Tag: warna-warna

  • Baju Warna Sage Cocok dengan Jilbab Warna Apa? Pastel hingga Earth Tone

    Jakarta

    Baju berwarna sage adalah warna hijau lembut dengan nuansa abu-abu, yang memiliki kesan tenang dan elegan. Memilih jilbab yang cocok dengan baju sage bisa mempengaruhi penampilan secara keseluruhan.

    Menemukan warna jilbab yang sesuai dengan baju sage adalah langkah penting untuk menciptakan penampilan yang harmonis. Warna sage yang lembut dan tenang membutuhkan kombinasi warna yang bisa menonjolkan keindahannya tanpa menghilangkan kesan elegan.

    Menentukan warna jilbab yang cocok untuk dipadukan dengan baju sage memerlukan pertimbangan yang cermat. Tak perlu khawatir, artikel ini akan membantu kamu memilih warna jilbab yang tepat untuk baju warna sage.


    Baju warna sage cocok dengan jilbab warna apa? Berikut adalah beberapa opsi warna jilbab yang bisa dipertimbangkan:

    1. Jilbab Warna Netral

    Padu Padan Baju Warna Sage dan HijabPadu Padan Baju Warna Sage dan Hijab Foto: Dok. Hijup, Buttonscarves, Hijabchic

    Warna netral seperti putih, abu-abu, atau beige memberikan kontras yang lembut tanpa mengalihkan perhatian dari warna sage. Ini menciptakan tampilan yang bersih dan elegan. Jilbab putih memberikan kesan segar dan cerah, sedangkan abu-abu dan beige menambahkan kesan yang lebih lembut dan harmonis.

    2. Jilbab Warna Earth Tone

    Warna-warna earth tone seperti coklat muda atau tan merupakan warna jilbab yang cocok untuk baju sage. Ini dapat menambah dimensi pada penampilan tanpa bertabrakan dengan warna sage. Warna-warna earth tone membantu menciptakan kesan hangat dan alami yang sejalan dengan nuansa sage.

    3. Jilbab Warna Pastel

    Padu Padan Baju Warna Sage dan HijabPadu Padan Baju Warna Sage dan Hijab Foto: Dok. Hijup, Buttonscarves, Hijabchic

    Warna jilbab lainnya yang cocok untuk baju sage adalah warna pastel seperti peach, soft pink, atau lavender yang memberikan sentuhan warna tambahan lembut tanpa mengganggu keharmonisan warna sage. Warna pastel memberikan nuansa feminin dan segar yang melengkapi warna sage dengan baik.

    4. Jilbab Warna Sage atau Hijau Muda yang Sejenis

    Padu Padan Baju Warna Sage dan HijabPadu Padan Baju Warna Sage dan Hijab Foto: Dok. Hijup, Buttonscarves, Hijabchic

    Memilih jilbab dalam warna sage atau hijau muda yang serupa dengan baju menciptakan tampilan monochromatic yang elegan. Ini memberikan kesan yang harmonis dan menyatu, menciptakan penampilan yang serasi dan berkelas.

    5. Jilbab Warna Gelap

    Warna-warna gelap seperti navy, charcoal, atau hitam memberikan kontras yang lebih kuat dengan warna sage, menambahkan elemen dramatis pada penampilan. Ini bisa menciptakan tampilan yang lebih formal atau berani.

    Itulah warna-warna jilbab yang cocok untuk baju warna sage. Memadukan warna, tekstur, dan bahan secara tepat juga akan menghasilkan tampilan yang stylish dan berkesan.

    (eny/eny)



    Sumber : wolipop.detik.com

  • Baju Cream Cocok dengan Jilbab Warna Apa? Ini Kombinasinya Agar Tak Pucat

    Jakarta

    Sedang mencari referensi warna jilbab yang cocok untuk baju cream? Di bawah ini ada beberapa pilihan warna jilbab yang cocok dengan baju cream dan membuat penampilan lebih menarik.

    Pakaian berwarna cream menawarkan perpaduan sempurna yang multifungsi dan berkelas. Jika dipadukan dengan warna yang tepat, penampilanmu akan benar-benar menonjol.

    Cream adalah warna putih kekuningan pucat yang menghadirkan kesan elegan dan hangat pada pakaian. Warnanya lebih terang dari kuning tetapi lebih hangat dari putih.


    Pada dunia mode warna cream cocok dipadukan dengan berbagai corak. Ini bisa menjadi rona yang hangat dan mengundang, serta sering digunakan sebagai warna netral dalam palet yang berbeda.

    Cream cocok dipadukan dengan hampir semua warna lain dan dapat menciptakan tampilan yang seimbang. Hal ini menjadikan krem sebagai dasar yang bagus untuk pakaian.

    Baju cream cocok dengan jilbab warna apa?

    Warna Jilbab untuk Baju CreamWarna Jilbab untuk Baju Cream Foto: Dok. Instagram Buttonscarves, Heaven Lights, Alaeka Bachir, Denisarani

    1. Warna-warna Netral

    Warna-warna jilbab yang netral seperti putih, cream, hitam, dan abu-abu selalu melengkapi baju cream dengan baik. Ini bisa menciptakan penampilan yang sempurna dan harmonis. Jilbab netral juga dapat menonjolkan warna yang lebih cerah tanpa terlalu mencolok.

    2. Merah Muda dan Lavender

    Untuk pakaian yang ringan dan segar, padukan baju cream dengan jilbab warna pastel lembut seperti lavender, merah muda, atau biru muda. Warna-warna ini elegan dan enak dipandang.

