Tag: diet

  • Jus Mentimun Efektif Turunkan BB, Ini Waktu Terbaik Meminumnya

    Jus Mentimun Efektif Turunkan BB, Ini Waktu Terbaik Meminumnya

    Jakarta

    Konsumsi buah dan sayuran sangat penting menurunkan berat badan secara efektif serta aman. Salah satu pilihan adalah mentimun yang berkalori rendah serta kaya vitamin dan mineral penting.

    Mentimun bisa diolah menjadi jus agar konsumsinya lebih nikmat. Bisa ditambahkan sejumlah bahan lain supaya cita rasanya meningkat dan padat nutrisi. Cari tahu sederet manfaat dan waktu terbaik konsumsinya di bawah ini.

    Minum jus mentimun adalah pilihan tepat untuk membantu mengurangi berat badan (BB). Dikutip dari situs Sapje, 50 gram mentimun mengandung 7,8 kalori dan 0,3 gram serat yang menjaga tubuh tetap ternutrisi. Mentimun mengandung 96 persen air yang mencegah terjadinya dehidrasi selama proses mengurangi BB.


    Konsumsi jus mentimun membantu mengendalikan selera makan, sehingga tidak mudah lapar mata. Hasilnya, pemilihan menu yang sehat dan bernutrisi seimbang menjadi lebih mudah.

    Waktu Terbaik Minum Jus Mentimun

    Untuk menurunkan berat badan, jus ini dapat dikonsumsi sebelum makan saat perut masih kosong. Konsumsi jus mentimun membantu mengendalikan nafsu makan sehingga berat badan tidak naik terus menerus.

    Selain sebelum makan, waktu terbaik minum jus mentimun bergantung dari tujuan yang ingin dicapai. Jika ingin detoks tubuh dari racun, minuman ini dapat diminum pada pagi hari. Apabila diminum setelah makan, jus ini membantu menjaga kesehatan pencernaan.

    11 Manfaat Jus Mentimun Lainnya

    Jus mentimun tidak hanya baik untuk membantu menurunkan berat badan. Berikut deretan lain manfaat jus mentimun, yang mungkin bisa memotivasi untuk rajin mengonsumsinya tiap hari.

    1. Bagus untuk Kesehatan Kulit

    Mentimun adalah asupan yang sangat baik untuk kesehatan kulit karena mengandung banyak air dan nutrisi. Kandungan air ini menjaga kelembaban kulit sehingga tidak mudah kering, pecah, atau berkerut. Selain dalam bentuk jus, mentimun bisa digunakan sebagai masker wajah untuk menjaga hidrasi kulit.

    2. Membantu Kerja Sistem Imun

    Timun atau mentimun mengandung nutrisi seimbang yang memberi ekstra support untuk sistem imun. Kandungan vitamin A, vitamin C, folat, dan zinc membantu sistem imun bertahan dari berbagai serangan infeksi. Konsumsi satu gelas jus timun sehari menyediakan cukup nutrisi untuk mempertahankan kesehatan tubuh.

    3. Berkontribusi pada Fungsi Otak

    Minum segelas jus mentimun sehari bermanfaat untuk kesehatan dan fungsi otak. Kandungan vitamin dan mineral dalam jus dapat memperbaiki fungsi memori, konsentrasi, dan belajar. Fungsi lainnya adalah membantu ketahanan mental, keseimbangan kondisi saat stres, dan mood tetap positif.

    4. Memperbaiki Kulit Terbakar (Sunburn)

    Mentimun yang dikonsumsi sebagai jus atau masker bisa memperbaiki kondisi kulit yang terbakar sinar matahari. Kandungan nutrisi pada jus mentimun akan melembabkan dan memberi hidrasi pada kulit, hingga kembali seperti semula. Jus mentimun dan minum cukup air sangat baik untuk menjaga kesehatan kulit.

    5. Membantu Fungsi Pencernaan

    Menimun mengandung banyak kalsium yang berperan penting dalam penyusunan enzim metabolisme. Tidak heran, jika mentimun juga berperan penting dalam menjaga kesehatan dan fungsi pencernaan. Konsumsi satu gelas jus mentimun per hari dan makan teratur akan mencegah penurunan fungsi serta organ pencernaan.

    6. Baik untuk Tulang

    Kandungan kalsium dalam timun penting untuk menjaga komposisi dan kekuatan tulang. Kesehatan tulang yang baik akan menjaga struktur dan fondasi tubuh tetap kuat. Konsumsi jus mentimun tiap hari akan menyediakan cukup nutrisi harian untuk kesehatan tulang.

    7. Menjaga Kesehatan dan Kekuatan Jantung

    Konsumsi vitamin B1 (thiamin) dalam mentimun menjaga fungsi jantung tetap normal. Selain itu, mentimun mengandung vitamin C yang menjaga kekuatan dan fleksibilitas pembuluh darah. Hasilnya sistem peredaran darah tetap sehat dan berfungsi dengan baik.

