Blog

  • Batasi Konsumsinya! 5 Minuman Enak Ini Bisa Picu Batu Ginjal


    Jakarta

    Ginjal merupakan salah satu organ penting dalam tubuh. Hindari beberapa minuman ini untuk menghindari segala penyakit ginjal, termasuk batu ginjal.

    Ginjal sangat penting dalam tubuh, karena berperan memproses sel darah merah, menyeimbangkan cairan, dan menyaring zat sisa untuk dikeluarkan oleh dan dari tubuh.

    Sayangnya, ginjal berpotensi mengalami kerusakan yang disebabkan oleh kebiasaan sehari-hari. Seperti kebiasaan mengonsumsi minuman tertentu.


    Karenanya batasi atau hindari lah minuman yang mengandung kafein, gula, dan alkohol dalam jumlah yang tinggi. Ganti lah dengan rutin minum air putih.

    Dikutip dari drkmcims.com, berikut ini 5 minuman yang bisa memicu terbentuknya batu ginjal.

    1. Minuman Bersoda

    jumlah kafein dalam minuman, seperti kopi, teh, hingga minuman bersodaMinuman bersoda sangat berbahaya untuk kesehatan, bahkan bisa menyebabkan batu ginjal. Foto: iStock

    Minuman bersoda sangat berbahaya untuk kesehatan, bahkan bisa menyebabkan batu ginjal. Terutama minuman bersoda yang warnanya gelap.

    Minuman ini terbuat dari campuran bahan kimia dan gula dalam jumlah tinggi. Meskipun terasa menyegarkan, tetapi minuman bersoda justru dapat menyebabkan dehidrasi.

    Selain itu, minuman soda juga mengandung asam fosfat yang tinggi, sehingga memberikan tekanan berlebih pada ginjal dalam menyaring darah.

    Jika kandungan tersebut menumpuk pada ginjal, maka kondisi tersebut dapat menyebabkan terbentuknya batu ginjal dan bisa memicu gagal ginjal.

    2. Jus Buah Kemasan

    Jangan terkecoh dengan namanya, jus buah kemasan bisa memicu batu ginjal. Jus buah yang diolah di pabrik lalu dikemas kebanyakan mengandung gula tinggi.

    Selain itu, juga dicampur dengan sirup yang diputihkan dan ini tidak sehat untuk ginjal. Minuman ini tidak memungkinkan ginjal menyaring cairan dalam tubuh dengan baik.

    Kondisi tersebutlah yang akhirnya menyebabkan pembentukan batu ginjal. Alih-alih jus buah kemasan, kamu bisa membuat jus buah murni sendiri di rumah tanpa gula tambahan.

    3. Kopi

    Minum Kopi Hitam di Pagi Hari Bisa Bantu Turunkan Berat BadanJika dikonsumsi berlebihan, kopi bisa menyebabkan batu ginjal. Foto: Ilustrasi iStock

    Kopi sebenarnya sehat dikonsumsi, tetapi jika dikonsumsi berlebihan justru bisa meningkatkan risiko penyakit. Salah satunya pembentukan batu ginjal.

    Itu tak lain dan tak bukan karena kandungan kafein di dalamnya. Kafein dapat menyebabkan dehidrasi pada tubuh. Selain itu, juga meningkatkan oksalat dalam tubuh.

    Dengan begitu akan berujung pada pembentukan batu ginjal. Sebuah penelitian dari National Kidney Foundation pada 2021 mengatakan bahwa menambahkan konsumsi kopi satu satu cangkir menjadi satu setengah cangkir, bisa meningkatkan risiko batu ginjal.

    4. Teh Hitam

    Teh merupakan salah satu minuman yang paling banyak dikonsumsi secara global. Kandungan antioksidan di dalamnya dapat memberikan manfaat kesehatan.

    Namun, berhati-hatilah pada dampak buruk jika dikonsumsi berlebihan. Khususnya pada teh hitam yang dapat menghasilkan oksalat dalam tubuh.

    Oksalat itu akan membentuk batu ginjal. Mengonsumsinya dalam jumlah sedang tidak masalah selama kamu bisa mengontrol aspannya.

    5. Alkohol

    Makanan yang mungkin mengandung alkoholMinuman beralkohol dapat mempengaruhi fungsi ginjal. Foto: iStock

    Selain kafein, minuman beralkohol juga dapat menyebabkan dehidrasi. Selain itu, minuman beralkohol dapat mempengaruhi fungsi ginjal menjadi tidak mampu menyaring darah.

    Terlalu banyak minum minuman beralkohol juga dapat mempengaruhi tekanan darah menjadi tinggi. Tekanan darah yang ditunggu menjadi faktor utama penyebab penyakit ginjal.

    Hal tersebut juga telah dibuktikan lewat sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Nephrology Dialysis Transplantation. Peneliti menemukan bahwa konsumsi alkohol tinggi bisa meningkatkan albuminuria.

    Albuminuria merupakan peningkatan jumlah protein yang terdapat pada urine. Kondisi seperti ini biasa disebut dengan istilah ginjal bocor.

    (raf/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • Batasi Konsumsinya! 5 Minuman Enak Ini Bisa Picu Batu Ginjal


    Jakarta

    Ginjal merupakan salah satu organ penting dalam tubuh. Hindari beberapa minuman ini untuk menghindari segala penyakit ginjal, termasuk batu ginjal.

    Ginjal sangat penting dalam tubuh, karena berperan memproses sel darah merah, menyeimbangkan cairan, dan menyaring zat sisa untuk dikeluarkan oleh dan dari tubuh.

    Sayangnya, ginjal berpotensi mengalami kerusakan yang disebabkan oleh kebiasaan sehari-hari. Seperti kebiasaan mengonsumsi minuman tertentu.