    3. Warna-warna Tanah

    Warna Jilbab untuk Baju CreamWarna Jilbab untuk Baju Cream Foto: Dok. Instagram Buttonscarves, Heaven Lights, Alaeka Bachir, Denisarani

    Baju cream juga sangat cocok dipadukan dengan jilbab warna-warna tanah seperti cokelat muda, cream muda, dan cokelat. Warna-warna ini menciptakan palet warna yang alami dan menenangkan.

    4. Mustard

    Warna netral bukan satu-satunya warna yang cocok dengan cream, lho. Dalam banyak kasus, warna-warna cerah yang berada di sisi hangat spektrum biasanya cocok dengan krem.

    Untuk sentuhan modern, pertimbangkan untuk memadukan baju warna cream dengan jilbab warna mustard. Ini membuat penampilan kamu menonjol di antara orang banyak.

    5. Warna Permata

    Untuk tampilan yang lebih berani, kamu dapat memadukan baju cream dengan jilbab warna-warna permata yang kaya seperti hijau zamrud atau biru tua. Ini juga merupakan pilihan yang bagus, menambahkan sentuhan alam.

    6. Merah Anggur

    Warna merah anggur adalah pilihan yang baik untuk menambah kehangatan dan kedalaman. Jilbab warna ini menonjol dengan baju warna cream dan menciptakan kontras yang kaya dan menarik. Warna merah, emas, dan oranye juga bisa digunakan untuk membuat pernyataan yang mencolok, menambah semangat pada pakaian kamu.

    Itulah pilihan warna jilbab yang cocok dengan baju berwarna cream. Kombinasi ini dapat berkisar dari yang lembut dan kalem, hingga berani dan menarik perhatian.

    (eny/eny)



    Sumber : wolipop.detik.com

  • Heaven Lights, Ayu Dyah Andari dan Artkea Bawa Keindahan Bunga di JFW 2025

    Jakarta

    Jakarta Fashion Week (JFW) 2025 menjadi ajang bagi para desainer unjuk gigi koleksi terbarunya. Kali ini yang menampilkan koleksi terbarunya ada brand Heavenlights, Ayu Dyah Andari dan Artkea Colours yang berkolaborasi dengan Berkat Makmur (BM) Textile. Ketiga brand ini menghadirkan koleksi bertajuk Radiant Reverie atau taman bunga abadi.

    Sherin dari Berkat Makmur Textile mengatakan highlight pada koleksi Radiant Reverie adalah permainan berbagai macam tekstur bahan menjadi kesatuan koleksi yang harmonis.

    “Ada permainan di warna tren 2025. Pattern dan bunga. Percampuran berbagai macam elemen dari embroidery campuran berbagai macam bahan,” kata Sherin Berkat Makmur Textile, Radiant Reverie, saat konferensi pers JFW, Kamis (24/10/2024) di City Hall, PIM3.


    Berikut ini detail koleksi Heavenlights, Ayu Dyah Andari dan Artkea Colours yang mengangkat tema Radiant Reverie:

    1. Heaven Lights

    Koleksi Heaven Lights dan Ayu Dyah Andari di JFW 2025Koleksi Heaven Lights di JFW 2025 Foto: Mohammad Abduh/detikcom

    Heaven Lights merupakan brand rintisan duo kakak beradik Jihan Malik dan Emma Malik. Brand hijab dan modest ready-to-wear ini kembali ambil bagian di JFW 2025.

    “Tema kali ini seputar flower dan monogram Heavenlights. Semua ide bertukar pikiran dengan BM Textile sangat membantu semua koleksi yang akan aku tampilkan kali ini. Semoga koleksi kali ini bisa disukai,” kata Jihan.

    Koleksi Heaven Lights dan Ayu Dyah Andari di JFW 2025Koleksi Heaven Lights di JFW 2025 Foto: Mohammad Abduh/detikcom

    Heaven Lights menampilkan koleksi tak lepas dari DNA brand yaitu permainan motif dengan warna earth tone. “Pada fashion show kali ini masing-masing tidak akan meninggalkan karakternya,” lanjutnya.

    Jihan menuturkan koleksi kali ini berbeda dari sebelumnya karena menggunakan bahan jaquard dengan teknik print. Heaven Lights menghadirkan 17 looks yang terdiri dari dress, one set, tunik, hingga blouse.

    “Cuttingannya tetap A-line, loose dan layer dan one piece dan two piece,” ujarnya kepada Wolipop.

    2. Artkea Colours

    Koleksi Artkea Colours di JFW 2025Koleksi Artkea Colours di JFW 2025 Foto: Mohammad Abduh/detikcom

    Atya Irdita Sardari dari Artkea Colours membawakan koleksi bertajuk Spectrum di JFW 2025. Artkea Colours sesuai namanya menghadirkan 16 look busana warna cerah seperti mustard merah, fuschia hingga hijau terang.

    “Kita akan bermain warna-warna yang cerah. Warna koleksi kali ini menunjukkan untuk menampilkan sisi ceria. Dengan dukungan bu Sherin bisa challange kita melalui bahan yang menarik dan di luar comfort zone kita. Tema kali ini mudah-mudahan bisa dinikmati oleh penonton,” tutur Atya.

    Koleksi Artkea Colours di JFW 2025Koleksi Artkea Colours di JFW 2025 Foto: Mohammad Abduh/detikcom

    Atya menjelaskan Artkea Colours kali ini menggunakan bahan yang belum pernah ia aplikasikan sebelumnya. Artkea mencoba memakai bahan jaquard, chiffon silk dan lainnya belum pernah digunakan.

    Artkea Colours jaquardnya unik dan menggabungkan warna. Warnanya dua sisi bisa digunakan.

