Tag: gambas

  • Ini yang Perlu Dilakukan Pengendara saat Terjebak di Kerumunan Massa Demo



    Jakarta

    Massa buruh dan mahasiswa melakukan aksi demonstrasi di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dan Mahkamah Konstitusi (MK). Pengendara diminta untuk menghindari lokasi aksi demonstrasi.

    “Kamis, 22 Agustus 2024, PolMin imbau untuk menghindari arus lalu lintas di sekitaran gedung Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) dan Mahkamah Konstitusi (MK) dikarenakan ada kegiatan masyarakat pada pukul 09.00 s/d selesai,” demikian dikutip dari akun Instagram TMC Polda Metro Jaya, Kamis (22/8/2024).


    [Gambas:Instagram]

    Praktisi keselamatan berkendara yang juga instruktur safety driving di Rifat Drive Labs (RDL) dan Road Safety Commission Ikatan Motor Indonesia (IMI) Erreza Hardian mengatakan, ada bahaya macet yang akan membuat waktu perjalanan semakin bertambah.

    “Kurangi risiko dengan spare waktu dan komunikasi dengan pihak lain,” buka Reza kepada detikOto, Kamis (22/8/2024).

    Reza mengimbau agar pengendara selalu up to date dengan informasi terkini terkait demonstrasi. Pastikan informasi didapat dari sumber terpercaya. Ikuti terus arahan dari petugas di lapangan.

    “Kalau case-nya terjebak di kerumunan massa, tidak ada cara aman sih karena tadi the power of massa ini akan membuat semua orang merasa punya power, tidak ada pengendalian untuk memperkecil risiko apalagi banyak orang di sana. Kita harus ke next step yaitu kendalikan kerugian dengan selamatkan diri, sementara kendaraan harusnya sudah tidak usah menjadi prioritas kala kita punya asuransi,” kata Reza.

    Namun perlu dicatat, tidak semua asuransi kendaraan bisa menjamin kerusakan akibat huru-hara. Asuransi all risk saja belum bisa meng-cover kerusakan kendaraan akibat huru-hara.

    Untuk ketenangan yang lebih optimal, dalam jenis asuransi Comprehensive pemilik kendaraan bisa menambahkan perluasan jaminan perlindungan agar terhindar dari risiko kerusakan seperti dalam kerusuhan, seperti mobil penyok, spion patah, kaca pecah, dan lain-lain. Adapun jenis-jenis perluasan jaminan tersebut adalah kerusuhan, huru-hara, angin topan, badai, banjir & tanah longsor, gempa bumi, tsunami, letusan gunung berapi, dan Tanggung Jawab Hukum Pihak ketiga.

    (rgr/dry)





    Sumber : oto.detik.com

  • Cara Gunakan WhatsApp di 2 HP dengan Nomor Sama untuk Android dan iPhone

    Jakarta

    Pengguna WhatsApp (WA) dapat menggunakan akun yang sama di beberapa hp berbeda. Fitur yang diluncurkan pada tahun 2023 ini merupakan perluasan fitur multi-device yang diluncurkan WhatsApp sebelumnya.

    Dengan adanya fitur tersebut, pengguna bisa beralih di antara beberapa ponsel tanpa perlu keluar dan melanjutkan chat. Lantas, bagaimana cara menggunakan di WA di 2 HP berbeda dengan nomor sama?

    Cara Gunakan WhatsApp di 2 HP dengan Nomor sama

    Menurut WhatsApp, akun pengguna akan terhubung dengan masing-ponsel yang tertaut secara mandiri. Jadi, jika salah satu ponsel mati, WhatsApp bisa digunakan di ponsel lainnya.


    “Jika Anda adalah pemilik usaha kecil, karyawan Anda kini dapat langsung menjawab pesan pelanggan langsung dari ponsel mereka dengan akun WhatsApp Business yang sama,” kata WhatsApp dalam keterangan resminya (26/4/2023), mengutip arsip detikInet.

    Mengutip laman Pusat Bantuan WhatsApp, berikut cara gunakan WhatsApp di 2 HP dengan nomor sama.