    8. Baik untuk Otot

    Jus mentimun yang menyegarkan ternyata kaya potasium yang berperan penting menjaga fungsi otot. Potasium juga baik untuk kekuatan dan fleksibilitas otot, yang menempel di tulang serta tiap organ. Kesehatan otot berdampak langsung pada peran dan fungsi organ tubuh.

    9. Detoksifikasi

    Vitamin dan mineral dalam mentimun memberi kecukupan nutrisi pada tubuh untuk mengawali hari serta menyelesaikan seluruh aktivitas. Jus mentimun adalah pilihan yang tepat bagi yang sedang melakukan program detoksifikasi tubuh.

    10. Minuman Usai Olahraga

    Jus mentimun telah lama digunakan sebagai minuman elektrolit alami karena kandungan air dan nutrisi yang tinggi. Minum jus mentimun sangat disarankan bagi siapa saja usai olahraga, sedang dehidrasi, sakit, atau mengeluarkan banyak cairan.

    11. Mengatasi Kelelahan

    Jus mentimun adalah pilihan yang tepat untuk membantu mengurangi kelelahan. Berbagai kandungan vitamin dan mineral akan memberi energi baru untuk menyelesaikan aktivitas sehari-hari.

    (azn/row)



    Sumber : food.detik.com

  • 8 Jus untuk Diet, Ampuh Pangkas BB hingga Meluruhkan Lemak

    8 Jus untuk Diet, Ampuh Pangkas BB hingga Meluruhkan Lemak

    Jakarta

    Asupan buah dan sayuran bisa dukung diet menurunkan berat badan dengan menyediakan berbagai nutrisi penting. Mengkonsumsinya secara utuh sebetulnya lebih direkomendasikan, tetapi dibuat jus bisa jadi cara lebih cepat dan praktis.

    Nutrisi sayuran dan buah dalam jus mungkin hilang, bahkan mengandung banyak gula dan pengawet apabila mengkonsumsi jus kemasan yang dibeli di toko. Oleh karena itu, disarankan membuat jus segar sendiri di rumah.

    Cari tahu buah dan sayuran apa saja yang bagus untuk diet di bawah ini.


    Jus untuk Diet Turunkan Berat Badan

    Dilansir Healthline dan Forbes Health, berikut deretan buah dan sayuran yang dapat dijadikan jus untuk diet menurunkan berat badan:

    1. Jus Buah Bit

    Bit termasuk buah kaya antioksidan yang dapat dukung penurunan berat badan. Penelitian menunjukkan konsumsi antioksidan tinggi bisa menurunkan indeks massa tubuh (BMI) pada orang obesitas.

    Antioksidan bantu menurunkan berat badan dengan mendorong pemecahan sel-sel lemak dan seiring berjalannya waktu turut meningkatkan fungsi metabolisme.

    Bit utuh juga rendah kalori dan tinggi serat. Buah ini bantu memperlambat pengosongan perut dan bikin kenyang lebih lama sehingga asupan kalori berkurang.

    2. Jus Seledri

    Kandungan air dalam seledri atau batang seledri tinggi dan kalorinya rendah. Studi menunjukkan konsumsi makanan dan minuman berkalori rendah bermanfaat untuk memangkas berat badan dan meluruhkan lemak.

    Sayuran ini juga sumber antioksidan yang bantu mengurangi stres oksidatif dan melawan peradangan.

    3. Jus Ceri

    Ceri bagus untuk diet turunkan berat badan dengan membuat seseorang tidur lebih lama dan berkualitas. Buah ini mengandung melatonin, hormon yang dikenal sebagai obat tidur.

    Penelitian menemukan orang yang memiliki kebiasaan tidur panjang dan berkualitas dapat bantu tingkat penurunan berat badan yang lebih besar.

    4. Jus Delima

    Antioksidan dan polifenol dalam delima tergolong tinggi. Polifenol diketahui bisa menekan nafsu makan sehingga asupan kalori hanya sedikit.

    Delima juga bantu mencegah lonjakan dan penurunan gula darah yang dapat meningkatkan rasa lapar. Bukan hanya itu, kandungan kalorinya rendah sehingga dukung penurunan berat badan.

    5. Jus Wortel

    Wortel termasuk sayuran padat nutrisi dan kaya serat. Asupan serat yang cukup mampu menahan nafsu makan dan membuat kenyang lebih lama.

    Sayuran berwarna oranye ini juga tinggi karotenoid. Studi menunjukkan pengidap obesitas yang rutin konsumsi minuman kaya karotenoid setiap hari mengalami penurunan lemak perut signifikan.