    “Bisa bikin koleksi yang mewah bisa dipakai daily dan occasion tertentu. Dari ketiga brand kami bisa menghadirkan koleksi mewah meskipun daily wear,” jelas Atya.

    3. Ayu Dyah Andari

    Koleksi Heaven Lights dan Ayu Dyah Andari di JFW 2025Koleksi Ayu Dyah Andari di JFW 2025 Foto: Mohammad Abduh/detikcom

    Desainer Ayu Dyah Andari kembali unjuk gigi di JFW 2025. Ayu membawa 16 look yang sebagian sudah ditampilkan di Paris Fashion Week.

    “Yang akan kita tampilkan koleksi di Paris kemarin. Ada lima koleksi baru dan inspirasinya dari gaya hidup Prancis di abad 17. Bagaimana caranya mixing karakter menjadi luxury dan juga ready-to-wear,” ujarnya.

    Koleksi Heaven Lights dan Ayu Dyah Andari di JFW 2025Koleksi Ayu Dyah Andari di JFW 2025 Foto: Mohammad Abduh/detikcom

    Ayu menggabungkan berbagai jenis bahan untuk koleksinya di JFW 2025. Dia menghadirkan koleksi tema taman bunga abadi dengan ciri khas Ayu Dyah Andari yaitu mawar.

    “Kita membuat setiap detail dan pattern bagaikan melukis di kain kosong. Sehingga menjadi motif barong,” lanjutnya lagi.

    (gaf/eny)



    Sumber : wolipop.detik.com

  • 7 Brand Hijab Nyaman Dipakai untuk Lebaran, Harga Mulai dari Rp 79 Ribu

    Jakarta

    Hari Raya Idul Fitri 2025 tinggal menghitung hari. Kamu tentunya sudah mempersiapkan diri untuk menyambut datangnya Hari nan Suci.

    Salah satu tradisi Idul Fitri adalah memakai baju Lebaran. Untuk melengkapi penampilan saat Lebaran, kamu bisa memilih hijab dengan bahan yang nyaman dipakai silaturahmi ataupun salat Idul Fitri.

    Pilih bahan hijab yang menyerap keringat, tidak menerawang dan tidak mudah kusut. Agar tak salah pilih, Wolipop sudah merangkum beberapa brand hijab yang bisa kamu gunakan saat Lebaran.


    Berikut ini rekomendasi hijab untuk Lebaran:

    1. Vivi Zubedi (@vivizubedi)

    Rekomendasi hijab untuk Lebaran dari Vivi ZubediRekomendasi hijab untuk Lebaran dari Vivi Zubedi Foto: Dok. Instagram @vivizubedi.

    Hijab segi empat masih menjadi favorit para hijabers. Sebab hijab ini bahannya lembut, gampang dibentuk dan tidak gerah saat dipakai. Salah satu brand yang mengeluarkan koleksi hijab voal terbaru adalah Vivizubedi. Hijab polos Vivizubedi memiliki detail embossed monogram.

    Hijab yang berukuran 120×120 cm ini bisa dibentuk syari atau diikat rapi ke belakang. Harga hijab voal embossed dari Vivizubedi Rp 399 Ribu.

    2. Kami. (@kamiidea)

    Kami. merilis hijab dengan warna-warna yang timeless, motif bunga-bunga kecil pada bahan poly voile yang ringan. Tersedia dalam tujuh pilihan warna, hijab segi empat Kami. dijual dengan harga Rp 379 Ribu. Kamu bisa bentuk ikat rapi hijabnya dan siap untuk berkunjung ke rumah saudara.

    3. Alunicorn (@alunicorn)

    Koleksi hijab untuk Lebaran dari AlunicornKoleksi hijab untuk Lebaran dari Alunicorn Foto: Dok. Instagram @alunicorn.

    Ingin pakai hijab model meleyot saat Lebaran 2025? Kamu bisa memakai hijab pashmina dari Alunicorn. Hijab bahan crandeza ini nyaman, flowly dan mudah dibentuk. Pashmina ini didesain dengan detail kelim kecil di pinggiran pashminanya. Panjang pashmina 170 cm dan lebar 75 cm, dijual seharga Rp 79 ribu.

    4. Leu (@leu__official)

    Koleksi hijab untuk Lebaran dari LeuKoleksi hijab untuk Lebaran dari Leu Foto: Dok. Instagram @leu__official.

    Hijab Leu terbuat dari kain yang lembut, dengan tekstur yang 85% mirip dengan viscose. Hijab pashmina ini berukuran 180 x 70 cm, dijual Rp 285 Ribu.

    5. Tesavara (@tesavara)

    Rekomendasi hijab untuk Lebaran dari TesavaraRekomendasi hijab untuk Lebaran dari Tesavara Foto: Dok. Instagram @Tesavara.

    Hijab pashmina ini hadir bentuk square look dengan bagian bawah panjang yang bisa di-styling sesuai gaya kamu. Hijab ini menggunakan bahan premium voal (grade A+). Terdapat 50 pilihan warna dan dijual Rp 89 Ribu.

    6. Parte (@parte.co)

    Rekomendasi hijab untuk Lebaran dari Parte.coRekomendasi hijab untuk Lebaran dari Parte.co Foto: Dok. Instagram @parte.co.

    Parte membuat hijab ramah lingkungan dengan bahan tencel. Ukuran hijab dari Parte 155 cm dan lebar 84 cm. Hijab yang memiliki sembilan pilihan warna ini bisa kamu gunakan saat Lebaran karena menyerap keringat sehingga nyaman dipakai seharian. Harga koleksi hijab tencel ini dijual Rp 189 Ribu.

