinggi pada ikan laut. Khususnya untuk ikan yang berada di perairan laut dalam, contohnya yakni ikan tuna dan cakalang.

    ayam kampungKonsumsi ayam kampung dinilai lebih menyehatkan dibanding ayam negeri. Foto: iStock/Pitik Jowo

    Terakhir, untuk jenis daging ayam, dr. Zaidul Akbar merekomendasikan ayam kampung. “Pilih yang benar-benar di kampung, bukan ayam kampung yang di kandang,” tutupnya.

    Lantas apa keistimewaan ayam kampung? Mengutip detikhealth (5/11/2012), Prof Ahmad Sulaeman mengatakan struktur daging ayam kampung berwarna gelap atau merah karena kandungan hemoglobin-nya tinggi.

    Prof Ahmad menjelaskan kandungan hemoglobin menunjukkan bahwa ayam kampung mengandung zat besi yang lebih tinggi ketimbang ayam broiler.

    Ayam kampung juga lebih bebas antibiotik dan memiliki kandungan mineral lebih lengkap seperti kalsium, kalium, zinc, dan fosfor yang membuatnya makin lebih sehat dibandingkan dengan ayam broiler.

    (adr/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • Campur Kopi dan Kayu Manis, Rasakan Manfaat Sehat Ini


    Jakarta

    Kopi bisa ditambahkan racikan rempah, seperti kayu manis untuk tambahan manfaat yang menyehatkan. Selain itu, kayu manis bisa berperan sebagai pemanis alami.

    Kopi hitam biasa dinikmati polos atau ditambahkan gula. Namun, ada juga racikan kopi yang dicampurkan kayu manis sebagai pemanis alami. Rempah beraroma harum ini juga memberikan sejumlah manfaat baik bagi kesehatan.

    Dilansir dari Drink Trade (31/3), kayu manis cocok ketika dicampurkan ke dalam kopi. Karena, kayu manis mengandung senyawa ‘cinnamaldehyde’ yang memberikan rasa dan aroma pedas yang kuat.


    Selain rasanya yang enak, kayu manis juga memberikan sejumlah manfaat sehat. Salah satunya adalah manfaat dalam meningkatkan metabolisme tubuh.

    Sebuah studi menunjukkan bahwa rempah-rempah kayu manis memiliki senyawa bioaktif. Hal itu dapat meningkatkan fungsi otak, terutama memori dan pembelajaran.manfaat konsumsi kayu manis pada tubuh Foto: Getty Images/iStockphoto/yulka3ice

    Kayu manis diketahui berserat tinggi yang membutuhkan lebih banyak usaha untuk diproses oleh tubuh. Karenanya, kayu manis dapat memberikan sedikit dorongan ekstra pada metabolisme. Rempah harum satu ini juga telah terbukti memperbaiki sindrom metabolik.

    Kayu manis juga diketahui kaya akan zat antioksidan. Para ilmuwan menemukan bahwa porsi harian 1,5 gram – 4 gram kayu manis setiap hari dapat mengurangi protein C-reaktif (CRP), yaitu protein yang disintesis oleh hati sebagai respon terhadap peradangan. Mengurangi CRP ini dapat membantu mengurangi risiko serangan jantung.

    Merujuk hal tersebut dengan penelitian terbaru yang menunjukkan konsumsi kopi dalam jumlah sedang dapat mengurangi risiko penyakit jantung koroner sebesar 10-15 persen. Maka kombinasi kopi dan kayu manis terbukti baik.

    Campuran kopi dan kayu manis ternyata lebih menyehatkanCampuran kopi dan kayu manis ternyata lebih menyehatkan Foto: Getty Images

    Alih-alih membelinya di kafe, kopi campur kayu manis ini juga bisa dibuat sendiri di rumah. Dengan begitu, kamu bisa menghemat pengeluaran untuk membeli kopi.

    Racikannya juga mudah dibuat. Kamu bisa membuat Spiced Mocha yang rasanya pekat. Caranya dengan menambahkan bubuk cokelat dan bubuk kayu manis dalam racikan kopi hitam. Kalau ingin rasanya lebih lembut, kamu bisa menambahkan sedikit susu full cream.