    6. Jus Sayuran Hijau

    Sayuran hijau mengandung nutrisi penting yang mudah diserap, mencakup tinggi serat, gula rendah, dan antioksidan. Kandungannya bantu meningkatkan kesehatan usu dan mengurangi peradangan. Melawan peradangan diketahui merupakan kunci penurunan berat badan yang efektif.

    Sayuran hijau yang dapat digunakan seperti bayam, kale, peterseli, dan brokoli. Mentimun, apel hijau, dan seledri juga dapat ditambahkan atau dicampur agar jus semakin nikmat.

    7. Jus Semangka

    Semangka termasuk buah yang kaya akan kandungan air. Tingginya kandungan air dalam buah dapat menurunkan berat badan dengan membuat perut kenyang lebih lama. Selain itu, buah berdaging merah menyegarkan ini rendah kalori.

    Semangka juga mengandung asam amino dan arginine. Keduanya diketahui bantu meluruhkan lemak tubuh yang dukung penurunan berat badan.

    8. Jus Jahe

    Jahe terbukti meningkatkan termogenesis dan mengurangi rasa lapar. Termogenesis mengacu pada proses pembakaran kalori oleh tubuh yang menghasilkan panas.

    Penelitian juga menunjukkan rimpang satu ini bantu meningkatkan metabolisme dan menyimpan profil antioksidan mengesankan yang memiliki efek anti diabetes.

    Untuk membuat jus ini, cukup gunakan bongkahan kecil jahe dan campurkan perasan lemon untuk menambah rasa dan antioksidan ekstra.

    Itu tadi sederet jus yang bagus untuk diet turunkan berat badan. Disarankan membuat jus sendiri di rumah daripada membelinya agar bahan-bahan yang digunakan terkontrol. Penting juga membuat jus tanpa pemanis atau gula tambahan agar manfaatnya semakin terasa.

    (azn/row)



    Sumber : food.detik.com

  • Konsumsi Racikan 3 Bahan Ini Bisa Untuk Detoks Tubuh


    Jakarta

    Jus menjadi minuman yang baik dikonsumsi untuk diet. Racikan 3 bahan sehat berikut dapat signifikan menurunkan berat badan hingga mengatasi perut kembung.

    Diet menurunkan berat badan dapat dibantu dengan minuman sehat. Salah satu yang umum dikonsumsi adalah jus. Beberapa bahan dapat diracik untuk dapatkan manfaat sehatnya, seperti jus buah, sayuran, dan campuran rempah.

    Dilansir dari Express (12/11), seorang influencer dengan akun @healthy.organic.ways yang memiliki 485 ribu pengikut mengunggah sebuah video cara meracik jus dengan 3 bahan. Bahan itu terdiri atas lemon, minyak zaitun, dan cabai cayenne pepper.


    Ia menjelaskan bahwa jus tersebut dapat dikonsumsi untuk detoks tubuh. “Racikan jus ini dapat membersihkan tubuh (detoks) sepenuhnya,” ungkap sang influencer.

    Racikan minuman 3 bahan dari jus lemon, minyak zaitun, dan cayenne pepper.Racikan minuman 3 bahan dari jus lemon, minyak zaitun, dan cayenne pepper. Foto: Instagram @healthy.organic.ways / iStock

    “Inilah yang terjadi ketika kamu mengonsumsi minyak zaitun dan jus lemon setiap hari, dapat membersihkan hati dan kantong empedu. Kombinasi alami ini membuang racun hanya dalam 5 hari,” lanjutnya.

    Selain itu, cabai cayenne pepper pada racikan jus 3 bahan juga memiliki manfaat sehat. Disebutkan bahwa jus cayenne pepper ini dapat mencegah perut kembung dan konstipasi.

    “Cabai cayenne pepper diketahui dapat meningkatkan pencernaan, metabolisme, dan mengurangi nafsu lapar untuk detoks tubuh,” jelas influencer @healthy.organic.ways.

    Cara membuat jus 3 bahan itu mudah dipraktikkan. Pertama, campurkan 1 sendok makan minyak zaitun dan 1 sendok makan jus lemon dalam cangkir kecil.

    Setelah itu, tambahkan bubuk cayenne pepper sebanyak 1 1/2 sendok teh. Lalu, aduk sampai merata dan siap dikonsumsi.

    Racikan minuman 3 bahan dari jus lemon, minyak zaitun, dan cayenne pepper.Racikan minuman 3 bahan dari jus lemon, minyak zaitun, dan cayenne pepper. Foto: Instagram @healthy.organic.ways / iStock

    “Aduk rata bahan-bahannya dan bila sudah siap, minumlah racikan minuman ini setiap pagi hari saat perut kosong. Bisa dikonsumsi dari Senin sampai Jumat, dan istirahatlah di akhir pekan,” ujarnya.