    Karenanya batasi atau hindari lah minuman yang mengandung kafein, gula, dan alkohol dalam jumlah yang tinggi. Ganti lah dengan rutin minum air putih.

    Dikutip dari drkmcims.com, berikut ini 5 minuman yang bisa memicu terbentuknya batu ginjal.

    1. Minuman Bersoda

    jumlah kafein dalam minuman, seperti kopi, teh, hingga minuman bersodaMinuman bersoda sangat berbahaya untuk kesehatan, bahkan bisa menyebabkan batu ginjal. Foto: iStock

    Minuman bersoda sangat berbahaya untuk kesehatan, bahkan bisa menyebabkan batu ginjal. Terutama minuman bersoda yang warnanya gelap.

    Minuman ini terbuat dari campuran bahan kimia dan gula dalam jumlah tinggi. Meskipun terasa menyegarkan, tetapi minuman bersoda justru dapat menyebabkan dehidrasi.

    Selain itu, minuman soda juga mengandung asam fosfat yang tinggi, sehingga memberikan tekanan berlebih pada ginjal dalam menyaring darah.

    Jika kandungan tersebut menumpuk pada ginjal, maka kondisi tersebut dapat menyebabkan terbentuknya batu ginjal dan bisa memicu gagal ginjal.

    2. Jus Buah Kemasan

    Jangan terkecoh dengan namanya, jus buah kemasan bisa memicu batu ginjal. Jus buah yang diolah di pabrik lalu dikemas kebanyakan mengandung gula tinggi.

    Selain itu, juga dicampur dengan sirup yang diputihkan dan ini tidak sehat untuk ginjal. Minuman ini tidak memungkinkan ginjal menyaring cairan dalam tubuh dengan baik.

    Kondisi tersebutlah yang akhirnya menyebabkan pembentukan batu ginjal. Alih-alih jus buah kemasan, kamu bisa membuat jus buah murni sendiri di rumah tanpa gula tambahan.

    3. Kopi

    Minum Kopi Hitam di Pagi Hari Bisa Bantu Turunkan Berat BadanJika dikonsumsi berlebihan, kopi bisa menyebabkan batu ginjal. Foto: Ilustrasi iStock

    Kopi sebenarnya sehat dikonsumsi, tetapi jika dikonsumsi berlebihan justru bisa meningkatkan risiko penyakit. Salah satunya pembentukan batu ginjal.

    Itu tak lain dan tak bukan karena kandungan kafein di dalamnya. Kafein dapat menyebabkan dehidrasi pada tubuh. Selain itu, juga meningkatkan oksalat dalam tubuh.

    Dengan begitu akan berujung pada pembentukan batu ginjal. Sebuah penelitian dari National Kidney Foundation pada 2021 mengatakan bahwa menambahkan konsumsi kopi satu satu cangkir menjadi satu setengah cangkir, bisa meningkatkan risiko batu ginjal.

    4. Teh Hitam

    Teh merupakan salah satu minuman yang paling banyak dikonsumsi secara global. Kandungan antioksidan di dalamnya dapat memberikan manfaat kesehatan.

    Namun, berhati-hatilah pada dampak buruk jika dikonsumsi berlebihan. Khususnya pada teh hitam yang dapat menghasilkan oksalat dalam tubuh.

    Oksalat itu akan membentuk batu ginjal. Mengonsumsinya dalam jumlah sedang tidak masalah selama kamu bisa mengontrol aspannya.

    5. Alkohol

    Makanan yang mungkin mengandung alkoholMinuman beralkohol dapat mempengaruhi fungsi ginjal. Foto: iStock

    Selain kafein, minuman beralkohol juga dapat menyebabkan dehidrasi. Selain itu, minuman beralkohol dapat mempengaruhi fungsi ginjal menjadi tidak mampu menyaring darah.

    Terlalu banyak minum minuman beralkohol juga dapat mempengaruhi tekanan darah menjadi tinggi. Tekanan darah yang ditunggu menjadi faktor utama penyebab penyakit ginjal.

    Hal tersebut juga telah dibuktikan lewat sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Nephrology Dialysis Transplantation. Peneliti menemukan bahwa konsumsi alkohol tinggi bisa meningkatkan albuminuria.

    Albuminuria merupakan peningkatan jumlah protein yang terdapat pada urine. Kondisi seperti ini biasa disebut dengan istilah ginjal bocor.

    (raf/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • Ini 3 Cara Membuat Racikan Kopi Agar Lebih Efektif Turunkan Berat Badan


    Jakarta

    Kopi banyak dikonsumsi pelaku diet, karena manfaatnya yang bisa menurunkan berat badan. Beberapa trik meracik agar kopi lebih efektif bantu turunkan berat badan.

    Minuman sehat yang mengandung banyak manfaat sehat adalah kopi. Banyak jenis racikan kopi yang umum dikonsumsi setiap hari, dari kopi hitam atau kopi dengan tambahan susu dan krimer.

    Dilansir dari Times of India (25/7), kopi bisa dengan berbagai cara. Terutama dengan tambahan bahan yang memicu penurunan berat badan dan rendah kalori.


    Berikut ini trik meracik kopi agar lebih efektif bantu turunkan berat badan.

    1. Kopi hitam

    Kopi hitam diketahui bebas dari kalori, jadi sangat aman dikonsumsi saat menjalani diet penurunan berat badan. Racikan kopi ini juga kaya zat antioksidan untuk meningkatkan metabolisme tubuh.

    Bisa berupa espresso, picollo atau kopi tubruk dengan biji favorit dan diseduh serta dinikmati tanpa tambahan bahan apapun. Selain menambah energi juga mempercepat penurunan berat badan.