    (yms/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • 7 Khasiat Susu Kurma yang Bagus Dikonsumsi Selama Bulan Puasa


    Jakarta

    Saat sahur maupun buka puasa penting untuk mengonsumsi makanan dan minuman bergizi. Susu kurma bisa jadi alternatif menu yang enak dan menyehatkan.

    Susu kurma merupakan paduan susu sapi dan kurma yang kaya manfaat. Untuk diketahui, susu sapi saja sudah mengandung banyak nutrisi, apalagi ditambah nutrisi kurma yang membuat minuman ini makin kaya khasiat.

    Susu kurma baik dikonsumsi selama bulan puasa, baik saat sahur maupun berbuka karena rasanya enak dan nutrisinya cukup lengkap. Minum susu kurma bisa jadi cara menyenangkan dalam memenuhi kebutuhan protein dan vitamin harian.


    Berikut 7 khasiat susu kurma:

    Melancarkan ASI

    Manfaat Sehat dan Resep Mudah Membuat Susu Kurma SendiriSusu kurma dapat melancarkan ASI. Foto: Getty Images/iStockphoto/petrunjela

    Susu kurma bisa menjadi salah satu alternatif jika Anda ingin varian lain saat menyantap kurma. Selebriti dan ibu dua anak, Nycta Gina mengungkapkan konsumsi susu kurma bisa membantu melancarkan ASI dan menambah energi.

    “Dari abis melahirkan anak pertama 2016, ketika saat bulan puasa, saya pernah baca-baca bahwa susu dicampur kurma bisa melancarkan asi dan menambah energi. Akhirnya saya sering buat sendiri dari susu segar yang dicampur dengan kurma dan ditambahkan bubuk cinnamon (kayumanis) yang diblender. Wah itu enak banget,” ucapnya dalam acara peluncuran susu kurma kemasan.

    Jaga daya tahan tubuh selama puasa

    Dokter spesialis gizi Feni Nugraha mengungkapkan bahwa salah satu makanan yang dapat dikonsumsi selama bulan puasa adalah susu kurma. Dia mengungkapkan baik susu dan kurma, keduanya mengandung zat gizi yang dibutuhkan oleh tubuh, yaitu karbohidrat, protein, lemak, kaya akan vitamin, mineral, antioksidan, dan serat yang baik untuk kesehatan tubuh.

    “Kombinasi keduanya ternyata memiliki manfaat yang baik untuk dapat menjaga stamina dan daya tahan tubuh selama bulan puasa,” ungkap Feni dalam siaran pers peluncuran produk susu kurma kemasan.

    “Susu kurma dapat diminum secara langsung ataupun dijadikan paduan bahan dasar makanan menu takjil pada saat puasa.”

    Kaya vitamin dan mineral

    susu dan kurmaSusu kurma kaya akan vitamin. Foto: iStock

    Tidak hanya karena rasanya yang manis dan legit, kurma juga memiliki banyak manfaat di antaranya mudah dicerna sehingga dapat mengembalikan energi selepas puasa dan membantu menjaga daya tahan tubuh.

    Feni mengungkapkan bahwa susu dan kurma, masing-masing sudah mengandung vitamin dan mineral yang berguna buat tubuh.

    Susu mengandung karbohidrat yang berfungsi sebagai sumber energi dan ada lemak yang baik yaitu omega 3. Susu juga mengandung berbagai vitamin dan mineral seperti vitamin A, vitamin E, seng, dan selenium yang berfungsi sebagai antioksidan dan dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh.

    Susu merupakan sumber kalsium dan vitamin D, yang baik untuk kesehatan tulang dan sendi. Di dalam 1 gelas susu mengandung kalsium sekitar 300 mg, yang setara dengan 30 persen kebutuhan kalsium harian.

    Sedangkan kurma, mengandung banyak vitamin dan mineral. Dalam 1 butir kurma dengan berat 24 gram mengandung 66 kalori dan gula 16 gram. Selain itu, kurma memiliki indeks glikemik yang rendah yaitu kurang dari 55. Indeks glikemik adalah besarnya kecepatan karbohidrat di dalam makanan untuk dapat meningkatkan kadar gula darah setelah makan.