    7. Lozy Hijab (@lozyhijab)

    Rekomendasi hijab untuk Lebaran 2025Rekomendasi hijab untuk Lebaran 2025 Foto: Dok. Instagram @lozyhijab.

    Hijab segiempat paris Jepang ini bisa melengkapi penampilan kamu di Hari Raya. Bahan yang mudah dibentuk, ringan, adem dan tegak di dahi sehingga bisa digunakan daily maupun formal. Koleksi hijab dari Lozy ini dijual dengan harga Rp 99 Ribu.

    (gaf/eny)



    Sumber : wolipop.detik.com

  • 5 Gaya Hijab Clean Look untuk Idul Adha ala Irish Bella hingga Inara Rusli

    Jakarta

    Hari Raya Idul Adha 2025 tinggal dua hari lagi. Tak hanya menjadi waktu untuk beribadah dan berkumpul bersama keluarga, tetapi juga kesempatan untuk tampil rapi dan anggun. Salah satu gaya yang bisa kamu terapkan untuk menyambut hari besar umat Islam ini adalah hijab clean look, tampilan hijab yang rapi dan simpel.

    Sejumlah artis seperti Irish Bella, Aurel Hermansyah, Larissa Chou, Dinda Hauw, hingga Inara Rusli kerap tampil memukau dengan gaya ini. Kamu bisa membentuk hijab gaya clean look dengan hijab pashmina dan segi empat.

    Gaya hijab clean look mengedepankan kesan minimalis dengan penataan yang rapi dan warna-warna netral lembut. Tak memerlukan banyak aksesori atau lilitan yang rumit, tampilan ini juga cocok untuk kamu yang ingin tetap tampil syar’i, elegan, dan nyaman sepanjang hari.


    Terinspirasi dari para artis, berikut lima gaya hijab clean look yang bisa kamu coba untuk menyambut Idul Adha tahun ini:

    1. Irish Bella Pakai Hijab Gaya Clean Look Serba Pastel

    Tampil serba pink pastel, gaya hijab clean look ala Irish Bella bisa jadi inspirasi untuk Hari Raya Idul Adha.Tampil serba pink pastel, gaya hijab clean look ala Irish Bella bisa jadi inspirasi untuk Hari Raya Idul Adha. Foto: Dok. Instagram @_irishbella_.

    Irish Bella dikenal dengan gaya hijab yang simpel dan feminin. Dalam gaya ini, Irish Bella memakai hijab segi empat yang menempel rapi dipadu dengan busana serba pastel bahan shimmer dari @arinnahijab_official. Aksen pita pada bagian leher membuat kesan semakin feminin.

    2. Inspirasi Gaya Hijab Clean Look ala Aurelie Hermansyah

    Gaya hijab clean look ala Aurelie Hermansyah.Gaya hijab clean look ala Aurel Hermansyah. Foto: Dok. Instagram @aurelie.hermansyah.

    Aurel Hermansyah memiliki gaya hijab yang modern, bisa menjadi inspirasi untuk Hari Raya Idul Adha nanti. Untuk tampilan yang lebih santai, Aurel memilih hijab pashmina fluid hitam, dipadu dengan setelan outfit warna mahogany.

    3. Gaya Hijab Clean Look Syari ala Larissa Chou

    Gaya hijab clean look ala Larissa Chou.Gaya hijab clean look ala Larissa Chou. Foto: Dok. Instagram @larissachou.

    Sebagai publik figur dan ibu muda, Larissa dikenal lewat gaya hijabnya yang sederhana namun elegan, cocok dijadikan inspirasi hijabers muda. Seperti gaya hijab satu ini, ia membentuk hijab yang menutupi bagian dada warna merah marun dilengkapi dengan bros.

    4. Dinda Hauw Bentuk Rapi Hijab Segi Empat

    Gaya hijab clean look ala Dinda Hauw.Gaya hijab clean look ala Dinda Hauw. Foto: Dok. Instagram @dindahw.

    Aktris muda ini mantap berhijab setelah menikah dengan Rey Mbayang. Dia kini aktif membagikan foto OOTD dengan gaya modest. Semenjak berhijab, remaja dan ibu muda kerap menjadikan Dinda sebagai role model. Sehari-hari, Dinda kerap mengenakan hijab warna pastel. Kali ini, Dinda tampil edgy dengan hijab segi empat hitam yang dililit rapi ke belakang. Dipadu dengan busana dan tas tangan dari Burberry.

    5. Gaya Hijab Clean Look Syari Pakai Hijab Pashmina ala Inara Rusli

    Gaya hijab clean look ala Inara Rusli.Gaya hijab clean look ala Inara Rusli. Foto: Dok. Instagram @mommy_starla.

    Untuk gaya sehari-hari, Inara Rusli konsisten mengenakan hijab syari yang menutup dada. Gaya hijab clean look serba putih seperti yang dipakai Inara, cocok untuk Hari Raya Idul Adha.

    Dari kelima gaya hijab clean look, penampilan siapa yang menjadi favorit kamu?

    (gaf/hst)



    Sumber : wolipop.detik.com

  • 5 Inspirasi Outfit Hijab Bercadar 2025, Tampil Syar’i dan Elegan

    Jakarta

    Tahun 2025, outfit hijab bercadar semakin berkembang dengan pilihan gaya yang syar’i, tapi juga elegan dan modern. Berikut padu padan yang bisa jadi inspirasi untuk kamu.

    Tren hijab bercadar kini semakin bervariasi dan tidak hanya terpaku pada warna hitam atau potongan klasik. Banyak muslimah kini berani mengeksplorasi warna-warna netral yang tetap terlihat lembut dan syar’i.