    2. Hindari gula dan krimer

    Mitos konsumsi gulagula Foto: Getty Images/iStockphoto/Doucefleur

    Bagaimana Jika tak suka kopi yang pahit? Kamu tetap bisa menambahkan pemanis, tapi hindari penggunaan gula pasir. Alternatifnya bisa menggunakan stevia atau pemanis alami lainnya dalam jumlah kecil.

    Kalau ingin merasakan manfaat berat badan yang turun drastis, hindari kopi yang creamy rasanya. Karena, tambahan krimer atau whipped cream ini akan menambahkan sejumlah kalori pada secangkir kopi.

    Kalau ingin tekstur creamy, kamu bisa menggunakan susu rendah lemak. Bisa juga menggantinya dengan susu nabati, seperti susu almond atau susu oat.

    3. Tambahkan kayu manis

    Tambahan rempah juga bisa membuat racikan kopi terasa nikmat. Bubuk kayu manis ternyata cocok ditambahkan ke dalam racikan kopi untuk menurunkan berat badan.

    Bubuk kayu manis bisa menambahkan aroma harum yang menggugah selera. Selain itu, bubuk kayu manis ini juga dapat memberikan sejumlah manfaat sehat, seperti mengontrol kadar gula darah dan mengurangi rasa lapar.

    Kalau ingin membuat racikan kopi rempah dari bubuk kayu manis, kamu juga bisa menambahkan sedikit madu. Madu juga sumber zat antioksidan sekaligus bisa digunakan untuk pengganti gula pasir.

    (yms/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • Minum Kopi Campur Minyak Kelapa Bantu Turunkan BB, Ini Faktanya


    Jakarta

    Menambahkan lemak sehat pada kopi dapat membantu menurunkan berat badan. Kamu bisa memakai minyak kelapa sebagai campuran kopi.

    Kopi tidak hanya merupakan sumber kafein yang memberikan tambahan energi, tetapi juga mengandung banyak antioksidan dan nutrisi yang bermanfaat.

    Manfaatnya tentu baik untuk kesehatan dan akan semakin baik jika mencampurkan kopi dengan minyak kelapa karena minyak tersebut mengandung lemak sehat.


    Dikutip dari Healthline (11/04/19) berikut penjelasannya.

    1. Membantu menurunkan berat badan

    Minum Kopi Hitam di Pagi Hari Bisa Bantu Turunkan Berat BadanMencampurkan kopi dan minyak kelapa belakangan jadi populer karena manfaatnya yang bisa menurunkan berat badan. Foto: Ilustrasi iStock

    Mencampurkan kopi dan minyak kelapa belakangan jadi populer karena manfaatnya yang bisa menurunkan berat badan. Selain tinggi lemak sehat, minyak kelapa juga rendah karbohidrat.

    Lemak sehat itu disebut juga trigliserida rantai menengah (MCT). Dengan mencampurkan kopi dan minyak kelapa akan membantu mencapai atau mempertahankan ketosis.

    Ketosis merupakan suatu keadaan metabolisme di mana tubuh menggunakan molekul yang dihasilkan dari pemecahan lemak sebagai bahan bakar, bukan glukosa atau gula darah.

    Hal ini telah dikaitkan dengan manfaat penurunan berat badan. Selain itu, juga bermanfaat untuk meningkatkan kontrol gula darah, dan penurunan faktor risiko penyakit jantung.

    2. Manfaat kesehatan

    Sebuah studi menunjukkan bahwa lemak sehat dalam minyak kelapa dan kafein dalam kopi dapat mempercepat metabolisme. Ini bisa meningkatkan jumlah kalori yang dibakar dalam sehari.

    Selain itu, lemak sehat jika dipadukan dengan kafein juga dapat meningkatkan energi. Kafein berperan mengurangi rasa lelah, sementara lemak sehat berperan sebagai sumber energi.

    Lemak sehat dan senyawa pada kopi juga membantu menstimulasi usus dan menjaga sistem pencernaan tetap sehat dan bisa meningkatkan kadar kolesterol baik.

    3. Efek Samping

    racikan kopi campur lemak sehat berupa minyak kelaparacikan kopi campur lemak sehat berupa minyak kelapa Foto: Getty Images/iStockphoto

    Namun, ada efek samping juga dengan mencampurkan minyak kelapa ke dalam seduhan kopi. Biasanya kopi dikonsumsi sebagai pengganti sarapan.

    Jika tanpa asupan lain, mungkin kamu akan kehilangan banyak nutrisi penting yang bisa diperoleh dari sarapan yang lebih seimbang.

    Meskipun minyak kelapa memiliki beberapa nutrisi, tetapi kandungan nutrisinya tidak sebanyak dengan sarapan bergizi yang terdiri dari banyak jenis makanan berbeda.

    4. Cara mencampurkan minyak kelapa ke kopi

    Untuk meminimalisir terjadinya efek samping, disarankan memperhatikan jumlah takaran minyak kelapa. Minyak kelapa sendiri termasuk yang tinggi kalori.

    Disarankan untuk menambahkan sebanyak 2 sendok makan. Dua sendok makan tersebut biasanya mengandung 242 kalori. Jika berlebihan justru bisa menambah berat badan.

    Terlebih lagi, kondisi medis tertentu seperti masalah kandung empedu atau pankreatitis yang mungkin mengharuskan kamu membatasi asupan lemak.

    (raf/adr)



    Sumber : food.detik.com

  • 5 Fakta Teh Cascara, Seduhan Kulit Biji Kopi yang Menyehatkan


    Jakarta

    Tidak hanya biji kopi saja yang bisa diolah menjadi seduhan kopi enak. Ternyata kulit biji kopi juga bisa dimanfaatkan sebagai teh cascara yang menyehatkan. Ini faktanya.

    Tanaman kopi memiliki manfaat yang jauh daripada yang banyak dibayangkan. Buah kopi tidak hanya bisa diolah menjadi biji kopi yang jika diseduh menyegarkan tubuh.

