Tag: ultra

  • 5 Cara Dongkrak Produktivitas dengan S Pen di Galaxy S25 Ultra

    Jakarta

    S Pen di Galaxy S25 Ultra memang tidak dibekali Bluetooth. Pun begitu stylus ikonis dari Samsung ini masih mumpuni dalam membantu produktivitas dan kreativitas pengguna.

    Berkat perpaduan Galaxy AI, S Pen di Samsung S25 kini dilengkapi dengan serangkaian fitur baru yang inovatif, melengkapi fungsi-fungsi klasiknya. Berikut 5 tips untuk memaksimalkan produktivitas menggunakan S Pen di Galaxy S25 Ultra:


    1. Catat dan Buat To-Do List dengan Cepat

    S Pen dan Samsung Notes memungkinkan pengguna mencatat poin-poin penting dan membuat daftar tugas (to-do list) dengan lancar layaknya menulis di atas kertas.

    Akses cepat ke menu Air Command memudahkan pengguna menambahkan gambar atau rekaman suara ke dalam catatan. Semua catatan tersimpan aman di cloud, sehingga dapat diakses dan diperbarui kapan saja dari perangkat Galaxy.

    2. Seleksi dan Anotasi yang Presisi

    Smart Select memungkinkan pengguna memotong konten di layar dengan mudah, menambahkan anotasi, mengekstrak teks, dan membagikannya dengan cepat.

    Fitur Circle to Search with Google yang didukung Galaxy AI memungkinkan pengguna mencari informasi dengan cepat. Cukup lingkari objek atau teks di layar dengan S Pen, dan jendela dengan hasil pencarian akan muncul secara otomatis.

    4. Terjemahan Lebih dari 30 Bahasa

    Fitur Translate di menu Air Command berfungsi sebagai penerjemah pribadi. Dukung lebih dari 30 bahasa, fitur ini menerjemahkan email, dokumen, dan bahkan teks lisan secara instan.

    5. Tulis di Layar Terkunci

    Fitur “Screen off memo” memungkinkan Anda mencatat di Galaxy S25 Ultra tanpa perlu membuka kunci layar. Cukup lepaskan S Pen dan mulailah menulis pengingat penting.

    Pengguna juga dapat menulis email dengan tulisan tangan kemudian mengonversinya menjadi teks. Selain itu dapat membuat sketsa saat ide seketika muncul.

    (afr/afr)



    Sumber : inet.detik.com

  • Fokus Jualan SUV, Ini Beda Mobil Omoda dan Jaecoo

    Fokus Jualan SUV, Ini Beda Mobil Omoda dan Jaecoo



    Wuhu

    Omoda dan Jaecoo berada di bawah bendera yang sama. Namun dua merek itu mengincar konsumen yang berbeda.

    Ada beberapa merek di bawah naungan Chery Group. Salah satunya adalah Omoda & Jaecoo. Kedua merek tersebut berdiri di bawah bendera yang sama. Kendati demikian secara produk Omoda dan Jaecoo berdiri sendiri.


    Namun yang jelas keduanya fokus di model SUV dan Crossover. Tapi urusan segmentasi, Omoda dan Jaecoo berbeda.

    “Jadi dari pandangan saya, khusus Omoda kami lebih percaya diri dengan crossover, sementara Jaecoo lebih elegan dan kental nuansa off road,” kata CEO of Omoda & Jaecoo International Shawn Xu ditemui di OJ Building, Wuhu, Anhui, Selasa (21/10/2025).

    Di Indonesia, Jaecoo sudah berdiri sendiri dan memiliki empat model yang dijual secara resmi. Keempat model itu adalah Jaecoo J8 SHS Ardis, Jaecoo J7 SHS, Jaecoo J8 Ardis, dan Jaecoo J7 AWD. Jaecoo bakal membidik konsumen premium yang mencari SUV dengan kapabilitas off road.

    “Desainnya (Jaecoo) unik, berbeda dengan model lainnya. Identitas kuat itu bikin konsumen jadi lebih percaya diri,” lanjut Shawn.

    Kalau Jaecoo sudah berdiri sendiri, Omoda sebelumnya dijual di bawah bendera Chery. Omoda mengincar konsumen yang lebih muda. Hal itu juga bisa dilihat dari desainnya yang agresif, cocok buat anak muda.

    “Dari mobilnya kami menargetkan konsumen muda. Seperti kemarin kami meluncurkan Ultra pada Omoda O4. Mobil itu mendapat sambutan positif dari banyak pihak,” terang Shawn.

    “Kami tidak hanya membuat mobil yang memiliki fungsi dengan baik tapi juga membangun komunikasi dengan konsumen jadi mereka tidak hanya menikmati mobilnya, tapi juga suasananya. Jadi hal inilah yang kami upayakan,” pungkasnya.

    (dry/rgr)



    Sumber : oto.detik.com