    Di pasaran juga sudah banyak beredar model gamis hingga abaya yang simpel dan elegan, dengan bahan yang jatuh serta nyaman. Menjadi favorit para muslimah karena memberikan kesan anggun tanpa mengurangi kesederhanaan.


    Para desainer busana muslim lokal pun semakin kreatif merancang outfit bercadar yang cocok digunakan dalam berbagai kesempatan baik untuk acara formal, keseharian, mau pun sekadar hangout. Tak heran, banyak generasi muda kini mulai melirik gaya ini sebagai bagian dari identitas dan ekspresi diri yang tetap dalam koridor syar’i.

    Berikut inspirasi padu padan outfit bercadar yang sudah dirangkum oleh Wolipop:

    1. Abaya set khimar earth tone dan sneakers

    Abaya set khimar warna earth tone dipadu dengan sneakers.Abaya set khimar warna earth tone dipadu dengan sneakers. Foto: Dok. Instagram @wardahmaulina_.

    Abaya longgar berwarna cokelat dipadukan dengan khimar lebar dan sneakers praktis untuk kegiatan sehari-hari. Gaya ini cocok untuk muslimah yang ingin tetap nyaman sekaligus fashionable. Perpaduan yang pas untuk tampil sopan sekaligus kekinian.

    2. French khimar sage dipadu abaya olive

    French khimar sage dipadu abaya oliveFrench khimar sage dipadu abaya olive Foto: Dok. Instagram @chadareeofficial.

    Kombinasi warna lembut antara French khimar warna sage dan abaya olive ini menciptakan tampilan yang tenang dan menyejukkan. Potongan khimar panjang yang menjuntai elegan menyempurnakan keseluruhan look yang syar’i dan modern.

    3. Khimar hitam dengan dress natural linen

    Padu padan khimar dengan dress bahan natural linen.Padu padan khimar dengan dress bahan natural linen. Foto: Dok. Instagram @aqsamodestwear.

    Khimar panjang hitam yang klasik dipadu dengan dress berbahan natural pure linen. Dress yang tanpa lipatan bahu ini terlihat lebih lurus dan bersih, menciptakan siluet yang lembut sekaligus minimalis.

    4. Padu padan cadar dengan outer

    Padu padan gaya syar'i dengan cadar pakai outer dan outer bahan plisket.Padu padan gaya syar’i dengan cadar pakai outer dan outer bahan plisket. Foto: Dok. Instagram @diananurliana.

    Tampil syar’i kini makin stylish berkat pilihan outfit yang makin beragam. Salah satu tren yang mulai mencuri perhatian para muslimah bercadar adalah penggunaan outer sebagai pelengkap busana. Detail lipatan pada bagian hijab bisa menjadi statement.

    5. Abaya Dark Green & Sage

    Padu padan abaya dan cadar yang bisa jadi inspirasi dari brand MOYA by Herfiza.Padu padan abaya dan cadar yang bisa jadi inspirasi dari brand MOYA by Herfiza. Foto: Dok. Instagram @moyabyherfiza.

    Abaya warna dark green dan sage ini memberikan kesan anggun dan lembut. Lipatan di pergelangan tangan menambahkan sentuhan unik dan menonjolkan aura feminin.

    (gaf/hst)



    Sumber : wolipop.detik.com

  • 8 Model Gamis Terbaru 2025 Simpel Elegan ala Ayana Moon, Bikin Awet Muda

    Jakarta

    Tren busana muslim terus berkembang setiap tahunnya, termasuk gamis yang kini tampil semakin modern tanpa meninggalkan kesan syar’i. Pada 2025, model gamis simpel namun elegan menjadi favorit bagi para wanita yang ingin tampil anggun dalam berbagai kesempatan.

    Dengan potongan yang minimalis, pilihan warna netral hingga detail manis seperti ruffle atau plisket, model gamis terbaru ini cocok dikenakan untuk acara formal maupun kasual. Tidak hanya nyaman, desainnya juga mencerminkan gaya yang elegan dan berkelas.

    Desain gamis kini beragam dengan detail dan warna-warna yang timeless, cocok digunakan untuk muslimah muda. Salah satunya Ayana Moon yang mengunggah foto OOTD memadukan gamis dalam setiap penampilannya. Model-model gamis yang ia kenakan bisa jadi inspirasi bagi kamu yang ingin tampil feminin dan elegan. Penasaran dengan gayanya?


    Berikut ini model gamis terbaru 2025 yang simpel dan elegan ala Ayana Moon:

    1. Gamis navy dipadu hijab segi empat cream

    Gaya Ayana Moon pakai gamis warna navy dan hijab segi empat warna cream.Gaya Ayana Moon pakai gamis warna navy dan hijab segi empat warna cream. Foto: Dok. Instagram @xolovelyayana.

    Perpaduan gamis navy dan hijab segi empat cream memberikan kesan kalem dan menawan ala Ayana Moon. Ayana membentuk hijab segi empat dengan menutupi bagian dada.

    2. Gamis layer

    Gaya Ayana Moon pakai gamis.Gaya Ayana Moon pakai gamis berlayer. Foto: Dok. Instagram @xolovelyayana.

    Ayana mengenakan gamis yang ia layer dengan dress warna sage. Agar lebih serasi, ia memadukan dengan hijab segi empat sage yang dibentuk menutupi bagian dada.

    3. Gamis cokelat tua dan hijab pashmina

    Gaya Ayana Moon pakai gamis.Gaya Ayana Moon pakai gamis cokelat tua yang dipadu dengan hijab pashmina. Foto: Dok. Instagram @xolovelyayana.

