Blog

  • Cocok untuk Diet, Ini 5 Makanan Rendah Kalori dan Kaya Nutrisi


    Jakarta

    Untuk menurunkan berat badan penting untuk memilih makanan yang rendah kalori tapi tinggi nutrisi. Berikut ini beberapa makanan sehat yang bisa jadi pilihan.

    Pola makan sangat penting dalam menjalani diet. Yang utama adalah memilih makanan yang rendah kalori, sebab kalorilah yang berperan pada naik dan turunnya berat badan.

    Selain itu, kamu juga perlu memilih makanan yang tinggi nutrisi, seperti kaya protein yang akan memberi rasa kenyang lebih lama dan membantu membakar lemak.


    Kemudian yang kaya akan serat yang mampu melancarkan sistem pencernaan. Selain itu, yang tinggi kandungan air untuk menghidrasi tubuh.

    Selain bisa menurunkan berat badan, makanan tinggi nutrisi tersebut juga berperan untuk menumbuhkan massa otot dan menjaga tubuh tetap segar.

    Dikutip dari Insider (28/10/23) berikut 5 pilihan makanan rendah kalori tapi tinggi nutrisi!

    1. Kentang

    manfaat kentang rebus untuk dietDalam 100 gram kentang ada 20,1 gram karbohidrat. Foto: Getty Images/GMVozd

    Beberapa orang menghindari kentang saat diet karena adanya kandungan karbohidrat. Padahal karbohidrat bisa menjadi sumber energi yang baik.

    Dalam 100 gram kentang ada 20,1 gram karbohidrat. Bahkan banyak penelitian menunjukkan bahwa kentang adalah salah satu makanan yang paling mengenyangkan, sehingga bagus untuk diet.

    Selain itu, kentang juga rendah kalori. Disarankan untuk mengolah kentang dengan cara direbus, kukus atau dipanggang tanpa menambahkan lemak.

    2. Brokoli

    Brokoli merupakan pilihan makanan yang kaya nutrisi dan cocok untuk diet. Sayuran ini mengandung protein dalam jumlah yang tinggi.

    Dalam 100 gram brokoli mengandung protein sebanyak 2,8 gram. Selain itu, brokoli juga rendah kalori sehingga tidak akan membuat berat badan jadi cepat gemuk.

    Untuk mengolahnya disarankan dengan cara dikukus sebentar agar layu dan tetap renyah. Atau bisa juga dipanggang dengan sedikit minyak zaitun.

    3. Yogurt

    homemade organic coconut greek yogurt in wooden bowlYogurt merupakan makanan fermentasi yang dapat memberikan banyak manfaat. Foto: Getty Images/iStockphoto/ThitareeSarmkasat

    Yogurt merupakan makanan fermentasi yang dapat memberikan banyak manfaat. Selain bagus untuk sistem pencernaan, yogurt juga dapat mendukung menurunkan berat badan.

    Namun, disarankan untuk memilih yogurt yang rendah kalori, seperti yogurt Yunani. Tak hanya itu, yogurt Yunani juga tinggi akan protein.

    Dalam 100 gram yogurt Yunani mengandung sekitar 10 gram protein. Jumlah tersebut baik untuk memberikan rasa kenyang lebih lama, sehingga mendorong untuk tidak ngemil.

    4. Popcorn

    Popcorn yang biasa ditemui di gerai atau bioskop seringkali dilapisi gula dan mentega. Hal tersebut membuat camilan ini menjadi kurang sehat.

    Tanpa gula dan mentega, popcorn bisa jadi pilihan camilan sehat. Mengingat proses pembuatannya berasal dari jagung yang dipanaskan dalam panci.

    Kamu bisa mengolahnya menjadi lebih rendah kalori dengan tidak menambahkan perasa apapun. Berbeda dengan camilan keripik yang dari proses pembuatannya saja menyebabkan lemak jenuh.

    5. Strawberry

    Cara simpan strawberry agar lebih awet dan tetap segarDalam 100 gram strawberry memiliki kadar air sekitar 90%. Foto: Getty Images

    Strawberry memiliki kandungan air dalam jumlah yang tinggi. Dalam 100 gram strawberry memiliki kadar air sekitar 90%. Selain itu, strawberry kaya akan serat dan vitamin C.

    Ada kandungan serat yang berperan melancarkan sistem pencernaan. Buah dengan rasa asam ini juga rendah kalori.

    Dalam 100 gram strawberry hanya terdapat sekitar 32.5 kalor, sehingga menjadikan buah ini cocok jadi camilan sehat saat diet.

    (raf/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • Hati-Hati, Konsumsi 5 Makanan Ini Bisa Bikin Otak ‘Lemot’


    Jakarta

    ‘Brain fog’ atau kondisi saat seorang kesulitan fokus terhadap suatu hal bisa disebabkan karena konsumsi makanan tertentu. Seperti 5 makanan ini yang sebaiknya dihindari.

    Seseorang mungkin pernah merasa otaknya sulit fokus atau sulit konsentrasi terhadap suatu hal. Beberapa orang lain juga mungkin pernah kesulitan mengingat sesuatu. Hal tersebut pun disebut dengan kabur otak atau ‘brain fog.’

    Kondisi ini bisa terjadi jika seseorang mengalami stress atau kesedihan. Bisa juga terjadi kepada mereka yang sedang mengalami perimenopause (untuk wanita), dan juga merasa kelelahan. Terlepas dari penyebab umum ini, rupaya konsumsi makanan tertentu juga bisa mempengaruhi.


    Beberapa makanan memiliki efek yang bisa menyebabkan brain fog atau membuat otak menjadi lambat berpikir. Meskipun pemahaman terhadap kondisi ‘brain fog’ lebih luas, tetapi Liz Sahwa, MS, RDN , CPT, ahli gizi mengungkap kalau makanan yang menyebabkan peradangan, juga bisa menyebabkan peradangan di otak.

    Liz menambah, makanan yang biasanya rendah antioksidan, lemak sehat, dan justru tinggi lemak trans, bisa menjadi penyebab otak menjadi sulit fokus dan konsentrasi.

    Untuk mencegah hal ini, mulailah menghindari beberapa makanan buruk yang bisa menyebabkan kondisi tersebut. Merangkum webmd.com (28/01), berikut 5 jenis makanan yang perlu dihindari untuk mencegah otak menjadi sulit fokus.

    1. Makanan yang digoreng

    Kentang gorengKentang goreng atau gorengan lainnya sebaiknya tidak dikonsumsi karena bisa membuat otak menjadi lemot. Foto: Getty Images/Pgiam

    Rasa dan tekstur gorengan yang renyah memang seringkali membuat ketagihan. Namun, gorengan bukanlah pilihan tepat untuk mendukung kesehatan secara keseluruhan. Termasuk kesehatan otak.

    Orang yang sering makan gorengan, cenderung mendapat hasil lebih buruk ketika mereka menjalani tes kemampuan berpikir. Kemungkinan alasanya karena makanan yang digoreng mengandung banyak lemak jahat. Lemak itu menyebabkan peradangan yang dapat merusak pembuluh darah, memasok darah ke otak, sampai akhirnya melukai otak itu sendiri.