    Konsumsi racikan jus lemon yang ditambahkan dengan minyak zaitun dan cayenne pepper ini dapat dikonsumsi berulang hingga 4 minggu.

    Diketahui bahan yang digunakan pada racikan minuman ini memang menyehatkan dan baik untuk detoks tubuh. Seperti dikutip dari Health Line, lemon mengandung vitamin C dan serat yang tinggi.

    Menurut Health Line, minyak zaitun juga mengandung lemak tak jenuh yang menyehatkan jantung. Jenis minyak ini juga baik untuk diet, karena kandungan kalorinya rendah.

    Bagaimana dengan nutrisi cayenne pepper? Menurut Global Healing, cayenne pepper juga bermanfaat untuk detoksifikasi tubuh. Karena kandungan capsaicin, senyawa alami yang membuat cabai terasa pedas.

    (yms/yms)



    Sumber : food.detik.com

  • Cara Minum Cuka Apel dan Dosisnya, Bagus untuk Diet dan Diebetes

    Jakarta

    Cuka apel populer digunakan sebagai suplemen dan bahan pengobatan alami. Sejak lama, cuka apel diyakini bisa membantu menurunkan berat badan, mencegah, dan mengendalikan berbagai penyakit.

    Riset menunjukkan cuka apel dapat mengontrol kadar gula darah hingga bagus untuk diet. Tentunya, manfaat cuka apel bisa diperoleh maksimal jika dikonsumsi dengan dosis dan cara yang tepat.

    Cara Minum Cuka Apel

    Cara terbaik minum cuka apel adalah dicampur dengan air putih. Adanya air putih bisa mengurangi sensasi terbakar di mulut dan kerongkongan, akibat kandungan asam asetat dalam cuka apel.


    Sejumlah ahli gizi menyarankan sebaiknya memilih cuka apel organik tanpa proses penyaringan yang masih mengandung ‘mother’ atau induknya. Pemilihan jenis cuka apel ini bertujuan memaksimalkan nutrisi dan manfaat yang akan diperoleh tubuh.

    Dosis Cuka Apel

    Dosis standar cuka apel yang bisa diminum per hari adalah 1-2 sdt (5-10 ml) hingga 1-2 sdm (15-30 ml). Dosis ini dapat dibagi menjadi 2-3 kali minum dalam sehari.

    Sebaiknya konsumsi air cuka apel mulai dengan dosis kecil dan hindari langsung meminumnya dalam jumlah besar. Terlalu banyak mengkonsumsinya punya efek samping seperti erosi email gigi dan potensi interaksi dengan obat lain yang diminum.

    Manfaat Cuka Apel

    Dilansir Healthline dan WebMD, berikut manfaat minum cuka apel bagi kesehatan secara menyeluruh:

    1. Bantu Turunkan Berat Badan

    Minum air cuka apel dapat membuat kenyang lebih lama. Hal ini dapat mengurangi konsumsi kalori sehingga berat badan menurun.

    Penelitian 2024 menunjukkan penurunan berat badan, rasio lemak tubuh, lingkar pinggang, hingga indeks massa tubuh (BMI) yang signifikan pada peserta yang mengkonsumsi cuka apel setiap hari selama 12 minggu.

    2. Mengontrol Kadar Gula Darah

    Cuka apel bantu mengobati diabetes tipe 2. Diabetes jenis ini ditandai dengan kadar gula darah tinggi yang disebabkan oleh ketidakmampuan memproduksi insulin atau resistensi insulin.

    Uji klinis 2019 menemukan minum cuka apel berefek baik pada indeks glikemik dan stres oksidatif pada pengidap diabetes dan dislipidemia. Tinjauan 2021 juga mencatat bahwa konsumsinya dapat bermanfaat bagi kadar glikemik orang dewasa.

    Indeks glikemik sendiri adalah indikator yang menunjukkan seberapa cepat makanan berkarbohidrat mampu mempengaruhi peningkatan gula darah dalam tubuh.

    3. Meredakan Eksim

    Beberapa pengidap eksim menggunakan cuka apel untuk meredakan gejala kulit mereka.

    Kulit secara alami sedikit asam dan kadar asamnya mungkin berkurang pada pengidap eksim. Menggunakan cuka apel yang diencerkan secara topikal bantu menyeimbangkan kembali pH alami kulit sehingga meningkatkan lapisan pelindung kulit.

    Namun, penelitian melaporkan penggunaan cuka apel hanya memiliki sedikit efek dan mampu mengiritasi kulit beberapa orang.

    Menurut studi, cuka apel bisa menstabilkan kadar HDL dan LDL, trigliserida, dan kolesterol total. Itu artinya, cuka apel bermanfaat bagi kesehatan jantung dan mencegahnya terjangkit sejumlah penyakit.