    Saat berada di lingkungan kampus, Ayana membagikan foto OOTD saat memakai model gamis simpel elegan warna cokelat tua yang elegan dan feminin. Ayana memadukan gamis dengan hijab pashmina warna nude.

    4. Gamis bahan silk

    Gaya Ayana Moon pakai gamis warna navy dan hijab segi empat warna cream.Gaya Ayana Moon pakai gamis bahan silk dan hijab segi empat warna cream. Foto: Dok. Instagram @xolovelyayana.

    Ayana Moon tampil anggun dalam balutan gamis berbahan silk yang memberikan kesan mewah dan lembut. Pilihan gamis silk ala Ayana ini cocok untuk tampilan acara formal maupun semi-formal.

    5. Gaya sporty dengan gamis dan sneakers

    Gaya Ayana Moon pakai gamis.Gaya Ayana Moon pakai gamis. Foto: Dok. Instagram @xolovelyayana.

    Ayana Moon yang mantap menjadi mualaf pada tahun 2012 ini tampil sporty dengan memadukan gamis hitam dan sneakers. Gaya ini juga bisa kamu tiru untuk penampilan yang lebih kasual.

    6. Gamis motif floral dipadu hijab pashmina

    Gaya Ayana Moon pakai gamis.Gaya Ayana Moon pakai gamis motif floral dipadu dengan hijab pashmina. Foto: Dok. Instagram @xolovelyayana.

    Wanita kelahiran 28 Desember 1995 asal Korea Selatan ini memakai gamis motif floral yang ia padukan dengan hijab pashmina warna pastel pink.

    7. Gamis bahan knit dengan hijab segi empat motif

    Gaya Ayana Moon pakai gamis.Gaya Ayana Moon pakai gamis. Foto: Dok. Instagram @xolovelyayana.

    Gaya Ayana Moon identik dengan warna pastel, kali ini Ayana mengenakan gamis bahan knit warna nude yang ia padu dengan hijab segi empat motif. Bergaya kasual, Ayana memakai tas backpack.

    8. Gamis motif dipadu dengan hijab segi empat polos

    Gaya Ayana Moon pakai gamis.Gaya Ayana Moon pakai gamis. Foto: Dok. Instagram @xolovelyayana.

    Gaya Ayana Moon menunjukkan cara tepat memadukan busana bermotif dengan hijab polos untuk look yang tetap elegan. Ayana menggunakan gamis motif yang terdapat pita bagian pinggang, ia padukan dengan hijab segi empat polos warna nude.

    Itu tadi delapan model gamis terbaru 2025 yang simpel dan elegan ala Ayana Moon dan padu-padannya yang bisa menjadi inspirasi. Model gamis mana yang menjadi favorit kamu?

    (gaf/eny)



    Sumber : wolipop.detik.com

  • Lagi Tren! Ini 6 Gaya Hijab Cokelat Coffee ala Sashfir yang Wajib Dicoba

    Gresnia Arela Febriani – wolipop

    Selasa, 05 Agu 2025 14:37 WIB





    Anda menyukai artikel ini

    Ide padu padan hijab pashmina warna coffee ala Fira Assegaf.
    Inspirasi gaya hijab pashmina warna coffee ala Sashfir. Foto: Dok. Instagram @sashfir.

    Jakarta
    Warna-warna earthy kembali mendominasi tren fashion hijab, salah satu yang tengah naik daun adalah warna cokelat coffee. Hijab pashmina berwarna coffee tak hanya memberikan kesan hangat dan elegan, tapi juga mudah dipadukan dengan berbagai gaya outfit. Influencer hijab Fira Assegaf, atau yang akrab dikenal sebagai Sashfir, jadi salah satu sosok yang gemar mengeksplorasi warna ini dalam penampilannya.

    Melalui berbagai unggahannya di media sosial, Sashfir kerap tampil mengenakan hijab pashmina warna cokelat coffee dengan kombinasi outfit yang sleek dan effortless. Ia memadukannya dengan outer kulit hitam untuk kesan edgy, dress satin senada untuk look formal yang anggun, hingga knitwear krem yang menciptakan tampilan kasual elegan. Warna coffee yang netral namun berkarakter membuat setiap look Sashfir terasa modern dan mudah ditiru oleh para hijabers masa kini.

    Berikut inspirasi gaya hijab warna cokelat coffee ala Sashfir:

    Hijab Pashmina Coffee dan Jaket Kulit Hitam

    Halaman 2 dari 7

    ” dtr-evt=”detail multiple page” dtr-sec=”button selanjutnya” dtr-act=”button selanjutnya” dtr-idx=”2″ dtr-id=”8046042″ dtr-ttl=”Lagi Tren! Ini 6 Gaya Hijab Cokelat Coffee ala Sashfir yang Wajib Dicoba”>

    Hijab Pashmina Coffee dan Jaket Kulit Hitam

    Ide padu padan hijab pashmina warna coffee ala Fira Assegaf.

    Foto: Dok. Instagram @sashfir.

    Pashmina coffee dipadukan dengan jaket kulit hitam menciptakan kesan bold dan fashionable. Riasan mata yang tajam mempertegas karakter look yang edgy namun tetap anggun.

    Hijab dan Blouse dengan Warna yang Senada

    Halaman 3 dari 7

    ” dtr-evt=”detail multiple page” dtr-sec=”button selanjutnya” dtr-act=”button selanjutnya” dtr-idx=”3″ dtr-id=”8046042″ dtr-ttl=”Lagi Tren! Ini 6 Gaya Hijab Cokelat Coffee ala Sashfir yang Wajib Dicoba”>

    Hijab dan Blouse dengan Warna yang Senada

    Ide padu padan hijab pashmina warna coffee ala Fira Assegaf.