    2. Makanan manis

    UGC Resep DetikfoodMakanan manis juga bisa membuat brain fog. Foto: detik

    Makanan manis seperti donat atau kue manis lainnya juga sebaiknya dihindari. Makanan ini memang enak dan bisa memuaskan keinginan makan manis, tetapi dikonsumsi secara berlebihan bukanlah pilihan tepat.

    Donat umumnya digoreng dan dilengkapi dengan gula. Kombinasi buruk ini bisa menyebabkan peradangan ganda akibat proses penggorengan dan tambahan gula.

    Penelitian pun mengaitkan tingginya kadar gula dalam darah dengan demensia. Buruknya lagi, kebanyakan donat mengandung lemak trans, bahkan bahan lain yang sebenarnya tidak dibutuhkan oleh otak.

    Daftar makanan yang bisa bikin otak lemot lainnya bisa dilihat pada halaman selanjutnya!

    3. Roti dan nasi putih

    Ilustrasi rotiRoti tawar hingga nasi putih menjadi makanan yang juga sebaikya tidak dikosumsi berlebihan. Foto: Getty Images/iStockphoto/yasuhiroamano

    Karbohidrat memang diperlukan oleh tubuh untuk menambah energi. Namun, pilihlah karbohidrat organik dan jauhilah karbohidrat olahan, seperti roti dan nasi.

    Karbohidrat olahan dapat meningkatkan dan menurunkan gula darah dengan cepat. Tubuh merespon fluktuasi dengan melepaskan hormon, yang menyebabkan gejala umum, salah satunya dikaitkan dengan terjadinya brain fog, atau masalah otak menjadi lemot, kebingungan, dan kesulitan fokus.

    Penelitian juga menunjukkan, terlalu banyak karbohidrat bisa meningkatkan risiko penyakit alzheimer, terutama pada orang orang tertentu yang memiliki kecenderungan genetik terhadap penyakit ini.

    4. Soda diet

    Banyak orang beralih minum soda diet karena dianggap lebih sehat. Soda diet dikenal memiliki kalori dan gula dengan jumlah lebih sedikit daripada soda biasa. Bahkan, banyak produk mengklaim mereka bebas gula.

    Sayangnya, soda tidak semua klaim itu benar. Penelitian menemukan orang yang meminum setidaknya satu soda diet sehari, hampir tiga kali kemungkinannya terkena stroke atau demensia.

    Kandungan gula pada soda juga dapat menyebabkan lonjakan cepat, lalu menurunkan kembali kadar gula darah. Konsumsinya memicu perasaan lesu dan sering dikaitkan dengan terjadinya ‘brain fog’ atau kondisi otak yang kabur.

    Untuk menghindari hal ini, disarankan membatasi asupan soda, baik soda biasa maupun soda diet. Pilih minuman lebih sehat, seperti air putih atau teh herbal.

    5. Mentega

    Sejarah Margarin, Inspirasi dari Napoleon III hingga Kini Ada Margarin SehatMargarin atau olahan produk susu juga menjadi makanan yang bisa membuat otak lemot. Foto: Ilustrasi iStock

    Mentega bisa dijadikan pengganti minyak goreng untuk menggoreng atau memanggang makanan. Di sisi lain, mentega juga sering dijadikan pelengkap rasa pada beberapa makanan, misalnya sebagai pelengkap roti tawar maupun popcorn.

    Mentega memang menciptakan rasa gurih lembut pada makanan, tetapi perlu diingat, mentega penuh dengan lemak jenuh. Pengikut diet MIND (gabungan diet mediterania dan diet Dash), telah menghindari mentega, keju, atau produk susu penuh lemak lainnya.

    Produk susu tinggi lemak bukanlah pilihan tepat untuk kesehatan otak. Mentega mengandung lemak trans yang membuat pembuluh darah di otak menyempit. Ini sering dikaitkan dengan risiko demensia lebih tinggi.

    (aqr/adr)



    Sumber : food.detik.com

  • ‘Bulletproof Coffee’ Kaya Nutrisi dan Bisa Turunkan BB, Apa Benar?


    Jakarta

    Bulletproof coffee dikenal sebagai racikan kopi campur mentega yangmenyehatkan tubuh. Selain itu ada juga klaim kopi ini bisa membantu menurunkan berat badan.

    Bulletproof coffee pertama kali ditemukan oleh pengusaha bernama Dave Asprey. Minuman ini merupakan modifikasi kopi berkafein yang dicampur mentega. Kopi yang digunakan berasal dari biji kopi hitam yang sudah hilang kandungan mikotoksinnya. Mikotoksin biasanya terbentuk saat proses fermentasi.

    Cukup sederhana jika ingin membuat Bulletproof Coffee. Hanya diperlukan bahan-bahan seperti kopi, mentega, dan minyak kelapa jenis Medium-chain triglycherides (MCT). Mentega yang digunakan untuk pembuatan kopi ini adalah mentega tawar.


    Racikan inilah yang membuat kopi terasa manis dan creamy bahkan mirip milkshake. Meski menggunakan mentega tawar, tapi kopi ini diklaim bisa membantu menurunkan berat badan.

    Dilansir dari Food NDTV dan berbagai sumber (31/10), berikut fakta menarik seputar Bulletproof Coffee.

    1. Memicu Penurunan Berat Badan

    'Bulletproof Coffee' Kaya Nutrisi dan Bisa Turunkan BB, Apa Benar?‘Bulletproof Coffee’ Kaya Nutrisi dan Bisa Turunkan BB, Apa Benar? Foto: Ilustrasi iStock

    Sejak kemunculan kopi ini di pasaran, klaim yang paling santer adalah kopi ini bisa membantu menurunkan berat badan. Klaim ini sebenarnya tidak salah, karena Bulletproof coffee menggunakan mentega tawar dan minyak kelapa MCT yang merupakan jenis lemak mudah dicerna.

    Selain itu campuran mentega dan minyak kelapa ini bisa mempelambat pencernaan, sehingga tubuh terasa lebih kenyang. Hasilnya orang-orang akan mengkonsumsi makan lebih sedikit yang berujung pada penurunan berat badan.

    Bulletproof coffee juga ternyata cocok dikonsumsi oleh pelaku diet keto. Karena diet keto mengacu pada konsumsi lemak dalam jumlah tinggi dan mengurangi asupan karbohidrat untuk menginduksi proses pembakaran lemak yang disebut ketogenesis.

    2. Bulletproof Coffee Menambah Energi

    'Bulletproof Coffee' Kaya Nutrisi dan Bisa Turunkan BB, Apa Benar?‘Bulletproof Coffee’ Kaya Nutrisi dan Bisa Turunkan BB, Apa Benar? Foto: Ilustrasi iStock

    David Asprey mengungkapkan jika ide kopi khusus diet ini muncul saat ia melakukan perjalanan ke Tibet di tahun 2004. Saat itu tubuhnya merasa letih karena berada di ketinggian.