    (azn/row)



    Sumber : food.detik.com

  • 5 Metode Diet Viral 2023 yang Diklaim Ampuh Turunkan Berat Badan


    Jakarta

    Beberapa metode diet ini viral di sepanjang tahun 2023 karena berhasil menurunkan berat badan. Ada Tiffany’s plate hingga meal plain. Begini caranya!

    Memiliki berat badan yang ideal selalu menjadi impian banyak orang. Bahkan setiap tahun selalu muncul berbagai metode diet yang diklaim ampuh menurunkan berat badan.

    Metode diet itu viral setelah dibagikan oleh seseorang lewat video TikTok. Dari pengalaman orang tersebut membuat banyak orang lainnya penasaran ingin membuktikan.


    Namun, metode diet tersebut tak selamanya cocok dengan kondisi tubuh setiap orang. Karenanya perlu mengetahui konsep dasar metode diet sebelum melakukannya.

    berikut ini 5 metode diet yang viral sepanjang 2023.

    1. Tiffany’s Plate

    Diet Tiffany Plate viral di TikTokDiet Tiffany Plate viral di TikTok Foto: SS Viral TikTok @tiffanyymagee

    Metode diet Tiffany’s plate viral setelah dibagikan oleh seorang TikToker bernama Tiffany Magee. Berkat pola makannya tersebut ia berhasil menurunkan berat badan 30 kg.

    Pola makannya dilakukan dengan mengonsumsi buah naga, sosis, brokoli, wortel, seledri, yang kemudian dicocol dengan keju cottage dan mustard.

    Karena keberhasilannya menurunkan berat badan, membuat netizen penasaran dan ikut mempraktekkan pola makan yang disebut sebagai Tiffany’s plate tersebut.

    2. One Meal a Day

    Viral juga di TikTok metode diet yang disebut one meal a day atau makan sekali dalam sehari. Beberapa TikToker yang mempraktekkan berhasil menurunkan berat badan.

    Namun di samping itu, banyak juga yang mengkritisi metode diet ini. Bahkan diet ini disebut diet versi ekstrem dari diet intermittent fasting.

    Dikutip dari Medical News Today (07/08/23) metode diet ini tidak cocok untuk semua orang. Dengan hanya makan sekali dalam sehari bisa menyebabkan kekurangan nutrisi dan energi.

    3. Diet Mediterania

    Diet Mediterania Diet Mediterania “Hijau”, Pola Diet Baru yang Disebut Lebih Sehat Foto: Getty Images/iStockphoto/jenifoto

    Sebuah akun TikTok @secangkirhotto mengatakan bahwa diet mediterania merupakan metode diet terbaik. Banyak yang telah berhasil menurunkan berat badan.

    Diet ini terinspirasi dengan pola makan masyarakat di kawasan Mediterania, seperti Yunani, Italia, dan Spanyol. Ada makanan yang harus dihindari.

    Mulai dari soda, permen, es krim, gula pasir, makanan mengandung gandum olahan lemak jenuh, minyak, dan daging olahan.

    Diet ini mengharuskan seseorang makan makanan organik. Seperti sayur, buah, biji-bijian, minyak zaitun, hingga seafood sebagai sumber protein.

    4. Diet Yogurt dan Madu

    Beberapa waktu lalu, banyak orang yang berhasil menurunkan berat badan dengan melakukan diet yogurt dan madu. Diet ini pun viral di TikTok.

    Sesuai dengan namanya, diet ini ini membutuhkan yogurt dan madu untuk dikonsumsi. Cara membuatnya adalah dengan menyiapkan 200 gram yogurt plain.

    Kemudian dicampur dengan satu sendok makan madu murni. Aduk hingga merata lalu dikonsumsi. Dengan rutin mengonsumsinya, maka berat badan bisa turun.

    5. Meal Plain

    Cara mengontrol rasa lapar saat dietDiet meal plain adalah metode diet yang mengharuskan kita untuk mengonsumsi makanan yang rasanya tawar. Foto: Getty Images/iStockphoto

    Diet meal plain adalah metode diet yang mengharuskan kita untuk mengonsumsi makanan yang rasanya tawar. Artinya tidak ada tambahan bumbu penyedap, garam, dan gula.

    Diet ini digadang-gadang bisa menurunkan berat badan. Metode dietnya pun viral setelah dibagikan oleh seorang wanita lewat video TikTok.

    Ia berhasil menurunkan berat badan sekitar 30 kg. Berat badannya yang semula 107 kg menjadi 76 kg. Pola makannya tersebut dibarengi dengan jalan santai 30 menit.