    Kurma tinggi serat yang baik untuk kesehatan saluran cerna, dapat menjaga keseimbangan mikroflora di usus. Serat yang terdapat pada kurma yaitu serat larut dan tidak larut air. Kandungan serat larut air dapat membantu menurunkan penyerapan kolesterol. Konsumsi tiga hingga lima buah kurma dapat memenuhi 20 persen kebutuhan serat harian.

    Tak cuma itu, kurma juga mengandung berbagai vitamin dan mineral, yaitu vitamin A, vitamin B kompleks seperti vitamin B1, B2, B3, B6, asam folat, vitamin C, vitamin K, kalsium, fosfor, zat besi, seng, selenium, magnesium, dan kalium.

    Kandungan kalium yang tinggi pada kurma, baik dikonsumsi pada penderita penyakit darah tinggi. Kurma juga mengandung zat bioaktif seperti polifenol (asam fenolat dan flavonoid), dan karotenoid yang sifatnya sebagai antioksidan, dapat meningkatkan daya tahan tubuh, dan baik untuk kesehatan jantung.

    Menyehatkan tubuh

    scrub alami dari kurmaSusu kurma mampir menyehatkan tubuh. Foto: Getty Images/iStockphoto

    Feni mengungkapkan, susu merupakan makanan yang mengandung zat gizi yang baik dan lengkap. Susu merupakan makanan sumber protein, yang berperan untuk menjaga imunitas tubuh, serta untuk kekuatan dan fungsi otot. Susu merupakan sumber kalsium dan vitamin D, yang baik untuk kesehatan tulang dan sendi.

    Menurut data USDA (United States Department of Agriculture) Food Data Central, kurma mengandung tinggi karbohidrat, serta mengandung protein, lemak, serat, juga berbagai vitamin dan mineral. Kurma mengandung tinggi akan karbohidrat yaitu glukosa, fruktosa, dan sukrosa, yang merupakan sumber energi tubuh selama menjalankan puasa 14 jam.

    Berdasarkan data dari International Journal of Food Sciences and Nutrition, kurma kaya akan nutrisi, yang dapat dikonsumsi untuk membantu mengembalikan energi yang hilang selama puasa, baik pada saat sahur maupun berbuka puasa.

    Mudah dicerna tubuh

    Kandungan glukosa dan fruktosa yang tinggi pada kurma merupakan bentuk gula sederhana yang dapat cepat digunakan oleh tubuh sebagai sumber energi.

    “Tidak hanya karena rasanya yang manis dan legit, kurma juga memiliki banyak manfaat diantaranya mudah dicerna sehingga dapat mengembalikan energi selepas puasa dan membantu menjaga daya tahan tubuh,” ucapnya.

    Bisa diolah jadi ragam makanan

    Selain Sunnah, Ini 5 Manfaat Rutin Konsumsi KurmaIlustrasi kurma. Foto: Getty Images/iStockphoto/Voyagerix

    Susu kurma yang berbahan dasar susu dan kurma menjadi salah satu bahan yang mudah diolah untuk dibuat takjil. Selain diminum biasa dalam kondisi hangat atau dingin, susu kurma juga bisa dibuat hidangan pencuci mulut atau berbuka puasa lainnya.

    “Susu kurma bisa menjadi pilihan yang sehat dan juga mudah diolah menjadi berbagai menu favorit keluarga seperti takjil saat berbuka maupun hidangan pencuci mulut. Selain mengandung protein hewani, susu kurma juga mengandung zat gizi lain, seperti karbohidrat, lemak, laktosa, vitamin dan mineral,” ujar Feni.

    Anda bisa membuatnya menjadi smoothies, campuran sop buah, campuran jus, atau bahkan puding susu kurma yang manis dan segar.

    Bisa dibuat sendiri

    Susu kurma termasuk hidangan yang bisa dibuat dengan mudah di rumah. Anda hanya perlu mencampur susu cair dengan buah kurma yang sudah dibuang bijinya. Anda bisa menyesuaikan sendiri rasio dan jumlah susu kurma yang ingin dibuat.

    Tapi kalau membuat sendiri, perhatikan jumlah kurma yang dipakai, pasalnya kurma termasuk buah yang tinggi kandungan gula, jadi perlu berhati-hati ketika dikonsumsi pada penderita diabetes. Penderita diabetes hanya dianjurkan maksimal satu hingga dua buah kurma per hari, asalkan tidak ada tambahan gula atau makanan manis lainnya.