    Lalu saat itu ia membuat teh yang dicampur mentega khas Tibet, minuman ini berhasil membuat staminanya pulih kembali. Dari sana ia mulai meracik kopi dengan formula yang sama, karena ia percaya bahwa campuran mentega di dalam kopi bisa meningkatkan energi.

    Menurut pandangan beberapa ahli kesehatan memang Bulletproof Coffee bisa membantu menekan nafsu makan dan meningkatkan metabolisme. Kopi ini juga mendorong tubuh untuk mengubah lemak menjadi energi.

    3. Kaya Vitamin

    'Bulletproof Coffee' Kaya Nutrisi dan Bisa Turunkan BB, Apa Benar?‘Bulletproof Coffee’ Kaya Nutrisi dan Bisa Turunkan BB, Apa Benar? Foto: Ilustrasi iStock

    Racikan Bulletproof Coffee memiliki sejumlah manfaat untuk tubuh. Seperti kandungan MCT pada minyak kelapa yang berguna untuk memberikan energi sederhana ke sel otak, melalui proses organ hati yang mengonversi MCT menjadi ketone. Sehingga membuat pikiran lebih fokus dan fungsi kognitif meningkat.

    Sementara menuru ahli gizi Khyati Rupani, ia menekankan bahwa Bulletproof Coffee ini sehat jika diminum sesuai aturan. Karena minuman ini menyumbang sejumlah kecil vitamin A, D, E dan K untuk tubuh.

    4. Efek Buruk Bulletproof Coffee

    'Bulletproof Coffee' Kaya Nutrisi dan Bisa Turunkan BB, Apa Benar?‘Bulletproof Coffee’ Kaya Nutrisi dan Bisa Turunkan BB, Apa Benar? Foto: Ilustrasi iStock

    Semakin populernya racikan kopi ini maka semakin banyak yang pro dan kontra. Ada beberapa kekurangan dari racikan kopi ini yang bisa berbahaya untuk kesehatan, apalagi jika dikonsumsi secara berlebihan.

    Salah satunya kopi ini memiliki kandungan kalori yang cukup tinggi dibanding kopi lainnya. Karena ada tambahan mentega dan minyak MCT, sehingga perlui diperhatikan takaran porsinya agar tidak melebihi anjuran asupan kalori harian.

    Selain itu Bulletproof Coffee sebagian berasal dari lemak yang bisa membuat kekurangan nutrisi lain seperti protein, serat, vitamin dan mineral. Jika Bulletproof Coffee dinikmati bersama menu sarapan lain bisa membuat kelebihan asupan kalori.

    5. Konsumsi Bulletproof Coffee

    Menurut ahli gizi Khyati Rupani, Bulletproof Coffee memang menawarkan sejumlah manfaat kesehatan. Selama kopi ini dikonsumsi sesuai anjuran, serta diimbangi dengan gaya hidup dan pola makan sehat.

    Meskipun dikatakan konsumsi minuman kopi ini bisa membantu penurunan berat badan, tetapi belum ada penelitian ilmiah yang membuktikannya. Jadi sebaiknya kopi ini tidak dikonsumsi secara berlebihan.

    (sob/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • 15 Buah untuk Diet yang Bisa Menurunkan Berat Badan agar Cepat Kurus


    Jakarta

    Bagi sebagian orang salah satu tantangan kalau lagi diet yaitu menahan ingin makan makanan manis yang kurang sehat, bukan? Nah, kabar baiknya makan manisnya itu bisa kamu ganti dengan makan buah lho.

    Dalam memuaskan rasa manis, ada berbagai buah untuk diet yang membantu menurunkan berat badan kamu lho.

    Untuk itu, simak yuk apa saja buah yang bagus untuk diet serta kandungan nutrisinya di bawah ini.


    Buah Untuk Diet Agar Cepat Kurus

    Dikutip dari laman Women’s Healthing dan Healthline, berikut adalah beberapa buah untuk diet yang bisa dimakan untuk menurunkan berat badan:

    1. Buah Beri

    Buah beri atau berries sangat cocok untuk diet, karena rendah gula dan mengandung serat yang tinggi. Pilihan buah beri yang bagus untuk menurunkan berat badan adalah raspberry, blueberry, dan stroberi.

    Berikut adalah kandungan nutrisi buah beri per porsi:

    Stroberi

    • 46 kal
    • 11,1 g karbohidrat
    • 7 g gula
    • 1 g protein
    • 0,4 g lemak
    • 1,4 g natrium
    • 2,9 g serat

    Blueberry

    • 84 kalori
    • 21 g karbohidrat
    • 14,7 g gula
    • 1 g protein
    • 0,5 g lemak
    • 1,5 g natrium
    • 3,6 g serat

    Raspberry

    • 64 kalori
    • 14,7 g karbohidrat
    • 5,4 g gula
    • 1,5 g protein
    • 0,8 g lemak
    • 1,2 g natrium
    • 8 g serat

    2. Kiwi

    Kiwi merupakan buah yang kaya akan vitamin C, rasanya tidak terlalu manis, tapi tetap juicy dan menyegarkan. Kandungan nutrisi buah kiwi per porsi:

    • 108 kalori
    • 26 g karbohidrat
    • 16 g gula
    • 2 g protein
    • 0,9 g lemak
    • 5,3 g natrium
    • 5,3 g serat

    3. Semangka

    Selain bermanfaat menjadi buah untuk diet, semangka juga membantu kita untuk tetap terhidrasi. Pasalnya, semangka mengandung sekitar 9o% air, sekaligus membantu kita merasa kenyang lebih lama.

    Kandungan nutrisi buah semangka per porsi:

    • 46 kalori
    • 11,5 g karbohidrat
    • 9,4 g gula
    • 0,9 g protein
    • 0,2 g lemak
    • 1,5 g natrium
    • 0,6 g serat

    4. Apel

    Apel mengandung serat tinggi yang bisa membuat perut terasa kenyang. Selain itu, apel juga punya tekstur dan kerenyahan yang enak, sehingga bisa memuaskan keinginan untuk mengunyah.

    Kandungan nutrisi buah apel per porsi:

    • 65 kalori
    • 17,3 g karbohidrat
    • 13 g gula
    • 0,3 g protein
    • 0,2 g lemak
    • 1,2 g natrium
    • 3 g serat

    5. Pepaya

    Pepaya mengandung banyak enzim yang bisa meredakan gangguan pada saluran pencernaan, serta mengurangi kembung. Selain itu, buah ini juga rendah kalori dan kaya serat.

    Kandungan nutrisi buah pepaya per porsi:

    • 60,2 kalori
    • 15,1 g karbohidrat
    • 10,9 g gula
    • 0,7 g protein
    • 0,4 g lemak
    • 11,2 g natrium
    • 2,4 g serat

    6. Jeruk Bali

    Jeruk bali atau disebut juga grapefruit adalah buah yang rendah dan tinggi serat. Buah ini membantu kita tetap untuk merasa cukup kenyang.