    Ternyata bagian kulit dari buah kopi juga dapat dimanfaatkan untuk dikonsumsi. Bernama teh cascara, teh ini tidak berasal dari daun teh melainkan kulit biji kopi.


    Kandungan dan manfaat kesehatannya telah teruji dan diteliti oleh para peneliti. Seduhannya disebut-sebut dapat memberikan khasiat yang luar biasa untuk tubuh manusia.

    Baca juga: Kacau! Seorang Pria Terekam CCTV Mencuri Makanan Tetangganya

    Berikut ini 5 fakta teh cascara menurut VerywellFit:

    5 Fakta Teh Cascara, Seduhan Kulit Biji Kopi yang MenyehatkanTeh cascara dibuat dari pemanfaatkan kulit ceri kopi yang dioleh untuk siap diseduh. Foto: Getty Images/iStockphoto/Jobrestful

    1. Mengenal teh cascara

    Cascara merupakan sebutan untuk teh yang diseduh dari kulit buah ceri kopi. Kulit buah ceri kopi diambil dari bekas ceri kopi yang dikupas dan dibersihkan bijinya.

    Sementara biji kopi akan diproses melalui pencucian hingga pemanggangan, kulit ceri kopi akan dibersihkan dan dikeringkan. Teh cascara yang berasal dari kulit ceri kopi memiliki cita rasa yang berbeda dengan teh biasa.

    Menurut para penikmat teh cascara ada rasa asam khas buah, manis, dan sensasi mirip kismis saat disesap. Untuk aroma tehnya sendiri cenderung menyerupai kembang sepatu, buah persik, kayu manis, dan kulit jeruk.

    2. Cara menyeduhnya

    Layaknya teh pada umumnya, cascara dapat diolah menjadi dua jenis penyajian. Dapat menjadi teh cascara panas yang menghangatkan atau teh cascara dingin yang menyejukkan.

    Untuk membuat teh cascara panas, kami perlu menyiapkan tiga sendok makan teh cascara kering. Kemudian tuang air panas sebanyak 230 -300 mililiter dan diamkan selama 7 menit sebelum diminum.

    Sedangkan untuk teh yang dingin ada dua cara untuk menyeduhnya. Pertama, mengikuti cara menyeduh seperti membuat teh panas tetapi diistirahatkan lebih panjang. Kedua, mengikuti sistem cold brew dengan mengekstraksi teh menggunakan air dingin semalaman.

    Fakta teh cascara lainnya ada di halaman berikutnya.

    3. Kandungan kafein

    Teh cascara tentu memiliki kandungan kafein, mengingat teh ini terbuat dari kulit buah ceri kopi. Sebenarnya teh yang terbuat dari tanaman Camellia Sinensis sekalipun memiliki kandungan kafein alami layaknya kopi.

    Hanya saja perbedaan pada kadar atau jumlah kafeinnya yang membuat teh lebih aman untuk mereka yang sensitif terhadap kafein. Tetapi ada sebuah laporan yang menyebut teh cascara yang diseduh dalam kondisi hangat kandungan kafeinnya sama seperti kopi.

    Sennatra laporan hasil penelitian lainnya mengatakan teh cascara yang diseduh dengan metode cold brew kafeinnya akan lebih rendah. Jika ingin teh cascara yang lebih sedikit kafeinnya kamu bisa memilih cascara sagrada atau teh cascara yang terbuat dari seduhan daun kopi.

    4. Khasiat konsumsi teh cascara

    5 Fakta Teh Cascara, Seduhan Kulit Biji Kopi yang MenyehatkanBaik teh cascara dari kulit kopi maupun cascara sagrada yang terbuat dari daun kopi memiliki khasiatnya masing-masing. Foto: Getty Images/iStockphoto/Jobrestful

    Teh cascara dan cascara sagrada memiliki khasiat yang luar biasa untuk menjaga kesehatan. Untuk cascara sendiri memiliki kandungan antioksidan yang sama banyaknya dengan mengonsumsi secangkir kopi.

    Komponen seperti polifenol, menjadi jenis antioksidan yang dapat melindungi tubuh dari paparan radikal bebas. Beberapa penelitian juga telah dilakukan ahli untuk melihat manfaat teh cascara dan cascara sagrada lebih lanjut.

    Hasilnya konsumsi asupan kaya polifenol seperti teh cascara dapat mencegah perkembangan beberapa penyakit berat. Misalnya penyakit kardiovaskular, diabetes, osteoporosis, dan penurunan neurodegeneratif yang biasanya dialami ketika lanjut usia.

    5. Efek samping teh cascara

    Walaupun memiliki banyak komponen yang menyehatkan dan terbukti dapat memberikan khasiat, teh cascara juga tak lepas dari efek sampingnya. Baik teh cascara maupun cascara sagrada memiliki efek sampingnya masing-masing yang dapat ditimbulkan.

    Teh cascara memiliki kandungan kafein yang tinggi. Dampaknya pada beberapa orang akan meningkatkan detak jantung yang lebih cepat, kesulitan tidur, sakit kepala, hingga gangguan dengan merasa gugup.

    Sementara jika mengonsumsi cascara sagrada terlalu banyak disebutkan dapat memicu kram atau gangguan keseimbangan elektrolit. Pada beberapa penelitian tambahan teh cascara juga disebut tidak cukup baik untuk kesehatan ginjal.

    Baca juga: Wanita Ini Pamer Menu Makan di Kapal Pesiar Selama 9 Bulan

    (dfl/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • Turunkan Berat Badan Secara Cepat dengan Jus Timun, Ini Cara Membuatnya

    Jakarta

    Selain olahraga dan mengatur pola makan, ada jus tertentu yang bisa menurunkan berat badan (BB) secara cepat. Ialah jus timun yang jika diminum rutin maka seseorang akan mendapatkan BB idealnya.