    Foto: Dok. Instagram @sashfir.

    Wanita yang memiliki nama lengkap Fira Assegaf ini tampil bare face dengan hijab pashmina warna coffee yang simpel namun tetap rapi. Ia memakai atasan yang senada dengan pashmina.

    Clean Look dengan Hijab Pashmina Coffee

    Halaman 4 dari 7

    ” dtr-evt=”detail multiple page” dtr-sec=”button selanjutnya” dtr-act=”button selanjutnya” dtr-idx=”4″ dtr-id=”8046042″ dtr-ttl=”Lagi Tren! Ini 6 Gaya Hijab Cokelat Coffee ala Sashfir yang Wajib Dicoba”>

    Clean Look dengan Hijab Pashmina Coffee

    Ide padu padan hijab pashmina warna coffee ala Fira Assegaf.

    Foto: Dok. Instagram @sashfir.

    Pose dari samping menampilkan detail hijab yang clean look, outfit yang sleek, serta clutch bag bertekstur. Sashfir menunjukkan bagaimana warna netral bisa tampil powerful.

    Gaun Satin Dipadu dengan Hijab Pashmina Coffee

    ” dtr-evt=”detail multiple page” dtr-sec=”button selanjutnya” dtr-act=”button selanjutnya” dtr-idx=”5″ dtr-id=”8046042″ dtr-ttl=”Lagi Tren! Ini 6 Gaya Hijab Cokelat Coffee ala Sashfir yang Wajib Dicoba”>

    Sashfir dengan gaun satin warna senada dan jaket kulit memberikan kesan glamor minimalis. Padu padan ini cocok untuk acara malam atau

    formal.



    Sumber : wolipop.detik.com

  • Buttonscarves Rilis Koleksi Hijab Segi Empat Bertema Hutan Tropis Indonesia

    Jakarta

    Buttonscarves menghidupkan musim panas melalui acara tahunan Tropical Paradise Takeover yang digelar di Urban Forest Cipete, mulai 4 hingga 31 Agustus 2025. Pada momen ini, Buttonscarves menghadirkan koleksi hijab segi empat eksklusif bertajuk hutan tropis.

    Buttonscarves memilih tema tropical forest yang terinspirasi dari keindahan hutan tropis, sejalan dengan peluncuran koleksi terbarunya, Forestis Series. Pada peluncuran koleksi yang digelar di Urban Forest, pengunjung diajak menikmati suasana ala hutan tropis lewat dekorasi immersive dan spot-spot yang instagramable. Mulai dari instalasi kinetik bunga dan tanaman, Pop-Up Store bernuansa earthy, hingga area khusus untuk beraktivitas dan bersantai bersama orang terdekat.

    “Di sini seru banget ada pop up store kita berkolaborasi dengan Semasa Restaurant dan bikin menu khusus di take over paradise. Kita juga bikin kinetik forest backdrop untuk ambience keindanhan tanaman di koleksi kita kali ini. Akan ada kegiatan mingguan dan harian untuk beragam yang hanya setahun sekali. Ada juga area untuk anak-anak,” ujar Linda Anggrea, Creative Director Buttonscarves saat ditemui di peluncuran Buttonscarves Tropical Paradise di Urban Forest Cipete, Jakarta Selatan, Selasa (5/8/2025).


    Buttonscarves membuat acara tahunan Tropical Paradise Takeover yang digelar di Urban Forest Cipete, mulai 4 hingga 31 Agustus 2025. Sekaligus meluncurkan koleksi hijab eksklusif bertema hutan tropis.Buttonscarves membuat acara tahunan Tropical Paradise Takeover yang digelar di Urban Forest Cipete, mulai 4 hingga 31 Agustus 2025. Sekaligus meluncurkan koleksi hijab eksklusif bertema hutan tropis. Foto: Gresnia/Wolipop

    Koleksi Forestis Series sendiri menjadi daya tarik utama. Dengan dominasi warna mocha yang elegan dan bersifat timeless, rangkaian produk mulai dari scarf, travel prayer robe, hingga twilly hanya bisa ditemukan di Pop-Up Store ini.

    Selain hijab, ada juga koleksi home & living serta aksesori seperti tas, sepatu, dan scrunchie. Koleksi bertema hutan tropis dari Buttonscarves ini hadir lengkap dengan harga mulai dari Rp 495 ribu hingga Rp 5 juta.

    Buttonscarves membuat acara tahunan Tropical Paradise Takeover yang digelar di Urban Forest Cipete, mulai 4 hingga 31 Agustus 2025. Sekaligus meluncurkan koleksi hijab eksklusif bertema hutan tropis.Buttonscarves membuat acara tahunan Tropical Paradise Takeover yang digelar di Urban Forest Cipete, mulai 4 hingga 31 Agustus 2025. Sekaligus meluncurkan koleksi hijab eksklusif bertema hutan tropis. Foto: Dok. Gresnia/Wolipop.

    Menurut Linda Anggrea, koleksi Buttonscarves kali ini merupakan hasil riset mendalam tim desain terhadap tanaman-tanaman liar yang tumbuh di hutan Indonesia.

    “Kami tidak hanya memilih bunga-bunga cantik secara visual, tapi juga mengeksplor keunikan tanaman liar seperti jamur dan tanaman tropis lainnya yang bentuknya unik dan bisa dituangkan ke dalam motif scarf,” ungkap Linda.

    Ia juga menambahkan bahwa warna mocha menjadi highlight tahun ini karena fleksibel dan mudah dipadukan. Warna mocha dianggap mewakili karakter warna-warna bumi yang elegan namun tetap abadi.