    Menurut sebuah penelitian di Nutrisi & Metabolisme, menemukan bahwa setelah makan jeruk bali atau minum jus jeruk bali sebelum makan selama 12 minggu, mereka telah kehilangan rata-rata 7,1 persen berat badan.

    Kandungan nutrisi grapefruit per porsi:

    • 73,6 kalori
    • 18,6 g karbohidrat
    • 16,1 g gula
    • 1,5 g protein
    • 0,2 g lemak
    • 0 g natrium
    • 2,5 g serat

    7. Nanas

    Nanas menjadi buah untuk diet selanjutnya. Nanas merupakan buah berair, yang mengandung bromelain, kandungan yang membantu pencernaan dengan memecah protein.

    Namun, perlu diingat bahwa nanas juga punya kadar gula yang lebih tinggi, jadi jangan mengkonsumsi buah ini secara berlebihan ya.

    Kandungan nutrisi nanas per porsi:

    • 82,5 kalori
    • 21,6 g karbohidrat
    • 16,3 g gula
    • 0,9 g protein
    • 0,2 g lemak
    • 1,7 g natrium
    • 2,3 g serat

    8. Buah Pir

    Pir kaya akan serat yang bisa membantu meminimalkan ngemil dan menjaga sistem pencernaan tetap lancar.

    Kandungan nutrisi pir per porsi:

    • 85,5 kalori
    • 22,8 g karbohidrat
    • 14,6 g gula
    • 0,5 g protein
    • 0,2 g lemak
    • 1,5 g natrium
    • 4,7 g serat

    9. Ceri

    Ceri adalah buah kaya akan fitonutrien, yang bisa meningkatkan kesehatan jantung dan mengurangi risiko penyakit kardiovaskular.

    Selain itu, ceri juga tinggi antioksidan seperti vitamin C dan bisa melindungi sel-sel kita dari kerusakan.

    Kandungan nutrisi ceri per porsi:

    • 36 kalori
    • 9,1 g karbohidrat
    • 8,1 g gula
    • 0,5 g protein
    • 0,1 g lemak
    • 1 g natrium
    • 1,1 g serat

    10. Melon Madu

    Melon mengandung tinggi kalsium dan serat, yang bisa membantu pencernaan yang sehat, yang juga bermanfaat untuk menurunkan berat badan.
    Selain itu, buah ini juga menyediakan vitamin K, yang terlibat dalam proses pembuatan protein.

    Kandungan nutrisi melon per porsi:

    • 71 kalori
    • 16,2 g karbohidrat
    • 13,9 g gula
    • 1 g protein
    • 0,2 g lemak
    • 2 g natrium
    • 2,5 g serat

    11. Persik

    Dalam diet, buah persik bisa menjadi camilan yang sempurna untuk dimakan kapan saja sepanjang hari. Buah ini juga bisa menjadi pembangkit tenaga yang kaya akan antioksidan seperti vitamin C dan A, keduanya mendukung sistem kekebalan tubuh.

    Kandungan nutrisi buah persik per porsi:

    • 46 kalori
    • 10,1 g karbohidrat
    • 8,4 g gula
    • 0,9 g protein
    • 0,3 g lemak
    • 0 g natrium
    • 2 g serat

    12. Jeruk Lemon

    Kita mungkin tidak ingin makan lemon secara utuh, bukan? Namun mendapatkan cukup air sangatlah penting dalam diet apa pun, dalam hal ini menambahkan air lemon ke dalam air akan membuatnya lebih enak.

    Kandungan nutrisi buah pepaya per porsi:

    • 61,5 kalori
    • 19,8 g karbohidrat
    • 5,3 g gula
    • 2,3 g protein
    • 0,6 g lemak
    • 4,2 g natrium
    • 5,9 g serat

    13. Jeruk

    Buah jeruk mengandung rendah kalori, namun tinggi akan vitamin C dan serat.

    Menurut penelitian tahun 2020 oleh Ecaterina Stribiţcaia, dkk., dari School of Food Science and Nutrition, University of Leeds, yang dimuat National Library of Medicine, menemukan bahwa memakan buah jeruk utuh dibandingkan dengan minum jus jeruk bisa mengurangi rasa lapar, dan mengurangi asupan kalori yang sekaligus bisa meningkatkan rasa kenyang.

    13. Blewah

    Blewah merupakan pilihan buah diet yang merupakan sumber serat, yang cocok untuk menambah asupan makanan. Kandungan kalsium yang ditemukan dalam blewah juga mendukung kesehatan tulang dan penyerapan vitamin D.

    Kandungan nutrisi buah blewah per porsi:

    • 38 kalori
    • 8,2 g karbohidrat
    • 7,9 g gula
    • 0,8 g protein
    • 0,2 g lemak
    • 1 g natrium
    • 5 g serat

    14. Alpukat

    Dibandingkan kebanyakan buah lainnya, alpukat jauh lebih tinggi kalorinya. Tapi, jika dimakan dalam jumlah sedang, buah ini bermanfaat untuk membantu menurunkan berat badan, dengan bekerja membantu menekan nafsu makan.

    Dalam sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Nutrition Journal, penelitian menunjukkan bahwa orang yang kelebihan berat badan, dan makan setengah buah alpukat Hass saat makan siangnya dilaporkan memiliki rasa kenyang hingga lima jam setelah makan siangnya.

    Kandungan nutrisi buah alpukat per porsi:

    • 218 kalori
    • 11,6 g karbohidrat
    • 0,9 g gula
    • 2,7 g protein
    • 19,9 g lemak
    • 9,5 g natrium
    • 9,1 g serat

    15. Pisang

    Pisang kaya akan nutrisi dan serat, sehingga menjadi buah yang ideal untuk rencana penurunan berat badan yang sehat kamu.

    Glycemic Index (GI) rendah hingga sedang pada pisang bermanfaat dalam membantu mengontrol kadar gula darah, serta mengatur berat badan terutama bagi penderita diabetes.

    Secara teknis, buah bisa dimasukkan ke dalam makanan bergizi selama kita mengkonsumsinya dalam porsi yang tepat.

    Ahli gizi dan koordinator program kesehatan, bernama Cate Milne, RD, menyarankan untuk memadukan buah-buahan dengan sumber protein atau lemak yang bisa menyehatkan jantung.

    “Pasalnya, buah-buahan membutuhkan waktu lebih lama untuk dicerna, sehingga akan memperlambat laju penyerapan serta meningkatkan rasa kenyang pada camilan kamu,” ujar Milne dikutip dari laman Women’s Health.

    Semoga penjelasan tentang daftar buah untuk diet serta nutrisinya, bisa menjadi pilihan buah yang bisa kalian konsumsi terutama dalam rencana penurunan berat badan ya!

    (khq/inf)



    Sumber : food.detik.com

  • Konsumsi 5 Makanan Ini untuk Perlambat Ubanan


    Jakarta

    Asupan makanan yang tepat tak hanya dapat menyehatkan tubuh saja. Ada beberapa makanan tertentu yang disebut dapat mencegah pertumbuhan uban.