    Seorang chef bernama Ricardo dalam saluran YouTube-nya, ChefRicardoCooking, kerap membagikan resep racikan alami seperti jus maupun teh rempah yang bermanfaat untuk detoks tubuh hingga mengatasi sejumlah kondisi kesehatan.

    Dalam salah satu videonya, chef Ricardo memberitahu kalau jus mentimun bagus untuk diet. Jus ini pun sangat mudah dibuat di rumah. Ia menyebutkan, “Resep menurunkan berat badan. Jus timun untuk turunkan BB dengan cepat.”


    Timun menjadi pilihan yang baik untuk diet lantaran rendah kalori serta kaya akan vitamin dan mineral penting. Menurut sebuah analisis yang dikutip dari Healthline, kadar air tinggi dan kalori rendah yang dikandung mentimun dikaitkan dengan penurunan berat badan signifikan.

    Lantas, bagaimana cara membuat jus timun untuk diet?

    Cara Membuat Jus Timun untuk Diet

    Mentimun adalah bahan utama pembuatan jusnya. Selain timun, chef Ricardo menambahkan air lemon dan potongan nanas. Kedua buah ini dikenal dapat bantu membakar lemak tubuh sehingga berat badan bisa turun.

    Ia juga menggunakan sayuran seperti daun bayam dan seledri serta jahe dalam jusnya itu. Bahan-bahan tersebut dicampurkan untuk memperlancar pencernaan dan metabolisme tubuh.

    Bukan hanya itu, biji chia ditambahkan pula sebagai sumber serat baik yang bisa membuat kenyang lebih lama. Seluruh bahan dimasukkan ke dalam blender serta diberi sedikit cuka apel dan air secukupnya, kemudian dihaluskan.

    Jus timun ini nantinya memiliki tekstur kental dan berserat serta warnanya hijau. Saat diminum akan terasa menyegarkan dengan sedikit asam dan ada sensasi hangat dari jahenya.

    Nah, kalau ingin membuat jus mentimun yang berkhasiat turunkan BB ini, simak bahan dan proses pembuatannya lebih lengkap pada resep di bawah.

    Resep Jus Timun untuk Diet ala Chef Ricardo

    Berikut resep jus timun ala Chef Ricardo yang bisa dikonsumsi untuk menurunkan berat badan dengan cepat.

    Durasi Tingkat Kesulitan Porsi
    Daerah Asal Masakan :
    Kategori Masakan : Jus

    Bahan Bahan

    • Setengah timun
    • Segenggam daun bayam
    • ¼ buah nanas
    • ¼ batang seledri
    • 1 sdm jahe
    • 1 sdt biji chia
    • ½ buah lemon
    • 1 sdt cuka apel
    • Air secukupnya

    Cara Memasak:

    1. Potong timun, nanas, batang seledri, dan jahe menjadi potongan kecil
    2. Peras buah lemon dan sisihkan airnya
    3. Siapkan blender, lalu masukkan timun, nanas, daun bayam, batang seledri, dan jahe
    4. Tambahkan biji chia, air perasan lemon, dan cuka apel
    5. Kemudian tambahkan air secukupnya
    6. Nyalakan blender dan haluskan seluruh bahan sampai lembut
    7. Dan jus timun untuk turunkan BB bisa langsung dinikmati.

    Itu tadi resep dan cara membuat jus timun untuk turunkan berat badan secara cepat. Agar mendapatkan khasiat lebih, jus timun di atas tidak diberi tambahan gula, ya

    Simak Video “Video: Wanti-wanti Kemenkes Meski Angka Stunting RI Sudah Menurun
    [Gambas:Video 20detik]
    (fds/fds)



    Sumber : food.detik.com

  • 5 Makanan dan Minuman Ini Bisa Bantu Berhenti Merokok


    Jakarta

    Kebiasaan merokok dapat dihentikan dengan mengonsumsi beberapa makanan dan minuman enak ini. Mulai dari popcorn hingga teh ginseng.

    Masyarakat Indonesia tercatat sebagai perokok tertinggi di dunia. Rokok mengandung nikotin yang dapat menyebabkan efek kecanduan dan mungkin sulit dihentikan.

    Namun, menurut ahli ritel nikotin Markus Lindblad kebiasaan merokok dapat dihentikan dengan mengonsumsi makanan dan minuman yang kaya rasa juga kaya aroma.


    Tak hanya secara fisik, tetapi juga psikologis. Dikutip dari Huffingtonpost (26/01/24) berikut 5 makanan dan minuman yang dapat membantu menghentikan kebiasaan merokok.

    1. Keju

    Mazaraat Cheeseengonsumsi keju dapat membuat orang berhenti merokok. Foto: detikcom/Riska Fitria

    Menurut ahli ritel nikotin Markus Lindblad, mengonsumsi keju dapat membuat orang berhenti merokok. Itu karena produk susu bisa membuat rasa rokok menjadi lebih buruk.

    “Jadi kalau nanti sudah mulai lapar atau merasa asam, konsumsilah keju, susu, dan yogurt,” ujar Lindblad.

    Lindblad mengatakan bahwa cara ini tidak hanya akan membantu seseorang untuk berhenti ngemil, tetapi juga membuat mereka tidak menyukai rasa rokok.

    2. Teh Ginseng

    Teh ginseng yang populer di Korea dapat menghentikan kebiasaan merokok. Salah satu perannya adalah mengurangi efek nikotin pada tubuh.

    Menurut Lindblad, semakin kecil efek nikotin pada tubuh, maka semakin menurunkan pula hasrat untuk merokok. “Kalau serius berhenti rutinlah minum teh ginseng,” ujar Lindblad.

    Teh ginseng sendiri sudah lama dijadikan sebagai teknik pengobatan. Selain bisa mengurangi efek nikotin, teh ginseng juga dapat meningkatkan energi.