    (raf/odi)

    Sumber : food.detik.com

    Alhamdulillah Makan Minum Makanan Minuman Sehat Wal Afiyat di JumatBerkah.Com اللهم صلّ على محمد
    Source : unsplash / Ella Olsson

  • 8 Jus untuk Diet yang Ampuh Pangkas Berat Badan hingga Meluruhkan Lemak

    8 Jus untuk Diet yang Ampuh Pangkas Berat Badan hingga Meluruhkan Lemak


    Jakarta

    Saat diet, asupan buah dan sayur bisa diandalkan untuk bantu menurunkan berat badan. Jus pun menjadi salah satu menu favorit. Ini ide racikannya yang nikmat dan bernutrisi.

    Dalam mengonsumsi jus, disarankan untuk memilih jus alami atau bikinan sendiri. Hindari membeli jus kemasan yang tinggi gula dan mengandung banyak pengawet.

    Melansir Healthline dan Forbes Health, berikut deretan buah dan sayuran yang dapat dijadikan jus untuk diet menurunkan berat badan:


    1. Jus buah bit

    Bit termasuk buah kaya antioksidan yang dapat dukung penurunan berat badan. Penelitian menunjukkan konsumsi antioksidan tinggi bisa menurunkan indeks massa tubuh (BMI) pada orang obesitas.

    Antioksidan bantu menurunkan berat badan dengan mendorong pemecahan sel-sel lemak dan seiring berjalannya waktu turut meningkatkan fungsi metabolisme.

    Bit utuh juga rendah kalori dan tinggi serat. Buah ini bantu memperlambat pengosongan perut dan bikin kenyang lebih lama sehingga asupan kalori berkurang.

    2. Jus seledri

    jus seledri favorit Miranda KerrFoto: site news / iStock

    Kandungan air dalam seledri atau batang seledri tinggi dan kalorinya rendah. Studi menunjukkan konsumsi makanan dan minuman berkalori rendah bermanfaat untuk memangkas berat badan dan meluruhkan lemak.

    Sayuran ini juga sumber antioksidan yang bantu mengurangi stres oksidatif dan melawan peradangan.

    3. Jus ceri

    Ceri bagus untuk diet turunkan berat badan dengan membuat seseorang tidur lebih lama dan berkualitas. Buah ini mengandung melatonin, hormon yang dikenal sebagai obat tidur.

    Penelitian menemukan orang yang memiliki kebiasaan tidur panjang dan berkualitas dapat bantu tingkat penurunan berat badan yang lebih besar.

    4. Jus delima

    Antioksidan dan polifenol dalam delima tergolong tinggi. Polifenol diketahui bisa menekan nafsu makan sehingga asupan kalori hanya sedikit.

    Delima juga bantu mencegah lonjakan dan penurunan gula darah yang dapat meningkatkan rasa lapar. Bukan hanya itu, kandungan kalorinya rendah sehingga dukung penurunan berat badan.

    5. Jus wortel

    Wortel termasuk sayuran padat nutrisi dan kaya serat. Asupan serat yang cukup mampu menahan nafsu makan dan membuat kenyang lebih lama.

    Sayuran berwarna oranye ini juga tinggi karotenoid. Studi menunjukkan pengidap obesitas yang rutin konsumsi minuman kaya karotenoid setiap hari mengalami penurunan lemak perut signifikan.

    6. Jus sayuran hijau

    Sayuran hijau mengandung nutrisi penting yang mudah diserap, mencakup tinggi serat, gula rendah, dan antioksidan. Kandungannya bantu meningkatkan kesehatan usus dan mengurangi peradangan. Melawan peradangan diketahui merupakan kunci penurunan berat badan yang efektif.

    Sayuran hijau yang dapat digunakan seperti bayam, kale, peterseli, dan brokoli. Mentimun, apel hijau, dan seledri juga dapat ditambahkan atau dicampur agar jus semakin nikmat.

    7. Jus semangka

    Ilustrasi jus semangkaFoto: Getty Images/iStockphoto/Manu_Bahuguna

    Semangka termasuk buah yang kaya akan kandungan air. Tingginya kandungan air dalam buah dapat menurunkan berat badan dengan membuat perut kenyang lebih lama. Selain itu, buah berdaging merah menyegarkan ini rendah kalori.

    Semangka juga mengandung asam amino dan arginine. Keduanya diketahui bantu meluruhkan lemak tubuh yang dukung penurunan berat badan.

    8. Jus jahe

    Jahe terbukti meningkatkan termogenesis dan mengurangi rasa lapar. Termogenesis mengacu pada proses pembakaran kalori oleh tubuh yang menghasilkan panas.

    Penelitian juga menunjukkan rimpang satu ini bantu meningkatkan metabolisme dan menyimpan profil antioksidan mengesankan yang memiliki efek anti diabetes.

    Untuk membuat jus ini, cukup gunakan bongkahan kecil jahe dan campurkan perasan lemon untuk menambah rasa dan antioksidan ekstra.