    “Kalau lagi enggak malas saya bikin sendiri susu kurma. Kalau dulu kan susah sekali cari susu kurma, sekarang sudah gampang dicari di mana aja,” kata Nycta Gina.

    Artikel ini sudah tayang di CNN Indonesia dengan judul “7 Alasan Sehat Minum Susu Kurma

    (raf/adr)



    Sumber : food.detik.com

  • Jangan Kalap Saat Sahur dan Buka Puasa! Ini 5 Bahaya Makan Berlebihan


    Jakarta

    Saat sahur dan buka puasa, beberapa orang seringkali kalap makan untuk menumpas lapar. Namun kebiasaan ini tak bagus untuk kesehatan. Ini 5 bahayanya akibat makan berlebihan.

    Berpuasa seharian membuat banyak orang mendambakan makanan-makanan favoritnya untuk disantap saat buka puasa. Tak hanya itu, saat sahur pun mereka ingin melahap kembali makanan tersebut.

    Masalahnya, jumlah dan porsi makanan favorit itu bisa jadi tak sedikit. Sering kali seseorang melahap beragam jenis makanan dalam porsi yang banyak hingga terjadilah overeating alias makan berlebihan.


    Saat kebiasaan overeating berlanjut, kondisi kesehatan akan terganggu. Ada beberapa efek terlalu banyak makan yang bisa dialami, mulai dari mual hingga muntah.

    Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam American Journal of Physiology: Endocrinology and Metabolism mengatakan bahwa pada dasarnya makan berlebihan yang dilakukan sesekali tidak menimbulkan efek samping. Namun, jika overeating dilakukan secara teratur, hal itu justru dapat memengaruhi tubuh.

    5 bahaya makan berlebihan

    Sebagaimana dilansir dari Health Shoot, risiko utama makan berlebihan juga dikaitkan dengan asupan kalori tinggi yang dapat meningkatkan risiko kesehatan secara keseluruhan. Berikut ini beberapa bahaya makan berlebihan.

    1. Diabetes

    5 Tips Konsumsi Nasi Putih yang Aman untuk Penderita DiabetesMakan berlebihan saat sahur dan berbuka bisa menyebabkan diabetes. Foto: Getty Images/iStockphoto/kuppa_rock

    Kelebihan berat badan akibat makan berlebih adalah faktor terbesar dibalik risiko diabetes tipe 2.

    Makan berlebihan secara kronis menghentikan sel darah untuk mengubah glukosa darah menjadi energi dan membuat kadar gula darah Anda lebih sulit dikendalikan.

    2. Tingkatkan risiko penyakit kardiovaskular

    Makan berlebihan dapat meningkatkan penyakit jantung dan masalah kesehatan lainnya. Studi oleh American Heart Association menemukan, risiko serangan jantung melonjak empat kali setelah dua jam makan berlebihan pada mereka yang sudah memiliki penyakit jantung.

    3. Kelebihan lemak tubuh

    Wanita gemuk, kelebihan berat badan, meremas lemak perut , gaya hidup wanita, lemak di perut. (Freepik)Bisa kelebihan lemak tubuh jika tidak mempertimbangkan asupan makanan yang masuk. (Freepik)

    Keseimbangan kalori harian ditentukan oleh berapa banyak kalori yang dikonsumsi versus berapa banyak yang Anda bakar.

    Dikutip Healthline, ketika makan lebih dari yang Anda keluarkan, ini dikenal sebagai surplus kalori. Tubuh akan menyimpan kalori tambahan ini sebagai lemak.

    4. Merusak fungsi otak

    Kesalahan minum kopi yang dapat menurunkan fungsi otakBisa merusak fungsi otak jika makan berlebihan. Foto: Getty Images/iStockphoto/

    Seiring waktu, bahaya makan berlebihan dapat membahayakan fungsi otak. Beberapa penelitian mengaitkan makan berlebihan secara rutin dan obesitas dengan penurunan mental pada orang dewasa yang lebih tua, dibandingkan dengan mereka yang tidak makan berlebihan.