    1. Download WhatsApp di HP kedua (Android/iPhone) yang ingin ditautkan
    2. Buka WhatsApp, klik Setuju dan Lanjutkan
    3. Klik ikon titik tiga, klik Tautkan sebagai perangkat pendamping
    4. Kode QR akan ditampilkan
    5. Buka WhatsApp di HP utama

    Jika Android:

    • Klik ikon titik tiga, pilih Perangkat Tertaut
    • Klik Tautkan Perangkat

    Jika iPhone:

    • Klik Pengaturan WhatsApp, pilih Perangkat Tertaut
    • Klik Tautkan Perangkat

    6. Buka kunci hp
    7. Pindai kode QR di HP kedua dengan hp utama

    Ketentuan Penggunaan WhatsApp di 2 HP dengan Nomor Sama

    Berikut beberapa ketentuan dalam penggunaan satu akun WhatsApp di beberapa perangkat. Mulai dari tentang sinkronisasi pesan hingga fitur yang tidak didukung.

    1. Pesan akan Disinkronisasi dalam Setahun Terakhir

    WhatsApp akan mensinkronisasi pesan dan chat antar perangkat dalam setahun terakhir. Pesan akan tersinkronisasi terlepas dari sistem operasi yang digunakan, apakah dari Android ke iOS atau sebaliknya.

    2. Bisa Digunakan hingga 4 Perangkat

    Cara ini tak hanya bisa digunakan untuk menautkan empat HP sekaligus. Meski begitu, ponsel pertama akan dihitung sebagai hp utama.

    Jika ponsel utama tidak aktif selama 14 hari, WhatsApp akan me log out akun dari perangkat lain. Jadi, pengguna perlu masuk ke hp utama setiap 14 hari agar perangkat tertaut tetap terhubung ke akun WhatsApp. Jika ingin keluar, pengguna bisa log out secara manual.

    3. Dilindungi dengan Enkripsi End-to-End

    Semua pesan, media, dan panggilan pengguna akan dilindungi dengan enkripsi end-to-end

    4. Beberapa Fitur Tidak Didukung di HP kedua/Pendamping

    Ada beberapa fitur yang tidak didukung di HP pendamping, yaitu fitur lokasi terkini dan tambah status. Sehingga, pengguna tidak bisa membagikan lokasi terkini ataupun mengunggah status di perangkat tersebut.

    Itulah cara menggunakan whatsapp di 2 HP dengan nomor sama. Selamat mencobanya detikers.

    [Gambas:Youtube]


    (elk/row)



    Sumber : inet.detik.com

  • 3 Resep Oyong Bumbu Sederhana yang Segar Gurih

    Jakarta

    Sayur oyong bisa diolah dengan bumbu sederhana. Dengan tambahan tahu, udang dan telur, sayur oyong jadi lebih segar, lezat dan kaya nutrisi.

    Oyong atau gambas yang juicy mengandung banyak air. Sayuran ini juga kaya akan air dan nutrisi. Selain jadi sayur bening, oyong juga enak diolah jadi sayur asem dengan paduan udang segar.

    Atau dibuat sup dengan pasuan tahu yang gurih lembut. Yang paling sederhana oyong ditumis dengan bumbu bawang dan telur. Sajian oyong yang murah enak ini cocok buat lauk jelang akhir bulan. Berikut resep-resep selengkapnya.


    1. Resep Sayur Asem Oyong Udang

    Sayur asam oyong ini asam pedas menyegarkan. Tambahan udang memberi rasa gurih yang mantap.

    Durasi Tingkat Kesulitan Porsi
    45 menit mudah 6
    Daerah Asal Masakan : Thailand
    Kategori Masakan : sayuran

    Bahan Bahan

    • 250 g udang jerbung sedang
    • 1 liter air
    • 2 sdm air asam Jawa muda
    • 2 cm lengkuas, memarkan
    • 2 lembar daun salam
    • 1 sdt gula pasir
    • 1 buah oyong, kupas, potong-potong
    • 3 tangkai daun kemangi, petiki daunnya
    • Bumbu Halus:
    • 3 buah cabe merah keriting
    • 3 buah cabe rawit merah
    • 5 butir bawang merah
    • 3 siung bawang putih
    • 1 sdt terasi goreng
    • 2 sdt garam

    Cara Memasak:

    1. Kupas udang, sisihkan kepala dan kulitnya.
    2. Didihkan air, rebus kulit dan kepala udang beberapa saat hingga air rebusan sedikit kemerahan. Angkat lalu saring.
    3. Didihkan kaldu udang, tambahkan 250 ml air.
    4. Masukkan daun salam, lengkuas dan Bumbu Halus, air asam, gula pasir dan didihkan kembali.
    5. Tambahkan udang, oyong dan daun kemangi. Masak hingga seluruhnya matang.
    6. Angkat dan sajikan hangat.

    2. Resep Sup Oyong dan Tahu

    Resep Sup Oyong dan TahuResep Sup Oyong dan Tahu Foto: Getty Images

    Oyong yang segar dan tahu yang lembut gurih membuat sup ini jadi lezat spesial rasanya.