    Buttonscarves membuat acara tahunan Tropical Paradise Takeover yang digelar di Urban Forest Cipete, mulai 4 hingga 31 Agustus 2025. Sekaligus meluncurkan koleksi hijab eksklusif bertema hutan tropis.Buttonscarves membuat acara tahunan Tropical Paradise Takeover yang digelar di Urban Forest Cipete, mulai 4 hingga 31 Agustus 2025. Sekaligus meluncurkan koleksi hijab eksklusif bertema hutan tropis. Foto: Gresnia/Wolipop

    (gaf/eny)



    Sumber : wolipop.detik.com

  • Ria Miranda Luncurkan Koleksi Baru Bersama Love Fine Sky, Punya Misi Sosial

    Jakarta

    Koleksi busana tak hanya menjadi cerminan gaya, tapi juga bisa menjadi sarana berbagi kebaikan. Itu lah semangat yang diusung desainer Ria Miranda dalam kolaborasi keduanya bersama Love Fine Sky. Ria dan Love Fine Sky menghadirkan koleksi modest yang tak hanya estetis, tetapi juga bermakna sosial.

    Desainer Ria Miranda meluncurkan volume kedua koleksi bersama Love Fine Sky. Berbeda dari kolaborasi sebelumnya yang hanya berupa hampers scarf dan aksesori, koleksi terbaru ini tampil lebih lengkap dengan ragam apparel siap pakai.

    Lebih dari sekadar memperkaya gaya modest fashion, koleksi ini mengusung misi sosial. Setiap pembelian produk berarti menyumbangkan satu seragam sekolah untuk anak-anak di daerah.


    Launching koleksi kolaborasi RiaMiranda x Love Fine Sky di RiaMiranda Store Plaza Indonesia (20/8/2025).Launching koleksi kolaborasi RiaMiranda x Love Fine Sky di RiaMiranda Store Plaza Indonesia (20/8/2025). Foto: Gresnia

    Ria Miranda dan Love Fine Sky menghadirkan koleksi dengan desain yang kasual dan inklusif seperti cardigan unisex, vest, oversized t-shirt hingga hijab polos tanpa motif. Koleksi ini menandai eksplorasi baru dalam DNA kreatif brand RiaMiranda yang biasanya lekat dengan warna pastel dan motif feminin.

    “Ini volume kedua. Pertama itu koleksinya cuma hampers scarf sama could bubu (bag charm-red). Kalau kali ini lebih komplit,” ungkap Ria Miranda saat ditemui Wolipop di RiaMiranda Store Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Rabu (20/8/2025).

    Ria menuturkan Love Fine Sky mempunyai satu misi kemanusiaan seperti RiaMiranda. “Setiap kamu membeli apparel ini sama saja kamu menyumbang satu seragam sekolah anak di daerah. Sangat transparan dan buktinya ada, aku harus bikin koleksi yang komplit untuk volume kedua ini,” ujarnya.

    Launching koleksi kolaborasi RiaMiranda x Love Fine Sky di RiaMiranda Store Plaza Indonesia (20/8/2025).Launching koleksi kolaborasi RiaMiranda x Love Fine Sky di RiaMiranda Store Plaza Indonesia (20/8/2025). Foto: Gresnia

    Desainer asal Padang Sumatra Barat itu menuturkan koleksi kolaborasi ini terdiri dari cardigan unisex bisa dipakai oleh pria dan wanita, vest, oversized t-shirt, t-shirt berbahan kaus yang kasual, hijab, tote bag, bag charm cloud bubu yang terdiri dari tiga warna.

    “Alhamdulillah kita mengulang terus produksinya karena yang senang itu banyak, karena kita bisa bikin 500 untuk baju sekolah anak,” jelasnya.

    Ria sendiri mengakui koleksi kali ini berbeda dari DNA RiaMiranda yang identik dengan motif print. Koleksi kolaborasi ini menyuguhkan busana siap pakai bahan knit yang polos tanpa sentuhan print.

    “Koleksi ini bermain dengan stripes, logo kolaborasi ini yang ada di setiap warna, semua koleksinya polos, bermain dengan cutting, lebih statement juga, warnanya juga sebelumnya aku belum pernah bikin,” ujarnya.

    Launching koleksi kolaborasi RiaMiranda x Love Fine Sky di RiaMiranda Store Plaza Indonesia (20/8/2025).Launching koleksi kolaborasi RiaMiranda x Love Fine Sky di RiaMiranda Store Plaza Indonesia (20/8/2025). Foto: Gresnia

    Yang membedakan koleksi ini dari karakter khas RiaMiranda adalah pendekatan desainnya. Jika biasanya Ria identik dengan motif floral, print artistik, dan palet warna pastel yang feminin, kolaborasi ini tampil lebih minimalis dan kontemporer. Koleksi hadir dalam warna-warna netral. Harganya dijual sekitar Rp 400 hingga Rp 600 Ribu.

    Koleksi ini menggaet sejumlah wanita inspiratif, antara lain Nadhira Afifa, Dazen Vrilla dan Karina Basrewan. Ada juga representatif pria Omara Esteghlal.

    Dalam sebulan ke depan, koleksi ini akan menjadi fokus utama brand sebelum melangkah ke kolaborasi berikutnya dengan brand lokal lainnya yang juga punya misi serupa.

    “Harapannya untuk koleksi ini semoga RiaMiranda tidak di sini saja menebar kebaikannya. Mungkin sekarang lewat ini berikutnya akan ada misi lainnya yang akan kita capai,” pungkas Ria.

    (gaf/eny)



    Sumber : wolipop.detik.com