    Uban atau rambut yang mulai berubah warna menjadi putih identik dengan penuaan yang dialami oleh seorang individu. Sebagian orang dengan santai menerima tanda penuaan tersebut tetapi sebagian lainnya berusaha untuk mencegah terjadinya penuaan.

    Ternyata ada cara mencegah tumbuhnya uban melalui asupan makanan yang tepat. Beberapa komponen alami dalam makanan diungkapkan ahli dapat mencegah tumbuhnya uban dan menjaga rambut tetap hitam pekat.


    Makanan berupa sayur dan biji-bijian yang disarankan juga memiliki rasa yang enak. Sehingga cocok untuk dinikmati setiap hari sebagai asupan makanan yang rutin dikonsumsi.

    Berikut ini 5 asupan makanan untuk mencegah uban menurut PTC Punjabi:

    Makanan pencegah ubanBayam memiliki zat besi yang membantu rambut mendapatkan asupan oksigen yang baik. Foto: Getty Images/iStockphoto/Kamonwan Wankaew

    1. Bayam

    Dibalik warna hijaunya yang pekat, daun bayam memiliki banyak komponen kimia alami yang berkhasiat untuk tubuh. Salah satu yang membuat bayam spesial adalah kandungan zat besinya yang tinggi.

    Ketika tubuh memiliki asupan zat besi yang cukup maka oksigen akan dialirkan dengan efektif ke seluruh tubuh. Asupan oksigen yang cukup inilah yang kemudian dibutuhkan untuk mencegah rambut hitam berubah menjadi putih.

    Konsumsi bayam secara rutin dalam setiap menu makan harian dapat menjaga warna rambut agar tetap pekat dan berkilau. Beberapa penelitian juga berusaha melihat manfaat konsumsi bayam untuk mencegah pertumbuhan uban dini.

    2. Ubi

    Pada berbagai kondisi ubi selalu disarankan sebagai asupan karbohidrat yang lebih sehat. Dalam sebuah ubi terkandung banyak komponen alami yang sehat selain karbohidrat.

    Pada ubi jalar, misalnya, bagian daging umbinya berwarna oranye yang menandakan kandungan beta karoten yang tinggi. Ketika masuk ke dalam tubuh, beta karoten akan diubah menjadi vitamin A yang baik untuk perlindungan sebum di kulit kepala.

    Ketika kulit kepala lebih sehat pada rambut akan tumbuh lebih kuat dan sehat. Sehingga rambut yang berwarna hitam pekat tidak akan mudah berubah menjadi abu-abu atau putih sebagai tanda awal munculnya uban.

    Asupan makanan untuk mencegah uban lainnya ada di halaman berikutnya.

    3. Wijen hitam

    Wijen termasuk biji-bijian sehat yang disarankan oleh ahli gizi dan ahli kesehatan untuk dikonsumsi setiap hari. Di dalam ukurannya yang kecil biji wijen mengandung banyak zat alami yang dibutuhkan tubuh.

    Biji wijen, terutama yang berwarna hitam, memiliki kandungan penting seperti zat besi dan tembaga. Komponen ini dibutuhkan oleh tubuh untuk membantu produksi hormon melatonin.

    Melatonin merupakan hormon yang dibutuhkan untuk pigmentasi beberapa bagian tubuh. Termasuk menjaga rambut yang hitam agar tidak beruban.

    4. Wortel

    Makanan pencegah ubanKandungan beta karoten pada wortel dapat mencegah tumbuhnya uban. Foto: Getty Images/iStockphoto/Kamonwan Wankaew

    Mirip dengan ubi jalar, wortel memiliki warna oranye yang terang dan pekat. Baik bagian kulit luar hingga bagian terdalamnya memiliki kandungan beta karoten yang membuat warnanya oranye terang.

    Selama ini wortel hanya dikenal sebagai sayuran yang baik untuk penglihatan. Faktanya konsumsi wortel secara rutin setiap hari juga dapat menjaga kesehatan rambut.

    Beta karoten yang diubah menjadi vitamin A akan membantu rambut mendapatkan nutrisi oksigen yang cukup. Jangka panjangnya, rambut akan tetap hitam dan tidak mudah kehilangan nutrisinya hingga berubah menjadi uban.

    5. Almond

    Rasa kacang almond yang nikmat cocok untuk disantap menjadi cocolan. Bahkan banyak makanan yang menambahkan kacang almond sebagai topping pelengkap atau penambah rasa.

    Ternyata almond tak hanya sekadar kacang-kacangan yang enak untuk camilan. Tetapi ada khasiat besar yang bisa didapatkan dengan rutin konsumsi almond setiap hari.

    Almond mengandung biotin yang tinggi. Ketika diserap di dalam tubuh kandungan biotin tersebut akan membantu menjaga produksi keratin dan menjaga warna alami rambut agar tidak cepat beruban.

    (dfl/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • Sembelit? Konsumsi 7 Buah Ini untuk Melancarkan BAB


    Jakarta

    Sembelit atau kondisi sulit buang air besar (BAB) begitu mengganggu. Untuk mengatasinya, coba konsumsi 7 buah yang bersifat melancarkan BAB ini.

    Sembelit menimbulkan rasa tak nyaman di perut, seperti begah dan perut yang membuncit karena feses tak dikeluarkan berhari-hari. Kondisi kesehatan ini sering dianggap sepele padahal begitu mengganggu.

    Untuk mengatasinya, konsumsi makanan tinggi serat bisa jadi solusi alami. Makanan kaya serat diyakini bisa membuat tinja lunak, mempercepat, dan meningkatkan frekuensi buang air besar.


    Berikut beberapa buah-buahan yang cocok dikonsumsi saat Anda mengalami sembelit:

    1. Apel

    tipe kepribadian berdasarkan buah apel, pisang, hingga nanas.Apel masuk dalam jajaran buah kaya serat dan bisa membantu mengatasi sembelit. Foto: iStock

    Apel masuk dalam jajaran buah kaya serat. Melansir Healthline, satu buah apel berukuran sedang mengandung 4,8 gram serat.

    Dengan kandungan serat yang tinggi ini, apel jadi cara termudah untuk memenuhi kebutuhan serat. Anda bisa memakannya kapan saja, dan ingat untuk memakan dengan kulitnya.

    2. Pir

    Satu buah pir berukuran sedang atau memiliki berat sekitar 178 gram mengandung serat sebanyak 5,5 gram. Selain itu, pir juga kaya akan sorbitol dan fruktosa yang memiliki khasiat sebagai obat pencahar.

    Anda dapat menambahkan pir ke dalam makanan atau dimakan mentah begitu saja.

    3. Kiwi

    Fakta Kiwi BerriesKiwi merupakan sumber serat yang baik dan cukup enak. Foto: Getty Images/iStockphoto

    Kiwi merupakan sumber serat yang baik dan cukup enak. Satu buah kiwi mengandung 2,3 gram serat. Buah ini juga memiliki manfaat metabolisme, kekebalan tubuh, dan memperlancar sistem pencernaan.