    3. Popcorn

    Popcorn gourmet anehPopcorn ilustrasi Foto: Istimewa

    Jika kamu sudah mencoba berhenti merokok, kemungkinan besar kamu akan mengalami rasa lapar dan mendorong kamu untuk ngemil. Camilan yang cocok dipilih adalah popcorn asin.

    Menurut Lindblad, popcorn asin merupakan camilan ideal untuk dinikmati saat mencoba berhenti merokok karena rendah kalori dan memberi rasa kenyang lebih lama.

    4. Kayu Manis

    Kayu manis dapat diandalkan untuk membantu seseorang berhenti dari kebiasaan merokok. Rasa pedas pada kayu manis dapat mengurangi keinginan ngemil.

    Tak hanya rasanya saja, menghirup aroma kayu manis pun dapat menggantikan aroma rokok yang biasa dikonsumsi. Jadi, keinginan untuk merokok dapat teralihkan.

    Selain itu, juga berperan secara psikologis jika di pikiran kamu sudah serius untuk berhenti dari kebiasaan merokok. Kamu bisa memasukkan bubuk kayu manis pada teh, kopi, dan susu.

    5. Permen Karet

    permen karetMengonsumsi permen karet akan membantu kamu untuk berhenti merokok. Foto: iStock

    Mengonsumsi permen karet akan membantu kamu untuk berhenti merokok. Dengan mengonsumsi permen karet akan membuat mulut jadi sibuk, sehingga keinginan untuk merokok dapat teralihkan.

    Selain permen karet, manfaat yang sama juga didapatkan dengan mengonsumsi permen mint. Namun, disarankan untuk memilih permen yang rendah gula. Pasalnya, gula dapat meningkat keinginan untuk merokok.

    (raf/odi)



    Sumber : food.detik.com

  • Keliru Mencuci Beras Bisa Berdampak Negatif, Begini Cara yang Benar!

    Jakarta

    Banyak berkembang mitos mengenai cara mencuci beras yang benar. Mitos yang masih sering dianggap benar adalah mencuci beras sampai bersih. Padahal cara tersebut keliru dan justru memberi dampak negatif.

    Simak artikel ini untuk mengetahui dampak negatif mencuci beras dengan cara keliru, manfaat mencuci beras dengan cara benar, serta tips bagaimana mencuci beras dengan benar.

    Dampak Mencuci Beras dengan Cara Keliru

    Mencuci beras terlalu bersih adalah cara yang keliru. Ini menimbulkan dampak negatif, meskipun tidak berbahaya bagi tubuh.


    1. Menghilangkan Sejumlah Nutrisi

    Menurut Food and Drug Administration (FDA), mencuci beras terlalu bersih bisa menghilangkan sejumlah nutrisi. Nutrisi ini antara lain zat besi, folat, thiamin, dan niacin dalam beras.

    “Mencuci beras berlebihan dapat menyebabkan hilangnya nutrisi tertentu seperti vitamin B termasuk folat, zat besi, niacin, dan thiamin, yang larut dalam air,” jelas ahli gizi Bonnie Taub-Dix, RDN.

    “Beras fortifikasi memiliki lapisan nutrisi tambahan, sehingga membilas beras fortifikasi dapat menyebabkan hilangnya kandungan nutrisi di dalamnya,” katanya.

    2. Bikin Tekstur Lembek

    Beberapa jenis beras, misalnya beras pulen, tidak boleh terlalu lama dicuci karena bisa membuat tekstur yang terlalu lembek. Untuk beberapa alasan, koki memilih tidak mencuci beras agar mendapatkan tekstur yang lebih padat.

    Manfaat Mencuci Beras dengan Benar

    Sebaliknya, mencuci beras dengan benar tidak menghilangkan sejumlah nutrisi sehingga kandungannya tetap bisa diserap oleh tubuh. Selain itu, ada beberapa manfaat lainnya, antara lain:

    1. Menghilangkan Kontaminan dan Logam Berat

    Mencuci beras dilakukan untuk menghilangkan kontaminan dan logam berat. Dalam penelitian yang dimuat dalam International Journal of Environmental Research and Public Health (November 2020), beras memiliki kandungan arsenik yang tinggi, juga timbal, dan kadmium yang menimbulkan risiko kesehatan serius untuk kesehatan.

    “Anda harus selalu mencuci beras sebelum memasaknya. Kontaminan masuk ke tanaman padi dari air tanah tercemar yang membanjiri sawah, sehingga manfaat utama mencuci beras adalah menurunkan risiko keracunan logam berat,” kata ahli gizi Kimberly Gomer.

    Kemungkinan mengalami keracunan logam berat dari makan nasi memang rendah, tetapi jangan ambil risiko untuk bayi dan anak. Tetap cuci beras sebelum mengolahnya.

    2. Membuang Debu dan Kotoran

    Dalam proses pengolahan dari padi menjadi beras tentunya telah melewati banyak tempat dan kondisi, sehingga kemungkinan ada debu dan kotoran yang menempel. Dengan mencuci beras, air akan membersihkan debu, bahan kimia, kerikil, hingga serangga yang tidak sengaja masuk ke kemasan beras.

    3. Membuat Rasa dan Tekstur Nasi Lebih Enak

    Kandungan pati pada nasi membuat teksturnya lengket dan menempel saat dimasak. Kamu bisa mengurangi pati ini dengan mencuci beras terlebih dahulu.

    “Mencuci beras dapat menghilangkan kandungan pati berlebih, menghasilkan tekstur yang lebih pulen dan rasa yang lebih enak,” kata chef selebriti Kai Chase.