    Satu studi pada orang dewasa yang lebih tua menemukan bahwa kelebihan berat badan memengaruhi memori secara negatif dibandingkan dengan individu dengan berat badan normal.

    5. Picu mual

    Efek terlalu banyak makan lainnya adalah mual dan adanya gangguan pencernaan yang tidak nyaman.

    Dalam kasus yang parah, mual ini dapat memicu muntah yang merupakan cara tubuh menghilangkan tekanan perut akut.

    Artikel ini sudah tayang di CNN Indonesia dengan judul “Hati-hati 5 Bahaya Makan Berlebihan, Memori Terganggu”

    (Tim CNN Indonesia/adr)



    Sumber : food.detik.com

  • Hindari Konsumsi 5 Makanan Ini agar Tak Sulit Tidur


    Jakarta

    Kalau kamu sulit tidur, perhatikan kembali asupan makananmu sehari-hari. Karena 5 makanan ini bisa jadi penyebabnya!

    Tidur adalah suatu kegiatan yang dibutuhkan setiap individu. Terlebih, tidur di malam hari. Dengan tidur, seseorang bisa memberi waktu bagi tubuh beserta organ dan jaringannya untuk beristirahat sejenak.

    Tidur juga mampu menjaga energi sehingga kembali semangat menjalani aktivitas keesokan pagi harinya.


    Sayangnya, tidak semua orang memiliki kualitas dan waktu tidur yang cukup. Sebagian kerap mengalami masalah sulit tidur.

    Faktor permasalahan ini sebenarnya beragam. Namun, salah satu penyebab yang jarang disadari banyak orang adalah faktor makanan yang dimakan sehari-hari. Terutama makanan yang mereka konsumsi beberapa jam sebelum tidur.

    Sebab, ada sejumlah makanan yang dapat mengganggu tidur. Jika kamu merupakan salah satu orang yang sulit tidur, mulailah hindari konsumsi 5 makanan ini. Merangkum huffpost.com (01/03), berikut daftarnya!

    1. Makanan pedas

    Tokopedia Makanan PedasJangan banyak makan pedas karena bisa menyebabkan naiknya asam lambung dan menyebabkan kesulitan tidur. Foto: Dok. Tokopedia

    Mengonsumsi makanan pedas malam hari bukanlah ide yang tepat. Sebab, mampu menyebabkan masalah saat kamu mencoba tidur.

    Abhinav Singh, seorang dokter mengungkap, konsumsi makanan yang lebih pedas dari biasanya dapat meningkatkan keasaman di lambung. Hal ini dapat menyebabkan naiknya asam lambung dan berujung membuat seseorang sulit tidur.

    Sigh menjelaskan, asam lambung secara alami sudah lebih tinggi di malam hari. Jika terus meningkat, ini mampu mengganggu tidur.

    2. Pizza (atau makanan dengan saus tomat)

    Resep Ikan Goreng Saus TomatPizza atau makanan dengan saus tomat juga sebaiknya dihindari. Foto: iStock

    Pizza mungkin menjadi camilan yang enak dinikmati malam hari sembari menonton film favorit. Namun, makan pizza di malam hari juga tidak dianjurkan.

    Umumnya pizza dibuat dengan tambahan saus tomat sebagai pelengkap topping. Namun, saus tomat ini bisa menjadi pemicu naiknya asam lambung yang mengganggu tidur.

    Oleh karena itu, makan pizza, spaghetti bolognese, lasagna bolognese, atau makan apapun yang mengandung banyak saus tomat di malam hari sebaiknya dihindari.

    Secara umum, ahli Patel menyarankan untuk menghindari makanan tinggi natrium dan lemak jenuh tiga jam sebelum tidur. Ini penting diperhatikan karena membutuhkan waktu lebih lama agar makanan itu dicerna.

    Daftar makanan yang sebaiknya dihindari karena bisa sebabkan sulit tidur ada di halaman selanjutnya!

    3. Burger

    burger miss bee providoreHamburger juga sebaiknya tidak dimakan menjelang tidur karena bisa membuat seseorang terjaga. Foto: Instagram @missbee_providore

    Seperti pizza, burger juga menjadi makanan yang sebaiknya tidak dimakan di malam hari. Saat merasa lapar malam-malam, burger mungkin terdengar enak dan tepat karena praktis.