    4. Anggur

    anggur hitamAnggur pun megandung serat yang baik untuk pencernaan. Foto: Getty Images/iStockphoto/AlexeyKonovalenko

    Kulit hingga buahnya mengandung serat yang baik untuk pencernaan. Melansir Medical News Today, anggur juga menjadi buah yang mengandung banyak air sehingga bisa membuat tinja yang keras jadi lebih lunak.

    5. Buah berry

    Kawsan agrowisata stroberi di Desa Rantepuang Mamasa, Sulbar.Sejenis beri-berian bisa membantu atasi sembelit. Foto: Kawsan agrowisata stroberi di Desa Rantepuang Mamasa, Sulbar. (Abdy Febriady/detikcom)

    Blackberry dan raspberry jadi buah-buahan kaya serat dan air yang bisa meredakan sembelit. Anda bisa memakan satu atau dua genggam buah-buahan ini tanpa campuran apa pun untuk meredakan sembelit.

    6. Prune atau plum kering

    Plum yang sudah dikeringkan ternyata mengandung banyak serat. Buah kering ini juga mengandung banyak sorbitol dan senyawa fenolik yang bermanfaat bagi mereka yang mengalami sembelit.

    7. Ubi jalar

    Ubi Jalar Vs Ubi UnguUbi jalar jadi salah satu sumber serat serbaguna yang mudah dikonsumsi. Foto: Getty Images/iStockphoto

    Ubi jalar jadi salah satu sumber serat serbaguna yang mudah dikonsumsi dan diolah menjadi apa saja. Bahkan satu buah ubi jalar berukuran 150 gram mengandung serat sebanyak 3,6 gram.

    Ubi jalar juga mengandung serat berupa selulosa dan lignin. Makan ubi jalar diyakini bisa mengurangi sembelit dan memperlancar intensitas buah air besar.

    Artikel ini sudah tayang di CNN Indonesia dengan judul 7 Buah Ini Baik Dikonsumsi Saat Sembelit, BAB Kembali Lancar

    (aqr/adr)



    Sumber : food.detik.com

  • Rutin Minum Kopi Dapat Cegah 5 Penyakit Kronis Ini, Apa Saja?


    Jakarta

    Tak hanya kafein, kopi memiliki kandungan antioksidan dan komponen lain yang bermanfaat untuk tubuh. Bahkan rutin minum kopi dapat mencegah 5 penyakit kronis.

    Manfaat konsumsi kopi telah menjadi perdebatan pada kalangan ahli selama berpuluh-puluh tahun lamanya. Pada beberapa penelitian terakhir kopi juga dinyatakan sebagai minuman yang berkhasiat untuk kesehatan selam tidak dikonsumsi berlebihan.

    Pada 1991 World Health Organization (WHO) mendeklarasikan hasil penelitian selama 25 tahun dengan menyebut kopi dapat mengurangi risiko beberapa jenis kanker. Manfaatnya konon didapatkan dari kandungan biji kopi yang berasal dari buah ceri kopi dengan berbagai komposisi kimia alaminya.


    “Kopi memiliki ribuan komponen termasuk asam organik, asam amino, dan antioksidan yang dapat melindungi tubuh dari risiko perkembangan kondisi penyakit kronis tertentu,” kata Carey Shore selaku ahli gizi di Methodist Dallas.

    Baca juga: Buah Ini Tertulis Dalam Al-Qur’an, Ampuh Turunkan Kolesterol Tinggi

    Berikut ini 5 penyakit kronis yang dapat dicegah dengan minum kopi menurut Shine Online Health:

    Rutin Minum Kopi Dapat Cegah 5 Penyakit Kronis Ini, Apa Saja?Konsumsi kopi dengan rutin dapat meminimalisir terjadinya gangguan metabolisme pada jantung. Foto: Getty Images/iStockphoto/airdone

    1. Penyakit jantung

    Penyakit jantung menjadi salah satu penyebab kematian terbesar bagi orang dewasa menurut para peneliti. Tetapi hasil pengamatan tersebut juga membuktikan bahwa pria dan wanita yang rutin minum kopi memiliki risiko yang lebih rendah.

    “Kopi berkaitan dengan menurunkan risiko gangguan metabolis yang salah satunya meningkatkan penyakit jantung dan stroke yang berbahaya,” ungkap Shore.

    Setidaknya untuk mendapatkan khasiat sehat kopi terhadap jantung disarankan untuk konsumsi 2 cangkir kopi per hari. Efeknya disebut dapat menurunkan risiko gangguan kardiovaskuler, penyakit jantung koroner hingga kegagalan jantung.

    2. Diabetes tipe 2

    Diabetes tipe 2 menjadi salah satu penyakit yang banyak dialami oleh orang dewasa hingga lanjut usia di Indonesia. Kegagalan tubuh memproduksi insulin yang cukup membuat kadar gula darah sulit untuk dicerna oleh tubuh.

    Ada kandungan mineral tertentu pada kopi yang dapat mencegah dan mengendalikan risiko diabetes tipe 2. Komponen ini merupakan magnesium yang dapat meningkatkan efektivitas produksi insulin dan metabolisme glukosa di dalam tubuh.

    “Kopi memiliki kandungan magnesium, yang diketahui dapat meningkatkan efektivitas insulin hingga metabolismenya di dalam tubuh,” lanjut Shore.

    Penyakit kronis yang dapat dicegah lainnya ada di halaman berikutnya.

    3. Gangguan hati

    Pasien yang divonis mengalami risiko tinggi terhadap gangguan kesehatan hati atau liver sangat dianjurkan untuk konsumsi kopi. Pernyataan ini telah dibuktikan oleh sebuah penelitian pada 2021 yang melibatkan hingga 500 ribu orang partisipan dalam pengamatannya.

    Para peneliti mendapatkan kesimpulan bahwa orang yag minum 2 sampai 3 cangkir kopi sehari akan mengalami penurunan risiko kanker hati. Bahkan termasuk pada beberapa komplikasi yang bisa terjadi seperti kanker endometrium, fibrosis, hingga sirosis yang harus ditangani secara medis dengan tepat.

    4. Kanker usus

    Rutin Minum Kopi Dapat Cegah 5 Penyakit Kronis Ini, Apa Saja?Kesehatan usus dapat dijaga dengan rutin minum kopi. Foto: Getty Images/iStockphoto/airdone

    Tidak hanya penting untuk pencernaan, usus yang sehat juga dapat mempengaruhi otak hingga imunitas tubuh. Konsumen kopi yang minum 1 hingga 3 cangkir kopi setiap hari konon akan mengalami stimulasi pergerakan usus besar yang lebih baik.

    Hasilnya pencernaan akan terjaga kelancarannya dan kadar karsinogen di dalam usus akan berkurang. Ketika usus bergerak lebih aktif maka sisa makanan dan kotoran akan lebih mudah didorong keluar dari sisa pencernaan.

    Shore mengatakan kopi juga dapat menstimulasi produksi asam empedu yang bermanfaat untuk pencernaan. Komponen ini dapat membantu memecah kolesterol terutama jika diseruput pada pagi hari.