    Tips Mencuci Beras

    Dilansir dari situs Asosiasi Keluarga Gizi FKM Universitas Indonesia, berikut ini tips mencuci beras dengan benar agar bisa mendapatkan manfaat dan mengurangi dampak negatifnya:

    1. Cucilah beras dengan mengaduknya secara perlahan agar vitamin B di dalam beras tidak terkikis.
    2. Buang air kotornya, lalu tambahkan lagi air.
    3. Cek lagi apakah ada kotoran yang tampak, seperti kerikil atau serangga. Buang jika ada.
    4. Buang air kembali. Cukup mencuci beras sampai dua kali saja dan tidak perlu sampai air cuciannya bening.
    5. Beras siap diolah.

    Demikian tadi telah kita ketahui cara mencuci beras yang benar, yaitu tidak boleh terlalu lama, cukup dua kali pembilasan agar kandungan nutrisinya tidak hilang.

    (bai/inf)



    Sumber : food.detik.com

  • 10 Manfaat Buah Pepaya untuk Tubuh yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

    Jakarta

    Pepaya merupakan salah satu buah yang banyak dikonsumsi masyarakat Indonesia. Umumnya pepaya dimakan secara langsung dalam kondisi segar. Agar lebih nikmat, pepaya bisa dicocol dengan bumbu sambal rujak yang pedas.

    Banyak orang mengkonsumsi pepaya karena berkhasiat melancarkan sistem pencernaan. Namun, tahukah kamu jika masih terdapat banyak manfaat lain dari pepaya?

    Penasaran, apa saja manfaat buah pepaya untuk tubuh yang jarang diketahui banyak orang? Simak penjelasannya secara lengkap dalam artikel ini.


    Manfaat Buah Pepaya

    Ada sejumlah manfaat apabila mengkonsumsi pepaya secara rutin. Mengutip dari berbagai sumber, berikut manfaat buah pepaya untuk kesehatan.

    1. Meningkatkan Imunitas Tubuh

    Buah pepaya kaya akan sejumlah vitamin, mulai dari vitamin C, A, dan E. Dilansir situs Web MD, vitamin C dalam pepaya merupakan salah satu nutrisi yang dibutuhkan untuk meningkatkan imun tubuh, sehingga dapat melawan bakteri dan virus yang menginfeksi.

    2. Menjaga Kesehatan Kulit

    Mengkonsumsi pepaya secara rutin ternyata dapat menjaga kesehatan kulit, lho. Kandungan enzim papain dalam pepaya dapat melembutkan dan merevitalisasi kulit.

    Sementara itu, vitamin A dan C pada pepaya juga dapat mengurangi kerutan serta menghilangkan bintik hitam. Buah yang satu ini juga mengandung likopen, sehingga dapat menjaga dan mengoptimalkan kesehatan kulit.

    3. Melancarkan Pencernaan

    Pasti sudah banyak yang tahu bahwa salah satu manfaat pepaya dapat melancarkan pencernaan. Hal ini karena pepaya mengandung enzim seperti caricain, chymopapain, papain, dan glycyl endopeptidase yang bisa membantu tubuh mencerna protein dengan lebih mudah.

    Sebuah studi menunjukkan orang yang mengkonsumsi pepaya selama 40 hari berturut-turut mengalami penurunan risiko sembelit dan perut kembung.

    Bagi yang sedang menjalani program diet, cobalah untuk mengkonsumsi pepaya secara rutin. Dilansir Everyday Health, hal ini karena pepaya termasuk buah rendah kalori sehingga dapat mencegah berat badan naik.

    Lalu, pepaya juga dapat memberikan rasa kenyang lebih lama, sehingga dapat mencegah keinginan untuk ngemil terus-menerus.

    5. Menjaga Kesehatan Mata

    Kandungan vitamin A dan antioksidan yang terdapat dalam pepaya juga berfungsi untuk menjaga kesehatan mata. Selain itu, pepaya dipercaya berkhasiat dalam menangkal degenerasi makula atau age-related macular degeneration (AMD). Kondisi tersebut menyebabkan penglihatan sentral menjadi buram.

    6. Menjaga Kesehatan Jantung

    Mengutip Healthline, pepaya ternyata juga dapat membantu menjaga kesehatan jantung. Sebab, kandungan likopen dan vitamin C dalam pepaya dapat membantu mengurangi risiko penyakit jantung.

    Tak hanya itu, pepaya juga mengandung senyawa antioksidan yang membantu meningkatkan efek kolesterol baik (HDL) di dalam tubuh.

    7. Mencegah Kanker

    Sebuah riset menunjukkan kandungan likopen pada pepaya dapat mengurangi risiko kanker. Lebih lanjut, mengkonsumsi pepaya dikatakan dapat membantu pengobatan terhadap pasien kanker. Meski begitu, para peneliti masih membutuhkan riset lebih lanjut untuk mengungkapkan khasiat tersebut.

    8. Menangkal Radikal Bebas

    Kandungan senyawa anti peradangan dan antioksidan dalam pepaya juga dapat mengurangi dampak radikal bebas di tubuh, yang mana menjadi salah satu penyebab kanker. Radikal bebas dapat meningkatkan stres oksidatif yang bisa memicu penyakit.

    9. Meredakan Rasa Nyeri Ketika Menstruasi

    Bagi perempuan yang kerap merasakan nyeri atau kram saat menstruasi, cobalah atasi dengan mengkonsumsi pepaya. Hal ini disebabkan karena enzim papain yang mampu meregulasi aliran darah ketika menstruasi.

    10. Menjaga Rambut Tetap Sehat

    Manfaat pepaya yang terakhir adalah dapat menjaga rambut tetap sehat sehingga terlihat lebih bervolume dan mencegah kerontokan. Hal ini berkat kandungan vitamin A dan nutrisi untuk memproduksi sebum, sehingga dapat menjaga kelembapan rambut.