    Artikel ini sudah tayang di detikfood dengan judul “8 Jus untuk Diet, Ampuh Pangkas BB hingga Meluruhkan Lemak

    (adr/adr)



    Sumber : food.detik.com

  • Kalori Durian Musang King dan Black Thorn Setara Semangkuk Nasi

    Kalori Durian Musang King dan Black Thorn Setara Semangkuk Nasi


    Jakarta

    Di balik legitnya buah durian harus diwaspadai kandungannya. Satu buah durian mengandung kalori yang setara dengan semangkuk kecil nasi. Ini faktanya!

    Rasa yang manis, lembut, dan harum membuat durian jadi buah favorit banyak orang, khususnya di Asia Tenggara. Saking sukanya, tak sedikit orang yang kalap saat memakannya.

    Namun di balik manis legit rasanya, buah durian tinggi akan kalori. Dilansir dari Weird Kaya, Senin (7/7), satu buah durian mengandung kalori yang setara semangkuk nasi.


    Hal tersebut diungkap oleh Dinas Kesehatan Masyarakat Malaysia (PHM). Mereka menyebut satu biji buah durian memiliki kalori sekitar 74 kkal.

    Durian Musang KingDurian Musang King. Foto: cc / duriandeliverysg.sg

    Pada beberapa varietas durian per bijinya mengandung durian yang setara dengan beberapa sendok teh gula, seperti durian Musang King yang mengandung 59 kkal.

    Varietas Golden Pillow yang populer di Thailand bahkan lebih tinggi kalorinya, yakni senilai 74 kkal per biji. Ini setara dengan 2,5 sendok teh gula.

    Sementara itu, durian kampung merupakan pilihan yang lebih ringan dengan kandungan 29 kkal per biji. Jumlahnya setara dengan satu sendok teh gula.

    Untuk varietas Black Thorn mengandung 56 kkal, D24 dan IOI mengandung 44 kkal, dan Udang Merah memiliki kandungan kalori sekitar 52 kkal.

    durian black thornDurian Black Thorn. Foto: next shark & iStock

    Lebih lanjut, perwakilan PHM memperingatkan mengonsumsi 4-5 biji durian premium kalorinya setara dengan sepiring penuh nasi putih dengan tambahan gula.

    PHM menyarankan batas makan durian adalah 2-3 biji per hari. Selain itu, dianjurkan untuk memilih opsi yang lebih rendah gula, seperti D24 atau durian kampung.

    Mereka juga mengimbau untuk tidak mengonsumsi durian bersamaan dengan makanan tinggi gula.

    Bagi penderita diabetes, tekanan darah tinggi, dan masalah ginjal disarankan lebih waspada. Jangan makan durian lebih dari satu biji per hari.

    “Durian itu bukan musuh, tapi jika dimakan berlebihan, durian akan berubah dari nikmat menjadi beban,” tutup PHM.

    (raf/dfl)



    Sumber : food.detik.com

  • Kenapa Makanan Ringan Ultra Processed Food Rasanya Selalu ‘Nagih’?

    Kenapa Makanan Ringan Ultra Processed Food Rasanya Selalu ‘Nagih’?


    Jakarta

    Pasti pernah, niatnya cuma makan satu bungkus makanan ringan, tapi ujung-ujungnya malah menghabiskan beberapa bungkus? Atau niatnya hanya minum sedikit minuman bersoda, tapi tangan reflek ambil lagi dan lagi?

    Fenomena ini tidaklah aneh. Makanan seperti itu memang dibuat agar terasa nagih, gurihnya pas, manisnya bikin puas, dan teksturnya membuat mulut ingin terus mengunyah. Tanpa sadar, tubuh jadi sulit berhenti meski sudah banyak makan tanpa merasa kenyang.

    Jenis makanan seperti inilah yang dikenal dengan sebutan ultra-processed food atau UPF. Dalam jangka panjang, konsumsi berlebih bisa memicu pola makan tak terkendali yang mirip dengan kecanduan.


    Apa itu UPF?

    Ultra-processed food (UPF) adalah istilah untuk makanan yang telah melalui banyak tahap pemrosesan industri. Bukan sekadar dimasak atau diawetkan, UPF biasanya dibuat dari bahan hasil ekstraksi seperti pati, protein terisolasi, atau minyak terhidrogenasi.

    Bahan-bahan ini kemudian dicampur dengan berbagai zat aditif, mulai dari pemanis buatan, pewarna, penguat rasa, pengawet, hingga pengemulsi, yang jarang kita temukan di dapur rumah.

    Ciri khas UPF mudah dikenali: tampilannya menarik, rasanya intens, praktis dikonsumsi, dan tahan lama. Jadi produk seperti mi instan, biskuit manis, sosis, nugget, snack kemasan, minuman bersoda, hingga makanan beku siap saji termasuk dalam kategori ini.