    5. Batu empedu

    Selain batu ginjal ada juga gangguan berupa batu empedu yang sama berbahaya. Empedu dibutuhkan oleh tubuh untuk memproduksi cairan empedu yang dapat membantu melarutkan kolesterol yang masuk melalui asupan makanan.

    Tetapi ketika bekerja terlalu keras cairan empedu dapat membeku menjadi kristal yang mengendap. Asupan kopi yang masuk ke dalam tubuh dapat meningkatkan aliran empedu menjadi lebih lancar dan mencegah terbentuknya kristal.

    Pada sebuah penelitian yang dilakukkan selama 8 tahun lamanya menemukan bahwa konsumsi 6 cangkir kopi per hari dapat menurunkan risiko batu empedu hingga 23%. Selain itu pada peminum kopi ringan juga mengalami penurunan risiko 3%-17%. Penelitian ini telah dibuktikan dengan melibatkan lebih dari 100.000 partisipan.

    Baca juga: Asam Segar! 5 Buah Penghancur Batu Ginjal yang Kaya Nutrisi

    (dfl/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • Buah Ini Tertulis Dalam Al-Qur’an, Ampuh Turunkan Kolesterol Tinggi


    Jakarta

    Dua buah ini sungguh istimewa. Selain rasanya manis enak juga ampuh menurunkan kadar kolesterol darah. Bahkan sudah tertulis dalam Al-Qur’an. Berikut daftarnya!

    Al-Qur’an merupakan kitab suci bagi umat muslim. Di dalam Al-Quran ada banyak pedoman hidup yang menjadi petunjuk untuk manusia dalam menjalani hidup di dunia.

    Selain membahas soal keimanan kepada Allah, Al-Qur’an juga memberi petunjuk soal makanan yang boleh dimakan manusia. Tidak hanya baik dikonsumsi, makanan yang berupa buah itu juga ternyata mampu mengendalikan kolesterol tinggi.


    Lantas buah apa saja yang mampu menurunkan kolesterol menurut Al-Qur’an?

    Roti Panggang Buah TinBuah tin atau buah ara disebutkan dalam Alquran dapat diandalkan untuk menurunkan kolesterol. Foto: iStock

    1. Buah Tin

    Buah tin atau buah ara adalah salah satu buah yang paling banyak disebut di dalam Al-Qur’an. Bahkan, Al-Qur’an memiliki Surah At-Tin yang berarti buah tin.

    Referensi buah tin dalam ayat Al-Qur’an berbicara tentang manfaat obat dari buah tersebut. Dalam tradisi Islam, apapun yang namanya digunakan untuk bersumpah oleh Allah S.W.T memiliki keagungan atau kepentingan yang melekat.

    Buah tin terkenal memiliki kandungan pektin, yakni serat larut yang membantu menurunkan kadar kolesterol. Serat larut dinilai mampu menghilangkan kadar trigliserida berlebih dan membantu menghilangkan trigliserida.

    Selain itu, buah tin kering mengandung asam lemak Omega 3 dan Omega 6, fitosterol yang bersifat kardioprotektif dan membantu meningkatkan kesehatan otak.

    Buah tin atau fig dalam bahasa Inggris juga mengandung magnesium atau mineral dalam tubuh yang berperan penting dalam kesehatan tulang dan keseimbangan energi.

    2. Buah Zaitun

    Selain buah tin, zaitun juga menjadi buah yang paling sering disebut dalam Al-Qur’an, yakni sebanyak tujuh kali. Hal ini membuktikan seberapa besar dan penting buah tin dalam sejarah perkembangan Islam.

    Selain memiliki nilai gizi serta obat dan kosmetik, buah zaitun juga memenuhi fungsi agama sebagai tanda kebesaran Allah SWT.

    Dalam Surat Al Mu’minun ayat 20, Al-Quran menyebutkan tentang buah-buahan yang harus dimakan dan berbicara tentang pohon zaitun yang tumbuh di Gunung Sinai yang menyediakan minyak dan bumbu untuk dimakan.

    Zaitun juga memiliki asam lemak esensial yang bagus untuk fungsi jantung dan otak, serta polifenol yang memiliki sifat antioksidan. Bahkan banyak orang memilih minyak dari buah zaitun sebagai pilihan minyak yang lebih sehat dibanding minyak kelapa sawit.

    Minyak zaitun mengandung asam lemak tak jenuh tunggal yang tinggi sekitar 75%. Saat menggantikan lemak jenuh, lemak tak jenuh tunggal dari zaitun membantu menurunkan kolesterol jahat. Manfaat kesehatan dari minyak zaitun juga dikaitkan dengan sifat antioksidan dan anti-inflamasinya.

    (dfl/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • Asam Segar! 5 Buah Penghancur Batu Ginjal yang Kaya Nutrisi


    Jakarta

    Asupan buah segar juga ampuh cegah dan atasi batu ginjal. Selain rasanya asam, manis dan segar buah-buahan juga kaya nutrisi. Ini daftarnya!

    Nefrolitiasis atau batu ginjal terbentuk dari bahan limbah padat dan keras, menumpuk di ginjal lalu membentuk kristal. Umumnya batu ginjal terdiri dari kalsium oksalat.

    Batu berukuran kecil, biasanya tak menimbulkan masalah. Begitu ukurannya makin besar, bisa memicu penyumbatan saluran kemih.


    Batu ginjal pun mengakibatkan kesulitan buang air kecil, nyeri yang parah, muntah, dan pendarahan.

    Mereka yang rentan atau sudah punya masalah batu ginjal jelas harus memperhatikan asupan. Selain penanganan medis, ada buah-buahan yang disarankan untuk meluruhkan batu ginjal secara alami.

    Ilustrasi Buah JerukJeruk mengandung asam sitrat yang dapat mencegah pembentukan batu ginjal. Foto: Rachman_punyaFOTO

    1. Jeruk

    Buah-buahan dengan kandungan asam sitrat sangat disarankan termasuk jeruk. Jeruk dengan kandungan air yang tinggi juga berperan meningkatkan produksi urine.

    Melansir dari berbagai sumber, peningkatan frekuensi kencing akan menurunkan risiko pembentukan batu ginjal.

    2. Lemon

    Tambahkan air perasan lemon pada air putih. Selain menambah rasa pada air putih yang tawar, lemon juga mengandung asam sitrat yang kaya.

    Melansir dari Healthline, asam sitrat membantu mencegah pembentukan kalsium oksalat batu ginjal dengan dua cara yakni, berikatan dengan kalsium pada urine lalu mengurangi pembentukan batu ginjal baru serta berikatan dengan batu kalsium oksalat sehingga mencegah pembesaran ukuran batu ginjal.

    3. Jeruk nipis

    Selain lemon, jeruk nipis dikenal sebagai buah dengan kandungan asam sitrat tinggi. Asam sitratnya akan menetralisir urine dan mencegah pembentukan batu ginjal.