    Namun, Singh menyebut, makan burger terlalu dekat dengan waktu tidur dapat membuat seseorang menjadi tetap terjaga. Terutama jika ada saus tomat di dalamnya, yang mampu memicu refluks asam dan mengganggu tidur.

    4. Es krim

    Makan es krim malam-malam mungkin terdengar menyenangkan. Namun, jangan lakukan hal ini karena kamu bisa mengalami masalah tidur.

    Raj Dasgupta, seorang penasihat medis untuk Sleep Advisor mengungkap kepada HuffPost, konsumsi makanan tinggi gula, seperti es krim dapat membuat seseorang tetap terjaga.

    Kandungan gula yang tinggi menyebabkan fluktuasi gula darah, menyebabkan sakit perut, dan membuat seseorang menjadi waspada.

    5. Susu

    Ini yang Terjadi pada Tubuh Jika Minum Susu Setiap HariMinum susu sebelum tidur juga bukanlah ide yang bagus. Foto: iStock

    Seringkali anak kecil diberi susu di malam hari sebelum tidur. Namun, menurut Patel, hal ini justru membuat lebih sulit tidur.

    “Susu bisa memicu naiknya asam lambung,” ujarya.

    Patel menjelaskan, laktosa dalam susu bisa menimbulkan masalah. Jika rentan mengalami refluks asam tetapi ingin minum susu di malam hari, pilihlah jenis susu nabati yang bebas laktosa.

    (aqr/adr)

    Sumber : food.detik.com

    Alhamdulillah Makanan Minuman Sehat Di JumatBerkah.Com اللهم صل على محمد
    Source : unsplash.com / Jannis Brandt
  • Waspada! 5 Makanan Ini Perlu Dihindari Penderita Asam Urat Saat Puasa


    Jakarta

    Saat puasa penting memperhatikan pola makan, tak terkecuali untuk penderita asam urat. Lima makanan ini sebaiknya dihindari agar asam urat tidak kambuh.

    Asam urat adalah penyakit yang cukup berbahaya, bahkan dapat menyebabkan gagal ginjal jika tidak ditangani secara serius. Dokter spesialis penyakit dalam di Eka Hospital Permata Hijau, Gladys Sudiyanto mengatakan asam urat terbentuk karena kandungan purin yang tinggi di dalam tubuh dan bisa memicu berbagai masalah kesehatan.

    “Kristal asam urat karena purin yang tinggi ini bisa menyebabkan nyeri sendi atau dikenal dengan istilah gout arthritis dan yang paling parah adalah gagal ginjal jika asamurat dibiarkan saja,” kata Gladys dalam keterangan tertulis, Senin (1/4).


    Gladys menjelaskan purin merupakan protein yang secara alami dihasilkan tubuh. Karenanya jumlahnya dapat meningkat atau berlebihan ketika Anda makan terlalu banyak makanan yang juga mengandung purin.

    Joint inflammation, foot pain, woman suffering from feet ache at home, podiatry concept, painful area highlighted in redPenyakit asam urat sangat berkaitan dengan pola makan. Foto: Getty Images/iStockphoto/Staras

    “Makanya asam urat ini sangat berkaitan dengan pola makan, makanan apa saja yang dikonsumsi, jadwal makan dan berbagai hal yang berhubungan dengan makan,” kata dia.

    Asam urat memang berkaitan dengan makanan dan pola makan. Tidak heran jika banyak orang yang akhirnya mempertanyakan soal berpuasa bagi penderita asam urat.

    “Orang dengan punya asam urat boleh saja berpuasa. Dengan catatan, selama puasa tetap memperhatikan jenis makanan yang masuk. Sebab, kadar asam urat dalam darah sangat dipengaruhi oleh jenis makanan yang Anda makan,” kata dia.

    Kata dia, justru berpuasa bisa membantu menstabilkan kadar purin penyebab asam urat di tubuh. Dengan catatan, selama berbuka dan sahur tetap memperhatikan makanan yang dikonsumsi.

    Untuk lebih jelasnya, Gladys mengungkap beberapa makanan yang pantang dikonsumsi penderita asam urat saat berbuka dan sahur di bulan ramadan:

    1. Makanan tinggi gula

    Berbuka dengan yang manis sudah jadi ciri khas di bulan Ramadhan. Namun ternyata bagi penderita asam urat makanan tinggi gula, terutama yang mengandung fruktosa justru dilarang. Misal yang terdapat di corn syrup dan jus buah.