    Kenapa Bisa Bikin Kecanduan?

    Produk UPF sengaja diproduksi dengan kombinasi rasa yang sangat menggugah selera (highly palatable) yaitu tinggi gula, lemak, dan garam. Perpaduan ini memicu lonjakan hormon dopamin di otak yang memberi rasa senang dan puas setiap kali kita makan. Akibatnya, tubuh mengingat sensasi tersebut dan ingin mengulanginya lagi dan lagi.

    Tak berhenti di situ, konsumsi UPF juga bisa mengacaukan sistem alami pengatur nafsu makan. Kandungan gula dan lemak tinggi dapat meningkatkan kadar hormon pemicu lapar (ghrelin) sekaligus menurunkan sensitivitas terhadap hormon yang memberi sinyal kenyang (leptin). Akibatnya, tubuh sulit membedakan waktu saat benar-benar lapar dan waktu saat sudah cukup makan.

    Selain itu, asupan UPF berlebihan dapat menimbulkan resistensi insulin, yaitu saat hormon insulin tidak lagi efektif menekan rasa lapar dan mengontrol kadar gula darah. Kondisi ini membuat seseorang lebih mudah terdorong untuk terus makan, terutama makanan dengan kandungan tinggi karbohidrat.

    Kombinasi antara gangguan hormonal dan pelepasan dopamin inilah yang membuat UPF terasa begitu nagih dan sulit dikendalikan. Dari sisi otak dan tubuh, efeknya sangat mirip dengan mekanisme kecanduan pada zat adiktif.

    Kenali 5 Tahapan Sebelum Kecanduan UPF

    Kecanduan terhadap makanan ultra-proses tidak muncul begitu saja. Penelitian yang dipublikasikan di Journal of Metabolic Health tahun 2024 menunjukkan bahwa ada tahapan yang bisa dikenali sedari awal sebelum tubuh benar-benar kehilangan kendali:

    1. Tahap Pra-Adiksi

    Konsumsi UPF mulai berlebihan, tetapi belum menimbulkan ketergantungan nyata. Dorongan makan masih bisa dikendalikan, meski rasa “ngidam” mulai muncul saat tidak makan.

    2. Tahap Awal Adiksi

    Frekuensi konsumsi meningkat tanpa kontrol yang jelas. Seseorang mulai sulit membatasi porsi, tapi belum sampai pada perilaku kompulsif. Biasanya disertai pembenaran seperti, “nggak apa-apa, cuma sekali ini”.

    3. Tahap Pertengahan Adiksi

    Muncul perilaku binge eating atau makan berlebihan secara kompulsif, disertai gejala mirip withdrawal (putus zat) seperti gelisah, murung, atau sulit fokus ketika makanan tertentu dihentikan.

    4. Tahap Lanjut Adiksi

    Konsumsi tetap dilakukan meski sadar akan dampak negatifnya. Kontrol diri menurun dan sering muncul perasaan bersalah setelah makan, tapi tetap sulit berhenti.

    5. Tahap Akhir Adiksi

    Toleransi meningkat dan tubuh butuh rasa atau jumlah yang lebih besar untuk mendapatkan kepuasan yang sama. Gejala putus zat makin jelas, dan makan berubah menjadi perilaku kompulsif untuk menjaga kestabilan psikologis maupun fisik yang mulai terganggu.

    Cara Mengurangi Konsumsi UPF

    Beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengurangi kecanduan UPF:

    1. Pilih makanan utuh (whole foods)

    Mulailah mengganti sebagian UPF dengan cemilan alami seperti buah, sayur, telur, atau kacang-kacangan. Makanan utuh mengandung protein, lemak, karbohidrat, serat, vitamin, dan mineral yang membantu menjaga keseimbangan hormon lapar dan kenyang secara alami.

    2. Kurangi UPF secara bertahap

    Hindari perubahan yang tiba-tiba atau mendadak. Jika biasanya ngemil keripik setiap hari, coba dikurangi jadi tiga kali seminggu. Pendekatan bertahap membantu tubuh dan otak menyesuaikan diri tanpa memicu craving berlebihan.

    3. Terapkan mindful eating

    Coba makan dengan penuh kesadaran: rasakan tekstur, aroma, dan rasa setiap suapan tanpa terburu-buru. Hindari makan sambil bermain ponsel atau menonton TV. Teknik ini membantu otak menangkap sinyal kenyang lebih cepat dan mengurangi dorongan makan berlebih.

    4. Tidur cukup dan kelola stres

    Kurang tidur dan stres kronis dapat meningkatkan kadar hormon rasa lapar (ghrelin) dan menurunkan hormon rasa kenyang (leptin), sehingga memicu keinginan makan tinggi gula dan lemak.

    (mal/up)



    Sumber : health.detik.com