    “Misalnya, kristal asam urat terbentuk dan berubah jadi batu dalam lingkungan yang asam. Jadi jika urine Anda bersifat basa [kebalikan dari asam], maka batu urat tidak akan terbentuk, dan Anda sebenarnya dapat melarutkan batu asam urat dengan sitrat dosis tinggi,” jelas Smita De, ahli urologi, seperti mengutip dari Cleveland Clinic.

    4. Delima

    jus delima untuk kanker prostatAda antioksidan dalam buah dellima yang mencegah perkembangan batu ginjal. Foto: GettyImages

    Sejak lama, jus delima telah digunakan untuk meningkatkan fungsi ginjal secara menyeluruh. Ekstrak delima dipercaya dapat memecah batu dan racun dari dalam tubuh.

    Delima mengandung antioksidan yang diduga berperan dalam mencegah perkembangan batu ginjal.

    Delima juga dapat menurunkan tingkat keasaman urine. Tingkat keasaman yang lebih rendah dapat menurunkan risiko batu ginjal.

    5. Raspberry

    Mengutip Insider, sebuah studi pada 2011 menunjukkan bahwa raspberry memiliki efek pencegahan pada pembentukan batu ginjal.

    Buah satu ini mengurangi kadar oksalat, kalsium, dan fosfor dalam urine. Kesemuanya berhubungan dengan risiko batu ginjal.

    Namun, kamu tak direkomendasikan mengonsumsi buah ini dalam porsi besar karena kandungan oksalatnya yang tinggi.

    (dfl/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • Mudah Ditiru! 7 Kebiasaan Ahli Gizi untuk Jaga Asupan Gula Harian


    Jakarta

    Konsumsi gula harian yang terlalu banyak tak baik untuk kesehatan. Untuk menjaga asupan gula tak berlebih, kamu bisa mengikuti 7 kebiasaan ahli gizi berikut ini.

    Konsumsi gula berlebih dikaitkan dengan banyak risiko kesehatan seperti obesitas, diabetes tipe 2, hingga penyakit jantung. Karenanya penting untuk seseorang, apalagi yang punya masalah kesehatan serius, untuk membatasi asupan gula.

    Rekomendasi Kementerian Kesehatan RI (Kemkes) mengenai konsumsi gula harian per orang per hari yaitu 50 gram (4 sendok makan). Namun sayang, gula terkandung dalam banyak makanan sehari-hari sehingga sering membuat orang kalap mengonsumsinya.


    Untuk mencegah hal itu, kamu bisa mengikuti kebiasaan ahli gizi ini. Berikut informasinya seperti dikutip dari Livestrong (5/10/2023):

    1. Menghindari minum manis

    Minuman manis yang saat ini banyak di pasaran memang nikmat, tapi ahli gizi menghindari konsumsinya karena tinggi gula. Dalam sekaleng minuman soda, misalnya, bisa mengandung 55 gram gula tambahan.

    Jumlah itu tentu sudah menyita ‘jatah’ konsumsi gula harian yang ideal. Hindari juga konsumsi jus kemasan, minuman energi, minuman vitamin, kopi kemasan, hingga teh kemasan karena juga mengandung gula.

    Ahli gizi Marina Chaparro mengatakan ia selalu pilih minuman bebas gula atau kalori. Jika tak ingin air putih, biasanya ia minum sparkling water atau infused water dengan irisan buah.

    2. Makan buah segar

    Cara menyimpan buah potongFoto: Getty Images/iStockphoto

    Buah sering dihindari konsumsinya karena dianggap tinggi gula, padahal menurut ahli gizi, konsumsi buah tidak masalah. Memang benar ada kandungan gula pada buah, tapi jenisnya adalah gula alami.

    Hanya saja dalam konsumsi buah juga dianjurkan tidak berlebihan. Ahli gizi Rachel Brief merekomendasikan untuk smoothies, pakai 1/2 cangkir buah berisi 1-2 jenis buah saja. Misal paduan blueberry dan setengah pisang. Lalu untuk menghaluskannya, pakai susu segar tanpa gula agar tidak menambah kalori.

    3. Perhatikan porsi dan baca label nutrisi

    Ahli gizi tak memungkiri bahwa makanan manis perlu dikonsumsi untuk menjaga hubungan baik seseorang dengan makanan. Namun, ingat untuk perhatikan porsi saat mengonsumsinya.

    Saat beli cokelat kemasan di supermarket, misalnya, selalu perhatikan label nutrisi. Pilih cokelat yang kandungan gula tambahannya tak terlalu banyak.

    4. Tak usah pilih makanan bebas gula

    Buah rendah gulaFoto: Getty Images

    Banyak orang merasa konsumsi produk makanan rendah atau bebas gula adalah pilihan terbaik, tapi faktanya tidak seperti itu. Produk tersebut memang benar tidak mengandung banyak gula, tapi konsumsinya dapat mengganggu metabolisme glukosa.

    Dampaknya seseorang bakal mengidamkan makanan manis lebih besar dari biasanya. Chaparro mengatakan lebih baik pilih makanan yang mengandung gula alami atau gula tambahan, tapi sedikit saja. Praktikkan juga prinsip mindful eating saat mengonsumsinya.

    Selengkapnya di halaman selanjutnya.

    5. Makan manis dengan paduan protein atau lemak sehat

    Kebiasaan lain yang kerap dilakukan ahli gizi untuk menjaga asupan gula harian adalah dengan mengonsumsi makanan manis bersama sumber protein atau lemak sehat. Zat gizi tersebut bakal membantu tubuh mencerna glukosa dengan lebih lambat.

    Chaparro bilang, cara ini juga bisa membuat ia merasa lebih puas. Misalnya dengan menyandingkan cookies favorit bersama Greek yogurt tawar sebagai sumber protein atau makan buah kering dengan keju sebagai sumber lemak sehat.

    6. Beri rasa manis sendiri

    5 Fakta Infused Water untuk Diet, Benarkah Berkhasiat?Foto: Getty Images/iStockphoto/Valeriy_G

    Alih-alih beli makanan manis kemasan yang sudah diberi gula tambahan, ahli gizi menyarankan tambahkan rasa manis itu sendiri. Contohnya, beli Greek yogurt tawar, lalu campurkan buah beku atau buah segar sendiri. Rasanya tak kalah enak.

    Pun untuk oatmeal. Kamu bisa beli oatmeal tawar yang kaya serat, lalu tambahkan rasa manis dari penggunaan buah kering atau bubuk kayu manis. Tak usah juga beli minuman vitamin atau jus kemasan di supermarket. Lebih baik siapkan air sendiri lalu tambahkan irisan jeruk, lemon, atau mentimun sesuai selera.

    7. Waspadai pemakaian bumbu dengan tambahan gula

    Selain makanan dan minuman yang memang jamak dikenal sebagai produk manis, gula juga bisa ‘bersembunyi’ di balik komposisi bumbu kemasan. Contohnya saus tomat, saus salad, atau saus pasta yang kerap ditambahkan banyak gula.

    Para ahli gizi selalu mewaspadai produk ini. Mereka akan memilih produk bumbu kemasan dengan cermat. Tentunya yang minim gula tambahan.

    (adr/odi)



    Sumber : food.detik.com