    Kandungan vitamin C pada pepaya juga diperlukan untuk memelihara kolagen, sehingga dapat memberikan struktur pada kulit rambut.

    Itu dia 10 manfaat buah pepaya yang jarang diketahui sejumlah orang. Jadi, mulai sekarang yuk perbanyak makan pepaya!

    (ilf/fds)



    Sumber : food.detik.com

  • 10 Manfaat Sayur Bayam untuk Tubuh, Salah Satunya Cegah Hipertensi

    Jakarta

    Bayam merupakan salah satu jenis sayuran yang banyak dikonsumsi masyarakat. Pada umumnya, bayam diolah dengan cara direbus dan dikonsumsi selagi hangat.

    Untuk menambah cita rasa, sayur bayam bisa ditambah sedikit garam, cabai merah iris, bawang putih, dan bawang merah. Cara ini cukup efektif bagi kamu yang tak suka sayuran hijau, karena terdapat rasa asin dan pedas pada kuahnya.

    Selain mudah diolah, sayur bayam ternyata juga mengandung sejumlah nutrisi yang baik untuk kesehatan. Ingin tahu apa saja manfaat sayur bayam? Simak dalam artikel ini.


    Kandungan Nutrisi Bayam

    Dalam buku The Miracle of Vegetables, bayam mengandung serat tinggi. Selain itu, di dalam 100 gram bayam terdapat sejumlah kandungan nutrisi lainnya, mulai dari:

    • Karbohidrat: 6,5 gram
    • Kalori: 36 kcal
    • Protein: 3,5 gram
    • Kalsium: 265 mg
    • Fosfor: 67 mg
    • Besi: 3,9 mg
    • Vitamin A: 6.090 S.I
    • Vitamin B: 0,08 mg
    • Vitamin C: 80 mg
    • Air: 86,9 gram

    Manfaat Sayur Bayam

    Ada sejumlah manfaat yang didapat bagi tubuh jika rutin mengkonsumsi sayur bayam. Dilansir dari berbagai sumber, berikut sejumlah manfaatnya.

    1. Sebagai Antioksidan

    Manfaat sayur bayam yang pertama adalah sebagai antioksidan. Hal ini dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

    Sebab, bayam memiliki kandungan oksidan yang tinggi sehingga dapat memberikan perlindungan sekaligus menangkal radikal bebas di dalam tubuh. Dengan begitu, tubuh jadi nggak gampang sakit.

    Mengutip Web MD, bayam dikenal kaya akan kalium dan magnesium. Sayuran hijau ini juga dikenal sebagai sumber nitrat alami yang menjadi senyawa untuk membuka pembuluh darah.

    Lalu, bayam juga mengandung sejumlah mineral, salah satunya potasium. Dengan mengkonsumsi makanan yang tinggi potasium, hal ini dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi.

    3. Menjaga Kesehatan Mata

    Manfaat berikutnya adalah dapat menjaga kesehatan mata. Soalnya, kandungan lutein pada bayam dipercaya dapat membantu mengurangi risiko age-related macular degeneration (AMD) atau degenerasi makula. Kondisi ini dapat menyebabkan penglihatan sentral menjadi buram.

    4. Meningkatkan Kemampuan Berpikir

    Kandungan lutein pada bayam juga dapat membantu meningkatkan kemampuan berpikir. Hal ini dibuktikan lewat sebuah penelitian terhadap orang dewasa yang memiliki kadar lutein tinggi.

    Hasilnya, orang tersebut punya kemampuan penalaran, kecepatan pemrosesan, dan memori otak yang lebih baik jika dibandingkan dengan orang yang memiliki kadar lutein rendah.

    5. Melancarkan Pencernaan

    Dilansir situs Medical News Today, bayam yang kaya akan serat dan air dapat membantu mencegah perut sembelit. Hal ini juga turut melancarkan sistem pencernaan, sehingga cocok untuk kamu yang sering mengalami sulit buang air besar (BAB).

    6. Menjaga Kesehatan Kulit

    Kandungan vitamin A pada bayam ternyata dapat membantu pembentukan sel kulit. Dengan begitu, kulit jadi tampak lebih cerah, segar, dan sehat. Tak hanya itu, vitamin A pada bayam juga berfungsi untuk menjaga kesehatan selaput kulit.

    7. Mencegah dan Mengatasi Anemia

    Manfaat sayur bayam berikutnya adalah dapat mencegah sekaligus mengatasi anemia. Sebab, bayam dapat meningkatkan hemoglobin dalam darah yang dipengaruhi oleh kandungan zat besi.

    8. Mencegah Stres

    Mengkonsumsi bayam secara rutin ternyata dapat mencegah stres. Mengutip Pharm Easy, hal ini disebabkan oleh kadar seng dan magnesium tinggi yang dapat membantu tidur lebih nyenyak di malam hari, membuat tubuh lebih rileks, dan tidak mudah stres.

    Para peneliti menemukan bahwa bayam dapat membantu menurunkan penyakit kardiovaskular. Sebagai informasi, kardiovaskular merupakan suatu kondisi di mana gangguan pada jantung serta pembuluh darah. Namun, masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk mengungkapkan khasiat tersebut.

    Sedang menjalani program diet? Jika iya, cobalah rutin mengkonsumsi sayur bayam untuk membantu menurunkan berat badan. Soalnya, bayam mengandung serat yang tinggi namun rendah kalori.

    Selain itu, mengkonsumsi bayam juga dapat menimbulkan rasa kenyang lebih lama sehingga membuatmu tidak mudah lapar. Terkadang, kalau perut sudah mulai lapar sulit menahan diri untuk ngemil.

    Itu dia 10 manfaat sayur bayam bagi kesehatan tubuh. Mulai sekarang, yuk rutin mengkonsumsi sayur bayam!

    (ilf/fds)



    Sumber : food.detik.com