    2. Jeroan

    Aneka jeroan hewan juga dilarang, misalnya hati, paru, babat, otak, jantung, usus, hingga ginjal.

    3. Daging merah

    Daging merah mulai dari domba, kambing, sapi, dan kerbau juga harus dihindari penderita asam urat.

    steakKonsumsi daging merah perlu dibatasi penderita asam urat. Foto: Getty Images/LauriPatterson

    4. Daging buruan

    Daging dari hewan yang diburu, seperti rusa, daging sapi muda, hingga daging rusa juga harus dihindari penderita diabetes.

    5. Seafood

    Memang tidak semua makanan laut bisa memicu asam urat, tapi ada makanan laut tertentu yang pantang dikonsumsi penderita asam urat. Misalnya, teri, kerang, sarden, tiram, kepiting hingga lobster.

    “Jangan lupa makanan kaleng juga sebaiknya dihindari karena tinggi purin dan berisiko meningkatkan purin di darah yang bisa menyebabkan asam urat,” katanya.

    Artikel ini sudah tayang di CNN Indonesia dengan judul “5 Jenis Makanan yang Harus Dihindari Penderita Asam Urat saat Puasa”

    (adr/adr)

    Sumber : food.detik.com

    Alhamdulillah Makan Minum Makanan Minuman Sehat Wal Afiyat di JumatBerkah.Com اللهم صلّ على محمد
    Source : unsplash / Anna Pelzer

  • Ini Manfaat Minum Susu Saat Sahur Menurut Ahli Gizi


    Jakarta

    Susu bisa jadi minuman andalan saat sahur. Selain enak dan mengenyangkan, ahli gizi mengungkap minum susu saat sahur punya sejumlah manfaat.

    Susu menawarkan banyak manfaat sehat yang tak perlu diragukan lagi. Konsumsinya tak hanya bagus pada hari biasa, tapi juga ketika puasa ramadan.

    Ahli gizi klinis RSCM, Fiastuti Witjaksono mengatakan bahwa sebaiknya susu diminum saat bulan puasa, terutama sebelum tidur atau setelah sahur menjelang imsak.


    “Karena susu itu fungsional yang bermanfaat untuk tubuh, terutama saat Anda berpuasa,” kata Fiastuti dalam webinar yang digelar Anlene, beberapa waktu lalu.

    Ini yang Terjadi pada Tubuh Jika Minum Susu Setiap HariMinum susu saat sahur dapat membantu memenuhi cairan yang dibutuhkan tubuh selama berpuasa. Foto: iStock

    Susu mengandung karbohidrat berupa laktosa, protein, lemak, dan mineral yang berguna untuk tubuh manusia.

    Minum susu saat berpuasa juga bagus untuk pemenuhan cairan tubuh. Dalam satu gelas susu mengandung air hingga 86,5 persen.

    “Sisanya ada laktosa, lemak, protein, dan vitamin,” katanya.

    Bagaimana mereka yang alergi terhadap laktosa, apakah harus tetap minum susu?

    Fiastuti menjelaskan, orang yang alergi terhadap laktosa masih bisa menyiasati susu yang harus diminum. Salah satunya dengan memilih susu yang rendah laktosa, seperti susu almond atau susu kedelai.

    Baca juga: So Sweet! Guru Ini Penuhi Keinginan Siswanya untuk Buka Puasa Bersama

    Pilihan lainnya, kata Fiastuti, adalah dengan melatih usus agar bisa lebih toleran terhadap laktosa.

    “Kita bisa latih supaya enzim laktase itu terbentuk sehingga saat minum susu dia tidak akan ada keluhan. Minum sedikit demi sedikit supaya enzimnya keluar kembali,” katanya.