    Durasi Tingkat Kesulitan Porsi
    30 menit mudah 6
    Daerah Asal Masakan : Indonesia
    Kategori Masakan : sayuran

    Bahan Bahan

    • 2 buah oyong muda
    • 3 sdm minyak sayur
    • 1 sdt minyak wijen
    • 2 siung bawang putih, cincang halus
    • 1/2 cm jahe, potong kecil
    • 100 g daging ayam cincang
    • 1 liter kaldu ayam
    • 1 buah tahu sutera, potong-potong
    • 1/2 buah wortel, potong tipis
    • 1 sdm kaldu jamur
    • 2 sdm saus tiram
    • 1/2 sdt merica bubuk

    Cara Memasak:

    1. Kupas oyong lalu cuci bersih. Potong-potong serong kasar lalu sisihkan.
    2. Panaskan minyak dan minyak wijen lalu tumis bawang putih dan jahe hingga layu dan wangi.
    3. Tambahkan daging cincang, aduk hingga berubah warna.
    4. Tuangi kaldu lalu didihkan.
    5. Tambahkan tahu, wortel, saus tiram, kaldu jamur, merica bubuk dan garam.
    6. Masak hingga mendidih lalu tuangi larutan kanji.
    7. Masak kembali hingga kental lalu angkat.
    8. Sajikan hangat.

    3. Resep Oyong Tumis Telur

    Resep Oyong Tumis TelurResep Oyong Tumis Telur Foto: Getty Images

    Bumbunya sederhana tumis oyong ini jadi gurih enak ditambah telur. Segar gurih rasanya.

    Durasi Tingkat Kesulitan Porsi
    30 menit mudah 6
    Daerah Asal Masakan : Indonesia
    Kategori Masakan : sayuran

    Simak Video “SIAL InterFOOD 2025 Menjadi Wadah Inovasi dan Kolaborasi Industri Pangan Asia Tenggara
    [Gambas:Video 20detik]
    (odi/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • Ini Rekomendasi Investasi Jika Gajimu Rp 6 Juta Seperti Kaluna


    Jakarta

    Kaluna, tokoh utama dalam film Home Sweet Loan memiliki gaji Rp 6 juta per bulan mampu memiliki tabungan Rp 330 juta dalam 7 tahun. Dirinya menabung Rp 4 Juta tiap bulannya di rekening bank. Ternyata masih ada tempat berinvestasi yang paling ideal untuk menambah nilai uangmu detikers, ini rekomendasinya!

    Perencana Keuangan Andy Nugroho mengatakan bahwa untuk berinvestasi itu kita harus membuat skala prioritas dengan membagi kedua hal mana membedakan kebutuhan dan keinginan.

    “Kebutuhan seperti kos, makan, internet, dan transportasi itu kebutuhan dan kalau keinginan itu seperti kita pengin jalan-jalan misalnya. Pokoknya jangan dibalik, pentingin kebutuhan dulu baru keinginan,” kata Andy saat dihubungi detikcom, Jumat 11/10/2024.


    Menurutnya, idealnya berinvestasi itu 10% dari penghasilan kita. Misal dengan gaji Rp 6 juta itu nominal yang dapat diinvestasikan sebesar RP 600 ribu.

    “Ada empat tempat yang ideal untuk investasikan uangmu diantaranya reksadana, pasar saham, logam mulia, dan obligasi negara ritel (ORI),” kata Andy.

    Jika di reksadana, menurutnya lebih aman dan murah karena reksadana itu dibelinya mulai dari Rp 100.000 di aplikasi fintech. Adapun menginvestasikannya di pasar saham dengan memerhatikan fundamental perusahaannya.

    Apabila di logam mulia itu menurutnya juga ideal mengingat konsepnya juga sama seperti menabung namun lebih prospektif. Terakhir ada obligasi negara ritel (ORI) yang bisa masuk mulai dari satu jutaan.

    “Misalnya kita punya 4 juta per bulan, udah masukin ke (ORI) aja. Itu nanti kita bakal dapet bunganya lebih tinggi daripada deposito. Tapi perlu dicatat, kalo investasi itu sesuai profil kita kan ada yang agresif, moderat, dan konservatif. Kita mesti paham diri kita, baru kemudian kita cari produk yang sesuai dengan profil psiko kita itu,” tutupnya.

    Simak: Gaji UMR, Cukup Nggak Sih Buat Hidup Enak?

    [Gambas:Video 20detik]

    (fdl/fdl)



    Sumber : finance.detik.com