    Artikel ini sudah tayang di CNN Indonesia dengan judul “Jangan Lupa Minum Susu saat Puasa Ramadan”

    (dfl/odi)

    Sumber : food.detik.com

    Alhamdulillah Makan Minum Makanan Minuman Sehat Wal Afiyat di JumatBerkah.Com اللهم صلّ على محمد
    Source : unsplash / Anna Pelzer

  • Tak Hanya Makan Seblak, 5 Kebiasaan Ini Juga Picu Asam Lambung Naik


    Jakarta

    Asam lambung tak hanya dipicu makan asam dan pedas, tapi juga beberapa kebiasaan sehari-hari. Karenanya kenali 5 kebiasaan berikut agar terhindar dari efek serangan asam lambung yang naik.

    Pada dasarnya, hampir setiap orang pasti pernah mengalami naiknya asam lambung. Namun, saat asam lambung naik secara menerus, kondisi itu kemudian dikenal dengan istilah gastroesophageal reflux disease (GERD).

    Beberapa kebiasaan buruk sehari-hari ternyata memicu peningkatan asam lambung. Kondisi ini ditandai dengan naiknya kembali cairan dari lambung ke arah saluran pencernaan atas atau kerongkongan. Akibatnya, dada bisa terasa sesak, sensasi globus atau ada yang mengganjal di tenggorokan, hingga regurgitasi.


    Makanan pedas dan yang mengandung asam disebut-sebut sebagai biang kerok naiknya asam lambung. Padahal, pemicu asam lambung naik bukan cuma makanan.

    Naiknya asam lambung boleh jadi masalah yang kompleks. Pasalnya, ada banyak faktor yang jadi penyebab asam lambung naik.

    Berikut beberapa kebiasaan penyebab asam lambung naik, merangkum berbagai sumber:

    1. Makan tak terkendali

    Tidur Siang Setelah Makan Bikin Gemuk, Mitos atau Fakta?Foto: Getty Images/iStockphoto/zorandimzr

    Perut yang terasa sangat kenyang bisa membuat begah dan memicu naiknya asam lambung.

    Pasalnya, lambung akan semakin melebar dan menekan katup esofagus bawah saat seseorang makan berlebihan. Akibatnya, timbul sensasi tak mengenakkan di bagian ulu hati ke atas.

    2. Makan buru-buru

    Makan itu harus dinikmati, maka tak perlu diburu-buru. Kebiasaan makan terlalu cepat bisa membuat sistem pencernaan tidak berfungsi maksimal. Dengan begitu, Anda bisa saja mengalami asam lambung naik.

    3. Rebahan usai makan

    Tidur Siang Setelah Makan Bikin Gemuk, Mitos atau Fakta?Foto: Getty Images/iStockphoto/zorandimzr

    Makan memang sering kali bikin tubuh lelah. Namun, Anda tak disarankan langsung merebahkan tubuh setelah makan.

    Berbaring membuat posisi lambung dan kerongkongan menjadi sejajar. Posisi ini sangat mudah membuat cairan di lambung mengalir ke kerongkongan.

    Usahakan untuk tetap dalam posisi tegak setelah makan. Tunggu 2-3 jam setelah makan jika ingin berbaring.

    4. Pakai baju ketat

    Siapa sangka jika batu ketat pun bisa memicu naiknya asam lambung? Baju ketat, terutama yang menekan area perut, bisa memicu asam lambung berbalik ke atas.

    Akibatnya, cairan dari makanan yang dimakan sebelumnya akan kembali ke kerongkongan dan memicu sejumlah gejala.

    5. Memelihara stress

    Young asian female adult woman having a sandwich while super busy working from home late at night she is working hard to finish her project tonightFoto: Getty Images/travelism

    Stres jadi salah satu penyebab utama asam lambung naik. Beberapa orang bahkan melaporkan bahwa lambungnya akan bergejolak saat stres melanda.

    Dalam jangka panjang, stres bisa memperburuk gangguan pada lambung.

    Lambung sendiri memang dikenal saling berkaitan dengan kondisi psikis. Lambung bahkan disebut-sebut sebagai ‘otak kedua’.

    Artikel ini sudah tayang di CNN Indonesia dengan judul: 5 Kebiasaan Penyebab Asam Lambung Naik, Bukan Cuma Makan Seblak

    (adr/adr)

    Sumber : food.detik.com

    Alhamdulillah Makan Minum Makanan Minuman Sehat Wal Afiyat di JumatBerkah.Com اللهم صلّ على محمد
    Source : unsplash / Anna Pelzer